Anda di halaman 1dari 18

Analisis Perbandingan Sistem Operasi Linux Ubuntu dan Fedora Diajukan Sebagai Tugas Matakuliah Sistem Operasi

Disusun oleh :

Dwi Jananto (12116378) Dewi Wulandari (12116680) Yuli Astuti (18111981) Wawan Setiawan (18110694) Luthfi Indriyani (18111311) Haryati (18112351) Muhammad Faiz (12118938) Muhammad Ib Kholdun (18112559)

Pendahuluan
1. Latar Belakang Masalah Di zaman yang serba teknologi sekarang ini, hampir semua orang baik di kalangan anak-anak, pelajar, wirausahawan, dan bahkan mahasiswa seperti kita telah menggunakan sistem operasi windows sebagai system operasi di computer mereka. Hampir semua orang sudah tahu tentang system operasi windows, cara instalasinya, aplikasinya dan lain lain. Hal ini dikarenakan system operasi windows lebih mudah dalam pengoperasian nya dibandingkan dengan Linux yang harus menggunakan sejumlah kode sebagai perintah nya. Untuk itu penulis mencoba untuk mengambil sedikit andil dalam perkembangan dunia pendidikan di bidang IT di negara tercinta ini (Indonesia), dengan mencoba untuk menulis beberapa hal mengenai dua contoh sistem operasi (Linux) yaitu Ubuntu dan Fedora dalam upaya pengenalan Linux terhadap masyarakat luas, dalam makalah ini penulis memaparkan tentang sejarah linux, keunggulannya linux, membandingkan linux ubuntu dengan fedora, aplikasi yang terdapat dalam linux ubuntu dan fedora, content linux dan cara instalasi nya.

2. Rumusan Masalah

Distro linux manakah yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka dan sesuai dengan spesisfikasi komputer atau laptop pengguna agar kinerja linux lebih terasa? Berdasarkan masalah tersebut kami sebagai penulis mencoba sedikit memberi gambaran tentang linux mana yang mereka butuhkan dengan cara menganalisis 2 linux yang memang sangat populer dan banyak digunakan saat ini yaitu Ubuntu dan Fedora.
3. Batasan Masalah Agar pembahasan terhadap masalah tetap terfokus pada materi ini (Sistem Operasi Linux). Maka kami selaku tim penulis membatasinya, berikut batasanya : 1. Sekilas Linux dan Sejarahnya 2. Sekilas Distro Linux (Ubuntu dan Fedora) Sejarah Aplikasi Content Cara Instalasi

Sekilas Tentang Linux dan Sejarahnya


Linux adalah sebuah sistem operasi yang dikembangkan oleh Linus Benedick Torvalds. Dari universitas Helsinki, Finlandia. Sebagai proyek hobinya mulai tahun 1991. Ia menulis linux , sebuah kernel untuk Prosessor 80386, Prosessor 32 Bit pertama dalam kumpulan CPU Intel yang cocok untuk PC. Baru pada tanggal 14 maret 1994 Versi 1.0 mulai di luncurkan , dan hal ini menjadi alas tonggak sejarah Linux. Linux merupakan clone dari unix yang telah di port ke beragam platform , antara lain intel 80 x 86 , Alpha AXP , MIPS , Sparch , Power PC , dsb. Sekitar 95 % kode sumber kernel sama untuk semua platform perangkat keras. Macam distro-distro linux : Debian GNU / Linux, Ubuntu, Red Hat Linux, Fedora, Slackware, Open S.u.S.E, Turbo Linux, Knoppix, Rimba Linux, Mandriva, Linux Mandrake, Trustix Merdeka, Trustix Secure Linux, WinBi Linux, Lindows, Linare dan mas banyak lagi distro-distro lain nya yang tidak bisa penulis jabarkan seluruhnya.

A.

Ubuntu dan Sejarahnya

Sekilas Tentang Ubuntu

Ubuntu berasal dari bahasa Afrika yakni Humanity to Others yang berarti Kemanusiaan Untuk Sesama. Atas dasar itulah diluncurkannya Linux Ubuntu yang dirilis pada tahun 2004. Sistem operasi ini adalah merupakan turunan dari sistem operasi linux yang lain, yakni Debian. Ubuntu dibentuk berdasarkan gagasan yang terdapat di dalam filosofi Ubuntu: * bahwa perangkat lunak harus tersedia dengan bebas biaya * bahwa aplikasi perangkat lunak tersebut harus dapat digunakan dalam bahasa lokal masing-masing dan untuk orang-orang yang mempunyai keterbatasan fisik, dan * bahwa pengguna harus mempunyai kebebasan untuk mengubah perangkat lunak sesuai dengan apa yang mereka butuhkan. Proyek Ubuntu meluncurkan rilis Ubuntu setiap enam bulan. Di setiap rilis akan terdapat aplikasi terbaru seperti kernel, X, Gnome, KDE dan aplikasi penting lainnya, dan untuk setiap rilis Ubuntu memberikan dukungan untuk perbaikan keamanan selama 18 bulan. Untuk mendapatkan Ubuntu Anda dapat men-download CD dan kemudian membakar (burn) sendiri.

B. Aplikasi yang Terdapat dalam Ubuntu


Ubuntu memiliki berbagai macam aplikasi, baik untuk kebutuhan desktop maupun server. Ketika Anda menginstal Ubuntu, maka Anda akan mendapatkan perangkat lunak yang berguna untuk kebutuhan komputasi yang umum, dari pemrograman kompleks hingga untuk keperluan presentasi bisnis, dan database. Beberapa aplikasi untuk Ubuntu :
1.WUBI. 2.GDM Theme atau GNOME Display Manager (GDM) GNOME. 3.Ubuntu Tweak 4.FTP (File Transfer Protocol) 5.Gftp 6.FileZilla 7.Kasablanca 8.FTPgraber 9.GNOME Commander 10.SiteCopy 11.Aplikasi office 12.Aplikasi Graphic 13. Media -Pemutar Musik: Contoh : Rhythmbox, Banshee. -Pemutar Video: Contoh : VLC dan SMPlayer merupakan aplikasi favorit walau Totem merupakan default video player untuk Ubuntu. 14. Burning CD/DVD

C. Content dalam Ubuntu 12.04


1. Desktop Interface * Unity Dash Pada Ubuntu LTS ini, Unity Dash akan menampilkan recent apps terlebih dahulu, kemudian recent files dan baru kemudian recent downloads. Hal ini menjadikan fitur Unity Dash menjadi lebih efektif. *Sexy Session Login/Logout session yang terdapat pada Ubuntu 12.04 ini terlihat lebih menarik, simpel, ringan dan cepat performanya. Dalam Login session kita dapat memberikan tampilan seperti halnya wallpaper desktop kita. *Chameleon Colors Terdapat fitur yang menarik pada tampilan desktop Ubuntu 12.04 ini, yaitu tampilan background Ubuntu Dash dan background notification dapat menyesuaikan dengan warna dominan wallpaper yang kita gunakan. *Quick List Fitur Quick List mengalami update. Sekarang tugas pencarian kita pada launcher menjadi lebih cepat. Klik kanan pada icon yang terdapat pada launcher, kita akan mendapati menu-menu yang memudahkan kita untuk membuka atau mengatur aplikasi tersebut. Selain Dash Quiklist juga terdapat folder home. Dash Quiclist tersebut meliputi Applications,Files and Folders, Music, Dash Home, and Videos. Sedangkan Quick List pada Folder Home ketika diklik kanan meliputi Documents, Open in New Window, Home Folder, Downloads, Unlock from Launcher, Music and Videos.

*HUD

Terdapat cara baru lebih cepat dalam hal pencarian file dan mengakses menu aplikasi, fitur ini dinamakan HUD (Heads-Up Display). Suatu fitur baru dalam menampilkan sebuah menu aplikasi melalui search. Dengan menekan tombol Alt dan kita mulai mengetik apa yang kita cari maka otomatis akan muncul saran/suggestion menu apa yang kita cari, kita tinggal pilih dari dropdown yang ditampilkan. Fitur HUD ini juga dapat digunakan untuk membuka file secara cepat dan akurat. *Video Lens Fitur baru pada Unity dash yang menarik di Ubuntu 12.04 ini adalah Video Lens. Yaitu fitur yang memungkinkan kita untuk mencari file video dengan cepat. Tidak hanya video yang terdapat pada local komputer kita, tapi juga video yang terdapat pada layanan video sharing online seperti Youtube, Vimeo, Bing Video dan BBC iPlayer.
2. Privacy Control Sebenarnya terdapat celah pada kehadiran Dash dan HUD pada Ubuntu, yaitu Zeitgiest Engine. Zeitgiest Engine adalah suatu engine yang dapat mencatat hampir setiap tindakan yang user lakukan dalam desktop. Para developer menjadi khawatir kalau engine ini dimanfaatkan hacker untuk memata-matai user Ubuntu. Untuk itu pada Ubuntu 12.04 ini terdapat fitur privacy manager untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan adanya fitur ini pengguna bebas mengontrol semua log aktivitas semua aplikasi, sehingga kita aman dalam ber-Ubuntu. 3. Support for Track pads Pengguna Ubuntu yang memiliki device trackpad sendiri, misalnya pada Apple Macbook, sekarang Ubuntu versi terbaru ini bisa mendukung device tersebut. 4. Multi Monitor Support Ubuntu 12.04 Precise Pangolin terdapat menu pengaturan yang bisa mendukung multi monitor.

D. Cara Instalasi Ubuntu 12.04

Sekilas Tentang Fedora


A. Fedora dan Sejarahnya
Fedora dikembangkan oleh Fedora Project, komunitas Fedora dan disponsori oleh Red Hat. Pengembangan Fedora dilakukan secara terbuka dan bersama, sehingga siapa pun dapat turut serta berkontribusi dalam pengembangan Fedora agar menjadi yang lebih baik lagi. Hal itulah yang membuat Fedora dapat didistribusikan kepada siapa saja secara bebas. Fedora juga memiliki siklus rilis yang singkat, yaitu setiap 6 bulan sekali. Namun jika suatu versi terbaru telah muncul, masa setelah 13 bulan dari versi tersebut diluncurkan maka support untuk versi tersebut akan dihentikan. Hal ini akan berdampak bagi admin suatu server karena mereka akan diwajibkan untuk mengupgrade setiap 6 bulannya. Fedora menggunakan manager paket RPM Package Manager (dahulu dikenal dengan sebutan Redhat Package Manager yang disingkat RPM) dan manajemen paket aplikasi yum. RPM ini berfungsi sebagai alat bantu dalam melakukan instalasi, deinstalasi, verifikasi dan kueri perangkat lunak.

B.Aplikasi yang Terdapat dalam Fedora 14


Berikut ini aplikasi yang ada di Fedora 14 : Graphics: GIMP - Perangkat lunak bebas pengganti Adobe Photoshop F-Spot - Foto full-fitur aplikasi manajemen pribadi untuk desktop GNOME Google Picasa - Aplikasi untuk mengatur dan mengedit foto digital Internet: Firefox Opera Flash Player 10 FileZilla - multithreaded FTP client Thunderbird - email and news client Evolution - combines e-mail, calendar, address book, and task list management functions aMule - P2P file sharing application Azureus/Vuze - Java Bittorrent client Transmission BitTorrent clien t Empathy IM Client - multi-platform instant messaging client (formerly known as Gaim) Skype Google Earth

Office: OpenOffice Writer - Pengganti Microsoft Word OpenOffice Calc - Pengganti Microsoft Excel Adobe Reader GnuCash - Double-entry pembukuan sistem keuangan pribadi, mirip dengan Quicken Scribus - Open sourc e desktop publishing (DTP) aplikasi Sound & Video: Amarok - Audio player Audacity - Free, open source, cross platform digital audio editor Banshee - Audio player, can encode/decode various formats and synchronize music with Apple iPods MPlayer - Media player (video/audio), supports WMA Rhythmbox Music Player - Audio player, similar to Apple's iTunes, with support for iPods gtkPod - Software similar to Apple's iTunes, supports iPod, iPod nano, iPod shuffle, iPod photo, and iPod mini XMMS - Audio player similar to Winamp dvd : rip - Full featured DVD copy program Kino - Free digital video editor Sound Juicer CD Extractor - CD ripping tool, supports various audio codecs

VLC Media Player - Media player (video/audio) Real Player Totem - Media player (video/audio) Xine - Media player, supports various formats; can play DVDs Brasero - CD/DVD burning program K3B - CD/DVD burning program Multimedia - Codecs

Programming: Kompozer - WYSIWYG HTML editor, mirip dengan Macromedia Dreamweaver, tetapi bukan sebagai fitur-kaya (belum) Bluefish -Editor teks, cocok untuk pemrograman dan bahasa markup Quanta Plus - Lingkungan pengembangan web, termasuk editor WYSIWYG Other: VirtualBox OSE - Memungkinkan Anda menjalankan desktop Windows lama Anda sebagai mesin virtual pada desktop Linux Anda, sehingga Anda tidak perlu meninggalkan Windows sepenuhnya TrueType fonts Java Read/Write support for NTFS partitions

C. Content yang Terdapat dalam Fedora 14


Linux kernel 2.6.38.2; Btrfs filesystem; GNOME 3 desktop environment; Indic typing booster; Better crash reporting; Redesigned SELinux troubleshooter; Gnome Shell user interface; GTK+ 3.0; Xorg Server 1.10; Deja Dup backup software; LibreOffice 3.3 open source office suite; Mozilla Firefox 4.0 web browser; BoxGrinder appliance (virtual machines) builder; Ledger, double-entry accounting system; Higher compression in live images; recoll, full-text search tool; Dynamic firewall; IcedTea Java plugin;

D.Cara Instalasi Fedora 14

Perbandingan Tampilan Desktop

Ubuntu Menggunakan Gnome yang secara tampilan lebih simple Proses Instalisasi ubuntu dapat dikatakan lebih mudah karena hanya memakan sedikitit step dibandingkan dengan tahap instalisasi fedora Secara default lebih baik dari segi multimedia karena sudah ada totem sebagai default dalam pemutar video Jauh lebih stabil disaat dijadikan server

Fedora Menggunakan KDE yang tampilan nya lebih terkesan elegant Tahap instalisasi fedora cukup panjang bila dibandingkan degan ubuntu

Instalisasi

Multimedia

Multimedia yang kurang (secara default) tidak dapat memutar format Windows Media, MP3, atau DVD.

Kestabilan

Kurang stabil atau tidak sestabil ubuntu ( debian) dan slackware apabila ingin dijadikan sebagai server

Kemudahan Migrasi

Aplikasi

Sejak versi Ubuntu 7.04, Ubuntu sudah menyertakan Migration Tool. Feature ini sudah menjadi tool default. Utility akan membantu anda dalam memindahkan data anda dari Windows ke Ubuntu dengan sangat mudah. Ubuntu memiliki jutaan aplikasi menarik dan beragam dibanding dengan fedora (terutama dalam dunia pendidikan dan bisnis)

Dalam hal ini mungkin fedora kurang fleksibel dibandingan ubuntu.

Fedora sebenarnya juga tidak kalah dalam hal aplikasi dibandingkan dengan ubuntu hanya saja jumlahnya tidak sebanyak ubuntu

1. Kesimpulan

PENUTUP

Linux adalah sebuah sistem operasi bebas yang mempunyai kemampuan Multi Tasking, Multi User, dan Memory Management yang baik yang dibuat oleh Linus Torvalds di tahun 1991. Linux mempunyai banyak kelebihan dan mungkin lebih unggul dibandingkan sistem operasi Windows yang diantaranya lebih stabil, tidak mudah dijangkit virus, mudah di dapat dan gratis, aplikasinya mudah didapat dan lain-lain. Akan tetapi Linux kurang dikenal oleh masyarakat khususnya di NegaraIndonesia. Linux mempunyai banyak pilihan distribusi diantaranya Fedora, SuSE, RedHat, Debian, Ubuntu dan masih banyak yang lainnya. Conten dan fitur-fitur linux pun hampir terdapat persamaan dengan conten-conten yang terdapat pada Windows ataupun system operasi yang lain.

2. Saran Tidak ada salahnya untuk mencoba Sistem Operasi Lain seperti contohnya, distro Linux Ubuntu dan Fedora yang telah penyusun paparkan didalam makalah ini. Linux tak kalah menarik dan mempunyai banyak keunggulan bila dibandingkan dengan Sistem Operasi lainnya. Yaitu lebih stabil, tidak mudah dijangkit virus, aplikasinya mudah didapat, dan yang terpenting Open Source dan Gratis.

TERIMA KASIH :3

Anda mungkin juga menyukai