Anda di halaman 1dari 11

SENI RUPA DUA DAN

TIGA DIMENSI
SENI BUDAYA
-TANTI DESTIYANTI-
SENI RUPA DUA DIMENSI

• Seni rupa 2 dimensi adalah karya seni rupa yang hanya memiliki dua ukuran
atau sisi, mudahnya karya ini hanya memiliki panjang dan lebar saja, tanpa
dimensi ketiga yaitu: ruang (z). Contohnya adalah lukisan, seni grafis,
ilustrasi dan karya rupa lain yang digambar diatas permukaan datar.
SENI RUPA TIGA DIMENSI

• Seni rupa 3 dimensi adalah karya seni rupa yang memiliki tiga ukuran atau sisi atau
memiliki ruang ketiga berupa kedalaman (z), berbeda dengan karya 2 dimensi yang
hanya memiliki panjang dan lebar saja (x dan y).
• Berbeda dengan karya 2 dimensi yang hanya dapat dilihat dari satu sisi (permukaan
depannya saja), karya seni rupa 3 dimensi dapat dilihat dari berbagai sisi. Selain
menambah sudut pandang yang dapat diambil, hal ini juga tentu memberikan
tambahan ruang gerak kreasi.
• Ruang gerak kreasi tersebut misalnya suatu karya seni rupa 3 dimensi dapat memuat
karya 2 dimensi lain di salah satu atau bahkan semua permukaan karyanya.
Perbedaan / Keunikan Karya Seni Rupa 3 dimensi

• Selain perbedaan unsur ruang atau jumlah sisi, kata kunci lain dari
perbedaan antara karya seni rupa 2 dimensi dan 3 dimensi adalah tingkat
abstraksi. Seni rupa 2d memiliki tingkat abstraksi yang lebih tinggi,
sementara karya 3d memiliki tingkat kerealistikan atau kenaturalan yang
lebih tinggi.
Teknik berkarya seni rupa dua dimensi

• 1. Teknik plakat : teknik plakat yaitu melukis dengan menggunakan cat poster, cat minyak, cat akrelik dengan
goresan yang tebal sehingga menghasilkan warna pekat.

• 2. Teknik transparan yaitu teknik menggambar/ melukis dengan menggunakan cat air denga sapuan warna yang tipis
sehingga hasilnya Nampak tranparan.

• 3. Teknik Kolasae yaitu melukis dengan memotong kertas yang kemudian ditempel sehingga membentuk lukisan
yang realis atau abstrak

• 4. Teknik 3M (Melipat, menggunting, merekat) adalah merupakan proses manipulasi lembaran kertas untuk menjadi
bentuk 3D
Teknik berkarya 3 dimensi

• 1. teknik aplikasi yaitu karya hias dalam seni jahit menjahit dengan menempelkan (menjahitkan)
guntingan-guntingan kain yang dibentuk seperti bunga, buah, binatang, dan sebagainya.

• 2. teknik mozaik yaitu dengan menempel benda-benda tiga dimensi yang ditata sedemikian
rupa sehingga menghaslkan lukisan.

• 3. Teknik menganyam yaitu seni kerajinan yang dikerjakan dengan cara mengangkat dan
menumpang tindih atau menyilang-nyilang bahan sehingga menjadi sesuatu karya anyaman.
Seperti : tikar, tas anyam, topi, kipas dll.
• 4. teknik makrame adalah sebuah bentuk seni kerajinan simpul-menyimpul dengan menggarap
rantaian benang awal dan akhir suatu hasil tenunan, dengan membuat berbagai simpul pada rantai
benang tersebut sehingga terbentuk aneka rumbai

• 5. Teknik menuang yaitu proses menuang dengan bahan cair yang dituangkan pada alat acuan yang
berbentuk cetakan. Setelah menjadi keras dikeluarkan dari cetakan. Bahan cair ini dibuat dari semen
yang dicampur air, tanah liat, tembaga dll

• 6. Teknik Busir adalah teknik yang hanya menggunakan alat telapak tangan dan alat lain (kayu, kawat)
• 7. Teknik pahat yaitu membentuk dngan membuang bahan yang tidak dipergunakan dengan
cara memahat. Cara pembuatannya dengan menggunakan alat pahat (tatah) atau ukir dan
martil.

• 8. Teknik menjahit yaitu adalah cara melekatkan (menyambung, mengelem dsb) dengan
jarum dan benang.

• 9. Teknik membangun yaitu kegiatan yang mencakup aktivitas menyusun berbagai


komponen untuk dijadikan benda tiga dimensi.
Karya seni rupa dua dimensi

• Terbagi menjadi
• 1. SENI RUPA yaitu : drawing, rlief, seni lukis, seni grafis.
• 2. SENI RUPA TERAPAN yaitu : kriya, desain.
Apa saja contoh kriya dan desain ?

• Contoh kriya yaitu : Batik, Anyaman….

• Contoh desain yaitu : poster, ilustrasi, logo, motif kain..


TUGAS SISWA

• MEMBUAT POSTER DIGITAL DENGAN MEMANFAATKAN APLIKASI


SEPERTI : CANVA, STORYART, PICSART, PHOTOSHOP, CORELDRAW DLL.
DENGAN TEMA BEBAS, UKURAN POSTER LEGAL KEMUDIAN DIUPLOAD
DI INSTAGRAM KELAS.

Anda mungkin juga menyukai