Anda di halaman 1dari 4

A.

DOA PEMBUKA
Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh.
Hadirin sekalian sebelum memulai acara ini Marilah sejenak kita
bersama-sama menundukkan kepala, hati, dan jiwa kita kepada Allah swt,
untuk bermunajat kepada Allah SWT memohon keridhoanNYA agar
kegiatan kita hari ini diberkahi dan bisa berjalan dengan lancar.
Bagi yang beragama Islam, akan saya pimpin, bagi yang non Muslim
silahkan menyesuaikan.
Al-Fatihah: (Membaca ummul kitab)
Audzubillahi minasysyaithannirrajim
Bismillahirrahmaanirrahiim
Alhamdulillahirabbilalamin, hamdan yuwafi niamahu Wayukafi
maziidah, Ya rabbana walakal hamdu, walakasy syukru kamaa
yambaghi lijalali wajhikal kariim wa'adziima sulthoonik. Allahumma
shalli wa salim ala Muhammadin wa ala alihi wa shahbihi ajmain.
Allahumma Ya Allah Ya Rahman,
Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat-MU hingga Tiada
henti-hentinya kami memuji kebesaran dan keagunganMu atas segala
rahmat karunia-MU yang telah ENGKAU limpahkan kepada kami, pada
hari ini dengan penuh keakraban dan bahagia ini kami hadir di sini, pada
hari ini, di gedung (...) ini kami hendak menyelenggarakan acara (...)
dengan memohon ridha dan izinmu. Berkahilah semua langkah dan
perbuatan kami dan jadikanlah itu semua nilai ibadah dan nilai ilmu yang
bermanfaat kepada kami.

Ya Allah Ya Wahid, engkau yang Maha satu dan Maha


mempersatukan.
Kami mohon perkuatlah persatuan diantara kami, janganlah engkau
biarkan ada perpecahan diantara kami. Kami ingin kuat dalam persatuan
itu agar lebih bemanfaat untuk agama, negara dan bangsa ini.
Ya Allah, Ya Muhaimin ya salam Ya Karim Ya Tuhan kami..
Seminar kali ini sangat besar sekali arti dan maknanya bagi kami,
terutama menjalin hubungan selaturahim antar sesama manusia, makhluk
terbaik yang telah engkau ciptakan dari semua makhluk ciptaanMu Ya
Rabb.. Engkau Hadirkan kami disini tidak lain hanyalah untuk sekaligus
meningkatkan kompetensi kami di bidang Asuran kesehatan dan
kesehtan, untuk itu ya Allah, tanamkan sifat rahman dan rahimMU kepada kami agar kami mendapatkan ilmu yang bermanfaat pada
hari ini..
Acara ini ditujukan tidaklain hanya untuk memmperoleh ridho-MU
semata, untuk itu berilah petunjuk dan bimbingan kepada kami agar kami
dapat menjalankannya dengan baik, demi kesehatan dan keselamatan
masyarakat kami di masa yang akan datang.
Ya Allah Ya Rabbana Ya Alim
Berikanlah kami banyak ilmu dan berikanlah kemudahan kepada kami
untuk memahaminya.
Kami berlindung kepada-Mu dari Ilmu yg tiada manfaat, dari Hati yg
tdk khusu, dari nafsu yg tidak terpuaskan, dari doa yg tdk terkabulan
..
Allahhuma ini audzubika min ilmi la yanfak.
Allahumma inna nas aluka ilamn nafia, wa amalan mu
taqobbalan
Ya Allah Ya Rabbana Ya Ghafur. Engkau yang Maha Pengampun
atas segala dosa,
Dalam kekhusuan dan ketundukan hati, kami memohon Ampunan pada
Mu atas segala dosa dan kesalahan kami, dosa pemimpin kami, guru-guru

kami, serta dosa dan kesalahan kedua orang tua kami. Perkenankanlah
doa dan pinta kami ini.
Tempatkanlah kami dan mereka semua ini dalam lindungan rahmat dan
ampunanmu.
Ya Tuhan kami, Janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau
bersalah. Ya Tuhan kami janganlah Engkau bebankan kpd kami beban yg
berat sbgmana Engkau bebankan kpd orang2 yg sblm kami. Ya Tuhan
kami jangan Engkau pikulkan kpd kami apa yg tak sanggup kami
memikulnya. Beri maaflah kami, ampunilah kami dan rahmatilah kami.
Robbana la tuakhitna inna sina au akhtona.
Ya allah Ya Mujib. Engkau yang Maha mengabulkan doa.
Perkenankanlah doa dan permohonan kami.
Allahumma la tadaklana fi maqomina hadza dzamban illa ghofartah,
wala hamman illa farojtah..
Allahumma ya dzal jalali walikrom, ha qoddaunaka kama
martana
Robbana taqobbalminna innaka antas samiul alim.
Rabbana Atina Fiddun ya Hasanah. Wafil Akhirati Hasanah. waqinna
adza bannar, subhana rabbika rabbil izzati amma yasifun wasalamun alal
mursalin walhamdulillahirabbil alaamiin. Amin ya Rabbal Alamiin.
Wassalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

B.

Penutup :

Sebelum kita menutup acara ini, marilah bersama-sama kita berdoa untuk
mengucap syukur atas kegiatan kita yang telah kita laksanakan hari ini.
Bagi yang beragama Islam marilah kita awali dengan membaca Ummul
kitab.
Al-Fatihah: (Membaca ummul kitab)
Allahumma Ya Allah, Ya Tuhan kami..
Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat-MU atas segala rahmat
karunia-MU yang telah ENGKAU limpahkan kepada kami, pada hari ini
dengan penuh keakraban dan bahagia ini kami hadir di sini kiranya
ENGKAU memberikan barokah dan ridho-MU dalam acara yang kami
laksanakan ini.
Allahumma Ya Allah, Ya Tuhan kami..
Dengan telah berakhirnya kegiatan ini kiranya Ya Allah, ENGKAU dapat
melimpahkan pengetahuan dan kekuatan kepada kami semua dan
ENGKAU tumbuhkan rasa persaudaraan, persatuan yang kokoh di antara
kami terjalin dengan baik dan utuh.
Ya Allah Tuhan kami, ENGKAUlah Sang Maha Pengampun..
Ampunilah dosa dan kesalahan kami, dosa pemimpin kami serta dosa dan
kesalahan kedua orang tua kami. Perkenankanlah doa dan pinta kami ini.
Rabbana atina fiddunya hasanah wa fil akhirati hasanah wa qina adzaban
naar, subhana rabbika rabbil izzati amma yasifun wasalamun alal
mursalin walhamdulillahirabbil alaamiin. Amin ya Rabbal Alamiin.
Wassalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai