Anda di halaman 1dari 2

Dispensing obat adalah proses berbagai kegiatan yang berkaitan dengan dispensing obat.

Berbagai kegiatan tersebut adalah menerima dan memvalidasi resep obat, mengerti dan
menginterpretasikan maksud resep yang dibuat dokter, membahas solusi masalah yang
terdapat dalam resep bersama-sama dengan dokter penulis resep, mengisi Profil Pengobatan
Penderita (P-3), menyediakan atau meracik obat, memberi wadah dan etiket yang sesuai
dengan kondisi obat, merekam semua tindakan, mendistribusikan obat kepada Penderita
Rawat Jalan (PRJ) atau Penderita Rawat Tinggal (PRT), memberikan informasi yang
dibutuhkan kepada penderita dan perawat.

Praktik Dispensing yang Baik adalah suatu praktik yang memastikan suatu bentuk yang
efektif dari obat yang benar, ditujukan kepada pasien yang benar, dalam dosis dan kuantitas
sesuai instruksi yg jelas, dan dalam kemasan yang memelihara potensi obat.

II. Lingkungan Dispensing

Yang termasuk lingkungan dispensing adalah staf, sekeliling lingkungan fisik, rak, ruang
peracikan, ruang penyimpanan, peralatan, permukaan yang digunakan selama bekerja, dan
bahan pengemas.

Lingkungan dispensing harus bersih dan diorganisasikan. Bersih karena umumnya obat
digunakan secara internal dan diorganisasikan agar dispensing dapat dilakukan dengan aman,
akurat, dan efisien.

Staf harus memiliki kebersihan diri dan harus memakai baju kerah putih/baju kerja.
Sekeliling lingkungan fisik, ruang peracikan, dan ruang penyimpanan harus bebas debu
dan kotoran; sebaiknya dibersihkan setiap hari. Wadah dan obat-obattan sebaiknya
diorganisasikan dalam rak; sebaiknya obat dalam dan obat luar diletakkan secara terpisah;
bahan kimia cair dan padat juga sebaiknya disimpan secara terpisah; semua wadah dan obat
harus diberi etiket secara jelas untuk memastikan pemilihan yang aman dari sediaan dan
meminimalkan kesalahan. Semua peralatan untuk meracik, seperti lumpang dan alu, spatula,
timbangan, dll harus dibersihkan hingga bersih dan kering sebelum pemakaian sediaan
selanjutnya. Timbangan sebaiknya dikalibrasi sesuai dengan peraturan yang ada.

Lingkungan dispensing harus memiliki ruangan yang memungkinkan gerakan yang longgar
bagi staf selama proses dispensing, tetapi pergerakan harus diminimalkan untuk memelihara
efisiensi.

Sistem perputaran sediaan harus ditetapkan berbasis obat yang digunakan terlebih dahulu,
misalnya yang masuk dulu/keluar dulu. (First In/First Out).

III. Personel Dispensing

Selain membaca, menulis, menghitung, dan menuang, personel dispensing harus memiliki
kemampuan sebagai berikut:

Pengetahuan tentang obat yang mau didispensing, seperti penggunaan umum, dosis
yang digunakan, efek samping yang ditimbulkan, mekanisme kerja obat, interaksi
dengan obat lain/makanan, penyimpanan yang baik, dll.
Keterampilan kalkulasi dan aritmatik yg baik.

Keterampilan mengemas yang baik.

Bersifat bersih, teliti, dan jujur.

Memiliki sikap dan keterampilan yang baik dalam berkomunikasi dengan penderita
dan profesional kesehatan lain.

IV. Proses Dispensing

1. Menerima dan memvalidasi resep

2. Mengkaji resep untuk kelengkapan

3. Mengerti dan menginterpretasikan resep

4. Menapis profil pengobatan penderita

5. Menyiapkan, membuat, atau meracik obat

6. Mendistribusikan obat kepada penderita

Anda mungkin juga menyukai