Anda di halaman 1dari 41

STATUTA

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN


INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG

YAYASAN SAMODRA ILMU CENDEKIA

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

INSAN CENDEKIA MEDIKA JOMBANG


2012
Jl. Halmahera No. 33 Jombang. 0321 854915/0321 854916.
stikesicme@gmail.com

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

MUKADIMAH
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
sebagai lembaga pendidikan tinggi merupakan salah satu pusat
kebudayaan bangsa yang mengemban misi menyelenggarakan
pendidikan tinggi, mengembangkan dan menyebarluaskan serta
mengabdikan Ilmu pengetahuan teknologi kesehatan dan ilmu
kemanusiaan untuk kepentingan dan kesejahteraan umat manusia
serta kemajuan bangsa.
Dengan landasan Pancasila dan UUD 1945 serta U.U. No 20
Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang , mengintegrasikan ilmu
pengetahuan, teknologi, ilmu kesehatan dan ilmu kemanusiaan,
bertekad meningkatkan berfungsinya ilmu pengetahuan dan teknologi
dalam berbagai kegiatan masyarakat Indonesia yang berbudaya
dengan sikap dan ikhtiar untuk selalu merintis, memelopori dan
mengabdikan diri pada pembangunan bangsa dan negara.
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
menjunjung tinggi martabat manusia dan nilai-nilai kemanusiaan,
menganut kebebasan akademik berdasarkan integritas keilmuan,
mengandalkan kepakaran serta sadar akan keterkaitan dengan pihak
lain.
Menyadari adanya dinamika dalam kedudukan Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan, senantiasa untuk memelihara dan meningkatkan
kemampuannya agar selalu tanggap terhadap perubahan dan
perkembangan serta memberikan sumbangan pemikiran kepada
masyarakat bangsa Indonesia melalui pengamalan ilmu pengetahuan,
teknologi dan ilmu kesehatan.
Dalam melaksanakan tri darma perguruan tinggi dan kehidupan
masyarakat akademik kepemimpinan dan pengelolaan Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang menganut azas
kemitraan dan azas fungsional sehingga kearifan dan keserasian selalu
menjiwai karya dan pengabdian warga, maka dengan berkat rahmat
Allah, Statuta Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ditetapkan sebagai
berikut.

Jombang, 27 Juni 2012


Ketua STIKES ICME

Dr. M.
M.Kes

Zainul

Arifin,

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

Drs.,

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Dalam Statuta ini yang dimaksud dengan :
1. Statuta adalah pedoman dasar penyelenggaraan kegiatan yang
dipakai sebagai acuan untuk merencanakan mengembangkan
program, dan menyelenggarakan kegiatan yang sesuai dengan
tujuan perguruan tinggi, berisi dasar yang dipakai sebagai rujukan
pengembangan peraturan umum, peraturan akademik dan
prosedur operasional yang berlaku di perguruan tinggi.
2. Kurikulum
adalah
seperangkat
rencana
dan
pengaturan
pengalaman belajar yang memuat isi dan bahan pelajaran serta
cara yang digunakan sebagai pedoman kegiatan belajar-mengajar
(kegiatan kurikuler) baik dalam maupun luar kampus.
3. Sekolah Tinggi adalah Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang disingkat STIKES ICME Jombang
4. STIKES ICME adalah lembaga pendidikan yang menyelenggarakan
pendidikan kesehatan Akademik dan Profesi.
5. Pendidikan akademik adalah pendidikan vokasi dan pendidikan
sarjana
6. Pendidikan vokasi adalah pendidikan tinggi yang diarahkan
terutama pada kesiapan penerapan keahlian tertentu.
7. Pendidikan Sarjana adalah pendidikan yang diarahkan terutama
pada
penguasaan
disiplin
ilmu
pengetahuan
dan
pengembangannya.
8. Pendidikan profesi adalah pendidikan tinggi yang diarahkan untuk
mencetak tenaga profesional.
9. Tenaga pendidik adalah tenaga dosen yang melakukan kegiatan tri
dharma perguruan tinggi.
10.Tri dharma perguruan tinggi adalah nilai dan kegiatan utama yang
diemban oleh perguruan tinggi yang meliputi bidang pendidikan,
penelitian dan pengabdian masyarakat.
11.Tenaga kependidikan adalah tenaga penunjang akademik di
sekolah tinggi.
12.Kebebasan mimbar akademik adalah bagian dari kebebasan
akademik di lingkungan perguruan tinggi yang memungkinkan
civitas
akademika
menyampaikan
pikiran
dan
pendapat
berdasarkan pada norma dan kaidah keilmuan.
13.Otonomi keilmuan adalah otonomi untuk melaksanakan kegiatan
keilmuan yang berpedoman pada norma dan kaidah keilmuan yang
harus ditaati oleh para anggota civitas akademika dalam rangka
mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi danatau kesehatan.
14.Peraturan STIKES ICME Jombang, adalah Keputusan Ketua yang
disusun berdasarkan ketentuan perundang-undangan yang berlaku
, STATUTA, RENSTRA dan Ketetapan SENAT.
15.Menteri adalah Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan.
16.Senat adalah badan normatif dan perwakilan tertinggi tingkat
STIKES ICME Jombang.
17.Ketua adalah pimpinan yang berwenang dan bertanggung jawab
dalam pengambilan keputusan tertinggi.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

18.Civitas Akademika adalah semua komponen yang terlibat dalam


kegiatan akademik dan Profesi.
19.Peserta didik adalah mahasiswa yang tercatat di bagian
administrasi akademik Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
20.Alumni adalah seseorang yang telah lulus dari Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
BAB II
DASAR
Pasal 2
Sekolah
Tinggi
Ilmu
Kesehatan
Insan
Cendekia
Medika
Jombangdiselenggarakan atas dasar :
1. Universal dan obyektif ilmu pengetahuan dan teknologi dibidang
kesehatan untuk mencapai kenyataan dan kebenaran.
2. Beradab dan bertuhan dalam usaha pengembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi dibidang kesehatan guna keadaban,
kemanfaatan, kebahagiaan dan kemanusiaan.
Pasal 3
Landasan penyelenggaraan STIKES ICME adalah Pancasila, UndangUndang Dasar 1945, Perundang-undangan dan Kebudayaan Indonesia
yang diwujudkan dalam dasar kerohanian, dasar nasional, dasar
demokrasi, dasar kemasyarakatan, dan dasar kekeluargaan.
Pasal 4
Dasar kerohanian yang mencakup dasar Ketuhanan Yang Maha Esa dan
dasar kemanusiaan diwujudkan dalam bentuk-bentuk pelaksanaan dan
penyelenggaraan STIKES ICMEJombang sebagai berikut :
1. Memberikan pelajaran yang bersifat dasar dan pengetahuan umum
untuk memberikan dasar dan keinsyafan akan pendirian hidup
yang luas dan kuat kepada mahasiswa.
2. Membentuk manusia susila yang bertanggungjawab atas
kesejahteraan Indonesia khusunya dan dunia umumnya
3. Menentukan syarat utama untuk menjadi dosen berupa tanggung
jawab moral.
4. Mewajibkan dosen menghormati tiap-tiap agama dan menjauhkan
diri dari segala usaha yang dapat merugikan kemurnian tugas
dosen.
5. Menciptakan pertalian batin antar civitas akademika STIKES ICME
Jombang
Pasal 5
Dasar Nasional diwujudkan dalam bentuk-bentuk pelaksanaan
penyelenggaraan STIKES ICME Jombang sebagai berikut:
1. Memperoleh pengetahuan ilmiah Pancasila dan Kebudayaan
Indonesia, melakukan upaya penerapannya secara tepat dan baik,
bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan, kebudayaan,
bangsa dan negara.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

2. Memperoleh hasil ilmiah dan melakukan usaha penggunaannya


yang termasuk dalam tugas STIKES ICME Jombang
untuk
perkembangan kebangsaan.
3. Menggunakan membangun, memelihara, dan mengembangkan
Bahasa Indonesia sebagai bahasa ilmu pengetahuan dan
pengajaran.
4. Mengajukan pertimbangan ilmiah kepada Pemerintah tentang
segala sesuatu mengenai kepentingan ilmu pengetahuan
kebudayaan, dan hidup kemasyarakatan demi kepentingan bangsa
atau kepentingan negara.
Pasal 6
Dasar demokrasi diwujudkan dalam bentuk-bentuk pelaksanaan
penyelenggaraan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang sebagaiberikut :
1. Penerimaan mahasiswa yang bebas dan bertanggungjawab,
dengan mengingat batas yang layak.
2. Struktur kelengkapan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang disusun atas dasar pembagian fungsi.
3. Sistem
pendidikan
yang
rnemberikan
peluang
untuk
pengembangan bakat dan minat mahasiswa secara optimal.
Pasal 7
Dasar kemasyarakatan diwujudkan dalam bentuk-bentuk pelaksanaan
penyelenggaraan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang sebagai berikut :
1. Penyelenggaraan sistem dan penyusunan sistem pembelajaran
yang ditujukan untuk mendidik tenaga vokasional dan profesional
untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan negara.
2. Tugas sosial dengan ikut serta menyelenggarakan usaha
membangun,
memelihara,
dan
mengembangkan
potensi
masyarakat.
Pasal 8
Dasar kekeluargaan diwujudkan dalam bentuk-bentuk pelaksanaan
penyelenggaraan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang sebagai berikut :
1. Kekeluargaan
yang
hakekatnya
mengandung
kepentingan
bersama, kerjasama, yang sesuai dengan bakat, minat, kecakapan,
dan kedudukan, yang kesemuanya itu mengandung sikap saling
harga menghargai, kebebasan, dan kehendak serta itikad baik
antara yang satu dengan lainnya.
2. Kekeluargaan dikehendaki sebagai suasana dan pergaulan hidup
yang dapat menyuburkan dan menggalang kesatuan, kebebasan
perkembangan bakat, minat, kecakapan dalam bekerja sama,
sehingga pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
dapat merupakan persiapan bagi
pemeliharaan keutuhan dan kesatuan bangsa, masyarakat dan
negara.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

3. Pembentukan badan-badan kekeluargaan guna memelihara


keharmonisan dalam keluarga Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
BAB III
VISI, MISI DAN TUJUAN
Pasal 9
Visi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
sebagai Pusat pendidikan tinggi kesehatan yang kompeten,
profesional, berakhlak mulia, berdaya saing nasional 2015 dan
internasional 2020
Pasal 10
Misi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
sebagai berikut :
1. Menyelenggarakan pendidikan kesehatan yang bertanggung jawab,
transparan, dan akuntabel.
2. Menyelenggarakan penelitian dibidang kesehatan
3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis
pada kebutuhan masyarakat.
4. Menyelenggarakan
kurikulum
berbasis
kompetensi,
interpreunership dan berkarakter serta berlandaskan nilai-nilai
ahklak mulia.
5. Menyelenggarakan kerja sama baik dalam negeri maupun luar
negeri dalam melaksanakan tri dharma perguruan tinggi.

1.
2.
3.
4.
5.

Pasal 11
TUJUAN
Menghasilkan tenaga kesehatan yang kompeten dan atau
profesional berakhlak mulia, berdaya saing nasional 2015 dan
internasional 2020.
Menghasilkan penelitian kesehatan yang dapat menjadi rujukan
informasi ilmiah.
Terselenggaranya pengabdian masyarakat yang memenuhi
kebutuhan kesehatan masyarakat.
Terwujudnya penyelenggaraan akademik yang berbasis kompetensi
dan berjiwa interprenership.
Terjalinnyakerja sama baik dalam negeri maupun luar negeri
untuk penyelenggaraan tri dharma perguruan tinggi.

Pasal 12
Untuk menjabarkan Visi dan Misi perlu ditentukan arah pengembangan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
berupa rencana strategi dan rencana operasional serta program
unggulan.
Arah pengembangan
diarahkan kepada :

Pasal 13
sebagaimana dimaksud

dalam

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

Pasal

12,

1. Pengembangan pendidikan dan pengajaran dengan kurikulum


Berbasis Kompetensi.
2. Pengembangan penelitian bidang kesehatan.
3. Pengembangan pengabdian kepada masyarakat.
4. Pengembangan masyarakat budaya berlandaskan nilai dan norma
bangsa Indonesia.
5. Pengembangan kerjasama dengan lembaga / perguruan tinggi lain
dalam dan luar negeri.
Pasal 14
Rencana strategi sebagaimana dimaksud dalam pasal 12, dilaksanakan
dengan pengembangan yang bertahap dan menekankan kuantitas dan
kualitas universalisme dan spesialisme secara serasi, selaras, dan
seimbang.

a.
b.
c.
a.
b.
c.
d.
e.
f.
a.
b.
c.

Pasal 15
Program sebagaimana dimaksud pasal 12, terdiri atas :
1. Program akademik :
Penataan kurikulum berbasis kompetensisesuai perkembangan.
Pengembangan kurikulum dilaksanakan melalui peningkatan
kerjasama dengan dunia kerja dalam dan luar negeri.
Membuka program studi baru sesuai tuntutan pasar.
2. Program penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
Meningkatkan kemampuan dosen dalam penelitian.
Meningkatkan kinerja Lembaga Penelitian yang ada.
Meningkatkan hubungan kerjasama dengan lembaga internal
dan eksternal.
Menyelenggarakan Lokakarya pengabdian kepada masyarakat.
Meningkatkan kerjasama lintas sektoral dengan masyarakat dan
pemerintah dalam negeri dan luar negeri.
Meningkatkan publikasi hasil penelitian melalui jurnal dan
artikel dalam negeri dan luar negeri.
3. Program kemahasiswaan dan alumni:
Peningkatan kuantitas dan kualitaskegiatan kemahasiswaan.
Penyelenggaraan program-program pembekalan keterampilan
profesional.
Peningkatanperan alumni terhadap perkembangan institusi.
4. Bidang kerjasama yang merintis kerjasama dengan pihak
pemerintah dan swasta baik dalam dan luar negeri.
Pasal 16
Program unggulan STIKES ICME dituangkan dalam RENSTRA sesuai
dengan kebutuhan saat ini dan yang akan datang dibidang pendidikan,
penelitian dan pengabdian masyarakat serta kemahasiswaan.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

BAB IV
IDENTITAS
Pasal 17
1. STIKES ICME merupakan lembaga pendidikan tinggi yang bernaung
di bawah Yayasan Samodra Ilmu Cendekia disingkat YSIC.
2. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
berkedudukan di Jombang.
3. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
berdiri tanggal 29 bulan September tahun 2005 berdasarkan Surat
Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor
141/D/O/2005 Tahun 2005
Pasal 18
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dalam
melaksanakan tugasnya sebagai suatu perguruan tinggi yang
berorientasi pada Pola Ilmiah Pokok (PIP) dan keunikan yang
diunggulkan akan diatur dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
Pasal 19
Sekolah Tinggi llmu Kesehatan mempunyai lambang yang berbentuk
sebagai berikut :
1. Pusat lambang berupa jarum suntik yang diatasnya terdapat
bintang, dibawah jarum suntik terdapat gambar cawan dan di
samping kanan serta kiri jarum suntik terdapat buku yang diatas
buku terdapat gambar gunung.
2. Disekitar pusat lambang terdapat tulisan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan yang membentang membentuk setengah lingkaran dari
sebelah kiri membentang ke atas sampai di bagian kanan pusat
lambang, dan di bawah pusat lambang terdapat gambar pita yang
didalamnya terdapat tulisan Insan Cendekia Medika.
3. Pusat lambang dilindungi oleh garis yang membentuk kelopak
bunga Wijaya Kusuma.
Pasal 20
Lambang Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
berikut :

memiliki makna sebagai

1. Jarum suntik dan cawan berwarna merah menunjukkan sebagian


peralatan medis, warna merah adalah darah menunjukkan
kehidupan dan cawan menunjukkan tempat menampung artinya
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

2.

3.

4.
5.
6.

7.
8.

memperhatikan aspek kehidupan manusia di masyarakat dan


menampung berbagai ilmu khususnya ilmu kesehatan.
Buku yang diatasnya terdapat gunung berwarna hijau, buku
melambangkan dunia pendidikan (sarana pengembangan ilmu),
gunung melambangkan ketinggian atau keagungan ilmu
pengetahuan dan tempat berdirinya Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Insan Cendekia Medika Jombang, arti dari keseluruhan adalah
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
mengembangkan ilmu setinggi-tingginya dan bertempat di
Jombang.
Bintang melambangkan kebesaran Tuhan, artinya Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang Berketuhanan dan
semua individu yang ada didalamnya mengakui adanya Tuhan Yang
Maha Esa.
Tulisan
Sekolah
Tinggi
Ilmu Kesehatan yang
melingkar
menunjukkan wujud keseimbangan (homeostatis)
Tulisan insan cendekia medika berwarna putih yang terdapat di
dalam pita berwarna merah memiliki arti nasionalisme
Garis berbentuk bunga Wijaya Kusuma, bunga Wijaya Kusuma
adalah bunga keabadian yang artinya Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dapat tetap eksis
dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan pengabdiannya
pada masyarakat
Warna dasar putih melambangkan kesucian hati yang dilandasi
dengan nilai ibadah dalam melaksanakan tri dharma perguruan
tinggi
Garis kelopak berwarna hitam melambangkan kekuatan yang solid
dan kekeluargaan.

Pasal 21
1. Bendera Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang berwarna biru tua denganlambang Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
2. Bendera program studi ;
a. S-1 Keperawatan berwarna biru muda dengan lambang Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dan
bertuliskan prodi S-1 keperawatan
b. D-3 Keperawatan berwarna kuning dengan lambang Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dan
bertuliskan prodi D-3 keperawatan
c. D-3 Kebidanan berwarna Hijau dengan lambang Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dan bertuliskan
prodi D-3 kebidanan
d. D-4Kebidanan berwarna Merah Muda dengan lambang Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dan
bertuliskan prodi D-4kebidanan
e. D-3 Analis Kesehatan berwarna Putih dengan lambang Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dan
bertuliskan prodi D-3 Analis Kesehatan

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

Pasal 22
1. Lambang Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang diwujudkan pada pakaian jabatan Guru Besar, duaja dan
tongkat pedel :
2. Pada pakaian jabatan Guru Besar dalam bentuk topi bersegi lima
dan tiap-tiap segi berbentuk songkok.
Toga berbentuk lima
songkok pula, sedangkan bagian punggung, leher, dada, dan
lengan terbuat dari beludru berwarna hitam, dengan lambang lima
songkok pada leher dan lengan.
3. Pada duaja ditempatkan di atas alas berwarna kuning emas dan
putih.
4. Pada tongkat pedel ditempatkan di bagian ujung dan bersisi dua.
5. Jaket almamater berwarna biru dengan lambang Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang didada sebelah
kiri
Pasal 23
1. Mars dan HymneSekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang berjudul Mars dan Himne Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
2. Mars dan Himne dinyanyikan pada upacara resmi yang
pelaksanaannya diatur dengan Keputusan Ketua dengan
persetujuan Senat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang .
BAB V
PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN
Pasal 24
1. Kegiatan pendidikan dilakukan melalui pendidikan akademik
danatau profesional.
2. Pendidikan
akademik
diselenggarakan
melalui
kegiatan
pembelajaran secara berjenjang dan berkesinambungan serta lebih
didasari oleh pendalaman serta pengembangan ilmu pengetahuan,
teknologi, dan minat serta bakat .
3. Pendidikan profesi diselenggarakan melalui kegiatan pembelajaran
ditatanan nyata dalam rangka mempersiapkan peserta didik
menjadi tenaga kesehatan yang profesional.
Pasal 25
1. Pendidikan akademik terdiri atas :
Pendidikan vokasional, sarjana dan pasca sarjana
2. Pendidikan vokasional
mempersiapkan peserta didik menjadi
lulusan yang terampil dibidangnya
3. Pendidikan sarjanamempersiapkan peserta didik untuk menjadi
lulusan yang berbekal seperangkat kemampuan akademik.
4. Pendidikan profesi mempersiapkan peserta didik untuk beradaptasi
dengan dunia keprofesiannya
5. Pendidikan pascasarjana berdasarkan pola kegiatan mandiri serta
berorientasi kepada pengembangan ilmu pengetahuan dan
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

10

teknologi kesehatan dan dapat diikuti oleh lulusan pendidikan


jenjang sarjana yang memenuhi persyaratan tertentu.
Pasal 26
1. Pendidikan diselenggarakan dengan menggunakan bahasa
Indonesia sebagai pengantar.
2. Bahasa daerah dapat digunakan sebagai bahasa pengantar sejauh
diperlukan dalam penyampaian pengetahuan dan/atau pelatihan
ketrampilan bahasa daerah yang bersangkutan.
3. Bahasa asing dapat digunakan sebagai bahasa pengantar sejauh
diperlukan dalam penyampaian pengetahuan dan/atau pelatihan
ketrampilan tertentu.
Pasal 27
1. Tahun akademik penyelenggaraan pendidikan dimulai pada bulan
September.
2. Tahun akademik dibagi dalam 2 (dua) semester yang masingmasing terdiri atas 16 minggu dan dipisahkan oleh masa liburan.
3. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dapat menyelenggarakan semester pendek.
4. Pada akhir penyelenggaraan program pendidikan akademik
dan/atau profesional dapat diadakan upacara wisuda dan/atau
pelantikan.
5. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), ayat
(2), ayat (3) dan ayat (4) diatur oleh Ketua setelah mendapat
persetujuan Senat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika.
Pasal 28
1. Proses pembelajaran diselenggarakan melalui berbagai metode
pembelajaran.
2. proses
pembelajaran
terdiri
dari
kuliah,
praktikum,
penyelenggaraan percobaan (eksperimen) dan pemberian tugas
akademik.
Pasal 29
Beban satuan kredit semester (sks) untuk jenjang pendidikan program
diploma, program sarjana, program profesi, program pasca
sarjanaditetapkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan yang berlaku.
Pasal 30
1. Penyelenggaraan kegiatan penelitian berupaya untuk menghasilkan
pengetahuan empirik, teori, konsep, metode, model, prototip, atau
informasi baru yang memperkaya khasanah ilmu pengetahuan,
teknologi, budaya dan minat serta bakat.
2. Hal-hal lain yang belum diatur sebagaimana dimaksud pada ayat
(1) ditetapkan lebih lanjut dengan keputusan Ketua.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

11

Pasal 31
1. Penyelenggaraan kegiatan pengabdian kepada masyarakat
merupakan pemanfaatan ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau
kebudayaan dalam upaya memberikan sumbangan kepada
masyarakat.
2. Hal-hal lain yang belum diatur sebagaimana dimaksud pada ayat
(1) ditetapkan Ketua.
BAB VI
KEPEGAWAIAN
Pasal 32
1. Pegawai Sekolah Tinggi ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang terdiri dari tenaga pendidik dan tenaga kependidikan.
2. Tenaga Pendidik yaitu dosen tetap yayasan, dosen tidak tetap dan
dosen DPK.
3. Tenaga kependidikan yaitu tenaga Administrasi dan tenaga
penunjang lain.
4. Syarat untuk menjadi pegawai tetap adalah :
a. Beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT;
b. Berwawasan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 ;
c. Memiliki kualifikasi sebagai tenaga pengajar atau tenaga
administrasi ;
d. Mempunyai moral dan integritas yang tinggi ;
e. Memiliki rasa tanggung jawab yang besar terhadap masa depan
bangsa dan negara ;
f. Memiliki visi dan misi yang sesuai dengan visi dan misi yayasan
dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang
PENERIMAAN, PENGANGKATAN DAN PEMBERHENTIAN PEGAWAI
Pasal 33
1. Penerimaan, pengangkatan dan pemberhentian dosen tetap
yayasan dilakukan oleh YSICatas usul Ketua dengan pertimbangan
Senat Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dengan ketentuan bahwa yang bersangkutan sudah
memenuhi semua ketentuan peraturan perundangan yang berlaku.
2. Penerimaan dan pengembalian Dosen DPK oleh STIKES ICME
berdasarkan keputusan Ketua STIKES atas pertimbangan SENAT
dan YSIC sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
3. Penerimaan, pengangkatan dan pemberhentian Tenaga Pendidik
Tidak Tetap atau tenaga penunjang akademik ditetapkan oleh
ketua yang dipekerjakan secara tidak tetap sebagai tenaga
pendidik berdasarkan perjanjian kerja.
4. Penerimaan dan pengangkatan tenaga kependidikan dilakukan oleh
Yayasan Samodra Ilmu Cendekia atas usulan ketua.
5. Penerimaan dan pengangkatan Pegawai tetap dilakukan melalui
seleksi terbuka.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

12

HAK DAN KEWAJIBAN PEGAWAI TETAP


Pasal 34
1. Setiap pegawai tetap berhak :
a. Mendapatkan penghasilan yang layak sesuai dengan peraturan
ketenaga kerjaan.
b. Mendapatkan bimbingan dan pembinaan karier;
c. Mendapatkan promosi sesuai dengan prestasi kerja;
d. Memperoleh
penghargaan
dan/atau
dukungan
dalam
melaksanakan tugas.
e. Mendapatkan tunjangan kesejahteraan sesuai dengan peraturan
yang berlaku.
f. Mendapatkan bantuan hukum dalam melaksanakan Tridharma
Perguruan Tinggi.
2. Setiap pegawai tetap wajib mentaati peraturan yang berlaku di
Sekolah Tinggi ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
HAK DAN KEWAJIBAN PEGAWAI TIDAK TETAP
Pasal 35
1. Setiap pegawai tidak tetap berhak :
a. Mendapatkan penghasilan yang layak sesuai dengan peraturan
yang berlaku.
b. Mendapatkan tunjangan kesejahteraan sesuai dengan peraturan
yang berlaku.
c. Mendapatkan bantuan hukum dalam melaksanakan Tridarma
Perguruan Tinggi.
2. Setiap pegawai tidak tetap wajib mentaati peraturan yang berlaku di
Sekolah Tinggi ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
BAB VII
KURIKULUM
Pasal 36
1. Program pendidikan dilaksanakan sesuai dengan kurikulum yang
disusun oleh Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang
dengan berpedoman pada kurikulum nasional,
perkembangan dunia ilmu pengetahuan teknologi dan/atau minat
serta bakat dan kebutuhan masyarakat.
2. Kurikulum memuat semua mata kuliah yang secara potensial dapat
menghasilkan lulusan menurut ciri-ciri khas yang ditetapkan dan
ruang lingkup program studi yang terkait dengan gelar akademik
dan/atau sebutan profesional.
3. Kurikulum ditetapkan oleh Ketua atas usul Kaprodi dengan
persetujuan Senat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang .
4. Kurikulum di evaluasi secara periodik dan dimungkinkan di tinjau
ulang sekurang-kurangnya 3 (tiga) tahun.
5. Kegiatan akademik dilaksanakan dengan menerapkan Satuan
Kredit Semester (SKS) sesuai dengan peraturan perundangundangan yang berlaku.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

13

BAB VIII
PENILAIAN HASIL BELAJAR
Pasal 37
1. Penilaian dan kemajuan belajar mahasiswa dilakukan melalui
penilaian secara berkala yang dapat berbentuk ujian, pelaksanaan
tugas, dan pengamatan dosen.
2. Ujian dapat diselenggarakan melalui ujian semester, ujian akhir
program studi, ujian skripsi, ujian tesis.
3. Penilaian hasil belajar untuk program diploma dapat dilaksanakan
tanpa ujian skripsi /Karya Tulis Ilmiah.
4. Penilaian hasil belajar dinyatakan dengan simbolisasi huruf dan
angka.
5. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), ayat
(2), ayat (3) dan ayat (4) ditetapkan oleh Ketua dengan persetujuan
Senat Sekolah Tinggi llmu Kesehatan
BAB IX
KEBEBASAN AKADEMIK, KEBEBASAN MIMBAR AKADEMIK,
DAN OTONOMI KEILMUAN
1.
2.
3.
4.
5.

Pasal 38
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
menjunjung tinggi kebebasan akademik kebebasan mimbar
akademik, etika akademik dan otonomi keilmuan.
Kebebasan akademik diartikan sebagai kebebasan untuk
memelihara dan memajukan ilmu pengetahuan melalui penelitian
atau penyebaran ilmu.
Kebebasan mimbar akademik diartikan sebagai kebebasan
mengemukakan pendapat dalam forum akademik yang berbentuk
ceramah, seminar, dan kegiatan-kegiatan ilmiah lainnya.
Etika akademik diartikan sebagai penghargaan terhadap hakekat
setiap ilmu.
Otonomi keilmuan diartikan sebagai kegiatan akademik yang
berpedoman pada norma dan kaidah ilmu pengetahuan.

Pasal 39
1. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
menjamin kebebasan akademik, yaitu memberikan kewenangan
kepada akademisi untuk melakukan studi, penelitian dan
pembahasan serta pengajaran ilmu kepada mahasiswa sesama
akademisi.
2. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
menjamin kebebasan mimbar akademik yang dimiliki oleh para
dosen yang memenuhi segala persyaratan untuk bertindak selaku
tenaga pengajar atau penelitian yang mandiri.
3. Kebebasan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2)
ditetapkan oleh Ketua dengan persetujuan Senat Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

14

Pasal 40
1. Setiap civitas akademika wajib menjunjung tinggi etika akademik,
yaitu asas moral yang didasari atas kejujuran keterbukaan,
keobjektifan dan menghargai pendapat atau penemuan akademisi
lain.
2. Etika akademik perlu ditanamkan kepada mahasiswa sejak dini
melalui perkuliahan atau mimbar lain.
3. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
memiliki Kode Etik Akademik yang harus dihayati oleh semua
civitas akademika.
4. Kode Etik Akademik diatur dengan Peraturan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
5. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
membentuk Dewan Kehormatan Kode Etik Akademik yang
keanggotaannya ditetapkan oleh Ketua dengan persetujuan Senat
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
Pasal 41
1. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dan civitas akademika dalam mengembangkan ilmu pengetahuan,
teknologi dan/atau minat serta bakat berpedoman pada otonomi
keilmuan yang bercirikan kemandirian dan kebebasan.
2. Anggota civitas akademika wajib mentaati kaidah keilmuan
Pasal 42
1. Untuk mendorong dan meningkatkan prestasi serta memupuk
kesetiaan terhadap Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang , kepada warga atau unsur organisasi yang telah
menunjukkan kesetiaan, prestasi, atau telah berjasa, dapat
diberikan penghargaan oleh Ketua.
2. Penghargaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2)
dapat berupa piagam, lencana, uang, benda atau kenaikan pangkat
istimewa.
Pasal 43
1. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dapat memberikan penghargaan tanda jasa kepada anggota
masyarakat yang telah berjasa terhadap pembangunan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
2. Tanda jasa sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dianugerahkan
oleh Ketua berdasarkan persetujuan Senat Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang .
3. Tata upacara pemberian penghargaan tanda jasa yang diatur oleh
Ketua.
Pasal 44
1. Setiap dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang yang melanggar kode etik, disiplin, tata tertib, dan

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

15

peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika


Jombang dikenai sanksi.
2. Sanksi yang berkenaan kepada dosen dapat berupa :
a. Teguran lisan
b. Teguran tertulis
c. Peringatan keras
d. Penundaan kenaikan gaji berkala
e. Penundaan kenaikan pangkat
f. Penurunan pangkat
g. Pembebasan pangkat
h. Pemberhentian oleh pimpinanYayasan Samodra Ilmu Cendekia
3. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan
ayat (2) ditetapkan oleh Ketua dengan persetujuan senat dan
pimpinanYayasan Samodra Ilmu Cendekia

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

16

BAB X
GELAR, SEBUTAN LULUSAN DAN PENGHARGAAN
Pasal 45
1. Lulusan program pendidikan akademik dari Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
diberi hak untuk
menggunakan gelar akademik sesuai peraturan perundangundangan yang berlaku.
2. Lulusan program pendidikan profesional dari Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
diberi hak untuk
menggunakan sebutan profesional sesuai dengan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
3. Jenjang akademik terdiri atas Diploma, Sarjana, Profesi dan Pasca
Sarjana
4. Sebutan gelar akademik terdiri atas;
a. Ahli Madya untuk lulusan Program Diploma III
b. Sarjana Sain Terapan untuk lulusan Program Diploma IV
c. Sarjana untuk lulusan Program Sarjana S-1
d. Ners untuk lulusan Program Profesi Ners
e. Magisterdan Doktor untuk lulusan Program Pasca Sarjana
Pasal 46
1. Penulisan gelar akademik dan/atau gelar profesi diatur sesuai
dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku
2. Jenis gelar akademik dan sebutan profesional serta singkatannya
dimaksud pada ayat (1) diatur sesuai dengan ketentuan
perundang-undangan yang berlaku
Pasal 47
Syarat pemberian gelar akademik dan/atau sebutan profesi meliputi:
1. Penyelesaian semua kewajiban pendidikan akademik dan/atau
profesidalam mengikuti suatu program pendidikan
2. Penyelesaian semua kewajiban administrasi dan keuangan
berkenaan dengan program pendidikan yang diikuti.
1.
2.
3.

4.
5.

Pasal 48
Ijazah sebagai bukti kelulusan dari suatu program pendidikan
terkait
dengan
gelar
akademik
atau
sebutan
profesi,
ditandatangani oleh Ketua dan Pembantu Ketua I.
Surat tanda bukti keahlian dari pendidikan program profesi
ditandatangani oleh Ketua dan Pembantu Ketua I.
Penyerahan surat tanda bukti sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
dan ayat (2) disertai dengan transkrip akademik, yaitu salinan sah
daftar nilai prestasi akademik peserta didik, yang diterbitkan oleh
bagian administrasi akademik dan kemahasiswaan.
Surat tanda bukti menyelesaikan suatu program pendidikan yang
tidak terkait dengan gelar akademik atau sebutan profesi,
ditandatangani Ketua Program Studi
Bentuk baku ijazah dan surat-surat sebagaimana dimaksud pada
ayat (1), ayat (2), ayat (3) dan ayat (4) ditetapkan Ketua sesuai

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

17

ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan


peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang .
Pasal 49
Gelar akademik atau sebutan yang diperoleh secara sah sesuai dengan
peraturan perundang-undangan yang berlaku dan memenuhi etika
akademik tidak dapat dicabut atau ditiadakan oleh siapapun
Pasal 50
1. Upacara akademik yang meliputi upacara Dies Natalis, Wisuda
Lulusan, diselenggarakan dalam rapat Senat Terbuka
2. Upacara Dies Natalis diselenggarakan dalam rangka memperingati
hari ulang tahun Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang Yang diselenggarakan setahun sekali
3. Pada Upacara Dies Natalis, Ketua menyampaikan pidato laporan
tahunan dan seorang dosen menyampaikan orasi ilmiah
4. Upacara wisuda dan atau pelantikan lulusan diselenggarakan
dalam rangka pengukuhan lulusan dan penyerahan ijazah
5. Pemberian gelar profesi dilaksanakan dengan Upacara Pelantikan
BAB XI
SUSUNAN ORGANISASI
Pasal 51
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang terdiri
atas unsur-unsur sebagai berikut :
a. Senat
b. Unsur pimpinan
c. LPMI
d. LP3M
e. Unsur pelaksana akademik :
- bidang pendidikan
- bidang penelitian
- bidang pengabdian kepada masyarakat
f. Unsur pelaksana administratif
g. Unsur penunjang yang meliputi :
- perpustakaan
- komputer
- laboratorium
- bentuk-bentuk lain yang dianggap perlu untuk mendukung
penyelenggaraan pendidikan

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

18

SENAT
Pasal 51
1. Senat merupakan badan normatif tertinggi dan perwakilan tertinggi
tingkat STIKES
2. Senat STIKSES terdiri atas : para Guru Besar tetap aktif dan atau
Guru Besar Luar Biasa, Ketua, Pembantu Ketua dan Ketua
Jurusan/Prodi, Wakil Dosen dan unsur lain yang pengangkatan dan
pemberhentiannya ditetapkan Ketua.
3. Senat dipimpin oleh Ketua yang merupakan Ketua Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dibantu oleh
seorang Sekretaris yang dipilih dari antara para anggota Senat.
4. Senat mempunyai tugas pokok :
a. Menetapkan kebijakan akademik dalam pengembangan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
b. Menetapkan kebijakan penilaian prestasi akademik dan
kecakapan serta kepribadian tenaga pendidik dan kependidikan
c. Menetapkan
norma
dan
tolok
ukur
penyelenggaraan
pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
d. Meninjau dan menyetujui usulan struktur tarif dan tata cara
pengelolaan dana yang berasal dari masyarakat, yang disusun
oleh Ketua, sebelum diusulkan kepada pimpinan Yayasan
Samodra Ilmu Cendekia
e. Menilai pertanggungjawaban Ketua atas pelaksanaan kebijakan
yang telah ditetapkan
f. Menetapkan peraturan pelaksanaan kebebasan akademik
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
g. Memberikan pertimbangan kepada pimpinan Yayasan Samodra
Ilmu Cendekia berkenaan dengan calon-calon yang diusulkan
untuk diangkat menjadi Ketua dan dosen yang dicalonkan
memangku jabatan Akademik
h. Menegakkan norma-norma yang berlaku bagi civitas akademik
i. Menyelenggarakan Ujian Promosi Guru Besar
5. Dalam melaksanakan tugasnya Senat dapat membentuk komisikomisi dan atau panitia yang beranggotakan anggota Senat dan
bila dianggap perlu ditambah anggota lain
6. Masa jabatan keanggotaan senat adalah empat tahun dan dapat
dipilih kembali untuk satu masa jabatan berikutnya.
7. Masa jabatan keanggotaan senat dari dosen dan unsur lain yang
sudah menjabat dua periode berturut-turut dapat diangkat kembali
setelah masa selang sekurang-kurangnya satu periode.
8. Keanggotaan senat tidak dapat diwakilkan
9. Anggota senat dari wakil dosen maupun unsure penunjang lain
yang berhalangan tetap dan berhalangan sehingga tidak dapat
menjalankan tugas dapat diganti atas usul program studi
Pasal 52
1. Rapat Senat terdiri atas :
a. Rapat Senat Biasa

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

19

b. Rapat Senat Terbuka untuk melangsungkan upacara Wisuda,


Dies Natalis dan Pengukuhan Guru Besar
c. Rapat Senat Terbatas untuk melangsungkan promosi Guru Besar
dan upacara lain yang dipandang perlu
d. Rapat senat khusus untuk melangsungkan pemilihan calon
Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang
untuk diusulkan kepada Yayasan Samodra Ilmu
Cendekia
2. Rapat Senat bisa diselenggarakan sedikitnya sekali dalam satu
bulan
3. Tata cara pengambilan keputusan dalam rapat Senat dilakukan
berdasarkan musyawarah untuk mufakat dan apabila kesepakatan
tidak dicapai, keputusan diambil dengan suara terbanyak.
UNSUR PIMPINAN
Pasal 54
1. Pimpinan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang
adalah Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
2. Pembantu Ketua terdiri atas :
a. Pembantu Ketua I : Bidang Akademik
b. Pembantu Ketua II : Bidang Administrasi
c. Pembantu Ketua III : Bidang Kemahasiswaan dan alumni
d. Pembantu Ketua IV : Bidang Humas dan Kerjasama
3. Sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan dan persetujuan Senat,
Pembantu Ketua dapat kurang dari 3 (tiga) orang, dengan
pengertian fungsi bidang akademik, bidang administrasi, bidang
kemahasiswaan,bidang
humas
kerjasama
dan
pengabdian
masyarakat harus tetap dilaksanakan.
4. Ketua sebagai penanggung jawab utama disamping melaksanakan
arahan serta kebijakan umum, adalah juga menetapkan peraturan,
norma dan tolok ukur penyelenggaraan pendidikan tinggi dengan
persetujuan senat yang disahkan oleh pimpinan yayasan samodra
ilmu cendekia
5. Ketua bertanggung jawab kepada pimpinanYayasan Samodra Ilmu
Cendekia
6. Masa jabatan Ketua dan pembantu Ketua adalah 4 (empat) tahun
dan hanya dapat dipilih lagi 1 (satu) periode berikutnya.
Pasal 54
1. Bilamana Ketua berhalangan tidak tetap, maka Ketua berhak
menunjuk salah satu pembantu ketua sebagai pelaksana harian
2. Bilamana Ketua berhalangan tetap, maka senat Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang berhak menunjuk salah
satu Pembantu Ketua bertindak sebagai pelaksana harian Ketua
sampai terbentuknya ketua definitive melalui rapat senat.
3. Berkaitan dengan ayat (2), Senat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Insan Cendekia Medika Jombang mengusulkan 3 (tiga) orang
calonketua kepada pimpinan yayasan samodra ilmu cendekia
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

20

4. Ketua menyelenggarakan Rapat secara berkala yang dihadiri oleh


para Pembantu Ketua, Ketua Jurusan / Prodi, LPMI, Ketua UPT, dan
nara sumber yang dipandang perlu
Pasal 56
1. Pembantu Ketua bertanggungjawab langsung kepada Ketua
2. Pembantu Ketua I Bidang Akademik membantu Ketua dalam
memimpin pelaksanaan pendidikan, penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat serta pembinaan dan pengembangan tenaga
edukatif
3. Pembantu Ketua II Bidang Administrasi membantu Ketua dalam
memimpin pelaksanaan kegiatan di bidang administrasi,
kepegawaiandan keuangan serta pembinaan dan pengembangan
tenaga kependidikan.
4. Pembantu Ketua III Bidang Kemahasiswaan membantu Ketua dalam
pelaksanaan kegiatan di bidang pembinaan mahasiswa.
5. Pembantu Ketua IV Bidang Humas dan kerjasama membantu ketua
dalam bidang alumni,kerjasama dengan institusi lain baik dalam
maupun luar negeri.
BAB XII
LEMBAGA PENJAMINAN MUTU INTERNAL (LPMI)
Pasal 56
1. Lembaga penjaminan mutu merupakan lembaga yang berfungsi
untuk mengumpulkan data, mengolah, dan merumuskan standar
mutu pendidikan Institusi, selanjutnya diusulkan kepada Senat
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
untuk ditetapkan dan dipergunakan sebagai dasar kebijakan
penyelenggaraan pengelolaan pendidikan bermutu.
2. Penjaminan mutu berkewajiban melakukan audit dan evaluasi
terhadap pelaksanaan standar
mutu pendidikan yang telah
ditetapkan
3. Didalam menjalankan fungsinya Lembaga Penjaminan Mutu
Internal bersifat bebas, aktif, akuntable dan independen.
4. Penjaminan mutu berkewajiban melaporkan hasil audit dan
rekomendasi kepada Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang untuk ditindaklanjuti setiap semester
Pasal 57
Kepengurusan Lembaga Penjaminan Mutu Internal terdiri atas:
1. Pimpinan Lembaga Penjaminan Mutu Internal terdiri atas Kepala
dan Sekretaris
2. Pimpinan Lembaga Penjamin Mutu Internal diangkat dan
diberhentikan oleh Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
3. Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Internal adalah 4 (empat) tahun
dan hanya dapat dipilih lagi 1 (satu) periode berikutnya.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

21

4. Keanggotaan Lembaga Penjaminan Mutu Internal dipilih oleh kepala


dan ditetapkan oleh ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
5. Pergantian kepala LPMI dapat dilakukan setelah berakhirnya masa
jabatan.
BAB XIII
PROGRAM STUDI DAN PROGRAM PROFESI
Pasal 58
1. Program studi adalah unsur pelaksana akademik pada STIKES.
2. Program studi dipimpin oleh seorang ketua.
3. Dalam menjalankan tugasnya, ketua program studi dapat dibantu
oleh seorang sekretaris program studi.
4. Ketua program studi bertanggung jawab kepada Ketua.
5. Ketua program studi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usul senat berdasarkan hasil pemilihan dosen tetap program studi.
6. Tata cara pemilihan kaprodi diatur dalam ketentuan tersendiri.
7. Sekretaris program studi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua
atas usul Ketua Program Studi terpilih.
8. Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas ketua/sekretaris program studi
diatur dalam ketentuan tersendiri.
Pasal 59
1. Program profesi adalah unsur Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
2. Yang menyelenggarakan pendidikan khusus yang berbasis keahlian
khusus sarjana (S1).
3. Program profesi dalam pelaksanaannya mengacu pada ketentuan
dan standar kualitas yang ditetapkan oleh asosiasi profesi.
4. Program profesi dipimpin oleh seorang ketua program profesi yang
berkualifikasi sesuai dengan ketentuan asosiasi profesi atau
seorang yang keahliannya memenuhi persyaratan tertentu.
5. Dalam menjalankan tugasnya ketua program profesi dapat dibantu
seorang sekretaris program profesi.
6. Ketua dan sekretaris program profesi bertanggung jawab kepada
ketua STIKES.
7. Ketua program Profesi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usul senat berdasarkan hasil pemilihan dosen tetap program studi.
8. Tata cara pemilihan Ketua Program Profesi diatur dalam ketentuan
tersendiri.
9. Sekretaris program profesi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua
atas usul Ketua Program Profesi terpilih.
10.Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas ketua/sekretaris program
profesi diatur dalam ketentuan tersendiri.
Pasal 60
1. Program studi diploma adalah pendidikan yang mempersiapkan
peserta didik untuk memiliki pekerjaan dengan keahlian terapan
tertentu.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

22

2. Program studi diploma dipimpin oleh seorang ketua.


3. Dalam menjalankan tugasnya, ketua program studi diploma dapat
dibantu oleh seorang sekretaris.
4. Ketua program studi bertanggung jawab kepada Ketua.
5. Ketua program studi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usul senat berdasarkan hasil pemilihan dosen tetap program studi.
6. Tata cara pemilihan kaprodi diatur dalam ketentuan tersendiri.
7. Sekretaris program studi diangkat dan diberhentikan oleh Ketua
atas usul Ketua Program Studi terpilih.
8. Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas ketua/sekretaris program studi
diatur dalam ketentuan tersendiri.

1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.

Pasal 61
Program Pasca Sarjana
Program pasca sarjana adalah penyelenggara dan pelaksana
kegiatan akademik strata dua dan strata tiga.
Program pasca sarjana dipimpin oleh seorang direktur setingkat
Kepala Program Studi dan bertanggung jawab kepada Ketua.
Unsur program pasca sarjana adalah program studi, laboratorium,
kelompok tenaga pengajar dan tata usaha.
Direktur Program Pasca Sarjana bertanggung jawab kepada Ketua.
Direktur Program Pasca Sarjana diangkat dan diberhentikan oleh
Ketua atas usul senat berdasarkan hasil pemilihan dosen tetap
program pasca sarjana.
Tata cara pemilihan Direktur Program Pasca Sarjana diatur dalam
ketentuan tersendiri.
Sekretaris Direktur Program Pasca Sarjana diangkat dan
diberhentikan oleh Ketua atas usul Direktur Program Pasca Sarjana.
Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas Direktur dan sekretaris
Program Pasca Sarjana diatur dalam ketentuan tersendiri.

Pasal 62
1) Direktur adalah penanggung jawab terlaksananya kegiatan
pendidikan dan pengajaran jenjang strata dua dan strata tiga, serta
kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
2) Direktur diangkat dan diberhentikan oleh YSIC atas usul Ketua.
3) Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, direktur dapat dibantu
oleh seorang sekretaris.
Pasal 63
1) Sekretaris direktur diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas usul
direktur pasca sarjana.
2) Sekretaris direktur bertanggung jawab kepada direktur pasca
sarjana.
3) Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas sekretaris direktur diatur
dalam ketentuan tersendiri.
Pasal 64
1) Program studi pasca sarjana adalah unsur pelaksana akademik
pada jenjang program pasca sarjana.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

23

2) Program studi pasca sarjana dipimpin oleh seorang ketua program


studi.
3) Dalam menjalankan tugasnya, ketua dapat dibantu oleh seorang
sekretaris.
4) Ketua program studi pasca sarjana dan atau sekretaris program
studi pasca sarjana bertanggung jawab kepada direktur.
5) Ketua program studi pasca sarjana dan atau sekretaris program
studi pasca sarjana diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usul direktur.

1.

2.

3.
4.

Lembaga Penelitian, Pengembangan Dan Pengabdian


Masyarakat (LP3M)
Pasal 65
Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat
(LP3M) mempunyai tugas melaksanakan pembinaan dan
pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau budaya
dengan melaksanakan penelitian dan penyelenggaraan penelitian
yang terdiri dari jenis-jenis penelitian, kebijakan penelitian hak atas
karya intelektual (HAKI), publikasi hasil penelitian dan pemanfaatan
hasil penelitian disamping menyelenggarakan kegiatan dan
mengkoordinasikan pengabdian kepada masyarakat yang bersifat
interdisipliner.
Mengkoordinasi, memantau dan menilai pelaksanaan kegiatan
penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan
oleh unit yang berada dibawah koordinasi Lembaga Penelitian ,
Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) serta ikut
mengusahakan dan mengendalikan administrasi sumberdaya yang
diperlukan.
Unsur Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian
Masyarakat (LP3M) terdiri atas Pimpinan, Tenaga Ahli dan Tenaga
Administrasi.
Masa jabatan Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian
Masyarakat (LP3M) adalah 2 (dua) tahun dan hanya dapat dipilih
lagi 1 (satu) periode berikutnya.

Pasal 66
1. Pimpinan Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian
Masyarakat (LP3M) terdiri atas Ketua dan Sekretaris.
2. Kepala Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian
Masyarakat (LP3M) diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usulan senat.
3. Kepala Lembaga Penelitian , Pengembangan dan Pengabdian
Masyarakat (LP3M) didalam melaksanakan tugasnya bertanggung
jawab kepada Pembantu Ketua I.
BAB XIV
UNSUR PELAKSANA AKADEMIK
Pasal 67
Program Studi
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

24

1. Unsur pelaksana akademik di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan


Cendekia Medika Jombang berbentuk jurusan atau program studi
2. Program studi melaksanakan pendidikan vokasional dan / atau
profesional dalam lingkup satu ilmu pengetahuan atau teknologi
atau minat serta bakat tertentu
3. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
memiliki jurusan/prodi sebagai berikut :
a. S1 Keperawatan
b. D4 Kebidanan
c. D3 Keperawatan
d. D3 Kebidanan
e. D3 Analis Kesehatan
4. Jurusan baru dapat dibuka sesuai dengan perkembangan ilmu
pengetahuan, teknologi dan/atau budaya serta untuk memenuhi
kebutuhan masyarakat dan didasarkan pada ketentuan perundangundangan yang berlaku
Pasal 68
1. Struktur pada Program studi terdiri atas :
a. Pimpinan yaitu Ketua dan Sekretaris
b. Pelaksana Akademik yaitu kelompok dosen
c. Karyawan administrasi dan teknisi
2. Tugas pokok dan kewenangan ketua Program studi, sekertaris
Program studi dan dosen diatur dalam aturan ketua Sekolah Tinggi
ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
3. Pimpinan Program studi yaitu ketua dan sekertaris Program studi.
4. Masa jabatan ketua program studi dan sekretaris program studi
adalah 3 (tiga) tahun, dan selanjutnya dapat dipilih lagi satu
periode berikutnya
5. Ketua Program studi dipilih langsung oleh kelompok dosen dan staf
admininstrasi prodi
6. Mekanisme pemilihan ketua program studi diatur dalam ketentuan
tersendiri.
Pasal 69
1. Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) adalah
unit penyelenggara pelayanan teknis dan administrasi akademik
dan kemahasiswaan di lingkungan STIKES.
2. Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK)
dipimpin oleh seorang kepala bagian.
3. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya, BAAK berada di bawah
koordinasi Wakil Ketua Bidang Akademik dan Wakil Ketua Bidang
Kemahasiswaan dan Alumni.
Unsur Penunjang Teknis (UPT)
Pasal 70
Unsur penunjang dapat berbentuk Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang
teridiri atas : UPT Laboratorium klinik, UPT Laboratorium Bahasadan
Microteaching, UPT Laboratorium computer, UPT perpustakaan, dan
bentuk lain yang dianggap perlu untuk menyelenggarakan pendidikan
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

25

akademik dan/atau profesional di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan


Cendekia Medika Jombang.
Pasal 71
Unsur penunjang sebagaimana dimaksud pada pasal 69, mempunyai
tugas memberikan pelayanan untuk menunjang penyelenggaraan
pendidikan.
Pasal 72
Kepala UPT bertanggung jawab kepada Pembantu Ketua I Bidang
akademik

1.
2.
3.
4.
5.

6.
7.

1.
2.
3.
4.
5.
6.

Pasal 73
Unsur Penunjang Teknis Laboratorium
Laboratorium adalah unit sumberdaya dasar bagi pengembangan
disiplin ilmu pengetahuan, teknologi dan budaya.
Laboratorium terdiri dari laboratorium yang dikoordinasi oleh
STIKES ICME Jombangdan laboratorium program studi.
Laboratorium dipimpin oleh seorang kepala yang berasal dari
dosen yang keahliannya telah memenuhi syarat tertentu.
Kepala laboratorium yang dikoordinasi oleh Sekolah Tinggi ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang,bertanggung jawab
kepada Ketua.
Kepala laboratorium diangkat dan diberhentikan oleh Ketua atas
usul ketua program studi, sedangkan kepala laboratorium yang
dikoordinasi oleh STIKES diangkat dan diberhentikan oleh Ketua
atas usul program studi pemakai laboratorium tersebut.
Dalam menjalankan tugasnya, ketua laboratorium dibantu oleh
asisten atau laboran dan pekarya.
Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas kepala laboratorium diatur
dalam ketentuan tersendiri.
Pasal 74
Unsur Penunjang Teknis Komputer
Unit Pelaksana Teknis (UPT) Komputeradalah unsur penunjang
teknis yang berfungsi untuk mengelola, pengembangan disiplin
ilmu pengetahuan, teknologi informasi dan komun ikasi.
Unit Pelaksana Teknis (UPT) komputer dipimpin oleh seorang kepala
unit yang keahliannya telah memenuhi syarat tertentu.
Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) komputer bertanggung jawab
kepada pembantu ketua I.
Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) komputer diangkat dan
diberhentikan oleh ketua atas pertimbangan senat,
Dalam menjalankan tugasnya, ketua Unit Pelaksana Teknis (UPT)
komputer dibantu oleh tenaga teknis.
Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas kepala laboratorium komputer
diatur dalam ketentuan tersendiri.
Pasal 75
Unsur Penunjang Teknis Laboratorium Klinik

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

26

1. Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Klinik adalah unsur


penunjang akademik yang berfungsi untuk memberikan pelayanan
praktek klinik bagi seluruh pengguna
2. Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Klinik dipimpin oleh
seorang kepala unit laboratorium yang keahliannya telah
memenuhi syarat tertentu.
3. Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Klinik bertanggung jawab
kepada pembantu ketua I.
4. Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Klinik diangkat
dan diberhentikan oleh ketua atas pertimbangan senat,
5. Dalam menjalankan tugasnya, kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT)
Laboratorium Klinik dibantu oleh tenaga laboratorium.
6. Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas kepala Unit Pelaksana Teknis
(UPT) laboratorium klinik diatur dalam ketentuan tersendiri.

1.

2.
3.
4.
5.
6.

Pasal 76
Unsur Penunjang Teknis Laboratorium Bahasa dan
Microteaching
Unit
Pelaksana
Teknis
(UPT)
Laboratorium
Bahasadan
Microteachingadalah unsur penunjang akademik yang berfungsi
untuk memberikan pelayanan pengembangan berbagai bahasa
bagi seluruh pengguna
Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Bahasa dan
Microteachingdipimpin oleh seorang kepala unit laboratorium dan
Microteachingyang keahliannya telah memenuhi syarat tertentu.
Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Bahasa dan
Microteachingbertanggung jawab kepada pembantu ketua I.
Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Laboratorium Bahasa dan
Microteachingdiangkat dan diberhentikan oleh ketua atas
pertimbangan senat,
Dalam menjalankan tugasnya, kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT)
Laboratorium Bahasa dan Microteachingdibantu oleh tenaga ahli
dibidangnya.
Fungsi, tata kerja, dan rincian tugas kepala Unit Pelaksana Teknis
(UPT) laboratorium Bahasa dan Microteachingdiatur dalam
ketentuan tersendiri.
BAB XV
BAGIAN ADMINISTRASI, KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI,
HUMAS DAN KERJASAMA

Pasal 77
1. Bagian administrasi terdiri atas :
a. Bagian Administrasi Umum
b. BagianAdminitrasi Kepegawaian
c. BagianAdministrasi Keuangan
2. Bagian kemahasiswaan
3. Bagian humas, kerjasamadan alumni

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

27

Pasal 78
1. Kepala
Bagian
administrasi
sebagaimana
dimaksud
bertanggungjawab langsung kepada Pembantu Ketua II.
2. Kepala Bagiankemahasiswaan dan alumni sebagaimana dimaksud
bertanggungjawab langsung kepada Pembantu Ketua III.
3. Kepala Bagianhumas, kerjasamadan alumnisebagaimana dimaksud
bertanggungjawab langsung kepada Pembantu Ketua IV.
BAB XVI
TENAGA PENDIDIK DAN KEPENDIDIKAN
Pasal 79
Tenaga penyelenggara Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang
terdiri atas;pendidik (dosen), dan tenaga
kependidikan (administrasi).
Pasal 80
1. Dosen berdasarkan pendidikan dan keahliannya diangkat dan
diberhentikan oleh Ketua yayasan samodra ilmu cendekia dan
penugasan ditetapkan oleh ketua dengan tugas utama tri darma
perguruan tinggi.
2. Dosen dapat berupa dosen tetap yayasan, dosen diperbantukan
(DPK) dan dosen tidak tetap (honorer), dosen luar biasa serta dosen
tamu.
3. Dosen tetapyayasan diangkat dan ditetapkan sebagai tenaga
pendidik tetap di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang.
4. Dosen DPK
adalah dosen kopertis yang diperbantukan pada
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
5. Dosen tidaktetap(honorer) sebagai tenaga pendidiktidak tetap di
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
6. Dosen luar biasaadalah tenaga pendidikyang diundangSekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang karena
tingkat kepakarannya
7. Dosen tamu (kontrak) adalah tenaga pendidik di Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang selama jangka
waktu tertentu.
Pasal 81
Tenaga kependidikan terdiri dari tenaga administrasi dan tenaga
penunjang akademik.
Pasal 82
1. Jenjang jabatan akademik dosen terdiri atas : asisten ahli, lektor,
lektor kepala dan guru besar sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
2. Wewenang dan tata cara pengangkatan dan pemberhentian
jabatan akademik diatur sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

28

Pasal 83
1. Syarat menjadi dosen adalah :
a. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
b. Berwawasan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.
c. Memiliki kualifikasi jenjang pendidikan minimal S2 dan atau
jabatan akademik.
d. Mempunyai moral dan integritas yang tinggi.
e. Memiliki rasa tanggungjawab yang besar terhadap masa depan
bangsa dan negara.
2. Syarat untuk menjadi Guru Besar selain sebagaimana dimaksud
ayat (1) adalah:
a. Sekurang-kurangnya memiliki jabatan akademik Lektor.
b. Memiliki kemampuan akademik membimbing calon Doktor.
Pasal 84
1. Guru Besar yang telah mengakhiri masa jabatannya dapat diangkat
kembali menjadi Guru Besar di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang sebagai penghargaan istimewa dengan
sebutan Guru Besar Emeritus.
2. Syarat pengangkatan dan tanggung jawab Guru Besar Emeritus
berpedoman pada peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang dan ketentuan perundang-undangan
yang berlaku.
Pasal 85
1. Tenaga penunjang akademik terdiri atas tenaga peneliti,
pengembang di bidang pendidikan, pustakawan, laboran dan
teknisi sumber belajar.
2. Persyaratan, tata cara pengangkatan, pemberhentian, tugas dan
wewenang dengan berpedoman pada ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
Pasal 86
1. Pemilihan dan pengangkatan dosen dilakukan atas usul Ketua
Jurusan / Prodi dengan ketentuan bahwa yang bersangkutan sudah
memenuhi semua ketentuan yang diatur dalam peraturan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dan
peraturan perundang-undangan yang berlaku.
2. Kriteria pemilihan, pengangkatan dan pemberhentian dosen
didasarkan pada :
a. Prestasi akademik / profesional calon.
b. Kredibilitas lembaga pendidikan asal calon.
c. Kebutuhan akan keahlian yang bersangkutan.
d. Penawaran, pengkajian dan seleksi secara terbuka.
3. Usulan kepada pimpinan yayasan samodra ilmu cendekia tentang
pengangkatan dan pemberhentian tenaga penunjang akademik
dilakuan Ketua.
4. Kriteria usulan tentang pengangkatan dan pemberhentian tenaga
administrasi didasarkan pada :
a. Keahlian / profesional calon
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

29

b. Latar belakang pendidikan / pelatihan dan pengalaman calon


yang serasi
c. Kebutuhan akan keahlian/ profesi yang bersangkutan.
d. Penawaran, pengkajian dan seleksi secara terbuka.
5. Kriteria usulan tentang pengangkatan dan pemberhentian tenaga
administrasi didasarkan pada :
a. Kemampuan dan persyaratan yang dimiliki calon.
b. Latar belakang pendidikan / pelatihan yang serasi
c. Ketentuan akan ketrampilan / kemampuan.
d. Seleksi yang terbuka.
6. Seleksi penerimaan dosen/pegawai baru pada Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
mengacu kepada
peraturan Sekolah Tinggi Imu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
1.
2.
3.

4.
5.

Pasal 87
Kriteria untuk promosi ditentukan oleh Ketua berdasarkan usul
Senat.
Kriteria promosi bersifat terbuka dan jelas.
Promosi dalam jabatan struktural dilakukan secara kompetitif/
selektif dan kompetisi atau seleksi dilakukan tidak terbatas dalam
lingkup Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang.
Promosi dalam jabatan fungsional dilakukan secara programatik
baik lateral maupun vertikal.
Promosi dalam jabatan administrasi dilakukan berdasarkan
pemantauan atas prestasi yang bersangkutan.

Pasal 88
1. Setiap tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang berhak untuk :
a. Mendapatkan bimbingan dan pembinaan karier.
b. Mengetahui peraturan kriteria promosi.
c. Memperoleh
penghargaan
dan/atau
dukungan
dalam
melaksanakan tugas kelembagaan.
2. Setiap tenaga kependidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
berkewajiban untuk mengindahkan
Statuta dan ketentuan lain yang dijabarkan dari Statuta yang akan
ditentukan kemudian.
3. Setiap calon dosen sebelum dapat diangkat sebagai pegawai tetap
wajib mengikuti program magang.
4. Ketentuan sebagaimana dimaksud ayat (3) akan diatur dengan
peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang.
Pasal 89
Setiap dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang wajib :

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

30

1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta taat kepada


Pemerintah Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan
Undang-Undang Dasar 1945.
2. Menjunjung tinggi kehormatan bangsa dan negara, serta
kewibawaan dan nama baik Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
3. Mengutamakan kepentingan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang dan masyarakat dari pada kepentingan
pribadi atau golongan.
4. Berpikir, bersikap dan berperilaku sebagai anggota masyarakat
ilmiah, berbudi luhur, jujur, bersemangat, bertanggungjawab dan
menghindari perbuatan yang tercela, antara lain perbuatan plagiat.
5. Mempunyai motivasi maju, strive for excelent dan budaya
wirausaha.
6. Bersikap terbuka dan menjunjung tinggi kejujuran akademik serta
menjalankan tugas profesi dengan sebaik-baiknya.
7. Berdisiplin, bersikap rendah hati, peka, teliti, hati-hati dan
menghargai pendapat orang lain.
8. Memegang teguh rahasia negara dan rahasia jabatan serta tidak
menyalahgunakan jabatan.
9. Menolak dan tidak menerima sesuatu pemberian yang nyata
diketahui dan patut diduga secara langsung atau tidak langsung
berhubungan secara tidak sah dengan profesinya.
10. Memperhatikan batas kewenangan dan tanggung jawab ilmiah
dalam menggunakan kebebasan mimbar akademik serta tidak
melangkahi wewenang keahlian atau wewenang teman sejawat.
11. Menghormati sesama dosen maupun pegawai dan berusaha
meluruskan perbuatan tercela dari teman sejawatnya.
12. Membimbing dan memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk
mendapatkan,
mengembangkan
dan
mengamalkan
ilmu
pengetahuan, teknologi dan/atau minat serta bakat sesuai dengan
ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
13. Membimbing dan mendidik mahasiswa ke arah pembentukan
kepribadian insan terpelajar yang mandiri dan bertanggung jawab.
14. Bersikap dan bertindak adil terhadap mahasiswa serta pantas
diteladani oleh mahasiswa.
15. Menjaga/ memelihara kehormatan dan kesehatan dirinya.
16. Mengikuti, mengembangkan dan mengamalkan ilmu pengetahuan,
teknologi dan/atau budaya yang sesuai dengan bidangnya.
17. Mematuhi semua peraturan dan tata tertib yang berlaku di Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
BAB XVII
MAHASISWA DAN ALUMNI
Pasal 90
1. Untuk menjadi mahasiswa harus :
a. Memiliki Surat Tanda Tamat Belajar Pendidikan Menengah Atas.
b. Memiliki kemampuan yang disyaratkan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

31

2. Penerimaan mahasiswa baru dilakukan melalui seleksi yang disebut


seleksi penerimaan mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Insan Cendekia Medika Jombang.
3. Penerimaan mahasiswa baru sebagaimana dimaksud pada ayat (2)
tidak membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan
sosial dan tingkat kemampuan ekonomi dan dengan tetap
mengindahkan kekhususan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
4. Syarat ikut serta sebagai peserta seleksi penerimaan mahasiswa
baru sebagaimana dimaksud pada ayat (3) dan tata cara
penyelenggaraannya diatur dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
5. Yang dapat diterima sebagai mahasiswa pindahan adalah mereka
yang berasal dari Perguruan Tinggi lain yang memenuhi segala
persyaratan yang ditetapkan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
6. Mahasiswa pindahan antar program studi di lingkungan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang diatur
dalam peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang.
7. Untuk menjadi mahasiswa baru Program Pasca Sarjana seseorang
harus :
a. Memiliki ijazah S1
b. Memenuhi persyaratan yang ditetapkan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
Pasal 91
1. Warga negara asing dapat menjadi mahasiswa setelah memenuhi
persyaratan tambahan dan melalui prosedur tertentu
2. Persyaratan tambahan dan prosedur sebagaimana dimaksud pada
ayat (1) diatur dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Insan Cendekia Medika Jombang
Pasal 92
1. Mahasiswa mempunyai hak :
a. Menggunakan kebebasan akademik secara bertanggungjawab
untuk menuntut dan mengkaji ilmu sesuai dengan norma yang
berlaku.
b. Memperoleh pengajaran yang sebaik-baiknya dan layanan
bidang akademik sesuai dengan minat, bakat, kegemaran dan
kemampuan.
c. Memanfaatkan fasilitas Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang dalam rangka kelancaran proses
belajar mengajar.
d. Mendapatkan bimbingan dari dosen yang bertanggung jawab
atas program studi yang diikutinya dalam penyelesaian
studinya.
e. Memperoleh layanan informasi yang berkaitan dengan program
studi yang diikutinya serta hasil belajarnya.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

32

f.

Menyelesaikan studi lebih awal dari jadwal yang ditetapkan


sesuai dengan persyaratan yang berlaku.
g. Memeperoleh layanan kesehatan sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan yang berlaku.
h. Memanfaatkan sumber daya Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Insan Cendekia Medika Jombang melalui perwakilan/ organisasi
kemahasiswaan untuk mengurus dan mengatur kesejahteraan,
minat dan tata kehidupan bermasyarakat.
i. Pindah ke perguruan tinggi lain atau program studi lain,
bilamana memenuhi persyaratan penerimaan mahasiswa pada
perguruan tinggi atau program studi yang hendak dimasuki dan
bilamana daya tampung perguruan tinggi atau program studi
yang bersangkutan memungkinkan.
j. Ikut serta dalam kegiatan organisasi mahasiswa Sekolah Tinggi
Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
k. Memperoleh pelayanan khusus bilamana menyandang cacat.
2. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
ditetapkan dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
Pasal 93
1. Setiap mahasiswa berkewajiban untuk :
a. Ikut menanggung biaya penyelenggaraan pendidikan kecuali
bagi mahasiswa yang dibebaskan dari kewajiban tersebut
sesuai dengan peraturan yang berlaku.
b. Mematuhi semua peraturan / ketentuan yang berlaku di
lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang.
c. Ikut memelihara sarana dan prasarana serta kebersihan,
ketertiban dan keamanan Sekolah Tinggi Kesehatan
d. Menghargai ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau minat serta
bakat.
e. Menjaga kewibawaan dan nama baik Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
f. Menjunjung tinggi kebudayaan nasional.
2. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
ditetapkan dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
Pasal 94
Sanksi bagi mahasiswa yang melanggar kode etik Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
ditetapkan dengan
peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang melalui Keputusan Ketua dengan persetujuan Senat.
Pasal 95
1. Untuk melaksanakan peningkatan penalaran dan keilmuan, minat,
kegemaran dan kesejahteraan dan bakti sosial mahasiswa dalam
kehidupan kemahasiswaan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang dibentuk organisasi kemahasiswaan.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

33

2. Organisasi kemahasiswaan diselenggarakan dari, oleh dan untuk


mahasiswa
3. Organisasi kemahasiswaan merupakan perwakilan tertinggi
mahasiswa dan disebut Badan Eksekutif Mahasiswa yang disingkat
BEM STIKES ICME.
4. Kepengurusan organisasi kemahasiswaan di Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dikukuhkan dan
bertanggungjawab kepada Ketua.
Pasal 96
1. Organisasi kemahasiswaan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang terdiri atas :
a. Badan Eksekutif Mahasiswa BEM.
b. Unit Kegiatan Mahasiswa UKM.
c. Himpunan Mahasiswa Program Studi
2. Organisasi kemahasiswaan ditingkat Program Studi adalah
Himpunan Mahasiswa Program Studi disingkat HIMA. PRODI.
3. Pembentukan organisasi kemahasiswaan didasarkan kepada
ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
4. Kedudukan, fungsi dan tugas pengurus organisasi kemahasiswaan
serta hubungan kerja diatur sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
5. Pengangkatan
dan
pemberhentian
pengurus
organisasi
kemahasiswaan diatur sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
Pasal 97
1. Kegiatan mahasiswa di luar kampus yang mengatasnamakan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
atau Program Studi harus seijin Ketua.
2. Kegiatan-kegiatan dari mahasiswa atas nama pribadi atau
kelompok menjadi tanggung jawab pribadi atau kelompok yang
bersangkutan.
Pasal 98
Atribut kemahasiswaan baik bentuk maupun tata cara penggunaannya
ditetapkan dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
Pasal 99
1. Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang adalah peserta didik yang telah menamatkan pendidikan
di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
2. Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dapat membentuk organisasi alumni yang bertujuan
membina hubungan dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang dalam upaya menunjang pencapaian
tujuan pendidikan tinggi.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

34

3. Alumni maupun organisasi alumni dapat memberikan masukan dan


bantuan lain dalam rangka pengembangan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
4. Kepengurusan alumni diintegrasikan dalam unsur pelaksana
administrasi bidang kemahasiswaan.
Pasal 100
STIKES ICMEJombang membentuk pusat informasi ketenaga kerjaan
(Job
Placement
Center)
yang
sangat
dibutuhkan
oleh
alumni/mahasiswa dan instansi pemerintah atau swasta yang
memerlukan informasi tentang tenaga lulusan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

35

BAB XIV
SARANA DAN PRASARANA
Pasal 101
1. Pengelolaan sarana dan prasarana yang diperoleh dari sumber
dana Pemerintah termasuk Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara yang menjadi milik Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang, merupakan tanggung jawab Pembantu
Ketua Bidang Administrasi Umum yang penyelenggaraannya
didasarkan atas ketentuan yang berlaku bagi pengelolaan kekayaan
milik nagara.
2. Pengelolaan sarana dan prasarana yang diperoleh dari sumber
dana masyarakat dan sumber dana lainnya yang menjadi milik
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
merupakan tanggung jawab Pembantu Ketua Bidang Administrasi
Umum yang penyelenggaraannya didasarkan atas Keputusan Ketua
dengan persetujuan Senat.
3. Pengelolaan kekayaan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
yang diperoleh dari sumber dana
pemerintah merupakan tanggug jawab Pembantu Ketua Bidang
Administrasi Umum yang penyelenggaraannya didasarkan atas
ketentuan yang berlaku bagi pengelolaan kekayaan milik negara
Pasal 102
1. Kegiatan
akademik,
kegiatan
administrasi
dan
kegiatan
kemahasiswaan berlangsung di dalam dan di luar kampus.
2. Sebagian gedung dan ruang kuliah digunakan bersama oleh jurusan
dan pengaturan penggunaan gedung dan ruang kuliah dilakukan
oleh dan Bagian Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan serta
Bagian Umum.
3. Sebagian lain gedung dan ruang kuliah digunakan oleh jurusan/
program studi tertentu dan pengaturan penggunaan gedung dan
ruang kuliah ini dilakukan oleh jurusan/ program studi yang
bersangkutan.
4. Hal-hal lain tentang gedung dan ruang kuliah diatur dengan
peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang.
Pasal 103
1. Satuan Tempat Praktek (STP) dilengkapi dengan berbagai sarana
(peralatan dan bahan) yang sesuai dengan jenis satuan tempat
praktek sehingga dapat digunakan dengan layak.
2. Untuk menunjang studi dan penelitian, satuan tempat praktek
dapat memilki unit yang melayani kegiatan praktikum atau praktek
para mahasiswa serta unit yang dapat melayani kegiatan penelitian
para dosen.
3. Sesuai dengan keperluannya ada satuan tempat praktek yang
langsung di bawah :
a. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dengan pengelola bertanggungjawab kepada Ketua.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

36

b. Program Studi dengan pengelola yang bertanggungjawab


kepada Ketua Program Studi yang bersangkutan.
4. Semua mahasiswa berdasarkan keperluan kuliah serta semua
dosen
peneliti
berdasarkan
keperluan
penelitian,
dapat
menggunakan satuan tempat praktek sebagaimana dimaksud pada
ayat (3) melalui aturan dan ketentuan yang berlaku.
5. Pengelola satuan tempat praktek terdiri atas Kepala, Wakil Kepala,
Staff dan Pembantu yang memiliki kemampuan yang memadai dan
bila dirasa perlu pengelola dapat dilengkapi dengan pembina atau
dewan pembina.
Pasal 104
1. Perpustakaan dilengkapi dengan bahan pustaka berupa buku,
majalah, peta, tabel, filem, slide, rekaman, piranti lunak komputer
dan berbagai alat penunjang yang digunakan untuk mengelola dan
merawat bahan pustaka dan perpustakaan.
2. Perpustakaan memiliki unit khusus yang menyimpan dan merawat
arsip, dokumen dan surat di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang yang berguna sebagai
barang bukti maupun sebagai bahan sejarah Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
3. Mekanisme pemakaian perpustakaan diatur dengan peraturan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
Pasal 105
1. Pusat komputer dilengkapi dengan komputer, alat, perlengkapan
dan bahan sehingga dapat mengelola data secara acak.
2. Pusat komputer mengolah data dari berbagai satuan kerja dan
mengelola data sistem informasi dari dalam Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
3. Pusat komputer dapat menyelenggarakan kursus atau penataran
komputer baik untuk civitas akademika maupun untuk pihak luar
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
Pasal 106
Pengaturan sarana pada unit penunjang lainnya diatur melalui
peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
BAB XV
PEMBIAYAAN
Pasal 107
1. Pembiayaan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dapat diperoleh dari sumber pemerintah, masyarakat dan
pihak luar negeri.
2. Penggunaan dana yang berasal dari pemerintah baik dalam bentuk
anggaran rutin maupun anggaran pembangunan ditetapkan oleh
Ketua dengan persetujuan Senat.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

37

3. Dana yang diperoleh dari masyarakat adalah perolehan dana yang


berasal dari sumber-sumber sebagai berikut :
a. Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP)
b. Biaya seleksi ujian masuk Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang.
c. Hasil perjanjian kerjas yang sesuai dengan peran dan fungsi
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
d. Hasil penjualan produk yang diperoleh dari penyelenggaraan
pendidikan.
e. Sumbangan dan hibah dari perorangan, lembaga pemerintah
atau lembaga non pemerintah.
f. Penerimaan dari masyarakat lainnya.
4. Penggunaan dana yang berasal dari masyarakat diatur oleh Ketua
dengan persetujuan ketua yayasan samodra ilmu cendekia dengan
memperhatikan
usul-usul
dan
kepentingan
unsur-unsur
dilingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang.
5. Penerimaan dan penggunaan dana yang diperoleh dari pihak luar
negeri diatur sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan yang berlaku.
6. Usaha untuk meningkatkan penerimaan dana dari masyarakat
didasarkan atas prinsip tidak semata-mata mencari keuntungan.
Pasal 108
Ketua menyusun usulan struktur tarif dan tata cara pengelolaan dan
pengalokasian dana yang berasal dari masyarakat, setelah disetujui
oleh Ketua Yayasan Samodra
Ilmu Cendekia
Pasal 109
1. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
menyelenggarakan pembukuan terpadu berdasarkan peraturan
tata buku yang berlaku.
2. Pembukuan keuangan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan
Cendekia Medika Jombang
diperiksa oleh akuntan pengawas
fungsional Yayasan Samodra Ilmu Cendekia
Pasal 110
1. Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang disusun secara terpadu
meliputi semua perkiraan sumber dana yang akan diperoleh dan
akan dibelanjakan setiap tahunnya.
2. Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang disusun oleh Ketua
atas usul unit-unit kerja.
3. Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang setelah disetujui oleh
ketua yayasan samodra ilmu cendekia diusulkan oleh Ketua untuk
disyahkan menjadi Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

38

4. Pengelolaan keuangan secara terpadu dilakukan dengan menganut


asas akuntabilitas, transparansi dan auditabilitas.
BAB XVI
PENGAWASAN DAN AKREDITASI
Pasal 111
1. Pengawasan terhadap pengelolaan sumber daya dilaksanakan
melalui pengawasan fungsional dan pengawasan melekat.
2. Pengawasan melekat dilaksanakan oleh setiap pimpinan unit kerja
terhadap semua fungsi pengelolaan sumber daya yang berada di
bawah wewenang dan tanggung jawabnya.
3. Pengawasan melekat dikoordinasikan oleh Pembantu Ketua Bidang
Administrasi Umum yang ditetapkan oleh Ketua.
Pasal 112
1. Tata cara pengawasan mutu, daya guna dan hasil guna diatur
dengan peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang.
2. Pengawasan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan
dengan penilaian berkala yang meliputi kurikulum, mutu dan
jumlah tenaga kependidikan, keadaan mahasiswa, pelaksanaan
pendidikan, sarana dan prasarana, tata laksana administrasi
akademaik, kepegawaian, keuangan dan kerumahtanggan.
3. Langkah-langkah pembinaan selanjutnya ditetapkan oleh Ketua
berdasarkan hasil pengawasan mutu, daya guna dan hasil guna,
sehingga terjadi peningkatan mutu dalam akreditasi.
BAB XVII
KERJASAMA ANTAR PERGURUAN TINGGI
Pasal 113
1. Dalam melaksanakan kegiatan akademik, Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dapat menjalin
kerjasama dengan perguruan tinggi dan/ atau lembaga lain baik di
dalam maupun di luar negeri.
2. Kerjasama dilakukan secara melembaga oleh Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang
dan Lembaga
Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat yang
ditangani oleh kelompok pelaksana yang dikoordinasi oleh
Pembantu Ketua Bidang Akademik.
3. Kerjasama sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2)
berbentuk :
a. Kontrak manajemen.
b. Program kembaran.
c. Program pemindahan kredit.
d. Tukar menukar dosen dan mahasiswa dalam penyelenggaraan
kegiatan akademik.
e. Pemanfaatan sumber daya dalam pelaksanaan kegiatan
akademik.
STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

39

4.
5.
6.

7.

f. Penerbitan bersama karya ilmiah.


g. Penyelenggaraan bersama seminar atau kegiatan ilmiah lain.
h. Kerjasama dan kontrak kerja sesuai dengan peran dan fungsi
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
i. Bentuk Kerjasama lain yang dipandang perlu.
Kerjasama sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat
dilaksanakan sepanjang tidak mengganggu tugas pokok Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang.
Tata cara pelaksanaan kerjasama diatur oleh Ketua dengan
persetujuan Senat sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan yang berlaku.
Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) ,
khusunya berkenaan dengan kerjasama dengan perguruan tinggi
dan / atau lembaga lain di luar negeri disesuaikan dengan
peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dalam rangka pembinaan pendidikan tinggi, Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang dapat memberikan
bantuan kepada perguruan tinggi lain.
BAB XVIII
KETENTUAN PERALIHAN DAN PENUTUP

Pasal 114
1. Tata cara pengambilan keputusan tentang perubahan Statuta diatur
dalam peraturan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia
Medika Jombang.
2. Perubahan Statuta hanya dapat dilakukan oleh Senat dan
ditetapkan oleh Yayasan samodra ilmu cendekia .
3. Segala unsur Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika
Jombang dan peraturan yang ada masih tetap berlaku sepanjang
tidak bertentangan dengan statuta ini.
4. Statuta ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.
Ditetapkan di : Jombang
Pada tanggal : 27 Juni 2012
Mengesahkan
KETUA
KETUA
Yayasan Samodra Ilmu Cendekia
STIKES ICME JOMBANG

H. BOWO SANYONO

Dr. M. ZAINUL ARIFIN, Drs.,M.Kes.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

40

STRUKTUR ORGANISASI
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN INSAN CENDEKIA MEDIKA JOMBANG
KONSULTAN
HUKUM

KONSULTAN
PENDIDIKAN

YSIC
BPH

KETUA

LPMI

LP3M

PEMBANTU KETUA I
BID. AKADEMIK

SENAT

PEMBANTU KETUA III


BID. KEMAHASISWAAN

PEMBANTU KETUA II
BID. ADMINISTRASI

PEMBANTU KETUA IV
BID. HUMAS & KERJASAMA

K. Bag. AAK
KAPRODI

K. Bag. Adm. Umum

K. Bag. Kepegawaian

HUMAS

K. Bag. Adm. Keuangan


KEMAHASISWAAN

K.PERPUS

KERJASAMA

K. KLINIK
Sub Bag Admin Kepegawaian
Sub Bag RT & Perlengkapan

K. KOMP

Sub Bag Akunting

K. BHS&MMT
Sub Bag Adm.
umum

Sub Bag Peng. SDM

Sub Bag Bendahara

ALUMNI

Keterangan :
Garis Komando:
Garis Koordinasi:
Ditetapkan di :
Jombang
Pada tanggal : 27 Juni 2012

Mengesahkan
KETUA Yayasan Samodra Ilmu Cendekia

KETUASTIKES ICME JOMBANG

H. BOWO SANYONO

Dr. M. ZAINUL ARIFIN, Drs.,M.Kes.

STATUTA Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia Medika Jombang

Anda mungkin juga menyukai