Anda di halaman 1dari 15

Kelompok 6

1. Dien Nur Aulia Z. (04)


2. Ilham Muharom (10)
3. Irma Dian E. (11)
4. Milenio Ilhamsyah S. (16)
1. Pengertian
Pertumbuhan dalam matematika artinya
perubahan secara kuantitas (jumlah) suatu objek
(baik benda mati/hidup) yang semakin lama
semakin meningkat (semakin banyak)dari periode
pertama, periode kedua, dan seterusnya dalam
rentang waktu tertentu. Pertumbuhan juga
diartikan sebagai bertambahnya jumlah atau nilai
suatu objek yang mengikuti pola aritmatika atau
geometri, contoh :
1. perkembangan bakteri
2. pertumbuhan penduduk
Adapun rumus pertumbuhan dalam matematika adalah
sebagai berikut :
Jika diketahui presentase (i)
Ht = H (1 + i)t
Jika diketahui kelipatannya langsung (r)
Ht = H (r)t

Keterangan :
Ht = Jumlah objek setelah th ke-t/periode ke-t
H = Jumlah objek di awal
i = Presentase kenaikannya/pertumbuhannya
r = Kelipatan kenaikannya/pertumbuhannya
t = Periode ke-t
Rumus Pertumbuhan Aritmatika
Ht = H (1+it)
atau
Ht = H + bt
dimana :
Ht = jumlah atau nilai suatu objek
setelah t waktu
H = jumlah atau nilai suatu objek
mula-mula
i = peresentase pertumbuhan
b = nilai beda pertumbuhan
t = jangka waktu pertumbuhan
Rumus Pertumbuhan Geometri
Ht = H (1+i)t
atau
Ht = H.rn

dimana :
Ht = jumlah atau nilai suatu objek setelah t waktu
H = jumlah atau nilai suatu objek mula-mula
i = peresentase pertumbuhan
r = ratio pertumbuhan (r>1)
t = jangka waktu pertumbuhan
Contoh soal :
1. Banyak penduduk suatu kota setiap tahun
meningkat sekitar 1% dari banyak penduduk
tahun sebelumnya. Berdasarkan sensus
penduduk pada th 2009, penduduk di kota tsb
sebanyak 100.000 orang. Hitunglah banyak
penduduk pd th 2010 dan 2020!
2. Kultur jaringan pada suatu uji
laboratorium menunjukkan bahwa 1
bakteri dapat membelah diri menjadi 2
dalam waktu 2 jam. Diketahui bahwa
pada awal kultur jaringan tsb terdapat
1000 bakteri. Tentukan banyak bakteri
setelah 20 jam!
3. Diketahui jumlah penduduk tahun 2009 adalah
38726 jiwa jumlah penduduk tahun 2010 adalah
41062 jiwa, berapa persentase jumlah kenaikan
penduduk ?
4. Elsa mulai bekerja pada awal tahun 2005
dengan gaji permulaan sekitar 3 juta rupiah. Jika
dia mendapatkan kenaikan gaji secara berkala
setiap tahunnya sebesar Rp. 200000 maka
berapakah gaji yang diterima elsa pada awal
tahun 2011?
a. Rp.3800000
b. Rp.4000000
c. Rp.4200000
d. Rp.4400000
e. Rp.4600000
Pembahasan no 1 :
Diketahui H = 100000 dan i=1% = 0,01
Menentukan banyak penduduk pada tahun 2010 :
Tahun 2010 artinya satu tahun setelah 2009 sehingga t= 1
atau t = 2010-2009 = 1
banyak penduduk 2010 = H1
Ht = H (1 + i)t
H1= 100000 x (1+0,01)1
= 100000 x 1,01
= 101000
Jadi jumlah penduduk tahun 2010 adalahh 101000 jiwa
Menentukan banyak penduduk pada tahun 2020
Tahun 2020 artinya 11 tahun setelah tahun 2009 ,
sehingga t=11
atau t=2020-2009=11
banyak penduduk tahun 2020 = H11
Ht = H (1 + i)t
H11=100000 x (1+0,01)11
= 100000 x 1,0111
= 100000 x 1,115668347
= 111566,8374
= 111567 jiwa
Jadi jumlah penduduk tahun 2020 adalah 111567 jiwa
Pembahasan No 2

Diketahui H= 1000 dan r=2


Pembelahan terjadi setiap 2 jam , sehingga selama 20
jam terjadi 10 kali pembelahan.
atau t=20/2=10
menentukan banyak bakteri setelah 20 jam (H10) :
Ht = H (r)t
H10= 1000 x 210
= 1000 x 1024
= 1024000
Jadi , ada 1024000 bakteri setelah 20 jam
Pembahasan No 3
Diketahui :
H = 38726
Ht= 41062
t= 2010-2009 = 1
Ht = H (1 + i)t
41062 = 38726 (1+i) 1
41062 = 38726 + 38726 i
2336 = 38726 i
0,06 = i
6%=i
Pembahasan soal no 4 :

Ht = H + bt
H6= 3000000 + 200000 x 6
= 3000000 + 1200000
= Rp. 4200000

Anda mungkin juga menyukai