Anda di halaman 1dari 4

Turbin adalah mesin penggerak, dimana energy fluida kerja dipergunakanlangsung

untuk memutar roda turbin. Jadi, berbeda dengan yang terjadi dengan mesin torak,pada turbin
tidak terdapat bagian mesin yang bergerak translasi. Bagian turbin yang berputar dinamai
rotor atau roda turbin., sedangkan bagian yang tidak berputar dinamai stator ataurumah
turbin. Roda turbin terletak di dalam rumah turbin dan roda turbin memutar porosdaya yang
menggerakkan atau memutar bebannya (generator listrik, pompa, kompresor,baling-baling
atau mesin lainnya). Di dalam turbin, fluida kerja mengalami proses ekspansi,yaitu proses
penurunan tekanan dan mengalir secara kontinu. Kerja fluida dapat berupa air,uap air, atau
gas.

Prinsip Kerja Sistem Turbin Uap

Turbin uap merupakan salah satu jenis mesin yang menggunakan metodeexternal
combustion engine (mesin pembakaran luar). Pemanasan fluida kerja (uap)dilakukan di luar
sistem. Secara singkat prinsip kerja turbin uap adalah sebagai berikut :

Uap masuk kedalam turbin melalui nosel. Didalam nosel energi panas dari
uapdirubah menjadi energi kinetis dan uap mengalami
pengembangan.Tekanan uap pada saat keluar dari nosel lebih kecil dari pada
saat masuk ke dalamnosel, akan tetapi sebaliknya kecepatan uap keluar nosel
lebih besar dari pada saatmasuk ke dalam nosel. Uap yang memancar keluar
dari nosel diarahkan ke sudu-sudu turbin yang berbentuk lengkungan dan
dipasang disekeliling roda turbin.Uap yang mengalir melalui celah-celah
antara sudu turbin itu dibelokkan kearahmengikuti lengkungan dari sudu
turbin. Perubahan kecepatan uap inimenimbulkan gaya yang mendorong
dan kemudian memutar roda dan porosturbin.
Jika uap masih mempunyai kecepatan saat meninggalkn sudu turbin berarti
hanyasebagian yang energi kinetis dari uap yang diambil oleh sudu-sudu
turbin yangberjalan. Supaya energi kinetis yang tersisa saat
meninggalkan sudu turbindimanfaatkan maka pada turbin dipasang
lebih dari satu baris sudu gerak.Sebelum memasuki baris kedua sudu
gerak. Maka antara baris pertama dan bariskedua sudu gerak dipasang satu
baris sudu tetap ( guide blade ) yang berguna untuk mengubah arah kecepatan
uap, supaya uap dapat masuk ke baris kedua sudugerak dengan arah yang
tepat.
Kecepatan uap saat meninggalkan sudu gerak yang terakhir harus dapat
dibuatsekecil mungkin, agar energi kinetis yang tersedia dapat dimanfaatkan
sebanyakmungkin. Dengan demikian effisiensi turbin menjadi lebih
tinggi karena kehilangan energi relatif kecil.

TURBIN GAS

Turbin gas adalah suatu alat yang memanfaatkan gas sebagai fluida untukmemutar
turbin dengan pembakaran internal. Didalam turbin gas energi kinetikdikonversikan
menjadi energi mekanik melalui udara bertekanan yang memutar rodaturbin sehingga
menghasilkan daya.

Prinsip Kerja Sistem Turbin Gas

Udara masuk kedalam kompresor melalui saluran masuk udara


(inlet).Kompresor berfungsi untuk menghisap dan menaikkan tekanan udara tersebut,
sehinggatemperatur udara juga meningkat. Kemudian udara bertekanan ini masuk kedalam
ruangbakar. Di dalam ruang bakar dilakukan proses pembakaran dengan cara
mencampurkanudara bertekanan dan bahan bakar. Proses pembakaran tersebut
berlangsung dalamkeadaan tekanan konstan sehingga dapat dikatakan ruang bakar hanya
untuk menaikkantemperatur. Gas hasil pembakaran tersebut dialirkan ke turbin gas melalui
suatu nozelyang berfungsi untuk mengarahkan aliran tersebut ke sudu-sudu turbin. Daya
yangdihasilkan oleh turbin gas tersebut digunakan untuk memutar kompresornya sendiri
danmemutar beban lainnya seperti generator listrik, dll. Setelah melewati turbin ini
gastersebut akan dibuang keluar melalui saluran buang (exhaust).

Secara umum proses yang terjadi pada suatu sistem turbin gas adalah sebagai berikut:

1. Pemampatan (compression) udara di hisap dan dimampatkan

2. Pembakaran (combustion) bahan bakar dicampurkan ke dalam ruang bakardengan


udara kemudian di bakar.

3. Pemuaian (expansion) gas hasil pembakaran memuai dan mengalir ke luarmelalui


nozel (nozzle).

4. Pembuangan gas (exhaust) gas hasil pembakaran dikeluarkan lewat


saluranpembuangan.
DAFTAR PUSTAKA

Suwachid, 2006 Ilmu Turbin, LPP UNS Surakarta

Shlyakhin, P, Turbin Uap (Steam Turbines) Teori dan Rancangan, Penerbit Erlangga,
Jakarta, 1990.

Arismunandar, Wiranto, Penggerak Mula Turbin, Penerbit ITB, Bandung, 1997.

Dietzel, Fritz, Turbin, Pompa dan Kompresor, Terjemahan Dakso Sriyono, Penerbit
Erlangga, Jakarta, 1993.

Anda mungkin juga menyukai