Anda di halaman 1dari 11

Manfaat Jus buah mengkudu

sebagai obat herbal


Akbar Padilla
S1 keperawatan
Semester 6
Definisi

 Mengkudu (Morinda citrifolia) merupakan buah berwarna hijau yang banyak ditemukan di
Australia, India, dan Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Buah ini cukup populer dikonsumsi
sebagai obat herbal dan suplemen.
 Tanaman mengkudu (Morinda citrifolia L.) memiliki ciri umum yaitu pohon dengan tinggi 4-6
meter. Batang berkelok-kelok, dahan kaku, kulit berwarna coklat keabu-abuan dan tidak
berbulu.Daun tebal berwarna hijau, berbentuk jorong lanset dengan ukuran 15-50 x 5-17 cm, tepi
daun rata, serat daun menyirip dan tidak berbulu.Akar tanaman mengkudu berwarna coklat
kehitaman dan merupakan akar tunggang. Bunga tanaman mengkudu yang masih kuncup berwarna
hijau, saat mengembang akan berubah menjadi berwarna putih dan harum. Buah mengkudu
berbentuk bulat lonjong dengan diameter mencapai 7,5- 10 cm, permukaan terbagi dalam sel-sel
polygonal berbintik-bintik. Buah mengkudu muda berwarna hijau, saat tua warna akan berubah
menjadi kuning. Buah yang matang akan berwarna putih transparan dan lunak. Aroma buah
mengkudu (Morinda citrifolia L.)seperti keju busuk karena percampuran asam kaprik dan asam
kaproat.
Kandungan buah mengkudu

Di dalam buah mengkudu, terkandung beragam nutrisi berikut ini:


Karbohidrat
Protein
Gula
Vitamin C
Vitamin E
Biotin
Folat
Magnesium
Kalium
 Kalsium
 Buah mengkudu juga kaya akan antioksidan, seperti flavonoid dan saponin, serta berbagai zat yang bersifat antiradang
dan antibakteri.
Manfaat buah mengkudu

1. Mencegah dan memperbaiki kerusakan sel tubuh


 Sel-sel dan jaringan tubuh bisa cepat rusak ketika tubuh sering terpapar radikal bebas yang berasal dari
berbagai sumber, seperti asap rokok, polusi, racun, dan paparan radiasi atau sinar matahari berlebih.
 2. Menjaga kadar kolesterol dalam darah
 Sebuah riset menunjukkan bahwa ekstrak buah mengkudu atau jus buah mengkudu dapat menurunkan
kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida, sehingga baik untuk mencegah penumpukan kolesterol di
pembuluh darah yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular, seperti stroke dan penyakit jantung.
 3. Mengurangi nyeri sendi
 Buah mengkudu telah digunakan secara tradisional untuk meringankan nyeri dan meredakan
peradangan di dalam tubuh. Ekstrak buah ini juga diketahui berkhasiat untuk mengurangi nyeri dan
pembengkakan pada sendi, misalnya pada penderita osteoarthritis.
Lanjutan

4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh


 Salah satu manfaat buah mengkudu yang juga tidak kalah penting adalah untuk memperkuat daya tahan atau
sistem imunitas tubuh. Dengan sistem kekebalan tubuh yang kuat, tubuh bisa lebih kuat melawan bakteri dan
virus penyebab penyakit sehingga Anda pun tidak mudah sakit
 5. Menurunkan kadar gula darah
 Sebuah riset menunjukkan bahwa buah mengkudu dapat menurunkan kadar gula darah dan menjaganya tetap
stabil. Efek ini diduga berkat kemampuannya dalam meningkatkan efektivitas hormon insulin dalam mengatur
kadar gula darah.
 6. Untuk menormalkan tekanan darah
 Kandungan bahan aktif scopeletindalam mengkudu memiliki fungsi untuk menormalvasodilatas darah dengan
adanya efek spasmolitik.Efek spasmolitik ditandai dengan terjadi pelebaran pembuluh darah (vasodilatasi)
akibat relaksasi otot polos,efek tersebut serupa dengancara kerja obat antihipertensi. Efek sebagaiantihipotensi
ditunjukkan dengan menghambat inducible nitric oxide Synthase (iNOS), yang akan menghambat pembentukan
nitric oxide(NO) karenaNO memiliki efek Darah vasodilatasi.
Efek samping buah mengkudu

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengonsumsi Buah Mengkudu


 Layaknya buah-buahan pada umumnya, buah mengkudu relatif aman untuk dikonsumsi sebagai
makanan maupun suplemen. Namun, walau jarang terjadi, suplemen herbal yang mengandung
ekstrak buah mengkudu juga diketahui dapat menimbulkan efek samping, seperti sakit perut,
diare, pusing, dan sakit kepala.
 Agar terhindar dari efek samping berbahaya, Anda sebaiknya berhati-hati sebelum mengonsumsi
obat-obatan herbal, termasuk buah mengkudu, terutama jika Anda memiliki kondisi berikut ini:
 Sedang hamil atau menyusui
 Buah mengkudu tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil karena berisiko
menimbulkan gangguan pada tumbuh kembang janin. Buah ini juga sebaiknya tidak dikonsumsi
secara berlebih oleh ibu menyusui karena efeknya pada bayi yang diberi ASI belum diketahui
dengan jelas.
Lanjutan

Kadar kalium yang tinggi di dalam darah


Konsumsi buah mengkudu dapat meningkatkan kadar kalium di dalam tubuh, sehingga buah ini tidak dianjurkan
untuk dikonsumsi oleh orang yang mengalami hiperkalemia, yaitu tingginya kadar kalium di dalam darah.
Kondisi ini bisa menimbulkan berbagai gejala, seperti kelelahan, mual, sulit bernapas, dan dada berdebar. Jika tidak
diobati, hiperkalemia bisa menimbulkan komplikasi berupa gangguan saraf dan fungsi ginjal, serta gangguan irama
jantung.
Penyakit ginjal
 Buah mengkudu juga tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh orang yang memiliki penyakit ginjal. Hal ini
dikarenakan konsumsi buah mengkudu berlebih atau dalam dosis tinggi bisa membuat ginjal lebih cepat rusak.
 Gangguan pada organ hati
 Berbagai jenis obat-obatan dan suplemen herba, termasuk suplemen buah mengkudu, bisa menimbulkan
kerusakan organ hati atau penyakit hati. Efek ini lebih berisiko terjadi pada orang yang mengonsumsi buah
mengkudu dalam jangka panjang atau secara berlebihan.
 Selain itu, buah mengkudu juga bisa menimbulkan efek interaksi obat, apabila dikonsumsi bersamaan dengan
obat-obatan tertentu.
Standar Operasional (SOP) Jus Mengkudu
1. Memilih buah mengkudu yang berkualitas, dengan warna kulit buah mengkudu putih kekuningan
merata, tapi kondisi daging cukup keras, tidak cacat/ tidak rusak dan tidak busuk.
2. Bersihkan buah mengkudu dengan cara mencuci dengan air yang mengalir atau mengupasnya. Buah
mengkudu mengalami tiga proses pencucian yang berfungsi untuk:
a. Membersihkan kotoran serta gumpulan tanah pada buah Mengkudu.
b. Membersihkan buah mengkudu dari jamur.
c. Membersihkan buah mengkudu dari kuman.
d. Persiapkan alat yang akan dibutuhkan untuk membuat jus mengkudu.
Lanjutan

3. Proses pembuatan jus:


a. Potong- potong buah mengkudu
b. Masukan buah mengkudu, gula dan air pada blender. Tekstur buah mengkudu yang
sangat lunak sehingga proses penghalusan jadi cepat dan mudah.
c. Setelah halus, saring hasil blender dengan penyaring halus sampai kandungan air
keluar.
4. Masukan sari- sari mengkudu dari blender dengan air 1 liter, buah mengkudu 500gram, jadi
kandungan jus buah mengkudu di dalam gelas sebanyak 100gr setelah buah mengkudu di blender
masukan jus buah mengkudu di dalam gelas sebanyak 200ml/ gelas dan akan di konsumsi dalam
1x/ hari. Konsumsi pada pagi hari sebelum makan dengan selisih waktu 20- 30 menit. Jangan lupa
control tekanan darah 1 jam setelah mengonsumsi, agar tekanan darah tidak drop (Cici, 2015).
Kesimpupan

 Buah mengkudu seringkali dijadikan alat untuk pengobatan herbal salah satunya di jadikan
sebagai jus buah mengkudu dimana buah mengkudu memiliki banyak khasiatnya, salah
satunya untuk menurunkan kadar hipertensi.

Anda mungkin juga menyukai