Anda di halaman 1dari 3

Soal Latihan Ekonomi Teknik II

November 27, 2012 1:06 pm


Contoh 1
Sebuah alat yang mampu mengubah fly ash batubara menjadi bahan baku beton
akan dijual seharga Rp 100 juta. Oleh sebuah perusahaan manufaktur, alat tersebut
akan dibeli dengan 2 alternatif pembayaran, yaitu :
1.
2.

Dibayar total sekarang seharga Rp 100 juta atau


Dibayar dengan kredit sebesar Rp 20 juta per tahun dalam 7 tahun pertama
dan Rp 15 juta per tahun dalam 8 tahun berikutnya.
Cara pembayaran mana yang dipilih oleh produsen, bila ia menganalisis dengan
tingkat bunga 15%.

Contoh 2
PT. Cahaya Gemilang adalah perusahaan bergerak pada bidang jual beli dan sewa
alat berat. Suatu saat PT. Cahaya Gemilang dihadapkan pada dua alternatif pilihan,
yaitu :
1.

2.

Menyewakan unit alat beratnya selama 10 tahun dengan perkiraan akan


memperoleh pendapatan sebesar Rp 2 Milyar per tahun. Biaya perawatan alat,
operasional, asuransi dan pajak sebesar Rp 500 juta per tahun. Pada akhir umur
penyewaan, nilai sisa diperkirakan Rp 200 juta.
Menjual unit alat berat seharga 5 Milyar.
Jika ditetapkan MARR 20%, evaluasilah keputusan yang sebaiknya dipilih.

Tntuk melihat Jawabannya download disini gan

Soal Latihan Ekonomi Teknik I


November 27, 2012 1:00 pm
CONTOH SOAL :
Contoh 2.1 (Kasus bunga sederhana)
Seseorang mendepositokan uang sebesar Rp 10 juta di bank dengan bunga
sederhana sebesar 10% per tahun selama 5 tahun. Berapa uang yang diterima pada
saat jatuh tempo deposito (akhir tahun ke 5)?.

Contoh 2.2 (Bunga Majemuk)


Seorang mendepositokan uang sebesar Rp 10.000.000 di bank dengan bunga
majemuk sebesar 10% per tahun selama 5 tahun. Berapa uang yang diterima pada
saat jatuh tempo deposito (akhir tahun ke 5)?.

Contoh 2.3 (Mencari F bila diketahui P)


Seseorang meminjam uang di bank sejumlah Rp 20 juta dengan bunga 15% per
tahun dan akan dikembalikan sekali dalam 5 tahun mendatang. Hitunglah uang yang
harus dibayar.

Contoh 2.4 (Mencari P bila diketahui F)


Hitunglah berapa uang yang harus didepositokan pada saat ini agar pada 3 tahun
mendatang diperoleh Rp 10 juta bila diketahui tingkat bunga yang berlaku 10%.

Contoh 2.5 (Mencari F bila diketahui A)


Jika kita menabung sejumlah Rp 10 juta per tahun selama 5 tahun dengan tingkat
bunga 10 % per tahun, maka berapa tabungan tersebut pada akhir tahun ke 5?

Contoh 2.6 (Mencari A bila diketahui F)


Jika kita mengharapkan mempunyai tabungan sebesar Rp 100 juta pada akhir tahun
ke 10, dengan tingkat bunga 10 % per tahun, maka berapa tabungan yang harus
kita lakukan tiap tahun?

Contoh 2.7 (Mencari P bila diketahui A)


Noel berencana membeli rumah. Jika pembelian dilakukan dengan cara kredit,
diperlukan uang muka Rp 80 juta dan angsuran sebesar Rp 10 juta per bulan selama

60 bulan. Bila bunga yang berlaku adalah 1% per bulan, berapa nilai saat ini uang
yang dipergunakan Noel untuk membeli rumah tersebut?

Contoh 2.8 (Mencari A bila diketahui P)


Noel berencana membeli rumah yang harganya saat ini adalah Rp 300 juta.
Pembelian akan dilakukan secara kredit selama 10 tahun, dan akan dibayar per
bulan dengan jumlah angsuran yang sama tiap bulan. Jumlah maksimum yang
diijinkan untuk diangsur adalah 70% dari harga rumah. Bila bunga yang berlaku
adalah 1% per bulan, berapa besaran angsuran yang harus dibayar Noel tiap bulan?

Contoh 2.9 (Deret Gradien Aritmatik)


Noel berharap dari investasinya akan menghasilkan keuntungan sebesar Rp 50 juta
pada akhir tahun pertama, Rp 60 juta pada akhir tahun kedua, Rp 70 juta pada akhir
tahun ketiga, seterusnya bertambah Rp 10 per tahun sampai dengan tahun ke 10.
Pada tingkat bunga 10%, hitunglah :
1.

Nilai yang akan datang keuntungan yang akan diperoleh.

2.

Nilai saat ini keuntungan yang akan diperoleh.

3.

Nilai tahunan keuntungan yang akan diperoleh.

Untuk Melihat Solusinya silahkan download disini gan

Anda mungkin juga menyukai