Anda di halaman 1dari 19

PSIKOLOGI

KOMUNIKASI
Annisa W.Arsyad S.Ip, MM

Pernahkan sepanjang hidup


Anda, tidak berkomunikasi
sehari saja?

Sebuah penelitian
mengungkapkan
bahwa 70% waktu
bangun kita
digunakan untuk
berkomunikasi

Komunikasi, Psikologi dan Arti Pentingnya


Komunikasi merupakan hal yang esensial bagi

pertumbuhan kepribadian manusia.


Komunikasi erat kaitannya dengan perilaku dan
pengalaman kesadaran manusia, sehingga komunikasi
menjadi aspek yang menarik perhatian peneliti psikologi.
Dilihat dari sejarah perkembangan, komunikasi memang
dibesarkan oleh peneliti psikologi, contohnya wilbur
schramm, Kurt Lewin, Paul Lazarsfeld, Carl Hovland.
Namun, komunikasi bukan merupakan subdisiplin ilmu
psikologi.

Psikologi?

George A.Miller membuat definisi psikologi yang

mencakup semuanya : Psychology is the science that


attempts to describe, predict, and control mental and
behavioral event.

Ruang Lingkup Psikologi Komunikasi

Dance (1967) mengartikan komunikasi

dalam kerangka psikologi behaviorisme


sebagai usaha menimbulkan respons
melalui lambang-lambang verbal, ketika
lambang-lambang verbal tersebut
bertindak sebagai stimuli.

Raymond. S. Ross (1974) mendefinisikan komunikasi

sebagai :a transactional process involving cognitive


sorting, selecting, and sharing of symbol in such a way to
help another elicit from his own experiences a meaning or
responses similar to that intended by the source. (Proses
transaksional yang meliputi pemisahan, dan pemilihan
bersama lambang secara kognitif, berdasarkan
pengalamaan mereka sendiri sebagai suatu pemaknaan
atau respon yang sama dengan pemaknaan dari
sumbernya.).

Hovland, Janis and Kelly state that communication is the

process by which an individual (the communicator)


transmits stimuli (usually verbal) to modify the behavior of
other individual (the audience). Berdasarkan pernyataan
mereka maka dapat disimpulkan bahwa komunikasi
merupakan proses seseorang (komunikator)
menyampaikan stimulus/ rangsangan (biasanya dalam
bentuk verbal) untuk memodifikasi perilaku orang lain
(audience/ komunikate). Dengan demikian, proses
komunikasi memerlukan rangsang untuk disampaikan
dan memerlukan orang lain sebagai penerima rangsang
tersebut. Dalam pemaknaan ini komunikasi lebih
mengarah kepada bentuk verbal atau penggunaan simbol
bahasa.

Makna komunikasi dalam dunia psikologi:


Sebagai penyampaian energi dari alat-alat indera ke otak
Gelombang suara
Tanda, sistem atau organisme
Psikologi pun mencoba menganalisis seluruh komponen
dalam komunikasi, seperti yang ada pada diri
komunikannya, serta bagaimna faktor-faktor internal dan
eksternal yang mempengaruhi perilaku komunikasinya.

Bagaimana pola komunikasi antar individu


Proses penerimaan pesan, serta faktor-faktor yang

bersifat personal dan situasional yang mempengaruhinya.


Komunikasi dengan diri sendiri dan komuniksi kelompok.
Komunikasi ditujukan untuk memberikan informasi,
menghibur, atau mempengaruhi. Tujuan ketiga sangata
erat kaitannya dengan aspek psikologi.
Komunikasi untuk penyembuhan jiwa (komunikasi
terapeutik)

Psikologi Komunikasi
Psikologi komunikasi adalah ilmu yang berusaha

menguraikan, meramalkan, dan mengendalikan


persistiwa mental dan behavioral dalam komunikasi.
Peristiwa mental adalah internal meditation of stimuli,
sebagai akibat berlangsungya komunikasi.

Ciri dan Pendekatan Psikologi Komunikasi


Bila Individu berinteraksi dan saling mempengaruhi, ada
beberapa hal yang terjadi:
1. Proses belajar yang meliputi aspek kognitif dan afektif
(aspek berfikir dan aspek merasa)
2. Proses penyampaian dan penerimaan lambanglambang (komunikasi)
3. Mekanisme penyesuaian diri, seperti sosialisasi,
permainan peranan, identifikasi, proyeksi, agresi, dll.

Ciri Pendekatan psikologi Dalam Komunikasi


(Fisher)
Penerimaan stimuli secara indrawi;
Proses yang mengantarai stimuli dan respons;
Prediksi respons;
Peneguhan respons.

Penggunaan Psikologi Komunikasi


Komunikasi Efektif
Kita Belajar menjadi manusia melalui komunikasi
Interaksi kita dengan org-orang disekitar kita membentuk
kepribadian kita.
Manusia dibentuk dari caranya menerjemahkan pesanpesan lingkungan.
Komunikasi membuat kita menemukan jati diri, konsep
diri, dan menetapkan hubungan dengan dunia disekitar
kita.
Komunikasi mempengaruhi kualitas hubungan dengan
orang lain/masyarakat disekitar kt.

Tanda-tanda komunikasi yang efektif


Stewaart L. Tubbs and Sylvia Moss (1974):
1. Pengertian
Penerimaan yang cermat dari isi stimuli seperti yang
dimaksud komunikator. Kegagalan menerima isi pesan
secara cermat disebut kegagalan komunikasi primer
(primary breakdown in communication) oleh sebab itu
perlu dipahami mengenai psikologi pesan dan psikologi
komunikator.

2. Kesenangan
tdk semua komunikasi ditujukan untuk menyampaikan
informasi dan membentuk pengertian. Contoh :hai apa
kabar?terkadang komunikasi hanya diupayakan untuk
saya ok-Kamu ok, atau disebut fatis communication . Ini
ditujukan untuk membuat hubungan menjadi lebih akrab,
hangat, dan menyenangkan.

3. Mempengaruhi Sikap
Komunikasi persuasif memerlukan pemahaman tentang
faktor-faktor pada diri komunikator dan pesan yang
menimbulkan efek pada komunikate.

4. Hubungan sosial yang baik.


manusia adl makhluk sosial yang tdk tahan hidup
sendiri. Manusia ingin berhubungan dengan orang lain
secara positif. Kebutuhan sosial terdiri dari 3 hal inclusion,
control, affection (William Schutz). Kita ingin bergabung
dan berhubungan dengan orang lain, kita ingin
mengendalikan dan dikendalikan, kita ingin mencintai dan
dicintai.

5. Tindakan
berkaitan dengan efek dari komunikasi persuasif.
Persuasif merupakan proses mempengaruhi dan
mengendalikan perilaku seseorang melalui pendekatan
psikologis. Efektivitas komunikasi biasanya diukur dari
tindakan nyata yang dilakukana komunikate.

Anda mungkin juga menyukai