Anda di halaman 1dari 1

Nama : Maulana Muzakki

NPM : 1306463925
Kelas : SIAK - B

Rangkuman Guest Lecture SIAK


Rabu, 18 Mei 2015

Guest Lecture matakuliah SIAK (Sistem Informasi Akuntansi dan Keuangan)


mendatangkan tamu yang merupakan alumni Fasilkom UI, Bapak Hendriawan Widiatmoko, yang
berbagi pengalaman & pengetahuan mengenai dunia akuntansi di dunia kerja.
Guest Lecture dimulai dengan diberikan sebuah kasus dunia kerja dimana ada 2 orang yang
ingin membuat sebuah perusahaan elektronik. Dua orang tersebut mempekerjakan 3 orang untuk
mengisi rak, 3 orang untuk menjadi salesperson, dan 5 orang untuk memeriksa barang. Bapak
Hendriawan menanyakan apa saja yang menjadi masalah dalam pembuatan perusahaan dalam
kasus tersebut. Beliau pun menyatakan bahwa paling tidak ada 8 masalah yang akan dihadapi oleh
perusahaan tersebut yaitu pencatatan, kewajiban pemerintah (pajak), penetapan harga, utang
piutang, kepegawaian, manajemen kas, tampilan produk serta jumlahnya, dan website.
Selanjutnya, beliau mengajarkan pentingnya pembelajaran software akuntansi seperti SAP,
Xero, Sage, Zahir, dan lain-lain. Beliau menyatakan paling tidak kita sudah pernah mencoba salah
satu software akuntansi tersebut untuk melihat prosesnya. Beliau menganjurkan dengan software
kecil-kecilan dahulu seperti Zahir namun tidak memungkinkan untuk mencoba software yang
besar juga seperti SAP karena dengan SAP kita jadi lebih tahu proses lainnya diluar akuntansi
yang dapat terkena dampak dari action terhadap modul finance & accounting. Selain itu, ia
menyatakan bahwa ada 3 fondasi utama (fitur utama) yang harus dimiliki oleh business solution
software antara lain Human Resource, Logistic, dan Finance.
Setelah itu, beliau memaparkan bahwa ada dua jenis akuntansi yaitu akuntansi sektor
publik dan akuntansi sektor swasta. Walaupun terdapat cukup banyak perbedaan antara kedua
sektor tersebut, ada 2 perbedaan yang paling mencolok antara lain tujuan organisasinya dan
sumber pendanaannya. Tujuan organisasi dari akuntansi sektor publik ialah non-profit sedankan
tujuan organisasi dari akuntansi sektor swasta. Selanjutnya, untuk sumber pendanaan akuntansi
sektor publik berasal dari pajak, retribusi, obligasi, laba BUMN/BUMD, penjualan aset negara,
dsb. Sedangkan, untuk sumber pendanaan akuntansi sektor swasta berasal dari pembiayaan
internal seperti modal sendiri dan penjualan aktiva serta dari pembiayaan eksternal seperti utang
bank, obligasi, dan pembelian saham.
Terakhir, beliau menjelaskan tentang audit SI/TI. Audit SI/TI sendiri merupakan gabungan
dari berbagai macam ilmu dari akuntansi, teknologi informasi, manajemen, dan lain-lain. Ada 4
prinsip utama dalam audit SI/TI yaitu mengamankan aset, menjaga integritas data, menjaga
efektivitas sistem, dan mencapai efisiensi sumberdaya.

Anda mungkin juga menyukai