Anda di halaman 1dari 11

Laporan perjalanan pengembaraan 2023

Disusun oleh :
Muhammad husain T
232410187

Ambalan syekh maulana yusuf tjoet nyak dhien


Gugus depan kpta tanggerang 06.115-06.116
SMAN 13 kota tanggerang
Kata pengantar

Puji syukur kami panjatkan kepada kehadirat Tuhan Yang Maha, yang telah memberikan
ridho-Nya karena saya dapat menyelesaikan kegiatan pengembaraan pada tanggal 20-23
desember 2023. Kegiatan pengembaraan yang diselengarakan oleh pramuka sekolah kami
yang akan diikuti oleh para pramuka khusus.

Dalam pembuatan laporan ini banyak sekali para pihak yang membantu dan berkontribusi
terhadap jalannya kegiatan pengembaraan ini. Selaku penulis saya meminta maaf atas segala
kesalahan yang ada di dalam pembuatan laporan ini. kritik dan saran yang membangun sangat
saya harapkan agar dapat memotivasi saya selaku peserta untuk menuju menjadi lebih baik

Daftar isi

BAB I PENDAHULUAN

- Latar Belakang

- Motivasi

BAB II PEMBAHASAN

- Pra PENGEMBARAAN

- Kegiatan PENGEMBARAAN

- Pasca PENGEMBARAAN

BAB III PENUTUP

A. Nilai yang Didapatkan dari PENGEMBARAAN

B. Kesan

C. Pesan

LAMPIRAN
A. Biografi Penulis

B. Lampiran Foto Kegiatan

Font type : Times New Roman

Line Spacing : 1,5

Font Size isi dan sub judul : 12

Font Size Judul : 14

BAB I PENDAHULUAN

Latar belakang

-Pengembaraan Pramuka SMAN 13 merupakan momen yang paling dinanti, bagi seluruh
warga ambalan 13 Sebab, pada pengembaraan ini kita mempelajari banyak hal. Untuk itulah,
sudah sepatutnya kita bangga dan bersemangat mengikuti kegiatan pengembaraan

Motivasi

-dengan kata lain dengan mengikuti pengembaraan ini untuk mendapatkan bekal awal
kesuksesan. Karena banyak hal yang di ajarkan di sana salah satunya yaitu kedisiplinan

BAB II PEMBAHASAN

pra pengembaraan

Saya mengikuti kegiatan pengembaraan dari Pramuka sekolah saya. Sebelum mengikuti kami
di buat kelompok dan melatih fisik dengan jogging selain melatih fisik kami juga pernah di
kumpulkan untuk mempelajari navigasi darat dan harus menghafalkan sandi² tertentu untuk
persiapan pengembaraan.
kegiatan pengembaraan

Pada hari Rabu tanggal 20 desember 2023 saya mengikuti kegiatan pengembaraan dari
pramuka di sekolah saya. Malam sebelum berangkat saya sudah packing berbagai macam
barang yang harus di bawa untuk pengembaraan. Saya pun tidur dan dibangunkan jam 03.30
untuk bersiap-siap mandi dan sarapan setelah itu saya berangkat oleh ayah Saya dan adik
saya karena adik saya ingin mengikuti kegiatan lain di Megamendung. Diantarkan oleh ayah
saya waktu masih lumayan gelap dan di tengah-tengah perjalanan saya melihat beberapa anak
paspramsus yang juga diantar oleh orang tuanya setelah sampai di stasiun saya pun
berpamitan oleh ayah Saya dan adik saya dan saya bergabung ke kelompok saya yaitu
kelompok biru. Dan menunggu teman-teman yang dalam perjalanan ke stasiun Sudimara.
Sebelum berangkat saya mengisi kartu saya untuk naik kereta, Setelah sudah lengkap kami
pun di bariskan untuk segera berangkat di bariskan sesuai kelompok dan berjalan menuju
peron. Di peron kami menunggu kereta saya dan kelompok saya membuat vlog sebelum
berangkat. Setelah itu kereta kami pun datang kami pun naik dan berjalan menuju
Rangkasbitung. Di perjalanan saya berniat untuk tidur tetapi saya tidak bisa tidur oleh karena
itu saya bermain ML sampai ke Rangkasbitung setelah sampai Rangkasbitung. Saya dan
kawan-kawan menurunkan tas yang diletakkan di atas lalu kami keluar dari kereta dan
sempat buang air kecil. Ketika selesai ketika selesai ketika sudah keluar dari stasiun kami
mendapatkan kabar buruk karena HT yang dibawa tidak lengkap karena antena HT tersebut
tidak dibawa. Kami pun diberi istirahat sebentar untuk menunggu Elf saya diajak oleh kak
Andika untuk ke Indomaret untuk membeli Snack. Setelah sampai kami pun bersiap-siap dan
dibariskan untuk menentukan dimana kita naik elf nya. Saya ke bagian di bis 3 yang saya
ingat di sana Kak Danish, kak Agung, Kak Fikri, Azizah, Manda, Innes dan lainnya. Sebelum
berangkat di mobil penuh canda tawa Kak Ilyas bercanda menirukan pengamen seketika itu
juga satu mobil menertawakan kak ilyas. Mobil pun berangkat tak lama kemudian saya pun
tidur menyender ke kak Agung. Saya pun terbangun karena jalan yang berkelok-kelok dan
setelah itu Kak Joko bertanya ada kenia atau tidak? Karena ingin di turunkan kenapa di
turunkan???? Karena kita melewati pondok pesantren Kenia. Jalanan mulai tidak bagus
berkelok-kelok dan ada juga jalanan yang hancur sekitar 2 jam perjalanan dari Rangkas
menuju desa ciparasi kampung halamannya Kak Ika kami pun sampai di kampung halaman
kak ika yaitu desa ciparasi saya terkejut ketika kami sampai kami di sambut hangat oleh anak
anak madrasah & Mts ketika turun dari mobil Elf saya melihat teman-teman saya
memuntahkan sarapan pagi mereka. Saya juga terkejut terhadap Alaika yang nangis meminta
pulang anehnya saya bisa paham dengan keadaan ini biasanya saya juga akan muntah tetapi
entah kenapa saya kuat. Setelah itu kami meletakkan barang bawaan di tempat yang sudah
disediakan untuk laki-laki itu di mushola dan untuk perempuan di perpustakaan setelah itu
teman-teman saya ada yang sedang jajan ada yang istirahat tidur yang menunggu adzan
Dzuhur sebelum azan zuhur saya mengikuti Kak Andika yang ingin melihat sungai dengan
nya Kak Ika saya pun sempat berkenalan dengan adik kayak Kak Ika yaitu Kak Rizki. Saya
melihat sungai dan melewati jembatan sungainya begitu jernih setelah itu Allah jantung
berkumandang dan saya pun berwudhu di sungai dan disusul oleh teman-teman Saya yang
dari tempat kami menginap. Setelah itu kami pun melaksanakan salat zuhur yang diimami
oleh kak Tegar setelah sholat Dzuhur kami pun makan saya tidak membawa piring karena
sudah tidak muat lagi dan malas untuk membawanya saya pun menggunakan piring plastik
yang sekali pakai yang tadinya dipakai untuk membawa beras dan Saya membagi kepada
barid karena dia juga tidak membawa piring. Selesai makan kita diberikan waktu istirahat
sampai ashar saya pun menggunakan waktu istirahat itu untuk bermain HP lalu tidur dan
Saya dibangunkan untuk salat ashar setelah salat ashar kami ada fund games yaitu maze air
dan sumpit kacang ijo. Saya kebingungan memilih baju yang mana untuk bermain maze air
karena sekalian bermain air di sungai tetapi saya hanya membawa 3 kaos saya mengikuti Kak
Upi untuk menggunakan baju biru kelompok kami saja dan sebelum bermain diberi
penjelasan terlebih dahulu yaitu cara bermain masak air dan sumpit kacang hijau cara
bermain masak air yaitu menginjak kotak yang sudah ditentukan polanya sedangkan sumber
kacang hijau yaitu mengambil satu butir kacang hijau dan dipindahkan ke wadah lain dengan
menggunakan tusuk sate diinformasikan bahwa laki-laki terlebih dahulu bermain banyak air
sedangkan perempuan bermain sumpit kacang hijau. Kami pun bermain maze air sangat sulit
jika tidak mengetahui pola-polanya. Jika salah menginjak kotak maka akan dilempar plastik
berisikan air yang akan membasahi tubuh kita massa air pun selesai setelah itu kami lanjut ke
one game kedua yaitu sumpit kacang hijau setelah sumpit kacang hijau selesai kami
dibariskan untuk berjalan ke sungai. kami ke sungai dituntun oleh kak ika karena ada sisi
sungai yang dalam kami melewati pinggiran jalur irigasi sambil mendengarkan Kak Ika
bercerita. Setelah sampai saya pun meletakkan sendal dan langsung bermain air kemudian
disusul oleh yang perempuan yang baru datang kami pun bermain air dan mengikuti arah air
mengalir setelah itu sampai di jembatan setelah itu ada perintah untuk mengambil sendal
yang diletakkan di tempat awal saya pun berjalan agak cepat menuju tempat awal untuk
mengambil sendal kaki saya pun terkena tanaman dan terluka tetapi saya cuek karena lukanya
lumayan keren. Setelah itu saya mengambil sendal dan saya berjalan pelan ke arah bawah
jembatan untuk bergabung berfoto-foto ada kejadian yang sangat lucu yaitu sendal kenia
yang terbawa air. Setelah berfoto-foto kami pun naik ke atas dan kembali ke tempat kami
menginap. Saya merasa badan saya gatal dan saya ingin mandi tetapi kamar mandi sudah
ramai teman-teman saya kayak pun melihat hujannya ternyata teman-teman saya sudah
mandi di jalur irigasi saya pun mengikuti mereka dan saya mandi di jalan irigasi juga. Itu
merupakan suatu hal pertama itu merupakan pertama kalinya saya mandi di luar ruangan
hanya di tutupi oleh celana dalam. Mengganti celana dalam ditutupi oleh sarung kejadian
lucu saat itu yaitu karena jalan nya setapak saat Indra sedang mengganti celana dalam dia
terjatuh ke belakang untungnya tidak terluka. Setelah saya mandi saya pun mengambil wudhu
untuk melaksanakan salat magrib saya sangat senang karena saya diijinkan menjadi muadzin
magrib saat itu. Setelah itu saya pun adzan dan salat magrib setelah salat magrib kami
yasinan dan setelah itu evaluasi sedikit dan salat isya kemudian kami makan malam lalu
diberi penjelasan untuk besok dan prepare barang untuk di bawa besok saat berangkat ke
gunung kendeng. Setelah itu kami pun tidur saya tidak membawa karpet karena karpet saya
ditenteng. Saya pun tidur di samping Kak Tegar kemudian kami bangun saat subuh saya
berjalan ke sungai untuk mengambil wudhu subuh waktu itu sangat dingin sekali saya sangat
kedinginan sambil berjalan menggunakan senter menuju sungai saya melihat ke langit banyak
bintang" dan melihat bintang jatuh pertama kali saya melihatnya saya sangat takjub. Saya pun
meneruskan jalan ke sungai kemudian Kak Dafa dari arah berlawanan yang sudah mengambil
wudhu teriak-teriak sambil berlari karena kedinginan kemudian Saya melihat Kak Andika
yang dituntun oleh Kak Ais karena sakit. Kak Andika mengambil wudhu bersama saya tetapi
ucapan Kak Andika begitu aneh karena kak Dika ingin ke pantai sedangkan kita lagi ada di
desa ciparasi. Saya pun buang air kecil dan mengambil wudhu setelah itu kembali ke mushola
saya sempat menuntun kak Andika di musholla. lalu kami melaksanakan salat subuh setelah
itu saya ganti baju dengan kaos ambalan dan celana lapangan. Lalu mengecek kembali
barang" untuk di bawa di bantu oleh kak Dika yang keadaannya sedang lemah. Saya
menawarkan minyak kayu putih kepada kak andika tetapi kak andika tidak mau. Kami pun
dibariskan di lapangan untuk stretching sebelum stretching kami menunggu yang perempuan
Kak Andika juga ikutan baris tak lama kemudian dia pun muntah Kak Andika pun tidak
dapat ikut ke gunung kendeng. Saya sangat sedih karena Kak Dika tidak dapat ikut ke gunung
kendeng kami pun mulai stretching lalu berdoa sebelum berangkat kami diberi kue lapis legit
oleh kak Joko perkelompok. Setelah itu kami berangkat ke tugu menggunakan losbak
melewati jalan berliku-liku dan dinginnya angin pagi merupakan pengalaman yang tidak akan
saya lupakan. Setelah sampai kami pun di bariskan berkelompok untuk menunggu yang
perempuan suhu saat itu masih sangat dingin walaupun sudah terang. Kemudian disusul oleh
yang perempuan kelompok saya jalan duluan kami berjalan dengan santai tidak terlalu cepat
dan tidak terlalu pelan terkadang kami istirahat untuk minum dan ketika ada persimpangan
jalan kami pun menemukan tanda jejak yaitu bentuk X yang terbuat dari kayu Yang berarti
dilarang lewat situ. Tracknya terkadang menanjak dan terkadang landai terkadang kami
berhenti untuk berfoto juga dan vlog. Singkat waktu kami pun sampai di puncak gunung
kendeng. Kami pun memakan kue lapis yang diberikan oleh kak Joko sebelum berangkat
tadi. Saya sangat jatuh cinta terhadap kue lapis itu Karena sangat enak Baru kali ini saya
makan kue lapis. Kami juga mengisi air kami yang hampir habis setelah itu disusul oleh
kelompok lain yang baru datang hingga semuanya sudah datang kami pun dibariskan untuk
makan. Setelah makan seluruh ketua kelompok dipanggil untuk diberi arahan untuk
menyelesaikan dan mencari pos. Di pos pertama saya tidak kebagian membantu karena saya
tidak menghafal sandi yang ada di pos pertama. Di pos kedua ada sandi gambar yang sudah
saya hafalkan saya pun menerjemahkannya dan berartikan panorama sketsa menggambar
saya sangat bingung apa artinya lalu saya coba membalikan kata yaitu menggambar sketsa
panorama ternyata itu adalah perintahnya. Lalu di bawahnya lagi itu terdapat sandi yang tidak
saya hafalkan lalu diartikan oleh Kak Fahri ternyata menggambar sketsa panorama di
furniture merah 180 derajat. Saya yang sudah pernah mengikuti lomba panorama pun paham
dan langsung mengerjakannya setelah saya mengerjakannya saya pun kembali ke kelompok
saya dan memberikan ide kepada Kak Tegar lalu saya pun mencari pos saya menemukan
kertas pos 3 lalu saya memberikan kek Tegar dan saya membantu lagi hingga sampai ke pos
4 kami berjalan ke atas dan mencari gunung pos empat ini cukup sulit. Singkat waktu
kelompok kami selesai dan semua kelompok di barisan untuk evaluasi sedikit lalu kami
semua Poto bersama dan di beri free time sampai jam 11 untuk bermain dan berfoto-foto dan
lainnya. Setelah itu kami dikumpulkan untuk kembali pulang sebelum itu kami harus
memunguti sampah-sampah yang ada di sana karena kami ini adalah tamu. Singkat waktu
kami pun turun didahului oleh perempuan perjalanan turun sangatlah tidak terasa tahu-tahu
sudah sampai di tugu saya sampai di tugu kami istirahat sejenak dan saya melihat Kak Ais
yang duduk terdiam terlihat lemas setelah kelompok lain datang dan kami akan makan di rest
area kais pun menangis mungkin saja akibat sesak nafas dan kais dibantu oleh kak Manda
menggunakan alat inhaler agar tidak sesak. Kemudian saya dan kelompok saya makan belum
makan kami berdoa dulu setelah makan kami duluan yang naik losbak untuk pergi ke tempat
kami menginap kamu diingatkan bahwa setelah sampai di tempat menginap langsung
mengambil air wudhu dan salat setelah itu istirahat. Sesampainya kamu saya di sana saya
langsung mengambil wudhu dan menunggu adzan setelah itu azan berkumandang dan saya
melaksanakan shalat Dzuhur setelah itu makan siang bersama. Lalu free time sampai ashar
saya mengecas baterai hp saya lalu tidur dan saya di bangunkan untuk sholat ashar setelah
solat ashar saya membersihkan musholla dan membereskan barang bawaan untuk di letakan
di perpustakaan karena nanti malam akan ada acara di musholla. Keadaan sore itu ada yang
sedang menyiapkan sosis dan alat bakar untuk ambalan Awards dan juga ada yang mandi
saya sendiri jajan di warung kak Ika saya membeli mie soto di ikuti indra & kak ibam. Sangat
tenang sore itu sambil menikmati hangatnya mie soto. Setelah saya makan mie saya ingin
mandi di sekolah di depan ketika saya sampai di sana ada kak Fikri dan kak agung yang
sedang menunggu giliran untuk mandi. Singkat waktu saya sudah selesai mandi dan saya
langsung menuju ke tempat menginap dan meletakkan peralatan mandi saya, lalu menunggu
waktu magrib. Waktu maghrib pun tiba lalu seperti biasanya saya mengambil wudhu dengan
teman-teman saya lalu melaksanakan salat magrib selesai salat magrib langsung yasinan
selesai yasinan sambil menunggu waktu isya sambil mendengarkan cerita kak ilyas hingga
isya tiba. Singkat waktu kami susah selesai sholat lalu kami makan malam bersama membuat
lingkaran besar untuk makan bersama makan malam hari itu ada lele saya tidak makan lele
karena saya alergi. Setelah makan malam selesai, acara pun akan segera di mulai saya duduk
di paling depan bersama teman teman saya tak menunggu waktu lama anak-anak dari
madrasah & Mts pun datang acara pun di mulai dengan tarian dari sekolah madrasah. Lalu
yang kedua tarian dari SMAN 13 yang membawakan tari lenggang Cisadane dan yang
terakhir oleh anak" campuran yaitu madrasah dan Mts yang membawakan marawis saya
sangat takjub dengan vocalisnya karena begitu merdu suaranya. Lalu ada sambutan dari
dewan kerja ranting Sobang dan dari pelatih saya dan lainnya singkat waktu sampai pada
ambalan Awards duduk kami bergabung dengan anak" madrasah dan Mts sambil berkenalan
dan sharing" dan juga sambil menonton ambalan Awards kejadian lucu saat acara yaitu ketika
divisi tergiat di panggil yaitu kak Daffa Kak dafaa lari ke arah depan lalu melakukan roll
depan sebanyak 2 kali saking senangnya singkat waktu ambalan Awards sudah selesai dan
kami di beri waktu untuk ngobrol sambil barbequean dan makan Snack sampai waktu yang
sudah ditentukan selesai lah acara malam ini kami pun membereskan barang bawaan untuk
besok pulang dan mengecek kembali barang bawaan agar tidak tertinggal setelah selesai lalu
saya bersih" badan untuk tidur saya tidur di sudut mushola malam ini agar tidak dingin ber
sama kak Luthfi & kak jabay lampu pun dimatikan kami pun tidur Hingga subuh saya di
bangunkan untuk sholat subuh. Suhu saat itu tetap dingin saya pun segera mengambil wudhu
dan melaksanakan sholat. Lalu pakaian menjadi pakaian spl lalu kami sarapan lalu kami ada
foto bersama di lapangan lalu kami bersiap untuk menunggu bis elf lalu elf pun datang
sebelum pulang kami berpamitan dan bersalam salaman kemudian saya masuk ke elf dan
berangkat menuju Rangkasbitung di tengah perjalanan bis kami berhenti karena bahan bakar
nya yang habis kak Rahma menangis karena ingin pulang saya pun keluar untuk membeli es
krim sekitar 30 menit bis kami berjalan kembali dalam perjalanan bis saya hanya tidur hingga
sampai ke Rangkasbitung. Lalu kami masuk ke peron dan menunggu kereta setelah kereta
datang saya mengambil tempat duduk di samping kak Andika dan di samping saya ada alaika
di perjalanan saya tidak tidur saya hanya main hp hingga sampai di stasiun Sudimara sekitar
jam 12 lalu saya pamitan dengan volatil dan saya dijemput oleh kakak saya

pasca pengembaraan

Sepulang dari pengembaraan saya disambut oleh ibu saya lalu saya berberes-beres dan
beristirahat saya kebanyakan tidur setelah pulang dari pengembaraan sambil mencatat
kegiatan saat pengembaraan. Saya menjalani hari-hari saya seperti biasanya lalu diberi arahan
oleh kaji dan bahwa hari Selasa sudah dikumpulkan tugas individu dan tugas lainnya lalu
saya mengerjakan di sisa-sisa hari ini sampai sekarang

BAB III PENUTUP

A.nilai yang didapatkan dari pengembaraan

Nilai-nilai yang saya dapatkan dari kegiatan pengembaraan adalah salah satunya yaitu nilai
disiplin,kerjasama kemandirian, cinta alam, keterampilan dan juga bertanggung jawab dan
juga memiliki nilai kepedulian terhadap individu kepada individu lainnya
B.kesan

Sungguh kegiatan pengembaraan ini sangat berkesan, apalagi ketika perjalanan ke gunung
kendeng di perjalanan kami di uji untuk tidak egois lalu saya disana mendapatkan banyak
teman baru

C. pesan

Pesan saya agar pengembaraan dapat di adakan tahun depan lagi, amin…

Lampiran

A.biografi penulis

Nama lengkap penulis Muhammad Husain thaba thaba i' atau biasa di panggil ucen oleh
orang-orang disekitar penulis memilki hobi membaca novel dan renang. Penulis lahir di Kota
tanggerang/. Pada tanggal 14 November 2007. Penulis memiliki dua orang kakak dan
memiliki satu orang adik Penulis saat ini adalah siswa di sekolah SMAN 13 Tanggerang

B.lampiran foto kegiatan

Anda mungkin juga menyukai