Anda di halaman 1dari 4

PENGUJIAN KUAT TEKAN BETON DENGAN CANGKANG BIJI KARET SEBAGAI

AGREGAT KASAR DAN BAHAN IKAT ABU LAYANG (FLY ASH) DAN SEMEN
PORTLAND
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Dalam ilmu bahan bangunan ada beberapa jenis bahan yang dikategorikan sebagai
bahan ikat dalam adukan, di antaranya adalah semen, kapur, pozolan dan beberapa bahan
ikat lainnya (Moerdwiyono, 1998: 2). Tiap-tiap bahan ikat tersebut memiliki kelebihan
dan kekurangan masing-masing, akan tetapi penggunaan bahan ikat semen portland
masih menjadi pilihan utama dibandingkan penggunaan bahan ikat lainnya.
Penggunaan bahan ikat di Indonesia pada konstruksi sederhana secara umum
masih menggunakan semen portland. Hal ini merupakan pemborosan baik dari segi biaya
maupun teknis. Semen portland merupakan jenis semen yang harganya relatif mahal
apabila digunakan pada konstruksi-konstruksi yang memerlukan persyaratan yang
sederhana. Pada konstruksi sederhana, persyaratan yang diperlukan tidak terlalu tinggi
sehingga semen jenis lain yang memiliki harga rendah dapat digunakan sebagai substitusi
atau sekurang-kurangnya dapat meminimalkan penggunaan semen portland, begitu juga
dengan pembuatan bahan-bahan lain turunan semen yang digunakan sebagai komponen
konstruksi sederhana seperti Mortar dan Beton silinder.
Harga-harga bahan bangunan yang semakin lama semakin mahal terutama semen
portland tentu akan berpengaruh terhadap kualitas bangunan. Dampak kenaikan harga
semen tersebut adalah penggunaan semen yang saat ini diusahakan seminimal mungkin
atau bahkan dikurangi dari ukuran yang seharusnya. Hal ini dipengaruhi oleh naiknya
harga semen yang tidak dapat diimbangi oleh kemampuan daya beli masyarakat.
Pengurangan semen akan berdampak pada penurunan kualitas bangunan yang pada
akhirnya akan membahayakan masyarakat itu sendiri, misalnya pada penggunaan bahan
mortar dan juga beton yang merupakan salah satu bahan bahan yang saat ini biasa
digunakan oleh masyarakat Indonesia. Penggunaan mortar adalah untuk merekatkan
pasangan bata, batako, sebagai bahan plesteran dan juga bahan lainnya. .

Guna meminimalkan penggunaan semen portland dalam pembuatan Beton dan


memaksimalkan penggunaan material alam secara langsung maka pemakaian semen jenis
lain perlu dicoba, antara lain adalah Semen Pozolan Kapur (SPK). Salah satu altenatif
pemecahan permasalah di atas adalah dengan penggunaan limbah abu terbang (fly ash)
dan cangkang biji karet sebagai pengganti agregat kasar guna pengganti semen yang
dapat mengurangi ketergantungan pemakaian semen Portland dan kerikil dalam
campuran pembuatan beton.
Pemakaian abu terbang sebagai bahan subtitusi didasarkan atas beberapa alasan.
Abu terbang merupakan limbah industri dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dan
limbah bahan bakar mesin-mesin pabrik. Indonesia memiliki dua PLTU dengan bahan
bakar batubara yang setiap tahunnya menghasilkan banyak sekali limbah abu terbang.
PLTU diAsam asam menghasilkan limbah abu terbang sebanyak 700.000 ton/tahun.
Selain PLTU diatas, masih ada beberapa industri yang menggunakan bahanbakar
batubara yang menghasilkan limbah abu terbang, contohnya PT. TjiwiKimia Putra
(Sudjatmiko Nugroho; 2005). Melihat begitu banyaknya limbah yang dihasilkan, maka
masalah yang timbul adalah bagaimana memanfaatkan limbah tersebut agar tidak
mencemari lingkungan dan bila perlu limbah tersebut menjadi sesuatu yang bernilai
ekonomis.
Atas dasar pertimbangan di atas, maka akan dilakukan penelitian mengenai
mortar dengan bahan ikat semen portland, kapur dan abu terbang dengan komposisi yang
bervariasi dan dari penelitian tersebut diharapkan didapat campuran yang menghasilkan
kuat tekan optimum dan serapan airnya juga kecil dengan bahan ikat yang berbeda.

B. Permasalahan
Beberapa permasalahan yang dapat ditarik adalah:
1. Adakah pengaruh penggunaan abu terbang, semen portland, dan cangkang biji karet
terhadap kuat tekan Beton?

2. Adakah pengaruh penggunaan abu terbang, semen portland, dan cangkang biji karet
terhadap serapan air pada Beton?
C. Tujuan
Tujuan dari penelitian ini adalah:
1. Mengetahui pengaruh penggunaan abu terbang, semen portland dan cangkang biji karet
terhadap kuat tekan pada Beton.
2. Mengetahui pengaruh penggunaan abu terbang, semen portland dan cangkang biji karet
terhadap serapan air pada Beton.
D. Manfaat dari penelitian yang dilakukan diharapkan dapat memberikan manfaat:
1. Dapat diketahui pengaruh dari penggunaan bahan ikat semen portland, abu terbang dan
semen terhadap kuat tekan dan serapan air pada Beton.
2. Diketahui proporsi campuran penggunaan abu terbang terhadap berat semen dan kapur
dengan kuat tekan yang optimal dan dengan serapan air yang minimal.
3. Penelitian mengenai penggunaan abu terbang sebagai bahan tambah atau bahan ikat akan
membantu

mengurangi

limbah

sehingga

berkonstribusi

terhadap

pemeliharaan

lingkungan.
4. Penggunaan limbah abu terbang akan meningkatkan nilai ekonomi limbah tersebut
sehingga akan menjadi penghasilan tambahan bagi daerah penghasil limbah tersebut.
5. Data dari penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan di dalam penentuan proporsi
penggunaan abu terbang bagi industri mortar.
6. Dari hasil penelitian diharapkan dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, yaitu
penggunaan limbah sebagai bahan bangunan yang dapat mengurangi penggunaan semen
portland yang harganya mahal.
E. Sistematika Skripsi
Urutan pokok permasalah dan pembahasan yang akan di
uraikan dalam
skrispsi ini adalah:
BAB I : PENDAHULUAN
Dalam bab ini, penulis menguraikan latar belakang m
asalah,
permasalahan, tujuan penelitian, manfaat penelitian

dan masalah sistematika


skripsi.

Masyarakat masih sering menggunakan semen Portland sebagai bahan pengikat utama dalam
pembuatan mortar. Penggunaan bahan pengikat lain terkadang ditambahkan di dalam pembuatan
mortar. Salah satunya adalah dengan penambahan kapur yang berfungsi sebagai bahan ikat
mortar yang mengurangi jumlah semen dan menaikkan kuat tekan mortar. Oleh karena itu perlu
dicoba bahan tambah lain yang fungsinya hampir sama dengan kapur dan semen portland yang
berfungsi sebagai bahan pengikat yang mengurangi penggunaan semen Portland. Perlu
diupayakan agar ketergantungan terhadap penggunaan semen portland bisa dikurangi

Pemikiran tentang pengggunaan abu terbang dan juga kapur cukup beralasan karena bahan
penyusun semen Portland adalah 60% sampai 65% terdiri atas kapur atau CaO (Wuryati dan
Candra, 2001: 1), ini berarti ada kemungkinan untuk mencoba penggunaan kapur sebagai bahan
ikat dan memadukannya dengan abu terbang. Penggunaan kapur dan abu terbang adalah dalam
rangka mengurangi penggunaan semen portland.

Anda mungkin juga menyukai