Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL PENAWARAN PEMBUATAN

Lampiran : 1 (satu ) set Proposal


Perihal : Penawaran Pembuatan Website

Kepada Yth.
Bapak / Ibu Pimpinan Desa Kepuhrubuh
Di Tempat

Dengan Hormat,
Sebelumnya kami ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak atau Ibu yang telah
menerima dan meluangkan waktu untuk membaca proposal penawaran ini sehingga Bapak
atau Ibu dapat mempertimbangkan dan memilih beberapa jasa yang kami tawarkan.
Kami dari perwakilan SMKN 1 Ponorogo ingin menawarkan pembuatan Website
Profile untuk desa, dan kami ingin menawarkan jasa kami di Desa Kepuhrubuh.
Kami lebih menitikberatkan dalam pelayanan jasa pembuatan, pengembangan dan
memkasimalkan website untuk meningkatkan pengunjung pada website sehingga diharapkan
masyarakat dan aparat desa lebih mudah untuk mengetahui informasi tentang desa dengan
tekhnologi yang sudah maju Melalui proposal penawaran ini, kami menawarkan perancangan
website profile untuk Desa Kepuhrubuh, Adapun produk jasa perancangan website yang kami
tawarkan yang telah terlampir dalam proposal ini. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami
ucapkan terima kasih.

Ponorogo, -- 2022
Hormat Kami,
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pemerintah desa saat ini dituntut untuk memiliki kemampuan dan keahlian dalam
bidang teknologi guna untuk meningkatkan pelayanan dan mutu desa yang di pimpinnya
kepada masyarakat. Dalam konteks ini pemerintah desa harus bisa menyeimbangkan diri dan
pola pikir yang maju serta kreatif dalam berbagai bidang. Pemerintah dituntuk mampu
mengimplementasikan teknologi dalam pemerintahan yang dikelola, berdaya saing global
dalam meningkatkan kesejahteraan teknologi informasi kepada masyarakat.
Saat ini sudah banyak berbagai inovasi teknologi yang sudah di munculkan oleh
berbagai kalangan dan anak-anak muda saat ini. Semakin berkembang dan majunya teknologi
memungkinkan kita untuk bisa mengakses dan menyerap teknologi yang berkembang dengan
memanfaatkannya, salah satunya adalah membangun aplikasi yang dapat diakses oleh
berbagai kalangan guna untuk menyampaikan berbagai informasi yang dapat dipublikasikan.
Dalam konteks ini kami menawarkan website yang dapat dikelola dan dimanfaatkan
dimanapun berada. Kami meyediakan aplikasi website untuk desa dengan berbagai macam
menu dan berbagai macam layout atau template yang resposinve dan ringan.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang permasalahan di atas, maka masalah yang akan dibahas
adalah :
a) Bagaimana cara memudahkan khalayak luar dan masyarakat untuk mengetahui
tentang seluk beluk dan informasi yang up to date di Desa yang dituju?
b) Bagaimana cara mengakses informasi di Desa yang dituju secara online dan praktis?

1.3 Tujuan
Tujuan dari pembuatan Website untuk Desa :
 Membuat website yang dikhususkan sebagai wadah masyarakat untuk mengetahui
informasi di Desa terbaru dengan mudah .
 Untuk mempublikasikan keberadaan Desa ke dunia luar, sehingga mudah untuk
diketahui banyak orang.
 Menjadi wadah dokumentasi segala kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat
desa, mempromosikan produk-produk unggulan yang dihasilkan oleh
masyarakat desa
BAB II
GAMBARAN UMUM

A. Penjelasan Website
Berikut kami jelaskan berbagai fitur yang ditampilkan pada website desa:
1. Home Halaman utama Desa
Berisi penjelasan asal mula mengenai Desa dan lokasi Desa tersebut
2. Profil berisi :
a) Profil
b) Visi Misi Desa
c) Perangkat Desa
d) Gambaran umum Desa
e) Contact Kami
3. Publikasi berisi :
a) Publikasi Galerry
b) Berita terbaru yang ada di Desa

B. Penjelasan Mengenai Website Profile Desa


Berikut ini dapat kami jelaskan mengenai aplikasi website desa;
1. Yang kami gunakan dalam pembuatan aplikasi website desa ini adalah wordpress. Dapat
dikelola dan dimodifikasi sesuai dengan keinginan dan dapat dikembangkan dengan mudah.
Website desa ini dibuat dengan template wordpress yang ringan digunakan dan diakses.
2. Waktu pembuatan aplikasi Estimasi waktu yang dibutuhkan dalam pembuatan website
desa ini adalah tergantung dari kerumitan dan sesuai dengan permintan pelanggan. Kami siap
melakukan modifikasi desain layout dan siap mengembangkan aplikasi website desa ini
untuk kemajuan desa yang jadi pelanggan kami.
3. Website yang disediakan oleh pemerintah desa dapat memberikan informasi yang akurat
dan akuntabel yang dapat di akses oleh semua lapisan masyarakat. Dengan adanya website
desa diharapakan semua lapisan masyarakat dapat mengakses dan mendapatkan informasi
terkini dan terupdate dari pemerintah desa. Semua informasi dapat dipublikasikan melalui
website desa yang dimiliki dan tentunya dapat memberikan perkembangan intelektual
teknologi bagi masyarakat desa.
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Dengan adanya website desa ini diharapakan kepada semua jajaran pemerintahan desa dan
semua lapisan masyarakat dapat mengikuti perkembangan zaman dan dapat melakukan
perkembangan terhadap diri setiap masyarakat untuk selalu melek terhadap teknologi untuk
menunjang kebutuhan hidup yang penuh dengan persaingan yang global seperti saat ini.
Demikian yang dapat kami sampaikan dalam proposal penawaran ini dan sekiranya dapat
melakukan pemesanan pembuatan aplikasi website desa, atas perhatian bapak ibu kami
ucapkan banyak terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai