Anda di halaman 1dari 1

Allah berfirman dalam hadist qudtsinya yg artinya..

"Wahai anak adam, janganlah engkau takut terhadap kekuasaan, selama


kekuasaan-Kulah yang abadi, dan kekuasaanKu tidak akan pernah habis. "
"Wahai anak adam, jangan takut dari sempitnya harta, sedangkan hartaKu
banyak, dan hartaKu tidak akan pernah habis."
"Wahai anak adam, Aku menciptakanmu untuk beribadah, maka janganlah
bermain-main. Dan Aku telah menjamin rezekimu, maka janganlah lelah."
<maksud lelah disini adalah lelah raga, sedangkan hati tetap bertawakkal
pada Allah>
"Demi kekuasaanKu dan kemulianKu, jika kau ridho dengan ketentuanKu
atasmu, maka Aku akan bahagiakan jiwa dan ragamu, dan Ku catat kau
sebagai hamba yang bersyukur. Dan jika engkau tidak ridho terhadap
ketentuanKu atasmu, -Demi kekuasaanKu dan kemuliaanKu- Aku akan
menjadikan kesusahan dunia atasmu. Dan kau akan berlari mengejar dunia
seperti hantu-hantu berlarian di hutan pada malam hari. Kemudian engkau
tidak akan mendapatkan apapun kecuali apa yang aku tetapkan atasmu."
"Wahai anak adam, Aku telah menciptakan langit dan bumi, dan Aku sama
sekali tidak merasa kesusahan. Apakah susah bagiKu untuk mengatur rizeki
mu?."
"Wahai anak adam, jangan engkau bertanya pada-Ku mengenahi rezeki hari
esok, sebagaimana Aku tidak bertanya padamu mengenahi amalmu besok."
"Wahai anak adam, sesungguhnya Aku mencintaimu. Maka dengan hak-Ku
ini, jadilah hamba yang mencintaiKu. "

Anda mungkin juga menyukai