Anda di halaman 1dari 3

SURAT PERJANJIAN KONTRAK KERJA

Nomor :
/2006
Tanggal :
Juli 2006-07-12
Pada hari ini Selasa tanggal 18 Bulan Juli Tahun 2006, kami yang bertandatangan di
bawah ini :
1.
Nama
:
Jabatan
:
Alamat
:
Yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Pemerintah Provinsi Gorontalo,
selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA, memberi perintah kerja kepada :
2.

Nama
Jabatan
Alamat

:
:
:

Yang dalam hal ini bertindak ntuk dan atas nama PT. Telkom Indonesia Cabang
Gorontalo selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA, untuk melaksanakan pekerjaan :
KONEKSI INTERNET DAN PEMBUATAN WEBSITE
DPRD PROVINSI GORONTALO
Kedua belah pihak berdasarkan keputusan Asisten Pembantu Penanggung Jawab
Kegiatan Belanja Lansung Biro Ekonoi atas pemberian Pekerjaan Nomor :
/2006
tanggal 17 Juli 2006 tentang Pelulusan Penetapan Langsung Pekerjaan Koneksi Internet
dan dan Pembuatan Website DPRD Provinsi Gorontalo
dengan ini menyatakan telah setuju dan sepakat untuk mengikat dan menetepapkan
bersama suatu Perjanjian Pengadaan Barang, dengan ketentuan dan syarat-syarat
sebagaimana tercantum dalam pasal-pasal sebagai berikut :
TUGAS DAN JENIS PEKERJAAN
Pasal 1
PIHAK PERTAMA memberikan tugas kepada PIHAK KEDUA DAN PIHAK KEDUA
menerima tugas tersebut dan setuju untuk melaksanakan Pekerjaan Koneksi Internet dan
dan Pembuatan Website DPRD Provinsi Gorontalo.
HARGA PEKERJAAN/NILAI KONTRAK
Pasal 2
Jumlah harga pekerjaan pengadaan barang tersebut pada pasal 1, dietapkan sebesar Rp.
(................................) sudah ternasuk pajak, SP3 dan JAPP

WAKTU PELAKSANAAN
Pasal 3
Waktu pelaksanaan pekerjaan adalah 30 (tiga puluh) hari kalender terhitung sejak
dikeluarkannya SPK ini dan selambat-lamabtnya tanggal 21 Agustus 2006, hasil
pekerjaan sudah diserahkan kepada PIHAK PERTAMA.
CARA PEMBAYARAN
Pasal 4
(1)

Pembayaran Tahap I (Pertama)


PIHAK KEDUA dapat mengajukan penawaran tahap awal sebesar 50% dari nilai
kontrak dan PIHAK PERTAMA dapat merealisasikan pembayaran tahap awal
tersebut setelah PIHAK KEDUA menyerahkan dokumen pekerjaan pendahuluan
berupa :
-

(2)

Registrasi Sub Domain DPRD


Menyusun Peta Website
Pembuatan Email berbasis Web
Prototipe Desain

Pembayaran Tahap II (Kedua)


PIHAK KEDUA dapat mengajukan penawaran tahap awal sebesar 50% dari nilai
kontrak dan PIHAK PERTAMA dapat merealisasikan pembayaran tahap awal
tersebut setelah PIHAK KEDUA menyerahkan dokumen pekerjaan berupa :
-

Instalasi Jaringan Internet


Pendaftaran setup web hosting
Pemuatan isi pengguna web
Pelatihan Internet
SANKSI DAN DENDA
Pasal 4

Jika PIHAK KEDUA tidak menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan jangka waktu yang
ditetapkan dalam pasal 3 perjanjian ini akibat kelalaian PIHAK KEDUA, maka untuk
setiap hari kelambatan pihak kedua wajib membayar denda kelambatan sebesar 1 %
(satu persen) dari biaya pekerjaan dan sebanyak-banyaknya 5 % (lima persen).
KETENTUAN LAIN
Pasal 5

(1) PIHAK KEDUA dalam melaksanakan Surat Perjanjian Kontrak ini tidak
diperkenankan memberikan atau menjanjikan imbalan berupa sesuatu dan dalam
bentuk apapun juga kepada instansi terkait, PIHAK PERTAMA dapat
membatalkan Surat Perjanjian Kontrak ini dan semua kerugian dan biaya-biaya
yang timbul karenanya menjadi tanggungan/beban PIHAK KEDUA.
(2) Segala sesuatu yang belum diatur dalam Surat Perjanjian Kontrak Kerja ini atau
perubahan-perubahan yang dipandang perlu oleh keduabelah pihak akan diatur
dalam Surat Perjanjian Tambahan (Addendum) dan merupakan perjanjian yang
tidak terpisahkan dari Surat Perjanjian Kontrak ini
.
PENUTUP
Pasal 6
(1) Dengan ditandatanganinya Surat Perjanjian Kontrak Kerja ini oleh PIHAK
PERTAMA dan PIHAK KEDUA maka seluruh ketentuan yang tercantum dalam
pasal-pasal perjanjian ini dan seluruh ketentuan-ketentuan di dalam dokumen
yangmerupakan bagian tidak terpisahkan dengan perjanjian ini sah dan mengikat
demi hukum
(2) Surat Perjanjian Kontrak Kerja ini dibuat dalam rangkap 2 (dua) bermaterai Rp.
6.000 dan untuk keperluan administrasi di copy 4 (empat) rangkap masing-masing
mempunyai kekuatan hukum yang sama.
DITETAPKAN DI :
PADA TANGGAL :

PIHAK KEDUA
PT TELKOM GORONTALO

GORONTALO
30 Juni 2006

PIHAK PERTAMA

NIP :

Anda mungkin juga menyukai