Anda di halaman 1dari 6

Tugas Perancangan Dan Implementasi Jaringan Komputer

Disusun oleh :
Vebri Naldo Madawara Andry Jerry Kristian Mahihodi Nugraha Raymond Banoet Sandy Juniart Siwabessy Aleksandro Stefmar Mone 672010050 672010147 672010181 672010189 672010264 672010266

Fakultas Teknologi Informasi Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga 2012

PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Perkembangan teknologi komputer meningkat dengan cepat dan perangkat keras dan perangkat lunak jaringan telah benar-benar berubah, di awal perkembangannya hampir seluruh jaringan dibangun dari kabel koaxial, kini banyak telah diantaranya dibangun dari serat optik (fiber optics) atau komunikasi tanpa kabel. Dengan berkembangnya teknologi komputer dan komunikasi suatu model komputer tunggal yang melayani seluruh tugas-tugas komputasi suatu organisasi kini telah diganti dengan sekumpulan komputer yang terpisah-pisah akan tetapi saling berhubungan dalam melaksanakan tugasnya, sistem seperti ini disebut jaringan komputer. Pada suatu jaringan komputer, pengguna harus secara eksplisit log ke sebuah mesin, secara eksplisit menyampaikan tugasnya dari jauh, secara eksplisity memindahkan file-file dan menangani sendiri secara umum seluruh manajemen jaringan. Dalam proses pembuatan tugas ini, kelompok kami akan membahas dan menjabarkan serta membuat konsep tentang sistem jaringan komputer yang akan digunakan pada sebuah Gedung Berlantai 3.

2. Tujuan
Untuk lebih mengetahui lebih jauh bagaimana membangun suatu jaringan pada bangunan bertingkat dengan meminimalis perangkat-perangkat jaringan yang ada agar lebih efisien dalam hal pengeluaran tetapi tidak mengurangi kualitas kinerjanya.

3. Manfaat
Agar dapat menjadi pengalaman tersendiri bagi kita mahasiswa sebelum masuk kedalam dunia kerja yang lebih nyata pekerjaannya.

IMPLEMENTASI
1. Implementasi Sistem
Rencana implementasi ini di lakukan untuk menyelesaikan desain system yang di setujui dan alat-alat apa saja yang di gunakan dan juga jenis topologi yang dipakai untuk membuat jaringan ini.

Topologi yang dipakai yaitu Topologi Ring Topologi Ring atau sering disebut dengan topologi cincin adalah topologi jaringan dimana setiap titik terkoneksi ke dua titik lainnya, membentuk jalur melingkar membentuk cincin. Pada topologi cincin, komunikasi data dapat terganggu jika satu titik mengalami gangguan. Jaringan FDDI mengantisipasi kelemahan ini dengan mengirim data searah jarum jam dan berlawanan dengan arah jarum jam secara bersamaan.

Rencana implementasi system meliputi: 1. Program Cisco Packet Tracer

2. Komponen yang digunakan Router = 1 Switch = 3 PC Server = 3 PC Client = 14 (pada setiap lantai gedung) Kabel Straight

3. Subnetting menggunakan metode VLSM (variable length subnet mask) pada IPv4. Berikut cara subnetting menggunakan metode VLSM.

subnetting VLSM Subnetting VLSM adalah subnetting di dalam subnetting dan ip yang di subnetting sesuai dengan jumlah host yang diperlukan. Dan pada kasus ini pada setiap lantai terdapat 15 host dan banyaknya lantai pada gedung tersebut adalah 3 lantai.

IPv4 Host = 15 IP = 192.168.1.0/24 Net mask = 255.255.255.0 2^5 = 32 2^5 > 15 Usable = 32-2=30

Net mask baru = 255.255.255.224 Lantai 1 = net_ID 192.168.1.0 Host_ID 192.168.1.1 - 192.168.1.30 Broadcast 192.168.1.31 Lantai 2 = net_ID 192.168.1.32 Host_ID 192.168.1.33 - 192.168.1.62 Broadcast 192.168.1.63 Lantai 3 = net_ID 192.168.1.64 Host_ID 192.168.1.65 - 192.168.1.94 Broadcast 192.168.1.95

4. SERVER Server lantai 1 = sebagai pusat web server, DNS dan pembagian IPnya menggunakan DHCP atau secara otomatis dibagi dari server ke host. Dan sebagai pusat kendali server pada lantai 2 dan lantai 3 karena alamat dari DNS lantai 2 dan 3 sama seperti IP server lantai 1 dan akun yang kami gunakan disini sebagai pemabagi web browser pada server dan host pada lantai 2 dan 3. Server lantai 2 = pembagian IPnya juga menggunakan DHCP atau secara otomatis dibagi dari server ke host namun server lantai 2 tugasnya hanya mengatur pembagian untuk lantai tersebut. Server lantai 3 = pembagian IPnya juga menggunakan DHCP atau secara otomatis dibagi dari server ke host namun server lantai 2 tugasnya hanya mengatur pembagian untuk lantai tersebut.

5. Gambar topologi jaringan.

KESIMPULAN
Dalam membangun sebuah jaringan, kita harus mengingat beberapa hal tentang konsepkonsep yang harus di buat dan sangat dibutuhkan perhitungan yang matang dalam membangun sebuah jaringan. Dan setelah kita membahas dan membuat konsep untuk membangun sebuah jaringan kita juga harus mengenal beberapa alat dan sarana untuk sebuah jaringan, diharapkan akan lebih membuka wahana dan pengetahuan kita dalam merencanakan pembuatan sebuah jaringan. Setelah itu kita akan berusaha menelusuri lagi pembicaraan dari segi software, bentuk jaringan dan beberapa pemanfaatannya.

Anda mungkin juga menyukai