Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN POSO

DINAS KESEHATAN

Alamat :Jln. TransSulawesi Km. 4, 0452-325080 Kel. Kawua Kec. Poso Kota Selatan Kab.
Poso

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KAWUA


NOMOR :

TENTANG
PELAYANAN REKAM MEDIS DAN METODE IDENTIFIKASI

KEPALA PUSKESMAS KAWUA

Menimbang : a. Bahwa rekam medis berfungsi sebagai sumber informasi dan


acuan baik mengenai data sosial, data medis, hingga segala tindakan
pengobatan yang diberikan kepada pasien, maka berkas tersebut harus
dikelola dengan baik agar dapat dirasakan manfaatnya.
b. Bahwa dalam rangka upaya meningkatkan mutu pelayanan di Puskesmas
Kawua maka diperlukan penyelenggaraan rekam medis yang bermutu
tinggi.
c. Bahwa agar pelayanan rekam medis di Puskesmas Kawua
terlaksana dengan baik, perlu adanya kebijakan Kepala Puskesmas
Kawua sebagai landasan bagi penyelenggaraan pelayanan rekam medis
d. Bahwa sehubungan dengan butir a, b dan c tersebut di atas
maka perlu menetapkan surat keputusan Kepala Puskesmas Kawua
tentang pelayanan rekam medis dan metode identifikasi

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang

Kesehatan.

2. Undang-undang No 43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan

3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 75 Tahun 2014 Tentang

Puskesmas

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 269 Tahun 2008

Tentang Rekam Medis


5. SK Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 50/MENKES/SK/I/1998

Tentang Pemberlakukan Klasifikasi Statistik Informasi mengenai Penyakit

Revisi kesepuluh.

M E M U T U S K AN

Menetapkan :

KESATU : Keputusan Kepala Puskesmas Kawua tentang pelayanan rekam medis dan

metode identifikasi

KEDUA : Kebijakan pelayanan rekam medis sebagaimana dimaksud pada diktum

pertama merupakan pedoman penyelenggaraan pelayanan rekam medis dan

identifikasi di Puskesmas Kawua

KETIGA : Keutusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya dan apabila di kemudian

hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan ini akan diadakan perbaikan

sebagaimana mestinya

Ditetapkan : Di Poso

Pada tanggal : 2016

KEPALA PUSKESMAS KAWUA,

ALBERT KALENGKONGAN

Anda mungkin juga menyukai