Anda di halaman 1dari 146

PEDOMAN

OPERASIONAL DAN PEMELIHARAAN


PERALATAN KESEHATAN
(THE TECHINICAL SOP AND SMP OF MEDICAL EQUIPMENT)
(sebagai Panduan menyusun Protap Pengoperasian dan Protap Pemeliharaan
Peralatan Kesehatan)

QUALITY LABORATORY SERVICES AND


USE OF MEDICAL DEVICES
WHO. INO. BCT. 001.7

DEPARTEMEN KESEHATAN DAN KESEJAHTERAAN SOSIAL R.I


DIREKTORAT JENDERAL PELAYANAN MEDIK
JAKARTA 2001

DAFTAR ISI
Halaman
KATA PENGANTAR DIREKTUR SARANA DAN PERALATAN MEDIK

KATA SAMBUTAN DIREKTUR JENDERAL PELAYANAN MEDIK

ii

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Tujuan dan Sasaran
1.2.1 Tujuan Umum
1.2.2 Tujuan Khusus
1.2.3 Sasaran
1.3 Pengertian

BAB II

BAB III

1
2
2
2
2
3

MANAJEMEN PERALATAN
2.1 Pengoperasian Peralatan Kesehatan
2.1.1 Persiapan Pengoperasian
2.1.2 Pelaksanaan Pengoperasian dan Pemeliharaan
2.1.3 Penyimpanan Peralatan
2.1.4 Pemantauan Operasional Peralatan
2.2 Pemeliharaan Peralatan
2.2.1. Kriteria Pemeliharaan
2.2.1.1 Pemeliharaan Terencana
2.2.1.1.1. Pemeliharaan Preventif
2.2.1.1.2. Pemeliharaan Korektif
2.2.1.2 Pemeliharaan Tidak Terencana
2.2.2 Aspek Pemeliharaan
2.2.2.1 Sumber Daya Manusia
2.2.2.2 Fasilitas Kerja
2.2.2.3 Dokumen Pemeliharaan
2.2.2.4 Pelaksanaan Pemeliharaan
2.2.2.5 Bahan Pemeliharaan dan Suku Cadang
PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN DAN
PROSEDUR TETAP PEMELIHARAAN
3.1. Prosedur Tetap Pengoperasian Peralatan
3.2 Prosedur Tetap Pemeliharaan Peralatan
3.3 Prosedur Tetap Pelayanan
PENUTUP

BAB IV
Lampiran:
1. Prosedur Tetap Pengoperasian Peralatan Medik, Kelompok I (INO-DHS-001)
2. Prosedur Tetap Pengoperasian Peralatan Medik, Kelompok II (INO-BCT-001.7)
3. Prosedur Tetap Pemeliharaan Preventif Peralatan Medik, Kelompok I (INO-DHS-001)
4. Prosedur Tetap Pemeliharaan Preventif Peralatan Medik, Kelompok II (INO- BCT-001.7)
5. Nilai Ambang Batas Arus Bocor
6. Formulir 1 s/d formulir 10
DAFTAR PUSTAKA

5
5
5
5
6
6
7
7
8
8
9
9

9
9
10
13
14

15
17
18
19

KATA PENGANTAR
DIREKTUR SARANA DAN PERALATAN MEDIK

Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Sarana dan Peralatan Medik No.HK.00.07.6.6.125


tanggal 3 April 2000, tentang Pembentukan Tim Penyusunan Prosedur Tetap Pengoperasian dan
Prosedur Tetap Peralatan Medik ( A Set Up the Tehnical Standard Operating Procedure (SOP)
and Standard Maintenance Prosedure (SMP) of Medical Equipment ) INO.BCT.001.7 Bantuan
WHO 2000/2001, maka disusunlah Pedoman Operasional dan Pemeliharaan Peralatan
Kesehatan.
Pedoman ini berintikan Prosedur Tetap (Protap) Pengoperasian dan Prosedur Tetap
(Protap) Pemeliharaan Peralatan Kesehatan, disusun dalam rangka pembinaan operasional dan
pemeliharaan peralatan kesehatan Direktur Sarana dan Peralatan Medik. Prosedur Tetap (Protap)
dibuat secara umum berdasarkan aspek teknis, dengan maksud sebagai panduan bagi pengguna
dan pemelihara alat di sarana pelayanan kesehatan pada umumnya atau rumah sakit pada
khususnya Protap Pengoperasian dan Protap Pemeliharaan untuk setiap jenis alat, merk dan type
tertentu yang dimilikinya.
Dengan diterbitkannya pedoman ini semoga pelaksanaan pengoperasian dan
pemeliharaan peralatan kesehatan secara teknis dapat meningkat, sehingga kualitas dan masa
guna peralatan juga meningkat, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas pelayanan
kesehatan kepada masyarakat.
Kepada semua anggota tim penyusun dan berbagai pihak yang telah membantu, kami
mengucapkan terima kasih atas peran serta dalam menyusun pedoman operasional dan
pemeliharaan peralatan kesehatan ini.
Semoga pedoman ini bermanfaat bagi kita semua.

Jakarta,

Februari 2001

DIREKTUR SARANA DAN PERALATAN MEDIK

i
KATA SAMBUTAN

DIREKTUR JENDERAL PELAYANAN MEDIK

Peralatan kesehatan merupakan salah satu faktor yang memegang peranan penting dalam
penyelenggaraan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Oleh karenanya untuk meningkatkan
pelayanan kesehatan yang berkesinambungan perlu didukung oleh peralatan yang selalu dalam
kondisi siap dan laik pakai serta berfungsi dengan baik. Peralatan akan berfungsi dengan baik
apabila dioperasikan dengan benar sesuai dengan kemampuannya serta dipelihara sesuai
prosedur teknis secara berkala dan berkesinambungan.
Pedoman Operasional dan Pemeliharaan Peralatan Kesehatan ini, diharapkan dapat
dipergunakan sebagai acuan bagi pengguna dan pemelihara alat di sarana pelayanan kesehatan
dan rumah sakit pada khususnya, sehingga pelaksanaan operasional dan pemeliharaan peralatan
kesehatan dapat terlaksana dengan baik.
Kepada semua anggota tim penyusun dan berbagai pihak yang turut membantu, kami
mengucapkan terima kasih atas peran serta dan segala upaya yang dilakukan dalam penyusunan
Pedoman Operasional dan Pemeliharaan Peralatan Kesehatan ini. Semoga pedoman ini
bermanfaat untuk menunjang pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Jakarta,

Februari 2001

DIREKTUR JENDERAL PELAYANAN MEDIK

ii
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Tersedianya fasilitas sarana kesehatan yang aman, akurat dan handal sangat diperlukan untuk
mendukung pelayanan medik prima kepada masyarakat agar visi Departemen Kesehatan, yaitu
Indonesia Sehat 2010 dapat terwujud. Fasilitas tersebut meliputi sarana gedung, prasarana dan
peralatan kesehatan.
Peralatan kesehatan merupakan salah satu faktor yang memegang peranan penting dalam
penyelenggaraan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Pelayanan kesehatan yang
berkesinambungan perlu didukung dengan peralatan yang selalu dalam kondisi siap dan laik pakai
serta dapat difungsikan dengan baik.
Operasionalisasi peralatan kesehatan harus didukung dan memenuhi berbagai aspek,yaitu:

Alat dalam keadaan laik pakai berfungsi dengan baik dan aman digunakan.
Aksesori alat lengkap dan baik.
Ruangan pelayanan memenuhi syarat untuk menunjang pengoperasian alat.
Prasarana listrik, air, gas dan lain lain memadai.
Sumber daya manusia (SDM) siap.
Bahan operasional tersedia.
Prosedur tetap pelayanan tersedia, dipahami dan dilaksanakan.
Prosedur tetap pengoperasian tersedia, dipahami dan dilaksanakan.

Untuk menjamin operasionalisasi peralatan kesehatan maka aspek aspek tersebut diatas perlu
diupayakan keberadaannya. Dalam kenyataannya di rumah sakit masih ada peralatan kesehatan yang
difungsikan dalam kondisi tidak laik pakai, selain itu prosedur tetap pengoperasian dan prosedur tetap
pemeliharaan alat belum tersedia. Agar peralatan kesehatan selalu dalam kondisi siap dan laik pakai
maka kegiatan pemeliharaannya mutak dilaksanakan secara berkesinambungan, sehingga perlu
disusun prosedur pemeliharaan yang baku. Dalam rangka menyusun program pemeliharaan perlu
dilakukan inventarisasi peralatan kesehatan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dalam
menunjang terlaksananya sistem pemeliharaan yang berkesinambungan.
Pelaksanaan program pemeliharaan peralatan kesehatan yang berkesinambungan perlu didukung
dengan tersediaanya berbagai aspek, yaitu:
Sumber dya manusia, teknisi terlatih
Peralatan kerja, lengkap
Dokumen teknis penyerta, lengkap
Suku cadang sesuai kebutuhan alat

Mekanisme kerja tersedia, dipahami dan dilaksanakan


Bahan pemeliharaan, sesuai kebutuhan alat
Material bantu sesuai kebutuhan alat
Prosedur tetap pemeliharaan tersedia, dipahami dan dilaksanakan

Operasionalisasi peralatan dalam menunjang penyelenggaraan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,


memerlukan prosedur yang baku mengenai pengoperasian dan pemeliharaan peralatan kesehatan.
Prosedur yang baku tersebut adalah Prosedur Tetap Pengoperasian (Protap Pengoperasian) dan
Prosedur Tetap Pemeliharaan (Protap Pemeliharaan) Peralatan Kesehatan.
Protap Pengoperasian alat disusun secara umum untuk setiap jenis alat berdasarkan aspek teknik dengan
maksud sebagai panduan bagi pengguna alat/RSU dalam menyusun Protap Pengoperasian untuk jenis,
merk dan type alat tertentu yang dimiliki dengan tetap memperhatikan operation manual yang
bersangkutan.
Protap Pemeliharaan alat disusun secara umum untuk setiap jenis alat berdasarkan aspek teknis dengan
maksud sebagai panduan bagi para pemelihara alat dalam menyusun Protap Pemeliharaan untuk jenis,
merk dan type alat tertentu yang dimiliki dengan tetap memperhatikan service manual alat yang
bersangkutan.
Pedoman ini diharapkan pula dapat dijadikan panduan dalam manajemen pemeliharaan peralatan
termasuk penyediaan bahan.
1.2 Tujuan dan Sasaran
1.2.1 Tujuan Umum
Tercapainya kondisi operasional dan pemeliharaan peralatan kesehatan dengan baik.
1.2.2

Tujuan Khusus
Tersusunnya Protap Pengoperasian dan Protap Pemeliharaan Alat.
Terlaksananya operasional dan pemeliharaan peralatan kesehatan sesuai dengan prosedur.
Tercapainya kondisi peralatan kesehatan yang selalu dalam keadaan laik pakai/dinyatakan
dapat difungsikan dengan baik.

1.2.3

Sasaran
Peralatan kesehatan yang dipergunakan dalam pelayanan kesehatan
Pengguna peralatan kesehatan
Pemelihara peralatan kesehatan
Pemasok peralatan kesehatan
Peralatan kesehatan yang terdapat pada buku ini, terbatas pada jenis alat yang layak untuk
diberi binaan oleh Pembina tingkat pusat. Sedangkan peralatan yang lebih sederhana
teknologinya, pembinaan dilakukan oleh jajaran Departemen Kesehatan dan Kesejahteraan
Sosial tingkat Propinsi/Kab/Kodya/RS setempat.

1.3 Pengertian
Bahan operasional (consumable for operation of the equipment) adalah bahan habis pakai
yang diperlukan untuk operasional alat (contoh: kertas, perekam, reagen, jelly).
Bahan pemeliharaan (consumable parts for maintenance) adalah komponen yag mempunyai
usia pakai tertentu digunakan untuk keperluan pemeliharaan (Contoh: filter, oli, vaselin, belt).

Material bantu (supporting material for maintenance) adalah bahan yang diperlukan untuk
membantu kegiatan pemeliharaan (contoh: contact cleaner, timah solder, isolasi).
Operating manual adalah buku yang berisi petunjuk mengenai pengoperasian alat sesuai dengan
prosedur yang benar.
Service manual adalah buku yang berisi petunjuk cara pemeliharaan alat sesuai dengan prosedur
yang benar.
Wiring/schematic diagram adalah gambar hubungan listrik atau perkabelan antara masing
masing komponen/bagian suatu alat.
Suku cadang adalah komponen atau bagian alat yang usia pakainya tidak dapat diprediksi,
digunakan untuk keperluan perbaikan (contoh: sekring/fuse, transistor, tabung, tombol relay,
trafo).
Recommended spare part (suku cadang) adalah komponen yang oleh pabrik diperkirakan akan
mengalami kerusakan pada kurun waktu tertentu.
Pengukuran adalah kegiatan yang dilakukan untuk mengetahui besaran fisi dari suatu
peralatan.
Penyetelan adalah suatu kegiatan pengaturan pada komponen atau bagian dari alat untuk
mencapai nilai tertentu (tanpa merubah nilai output).
Laik pakai adalah suatu kondisi alat kesehatan yang telah memenuhi persyaratan, fisik baik,
norma keselamatan kerja, keandalan keluaran dan memiliki ijin operasional yang dikeluarkan
oleh instansi berwenang.
Ijin operasional adalah persetujuan untuk mengoperasikan suatu alat, dikeluarkan oleh instansi
yang berwenang.
Uji fungsi adalah pengujian alat secara keseluruhan, melalui uji bagian bagian alat dengan
kemampuan maksimum (secara teknis saat itu) tanpa beban sebenarnya, sehingga dapat diketahui
apakah secara keseluruhan suatu alat dapat dioperasikan dengan baik sesuai fungsinya.
Uji kinerja atau performance test, adalah pengujian alat untuk mengetahui kemampuan
keluaran sesuai dengan kondisi pemakaian.
Sertifikat kalibrasi adalah tanda dan atau keterangan bahwa suatu alat telah memenuhi criteria
kalibrasi.
Dokumen teknis penyerta adalah dokumen teknis yang diperlukan untuk pemeliharaan alat,
terdiri dari: brosure, installation manual,installation report, operating manual, service manual,
prosedur tetap pengoperasian dan prosedur tetap pemeliharaan untuk setiap unit alat.
Prasarana adalah fasilitas rumah sakit berbentuk fisik terdiri dari alat dan jaringan/instalasi.
Toolset adalah seperangkat peralatan kerja yang dipergunakan untuk keperluan pemeliharaan alat
alat rumah sakit.
Toolset terdiri dari:
- Toolset electronic
- Toolset electric
- Toolset mechanic
- Toolset gas
Running maintenance adalah pemeliharaan yang dilakukan sementara, mesin masih dalam
kondisi digunakan.
Shut down maintenance adalah pemeliharaan yang dilakukan bila mesin tersebut sengaja
dihentikan.
Emergency maintenance atau pemeliharaan darurat adalah jenis pemeliharaan yang bersifat
perbaikan terhadap kerusakan yang belum diperkirakan sebelumnya.

SDM terlatih dan siap: SDM terlatih dalam bidang alat tertentu dan siap melaksanakan tugas
mengoperasikan atau memelihara alat dimaksud pada saat itu.
Teknisi rujukan adalah teknisi dari suatu rumah sakit yang mempunyai kemampuan teknis lebih
dari rumah sakit diwilayah sekitarnya dan mampu memberikan layanan teknis kepada rumah sakit
yang memerlukan.
Surat penugasan adalah surat perintah kerja yang dikeluarkan oleh Kepala Instalasi
Pemeliharaan Sarana RS kepada teknisi, untuk melakukan pemeliharaan preventif/korektif.
Laporan kerja adalah laporan teknisi pelaksana pemeliharaan preventif/korektif yang berisi
kegiatan yang dilaksanakan dan hasil yang dicapai, untuk setiap kegiatan berdasarkan surat
penugasan pemeliharaan peralatan. Laporan kerja ditanda tangani oleh User yang menyaksikan
dan diketahui oleh Kepala IPSRS.
Critical areas adalah daerah dimana pasien yang dilayani oleh alat, kondisinya kritis (ICU,
ICCU, Km Bedah, Recovery room).
General areas adalah daerah dimana peruntukan dipergunakan kegiatan pelayanan umum (OPD,
URM, Lab. Radiologi).
Non patient areas adalah daerah yang bukan merupakan pelayanan pasien (CSSD, Laundry,
Kitchen).
Tahanan kabel pembumian alat adalah nilai tahanan impedansi pembumian alat, yang
menghubungkan chasis alat dengan terminal pembumian.
Power conductor to chasis impedance adalah nilai impedance kabel catu daya dari kotak kontak
sampai ke chasis.

BAB II
MANAJEMEN PERALATAN
2.1 Pengoperasian Peralatan Kesehatan
Beberapa tahapan kegiatan yang perlu diperhatikan dan dilakukan dalam operasionalisasi peralatan
kesehatan yaitu tahapan persiapan, pelaksanaan pengoperasian dalam pelayanan dan penyimpanan
peralatan apabila telah selesai digunakan.

2.1.1. Persiapan Pengoperasian


Berbagai aspek yang harus dipenuhi dan disiapkan agar peralatan siap dioperasikan adalah:
peralatan harus dikondisikan dalam keadaan laik pakai lengkap dengan aksesori yang
diperlukan, terpelihara dengan baik, sertifikat kalibrasi yang masih berlaku, ijin operasional
yang masih berlaku bagi peralatan yang memerlukan ijin. Prasarana yang diperlukan oleh
masing masing alat (missal listrik, air, gas, uap) tersedia dengan kapasitas dan kualitas yang
memenuhi kebutuhan. Bahan operasional tersedia dan cukup sesuai dengan kebutuhan
pelayanan. Kemudian SDM siap, baik dokter, operator maupun paramedik dan lain - lain, sesuai
dengan tindakan pelayanan yang dilaksanakan.
2.1.2.Pelaksanaan Pengoperasian dalam Pelayanan
Pelaksanaan pengoperasian peralatan dalam pelayanan medik kepada pasien, secara teknis agar
mengikuti urutan yang baku untuk setiap alat, mulai alat dihidupkan sampai alat dimatikan
setelah selesai melakukan suatu kegiatan pelayanan medik. Dalam hal ini perlu diperhatikan
bahwa tombol atau saklar mana saja yang dioperasikan (ON) lebih dulu dan tombol atau saklar
mana yang dioperasikan kemudian secara berurutan sampai pengoperasian alat sesuai pelayanan
medik selesai. Demikian halnya pada waktu mematikan alat, maka tombol/saklar yang terakhir
dioperasikan (ON) harus lebih awal dimatikan (OFF) dan seterusnya secara berurutan, sehingga
tombol yang pertama dihidupkan adalah merupakan yang terakhir (OFF) pada waktu mematikan
alat.
2.1.3.Penyimpanan Peralatan
Setelah peralatan selesai dipergunakan untuk pelayanan medik kepada pasien, maka peralatan
agar disimpan dalam kondisi yang baik. Selesai dioperasikan setiap aksesori alat harus
dilepaskan, kemudian alat dan aksesorinya dibersihkan sebagai kegiatan perawatan yang
merupakan bagian dari kegiatan pemeliharaan peralatan. Pada waktu disimpan (dalam keadaan
tidak operasional), setiap alat agar ditutup dengan penutup debu, agar terhindar dari debu
sehingga peralatan terlihat selalu dalam keadaan bersih. Peralatan yang mobile sebaiknya
diletakkan di bagian ruangan tertentu yang terhindar dari jalan keluar masuk personil.
Sedangkan peralatan yang bersifat portable beserta aksesorinya sebaiknya diletakkan dalam
lemari atau rak.
2.1.4.Pemantauan Operasional Peralatan
Pemantaun operasional peralatan dimaksudkan untuk mengetahui kondisi alat untuk
melaksanakan pelayanan dan seberapa jauh beban kerj setiap alat yang operasional. Dalam
pemantaun didatakan kondisi alat dan beban kerjanya selama satu bulan atau periode tertentu.
Pemantauan dilakukan oleh teknisi secara periodic pada selang waktu pemeliharaan preventif
untuk setiap alat. Operator atau pengguna alat mendatakan/mencatat beban kerja setiap alat
yang operasional. Apabila kondisi alat tidak memungkinkan untuk difungsikan, segera lakukan
tindakan perawatan/pemeliharaan.
2.2 Pemeliharaan Peralatan

Pemeliharaan peralatan kesehatan adalah suatu upaya yang dilakukan agar peralatan kesehatan selalu
dalam kondisi laik pakai, dapat difungsikan dengan baik dan menjamin usia pakai lebih lama. Dalam
pelaksanaan pemeliharaan peralatan terdapat berbagai kriteria dan aspek aspek yang berkaitan
dengan pemeliharaan.

PEMELIHARAAN

PEMELIHARAAN
TIDAK TERENCANA

PEMELIHARAAN
TERENCANA
2.2.1

Kriteria pemeliharaan

PEMELIHARAAN
PREVENTIF

PEMELIHARAAN
PEMELIHARAAN
BAGAN KRITERIA PEMELIHARAANDARURAT
KOREKTIF

Perbaikan terhadap kerusakan alat yang mendadak/tidak terduga (bersifat Korektif

Pemeliharaan
Pemeliharaan
Perbaikan
Waktu Operasional Waktu Tidak OperasionalTerhadap kerusakan
(Running Maintenance)
(Shut Down Maintenance)
Alat yang terencana

Overhaul

Inspection:
t, rasakan, dengarkan, tanpa/dengan alat ukur

Pembersihan, Pelumasan, Penyetelan, Penggantian, Bahan Pemeliharaan


Pelumasan,
Penyetelan

Dalam pelaksanaan pemeliharaan peralatan kesehatan terdapat dua kriteria pemeliharaan, yaitu:
2.2.1.1.

Pemeliharaan Terencana
Pemeliharaan terencana adalah kegiatan pemeliharaan yang dilaksanakan terhadap alat
sesuai dengan jadual yang telah disusun. Jadual pemeliharaan disusun dengan
memperhatikan jenis peralatan, jumlah, kualifikasi petugas sesuai dengan bidangnya
dan pembiayaan yang tersedia. Pemeliharaan terencana meliputi pemeliharaan
preventif/pencegahan dan pemeliharaan korektif (perbaikan).

2.2.1.1.1.

Pemeliharaan Preventif

Pemeliharaan preventif atau pencegahan adalah kegiatan pemeliharaan


berupa perawatan dengan membersihkan alat yang dilaksanakan setiap hari
oleh operator dan kegiatan penyetelan, pelumasan serta penggantian bahan
pemeliharaan yang dilaksanakan oleh teknisi secara berkala. Pemeliharaan
preventif bertujuan guna memperkecil kemungkinan terjadinya kerusakan.
Untuk jenis alat tertentu pemeliharaan preventif dapat dilakukan pada saat
alat sedang jalan/operasional/running maintenance, melalui pemeriksaan
dengan melihat, merasakan, mendengarkan bekerjanya alat, baik tanpa
maupun dengan menggunakan alat ukur. Pada waktu running maintenance
dilakukan juga pelumasan dan penyetalan bagian bagian alat tertentu yang
memerlukan.
Pemeliharaan preventif dengan running maintenance biasanya tidak
dilakukan untuk peralatan kesehatan. Pemeliharaan preventif untuk peralatan
kesehatan pada umumnya dilakukan pada waktu alat tidak oeprasional/shut
down maintenance, yaitu alat dalam keadaaan dimatikan lalu dipelihara.
Dalam hal ini kegiatan pemeliharaan dapat berupa pembersihan, pelumasan,
pengecekan fungsi komponen, penyetelan, penggantian bahan pemeliharaan,
pengukuran keluaran dan keselamatan.

2.2.1.1.2.

Pemeliharaan Korektif

Pemeliharaan korektif adalah kegiatan pemeliharaan yang bersifat perbaikan


terhadap peralatan yang mengalami kerusakan dengan atau tanpa pengganti
suku cadang. Pemeliharaan korektif dimaksudkan untuk mengembalikan
kondisi peralatan yang rusak ke kondisi siap operasional dan laik pakai dapat
difungsikan dengan baik.
Tahap akhir dari pemeliharaan korektif adalah kalibrasi teknis yaitu
pengukuran kuantitatif keluaran dan pengukuran aspek keselamatan.
Sedangkan kalibrasi yang bersifat teknis dan legalitas penggunaan alat harus
dilakukan oleh Institusi Penguji yang berwenang. Perbaikan korektif
dilakukan terhadap peralatan yang mengalami kerusakan dan dilakukan
secara terencana.
Overhaul adalah bagian dari pemeliharaan korektif, yaitu kegiatan perbaikan
terhadap peralatan dengan mengganti bagian bagian utama alat, bertujuan
untuk mengembalikan fungsi dan kemampuan alat yang sudah menurun
karena usia dan penggunaan.

2.2.1.2.

Pemeliharaan Tidak Terencana


Pemeliharaan tidak terencana adalah kegiatan pemeliharaan yang bersifat darurat
berupa perbaikan terhadap kerusakan alat yang mendadak/tidak terduga dan harus
segera dilaksanakan mengingat alat sangat dibutuhkan dalam pelayanan. Untuk dapat
melaksanakan pemeliharaan tidak terencana, perlu adanya tenaga yang selalu siap
(stand by) dan fasilitas pendukungnya. Frekuensi pemeliharaan tidak terencana dapat
ditekan serendah mungkin dengan cara meningkatkan kegiatan pemeliharaan
terencana.

2.2.2

Aspek Pemeliharaan
Agar pemeliharaan peralatan kesehatan dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya, maka
unit kerja pemeliharaan peralatan rumah sakit, perlu dilengkapi dengan aspek aspek
pemeliharaan yang berkaitan dan memadai meliputi, sumber daya manusia yaitu teknis,
fasilitas dan peralatan kerja, dokumen pemeliharaan, suku cadang dan bahan pemeliharaan.
Aspek aspek pemeliharaan ini pada umumnya memerlukan pembiayaan.
2.2.2.1.

Sumber Daya Manusia


Sumber Daya Manusia (teknisi) merupakan unsur yang penting dalam
pelaksanaan pemeliharaan peralatan kesehatan. Kualifikasi teknis disesuaikan
dengan jenis dan teknologi peralatan kesehatan yang ditangani, sedangkan

jumlahnya berdasarkan kepada jumlah setiap jenis alat. Semuanya ini merupakan
beban kerja yang harus ditangani oleh teknisi.
2.2.2.2.

Fasilitas Kerja
Fasilitas kerja pemeliharaan guna menunjang terlaksananya pemeliharaan
peralatan kesehatan meliputi:
Ruangan tempat bekerja, terdiri dari workshop/bengkel, gudang dan ruang
administrasi.
Peralatan kerja terdiri dari toolset elektrik, toolset elektronik, toolset mekanik,
toolset gas dan berbagai macam alat ukur.

2.2.2.3.

Dokumen Pemeliharaan
Dokumen pemeliharaan sangat penting dalam mencapai keberhasilan
pelaksanaan pemeliharaan. Dokumen pemeliharaan terdiri dari dokumen teknis
dan data atau laporan hasil pemeliharaan.

Dokumen teknis peralatan yaitu dokumen yang menyertai peralatan pada waktu
pengadaannya, pada umumnya meliputi: brosure, installation manual, installation
report, operating manual, service manual yang mencakup schematic diagram,
part list, recommended parts. Prosedur Tetap Pengoperasian, Prosedur Tetap
Pemeliharaan dan Sertifikat Kalibrasi juga merupakan dokumen teknis. Guna
memudahkan penaganan pemeliharaannya, maka setiap alat agar dilengkapi
dengan dokumen teknis yang bersangkutan.
Data atau hasil pemeliharaan yaitu dokumen yang berisi data yang berhubungan
dengan kegiatan pemeliharaan peralatan; pada umumnya merupakan kumpulan
atau kronologis hasil pemeliharaan setiap alat; meliputi:
1) Inventarisasi Peralatan
Inventarisasi peralatan ini berisi data yang berkaitan dengan aspek teknis
setiap type/model alat untuk nama dan merk alat yang sama, mencakup nama
alat, merk, model/type, nama perusahaan yang mengageninya, apakah
mempunyai operating manual dan service manual; kalau tidak memilikinya
maka perlu diusahakan kepada agen atau instansi lainnya agar dapat
dipenuhi, berapa jumlahnya alat yang type/modelnya sama.
Total peralatan yang tertuang dalam lembar inventarisasi ini akan menjadi
beban kerja pemeliharaan. Dari data ini akan dapat diprediksi kebutuhan
aspek pemeliharaan secara keseluruhan, sehingga pemeliharaan peralatan
dapat dilaksanakan dengan baik.
Inventarisasi peralatan guna kepentingan pemeliharaan alat dilakukan oleh
pengelola pemeliharaan dan ditinjau secara periodic, paling tidak setahun
sekali dan setiap ada perubahan atau penambahan peralatan baru.

Contoh Inventarisasi Peralatan lihat formulir 1.


2) Kartu Pemeliharaan Alat
Kartu pemeliharaan adalah kartu yang dipasang/digantungkan pada setiap
alat, dengan maksud agar memudahkan kepada setiap petugas terkait untuk
mengetahui data mengenai suatu alat dan penanganan apa saja yang telah
dilakukan pada alat tersebut. Kartu ini berlaku untuk setiap alat memuat data
masing masing alat yang berkaitan erat dengan aspek pemeliharaan, yaitu:

Data statis, meliputi:


Nama Rumah Sakit
Nama instalasi pelayanan tempat alat tersebut digunakan
Nama alat sesuai fungsinya
Merk alat, Type/Model

Nomor seri
Tahun pengadaan
Nilai pengadaan
Nomor inventaris
Data tersebut diatas dibuat pada saat alat mulai dimasukkan pada daftar
inventarisasi di rumah sakit.

Data dinamis, meliputi:


- Tanggal kegiatan pemeliharaan dilakukan
- Uraian kegiatan, hasil dan nama teknisi pelaksana
- Keterangan lainnya yang dianggap perlu
Data ini dituliskan pada kartu pemeliharaan oleh teknisi, yang
menjelaskan secara garis besar uraian kegiatan setiap melakukan
pemeliharaan alat yang bersangkutan.
Contoh Kartu Pemeliharaan Alat lihat formulir 2.

3) Catatan Pemeliharaan Alat


Catatan pemeliharaan alat berupa lambaran kartu yang disimpan pada urusan
administrasi teknis peralatan di unit kerja pemeliharaan/IPSRS, dengan
maksud agar memudahkan petugas administrasi teknis untuk mengetahui
data alat dan penanganan apa saja yang telah dilakukan pada alat tersebut.
Kartu ini memuat data masing masing alat yang berkaitan erat dengan
kegiatan pemeliharaan dan lebih luas dari kartu pemeliharaan alat, yaitu:

Data statis, meliputi:


Nama Rumah Sakit
Nama instalasi pelayanan tempat alat tersebut digunakan
Nomor Inventaris
Nama alat sesuai fungsinya

Merk alat, Type/Model


Nomor seri
Sumber pengadaan
Tahun pengadaan/pemasangan
Supplier/Agen
Periode pemeliharaan
Data tersebut di atas dibuat pada saat alat mulai diinventarisasikan di
rumah sakit

Data dinamis, meliputi:


Keluhan yang berupa gejala dan kondisi yang terjadi sebelum
dilakukan pemeliharaan
- Uraian kegiatan dan hasilnya, untuk setiap kegiatan pemeliharaan
yang dilakukan pada alat yang bersangkutan
- Pelaksana, nama teknisi dan nama perusahaan pihak ke III yang
melakukan pemeliharaan
- Tanggal dimulai dan tanggal selesainya pemeliharaan.
- Biaya yang dikeluarkan/dibutuhkan
- Keterangan penjelasan yang mendukung kegiatan pemeliharaan.
Data dinamis ini diisi/ditulis oleh petugas administrasi teknis berdasarkan
laporan dari teknisi yang melaksanakan pemeliharaan.
Contoh Catatan Pemeliharaan Alat lihat formulir 3.
-

4) Daftar Keagenan Peralatan


Keberadaan perusahaan yang mengenai suatu alat sangat diperlukan dalam
rangka pemeliharaan peralatan kesehatan. Agen peralatan bertanggung jawab
terhadap penyediaan suku cadang peralatan yang diageninya, sebagai
realisasi dari jaminan purna jual terhadap peralatan yang dijualnya.
Untuk peralatan tertentu yang tidak mampu dilaksanakan oleh teknisi RS,
secara teknis dan ekonomis pemeliharaannya lebih baik dilaksanakan
langsung oleh perusahaan yang mengageninya, sejauh dapat diproses sesuai
dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku.
Daftar keagenan peralatan dapat memudahkan untuk mengetahui nama
perusahaan dan alamatnya yang mengageni peralatan tertentu, sehingga
apabila alat mengalami suatu masalah, agen yang bersangkutan dapat dengan
mudah dimintakan bantuannya.
Contoh Daftar Keagenan lihat formulir 4.
5) Laporan dan Evaluasi

Setiap kegiatan pemeliharaan peralatan kesehatan dari mulai perencanaan,


pelaksanaan dan hasilnya harus dicatat atau didatakan kemudian dilaporkan
oleh dan kepada pejabat pemberi tugas sesuai dengan penugasannya.
Kemudian secara berkala, laporan kegiatan dievaluasi sebagai dasar
pertimbangan perencanaan pemeliharaan periode selanjutnya.
Contoh formulir yang berkaitan dengan kegiatan dan pelaporan meliputi:
- Surat Penugasan Pemeliharaan Peralatan (formulir 5)
- Bon Peminjaman Peralatan Kerja (formulir 6)

2.2.2.4.

Bon Permintaan Barang (formulir 7)


Laporan Kerja Pemeliharaan Peralatan (Preventif) (formulir 8)
Laporan Kerja Pemeliharaan Peralatan (Korektif) (formulir 9)
Laporan Hasil Pemantauan Operasional Peralatan (formulir 10)

Pelaksana Pemeliharaan
Berdasarkan berbagai aspek yang meliputi volume pekerjaan, kemampuan teknisi,
tingkat teknologi peralatan, fasilitas kerja dan prosedur pembiayaan, maka
pelaksanaan pemeliharaan peralatan kesehatan di rumah sakit dapat dilakukan oleh
teknisi rumah sakit setempat dengan rujukan atau oleh Pihak III.
1) Dilaksanakan oleh Teknisi Rumah Sakit
Pada dasarnya pemeliharaan peralatan kesehatan di rumah sakit harus dapat
dilaksanakan oleh teknisi setempat sejauh memungkinkan ditinjau dari segala
aspek, khususnya aspek pemeliharaan.
2) Dilaksanakan oleh Teknisi Rujukan
Apabila teknisi RS tidak mampu melaksanakan pemeliharaan suatu alat
disebabkan oleh beberapa hal, missal kemampuan teknisi kurang atau peralatan
kerja tidak lengkap, maka pemeliharaan dapat dilaksanakan oleh teknisi
rujukan dari rumah sakit yang lebih mampu.
3) Dilaksanakan oleh Pihak III
Apabila pemeliharaan suatu alat tertentu memerlukan suku cadang atau
keahlian khusus dan biaya besar, maka pelaksanaannya diserahkan kepada
Pihak III; pada umumnya dilakukan oleh perusahaan yang mengageninya alat
tersebut, melalui proses sesuai prosedur dan ketentuan yang berlaku.

2.2.2.5.

Bahan Pemeliharaan dan Suku Cadang


Pemeliharaan peralatan dapat dilaksanakan apabila aspek pemeliharaan yang
mendukung tersedia. Bahan pemeliharaan setiap jenis alat sangat diperlukan untuk

terselenggaranya pemeliharaan preventif peralatan. Demikian juga suku cadang


diperlukan apabila melakukan pemeliharaan korektif.
Agar pemeliharaan peralatan dapat terlaksana dengan baik sesuai jadual, maka
penyediaan kebutuhan bahan pemeliharaan dan suku cadang perlu mendapat
perhatian yang seksama, melalui suatu perencanaan yang matang, baik aspek teknis
maupun pembiayaannya.

BAB III
PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN DAN PEMELIHARAAN
PERALATAN KEESEHATAN
Pemanfaatan peralatan kesehatan diharapkan optimal, efektif dan efisien. Untuk itu pengoperasian dan
pemeliharaan peralatan kesehatan sebaiknya dilaksanakan berdasarkan suatu prosedur yang baku.
Prosedur pengoperasian peralatan kesehatan yang sudah baku disebut Protap Pengoperasian dan
prosedur pemeliharaan peralatan kesehatan yang sudah baku Protap Pengoperasian.
Selain protap pengoperasian dan protap pemeliharaan alat, pada pelaksanaan pelayanan harus pula
memperhatikan protap pelayanan.
Protap pengoperasian dan pemeliharaan alat disyahkan oleh Direktur Rumah Sakit/Pimpinan Sarana
Pelayanan Kesehatan yang bersangkutan.
3.1. Prosedur Tetap Pengoperasian Peralatan
Yang dimaksud dengan Prosedur Tetap (Protap) Pengoperasian Peralatan Kesehatan disini adalah
prasyaratan dan urutan kerja yang harus dipenuhi dan dilakukan, sehingga suatu alat dapat
difungsikan dengan baik dan menghasilkan keluaran sesuai dengan fungsinya. Urutan kerja
dimaksud meliputi persiapan, pemanasan, pelaksanaan dan pengemasan.
Protap pengoperasian alat disusun oleh pengguna alat/user bekerja sama dengan teknisi dengan
memperhatikan/mengacu pada:
- Petunjuk penyusunan protap pengoperasian alat pada buku ini.
- Operating manual untuk setiap jenis merk/type alat, tata cara penyusunan protap pengoperasian
alat dipelajari pada saat pelatihan/training operator pada pengadaan peralatan.
Protap Pengoperasian Peralatan sebagaimana tercantum pada lampiran 1, meliputi urutan sebagai
berikut:
1) Prasyarat
Prasyarat yaitu kondisi yang harus dipenuhi dalam pengoperasian suatu alat, meliputi aspek
aspek: kondisi ruangan tempat pelayanan, tersedianya prasarana, alat yang bersangkutan dalam
keadaan baik dan laik pakai, aksesori lengkap, tersedianya bahan operasional (film, kertas
rekam, pasta dll) dan kesiapan sumber daya manusia (dokter, paramedik, operator).
Selain hal tersebut harus tersedianya prosedur tetap pengoperasian untuk jenis, merk dan type
alat.
Penyediaan catu daya listrik yang diperlukan untuk pengoperasian dan pengamanan terhadap
arus bocor harus memperhatikan spesifikasi teknis alat.

Air bersih harus memenuhi persyaratan, dalam hal kualitas, debit dan tekanan, selain memenuhi
criteria laik pakai, alat dan aksesorinya harus bersih dan steril, khususnya peralatan yang
dipergunakan pada R. Bedah, ICU, ICCU, Recovery Room yang mempunyai persyaratan khusus
dalam hal pensucihamaan.
2) Persiapan
Persiapan yaitu langkah langkah yang harus dilakukan sebelum alat dioperasikan, dengan
mempersiapkan aksesori maupun bahan operasional agar alat siap dioperasikan. Persiapan
dilakukan sebelum alat dihubungkan dengan catu daya.
3) Pemanasan
Pemanasan yaitu langkah langkah yang harus dilakukan terhadap suatu alat, sebelum
dipergunakan untuk tindakan pelayanan.
Kegiatan pemanasan meliputi:
Menghubungkan alat dengan catu daya
Memberikan waktu yang cukup agar komponen alat yang perlu aliran listrik/pemanasan
terpenuhi
Melakukan pengecekan fungsi tombol, selector, indicator, alarm, sistem pergerakan dan
pengereman.
Dengan kegiatan pemanasan ini dapat dipastikan bahwa alat siap untuk dioperasikan.
4) Pelaksanaan
Pelaksanaan yaitu langkah langkah yang harus dilakukan terhadap suatu alat selama
melakukan pelayanan kesehatan, agar dicapai hasil yang optimal. Tata cara pengoperasian dan
penggunaan alat harus memperhatikan Prosedur Tetap Pengoperasian yang harus tersedia pada
setiap unit pelayanan dan dipahami dengan baik oleh pengguna alat.
5) Pengemasan/Penyimpanan
Pengemasan/Penyimpanan yaitu langkah langkah yang harus dilakukan terhadap suatu alat
beserta aksesori setelah selesai melakukan pelayanan kesehatan agar alat selalu siap untuk
dipergunakan. Alat dan aksesorinya disimpan dalam keadaan bersih.
Pengguna alat/operator diwajibkan untuk mencatat beban kerja alat setiap hari pemakaian.
3.2. Prosedur Tetap Pemeliharaan Peralatan
Prosedur Tetap (Protap) pemeliharaan adalah persyaratan dan urutan kerja yang harus dipenuhi dan
dilakukan agar pemeliharaan suatu alat dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya, sehingga alat
tersebut selalu dalam keadaan siap dan laik pakai serta dapat mencapai usia teknis. Urutan kerja
dimaksud meliputi persiapan, pelaksanaan, pencatatan, pengemasan dan pelaporan.
Protap Pemeliharaan alat disusun oleh teknisi dengan memperhatikan/mengacu pada:
- Petunjuk penyusunan Protap Pemeliharaan peralatan pada buku ini
- Service Manual untuk setiap jenis, nerk/type alat.

Tata cara penyusunan Protap Pemeliharaan alat dipelajari pada saat pelatihan/training teknisi, pada
pengadaan peralatan.
Aspek keselamatan, khususnya pengamanan terhadap arus bocor harus diketahui oleh setiap teknisi
yang mengelola peralatan/melakukan pemeliharaan peralatan. Nilai ambang batas arus bocor
dikeluarkan oleh beberapa Badan Internasional antara lain:
- National Electrical Code NEC
- NFPA 76 BT
- AAMI
- IEC.601 1 1
Meliputi: Critical Area, General Area, Non Patient Area, Ground Wire Impedance dan Power
Conductor to Chasis Impedance.
Dengan mengetahui nilai ambang batas arus bocor, teknisi dapat mengambil langkah pengamanan
bila arus bocor pada suatu alat kesehatan melebihi ambang batas.
(Perhatikan nilai ambang batas arus bocor pada lampiran 3).
Protap Pemeliharaan Preventif Peralatan sebagaimana tercantum pada lampiran 2, meliputi urutan
sebagai berikut:
1) Pendahuluan, yaitu uraian mengenai fungsi alat.
2) Prasyarat.
Prasyarat yaitu suatu kondisi yang harus dipenuhi dalam pemeliharaan peralatan kesehatan.
Prasyarat dimaksud meliputi aspek aspek sumber daya manusia, peralatan kerja, dokumen
teknis, bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu serta mekanisme kerja yang
jelas.
Khusus mengenai peralatan kerja, seandainya tidak tersedia peralatan kerja secara keseluruhan,
teknisi dapat melaksanakan sebagian kegiatan teknis sesuai dengan tersedianya peralatan kerja.
3) Persiapan
Persiapan yaitu langkah langkah yang harus dilakukan sebelum melakukan pemeliharaan, agar
pemeliharaan dapat dilaksanakan dengan sebaik baiknya, meliputi: Persiapan perintah kerja,
Formulir laporan kerja, Dokumen teknis, Peralatan kerja, Bahan pemeliharaan, Bahan
operasional, Material bantu. Beritahukan kepada user, rencana pelaksanaan dan jadual
pemeliharaan.
4) Pelaksanaan
Pelaksanaan yaitu langkah langkah teknis yang dilakukan oleh teknisi terhadap suatu alat agar
bagian bagian alat dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Kegiatan akhir dari pemeliharaan
alat adalah uji kinerja alat. Bila tidak tersedia alat ukur untuk melakukan pengukuran keluaran,
setidaknya dilakukan pengecekan fungsi alat.

5) Pencatatan
Pencatatan yaitu pengisian kartu Laporan Kerja pemeliharaan agar dapat diketahui kronologis
kegiatan pemeliharaan yang telah dilaksanakan terhadap suatu alat. Laporan kerja ditanda
tangani oleh user.
6) Pengemasan alat kerja dan dokumen teknis penyerta
Pengemasan alat kerja dan dokumen teknis penyerta yaitu langkah langkah pengecekan dan
perapihan peralatan kerja serta dokumen teknis penyerta setelah selesai melaksanakan
pemeliharaan, agar alat kerja dan dokumen teknis penyerta jumlahnya sesuai dengan daftar
alat/bon peminjaman peralatan kerja dan siap untuk dipergunakan pada pemeliharaan
selanjutnya.
7) Pelaporan
Melaporkan hasil pelaksanaan pekerjaan kepada pemberi tugas.
3.3. Prosedur Tetap Pelayanan
Setiap kegiatan pelayanan pada unit kerja harus mengikuti Protap Pelayanan yang telah ditetapkan
oleh unit kerja yang bersangkutan.
Protap Pelayanan meliputi:
- Jenis Pelayanan
- SDM yang melaksanakan kegiatan
- Tata cara pelayanan
Protap Pelayanan harus disosialisasikan dan diketahui oleh semua pihak/petugas yang terkait untuk
dilaksanakan.

BAB IV
PENUTUP

Prosedur Operasional dan Pemeliharaan Peralatan Kesehatan disusun secara umum sebagai panduan
dalam melaksanakan pengoperasian dan pemeliharaan peralatan kesehatan di sarana pelayanan kesehatan
pada umumnya di rumah sakit pada khususnya.
Prosedur Tetap Pengoperasian Peralatan disusun secara umum hanya berdasarkan aspek teknis untuk
setiap jenis alat, dimaksudkan sebagai panduan bagi pemakai alat dalam menyusun Prosedur Tetap
Pengoperasian untuk setiap jenis, merk dan type alat tertentu yang berada dimasing masing sarana
pelayanan kesehatan yang mencakup aspek pelayanan medic.
Prosedur Tetap Pemeliharaan Peralatan disusun secara umum untuk setiap jenis alat, dimaksudkan sebagai
panduan bagi para petugas atau teknisi pemeliharaan peralatan dalam menyusun Prosedur Tetap
Pemeliharaan Alat untuk setiap jenis, merk, type alat tertentu yang berada di masing masing sarana
pelayanan kesehatan dengan tetap mempertimbangkan operating manual dan service manual alat yang
bersangkutan.
Tanggapan dan saran perbaikan dari para pembaca, pengguna alat dan teknisi, menjadi bahan
pertimbangan guna penyempurnaan dikemudian hari.

DAFTAR PROSEDUR TETAP (PROTAP) PENGOPERASIAN PERALATAN MEDIK

THE TEHNICAL STANDARD OPERATING PROCEDURE (SOP) OF MEDICAL


EQUIPMENT
Kelompok I (INO DHS 001)
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.

Protap Pengoperasian Anaesthesi Appratus (manual)


Protap Pengoperasian Baby Resuscitator
Protap Pengoperasian Baby Scale
Protap Pengoperasian Blood Bank
Protap Pengoperasian Cardiotocograph (CTG)
Protap Pengoperasian Centrifuge
Protap Pengoperasian Doppler
Protap Pengoperasian Dry Sterilizer
Protap Pengoperasian Electro Surgery Unit (ESU)
Protap Pengoperasian Electrocardiograph (ECG)
Protap Pengoperasian Hydrotubator
Protap Pengoperasian Incubator Perawatan
Protap Pengoperasian Infant Warmer
Protap Pengoperasian Infusion Pump
Protap Pengoperasian Laparascope
Protap Pengoperasian Neonatal Monitor
Protap Pengoperasian Obgyn Examination Table
Protap Pengoperasian Operating Lamp Ceiling Mounted
Protap Pengoperasian Spectrophotometer
Protap Pengoperasian Steam Sterilizer (dengan vacuum pump)
Protap Pengoperasian Suction Pump (dengan pelumas)
Protap Pengoperasian Suction Pump Membran (tanpa pelumas)
Protap Pengoperasian Ultra Violet Lamp
Protap Pengoperasian Ultrasonograph (USG)
Protap Pengoperasian Vacuum Extractor (electric)
Protap Pengoperasian Ventilator
Protap Pengoperasian Pengoperasian X-Ray Unit

1. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ANAESTHES APPRATUS (manual)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat laik pakai
1.3. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.4. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan gas medis yang diperlukan (O2, N2O) dan bahan bahan anaesthesi
2.4. Periksa supply gas dan cek tekanan gas (antara 3 sampai dengan 6 BAR)
2.5. Siapkan durasobe/soda lime yang masih baru (warna putih)
2.6. Periksa kebocoran gas pada slang (tubing)
3. PEMANASAN
3.1. Lakukan pengetesan sistem safety
3.2. Cek semua hubungan supply O2 dan N2O
3.3. Cek pressure gauge.
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Hubungkan slang-slang, face mask dan atau bagian-bagian lain pada pasien sesuai keperluan.
4.3. Lakukan tindakan.
5. PENGEMASAN / PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator penatur supply gas (rotatometer) ke posisi minimum.
5.2. Putuskan supply gas dengan cara mengunci ke posisi OFF dari tabung atau sumbernya.
5.3. Lepaskan Aksesoris dan bersihkan alat.
5.4. Pasang penutup debu.
5.5. Kembalikan alat ke tempat semula.
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien.

2. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


BABY RESUSCITATOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Periksa bagian bagian alat meliputi ambubag, facemask, air way tubing, endotracheal tube,
humidifier, heater
2.3. Hubungkan masing masing bagian alat
2.4. Hubungkan dengan supplay oksigen
2.5. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Buka kran oksigen kemudian cek aliran oksigen pada flow meter
3.4. Tutup kran setelah pemanasan selesai
3.5. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang facemask pada pasien
4.3. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Tutup kran aliran oksigen
5.2. Lepaskan facemask dari pasien
5.3. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dengan supply oksigen
5.6. Lepaskan bagian bagian alat
5.7. Bersihkan bagian bagian alat
5.8. Tempatkan bagian alat pada tempatnya
5.9. Simpan pada tempatnya
5.10. Catat beban kerja alat dalam jumlah pasien/bulan

3. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


BABY SCALE

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat laik pakai
1.3. Meja kerja datar/rata
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pelayanan
2.2. Lepaskan penutup debu

2.3. Pasang alas bayi


2.4. Cek jarum penunjuk pada angka 0 (nol)
3. PELAKSANAAN
3.1. Lakukan tindakan penimbangan
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Bersihkan dan rapikan alat
4.2. Pasang penutup debu
4.3. Simpan alat pada tempatnya
4.4. Catat beban kerja alat
jumlah pasien.bulan

4. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


BLOOD BANK

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. lengkapi alat dengan rak rak sesuai kebutuhan
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek tegangan masuk dengan memperhatikan lampu indicator
3.4. Cek tanda pengaman pintu

3.5. Lakukan pemanasan sampai temperature chamber mencapai suhu pendingin (2 - 4)


4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan kantong darah kedalam chamber
4.3. Tutup pintu dengan baik
4.4. Perhatikan temperature pada thermometer dan temperature recorder
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Keluarkan kantong kantong darah dan bersihkan
5.2. Bersihkan chamber dan bagian bagian lainnya
5.3. Catat beban kerja alat
dalam jam

5. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


CARDIOTOCOGRAPH (CTG)
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan/tindakan
2.2. Siapkan jelly
2.3. Lepaskan penutup debu
2.4. Hubungkan probe pada alat
2.5. Cek kertas perekam, ganti bila perlu
2.6. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan test recording dan perhatikan tampilan pada layar monitor

3.5. Lakukan test kecepatan kertas printer


4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan data/identitas pasien
4.3. Jelaskaan fungsi alat bantu deteksi gerakan janin kepada pasien dan jelaskan cara
penggunaannya
4.4. Oleskan jelly secukupnya pada permukaan objek
4.5. Tempatkan probe pada permukaan objek
4.6. Atur regulator sound level sesuai keperluan
4.7. Lakukan tindakan pemeriksaan
4.8. Lakukan perekaman dan keluarkan kertas hasil rekaman
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator sound level ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan probe dari alat
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan probe dan letakkan pada tempatnya
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Simpan alat pada tempatnya
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

6. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


CENTRIFUGE
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek sistem pengereman
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Buka tutup centrifuge dan masukkan pipet/tabung preparat dalam keadaan seimbang
4.3. Tutup centrifuge sampai terkunci dengan baik

4.4. Atur kecepatan putaran dan pewaktu (timer)


4.5. Setelah waktu pemutaran tercapai dan centrifuge berhenti berputar, buka tutupnya dan
keluarkan preparat
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi speed regulator ke posisi minimum
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Kembalikan alat pada tempatnya
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jam/bulan atau sampel/bulan

7. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


DOPPLER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan opeerasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan/tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Periksa kondisi probe
2.6. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya (kecuali yang memakai baterai)
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek lampu indicator dan baterai
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Oleskan jelly secukupnya pada permukaan objek

4.3. Tempatkan probe pada posisi objek


4.4. Atur volume/sound level regulator sesuai keperluan
4.5. Lakukan tindakan pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAAN
5.1. Kembalikan posisi volume/sound level regulator ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya (kecuali yang memakai baterai)
5.4. Bersihkan probe
5.5. Letakkan probe pada tempatnya
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Simpan alat pada tempatnya
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

8. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


DRY STERILIZER

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan bahan (instrument, glass ware) yang akan di sterilkan
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan bahan yang akan disterilkan ke dalam chamber
4.3. Tutup sterilizer dan kunci
4.4. Atur temperature selector sesuai dengan yang dikehendaki
4.5. Tutup ventilasi udara
4.6. Lakukan sterilisasi

4.7. Setelah proses strelisasi selesai, matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke
posisi OFF, perhatikan temperature sampai menunjuk angka nol
4.8. Keluarkan bahan yang disterilkan, periksa hasil sterilisasi dan simpan bahan di ruang steril
khusus
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Lepaskan hubungan alat dengan catu daya
5.2. Tutup pintu chamber
5.3. Bersihkan alat
5.4. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemakaian

9. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ELECTRO SURGERY UNIT (ESU)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan opeerasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan perawatan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris dan pasang sesuai keperluan
2.4. Siapkan kabel kabel elektroda (active, netral dan foot switch)
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Cek fungsi fungsi selector pemilih cutting, coagulating, bipolar
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang electrode (loop electrode, knife electrode, ball electrode, bipolar electrode) sesuai
keperluan pelayanan
4.3. Atur selector pemilih (cutting, coagulating, bipolar) sesuai keperluan

4.4. Atur intensitas output sesuai keperluan


4.5. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Atur kembali selector ke posisi minimum
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan kabel elektroda (active, neutral, foot switch) dari alat
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat semula
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

10. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ELECTROCARDIOGRAPH (ECG)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan opeerasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruang pemeriksaan/tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan patient cable, strap electrode, chest electrode, kertas perekam dan jelly/pasta
2.4. Pasang patient cable, kertas rekam pada alat
2.5. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Cek baterai untuk alat yang menggunakan catu daya DC
3.3. Hidupkan alat dengan menekan/ memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
3.5. Atur selector pada posisi STD, lakukan kalibrasi dengan menekan tombol kalibrasi berulang
ulang dan atur switch RUN paper speed pada posisi RUN, kemudian amati bentuk pulsa
pada kertas rekam (bentuk pulsa segi empat II/square wave)
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Oleskan jelly pada pasien secukupnya
4.3. Pasang strap electrode, chest electrode pada patient cable
4.4. Pasang strap electrode, chest electrode pada pasien
4.5. Masukkan data pasien
4.6. Pilih program (auto atau manual)

4.7. Lakukan pemeriksaan


5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Atur kembali selector ke posisi STD
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Lepaskan strap electrode, chest electrode dari pasien
5.6. Lepaskan strap electrode, chest electrode dari patient cable
5.7. Bersihkan patient cable, strap electrode, chest electrode
5.8. Simpan patient cable, strap electrode dan chest electrode pada tempatnya
5.9. Pasang penutup debu
5.10. Kembalikan alat dan aksesoris ke tempat semula
5.11. Catat beban kerja alat jumlah pasien/bulan

11. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


HYDROTUBATOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan opeerasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruang pemeriksaan/tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan syringe, adaptor pendeteksi tekanan, selang silicon, kateter dan bagian bagian lain
yang berhubungan dengan pasien
2.4. Siapkan dan pasang kertas perekaman (recording paper)
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Hubungkan adaptor pendeteksi tekanan dengan konektor pada alat
3.5. Cek sistem alarm dan sistem automatiknya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Siapkan drug solution masukkan ke dalam syringe dan hilangkan gelembung gelembung
udara sampai habis serta tempatkan syringe pada tempatnya
4.3. Atur regulator tekanan
4.4. Hubungkan syringe adaptor pendeteksi tekanan dan balon keteter dengan selang silicon
4.5. Lakukan tindaka hydrotubasi
4.6. Lakukan perekaman

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator tekanan ke posisi OFF
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan aksesoris dari alat dan bersihkan sisa sisa larutan asam kontras medium yang
telah dipakai
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Simpan alat pada tempatnya
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

12. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ICUBATOR PERAWATAN

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan opeerasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruang perawatan
2.3. Pasang aksesoris dengan baik dan benar
2.4. Periksa pengatur posisi kasur, sungkup pengontrol, volume air, tabung oksigen termasuk flow
meter dan kondisi filter, skin sensor temperatur
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Atur dan cek temperature selector, humidity, oksigen, fan, alarm untuk mengetahui fungsi alat
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur temperature selector sesuai keperluan
4.3. Atur aliran oksigen sesuai keperluan
4.4. Pasang skin sensor temperature, bila ada
4.5. Lakukan pelayanan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Tutup regulator oksigen pada tabung oksigen
5.2. Kembalikan posisi regulator oksigen dan temperature selector ke posisi OFF/minimum
5.3. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu

5.7. Simpan alat pada tempatnya


5.8. Catat beban kerja alat
jumlah pasien/bulan

13. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


INFANT WARMER

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan perawatan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek fungsi thermometer
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur waktu pemanasan
4.3. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Pasang penutup debu
5.4. Simpan alat pada tempatnya
5.5. Catat beban kerja alat
jumlah pasien/bulan

14. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


INFUSION PUMP

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Pasang cairan infuse dan hubungkan ke alat
2.4. Pasang infusion set
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan light source dengan catu daya
3.2. Hidupkan light source dengan menekan/memutar tombol On/OFF ke posisi ON
3.3. Atur intensitas cahaya/light source
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAA
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Alirkan cairan infuse je infusion set sampai tidak ada gelembung udara
4.3. Tentukan jumlah tetesan permenit
4.4. Set alarm pada posisi ON
4.5. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF pada posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan light source dari catu daya
5.3. Lepaskan infusion bag & lepaskan slang slang infus
5.4. Pasang penutup debu
5.5. Simpan alat pada tempatnya
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jam

15. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


LAPARASCOPE

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan
2.2. Siapkan aksesoris alat, meliputi light source, fiberscope, laparoscopy set, laparatomy set
dalam keadaan steril
2.3. Siapakan oksigen set termasuk regulatornya
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan light source dengan catu daya
3.2. Hidupkan light source dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Atur intensitas cahaya/light source
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAA
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang fibreoptic pada light source
4.3. Pasang trough cut pada pasien
4.4. Masukkan laparascope pada trough cut
4.5. Pasang fibreoptic pada laparascope
4.6. Lakukan tindakan
4.7. Lepaskan fibreoptic dari laparascope
4.8. Keluarkan laparascope dari trough cut
4.9. Lepaskan trough cut dari pasien
4.10. Lepaskan fibreoptic dari light source
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan pengaturan intensitas cahaya light source pada posisi minimum
5.2. Matikan light source dengan menekan/memutar tombol ON/OFF pada posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan light source dari catu daya
5.4. Bersihkan seluruh aksesoris alat dengan antiseptic yang tidak korosif
5.5. Siapkan seluruh aksesoris alat untuk di steril
5.6. Simpan light source pada tempatnya
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

16. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


NEONATAL MONITOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian

1.4. Alat laik pakai


1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan jelly
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
2.5. Pasang kertas pencatat (recording paper), dan kabel pasien
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek tegangan masuk, perhatikan lampu indicator
3.4. Cek standar 1 mV dan perhatikan gambar tampilan pada monitor bentuk pulsa segi empat
II/squart wave
3.5. Cek picture speed untuk pulsa pulsa ECG & respires (25 mm/sec & 50 mm/sec)
3.6. Cek filter ECG & respirasi
3.7. Cek Non Ivasive Bood Pressure (NIPB) dari posisi nol s/d tekanan maksimum 300 mmHg
dan cek Invasive Blood Pressure IBP
3.8. Cek temperature (pasang temperature sensor pada alat dan biarkan sensor mengukur
temperature ruangan), perhatikan hasilnya & cek sistem alarm
3.9. Cek gas 02 saturasi, indicator indicator, contras gambar, brightness & colour
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Hubungkan kabel pasien pada pasien & sensor temperature
4.3. Atur rentang nilai respirasi
4.4. Lakukan pelayanan diagnose
4.5. Lakukan perekaman bila diperlukan

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator ke posisi minimum
5.2. Lepaskan kabel pasien dan sensor temperature dari pasien
5.3. Atur sistem mekanik ke posisi aman
5.4. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.5. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.6. Lepaskan kabel pasien dari alat dan simpan pada tempatnya
5.7. Bersihkan alat dan aksesoris
5.8. Pasang penutup debu
5.9. Kembalikan alat ke tempat semula
5.10. Catat beban kerja alat dalam jumlah pasien/bulan

17. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


OBGYN EXAMINATION TABLE

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat laik pakai
1.3. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan alat pada posisi tindakan
2.3. Tekan rem agar meja dalam keadaan terkunci (untuk meja yang mempunyai roda)
2.4. Siapkan aksesoris

3. PELAKSANAAN
3.1. Perhatikan protap pelayanan
3.2. Atur posisi meja sesuai keperluan
3.3. Pasang aksesoris sesuai keperluan
3.4. Lakukan tindakan
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Lepaskan aksesoris
4.2. Bersihkan aksesoris dan mejanya
4.3. Pasang penutup debu
4.4. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

18. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


OBGYN EXAMINATION TABLE

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat laik pakai
1.3. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
2.2. Cek regulator intensitas cahaya dari posisi minimum sampai dengan posisi maksimum
2.3. Cek pengatur focus penyinaran
3. PELAKSANAAN
3.1. Perhatikan protap pelayanan

3.2. Atur posisi lampu sesuai yang dikehendaki


3.3. Atur intensitas cahaya sesuai keperluan
3.4. Atur focus penyinaran
3.5. Lakukan tindakan
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Kembalikan pengatur intensitas penyinaran pada posisi minimum
4.2. Matikan lampu dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
4.3. Bersihkan alat
4.4. Kembalikan posisi lampu ke posisi parkir
4.5. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

19. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SPECTROPHOTOMETER

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN

3.1. Hubungkan alat dengan catu daya


3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan kalibrasi transmittance 100% dan absorbance 0% pada kuvet blank
3.5. Lakukan kalibrasi absorbance 100% dan transmittance 0% pada kuvet block
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Lakukan tindakan pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Keluarkan kurvet dari alat, buang sampel dan bersihkan
5.2. Kembalikan posisi regulator ke posisi minimum
5.3. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Kembalikan alat pada tempatnya
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jam/sampel/bulan

20. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


STEAM STERILIZER (dengan Vcuum Pump)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Isi air pada penampungan sampai batas cukup (perhatikan gelas penduga)
2.3. Siapkan bahan bahan yang akan disterilkan dan masukkan ke dalam tromol
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan bahan yang akan disterilkan ke dalam chamber
4.3. Tutup sterilizer dan kunci

4.4. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON


4.5. Pilih temperature sesuai keperluan
4.6. Perhatikan temperature pada thermometer
4.7. Perhatikan indicator tekanan
4.8. Atur waktu sterilisasi
4.9. Setelah tekanan tercapai tekan tombol Start Sterilisasi
4.10. Setelah proses sterilisasi selesai (lampu indicator menyala) buka katup pembuangan uap,
sampai tekanan chamber menunjukkan angka 0 (nol)
4.11. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
4.12. Keluarkan bahan yang disteril, periksa hasil sterilisasi, kemudian simpan di ruang steril
khusus
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Tutup penutup chamber
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Bersihkan alat
5.4. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemakaian

21. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SUCTION PUM (dengan pelumas)
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Alat laik pakai
2. PERSIAPAN
2.1. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
2.2. Cek regulator intensitas cahaya dari posisi minimum sampai dengan posisi maksimum
2.3. Cek pengatur focus penyinaran
3. PELAKSANAAN
3.1. Atur posisi lampu sesuai yang dikehendaki
3.2. Atur intensitas cahaya sesuai keperluan
3.3. Atur focus penyinaran
3.4. Lakukan tindakan
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Kembalikan pengatur intensitas penyinaran pada posisi minimum
4.2. Matikan lampu dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
4.3. Bersihkan alat
4.4. Kembalikan posisi lampu ke posisi parkir
4.5. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

22. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SUCTION PUM MEMBRAN (tanpa pelumas)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.3. Cek pelampung/stop flow pada botol
2.4. Ganti filter baterai
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek daya hisap dengan menempelkan ibu jari pada ujung slang. Kemudian regulator tekanan
diatur dari minimum ke maksimum sampai diyakini alat berfungsi baik
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur daya hisap sesuai keperluan
4.3. Lakukan tindakan dan perhatikan ketinggian cairan dalam botol (tidak melebihi level
maksimum)

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator pengatur tekanan ke posisi minimum
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan slang dan botol penampung. Buang cairan dari dalam botol, kemudian bersihkan
5.5. Pasang slang dan botol pada alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

23. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRA VIOLET LAMP

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pelayanan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek cahaya lampu UV
3.4. Cek fungsi pewaktu (timer)
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur waktu penyinaran (time/self counter) sesuai yang dikehendaki
4.3. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Pasang penutup debu
5.4. Simpan pada tempatnya
5.5. Catat beban kerja alat
jam/bulan

24. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRASONOGRAPH (USG)
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan/tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris dan pasang sesuai keperluan
2.4. Siapkan bahan operasional (jelly, film polaroid atau kertas grafik)
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Aktifkan tombol tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan data pasien
4.3. Temtukan dan fungsikan moda sesuai jenis pemeriksaan
4.4. Oleskan jelly secukupnya pada permukaan objek
4.5. Lakukan tindakan pemeriksaan
4.6. Setelah ditemukan objek yang diinginkan kemudian tekan tombol FREEZE
4.7. Lakukan pengukuran objek dengan menekan tombol TRACK BALL/CLIPPER
4.8. Lakuan pemotretan/recording apabila diperlukan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol tombol ke posisi OFF dan atau minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya

5.4. Lepaskan probe dari alat dan bersihkan dengan kain halus atau tissue
5.5. Lepaskan dan simpan aksesoris pada tempatnya
5.6. Simpan bahan operasional pada tempatnya
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Simpan alat pada tempatnya
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

25. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


VACUUM EXTRACTOR (electric)
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat laik pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek daya hisap dengan menempelkan ibu jari pada ujung slang, kemudian atur regulator dari
posisi minimum ke maksimum sampai diyakini alat berfungsi baik.
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang slang dan kap penghisap sesuai keperluan.
4.3. Atur regulator daya hisap sesuai keperluan.
4.4. Lakukan tindakan.
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan regulator ke posisi minimum/NOL
5.2. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF.
5.3. Kembalikan alat pada tempatnya Lepaskn hubungan alat dari catu daya.
5.4. Lepaskan kap penghisap dan bersihkan .
5.5. Kembalikan aksesoris pada tempatnya.
5.6. Pasang penutup debu.
5.7. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan.
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

26. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


VENTILATOR
1.

PRASYARAT
1.1 SDM terlatih dan siap
1.2 Catu daya sesuai dengan kebutuhan alat
1.3 Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4 Alat laik pakai
1.5 Aksesoris alat lengkap dan baik
1.6 Bahan operasional tersedia

2.

PERSIAPAN
2.1 Tempatkan alat pada ruangan pelayanan/tindakan
2.2 Lepaskan penutup debu
2.3 Siapkan aksesoris dan bahan operasional
2.4 Pasang humidifier unit
2.5 Hubungkan alat dengan supply oksigen
2.6 Periksa hubungan alat ke terminal pembumian.

3.

PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek tegangan masuk dengan memperhatikan lampu indikator
3.4. Atur regulator oksigen pada posisi minimum
3.5. Buka regulator oksigen
3.6. Cek sistem alarm untuk kondisi aliran O2 kurang atau lebih

4.

PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur ventilation mode sesuai kebutuhan (Control atau Assist)
4.3. Atur tidal volume, frequency; I/E ratio sesuai keperluan
4.4. Perhatikan dan atur O2 concertration
4.5. Pasang facemask pada pasien
4.6. Lakukan tindakan

5.

PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan posisi regulator oksigen ke posisi minimum
5.2. Lepaskan facemask dari pasien
5.3. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dengan supply oksigen
5.5. Lepaskan hubungan alat dari catu daya dan kabel pembumiaan
5.6. Lepaskan humidifier unit dan semua Aksesories
5.7. Bersihkan semua Aksesoris dan simpan pada tempatnya
5.8. Pasang penutup debu
5.9. Kembalikan alat pada tempatnya
5.10. Catat beban kerja alat
dalam jam/bulan

27. PROSEDUR TETAP PENGOPRASIAN


X-RAY UNIT

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kotak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Aksesoris alat lengkap dan baik
1.5. Alat layak pakai
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Proteksi dan monitoring dosis memenuhi syarat.
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan Aksesoris
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungan alat catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set voltage regulator aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur kondisi pemotretan dan tempatkan kaset yang berisi film pada obyek pemotretan
4.3. Lakukan pengisian muatan dengan menekan tombol charge,perhatikan indikator
4.4. Tekan tombol preparation dan lakukan pemotretan dengan menekan tombol exsposure
4.5. Ambil film untuk proses lebih lanjut
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Lakukan pengosongan muatan dengan menekan tombol discharge,perhatikan indikator
5.2. Kembalikan tombol regulator keposisi minimum/nol
5.3. Atur sistem mekanik (tabung x-ray, meja pasien,tube stand) ke posisi aman
5.4. Matikan alat dengan menekan/memutar tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.5. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien dan jumlah exsposure

DAFTAR PROSEDUR TETAP (PROTAP) PENGOPERASIAN PERALATAN MEDIK


{THE TECHICAL STANDARD OPERATING PROCEDURE (SOP)
OF MEDICAL EQUIPMENT}
Kelompok 11 (INO.BCT.001.7)
1.
2.

Protap Pengoperasian Analytcal Balance


Protap Pengoperasian Audio Meter

3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.
28.
29.
30.
31.
32.
33.
34.
35.
36.
37.
38.
39.
40.
41.
42.
43.
44.
45.
46.

Protap Pengoperasian Bed Side Monitor


Protap Pengoperasian Blood Cell Counter
Protap Pengoperasian Blood Chemistry Analyser
Protap Pengoperasian Blood Gas Analyser
Protap Pengoperasian Blood Pressure Monitor
Protap Pengoperasian Blood Solution Warmer
Protap Pengoperasian Cardiac Stress Test
Protap Pengoperasian Central Monitor
Protap Pengoperasian CO2 Analyser / Capnograph
Protap Pengoperasian Defibrillator
Protap Pengoperasian Defibrillator Monitor
Protap Pengoperasian Dental Unit
Protap Pengoperasian Electro Encepalograph (EEG)
Protap Pengoperasian Electro Stimulator
Protap Pengoperasian Electrolyte Analyser
Protap Pengoperasian Electromyograph
Protap Pengoperasian Endoscopy Unit
Protap Pengoperasian Freezing Microtome
Protap Pengoperasian Hemodialisa Unit
Protap Pengoperasian Micro Wave Diathermy
Protap Pengoperasian Micriscope
Protap Pengoperasian Pace Mamer (non invasive)
Protap Pengoperasian Photo Therapy Unit
Protap Pengoperasian Pulse Monitor
Protap Pengoperasian Respiration Apparatus
Protap Pengoperasian Short Wave Diathermy
Protap Pengoperasian Sphygmomanometer
Protap Pengoperasian Spirometer
Protap Pengoperasian Sterilizer
Protap Pengoperasian THT Unit
Protap Pengoperasian Top Loading Balance
Protap Pengoperasian Ultra Violet Sterilizer
Protap Pengoperasian Ultra Violet Unit
Protap Pengoperasian Ultrasonic Cleaner
Protap Pengoperasian Ultrasound Therapy
Protap Pengoperasian W ater Bath
Protap Pengoperasian Whole Body CT-Scan
Protap Pengoperasian X-Ray Dental
Protap Pengoperasian X-Ray Dental Panoramic
Protap Pengoperasian X-Ray Mammography
Protap Pengoperasian X-Ray Mobile C-Arm
Protap Pengoperasian X-Ray Mobile Unit dengan Condesor Discharge
Protap Pengoperasian X-Ray Mobile Unit dengan High Tension Transformer
Protap Pengoperasian X-Theraphy

1. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ANALYTICAL BALANCE

1. PRASYARAT

1.1.
1.2.
1.3.
1.4.

SDM terlatih dan siap


Alat layak pakai
Permukaan meja/dudukan rata (water level)
Anak timbangan lengkap dan memenuhi syarat

2. PELAKSANAAN

2.1. Perhatikan protap pelayanan

2.2.
2.3.
2.4.
2.5.
2.6.

Periksa bahwa timbangan dalam posisi balance/setimbang


Tempatkan bahan yang akan di timbang pada piringan (plate)
Tempatkan anak timbangan yang sesuai
Tunggu sampai balance benar benar setimbang
Catat hasil pengukuran sesuai dengan berat anak timbang

3. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
3.1. Bersihkan permukaan peralatan /piring/plate
3.2. Simpan anak timbang dan analytical balance pada tempatnya
3.3. Pasang penutup debu
3.4. Cata beban kerja alat
dalam jumlah penimbangan

2. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


AUDIO METER

1. PRASYARAT
1.1. SDM telatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Ruang kedap suara memenuhi suara
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Jelaskan kepada pasien cara menggunakan tombol respon
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang earphone pada pasien
4.3. Set frekuensi dan sound level sesuai yang dikehendaki
4.4. Pasien menekan tombol respon jika mendengar nada/bunyi
4.5. Catat nilai frekeunsi dan sound level pada saat pasien menekan tombol respon
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien
3. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
BED SIDE MONITOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotrak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesori lengkap dan baik
1.6. Bahan oporasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesori dan pasang sesuai kebutuhan
2.3. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
3.3. Set rentang nilai (range) untuk temperature, pulse, dan alarm
4. PENGOPERASIAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan

4.2.

Hubungkan pasien kabel ke obyek (pasien) dan pastikan bahwa kabel sudah
terhubung dengan baik dan benar pada pasien
4.3. Lakukan monitoring
4.4. Lakukan pemantauan pada display terhadap heart rate, ECG wave form, pulse,
temperature, saturasi oksigen (SO2), NiBP, tekanan hemodinamik
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombolON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Lepaskan pasien kabel dan bersihkan
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam pasien/jam
4. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
BLOOD CELL COUNTER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesori lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruang pemeriksa
2.3. Siapkan aksesori
3. PEMANASAN
3.1. Perhatikan protap pelayanan
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
3.3. Aktifkan tombol lai yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan kuvet berisi sampel pada tempatnya
4.3. Pilih parameter dan jenis pemeriksaan
4.4. Lakukan pemeriksaan dengan menekan tombol start
4.5. Catat hasil pemeriksaan atau ambil hasil cetak pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol

5.2.
5.3.
5.4.
5.5.
5.6.
5.7.

Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF


Lepaskan hubungan alat dari catu daya
Bersihkan alat
Pasang penutup debu
Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
Catat beban kerja alat
dalam kerja

5. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


BLOOD CHEMISTERY ANALYSER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembimian yang memenuhi syarat
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesori alat lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesori dan pasang sesuai keperluan
2.3. Siapkan bahan operasional (reagent) dan material bantu
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Tunggu waktu pemanasan secukupnya (self calibration, bila ada)

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan data yang diperlukan
4.3. Masukkan cuvet yang telah berisi sample pada tempatnya
4.4. Pilih parameter pengukuran yang diinginkan
4.5. Lakukan pemeriksaan
4.6. Ambil rekaman hasil pemeriksaan

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Lepaskan cuvet yang berisi sample dari tempatnya
5.3. Matikan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan permukaan peralatan
5.6. Pasang penutup debu

5.7. Simpan aksesori pada tempatnya


5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemeriksaan

6. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


BLOOD GAS ANALYZER
1. PRASYARAT
1.1.
SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6.
Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesori
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pengoperasian
4.2. Masukkan data yang diperlukan
4.3. Masukkan cuvet yang berisi sampel pada tempatnya
4.4. Pilih parameter yang diinginkan
4.5. Lakukan pemeriksaan
4.6. Lihat grafik hasil pemeriksaan, bandingkan dengan grafik standard
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan cuvet yang berisi sample dari tempatnya
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemeriksaan
7. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN

BLOOD PRESSURE MONITOR


1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5.
Aksesori alat lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan periksa / tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesori
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang manset
4.3. Set alarm
4.4. Set interval
4.5. Lakukan tindakan pengukuran (dengan menekan tombol start )
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Lepaskan cuvet yang berisi sample dari tempatnya
5.3. Matikan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Kembalikan alat pada tempatnya
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jam

8. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


BLOOD SOLUTION WARMER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat

1.3.
1.4.

Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian


Alat layak pakai

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan/tindakan
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan memutar/menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set temperature sesuai dengan yang dikehendaki
3.4. Set pewaktu (timer) sesuai dengan yang dibutuhkan
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Baca indikator suhu sampai temperature yang diinginkan tercapai
4.3. Masukkan kantong yang berisi darah dan atau solution kedalam chamber
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Kembalikan alat pada tempat penyimpanan
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jam pemakaian

9. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


CARDIAC STRESS TEST
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN

2.1.
2.2.
2.3.
2.4.

Siapkan aksesori dan bahan operasional


Lepaskan penutup debu
Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
Cek sistem perekaman

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Jelaskan fungsi dan penggunaan Tombol Emergency STOP pada pasien
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang elektroda pada pasien
4.3. Atur program test sesuai kebutuhan
4.4. Aktifkan tombol yang diperlukan
4.5. Lakukan kegiatan pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan elektroda dari pasien
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jam
10. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
CENTRAL MONITOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Siapkan bahan operasional
2.2. Pastikan bahwa pasien monitor dan central monitor terhubung dengan baik
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.2. Aktifkan tombol lain yang diperlukan

3.3. Lakukan pemanasan secukupnya


4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Set ECG recorder sesuai kebutuhan
4.3. Set alarm
4.4. Tentukan pasien yang akan di monitor dan lakukan pemantauan/perekaman
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Bersihkan alat
5.4. Catat beban kerja alat
dalam jam

11. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


CO2 ANALYZER / CAPNOGRAPH
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan / tindakan
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang flow transducer ke sample tubing

4.3.
4.4.
4.5.
4.6.

Lakukan setting
Hubungkan sample ke breathing tubing
Lakukan pengukuran
Catat hasil pengukuran

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jam

12. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


DEFIBRILLATOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Pasang elektroda sesuai dengan kebutuhan
2.6. Hubungkan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Cek sistem pengisian energy (charge) dan pembuangan energy (discharge)

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Set energi sesuai dengan yang dibutuhkan
4.3. Lakukan pengisian energi dengan menekan tombol pengisian (charge), perhatikan indikator
4.4. Lakukan tindakan defibrillisasi
4.5. Lakukan pembuangan energi dengan menekan tombol pembuangan (discharge), perhatikan
indikator

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Lepaskan elektroda dari alat
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jam

13. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


DEFIBRILLATOR MONITOR
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Pasang elektroda sesuai dengan kebutuhan
2.6. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek sistem perekaman
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang elektroda ECG pada pasien, dengan memberikan jelly pada pasien di lokasi
elektroda
4.3. Set energy sesuai dengan yang dibutuhkan
4.4. Lakukan pengisian energi dengan menekan tombol pengisian (charge), perhatikan indikator
4.5. Lakukan tindakan defibrillisasi
4.6. Lakukan pembuangan energi dengan menekan tombol pembuangan (discharge), perhatikan
indikator
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF

5.3. Lepaskan patient cable dari alat


5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan elektroda dari pasien dan bersihkan sisa jelly
5.6. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.7. Bersihkan alat
5.8. Pasang penutup debu
5.9. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.10. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

14. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


DENTAL UNIT

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Air bersih terpenuhi serta memenuhi syarat
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan pengecekan fungsi compressor, hand piece, foot switch, chair,
perputaran bor, suction, pengisian gelas kumur, lampu
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur posisi pasien
4.3. Pilih aksesoris sesuai kebutuhan
4.4. Lakukan tindakan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Bersihkan aksesoris

5.3. Catat beban kerja alat

dalam jumlah tindakan

15. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


ELECTRO ENCEPALOGRAPH (EEG)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruang tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan pengecekan fungsi perekaman
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Perhatikan pemasangan elektroda pada kepala pasien dengan terminal elektroda
4.3. Lakukan tindakan perekaman
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan elektroda dan bersihkan
5.4. Lepaskan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

16. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


ELECTRO STIMULATOR

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruang tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek sistem perekaman
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang elektroda yang telah diberi jelly
4.3. Pilih moda sesuai kebutuhan
4.4. Atur waktu sesuai kebutuhan
4.5. Tempelkan elektroda pada pasien sesuai protap pelayanan
4.6. Lakukan tindakan stimulasi

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan elektroda dan bersihkan sisa jelly
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

17. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


ELECTROLYTE ANALYZER

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek sistem perekaman
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pilih mode sesuai dengan kebutuhan pemeriksaan
4.3. Letakkan sample dalam cuvet untuk pemeriksaan
4.4. Lakukan tindakan pemeriksaan
4.5. Baca / ambil hasil pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemeriksaan

18. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


ELECTROMYOGRAPH

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik

1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Hubungkan elektroda pada alat
2.6. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set tegangan sesuai dengan yang dibutuhkan
3.4. Cek sistem perekaman
3.5. Lakukan pemanasan secukupnya

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pilih moda sesuai dengan kebutuhan
4.3. Tempatkan elektroda pada objek/pasien sesuai protap pelayanan
4.4. Lakukan tindakan myography
4.5. Lakukan perekaman

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan elektroda dari pasien
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pemeriksaan

19. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


ENDOSCOPY UNIT

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu

2.3. Siapkan aksesoris


2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan light source, video camera, video printer dan tv monitor dengan catu daya
3.2. Hubungkan fibrescope dengan light source
3.3. Hubungkan fiberscope dengan video camera
3.4. Hubungkan video camera dengan tv monitor
3.5. Hubungkan video camera dengan video printer
3.6. Hidupkan rangkaian alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.7. Lakukan pengecekan fungsi light source, video camera, TV monitor, video printer,
pergerakan fiber optic, suction
3.8. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur intensitas cahaya sesuai kebutuhan
4.3. Lakukan pemeriksaan dengan fiberscope sesuai protap pelayanan
4.4. Lakukan perekaman pemeriksaan sesuai protap pelayanan
4.5. Ambil hasil perekaman
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Lepaskan hubungan rangakaian seluruh komponen alat
5.6. Bersihkan fiberscope dan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

20. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


FREEZING MICROTOME

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Perhatikan indikator
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang knife holder base dan pisau sesuai dengan yang dikehendaki
4.3. Atur ketebalan irisan dalam satuan sesuai dengan yang dikehendaki
4.4. Letakkan specimen diatas stage / penyangga specimen
4.5. Atur ketinggian stage
4.6. Atur posisi pergerakan horizontal dan kecepatan putar
4.7. Lakukan pengirisan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Bersihkan alat
5.4. Pasang penutup debu
5.5. Catat beban kerja alat
dalam jumlah sample

21. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


HEMODIALISA UNIT

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya alat sesuai kebutuhan
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris dan pasang sesuai keperluan
2.3. Siapkan bahan operasional (dialisat)
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya

3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON perhatikan bahwa tombol
pengukuran atau setting pada posisi minimum
3.3. Set temperature dan alarm sesuai dengan kebutuhan
3.4. Alirkan dialisat melalui tubing sampai tidak ada gelembung udara
3.5. Pastikan perbandingan air dan dialisat sesuai dengan ketentuan

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang hallow fibre (dialysis)
4.3. Hubungkan patient sircuit dengan pasien
4.4. Pilih moda sesuai dengan kebutuhan
4.5. Lakukan proses hemodialisa
4.6. Periksa kestabilan perbandingan air dan dialisat

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan patient sircuit dari pasien
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jam

22. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


MICRO WAVE DIATHERMY

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruang tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Pasang elektroda
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
3.5. Lakukan pengecekan fungsi tombol emergency, tuning, timer dan intensitas

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Tentukan intensitas pemanasan yang dibutuhkan
4.3. Set waktu yang dikehendaki
4.4. Lakukan tindakan therapy
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan elektroda
5.4. Letakkan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan
23. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
MICROSCOPE
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Cek pergerakan stage
3.5. Lakukan pengecekan fungsi iluminasi, pembesaran
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Letakkan bahan yang akan diperiksa
4.3. Atur cahaya pada preparat
4.4. Lakukan tindakan pemeriksaan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol

5.2.
5.3.
5.4.
5.5.
5.6.

Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF


Bersihkan alat
Pasang penutup debu
Kembalikan alat ketempat penyimpanan
Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

24. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


PACE MAKER (non invasive)

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2.
Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3.
Alat layak pakai
1.4. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Keluarkan alat dari tempatnya
2.2. Siapkan aksesoris
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set dan aktifkan tombol lain yang diperlukan
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Matikan alat pada posisi OFF
4.3. Hubungkan alat dengan pasien
4.4. Hidupkan alat dan set signal sesuai kebutuhan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari pasien
5.4. Bersihkan alat
5.5. Masukkan alat ke dalam tempatnya
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jam

25. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


PHOTO THERAPY UNIT

1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4.
Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Keluarkan alat dari tempatnya
2.2. Siapkan aksesoris
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set dan aktifkan tombol lain yang diperlukan
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Matikan alat pada posisi OFF
4.3. Hubungkan alat dengan pasien
4.4. Hidupkan alat dan set signal sesuai kebutuhan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari pasien
5.4. Bersihkan alat
5.5. Masukkan alat ke dalam tempatnya
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jam

26. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


PULSE MONOTOR

1. PRASYARAT

1.1.
1.2.
1.3.
1.4.

SDM terlatih dan siap


Catu daya sesuai kebutuhan alat
Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
Alat layak pakai

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan/tindakan
2.3. Siapkan aksesori
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN

3.1.
3.2.
3.3.
3.4.

Hubungkan alat catu daya


Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
Set alarm sesuai kebutuhan
Lakukan pemanasan secukupnya

4. PELAKSANAAN

4.1.
4.2.
4.3.
4.4.

Perhatikan protap pelayanan


Pasang probe pada pasien
Lakukan pengukuran
Catat hasil pengukuran

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN

5.1.
5.2.
5.3.
5.4.
5.5.
5.6.
5.7.
5.8.
5.9.

Kembalikan tombol ke posisi semula minimum/nol


Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
Lepaskan probe dari pasien
Lepaskan hubungan alat dari catu daya
Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
Bersihkan alat
Pasang penutup debu
Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
Catat beban kerja alat
dalam jam
27. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN
RESPIRATION APPARATUS

1. PRASYARAT

1.1. SDM terlatih dan siap


1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Pasang humidifier unit
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Siapkan aksesoris dan pasang pada tempatnya
2.6. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Hubungkan alat dengan sumber O2 dan air prsessure (udara tekan)
3.4. Hubungkan alat dengan test lung
3.5. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur mode dan tombol lain sesuai dengan kebutuhan
4.3. Atur konsentrasi O2 sesuai dengan kebutuhan
4.4. Set alarm hi/lo untuk inspirasi, ekspirasi, pressure O2, breathing rate serta tidal volume
4.5. Set temperatur humidifier sesuai kebutuhan
4.6. Hubungkan tubing dan face mask pada pasien
4.7. Lakukan tindakan respirasi
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan konektor O2 dan air pressure
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Lepaskan tubing
5.7. Lepaskan humidifier
5.8. Bersihkan alat
5.9. Pasang penutup debu
5.10. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.11. Catat beban kerja alat
dalam jam

28. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SHORT WAVE DIATHERMY
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan pengecekan fungsi tombol emergency
3.5. Jelaskan fungsi dan cara penggunaan Tombol Emergency STOP pada pasien

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Tentukan intensitas energi yang dibutuhkan
4.3. Tentukan jenis elektroda/probe yang akan digunakan
4.4. Set pewaktu yang dibutuhkan
4.5. Lakukan tindakan diathermy

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Lepaskan elektroda dari alat
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

29. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SPHYGMOMANOMETER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat layak pakai
1.3. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Buka tutup kotak sphygmomanometer
2.3. Buka penutup air raksa (bila ada)
2.4. Posisikan air raksa pada skala nol
3. PELAKSANAAN
3.1. Perhatikan protap pelayanan
3.2. Pasang manset pada posisi yang benar
3.3. Tutup katup pada balon
3.4. Pompa manset dengan cara menekan balon
3.5. Buka katup perlahan-lahan
3.6. Lakukan pembacaan pada meter air raksa sesuai dengan protap pelayanan
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Tutup penutup air raksa (bila ada)
4.2. Kemas manset dan bola pada posisi yang benar
4.3. Tutup kotak sphygmomanometer
4.4. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
4.5. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

30. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


SPIROMETER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Hubungkan alat ke terminal pembumian
2.6. Pasang slang pasien ke alat

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek sistem perekaman
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang slang mulut (mouth hose) ke pasien
4.3. Lakukan tindakan sesuai prosedur pelayanan
4.4. Lakukan perekaman

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Lepaskan slang mulut (mouth hose) dari pasien
5.2. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.3. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

31. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


STERILIZER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan bahan operasional
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
2.4. Perhatikan volume air pada water level/gelas penduga
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan bahan yang akan di steril ke dalam chamber (temple indikator
steril)
4.3. Tutup pintu chamber
4.4. Atur temperature sesuai dengan yang dikehendaki
4.5. Atur waktu sesuai kebutuhan
4.6. Lakukan proses sterilisasi
4.7. Ambil bahan yang sudah steril
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Bersihkan alat
5.4. Pasang penutup debu
5.5. Catat beban kerja alat
dalam jumlah pasien

32. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


THT UNIT
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol/switch ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pengecekan fungsi : safety, suction, sprayer
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Lakukan tindakan sesuai protap pelayanan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol/switch ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan aksesoris dan bersihkan
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Bersihkan alat termasuk aksesoris
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

33. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


TOP LOADING BALANCE
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Alat layak pakai
1.3. Permukaan meja/dudukan rata (water level)
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada meja kerja

3. PELAKSANAAN
3.1. Perhatikan protap pelayanan
3.2. Set pembacaan meter pada posisi nol
3.3. Tempatkan bahan yang akan ditimbang pada piringan (plate)
3.4. Catat hasil pengukuran sesuai dengan yang terbaca pada meter
4. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
4.1. Bersihkan permukaan peralatan
4.2. Pasang penutup debu
4.3. Simpan Top Loading Balance
4.4. Catat beban kerja alat
dalam jumlah penimbangan

34. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRA VIOLET STERILIZER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
4. PELAKSANAAN
4.1. Tutup pintu dan jendela ruangan yang akan disteril
4.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON dari luar
ruangan
4.3. Lakukan proses sterilisasi ruangan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Bersihkan alat
5.4. Pasang penutup debu
5.5. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah jam

35. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRA VIOLET UNIT
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Periksa fungsi pewaktu (timer)
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Pasang kaca mata UV pada pasien
4.3. Set waktu sesuai dengan kebutuhan
4.4. Atur jarak pasien dengan sumber pembangkit UV
4.5. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
4.6. Lakukan tindakan therapy
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah jam

36. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRASONIC CLEANER
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Hubungkan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Masukkan air bersih ke dalam chamber
3.3. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan alat yang akan dibersihkan ke dalam chamber
4.3. Atur waktu pencucian
4.4. Lakukan proses pencucian
4.5. Buka penutup chamber
4.6. Ambil bahan yang telah dicuci
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Buang air dari chamber
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beban kerja alat
dalam jumlah jam

37. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


ULTRASOUND THERAPY
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya
3.4. Lakukan pengecekan fungsi transducer, intensitas energi dan pewaktu
(timer)
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur posisi pasien
4.3. Pilih aksesoris sesuai kebutuhan
4.4. Atur jarak antara pasien dengan transducer
4.5. Atur intensitas energi
4.6. Lakukan penyetelan waktu lamanya penyinaran
4.7. Lakukan tindakan therapy
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan alat dari terminal pembumian
5.4. Lepaskan aksesoris
5.5. Bersihkan alat
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah tindakan

38. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


WATER BATH
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
2. PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada meja kerja
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesoris
2.4. Siapkan bahan operasional
2.5. Hubungankan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Masukkan air ke dalam tempatnya
3.2. Hubungkan alat dengan catu daya
3.3. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.4. Periksa fungsi heater dan blower
4. PELAKSANAAN
4.1. Tentukan temperature yang dikehendaki
4.2. Masukkan bahan yang akan dipanaskan, atur waktu yang dibutuhkan
4.3. Lakukan pemanasan
4.4. Ambil bahan yang telah dipanaskan
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.2. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.3. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.4. Buang air dari alat
5.5. Bersihkan alat
5.6. Bersihkan penutup debu
5.7. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.8. Catat beban kerja alat
dalam jumlah jam

39. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


WHOLE BODY CT-SCAN
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Sarana proteksi memenuhi syarat (proteksi radiasi dan aspek pengamanan listrik)

2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Cek bagian multi format (harus dalam keadaan terisi film)
2.5. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.6. Cek jumlah slice yang sudah dicapai

3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya (ikuti petunjuk pabrik)
3.4. Cek pergerakan patient table

4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan film pada tempatnya
4.3. Atur posisi pemotretan dan pergerakan gantry
4.4. Atur kondisi pemotretan
4.5. Lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.6. Lakukan pengamatan pada monitor
4.7. Ambil film untuk proses lebih lanjut

5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol/switch ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah slice

40. PROSEDUR TETAP PENGOPERASIAN


X-RAY DENTAL
1. PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Sarana proteksi memenuhi syarat (proteksi radiasi dan aspek pengamanan listrik)
2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesoris
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Cek bagian multi format (harus dalam keadaan terisi film)
2.5. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.6. Cek jumlah slice yang sudah dicapai
3. PEMANASAN
3.1. Hubungkan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Lakukan pemanasan secukupnya (ikuti petunjuk pabrik)
3.4. Cek pergerakan patient table
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Masukkan film pada tempatnya
4.3. Atur posisi pemotretan dan pergerakan gantry
4.4. Atur kondisi pemotretan
4.5. Lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.6. Lakukan pengamatan pada monitor
4.7. Ambil film untuk proses lebih lanjut
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol/switch ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Bersihkan alat
5.5. Pasang penutup debu
5.6. Catat beban kerja alat
dalam jumlah slice
41. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
X-RAY DENTAL PANORAMIC
1. PRASYARAT

1.1.
1.2.

SDM terlatih dan siap


Catu daya sesuai kebutahan alat

1.3.
1.4.

Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian


Alat layak pakai

2. PERSIAPAN
2.1.
Lepaskan penutup debu
2.2.
Siapkan aksesori
2.3.
Siapkan bahan operasional : film
2.4.
Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi.
2.5.
Peiksa hubungan alat keterminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1.
Hubungan alat dengan catu daya
3.2.
Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3.
Aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4.
Lakukan pemanasan secukupnya
3.5.
Lakukan test pergerakan x-ray tube dengan menekan tombol EXSPOSE,
tanpa film dan collimator tertutup
4. PELAKSANAAN
4.1.
Perhatikan protap pelayanan
4.2.
Letakkan kaset yang berisi film pada tempatnya
4.3.
Atur kondisi pemotretan sesuai dengan kebutuhan pemeriksaan
4.4.
Lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.5.
Ambil hasil pemotretan untuk diproses lebih lanjut
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1.
Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2.
Matikan alat dengan manekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3.
Lepaskan kelengkapan proteksi dan monitoring rediasi dan disimpan
pada
tempatnya
5.4.
Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5.
Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6.
Bersihkan alat
5.7.
Pasang penutup debu
5.8. Catat beba kerja alat
dalam jumlah ekspose
42. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN
X-RAY MAMOGRAPHY
1. PRASYARAT
1.1. SDM teeralth dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutuhan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesori lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia

1.7. Proteksi dan monitoring dosis radiasi memenuhi syarat


2. PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Siapkan aksesori
2.3. Siapkan bahan operasional
2.4. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.5. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian
3. PEMANASAN
3.1. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.2. Lakukan pemanasan secukupnya
4. PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur posisi pasien
4.3. Lakukan kompresi terhadap objek sesuai kebutuhan
4.4. Letakkan kaset yang berisi film pada tempatnya
4.5. Atur kondisi pemotretan
4.6. Lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.7. Lepaskan kompresi pada objek
4.8. Ambil kaset yang berisi film untuk proses lebih lanjut
5. PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Bersihkan alat
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beban kerja alat
dalam jumlah ekspose

43. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


X-RAY MOBILE C-ARM
1.

PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutahan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Proteksi dan monitoring dosis radiasi memenuhi syarat

2.

PERSIAPAN
2.1. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan / tindakan
2.2. Lepaskan penutup debu
2.3. Siapkan aksesori
2.4. Siapkan bahan operasional : film
2.5. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi

2.6. Peiksa hubungan alat keterminal pembumian


3.

PEMANASAN
3.1. Hubungan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set voltage regulator dan aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya

4.

PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Letakkan kaset yang berisi film pada tempatnya
4.3. Arahkan tabung sinar x ke pasien/obyek pemotretan
4.4. Atur jarak antara pasien dengan tabung
4.5. Atur kondisi pemotretan sesuai dengan kebutuhan pemeriksaan
4.6. Lakukan tindakan fluoroscopy atau radiografi
4.7. Lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.8. Ambil hasil pemotretan untuk diproses lebih lanjut

5.

PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan manekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan kelengkapan proteksi dan monitoring rediasi dan disimpan pada tempatnya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Bersihkan alat
5.7. Kembalikan alat ketempat semula
5.8. Pasang penutup debu
5.9. Catat beba kerja alat
dalam jumlah pasien dan jumlah eksposure

44. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


X-RAY MOBILE UNIT DENGAN CONDENSOR DISCHARGE
1.

PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutahan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Proteksi dan monitoring dosis radiasi memenuhi syarat

2.

PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan / tindakan
2.3. Buka sistem pengunci mekanis
2.4. Siapkan aksesoris
2.5. Siapkan bahan operasional
2.6. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.7. Hubungkan alat ke terminal pembumian

3.

PEMANASAN
3.1. Hubungan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set voltage regulator dan aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya
3.5. Cek sistem charge dan discharge

4.

PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur kondisi pemotretan dan tempatkan kaset yang berisi film pada obyek pemotretan
4.3. Lakukan pengisian muatan dengan menekan tombol charge, perhatikan indikator
4.4. Tekan tombol preparation dan lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.5. Ambil film untuk proses lebih lanjut

5.

PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Lakukan pengosongan muatan dengan menekan tombol discharge, perhatikan indikator
5.2. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.3. Matikan alat dengan manekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Pasang sistem pengunci mekanis
5.7. Bersihkan alat
5.8. Pasang penutup debu
5.9. Catat beba kerja alat
dalam jumlah ekspose

45. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


X-RAY MOBILE UNIT DENGAN HIGH TENSION TRANSFORMER
1.

PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutahan alat
1.3. Kotak kontak dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris lengkap dan baik
1.6. Bahan operasional tersedia
1.7. Proteksi dan monitoring dosis radiasi memenuhi syarat

2.

PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Tempatkan alat pada ruangan pemeriksaan / tindakan
2.3. Buka sistem pengunci mekanis
2.4. Siapkan aksesoris
2.5. Siapkan bahan operasional
2.6. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.7. Hubungkan alat ke terminal pembumian

3.

PEMANASAN
3.1. Hubungan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Set voltage regulator dan aktifkan tombol lain yang diperlukan
3.4. Lakukan pemanasan secukupnya

4.

PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur kondisi pemotretan dan tempatkan kaset yang berisi film pada obyek pemotretan
4.3. Tekan tombol preparation dan lakukan pemotretan dengan menekan tombol ekspose
4.4. Ambil film untuk proses lebih lanjut

5.

PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Matikan alat dengan manekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.3. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.4. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.5. Pasang sistem pengunci mekanis
5.6. Bersihkan alat
5.7. Pasang penutup debu
5.8. Kembalikan alat ke tempat penyimpanan
5.9. Catat beba kerja alat
dalam jumlah ekspose

46. PROSEDURE TETAP PENGOPERASIAN


X-RAY THERAPY
1.

PRASYARAT
1.1. SDM terlatih dan siap
1.2. Catu daya sesuai kebutahan alat
1.3. Catu daya dilengkapi dengan hubungan pembumian
1.4. Alat layak pakai
1.5. Aksesoris alat lengkap
1.6. Proteksi dan monitoring dosis radiasi memenuhi syarat

2.

PERSIAPAN
2.1. Lepaskan penutup debu
2.2. Set filter radiasi sesuai kebutuhan
2.3. Pilih konus sesuai kebutuhan
2.4. Siapkan aksesoris sesuai kebutuhan
2.5. Gunakan kelengkapan proteksi radiasi dan monitoring dosis radiasi
2.6. Periksa hubungan alat ke terminal pembumian

3.

PEMANASAN
3.1. Hubungan alat dengan catu daya
3.2. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
3.3. Cek tegangan masuk, set voltage regulator bila perlu
3.4. Tunggu waktu pemanasan secukupnya

4.

PELAKSANAAN
4.1. Perhatikan protap pelayanan
4.2. Atur kondisi penyinaran (kV, mA dan waktu)
4.3. Lakukan tindakan therapy

5.

PENGEMASAN/PENYIMPANAN
5.1. Kembalikan tombol ke posisi minimum/nol
5.2. Atur sistem mekanik ke posisi aman
5.3. Matikan alat dengan manekan tombol ON/OFF ke posisi OFF
5.4. Lepaskan hubungan alat dari catu daya
5.5. Lepaskan hubungan alat dari terminal pembumian
5.6. Pasang penutup debu
5.7. Catat beba kerja alat
dalam jumlah ekspose

DAFTAR PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


PERALATAN MEDIK {THE TECHNICAL STANDARD MAINTENANCE
PROCEDURE (SMP) OF MEDICAL EQUIPMENT}
Kelompok I (INO-DHS-001)
1. Protap Pemeliharaan Anaesthesi Apparatus (manual)
2. Protap Pemeliharan Baby Resuscitator
3. Protap Pemeliharaan Baby Scale
4. Protap Pemeliharaan Blood Bank
5. Protap Pemeliharaan Cardiotocograph (CTG)
6. Protap Pemeliharaan Centrifuge
7. Protap Pemeliharaan Doppler
8. Protap Pemeliharaan Dry Sterilizer
9. Protap Pemeliharaan Electro Surgery Unit (ESU)
10. Protap Pemeliharaan Electrocardiograph (ECG)
11. Protap Pemeliharaan Hydrotubator
12. Protap Pemeliharaan Incubator Perawatan
13. Protap Pemeliharaan Infant Warmer
14. Protap Pemeliharaan Infusion Pump
15. Protap Pemeliharaan Laparascope
16. Protap Pemeliharaan Neonatal Monitor
17. Protap Pemeliharaan Obgyn Examination Table
18. Protap Pemeliharaan Operating Lamp Ceiling Mounted
19. Protap Pemeliharaan Spectrophotometer
20. Protap Pemeliharaan Steam Sterilizer (dengan vacuum pump)
21. Protap Pemeliharaan Suction Pump (dengan pelumas)
22. Protap Pemeliharaan Suction Pump Membran (tanpa pelumas)
23. Protap Pemeliharaan Ultra Violet Lamp
24. Protap Pemeliharaan Ultrasonograph (USG)
25. Protap Pemeliharaan Vacuum Extractor (electric)
26. Protap Pemeliharaan Ventilator
27. Protap Pemeliharaan X-Ray Unit

1. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


ANAESTHESI APPARATUS (manual)

PENDAHULUAN
Anesthesi Apparatus adalah suatu alat yang berfungsi untuk memberikan pembiusan kepada
pasien dengan mengalirkan gas anesthesia untuk menunjang tindakan pembedahan.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, Bahan operasional dan Material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja :
- Tool set gas
- Gas leakage detector
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Cairan pembersih
- Kain lap/kertas tissue
- Kuas
- Seal tape
- Seal O ring
- Gas oksigen
- Gas N2O
- Cairan anaesthesi
- Soda line
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi alarm, perbaiki bila perlu

Periode
3 bulan
3 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.

Cek fungsi regulator gas anesthesia, O2, N2O


Cek kebocoran gas
Cek hubungan perpipaan gas O2 dan N2O
Lakukan pelumasan pada roda peralatan, bersihkan
Lakukan uji kinerja alat

3 bulan
1 bulan
1 tahun
6 bulan
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

2. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


BABY RESUCIATOR

PENDAHULUAN

Baby Resuciator adalah suatu alat yang bantu pernapasan bagi bayi yang mengalami kegagalan
fungsi paru dengan cara mengatur aliran O2 secara manual.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, Bahan operasional dan Material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Filter oksigen
- Kain lap halus/kain kasa
- Lampu indikator
- Gas oksigen
- Cairan anaesthesi
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek dan bersihkan oksigen regulator
Cek filter oksigen dan saluran yang berhubungan
pada pasien
Cek dan bersihkan flow meter,ganti bila perlu
Cek kebocoran oksigen,ganti bila perlu

Periode
1 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan

3.6.

Lakukan uji kinerja alat

6 bulan
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

3. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


BABY SCALE

PENDAHULUAN
Baby Scale adalah suatu alat yang dipergunakan untuk menimbang berat bayi sehingga dapat
diketahui berat sesungguhnya dengan kapasitas maksimum 5 kg

1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
- Mata timbangan standart
- Balon kuas
- Water pass
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Cairan pembersih
- Kain lap
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Lakukan pengaturan level agar berada pada posisi rata
air
Cek gerakan mekanik dan pegas, bersihkan bila perlu
Cek posisi skala meter pada kondisi nol dengan
mengatur zero adjustment,perbaiki bila perlu
Atur penyetelan posisi jarum oenunjuk pada saat
timbangan tanpa beban,perbaiki bila perlu
Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
3 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan

3 bulan
4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

4. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


BLOOD BANK

PENDAHULUAN
Blood Bank adalah suatu alat pendingin untuk menyimpan dan menjaga kondisi darah yang
berada dalam kantong darah pada suhu tertentu
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap

1.4.
1.5.

Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia


Mekanisme kerja jelas

2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Thermometer ruang
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Cairan pembersih
- Contact cleaner
- Kain lap
- Door seal
- Lem door seal
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek sistem catu daya,perbaiki bila perlu
Cek gerakan mekanik dan pegas, bersihkan bila perlu
Cek posisi skala meter pada kondisi nol dengan
mengatur zero adjustment,perbaiki bila perlu
Atur penyetelan posisi jarum oenunjuk pada saat
timbangan tanpa beban,perbaiki bila perlu
Lakukan uji kinerja alat

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja

Periode
1bulan
3 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan

4.3.

User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user

5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA


5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

5. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


CARDIOTOGRAPH (CTG)

PENDAHULUAN
Cardiotograph adalah suatu alat yang berfungsi untuk mendeteksi signal jantung dan pergerakan
janin dalam kandungan.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja

2.2.
2.3.
2.4.
2.5.
2.6.

Siapkan Formulir Laporan Kerja


Siapkan dokumen teknis penyerta :
Service manual
Wiring diagram
Siapkan peralatan kerja
Tool set Mechanic
Multi meter
Leakage Current Meter
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
Contact cleaner
Jelly
Cairan pembersih
Kain lap halus
Kertas perekam
kuas
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10
3.11

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator
Cek dan bersihkan probe
Cek fungsi self test
Cek sistem catu daya, perbaiki bila perlu
Cek sistem recording paper
Cek tampilan heart rate dan kontraksi
Cek keluaran volume suara. Atur bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
1 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
1 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA

5.1.
5.2.
5.3.

Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan


Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula

6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

6. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


CENTRIFUGE

PENDAHULUAN
Centrifuge adalah suatu alat yang dipergunakan untuk memisahkan dan mengedepankan partical
alat padat pada darah dan urine.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram

2.4.
2.5.
2.6.

Siapkan peralatan kerja


Tool set Mechanic
Multi meter
Leakage Current Meter
Tachometer
Stop watch
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
Contact cleaner
Sikat arang
Amplas
Kain lap / kertas tissue
Kuas
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek sistim pengeraman dan pengunci (interlock system)
Cek putaran motor pada setiap step,ganti sikat arang bila perlu
Cek pewaktu (timer)
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
1 bulan
3 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

7. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


DOPPLER

PENDAHULUAN
Doppler adalah suatu alat yang berfungsi untu mendeteksi detak jantung janin dalam kandungan.
1. PRASYARAT
1.1. SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
- Multi meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Pasta jelly
- Kain lap / kertas tissue

2.6.

Jelly
Kuas
Baterai
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8
3.9.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator
Cek sistem catu daya,perbaiki bila perlu
Cek baterai,ganti bila perlu
Cek keluarkan volume suara,atur bila perlu
Cek konektor, probe, bersihkan bila perlu
Lakukan pengukur arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

8. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


DRY STERILIZER

PENDAHULUAN
Sterilizer adalah suatu alat yang dipergunakan untuk mensterilkan instrument, glass ware dengan
sistim pemanasan elektrik.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
- Thermometer
- Multi meter
- Leakage Current Meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Lampu indikator
- Contact cleaner
- Kuas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8
3.9.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator
Cek dan bersihkan bagian dalam chamber
Cek katup outlet
Cek fungsi indikator, suhu dalam chamber
Cek door gasket dan sistim pengunci
Lakukan pengukur arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

9. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


ELECTRO SURGERY UNIT (ESU)

PENDAHULUAN
Electro Surgery Unit adalah suatu alat yang menghasilkan frekuensi tinggi untuk melakukan
pembedahan dengan keuntungan dapat meminimalkan pendarahan dan meningkatkan sterilitas
pada jaringan.
1. PRASYARAT
1.1. SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Electrosugery analyzer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap
- Kuas
- Bahan penguji
- Lampu indikator
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8
3.9.

Kegiatan pemeliharaan

Periode

Cek dan bersihkan seluruh bagian alat


Cek sistem catu daya,perbaiki bila perlu
Cek tombol selector dan indikator,perbaiki bila perlu
Cek kabel elektroda aktif dan netral,perbaiki dang anti bila perlu
Cek fungsi foot switch,perbaiki bila perlu
Lakukan pengukur arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan penguji dan analisa performance frekwensi
Lakukan uji kinerja alat

1bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

10. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


ELECTROCARDIOGRAPH (ECG)

PENDAHULUAN
Electrocardiograph adalah suatu alat yang dipergunakan untuk mendeteksi sinyal biolistrik
jantung dan menghasilkan rekaman berupa grafik pada kertas perekam. Pada rekaman dapat di
diagnose variaasi ke tidak normalan jantung.

1.1.

1. PRASYARAT
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Elekctronic
- Multi meter
- Simulator ECG
- Leakage Current Meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Baterai
- Kertas perekam
- Cairan pembersih
- Kain lap/kertas tissue
- Kuas
- Lampu indikator
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek dan bersihkan tombol/switch,perbaiki bila perlu
Cek baterai,lampu indikator,ganti bila perlu
Cek semua fitting dan indikator dan konektor dari
semua hubungan listrik,bersihkan bila perlu
3.5. Cek kondisi elektroda,bersihkan bila perlu
3.6. Cek step response dengan menekan tombol 1 mV
3.7. Cek fungsi alarm,perbaiki bila perlu
3.8 Cek kecepatan kertas dan ketajaman rekaman
3.9. Lakukan pelumasan pada roda gigi motor dan roll
kertas perekam
3.10 Lakukan pengukur arus bocor
3.11 Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
3.12 Lakukan uji kinerja alat

Periode
1bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

11. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


HYDROTUBATOR

PENDAHULUAN
Hydrotubator adalah suatu alat yang digunakan untuk membantu memperlancar saluran service
akibat penyumbatan yang dapat menghalangi proses kehamilan

1.1.

1. PRASYARAT
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Elekctronic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kertas perekam
- Kain lap halus
- Lampu indikator
2.6.
Pemberitahuan kepada

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8
3.9.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tomboldan indikator
Cek sistem alarm
Cek tekanan syring dan lakukan pengukuran
Cek gelembung udara
Cek recorder dan ketajaman perekam
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukur tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

Periode
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

.1.

12. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


INCUBATOR PERAWATAN

PENDAHULUAN
Incubator perawatan adalah suatu alat yang digunakan untuk merawat bayi premature atau
mempunyai berat badan lahir rendah (BBLR) dengan cara memberikan temperature dan
kelembaban yang stabil sesuai dengan kondisi dalam kandungan ibu.
1. PRASYARAT
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Elekctronic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Thermometer
- Hygrometer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Cairan pembersih
- Kain lap /kertas tissue
- Kuas
- Bakteri Filter
- Aquades
- Baterai
- Lampu indikator
- Gas oksigen
2.6.
Pemberitahuan kepada user
3. PELAKSANAAN
No.
3.1.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat

Periode
3 bulan

3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8
3.9.
3.10
3.11
3.12
3.13
3.14
3.15
3.16
3.17
3.18
3.19
3.20
3.21

Cek dan tombol switch,perbaiki bila perlu


Cek dan bersihkan penampung aquades,isi bila perlu
Cek filter bakteri,ganti bila perlu
Cek main hole,ganti bila perlu
Cek fungsi selungkup alat
Cek fungsi roda,perbaiki bila perlu
Cek sistim catu daya,perbaiki bila perlu
Cek fungsi thermometer,ganti bila perlu
Cek fungsi pengatur kelembaban,ganti bila perlu
Cek fungsi sistim pengaman,perbaiki bila perlu
Cek fungsi skin probe, bila mempunyai lebih dari satu incubator
perhatikan agar probe tidak tertukar satu dengan yang lain
Cek tekanan maksimum dan minimum gas oksigen
Cek fungsi alarm,perbaiki bila perlu
Cek fungsi kipas,perbaiki bila perlu
Cek kondisi baterai,perbaiki bila perlu
Cek seluruh fungsi indikator/display indikator,meter,pengukur
tekanan, digital display, perbaiki bila perlu
Cek temperature control,perbaiki bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan

3 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

13. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


INFANT WARMER

PENDAHULUAN
Infant Warmer adalah suatu alat yang digunakan untuk menghangatkan bayi agar suhu tubuh
bayi dalam kondisi yang diinginkan.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Thermometer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap /kertas tissue
- Lampu indikator
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.
3.3.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek kondisi elemen pemanas, ganti bila perlu
Cek fungsi indikator, alarm dan timer, perbaiki bila perlu

Periode
1 bulan
1 bulan
1 bulan

3.4.
3.5.
3.6.

Lakukan pengukuran arus bocor


Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kineja alat

1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

14. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


INFUSION PUMP

PENDAHULUAN
Infusion pump adalah suatu alat untuk mengatur jumlah cairan/obat yang dimasukkan ke dalam
sirkulasi aliran darah pasien secara langsung melalui vena.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Infusion analyzer
- Gelas ukur
- Stop watch
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap halus
- Grease
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.

Kegiatan pemeliharaan

Periode

3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.

Cek dan bersihkan seluruh bagian alat


Cek sistem catu daya, perbaiki bila perlu
Cek fungsi tombol dan tampilan, perbaiki bila perlu
Cek fungsi peristaltik
Cek fungsi pengatur tetesan infus, atur bila perlu
Cek sensor dan fungsi alarm, perbaiki bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan uji kineja alat

1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
1 bulan
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

15. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


LAPARASCOPE

PENDAHULUAN
Laparascope adalah suatu alat yang digunakan untuk pemeriksaan bagian dalam tubuh pasien
dengan memasukkan fiber optic melalui mulut atau bagian yang sengaja dibedah.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Vacuum cleaner
- Obeng set kecil (jewel screw)
- Multi tester
- Leakage Current Meter
- Ohm meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Kain lap halus/kain kasa
- Karet busa halus
- Cairan pembersih
- Exiter Lamp
- Kertas printer
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek hubungan antara fibre optic dan laparascope

Periode
3 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.

Cek bagian-bagian mekanis


Cek bagian auto EXPOSURE (untuk alat yang dilengkapi
dengan camera)
Ukur sumber cahaya sesuai dengan petunjuk pabrik
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kineja alat

3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

16. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


NEONATAL MONITOR

PENDAHULUAN
Neonatal monitor adalah suatu alat yang digunakan untuk mendeteksi signal jantung, heart rate
dan suhu bayi dalam tampilan.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Multi tester
- Leakage Current Meter
- Simulator ECG
- Thermometer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Cairan pembersih
- Kain lap halus
- Kertas rekam
- Kuas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator, perbaiki atau ganti bila perlu

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.

Cek sistem catu daya, perbaiki bila perlu


Cek fungsi heart rate, O2 saturasi dan temperatur
Cek fungsi alarm, perbaiki bila perlu
Cek recording paper, perbaiki bila perlu
Lakukan test I m V
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kineja alat

1 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
6 bulan
1 bulan
1 tahun
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

17. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


OBGYN EXAMINATION TABLE

PENDAHULUAN
Obgyn Examination table adalah suatu alat yang digunakan sebagai meja periksa pasien
kebidanan.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Kain lap/kertas tissue
- Oli
- Oli seal
- Kuas
- Pelumas (grease)
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek aksesoris obgyn examination table standar

Periode
6 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.

Cek pengereman meja


Cek pergerakan meja, aksesoris, beri grease bila perlu
Cek sistem pergerakan naik turun meja, perbaiki bila perlu
Cek volume oli, tambah bila perlu
Lakukan uji kineja alat

1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

18. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


OPERATING LAMP CEILING MOUNTED

PENDAHULUAN
Operating Lamp Ceiling Mounted adalah suatu alat yang digunakan untuk menerangi obyek pada
saat dilakukan operasi.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Tool Set Mechanic
- Multi meter
- Lux meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Lampu halogen
- Contact cleaner
- Kain lap/kertas tissue
- Kuas
- Grease
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek sistem catu daya, perbaiki bila perlu

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.

Cek fungsi ON/OFF Switch


Cek pengatur focus cahaya
Cek pergerakan lampu dan keseimbangan, perbaiki bila perlu
Lakukan pengukuran intensitas cahaya, ganti bila perlu
Lakukan pelumasan, bila perlu
Lakukan uji kineja alat

3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

19. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


SPECTROPHOTOMETER

PENDAHULUAN
Spectrophotometer adalah suatu alat yang digunakan untuk mengukur kepekatan suatu larutan
(urine dan darah).
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Exiter lamp
- Cuvet calibrator kit
- Lens cleaner kit
- Contact cleaner
- Aquades
- Peniup debu
- Kain lap halus/tissue lensa
- Kuas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek kondisi sakelar dan tombol-tombol

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.

Cek exiter lamp, ganti bila perlu


Cek dan bersihkan foto sensor dan filter monochromatic, ganti
bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
1 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

20. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


STEAM STERILIZER (dengan Vacuum Pump)

PENDAHULUAN
Steam Sterilizer (dengan vacuum pump) adalah suatu alat yang dipergunakan untuk sterilisasi
(pensucihamaan) instrument, linen, kasa/kapas dengan menggunakan panas dan tekanan uap
yang dihasilkan dengan memanaskan air.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Pressure gauge
- Pewaktu (timer)
- Thermometer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Cairan pembersih elemen
- Lampu indikator
- Contact cleaner
- Door gasket dan lem
- Kuas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.

Kegiatan pemeliharaan

Periode

3.1.
3.2.
3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.
3.11.
3.12.
3.13.
3.14.
3.15.

Cek dan bersihkan seluruh bagian alat


Cek dan bersihkan bagian dalam chamber
Cek dan bersihkan elemen pemanas dari kerak
Cek katup pengaman dan kebocoran uap, perbaiki bila perlu
Cek lampu indikator dan alarm, ganti bila perlu
Cek gelas penduga
Cek door gasket dan sistem pengunci
Cek fungsi meter tekanan
Cek fungsi thermometer
Cek perpipaan air bersih
Cek perpipaan air/uap buangan
Cek fungsi motor/pompa vacuum
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

21. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


SUCTION PUMP (dengan pelumas)

PENDAHULUAN
Suction pump adalah suatu alat yang dipergunakan untuk menghisap cairan yang tidak
dibutuhkan pada tubuh manusia.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Pressure gauge
- Oli gun
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap/kertas tissue
- Sikat arang
- Filter
- Amplas
- Seal O
- Oli
- Kuas
- Grease
2.6.
Pemberitahuan kepada user
3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek kondisi oli, filter, ganti bila perlu

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.
3.11.
3.12.

Cek fungsi tombol indikator, perbaiki bila perlu


Cek sistem catu daya, perbaiki bila perlu
Cek putaran motor, ganti sikat arang bila perlu
Cek seal botol penampung, ganti bila perlu
Cek fungsi pelampung, perbaiki bila perlu
Cek daya hisap dengan menggunakan pressure gauge
Lakukan pelumasan pada lager/bearing motor
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
3 bulan
6 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

22. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


SUCTION PUMP MEMBRAN (tanpa pelumas)

PENDAHULUAN
Suction pump adalah suatu alat yang dipergunakan untuk menghisap cairan yang tidak
dibutuhkan pada tubuh manusia.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Pressure gauge
- Oli gun
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap/kertas tissue
- Sikat arang
- Filter
- Klep/membran
- Amplas
- Seal O
- Kuas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.
3.11.

Cek kondisi filter, klep/membran, ganti bila perlu


Cek putaran motor, ganti sikat arang bila perlu
Cek seal botol penampung, ganti bila perlu
Cek fungsi pelampung, perbaiki bila perlu
Cek daya hisap
Lakukan pelumasan pada lager/bearing motor
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

23. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


ULTRA VIOLET LAMP

PENDAHULUAN
Ultra Violet lamp adalah suatu alat untuk therapy dengan menggunakan lampu ultra violet.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electric
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Radio meter
- Pewaktu (timer)
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap halus dan kapas
- UV lamp
- Lampu indikator
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek lampu UV, ganti bila perlu

Periode
3 bulan
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.

Cek pewaktu (timer), perbaiki bila perlu


Cek saklar, perbaiki bila perlu
Cek lampu indikator, ganti bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

24. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


ULTRASONOGRAPH (USG)

PENDAHULUAN
Ultrasonograph adalah suatu alat untuk mendeteksi bagian dalam tubuh dengan memanfaatkan
frekuensi ultrasound.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Tool Set Mechanic
- Multi meter
- Leakage Current Meter
- Oscilloscope
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Film Polaroid
- Kertas printer
- Contact cleaner
- Pasta jelly
- Kain lap halus dan kapas
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek tombol-tombol, joystick/track ball

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.

Cek probe, monitor, bersihkan bila perlu


Cek printer/camera Polaroid dan shutter camera polaroid
Cek sinsitifitas dan brightness dalam bentuk tampilan dengan
menggunakan probe, adjustment bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
1 bulan
1 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

25. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


VACUUM EXTRACTOR (electric)

PENDAHULUAN
Vacuum Extractor adalah suatu alat yang digunakan untuk membantu mengeluarkan bayi pada
ibu yang mengalami kegagalan dalam kelahiran normal.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set
- Multi tester
- Leakage Current Meter
- Pressure gauge
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan dan material bantu :
- Kain lap halus / kain kasa
- Vaselin
- Amplas
- Filter
2.6.
Pemberitahuan kepada user

3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek fungsi tombol dan indikator

Periode
3 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.

Cek dan bersihkan pelumasan pada leger/bearing


Cek dan bersihkan filter, ganti bila perlu
Cek katup inlet dan outlet, ganti bila perlu
Cek daya hisap, atur bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

26. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


VENTILATOR

PENDAHULUAN
Ventilator adalah suatu alat bantu pernapasan yang berfungsi untuk mengontrol, membantu atau
mengambil alih fungsi paru pasien.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Multi tester
- Leakage Current Meter
- O2 concentration meter
- Pressure meter
- Volume meter
- Ventilator analyzer
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Kain lap halus
- Filter O2
- Breathing bag
- O2 cell
- Ink eraser
- Vacuum cleaner
- Contact cleaner
- Seal O
2.6.
Pemberitahuan kepada user
3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek indikator dan sistem alarm, perbaiki bila perlu

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.
3.11.

Cek kondisi regulator oksigen dan udara segar, ganti bila perlu
Cek filter dan seal O, ganti bila perlu
Cek perangkat humidifier, ganti seal O bila perlu
Cek dan bersihkan tombol/switch menggunakan contact cleaner
Cek lampu indikator, ganti bila perlu
Cek kerusakan dan kebocoran saluran udara, ganti bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

1 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
6 bulan
6 bulan
6 bulan
1 tahun
1 tahun
6 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

27. PROSEDUR TETAP (PROTAP) PEMELIHARAAN PREVENTIF


X-RAY UNIT

PENDAHULUAN
X-Ray Unit adalah suatu alat yang menghasilkan energy radiasi dan dipergunakan untuk
tindakan radiography dan fluoroscopy untuk mendiagnose gangguan dalam tubuh pasien.
1. PRASYARAT
1.1.
SDM, teknisi terlatih
1.2.
Peralatan kerja lengkap
1.3.
Dokumen teknis penyerta lengkap
1.4.
Bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu tersedia
1.5.
Mekanisme kerja jelas
2. PERSIAPAN
2.1.
Siapkan perintah kerja
2.2.
Siapkan Formulir Laporan Kerja
2.3.
Siapkan dokumen teknis penyerta :
- Service manual
- Wiring diagram
2.4.
Siapkan peralatan kerja
- Tool Set Electronic
- Tool Set Mechanic
- Leakage Current Meter
- O2 concentration meter
- Apron
- kVp meter
- mAs meter
2.5.
Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu :
- Contact cleaner
- Kain lap halus dan kapas
- HT grease
- Film x-ray
- Lampu collimator
- Lampu indikator
- Cairan pembersih
- Amplas
- Oli pelumas
2.6.
Pemberitahuan kepada user
3. PELAKSANAAN
No.
3.1.
3.2.

Kegiatan pemeliharaan
Cek dan bersihkan seluruh bagian alat
Cek tombol pengendali dan pengereman, perbaiki bila perlu

Periode
1 bulan

3.3.
3.4.
3.5.
3.6.
3.7.
3.8.
3.9.
3.10.
3.11.
3.12.

Cek gerakan dan pengunci tabung X-ray tube, perbaiki bila perlu
Cek fungsi collimator, perbaiki bila perlu
Cek muatan dan kondisi accu (yang dilengkapi accu)
Cek fungsi selector kV, mA dan mAs dan tombol expose
Cek fungsi indikator, ganti bila perlu
Cek/ukur keluaran kV dan mAs
Cek kondisi HT cable, beri grease bila perlu
Lakukan pengukuran arus bocor
Lakukan pengukuran tahanan kabel pembumian alat
Lakukan uji kinerja alat

6 bulan
6 bulan
3 bulan
1 bulan
3 bulan
3 bulan
3 bulan
1 tahun
1 tahun
1 tahun
3 bulan

4. PENCATATAN
4.1.
Isi kartu pemeliharaan alat
4.2.
Isi Formulir Laporan Kerja
4.3.
User menanda tangani laporan kerja dan alat diserahkan kembali kepada user
5. PENGEMASAN ALAT KERJA DAN DOKUMEN TEKNIS PENYERTA
5.1.
Cek alat kerja dan sesuaikan dengan catatan
5.2.
Cek dan rapikan dokumen teknis penyerta
5.3.
Kembalikan alat kerja dan dokumen teknis penyerta ke tempat semula
6. PELAPORAN
6.1.
Laporkan hasil pekerjaan kepada pemberi tugas

Anda mungkin juga menyukai