Anda di halaman 1dari 11

KELOMPOK 5

MASALAH KESEHATAN

ANGGOTA :
Zian Dika Tara (07021382015123)
Dame Devi Lestari (07021382025125)
M.Risky Syahputra (07021382015166)
Fajri Awal Ramadhan (07021382025168)
Gimnastiar Juliandra (07021382025171)
slidesmania.com

DOSEN PEMBIMBING
GITA ISYANAWULAN, S.SOS., MA
MATERI PEMBAHASAN

01 02 03

Pengertian Masalah Kesehatan Masalah Fasilitas Kesehatan Masalah Gizi

04 05

Hubungan antara Kemiskinan & Pencegahan masalah kesehatan di


Kesehatan Indonesia
slidesmania.com
Pengertian Masalah Kesehatan

Kesehatan merupakan hak setiap warga negara dan merupakan salah satu unsur kesejahteraan umum dari

tujuan nasional bangsa indonesia sebagaimana termaksud pada alinea ke-4 Pembukaan UUD 1945. oleh

sebab itu berbagai program dan kebijakan di bidang kesehatan semestinya memiliki prinsip-prinsip non-

diskriminatif, partisipatif, dan berkesinambungan guna menjamin ketersediaan sumber daya manusia yang

berkualitas dengan derajat kesehatan yang optimal.

Kesehatan juga menjadi bagian terpenting dari perekonomian suatu negara. Penyelenggaran pembangunan di

bidang kesehatan menyerap berbagai sumber daya nasional dan di lain pihak terwujudnya derajat kesehatan

yang optimal merupakan jaminan ketersediaan sumber daya manusia nasional yang selain produktif secara

sosial juga produktif secara ekonomi.


slidesmania.com
Masalah Fasilitas Kesehatan

Pembangunan di bidang kesehatan merupakan bagian dari pembangunan nasional yang


dilaksanakan oleh bangsa Indonesia diarahkan pada tujuan terciptanya manusia seutuhnya yang
sehat fisik, mental dan keadaan sosialnya. Kesehatan merupakan kebutuhan manusia yang
utama dan ukuran kualitas yang mendasar sekali bagi kehidupan, pembangunan di bidang
kesehatan yang bertujuan untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal bagi setiap warga
masyarakat.
slidesmania.com
Salah satu fasilitas kesehatan yang banyak dimanfaatkan masyarakat adalah
Puskesmas. Sistem pelayanan kesehatan puskesmas, meliputi pelayanan yang
berupa:
1.Pelayanan kesehatan dasar
2.Pelayanan kesehatan rujukan
slidesmania.com
Masalah Gizi

Pangan merupakan kebutuhan dasar pertama yang harus dipenuhi oleh setiap makhluk
hidup. Setiap manusia memerlukan pangan untuk mendapatkan zat gizi, karbohidrat,
protein, lemak, vitamin, mineral, serat, air, dan komponen lain yang bermanfaat bagi
pertumbuhan dan kesehatan. Setiap pangan mengandung susunan zat-zat gizi yang berlainan
satu dengan lainnya, karenanya manusia memerlukan beranekaragam pangan untuk
mendapatkan zat gizi yang lengkap. Berbeda dengan kebutuhan hidup yang lain, kebutuhan
pangan hanya diperlukan secukupnya.
slidesmania.com
Upaya perbaikan gizi di Indonesia secara nasional telah dilaksanakan sejak tiga puluh tahun yang lalu.
Upaya yang dilakukan difokuskan untuk mengatasi masalah gizi utama yaitu:

1)Kurang Energi Protein (KEP),

2)Kurang Vitamin A (KVA),

3)Anemia Gizi Besi (AGB) dan

4)Gangguan Akibat Kurang Yodium (GAKY).

Upaya tersebut telah berhasil menurunkan keempat masalah gizi utama namun penurunannya dinilai
kurang cepat. Dengan terjadinya transisi demografi, epidemiologi dan perubahan gaya hidup telah
terjadi peningkatan masalah gizi lebih dan penyakit degeneratif.
slidesmania.com
Hubungan antara Kemiskinan & Kesehatan

Hubungan antara kemiskinan dan kesehatan yaitu konsep kesehatan yang mempengaruhi
tingkat fungsional seseorang, baik dari segi fisiologis, psikologis dan dimensi sosiokultural.
kesehatan merupakan investasi untuk mendukung pembangunan ekonomi serta memiliki
peran penting dalam upaya penanggulangan kemiskinan. Dalam undang-undang No 36 Tahun
2009 tentang kesehatan disebutkan bahwa setiap orang berhak mendapatkan pelayanan
kesehatan dan negara bertanggung jawab menyediakan fasilitas pelayanan kesehatan.
slidesmania.com
Pencegahan masalah kesehatan di Indonesia

Pencegahan atau preventif dapat diartikan sebagai tindakan yang dilakukan sebelum
peristiwa yang diharapkan (atau diduga) akan terjadi, sehingga peristiwa tadi tidak terjadi
atau dapat dihindar. Pencegahan penyakit adalah tindakan yang ditujukan untuk
mencegah, menunda, mengurangi, membasmi, mengeliminasi penyakit dan kecacatan
dengan menerapkan sebuah atau sejumlah intervensi yang telah dibuktikan efektif.
Pencegahan penyakit dapat diambil dari tindakan terlebih dahulu sebelum kejadian
dengan menggunakan langkah‐langkah yang didasarkan pada data/keterangan bersumber
hasil analisis.
slidesmania.com
Tindakan pencegahan penyakit dibagi menjadi tiga tingkatan sesuai dengan
perjalanan penyakit, yaitu:

a. Pencegahan primer (primary prevention), yang dilakukan dalam fase ‘pre-


patogenesis’ sebelum proses itu terjadi

b. Pencegahan sekunder (secondary prevention), di mana proses penyakit sudah


mulai memasuki fase ‘patogenesis’ tapi masih dalam tahap ringan dan belum
nyata

c. Pencegahan tersier (tertiary prevention), di mana dalam fase ‘patogenesis’


tersebut proses penyakit sudah nyata dan berlanjut dan mungkin dalam taraf
sudah akan berakhir (sembuh, menahun, kelainan yang menetap atau kematian)
slidesmania.com
Thank you!
slidesmania.com

Anda mungkin juga menyukai