Anda di halaman 1dari 2

Pengertian dan Klasifikasi Lansia (Lanjut Usia)

0
By Destur Purnama Jati on April 18, 2015Training

Senyumperawat.com Manusia lanjut usia adalah orang yang usianya


mengalami perubahan biologi, fisik, kejiwaan, dan sosial. Perubahan ini akan
berpengaruh terhadap aspek kehidupannya termasuk kesehatannya. Oleh
karena itu kesehatan lanjut usia perlu mendapatkan perhatian khusus dan
tetap terpelihara serta ditingkatkan agar selama kemampuannya dapat ikut
serta berperan aktif dalam pembangunan (Depkes RI, 2006).

Usia lanjut marupakan salah satu fase kehidupan yang dilalui oleh setiap
individu yang dikaruniai umur panjang. Menjadi tua tidak bisa dihindari tetapi
menjadi usia lanjut yang sehat dan produktif dapat diupayakan. Proses
tersebut merupakan proses yang wajar terjadi. Proses usia lanjut yang tidak
sesuai dengan keinginan-keinginan tersebut, dirasakan sebagai beban mental
yang cukup besar. Penyakit yang membahayakan, menjalani masa pension,
ditinggal mati suami atau istri, dan sebab-sebab lainnya lebih sering
menimbulkan gangguan-gangguan keseimbangan mental. Psikologi
kehilangan merupakan salah satu sindroma atau gejala multikompeks dari
proses usia lanjut (Depkes RI 2003)

Usia tua sering disebut dengan senescence yaitu merupakan suatu periode
dari rentang kehidupan yang ditandai dengan perubahn atau penurunan
fungsi tubuh, biasanya mulai pada usia yang berbeda-beda untuk setiap
individu (Papalia 2001).

Menurut Sari (2004) dikemukakan bahwa usia lanjut yang memiliki


kesempatan bertemu dengan teman sebaya dapat membuka kesempatan
pada individu usia lanjut untuk belajar dari pengalaman hidup individu lain
dan menginterprestasikannya kembali pengalaman hidupnya sehingga akan
membantu individu tersebut dalam mengontrol pengalaman emosi yang
positif atau negatif. Dengan memiliki teman, individu usia lanjut akan merasa
memiliki dukungan sosial di luar keluarganya, menimbulkan perasaan
dihargai dan diinginkan meskipun mereka sudah mengalami kemunduran dan
keterbatasan.

Batasanbatasan lansia :

1. Menurut WHO

Usia pertengahan (Midle Age)kelompok usia 45 59 tahun.


Usia lanjut (Ederly)antara 60 74 tahun.
Usia lanjut tua (Old) antara 75 90 tahun.
Usia sangat tua (Very Old) diatas 90 tahun
2. Menurut UU No: 13 Tahun 1998

Tentang kesejahteraan lanjut usia: lanjut usia adalah seorang yang telah
mencapai usia 60 tahun keatas.

3. Menurut Dep. Kes. RI, lebih lanjut menggolongkan lansia menjadi tiga
golongan yaitu:
Kelompok lansia dini (55 64 tahun).
Kelompok lansia pertengahan (65 tahun keatas).
Kelompok lansia dengan resiko tinggi (usia 70 tahun keatas).
4. Menurut Bernice Neu Garden (1975)

Lansia muda yaitu orang yang berumur diantara 55 75 tahun.


Lansia tua yaitu orang yang berumur lebih dari 75 tahun.
5. Menurut Levison (1978)

Lansia peralihan awal, antara 50 55 tahun.


Lansia peralihan menegah antara 55 60 tahun.
Lansia peralihan akhir antara 60 65 tahun.

Anda mungkin juga menyukai