Anda di halaman 1dari 2

tulisan ini ditujukan untuk membantu teman-teman mahasiswa agar mempercepat proses

pencarian nilai UAS Universitas Terbuka. Perlu dipahami bahwa di sini bukan tempatnya Anda
menemukan nilai UAS yang dicari. Kewenangan untuk itu cuma ada pada website resmi UT.
Yang saya sajikan dalam tulisan ini cuma tutorial/panduan yang memudahkan Anda menemukan
nilai UAS tersebut pada tempat yang punya kewenangan untuk itu sehingga Anda tidak salah
alamat atau tertipu dengan link-link palsu sebagai hasil pencarian Anda di Search Engine.
Baiklah, bila Anda bingung menemukan nilai Ujian Akhir Semester (UAS) pada website
Universitas Terbuka, coba ikuti langkah berikut agar menghemat waktu pencarian Anda. Cara ini
tentu berlaku bagi semua mahasiswa Universitas Terbuka baik yang mengikuti Program Pendas
maupun Non Pendas.
Bagi Anda mahasiswa UT yg ingin mengetahui hasil Ujian Akhir Semester dimaksud;
1. Kunjungi website Universitas Terbuka: klik di sini
2. Pilih menu MAHASISWA & ALUMNI kemudian pilih Nilai Mata Kuliah lalu klik Nilai
Pendas
atau
Non Pendas.
Tunggu sampai halaman Peragaan Nilai ditampilkan.
Lewati saja kotak Login dan tidak usah mengisi User Name dan Password.
3. Isi Formulir Permintaan
NIM
Tanggal Lahir
Masa Registrasi/Ujian=> pilih Tahun Registrasi yang diinginkan atau pilih Semua untuk
melihat nilai-nilai sebelumnya atau bila tahun registrasinya tidak tersedia di sana.

4. Klik Lihat.
Tunggu beberapa saat sampai Daftar Nilai Ujian ditampilkan. Pada halaman ini akan ditampilkan
Data diri, Mata kuliah dan nilainya, SKS, Grade, Mutu, dan Keterangan.
Pada Keterangan diuraikan sebagai berikut:
A= Mata kuliah bentrok/tidak teregistrasi
S= Kurang uang SPP
P= Nilai Praktikum belum ada atau NIM pada Nilai Praktikum salah.
A= Kasus Administrasi Ujian
L= Pelanggaran Tata Tertib Ujian
R= Tidak Registrasi ulang.

Perlu diingat bahwa Daftar Nilai ini bukan bukti otentik sehingga TIDAK DAPAT diklaim
karena bukan merupakan data utama.
Dalam pencarian nilai UAS hendaknya Anda sudah tahu kapan jadwal pengumuman hasil UAS
akan dikeluarkan. Oleh karena itu, cermati kalender akademik tahun berjalan. Bila Anda
memaksakan diri mengakses nilai sebelum jadwal yang ditetapkan, maka pencarian Anda cuma
sia-sia.
Harap bersabar bila pada saat tertentu website UT belum dapat diakses.
Mudah-mudahan informasi ini bisa membantu Anda.

Kami juga menyediakan jasa pencarian nilai UAS (Ujian Akhir Semester) UT (Universitas
Terbuka) dengan menghubungi kami via handphone dengan SMS ke 081353771259 atau
add dan inbox saya di Facebook.
Bila berminat silakan kirim Nomor Induk Mahasiswa (NIM), tanggal lahir, masa ujian,
serta program studi yang diikuti ke nomor kami. Kami akan melayani permintaan Anda
setelah Anda mentransfer pulsa T-Sel dengan nominal 10.000 ke nomor kami. Nilai akan
kami kirim ke nomor handphone Anda via SMS.
Perlu dipahami bahwa laman web yang Anda kunjungi saat ini merupakan blog pribadi
dan saya bukan petugas/administrator di kantor UT.

Ditulis oleh salah seorang mahasiswa Universitas Terbuka Manggarai Timur, UPBJJ KUPANG

Anda mungkin juga menyukai