Anda di halaman 1dari 16

Kepada seluruh mahasiswa peserta mata kuliah Manajemen Keuangan Silahkan me-download tugas Manajemen Keuangan, dan kerjakan

dengan ketentuan sebagai berikut: 1. Kerjakan seluruh nomer (misal tugas 1 ada 4 soal, semua harus dikerjakan dengan lengkap) 2. Kerjakan dengan ditulis tangan (bukan pront out) dan tidak boleh menggunakan pensil 3. Jangan lupa menuliskan no. mhsw, nama, dan group 4. Dikumpulkan tatap muka berikutnya setelah materi yang bersangkutan selesai dibahas. Dikumpul sebelum kuliah dimulai. 5. Pelanggaran salah satu atau lebih dari 4 syarat di atas, tugas tidak akan dikoreksi Koordinator Matakuliah Atmadi TUGAS 1: TIME VALUE OF MONEY SOAL 1 Asumsikan sekarang adalah tanggal 1 Januari 20X1. Pada tanggal 1 Januari 20X2 saudara merencanakan untuk menempuh studi lanjutan di Fakultas Ekonomi Universitas YKPN. Biaya kuliah per tahun Rp10.000.000,00, dibayarkan setiap tangal 1 Januari. Lama waktu studi 4 tahun. Sebuah perusahaan bersedia menjadi sponsor untuk studi Saudara, dengan menyediakan sejumlah dana yang dimasukkan ke dalam rekening bank atas nama Saudara. Bank memberikan bunga 7% per tahun. Seluruh dana untuk studi selama 4 tahun disetor ke rekening Saudara pada tanggal 1 Januari 20X1, dan setiap tanggal 1 Januari tahun-tahun berikutnya Saudara cairkan Rp10.000.000,00 untuk membayar biaya studi. Pertanyaan: a. Berapa dana yang harus disetor oleh perusahaan ke rekening Saudara pada tanggal 1 Januari 20X1? b. Berapa saldo di rekening Saudara pada tanggal 1 Januari 20X4, sebelum dan setelah Saudara cairkan untuk membayar biaya studi tahun tersebut? SOAL 2 Amir mempunyai uang Rp9.000.000,00 yang akan ditabung selama 3 tahun. Bank A menawarkan jasa tabungan dengan tingkat bunga 16%. Tabungan akan dilakukan pada awal tahun pertama. Bank B menawarkan jasa tabungan dengan tingkat bunga 18%, dengan cara setiap awal tahun menabung Rp3.000.000,00. Pada akhir tahun ke 3 tabungan akan diambil kembali karena akan digunakan untuk membeli sepeda motor dengan harga Rp14.000.000,00. Bank yang mana yang sebaiknya dipilih oleh Amir? SOAL 3 Sartono meminjam uang dari Basuki sebesar Rp1.000.000,00, dan berjanji akan mengembalikan uang tersebut dengan nilai Rp2.000.000,00. Apabila Basuki menghendaki tingkat keuntungan 5% per tahun, dalam waktu berapa tahun Sartono harus mengembalikan pinjaman tersebut?

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 1

SOAL 4 Bardi merencanakan untuk membeli rumah seharga Rp150.000.000,00. Saat ini dia memiliki uang Rp30.000.000,00 yang akan digunakan untuk membayar uang muka, dan kekurangannya akan dikredit selama 10 tahun, dengan jumlah angsuran per tahunnya sama. Penjual rumah menginginkan keuntungan 18% per tahun. a. Apabila penjual rumah menghendaki pembayaran angsuran dilakukan setiap akhir periode, berapa angsuran per tahun yang harus dibayar oleh Bardi? b. Apabila penjual rumah menghendaki pembayaran angsuran dilakukan setiap awal periode, berapa angsuran per tahun yang harus dibayar oleh Bardi? SOAL 5 Lihat soal nomor 4 di atas, buatlah tabel angsuran pokok pinjaman dan bunga yang harus dilakukan oleh Bardi, baik untuk pertanyaan a. dan b.! TUGAS 2: PENILAIAN SURAT BERHARGA JANGKA PANJANG SOAL 1 Harga pasar saham saat ini adalah Rp3.600,00 per lembar, dan dividen yang terakhir dibayarkan (D0) adalah Rp240,00 per lembar. Apabila tingkat pertumbuhan (g) saham tetap dengan ke = 12%, berapa tingkat pertumbuhan saham tersebut? Berapa harga saham tersebut 5 tahun yang akan datang? SOAL 2 Diketahui kd = 18% dan harga pasar perpetual bond saat ini adalah Rp3.000,00. Apabila kupon yang diberikan adalah 10% per tahun berapa nilai nominal dari perpetual bond tersebut? SOAL 3 Sumanto menerima dividen sebesar Rp600,00 per tahun untuk setiap lembar saham biasa yang dibeli. Tingkat keuntungan (ke)yang diinginkan Sumanto adalah 12%, sehingga dia berani membeli saham tersebut dengan harga Rp1.000,00 lebih rendah dari nilai nominalnya. Berapa persen dividen saham tersebut dari nilai nominal? SOAL 4 A. Sebuah maturity bond dengan nominal Rp5.000,00 memberi bunga/kupon = 16%. Jatuh tempo 5 tahun kemudian. Tentukan apakah obligasi tersebut terjual dengan diskon, premium atau sama dengan nominal apabila pembeli meminta keuntungan (kd) sebesar: a. 18%; b. 16%; c. 14% per tahun. B. Dividen saat ini (D0) = Rp 50,00. Tingkat pertumbuhan 3 tahun pertama = 8%. Mulai tahun ke 4 tingkat pertumbuhan menjadi 5% untuk seterusnya. Kalau ke = 18%, berapakah nilai saham tersebut saat ini? SOAL 5

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 2

Susi membeli saham biasa 3 tahun yang lalu dengan harga Rp5800,00 per lembar. Dividen tahun pertama adalah Rp493,- dan tumbuh dengan 0% sampai dengan saat ini. Tingkat pertumbuhan tahun ini dan seterusnya menjadi 2%. Apabila saat ini saham tersebut dapat dijual dengan harga yang wajar, berapa capital gain/loss yang diperoleh Susi? TUGAS 3: PENILAIAN INVESTASI AKTIVA TETAP SOAL 1 Sebuah proyek membutuhkan investasi sebesar Rp20.000.000,00, dan diharapkan menghasilkan net cash inflow Rp5.276.000,00 per tahun selama 5 tahun. Pertanyaan: a. Berapa tahun pay back period proyek tersebut? b. Jika return proyek tersebut ditetapkan 12%, hitunglah Net Present Value proyek tersebut? c. Hitung Internal Rate of Return proyek tersebut dengan menggunakan tabel Present Value dari Ordinary Annuity (lihat buku literatur) SOAL 2 PT. MEKAR menghadapi 2 pilihan investasi yaitu A dan B, masing masing mempunyai umur ekonomis 5 tahun, tanpa nilai sisa. Investasi A memerlukan dana sebesar Rp 87.925.000,00 dan diperkirakan akan mampu menghasilkan proceed Rp 25.000.000,00 per tahun. Sedang investasi B bernilai Rp 58.660.000,00 dan mampu menghasilkan proceed Rp 17.670.392,00 per tahun. Pertanyaan: a. Berdasarkan kriteria NPV dengan i = 8%, investasi mana yang dipilih? b. Berdasarkan kriteria IRR (gunakan tabel di literatur), investasi mana yang akan dipilih? SOAL 3 Saudara dihadapkan pada 2 alternatif mesin yang harganya sama yaitu Rp100.000.000,00. Masing-masing mesin tersebut mempunyai umur ekonmis 4 tahun dan dapat menghasilkan proceed sbagai berikut:

Tahun 1 2 3 4

Rp Rp Rp Rp

Proceed A 65.000.000,00 30.000.000,00 30.000.000,00 10.000.000,00

Rp Rp Rp Rp

Proceed B 35.000.000,00 35.000.000,00 35.000.000,00 35.000.000,00

Gunakan metode Payback Period untuk memilih mesin mana yang akan dibeli jika: A. Mengabaikan cashflow setelah modal kembali. B. Memperhatikan cashflow setelah modal kembali.

SOAL 4

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 3

PT. Sidodadi sedang mempertimbangkan untuk membeli mesin baru. Harga mesin tersebut Rp50.000.000,00 dengan umur ekonomis 4 tahun. Nilai sisa Rp5.000.000,00. Mesin tersebut dibeli dari Jepang dengan biaya pengiriman Rp10.000.000, dan biaya set up Rp5.000.000,00. Mesin tersebut diperkirakan dapat menghasilkan keuntungan operasi Rp12.000.000,00 per tahun dengan tarip pajak 40%. PT. Sidodadi dalam usahanya tidak menggunakan utang jangka panjang. Berdasarkan kriteria NPV, kalau perusahaan menginginkan tingkat keuntungan 12% per tahun, apakah pembelian mesin tersebut dapat dibenarkan? Hitung Pay Back Period dari investasi tersebut! SOAL 5 Mesin dengan harga perolehan Rp30.000.000,00 mempunyai umur ekonomis 5 tahun, dan nilai residu sebesar Rp5.000.000,00. Apabila mesin tersebut digunakan, akan dapat menghasilkan laba operasi (EBIT) Rp 2.800.000,00 per tahun. Perusahaan menggunakan utang jangka panjang Rp10 juta dengan bunga 4% per tahun. Tingkat pajak perusahaan tersebut 40%. Apabila tingkat bunga 12% hitunglah NPV mesin tersebut TUGAS 4: RISIKO INVESTASI SURAT BERHARGA JANGKA PANJANG SOAL 1 Diketahui sebuah saham memberikan D1 = Rp200,00. Karena kondisi ekonomi berubah, diperkirakan akan mempunyai pengaruh sebagai berikut: Sebelum Sesudah Perubahan Perubahan i 10% 8% Rm 15% 12% 1,3 1,1 g 10% 9% Hitunglah harga saham tersebut (V0) sebelum maupun sesudah perubahan! ? SOAL 2 Data historis dari saham A dan B adalah sebagai berikut: Probabilitas RA RB 10% -10% -30% 20% 5% 0% 40% 15% 17% 20% 25% 34% 10% 40% 64% Hitunglah expected return, tingkat risiko mutlak, dan tingkat risiko relatif masing-masing saham.

SOAL 3

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 4

Data historis dari saham A dan B adalah sebagai berikut: Probabilitas RA RB 15% -10% -3% 20% 18,50% 21,29% 30% 38,67% 44,25% 20% 14,33% 28,30% 15% 33% 3,56% Seorang investor memiliki dana sebesar Rp500.000.000,00, mengalokasikan dana sebesar Rp225.000.000,00 untuk membeli saham A, dan sisanya untuk membeli saham B. Informasi dari bursa efek menyatakan bahwa koefisien korelasi antara saham A dengan saham B adalah 0,76. Berapakah tingkat keuntungan yang bisa diharapkan oleh investor tersebut, dan berapa tingkat risikonya? SOAL 4 Seseorang investor akan melakukan portfolio antara saham A dan saham B. Dari hasil perhitungan yang dilakukan diperoleh informasi sebagai berikut: Expected Return Risiko Saham A 18% 5% Saham B 12% 2% Dana yang dimiliki orang tersebut sebesar Rp1.000.000.000,00. Alternatif distribusi dana yang pertama 70% untuk saham A dan 30% untuk saham B, sedang alternatif kedua, 30% untuk saham A dan 70% untuk saham B. Koefisien korelasi antara saham A dengan Saham B adalah 72%. Apabila investor menetapkan tingkat risiko portfolio maksimum 3%, alternatif distribusi dana yang mana yang akan dipilih? SOAL 5 Kondisi Ekonomi Baik Sedang

Probabilitas 30% 40%

Return Saham A 18% 14%

Return Saham B 18% 16%

Buruk 30% 10% 14% Koefisien Korelasi antara saham A dan Saham B adalah -65% Pertanyaan: a. Hitung Expected Return masing-masing saham. b. Hitung risiko mutlak dan risiko relatif masing-masing saham. c. Kalau seseorang ingin melakukan portfolio dengan distribusi dana untuk saham A sebesar 40% dan saham B sebesar 60%, hitung Expected Return dan risiko dari portfolio tersebut (perhitungan menggunakan risiko mutlak)

TUGAS 5: TINGKAT RISIKO INVESTASI AKTIVA TETAP


Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 5

SOAL 1 Manajer investasi PT. Bosanova adalah seorang yang enerjik dan suka menantang risiko (risk lovers). Manajer tersebut saat ini dihadapkan pada pilihan investasi dengan data sebagai berikut: Proyek A Proyek B Probabilitas CF akhir thn I Probabilitas CF akhir thn I 20% Rp 2,000,000.00 10% Rp 200,000.00 30% Rp 4,000,000.00 40% Rp 400,000.00 30% Rp 6,000,000.00 40% Rp 600,000.00 20% Rp 8,000,000.00 10% Rp 800,000.00 Pertanyaan: a. Hitung Expected Cashflow, dan tingkat risiko masing-masing proyek. b. Proyek mana yang akan dipilih oleh manajer investasi PT. Bosanova? SOAL 2 Sebuah perusahaan merencanakan untuk melakukan investasi dengan jangka waktu 1 tahun. Dari hasil perencanaan tersebut diperoleh informasi sebagai berikut: Probabilitas 0,15 0,20 0,30 0,20 0,15 Laba Operasi tahun ke 1 Rp 8.000,00 Rp 6.500,00 Rp 6.000,00 Rp 5.000,00 Rp 4.500,00

Biaya depresiasi untuk tahun tersebut adalah Rp3.000,00. Tingkat pajak perusahaan tersebut adalah 40%. Pertanyaan: a. Berapa Proceed yang bisa diharapkan? b. Kalau manajer memutuskan bahwa standar penyimpangan proceed maksimal Rp1.100,00, layakkah investasi tersebut dilaksanakan? c. Berapa tingkat risiko relatif proyek tersebut? SOAL 3 Sebuah perusahaan merencanakan untuk melakukan investasi dengan jangka waktu 1 tahun. Dari hasil perencanaan tersebut diperoleh informasi sebagai berikut: Probabilitas 0,1 0,2 0,4 0,2 0,1 Proceed akhir tahun ke 1 Rp 10.000,00 Rp 8.000,00 Rp 6.000,00 Rp 4.000,00 Rp 2.000,00

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 6

Pertanyaan: a. Berapa Proceed yang bisa diharapkan? b. Kalau manajer memutuskan bahwa standar penyimpangan proceed maksimal Rp2.000,00, layakkah investasi tersebut dilaksanakan? c. Berapa tingkat risiko relatif proyek tersebut? SOAL 4 Manajer investasi PT. Prima Raga memiliki karakteristik menghindari spekulasi yang terlalu berani (risk averse). Manajer tersebut saat ini dihadapkan pada pilihan investasi dengan data sebagai berikut: Proyek A Proyek B Probabilitas CF akhir thn I Probabilitas CF akhir thn I 20% Rp 2,000,000.00 10% Rp 2,000,000.00 30% Rp 4,000,000.00 40% Rp 4,000,000.00 30% Rp 6,000,000.00 40% Rp 6,000,000.00 20% Rp 8,000,000.00 10% Rp 8,000,000.00 Pertanyaan: a. Hitung Expected Cashflow, dan tingkat risiko masing-masing proyek. b. Proyek mana yang akan dipilih oleh manajer investasi PT. Prima Raga? SOAL 5 Apabila tingkat bunga 12%, hitunglah expected cf dan risiko total dari proyek di bawah ini: (0,3) Rp1.000,00 (0,30) Rp1.500,00 (0,4) Rp1.500,00 (0,3) Rp2.000,00 -Rp3.000 (0,40) Rp2.500,00 (0,4) Rp2.000,00 (0,4) Rp2.500,00 (0,2) Rp3.000,00 (0,3) Rp3.000,00 (0,4) Rp3.500,00

(0,30) Rp3.500,00 (0,3) Rp4.000,00

TUGAS 6: ANALISIS LAPORAN KEUANGAN

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 7

SOAL 1 PT Kinanti, sebuah perusahaan elektronika mempunyai jumlah penjualan tahunan (seluruhnya dijual secara kredit) Rp4.000.000,00 dan gross profit margin 20%. Data di neraca menunjukkan : Aktiva Lancar Rp800.000,00, Utang Lancar Rp600.000,00, a. Berapa besarnya persediaan jika manajemen menghendaki turnover persediaan 8 kali? b. Berapa besarnya piutang bila manajemen menghendaki turnover piutang sebesar 20 kali? c. Hitunglah likuiditas absolut PT Kinanti. SOAL 2 Ringkasan Neraca dari PT Paramesti adalah sebagai berikut: Aktiva Lancar Rp 700.000,00 Utang Lancar Rp 200.000,00 Aktiva Tetap 800.000,00 Utang Jk. Panang 500.000,00 Modal Sendiri 800.000,00 --------------------------------------Rp1.500.000,00 Rp1.500.000,00 a. Berapa banyak tambahan persediaan yang dapat dibeli secara kredit sehingga Current Rasionya turun menjadi 2:1? b. Berapa banyak kas yang dapat digunakan untuk melunasi utang lancar agar Current Rasionya naik menjadi 5:1? SOAL 3
PT. TALIJIWO Neraca 31 Desember 20X1 Kas ......................... Utang Jk. Pendek Rp 100,000.00 Piutang ......................... Utang Jk. Panjang ......................... Persediaan ......................... Modal Saham Rp 100,000.00 Aktiva Tetap (bersih) ......................... Laba Ditahan Rp 100,000.00 Total Aktiva ......................... Total Utang & Modal ......................... Long Term Debt: Modal sendiri 0,5:1 Total Aktiva Turn Over 2,5 X Average Collection Period 18 hari Inventory Turn Over 9 kali Gross Profit Margin 10% Acid Test Ratio 1:1

Lengkapilah Neraca PT. Talijiwo tersebut di atas!

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 8

SOAL 4

Pabrik Roti "MANNA" Neraca 31 Desember 2002 (Rp000.00) Kas ......................... Utang Jk. Pendek Piutang ......................... Utang Jk. Panjang Persediaan ......................... Modal Saham Aktiva Tetap (bersih) ......................... Laba Ditahan Total Aktiva Rp 300.000,00 Total Utang & Modal Penjualan Rp.................................. HP Penjualan Rp.................................. Laba Kotor Rp..................................

......................... Rp 60.000,00 ......................... Rp 97.500,00 .........................

Lengkapilah Neraca dan Ringkasan Laba Rugi di atas dengan menggunakan data sbb: Total Utang/Total Asset = 50%; Quick Ratio = 0.80x; Total Asset Turnover = 1,5x; Average Collection Period = 36 hari; Gross Profit Margin = 25%; Inventory Turnover = 5x; dan 1 tahun = 360 hari. SOAL 5 Tiga buah perusahaan A, B, dan C, diperkirakan akan menghadapi tiga kemungkinan keadaan ekonomi, yaitu, baik, normal, dan buruk. Neraca ketiga perusahaan tersebut saat ini adalah sebagai berikut:

Perusahaan A B C Aktiva Lancar Rp 75,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Rp 150,000,000.00 Aktiva Tetap Rp 100,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Total Aktiva Rp 175,000,000.00 Rp 200,000,000.00 Rp 250,000,000.00 Utang Lancar Rp 100,000,000.00 Rp 50,000,000.00 Rp 25,000,000.00 Utang Jk. Panjang Rp Rp 50,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Modal Sendiri Rp 75,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Rp 125,000,000.00 Total Utang & Modal Rp 175,000,000.00 Rp 200,000,000.00 Rp 250,000,000.00 Bunga utang jangka pendek 8% pertahun, bunga utang jangka panjang 10% per tahun, tingkat pajak 30%. Biaya operasi dan depresiasi, tidak termasuk bunga utang jangka pendek sebagai berikut: Pos
Perusahaan A: Rp100.000,000,00 + 0,7 X Penjualan Perusahaan B: Rp125.000,000,00 + 0,6 X Penjualan Perusahaan A: Rp150.000,000,00 + 0,6 X Penjualan Tingkat penjualan untuk 3 kemungkinan kondisi ekonomi sebagai berikut:

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 9

Kondsi Ekonomi Baik Normal Buruk Rp Rp Rp

A 500,000,000.00 450,000,000.00 400,000,000.00

Rp Rp Rp

Perusahaan B 550,000,000.00 500,000,000.00 450,000,000.00

Rp Rp Rp

C 600,000,000.00 550,000,000.00 500,000,000.00

Pertanyaan: a. Hitunglah ROA, ROI, dan ROE dari ketiga perusahaan tersebut untuk masing-masing kondisi ekonomi! b. Berdasarkan ketiga rasio tersebut, perusahaan mana yang paling menguntungkan bagi pemegang saham, untuk ketiga kondisi ekonomi yang dihadapi? Jelaskan secara singkat! TUGAS 7: MODAL KERJA SOAL 1 Kapasitas produksi PT. Liberty adalah 200 unit setiap harinya. Setiap 1 unit produk membutuhkan 2 kg bahan mentah dengan harga Rp1.000,00 per kg. Bahan mentah tersebut harus dipesan dan dibayar 10 hari sebelum diterima. Untuk menjaga kualitas, bahan tersebut harus disimpan selama 9 hari di gudang. Proses produksinya sendiri memerlukan waktu 1 hari. Tenaga kerja yang digunakan 5 orang, dengan upah Rp4.000,00 per hari. Produk jadi disimpan lebih dahulu dalam penyimpanan khusus selama 15 hari. Penjualan setiap harinya dilakukan secara kredit dengan jangka waktu 15 hari. Pertanyaan: a. Berapa lama waktu keterikatan dana dalam bahan mentah? b. Berapa lama waktu keterikatan dana dalam tenaga kerja? c. Berapa kebutuhan modal kerja PT. Liberty? SOAL 2 Sebuah perusahaan sepatu membutuhkan waktu 7 hari untuk membuat 10 pasang sepatu. Setiap pasang sepatu butuh kulit seharga Rp20.000,00. Pembelian kulit tidak memerlukan waktu tunggu dan pembayaran dapat dilakukan 3 hari setelah pembelian. Sepatu tersebut di setor ke toko sepatu yang membayar kepada perusahaan 2 hari setelah penyerahan barang. Biaya tenaga kerja untuk setiap sepasang sepatu Rp12.000,00. Pertanyaan: a. Berapa kebutuhan modal kerja perusahaan sepatu tersebut. b. Hitunglah saldo rekening Kas, Piutang, Persediaan dan Utang lancar perusahaan sepatu tersebut pada hari ke 10! SOAL 3 Kebutuhan modal kerja suatu perusahaan sbb: Kwartal I Rp30.000.000,00 Kwartal III Rp55.000.000,00 Kwartal II Rp45.000.000,00 Kwartal IV Rp25.000.000,00 Tingkat bunga pinjaman jangka pendek 15%/tahun, pinjaman jangka panjang 12%/tahun, dan bunga simpanan di Bank 10%. a. Apabila perusahaan memutuskan untuk menggunakan pinjaman jangka panjang sebesar Rp45.000.000,00 dan kekurangannya dibiayai dengan pinjaman jangka

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 10

pendek, berapa total biaya modal kerja selama 1 tahun? b. Apabila perusahaan memutuskan menggunakan pola pembelanjaan 'hedging', berapa total biaya modal kerja selama 1 tahun? SOAL 4 Seorang pembuat roti mampu menghasilkan 25 roti ulang tahun per hari. Bahan yang dibutuhkan adalah: Tepung terigu Rp10.000,00/roti Gula Rp 5.000,00/roti Telur Rp 3.500,00/roti Gaji pegawai Rp75.000,00/bulan Tepung terigu harus dibayar dan dipesan 4 hari sebelum digunakan. Gula dan telur dapat dibeli secara tunai dan langsung dapat di gunakan. Proses produksi 1 hari, dan roti dijual secara kredit dengan jangka waktu 7 hari. Berapa kebutuhan modal kerja pembuat roti tersebut? SOAL 5 PT. Danakarya merencanakan untuk menambah Total Aktiva, sehingga akan meningkatkan penjualan menjadi Rp60.000.000,00. Total Aktiva Tetap PT. Danakarya adalah Rp25.000.000,00. Penambahan Total Aktiva tersebut diharapkan dapat mempertahankan rasio Utang Jangka Panjang dengan Total Aktiva sebesar 60%. Bunga Utang Jangka Panjang 8% per tahun. Operating Profit Margin 12% dengan tingkat pajak 50%. Aktiva Lancar. Jumlah Total Aktiva Lancar tergantung dari pola ekspansi yang akan dilakukan sebagai berikut: Agresif Rata- rata Konservatif 40% dari penjualan 50% dari penjualan 60% dari penjualan

Pola ekspansi yang mana yang akan dipilih oleh PT. Danakarya, kalau manajemen perusahaan tersebut mengutamakan Return On Equity yang maksimum? a. nerima saran Saudara, dibanding dengan tawaran pembelanjaan dari pihak Bank! TUGAS 8: MANAJEMEN PERSEDIAAN SOAL 1 Kebutuhan Bahan per tahun 200.000 unit dengan harga Rp125,00 per unit. Biaya pesan Rp1.000,00 per satu kali pesan dan biaya simpan adalah 20% dari rata-rata nilai persediaan. Pemasok menawarkan potongan sebesar 3% apabila perusahaan melakukan pembelian minimal 5.000 unit. Tunjukkan perhitungan memilih apakah membeli berdasarkan analisis EOQ atau memanfaatkan potongan dari pemasok? SOAL 2

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 11

PT. Ranger menghasilkan barang jadi 80.000 unit per tahun. Setiap unit barang membutuhkan 5 kg bahan baku dengan harga Rp1.000,00 per kg. Biaya pesan yang harus dikeluarkan untuk setiap kali pesan adalah Rp8.000,00 dan biaya simpan per kg per tahun 10% dari harga beli bahan baku per kg. a. Hitunglah kebutuhan bahan baku (D) pada tahun tersebut? b. Hitunglah EOQ, dan berapa total biaya persediaan berdasarkan EOQ tersebut? c. Apabila pemasok menawari diskon 5% untuk setiap pembelian 10.000 kg, apakah tawaran diskon tersebut dapat diterima? SOAL 3 Perusahaan ABC mempunyai data kebutuhan bahan sesuai dengan rencana produksi sebagai berikut: a. Rencana produksi tahunan 120.000 unit barang jadi b. Kebutuhan bahan menurut standard per unit barang jadi Bahan Standar Kebutuhan Harga/unit X 3,00 unit Rp150,00 Y 1,25 unit Rp120,00 c. Rencana persediaan bahan: Bahan Awal tahun Akhir tahun X 70.000 unit 10.000 unit Y 80.000 unit 30.000 unit a. Biaya setiap kali pesan Rp90.000,00 dengan waktu tunggu sampai bahan tersebut datang adalah 5 hari. b. Persediaan besi (safety stock) ditentukan sama dengan kebutuhan produksi 3 hari c. Biaya penyimpanan di gudang 40% dari rata-rata nilai persediaan. d. Hari kerja dalam 1 tahun = 300 hari. Ditanyakan: Hitunglah EOQ dan Reorder point untuk bahan X dan Y! SOAL 4 Manajer PT Nusantara memperkirakan kebutuhan bahan untuk tahun depan sebesar 4.800 unit. Berdasarkan informasi yang diperoleh, diketahui bahwa: a. Biaya pesan Rp6.000,00 b. Biaya simpan Rp40,00/unit/tahun c. Harga beli dari pemasok Rp500,00/unit d. Harga beli dari pengecer Rp550,00/unit e. Periode kerja dalam satu tahun = 300 hari f. Pengalaman tahun lalu menunjukkan waktu tunggu sebagai berikut: Waktu tunggu Frekuensi 2 hari 9 kali 3 hari 18 kali 4 hari 27 kali 5 hari 36 kali 6 hari 36 kali 7 hari 27 kali

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 12

8 hari 9 hari

18 kali 9 kali

Dari data tersebut di atas, manajer PT Nusantara berusaha untuk menentukan waktu tunggu yang paling optimal. Sebagai salah satu staf manajer, Saudara diminta untuk membuat analisis sehingga manajer dapat segera memutuskan mengenai waktu tunggu yang paling optimal tersebut. TUGAS 9: MANAJEMEN PIUTANG SOAL Toko musik Adinda, dengan kebijakan penjualan secara tunai dapat menjual keyboard Yamaha PSR 2000 sebanyak 7 unit setiap bulan. Harga keyboard tersebut Rp7.500.000,00 per unit. Profit margin 20%. Perusahaan merencanakan untuk menjual secara kredit, pembeli dapat mengangsur selama 3 bulan, dengan jumlah angsuran tiap bulan sama. Harga jual per unit tidak berubah. Opportunity cost dari dana yang tertanam dalam piutang adalah 2,5% per bulan. Dengan kebijakan baru tersebut, diperkirakan penjualan akan naik menjadi 9 unit per bulan. Pertanyaan: a. Berapa rata-rata piutang toko Adinda per tahun? b. Berapa biaya pengelolaan piutang yang harus ditanggung oleh toko Adinda? c. Apakah penjualan secara kredit ini dapat dibenarkan? SOAL 2 Toko Mawar menjual berbagai jenis sepatu olah raga. Untuk sepatu olah raga merk Harimau setiap tahun laku 84 unit dengan harga jual tunai Rp75.000,00 per unit, dengan biaya varabel 80% dari harga jual. Pemilik toko sedang mempertimbangkan untuk menjual dengan cara kredit tanpa uang muka yang diperkirakan akan menaikkan penjualan menjadi 120 unit/tahun. Pembayaran dapat dilakukan 3 bulan setelah konsumen melakukan pembelian. Harga jual secara kredit sama dengan harga jual tunai. Biaya modal yang tertanam dalam piutang tersebut adalah 2,5% per bulan. a. b. c. Tentukan tingkat piutang rata-rata toko Mawar; Berapa dana yang diperlukan untuk membelanjai piutang tersebut? Apakah kebijakan untuk menjual secara kredit ini dapat diterima?

SOAL 3 Kebijakan perusahaan saat ini adalah sebagai berikut: Average Collection Period (ACP) = 1 bulan. Kebijakan tersebut dapat menghasilkan penjualan Rp3.600.000,00.Kerugian piutang karena kebijakan tersebut adalah 2% dari total penjualan. Profit margin 30%, dan biaya modal 20%. 1 tahun = 360 hari Kebijakan baru: ACP menjadi 2 bulan Tambahan penjualan Rp1.800.000,00 Tambahan Bad debt = 10% dari tambahan penjualan.

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 13

Pertanyaan: Buatlah analisis, sehingga perusahaan dapat memutuskan untuk menggunakan kebijakan baru atau tetap menggunakan kebijakan lama, dengan asumsi bahwa ACP dari penjualan dengan kebijakan lama ikut berubah mengikuti kebijakan yang baru! SOAL 4 Seluruh penjualan perusahaan dilakukan secara kredit dengan syarat kredit net 60. Dengan kebijakan tesebut penjualan dalam setahun mencapai Rp9.000.000. Kerugian piutang sebesar 4% dari penjualan. Biaya modal 10% dengan profit margin 20% Manajer memandang bahwa kebijakan penjualan kredit tersebut terlalu banyak membebani perusahaan dengan biaya pengelolaan piutang, oleh karena itu diputuskan untuk merubah kebijakan dengan kebijakan penjualan secara tunai, dengan perkiraan penjualan per tahun akan turun menjadi Rp7.500.000. Prinsipnya, apabila penurunan biaya pengelolaan piutang lebih besar dari pada penurunan keuntungan, maka kebijakan tersebut dapat diterima. Setujukah saudara dengan perubahan kebijakan tersebut? (1 thn = 360 hari) SOAL 5 Kebijakan penjualan tunai yang sudah dijalankan selama ini menghasilkan penjualan sebesar 10.000 unit/tahun dengan pendapatan Rp185.000.000,00 pertahun. Biaya Variabel/unit Rp15.000,00, dengan asumsi seluruh biaya tetap sudah teralokasikan seluruhnya. Perusahaan sedang mempertimbangkan untuk merubah kebijakan penjualannya dengan penjualan kredit dengan syarat 2/10 net 30. Perubahan kebijakan ini diperkirakan akan meningkatkan pendapatan penjualan menjadi Rp203.500.000,00. Biaya modal kerja untuk mendanai piutang 15%/tahun. Diperkirakan seluruh konsumen akan memanfaatkan periode potongan yang diberikan, dan tidak akan terjadi baddebt. Setujukah saudara dengan perubahan kebijakan tersebut? TUGAS 10: MANAJEMEN KAS SOAL 1 PT Pigura memperkirakan kebutuhan kas untuk satu bulan sebesar Rp1.500.000,00. Pola pengeluaran kas stabil dari hari ke hari. Biaya transaksi setiap kali transfer surat berharga menjadi kas atau sebaliknya adalah Rp300,00. Tingkat bunga jangka pendek rata-rata 12% per tahun. Selama ini PT Pigura melakukan transaksi untuk transfer 3 kali sebulan. Pertanyaan: a. Berapa nilai surat berharga yang dapat dijual untuk setiap kali transfer, agar menghasilkan biaya pengelolaan kas yang paling murah? b. Apabila PT Pigura tetap menerapkan kebijakan yang lama (3 kali transfer/bulan), berapakah pemborosan yang akan dialami? SOAL 2 Standar penyimpangan dari aliran kas per hari adalah Rp1.000,00. Biaya transaksi Rp50,00 dan biaya bunga 12% per tahun. Kalau jumlah kas minimal ditetapkan Rp125,00, hitunglah Return Point, Upper Limit dan Lower Limit dari manajemen kas yang harus dilakukan!

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 14

SOAL 3 Biaya transaksi baik membeli atau menjual surat berharga adalah Rp155,0467 per 1x transaksi. Biaya bunga 18% per tahun. Berdasarkan penelitian perusahaan, diketahui fluktuasi kebutuhan kas per hari sebagai berikut:

1 2 3 4 5 6

Kebutuhan Kas Rp 20.000 Rp 25.000 Rp 30.000 Rp 35.000 Rp 40.000 Rp 45.000

Probabilitas 0,25 0,15 0,10 0,10 0,15 0,25 1,00

Berdasarkan data tersebut, manajer memutuskan untuk mengelola kas perusahaan dengan model Miller-Orr, dengan rumus: Z =(3b2/4i)1/3. Apabila manajer mengambil kebijakan kas minimal per hari Rp1.100,00, tentukan Maximum Minimum Spread, serta tentukan apa yang harus dilakukan manajer apabila kas mendekati batas atas maupun batas bawah tersebut! ( 1 thn = 360 hari) SOAL 4 Data historis dari kebutuhan kas per hari sbb:

Kebutuhan Frekuensi Kas 50000 144x 60000 108x 70000 90x 75000 18x
Biaya transaksi Rp35,00 per 1 kali transaksi, dan tingkat bunga 13% pertahun, 1 tahun = 360 hari. a. Hitung Maximum-Minimum Spread b. Tentukan apa yang harus dilakukan apabila tingkat kas medekati Upper Limit, Lower Limit. Gambarkan dalam grafik sehingga lebih jelas. TUGAS 11: PEMBELANJAAN JANGKA PENDEK SOAL 1 Kebutuhan dana untuk membiayai modal kerja Rp10.000.000,00 per bulan. Untuk membiayai kebutuhan tersebut, manajer keuangan memutuskan menjaminkan sebagian piutangnya kepada perusahaan penjamin piutang. Ada 2 perusahaan penjamin piutang yang menawarkan jasanya dengan persyaratan sebagai berikut:

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 15

Perusahaan Penjamin Piutang ABC DEF Nilai piutang yang dijaminkan 125% dr kebutuhan dana 105% dr kebutuhan dana Bunga 12%/tahun 12%/tahun Principle fee 5%dr nilai jaminan 6% dr nilai jaminan Penghematan yang dapat diperoleh setiap kali menjaminkan piutang adalah Rp550.000,00. Perusahaan mana yang akan diplih oleh manajer keuangan untuk menjaminkan piutangnya?
SOAL 2 Perusahaan membutuhkan dana Rp400.000,00 per bulan. Kebutuhan ini dipenuhi dengan menjaminkan piutang senilai Rp550.000,00 per bulan, dengan batas maksimum pinjaman 75% dari nilai piutang yang dijaminkan, dengan bunga 12% per tahun. Fee untuk penjamin 2,5% dari nilai jaminan. Biaya administrasi piutang dan bad debt yang dapat dihemat oleh perusahaan sebesar Rp7.000,00 per bulan. Berapakah biaya bunga efektif per tahun dari penjaminan piutang tersebut? SOAL 3 PT. Pasuko akan menaikkan modal kerjanya dengan Rp4.400.000,00. Tiga alternatif yang tersedia untuk tujuan tersebut sebagai berikut: a. Tidak memanfaatkan periode diskon yang diberikan oleh pemasok yang memberikan syarat kredit 3/10, net 30, dan membayar pada akhir periode kredit b. Meminjam Rp5.200.000,00 dengan bunga 15% per tahun. Bunga dipotong dimuka, sehingga uang tunai yang diterima lebih kecil dari Rp5.200.000,00 c. Menerbitkan commercial paper senilai Rp4.700.000,00 yang dijual setiap 6 bulan sekali dengan harga Rp4.400.000,00. Dengan mempertimbangkan biaya bunga yang paling murah, alternatif mana yang akan dipilih PT. Pasuko? SOAL 4 Setiap 3 bulan, PT. Perfect membutuhan modal kerja sebesar Rp525.000,00 ( 1 tahun = Rp2.100.000,00. Kebutuhan dana tersebut akan dipenuhi dengan 4 alternatif pembelanjaan jangka pendek sebagai berikut: a. Tidak memanfaatkan peride diskon dari syarat kredit 2/10 net 40 b. Pinjaman rekening koran sebesar Rp656.250,00 dengan Compensating Balance 20% dan Comitment fee sebesar 2%. Bunga pinjaman 21% per tahun. c. Menerbitkan Commercial Paper dengan Nominal Rp560.000,00 dan dijual dengan harga Rp525.000. Penjualan CP ini dilakukan setiap 3 bulan sekali. d. Menjaminkan piutang senilai Rp250.000,00 setiap bulan, dengan pinjaman maksimum 70% dari nilai piutang yang dijaminkan. Biaya bunga (principle fee) sebesar 12%. Disamping itu, perusahaan penjamin juga menarik fee untuk mengkonpensir opportunity cost yang harus ditanggungnya sebesar 2,5% dari nilai piutang yang dijaminkan oleh PT. Perfect. Penghemaztan biaya yang diperoleh PT. Perfect dengan menjaminkan piutang tersebut Rp5.000,00 per bulan Alternatif manakah yang layak untuk dipilih?

Buku Latihan Manajemen Keuangan, Seri A, halaman 16

Anda mungkin juga menyukai