Anda di halaman 1dari 13

Macam dan Jenis Pondasi

A. Pondasi Batu Kali


Adalah pondasi yang dibuat dengan bahan dasar batu kali yang disusun sedemikian rupa.
sehingga dapat menahan berat bangunan yang ada di atasnya dan meneruskan ke tanah

B. Pondasi Batu Bata


Adalah pondasi yang dibuat dengan bahan dasar batu yang disusun sedemikian rupa,
sehingga dapat menahan berat bangunan yang ada di atasnya danmeneruskanya ke tanah

C. Pondasi Telapak/ Footplat

pondasi telapak berbentuk seperti telapak kaki seperti gambar disamping, pondasi setempat
gunanya untuk mendukung kolom baik untuk rumah satu lantai maupun dua lantai, jadi
pondasi ini diletakan tepat pada kolom bangunan, pondasi ini terbuat dari beton bertulang,
dasar pondasi telapak bisa berbentuk persegipanjang/ persegi

D. Pondasi Umpak
pondasi umpak dijumpai pada rumah kayu, rumah-rumah adat, atau rumah jaman dulu

E. Pondasi Rakit
Bila dikedalaman dangkal ditemui tanah yang lunak untuk diletakan pondasi , maka solusinya
bisa menggunakan pondasi rakit, selain itu pondasi ini juga berguna untuk mendukung
kolom-kolom yang jaraknya terlalu berdekatan tidak mungkin untuk dipasangi telapak satu
persatu , solusi dijadikan satu kekuatan. pondasi rakit sejatinya adalah plat beton bertulang

F. Pondasi Sumuran
pondasi untuk kedalaman tanah keras 2-6 meter dibawah permukaan tanah . pondasi sumuran
mempunyai bis beton berdiameter 60, 100, 120, atau 150 cm. biasanya di bor /dikerjakan
dengan bor jatuh sebab di dalamnya tidak dapat digali. jarak antar pondasi sumuran adalah 47 meter

Jenis pondasi dalam :

1. Pondasi Tiang pancang (beton, besi, pipa, baja)


2. Pondasi Borpile
Pondasi Dalam

Pondasi Dalam adalah pondasi yang membutuhkan pengeboran dalam karena lapisan tanah
yang baik ada di kedalaman, biasanya digunakan oleh bangunan besar, jembatan, struktur
lepas pantai, dsb.biasa digunakan Digunakan untuk menyalurkan beban bangunan melewati
lapisan tanah yang lemah di bagian atas tanah yang tidak memiliki daya dukung dan ketika
penggunaan pondasi dalam hanya akan menyebabkan kerusakan struktur dan ketidakstabilan,
dan digunakan dengan kedalaman lebih dari 2 meter dan biasa digunakan pada bangunan
bertingkat lebih dari dua atau karena lapisan tanah keras terlalu dalam.
Jenis pondasi dalam :

1. Pondasi Tiang pancang (beton, besi, pipa, baja)


2. Pondasi Borpile

Pondasi tiang pancang


Adalah bagian dari struktur yang digunakan untuk menerima dan mentransfer beban dari
struktur atas ke tanah penunjang yang terletak pada kedalaman tertentu. Tiang pancang
bentuknya panjang dan langsing yang menyalurkan beban ke tanah yang lebih dalam. Bahan
utama dari tiang adalah kayu, baja, dan beton. Tiang pancang yang terbuat dari bahan ini
adalah dipikul, di bor atau didongkrak kedalam tanah dan dihubungkan dengan pile cap
(pier). Tergantung juga pada tipe tanah, material dan karateristik penyebaran beban tiang
pancang di klasifikasikan berbeda-beda.
Adalah pondasi yang kedalamanya lebih dari 2 meter. Digunakan untuk pondasi bangunanbangunan tinggi. Sebelum memasang bore pile, permukaan tanah dibor terlebih dahulu
dengan menggunakan mesin bor hingga menemukan daya dukung tanah yang sangat kuat
untuk menopang pondasi. Stelah itu pondasi besi dimasukan kedalam permukaan tanah yang
telah dibor, kemudian dicor dengan beton. Pondasi ini berdiameter lebih besar dari 20 cm.
Dinding penahan tanah (turap)
Dinding penahan tanah/ turap adalah suatu konstruksi yang bertujuan untuk menahan tanah
agar tidak longsor dan meninggikan lereng alam suatu tanah. Di lapangan dinding penahan
tanah dapat ditemui pada saluran air di samping jalan, pada pinggir sungai agar tebing sungai
tidak longsor, pada bendungan dan saluran irigasi dan dinding penahan bukit agar tidak
longsor.
PONDASI TIANG PANCANG
A.

Pendahuluan

Pondasi Tiang pancang adalah jenis Pondasi Dalam (Deep Foundation). Secara definitif,
tiang pancang adalah bagian-bagian konstruksi yang dibuat dari berbagai bahan bangunan

(kayu, beton atau baja) yang digunakan untuk mentransmisikan beban-beban permukaan ke
tingkat-tingkat permukaan yang lebih rendah dalam massa tanah. Hal tersebut dapat
merupakan distribusi vertikal dari beban sepanjang poros tiang pancang aau pemakaian beban
secara langsung terhadap lapisan yang lebih rendah sepanjang ujung tiang pancang.
Pondasi tiang pancang digunakan untuk mentransfer beban yang dipikul pondasi (struktur
serta penggunanya) ke lapisan tanah yang dalam, dimana dapat dicapai daya dukung yang
lebih baik. Pondasi tiang pancang ini juga berguna untuk menahan gaya angkat akibat
tingginya muka air tanah dan gaya dinamis akibat gempa.
Jika dilihat dari pemakaiannya, maka pondasi tiang pancang dapat dibedakan menjadi 2 jenis,
yaitu tiang pancang tunggal dengan tiang pancang kelompok. Sedangkan, bila dilihat dari
bahan yang dipakai menjadi tiang pancang, maka tiang pancang dapat dibedakan menjadi
tiang pancang kayu, tiang pancang baja, tiang pancang beton pracetak, tiang pancamg beton
prategang dan tiang pancang komposit.
Seperti yang telah kita ketahui bahwa tiang pancang pada saat ini banyak digunakan di
Indonesia sebagai pondasi bangunan, seperti bangunan jembatan, gedung bertingkat, pabrik
atau gedung-gedung industri, menara, dermaga, bangunan mesin-mesin berat dan lain
sebagainya yang mana mereka tersebut merupakan konstruksi-konstruksi yang memiliki dan
menerima pembebanan yang relatif berat. Penggunaan tiang pancang untuk konstruksi ini
biasanya bertitik tolak pada beberapa hal yang mendasar seperti anggapan adanya beban yang
besar sehingga pondasi langsung jelas tidak dapat digunakan, kemudian jenis tanah pada
lokasi yang bersangkutan relatif lunak (lembek) sehingga pondasi langsung tidak ekonomis
lagi untuk dipergunakan.
Dikarenakan begitu pentingnya peranan dari pondasi tiang pancang ini, maka, jika dalam
pembuatannya dibandingkan dengan pembuatan pondasi yang lainnya, pondasi tiang pancang
ini mempunyai beberapa keuntungan sebagai berikut :
1. Biaya pembuatannya kemungkinan besar (dengan melihat letak lokasi dan lainnya), lebih
murah bila dikonversikan dengan kekuatan yang dapat dihasilkan.
2. Pelaksanaannya lebih mudah
3. Di Indonesia, peralatan yang digunakan tidak sulit untuk didapatkan.
4. Para pekerja di Indonesia sudah cukup terampil untuk melaksanakan bangunan yang
mempergunakan pondasi tiang pancang.
5. Waktu pelaksanaannya relatif lebih cepat.

B.

Spesifikasi

Spesifikasi pondasi tiang pancang ini didasarkan dari bahan pembuatannya sebagai berikut :

1.

Tiang Pancang beton

2.

Tiang Pancang kayu

3.

Tiang Pancang baja

1.

Tiang pancang Beton

Tiang pancang beton berdasarkan cara pembuatannya dibedakan menjadi dua macam
yaitu :
-

Cast in place (tiang beton cor ditempat atau fondasi tiang bor) dan

Precast pile (tiang beton dibuat ditempat lain atau dibuat dipabrik).

Pondasi tiang pancang dibuat ditempat lain (pabrik, dilokasi) dan baru
dipancang sesuai dengan umur beton setelah 28 hari. Karena tegangan tarik beton adalah
kecil, sedangkan berat sendiri beton adalah besar, maka tiang pancang beton ini haruslah
diberi tulangan yang cukup kuat untuk menahan momen lentur yang akan timbul pada
waktu pengangkatan dan pemancangan.

2.

Tiang Pancang Kayu

Tiang pancang dengan bahan material kayu dapat digunakan sebagai tiang pancang pada
suatu dermaga. Persyaratan dari tiang pancang tongkat kayu tersebut adalah : bahan kayu
yang dipergunakan harus cukup tua, berkualitas baik dan tidak cacat, contohnya kayu belian.
Semula tiang pancang kayu harus diperiksa terlebih dahulu sebelum dipancang untuk
memastikan bahwa tiang pancang kayu tersebut memenuhi ketentuan dari bahan dan toleransi
yang diijinkan.
Semua kayu lunak yang digunakan untuk tiang pancang memerlukan pengawetan, yang harus
dilaksanakan sesuai dengan AASHTO M133 86 dengan menggunakan instalasi peresapan
bertekanan. Bilamana instalasi semacam ini tidak tersedia, pengawetan dengan tangki terbuka

secara panas dan dingin, harus digunakan. Beberapa kayu keras dapat digunakan tanpa
pengawetan, tetapi pada umumnya, kebutuhan untuk mengawetkan kayu keras tergantung
pada jenis kayu dan beratnya kondisi pelayanan.

3.

Tiang Pancang Baja

Pondasi tiang pancang baja biasanya berbentuk profil H ataupun berbentuk pipa baja. Pada
tiang pancang baja pipa, dapat dipilih dengan ujung terbuka bebas ataupun tertutup. Sering
kali tiang baja pipa dilakukan pengisian dengan pengecoran beton setelah pemancangan,
namun dalam beberapa hal dan kondisi, pengecoran tersebut dirasakan tidak perlu dilakukan.
Berdasarkan pengalaman, bentuk ujung terbuka lebih menguntungkan dari segi kedalaman
penetrasi dan dapat dikombinasikan dengan pengeboran bila diperlukan, misalnya penetrasi
tiang pada tanah berbatu.

C.

Penggunaaan

Beberapa alasan pilihan mengapa dipilih penggunaan pondasi tiang pancang ini dapat
mempertimbangkan dengan kondisi seperti berikut :
1.
Pada saat tanah dibawah struktur mengalami kompresibilitas yang tinggi dimana
tanah tersebut tidak mampu menahan beban yang dipindahkan dari struktur diatasnya, jadi
dengan kata lain Pondasi Tiang Pancang di gunakan untuk memindahkan beban beban yang
bekerja pada struktur diatasnya sampai pada lapisan tanah yang keras atau biasa disebut
Tiang Pancang Tahanan Ujung (End Bearing Pile Resistance. Namun apabila lapisan tanah
yang keras masih terlalu jauh kedalam sehingga panjang Pondasi Tiang Pancang tidak
memungkin lagi untuk digunakan maka beban beban yang bekerja dapat dipikul oleh tahanan
samping dari Pondasi Tiang Pancang atau disebut dengan Pondasi Tiang Pancang Tahanan
Samping (Friction Piles Resistance).
2.
Apabila struktur diatas menerima beban horizontal maka Pondasi Tiang Pancang
akan lebih mampu memikul beban horizontal sekaligus memikul beban vertikal dibandingkan
dengan pondasi dangkal. Beban horizontal ini biasanya banyak terjadi pada bangunan
bangunan bertingkat tinggi serta bangunan bangunan lepas pantai yang menerima beban
beban angin dan gelombang.
3.
Apabila tanah dibawah struktur mempunyai sifat expansive atau swelling (Tanah
expansive atau swelling adalah tanah yang akibat terjadi perubahan kadar air maka akan
terjadi perubahan secara cepat baik pada sifat sifat fisik daripada tanah seperti Indeks Plastis,
Plastis Limit demikian juga pada sifat sifat mekanis daripada tanah seperti Kuat Geser
Tanah )sampai pada kedalaman yang tidak memungkinkan lagi untuk penggunaan pondasi
dangkal sehingga di gunakanlah Pondasi Tiang Pancang dimana dengan Pondasi Tiang
Pancang kita dapat mendesain sampai kedalaman melewati areal tanah expansive atau
swelling tersebut.
4.
Pada bangunan bangunan seperti towers (menara menara), offshore structure
(bangunan lepas pantai) yang sering mengalami gaya angkat keatas (uplift force) maka
Pondasi Tiang Pancang akan lebih mampu menahan beban tersebut daripada Pondasi
Dangkal.
5.
Struktur bangunan jembatan seperti pada Abutment dan Piers seringkali
mengalami masalah pengerusan (scouring) oleh karena arus air yang kuat pada areal sekitar
pondasi sampai pada kedalaman yang cukup dalam sehingga apabila digunakan Pondasi
Dangkal maka akan terjadi kegagalan struktur sementara Pondasi Tiang Pancang akan lebih
baik untuk kondisi ini seperti dalam.

Cara pemasangan pondasi tiang pancang


Melakukan pengetesan terhadap tanah dilokasi rencana pondasi untuk mengetahui
jenis tanah dan kedalaman lapisan keras.

Menghitung struktur pondasi tiang pancang sehingga dapat ditentukan kebutuhan


ukuran tiang pancang, spesifikasi material dan kedalaman tiang pancang sehingga
kuat untuk menahan beban bangunan yang disalurkan ke titik perhitungan.
Produksi tiang pancang dapat dilakukan dipabrik dengan spesifikasi sesuai
perhitungan kemudian dkirim ke lokasi proyek menggunakan kendaraan truck besar.
Pengangkatan tiang pancang dapat menggunakan alat tower crane atau mobil crane
dengan posisi titik angkat sesuai perhitungan sehiingga tidak terjadi patah dalam
pengangkatan.
Surveyor melakukan pengukuran dilapangan untuk menentukan titik-titik sesuai
gambar kemudian mendirikan alat teodolit untuk mengecek ketegakan pemancangan,
tiang pancang diangkat tegak lurus kemudian posisi ujung diesel hammer dinaikan
dan topi paal dimasukan pada kepala tiang pancang.
Ketegakan posisi pemancangan dikontrol menggunakan 2 buah teodilit yang dipasang
dari dua arah untuk memastikan posisi tiang pancang tegak dan melakukan control
setiap 2 m, pemancangan dilakukan sampai dengan elevasi kedalaman yang
direncanakan.
Tiang pancang yang tersisa diatas elevasi rencana dikelupas betonya sehingga tersisa
besi tulangan yang akan dipakai sebagai stek untuk dihubungkan dengan pile cap
pada bangunan gedung atau abutmen pada konstruksi jembatan.

Kesalahan yang mungkin terjadi pada cara pemancangan pondasi tiang pancang ini bisa
terletak pada penggunaan bahan dibawah spesifikasi perhitungan sehingga pondasi tidak
kuat, selain itu kesalahan dalam pengangkatan yang tidak berada pada titik aman dapat
menyebabkan patah, kemiringan pemancangan juga bisa terjadi akibat kurang terkontrolnya
ketegakan sehingga mengurangi kedalaman dan kekuatan pondasi yang berbeda dari
perencanaan.

Pondasi Strauss Pile atau Bored Pile


Pondasi strauss pile ini termasuk kategori pondasi dangkal. Pondasi jenis ini biasanya
digunakan pada bangunan yang bebannya tidak terlalu berat, misalnya untuk rumah tinggal
atau bangunan lain yang memiliki bentang antar kolom tidak panjang.

Strauss Pile
Cara kerja pemasangan pondasi ini adalah dengan mengebor tanah berdiameter sesuai
perhitungan struktur diameter pondasi. Setelah itu digunakan cassing dari pipa PVC yang di
cor sambil diangkat cassing-nya. Cassing digunakan pada tanah lembek dan berair. Jika tanah
keras dan tidak berair,pondasi dapat langsung di cor tanpa cassing.
Kedalaman pondasi ini dapat mencapai 5 meter dengan mengunakan besi tulangan sepanjang
dalamnya pondasi. Biasanya ukuran pondasi yang sering dipakai adalah diameter 20 cm, 30
cm, dan 40 cm, sesuai dengan tersedianya mata bor. Seperti layaknyapondasi tiang,
maka pondasi strauss ini ditumpu pada dudukan beton (pile cap). Fungsi dudukan beton
adalah mengikatkan tulanganpondasi pada kolom dan sloof. Selain itu fungsinya adalah
untuk transfer tekanan beban di atasnya.

Untuk pondasi bored pile, system kerjanya hampir sama dengan pondasi strauss pile.
Perbedaannya hanya terletak pada peralatan bor, peralatan cor, dan system cassing yang
menggunakan teknologi lebih modern. Pondasi ini digunakan untuk jenis pondasi dalam dan
di atas 2 lantai.

Kelebihan :
Volume betonnya sedikit

Biayanya relative murah

Ujung pondasi bisa bertumpu pada tanah keras


Kekurangan :
Diperlukan peralatan bor
Pelaksanaan pemasangannya relative agak susah.
Pelaksanaan yang kurang bagus dapat menyebabkan pondasi keropos, karena unsur
semen larut oleh air tanah.
Pondasi strauss pile adalah pekerjaan pembuatan pondasi tiang dengan cara tanah di
bor secara manual atau tenaga penggerak mata bornya adalah tenaga manusia,
kemudian dimasukkan besi tulangan yang telah diinstal lalu pengecoran ditempat.
Strauss pile / Bor pile manual adalah solusi alternatif pondasi untuk bangunan
sederhana atau sebagai pengganti pondasi tiang pancang, bored pile atau cerucuk
bambu. Berikut ini tahapan pembutan pondasi strauss pile :


Setting alat
Perakitan alat bor pile manual atau straus pile berupa mata bor, pipa, setang dan alat
pendukung lainnya. Persiapan kerja metode strauss pile sangatlah sederhana hanya
memerlukan waktu beberapa menit saja.
Proses pengeboran strauss pile
Pengeboran dikerjakan oleh 2 orang untuk satu set alat bore pile manual yaitu tanah di
bor dengan mata bor xdesign yang di putar serta diberi tekanan/beban sampai dirasa
sudah dipenuhi tanah kemudian diangkat dan di buang tanahnya, kegiatan ini
dilakukan terus menerus hingga kedalaman yang direncanakan.

Penulangan besi
Pembuatan besi tulangan dengan cara perakitan antara besi spiral { biasanya besi
8mm } dan besi pokok yang telah dipotong dengan panjang sesuai kedalaman lobang
bor + stek untuk nantinya diikatkan ke pile cap.

Tampak pondasi strauss pile yang disambungkan ke pile cap

Proses pengecoran
Pengecoran tahap terakhir pekerjaan strauss pile yang jadi perhatian apabila lobang
bor dipenuhi dengan air maka pengecoran harus menggunakan pipa paralon 4" yang
dimasukkan ditengah besi tulangan {fungsi sebagai pengantar cor} waktu proses
pengecoran berlangsung paralon ini diangkat perlahan hingga pengecoran selesai, tapi

bila lobang bor kering maka adukan cor bisa langsung dituang tanpa pipa paralon.

Setelah pekerjaan pengecoran tersebut diatas selesai maka untuk selanjutnya ( seperti
pekerjaan pondasi telapak ) adalah tanggungjawab pelaksana atau mandor yang
bersangkutan karena lingkup kerja pekerjaan pondasi strauss pile pada umumnya
hanya melingkupi pengeboran, perakitan besi dan pengecoran.
Kekurangan metode strauss pile adalah pilihan diameter lobang bor hanya 20 cm, 25
cm dan 30 cm dan kedalaman berkisar di 6 meter tentu ini karena tenaga penggerak
mata bornya adalah tenaga manusia.
Obyek yang dapat di bor berupa tanah lunak bukan berupa tanah urug campur puing ,
padas dan kategori tanah keras lainnya. Namun diantara kekurangan tersebut pondasi
bor pile manual / strauss pile memiliki banyak kelebihandiantaranya harga relatif
murah, dapat mengerjakan didalam bangunan serta dapat meminimalisir terjadinya
dinding retak dan masih banyak keuntungan lainnya.

Anda mungkin juga menyukai