Anda di halaman 1dari 1

SOAL LATIHAN DIAGRAM POHON KEPUTUSAN (DECISION TREE DIAGRAM) 1.

Seorang direktur produksi suatu perusahaan akan memutuskan untuk membeli bahan mentah sekarang atau membeli besok pagi. Masing2 tindakan memberikan hasil yang berbeda, berupa biaya pengadaan barang. Apabila dia membeli sekarang, maka biaya pengadaan per unit barang Rp. 14500. Sedangkan bila membeli besok pagi, maka ada 2 kemungkinan kejadian yang tak pasti yaitu biaya akan turun menjadi Rp. 10000 atau mengalami kenaikan Rp. 20000 2. Appa sedang berada di Pasar Malam. Dia dihadapkan pada 3 alternatif tindakan yaitu tidak main berarti tidak akan memperoleh apa-apa, atau melempar mata uang logam yang menimbulkan 2 kemungkinan kejadian yaitu muncul gambar atau angka, dan alternative ke tiga adalah melempar dadu yang memberikan 6 kemungkinan kejadian yaitu munculnya mata dadu. Bila muncul mata dadu 1,3,5 menerima Rp. 100.000,- , mata dadu 2,4,6 membayar Rp. 100.000,- . 3. Seorang produsen menghadapi 2 pilihan tindakan yaitu memasang iklan atau tidak memasang didalam usaha meningkatkan hasil penjualan produknya. Dia menghadapi 3 kejadian tak pasti yang berhubungan dengan situasi pasar yang dapat mempengaruhi penjualan, yaitu pasar maju, stabil dan lesu masing-masing dengan probabilitas 0,40 : 0,30 : 0,30. Kalau dia memilih tidak memasang iklan, keadaan pasar maju, dia bisa memperoleh keuntungan Rp.80juta, pasar stabil Rp. 50juta, pasar lesu rugi Rp. 25juta. Kalau dia memilih memasang iklan, keadaan ekonomi maju dia bisa meraih keuntungan Rp. 50juta, pasar stabil Rp. 30juta, pasar lesu rugi Rp.40juta. a. Gambarkan Diagram Pohon Keputusan. b. Keputusan mana yang sebaiknya dipilih. 4. Suatu perusahaan minyak OLIVE OIL sdg mempertimbangkan mengikuti tender dibidang perminyakan atau investasi lain. Kemungkinan memenangkan tender 0,6 dan kalah tender 0,4. Bila menang tender, perusahaan masih memikirkan pengolahan minyaknya. Ada 3 pilihan. Pertama, mengembangkan proses baru. Proses baru ini masih diliputi resiko, yaitu sukses sekali, cukup atau gagal dengan kemungkinan msg2 0,3 : 0,6 : 0,1 dan profit (juta) yang diperoleh 600,300,-100. Kedua, menggunakan proses yang ada dengan kemungkinan yaitu sukses sekali, cukup atau gagal dengan kemungkinan msg2 0,5 : 0,3 : 0,2 dan profit (juta) yang diperoleh 300,200,-40. Ketiga, mengkontrakkan ke pihak lain dengan profit 250. Bila perusahaan melakukan investasi lain akan diperoleh profit 300. Gambarkan Diagram Pohon Keputusannya dan alternative mana yang dipilih?

Anda mungkin juga menyukai