Anda di halaman 1dari 9

T ugas dan beban hidup begitu banyak menggelayuti tubuh kita..

Bungkuk dan terseok jalan kita kalau tugas-tugas itu berupa materi kasar dan berat.. Tenaga dan pikiran sangat terbatas.. Waktu yang tersedia rasanya tidak mencukupi.. Target-target yang harus dicapai terasa berat.. Tantangan dan hambatan begitu banyak menghadang.. Belum lagi kondisi diri yang tidak selalu fit.. Baik secara fisik maupun mental spiritual..

Agar beban terasa ringan, ada baiknya kita sejenak luangkan waktu untuk tumpahkan duka dan curahkan perasaan, mengadukan kelemahan kita kepada yang Mahakuat, mengakui kekerdilan diri kepada yang Mahabesar, menyambung nafas kita yang tersengal-sengal itu dengan yang Mahakuasa atas segala sesuatu di sepertiga malam terakhir, di keheningan malam, di kala makhluq Allah larut dalam dekapan mimpi. Kala Tuhan semesta alam turun ke langit dunia untuk mendengarkan bisikan hamba-Nya.

Dari Sahl bin Saad r.a. ia berkata, Malaikat Jibril datang kepada Nabi Saw. lalu berkata: Wahai Muhammad, hidup semaumu, kamu pun akhirnya akan mati. Cintailah siapa yang ingin kamu cintai, kamu pasti akan berpisah dengannya. Berbuatlah semaumu, pasti akan dapat balasan. Kemudian ia melanjutkan, Wahai Muhammad, kemuliaan orang mukmin dapat diraih dengan melakukan shalat malam, dan harga dirinya dapat ditemukan dengan tidak minta tolong orang lain.

Tirmidzi meriwayatkan dari Abdullah bin Salam dari Rasulullah Saw. bersabda: Wahai manusia, tebarkanlah salam, berikanlah makanan, dan shalat malamlah di saat orang-orang tidur, niscaya kalian akan masuk surga dengan selamat. (HR. Tirmidzi)

Shalat tahajjud diberi hukum SUNNAH MUAKKADAH (sangat dianjurkan) Dilakukan di malam hari setelah shalat isya dan disyaratkan tidur terlebih dahulu. Diberikan derajat yang mulia, baik di dunia ini maupun di hadapan Nya. Dan diantara waktu malam, maka bertahajudlah sebagai (ibadah) kesunatan bagimu. Semoga Allah mengangkatmu ke derajat yang mulia.(Al Israa: 79) Doa: untuk kebaikan dan kesejahteraan bangsa, meminta rezeki yang halal, ilmu yang bermanfaat, serta kehidupan yang baik. Memohon ampunan atas segala salah dan khilaf.

Untuk kemenangan dan kejayaan Islam, demi berkibarnya panji Muhammad; demi tegaknya keadilan di muka bumi; dan tersebarnya rahmat Allah, bangunlah ukhti di sepertiga malam terakhir. Ketuklah pintu langit. Jika berjuta tangan mengetuk untuk satu tujuan, satu keinginan, akan terasa kuat getaran dan gedorannya. Dan Allah tidak pernah ingkar janji

Anda mungkin juga menyukai