Anda di halaman 1dari 14

PENGENALAN TEKNOLOGI SIA 1

LAPISAN DATA LINK


Sejarah lapisan data link

 Model referensi ISO (International Standardization Organization)


merupakan salah satu aturan standar yang dikeluarkan oleh badan
pembuat aturan dan standar untuk komunikasi komputer. Model
referensi ISO menggunakan metode lapisan sebagai model
referensi.
Sejarah lapisan data link

 Model referensi OSI menggunakan metode lapisan sebagai model


referensi. Semua subsistem komunikasi dibagi menjadi tujuh lapisan
untuk menentukan berbagai macam fungsi dan sistem operasi.
Model yang digunakan dalam sistem komunikasi data dikenal
dengan OSI (Open Sistem Interconnection) tujuh layer.
Lapisan-lapisan tersebut memiliki dua fungsi, yaitu Network
Dependent dan Application Oriented.
Lapisan-lapisan OSI memiliki dua fungsi

 Fungsi Network Dependent terdapat pada tiga lapisan


terendah, yaitu pada lapisan fisik, lapisan data link, dan
lapisan jaringan.
 Fungsi Application Oriented terdapat pada lapisan
transport, lapisan session, lapisan presentasi, dan lapisan
aplikasi.
Dua fungsi tersebut akan menghasilkan tiga
lingkungan operasi yang berbeda

 Network environmen
 Berhubungan dengan protokol dan standar yang berkaitan dengan
berbagai macam tipe jaringan komunikasi data.
 OSI environment
 Di dalamnya berisi network environment (dalam lingkungan
jaringan) yang dilengkapi juga dengan protokol application oriented
sebagai standar bagi sistem komputer agar dapat berkomunikasi
antara satu dengan yang lainnya secara terbuka.
 Real sistem environment
 Berisi OSI environment dan berkaitan dengan pembuat yang
mempunyai hak software serta layanan yang dibuatnya untuk
membentuk suatu informasi terdistribusi yang sedang dalam
pemrosesan.
Tujuan Lapisan OSI
 OSI sangat berperan dalam mengidentifikasi sistem komputer
untuk melaksanakan pengolahan dan penyaluran data.
Struktur model OSI dibagi atas tujuh lapisan (layer), yang masing-
masing lapisan mempunyai fungsi dan aturan tersendiri. Tujuan
dari pembagian lapisan adalah untuk mempermudah pelaksanaan
standar tersebut secara praktis dan untuk memungkinkan
fleksibilitas, dalam arti apabila terjadi perubahan pada salah satu
lapisan maka tidak akan mempengaruhi pada lapisan yang lain.
Gambar dari susunan OSI
Lapisan-Lapisan OSI
 Lapisan-lapisan tingkat atas: berurusan dengan aplikasi dan diimplementasikan
dengan software
 Lapisan-lapisan tingkat bawah:
berurusan dengan transport data.
Lapisan fisis dan data link diimplementasikan
dengan hardware & software
Lapisan data link ( data link layer)
 Lapisan data-link menawarkan layanan pentransferan data melalui
saluran fisik. Pentransferan data tersebut mungkin dapat diandalkan
atau tidak dapat diandalkan: beberapa protokol lapisan data-link
tidak mengimplementasikan fungsi Acknowledgment untuk sebuah
frame yang sukses diterima, dan beberapa protokol bahkan tidak
memiliki fitur pengecekan kesalahan transmisi (dengan
menggunakan checksumming). Pada kasus-kasus tersebut, fitur-
fitur acknowledgment dan pendeteksian kesalahan harus
diimplementasikan pada lapisan yang lebih tinggi, seperti halnya
protokol Transmission Control Protocol (TCP) (lapisan transport) .
Model Referensi
Open System Interconnection (OSI)
 Menjelaskan bagaimana informasi dari satu
aplikasi mengalir melalui network
dari satu komputer ke komputer lain
 Model OSI menggambarkan aktivitas
transfer informasi ke dalam
7 kelompok aktivitas  tiap aktivitas
diasosiasikan dengan satu lapisan
 Tiap lapisan bersifat
self-contained  implementasi
secara independen
Lapisan data link ( data link layer)

 Lapisan data link menjamin agar data yang dikirimkan ke lapisan


jaringan sampai ke tujuan dalam keadaan baik. Data yang akan
dikirimkan dibentuk dalam frame. Mekanisme yang dipakai untuk
pengaturan struktur frame adalah HDLC (High Level Data Link
Control).
Lapisan ini melayani transmisi pada lapisan fisik dan bertanggung-
jawab mengatur komunikasi dalam sebuah jaringan. Lapisan ini juga
menangani fungsi-fungsi seperti mendeteksi kesalahan transmisi
dan melakukan pengiriman ulang data-data tersebut.
Tugas utama lapisan data link ( data link layer)

 Tugas utama data link layer adalah sebagai fasilitas


transmisi raw data dan mentransformasi data tersebut ke
saluran yang bebas dari kesalahan transmisi
Sebelum diteruskan ke network layer, data link layer
melaksanakan tugas ini dengan memungkinkan pengirim
memecah-mecah data input menjadi sejumlah data frame
(biasanya berjumlah ratusan atau ribuan byte)
Lapisan data link ( data link layer)

 Lapisan data-link (data link layer) adalah lapisan kedua


dari bawah dalam model OSI, yang dapat melakukan
konversi frame-frame jaringan yang berisi data yang
dikirimkan menjadi bit-bit mentah agar dapat diproses oleh
lapisan fisik.
Lapisan data link ( data link layer)

 Lapisan ini merupakan lapisan yang akan melakukan


transmisi data antara perangkat-perangkat jaringan yang
saling berdekatan di dalam sebuah wide area network
(WAN), atau antara node di dalam sebuah segmen local
area network (LAN) yang sama. Lapisan ini
bertanggungjawab dalam membuat frame, flow control,
koreksi kesalahan dan pentransmisian ulang terhadap
frame yang dianggap gagal.

Anda mungkin juga menyukai