Anda di halaman 1dari 3

Konsep dan

Karakteristik
Paradigma Qur’ani
• Secara terminologis, paradigma adalah cara berpikir berdasarkan pandangan
yang menyeluruh dan konseptual terhadap suatu realitas atau suatu
permasalahan dengan menggunakan teori-teori ilmiah yang sudah baku,
eksperimen, dan metode keilmuan yang bisa dipercaya.
• Menurut Kuntowijoyo (2008), Al-Qur’an mengandung muatan-muatan keilmuan
yang sangat layak untuk dijadikan sebuah paradigma dan akan memperkaya
khazanah ilmu pengetahuan umat manusia. Kuntowijoyo memaknai paradigma
Qur’ani sebagai cara pandang, yakni cara Alquran memandang semua realita.
• Al-Quran bagi umat Islam adalah sumber primer dalam segala segi kehidupan.
Al-Quran adalah sumber ajaran teologi, hukum, pemikiran, pembaharuan,
pendidikan, serta akhlak.
Apa tujuan Al-Quran diturunkan? Yusuf al-Qaradawi menjelaskan bahwa tujuan
diturunkan Al-Quran paling tidak ada tujuh motif, yaitu:
1. Meluruskan akidah manusia
2. Meneguhkan kemuliaan manusia dan hak-hak asasi manusia
3. Mengarahkan manusia untuk beribadah secara baik dan benar kepada Allah
4. Mengajak manusia untuk menyucikan rohani
5. Membangun rumah tangga yang sakinah dan menempatkan posisi
terhormat bagi perempuan
6. Membangun umat menjadi saksi atas kemanusiaan
7. Mengajak manusia agar saling menolong.

Anda mungkin juga menyukai