Anda di halaman 1dari 1

Nama : Nabila Az Zahra

Prodi : Ilmu Administrasi Negara


UPBJJ : UT Malang

Assalamu’alaikum Wr. Wb. Salam Sejahtera


Yang terhormat Bapak/Ibu Tuton, izin menjawab pertanyaan dari diskusi 1.
Menurut pendapat saya keempat keterampilan berbahasa memiliki hubungan yang sangat erat
dan keterikatan satu sama lain. Keterampilan menyimak berhubungan dengan keterampilan
berbicara, sedangkan keterampilan membaca berkaitan erat dengan keterampilan menulis.
Fungsi bahasa menurut Halliday ( Tomkins. G.E., dan Hoskisson. K.1995 ) mengemukakan 7
fungsi bahasa. Keterampilan menyimak dan keterampilan berbicara adalah bentuk dari fungsi
interaksional, karena bahasa digunakan untuk berhubungan atau bergaul dengan orang lain,
dengan kata lain terjadinya kegiatan komunikasi/interaksi antara penyimak dan pembicara
saling bertukar dan berganti peran. Sedangkan keterampilan membaca dan keterampilan
menulis adalah bentuk dari fungsi informatif, karena bahasa digunakan untuk
mengomunikasikan informasi baru, seperti menulis berita di koran pembaca akan
mendapatkan informasi baru, serta kegiatan menulis sebuah karya ilmiah dan buku.

Sumber :
BMP. MKWU4108/Modul 1.Universitas Terbuka : Tanggerang Selatan – 1543

Anda mungkin juga menyukai