Anda di halaman 1dari 5

Menentukan warna LED yang diinginkan:

Untuk Jenis lampu Led memiliki banyak varian warna, warna yang umum digunakan antara lain:

Putih/ White: memiliki warna Putih bersih, berkisar antara 6000 Kelvin sd 6500 Kelvin,
menampilkan kesan modern, meningkatkan konsentrasi
Warm White: memiliki warna Putih-Kekuningan, berkisar antara 2500 Kelvin sd 3500 Kelvin,
menampilkan kesan mewah, menimbulkan perasaan menenangkan dan hangat serta relaksasi
Natural White: memiliki warna putih dengan sedikit tone kuning, berada di antara warna white dan
warm white, berkisar antara 4000 Kelvin sd 5500 Kelvin, menampilkan warna sesuai/ mendekati
aslinya. Sangat cocok digunakan untuk mendapatkan manfaat dari dua warna tersebut (White dan
Warm White).
Cool White: memiliki warna Putih-Kebiruan, berkisar diatas 7000 Kelvin, biasa digunakan untuk
penerangan etalase perhiasan berlian dan Aquarium
Red: Merah
Green: Hijau
Blue: Biru
Yellow: Kuning
Pink: Pink
Purple: Ungu
Warna warna lainnya

Catatan: Hanya merupakan indikasi dan rekomendasi, segala kesalahan diluar tanggung jawab SimplySimpler.net, untuk informasi
tambahan bisa menghubungi www.SimplySimpler.net
Apa sih yang dimaksud dengan K ( Kelvin ) pada bohlam lampu?

Kok ada macam-macam, 3000K, 4300K, 5000K. Apa artinya itu?

Mungkin pertanyaan tersebut yang ada di benak anda, yang mungkin kurang familiar dengan istilah Kelvin.

Kelvin adalah satuan unit yang digunakan untuk mengukur warna dari suatu sumber cahaya. Dalam hal ini,
sumber cahaya yang kita maksud adalah bohlam lampu mobil atau motor. Kelvin sama sekali tidak berkaitan
dengan tingkat terang atau tingkat panas sebuah bohlam lampu.

Semakin tinggi tingkat Kelvin pada sebuah lampu, maka berarti warna lampu tersebut semakin mendekati warna
sinar matahari yang sesungguhnya ( sunlight ).

Lampu halogen yang digunakan sebagai standar memiliki tingkat 3200K ( warna kuning standar ). lampu-lampu
yang tingkat Kelvinnya dibawah standar, akan mengeluarkan output berwarna kuning pekat, biasanya antara
2500K hingga 3000K. Sedangkan lampu yang tingkat Kelvinnya diatas standar, output cahayanya akan
cenderung semakin putih.

2500 3000K : output cahaya warna kuning pekat


4000K : output cahaya putih kekuningan
4200 4300K : output cahaya putih, dengan sedikit unsur kekuningan
5000K : output cahaya putih
6000K : output cahaya putih, dengan sedikit unsur kebiruan
8000K : output cahaya putih kebiruan
Lampu HID memiliki beberapa Color Temperature (CT) yaitu warna yang terlihat pada sumber cahaya (headlamp) oleh
mata kita, diukur dalam standard ukuran Kelvin (K).

perlu diperhatikan semakin besar angka Kelvin lampu HID maka otomatis semakin panas suhu yang dihasilkan...
sehingga beresiko membuat reflektor meleleh, retak ataupun pecah...

kebanyakan orang sering berpendapat kalau derajat kelvinnya tinggi (mis 10000K atau 12700K) maka akan semakin
bagus... padahal belum tentu juga, malah kebanyakan bikin reflektor meleleh, apalagi jika mobil tersebut aslinya
tidak di desain menggunakan lampu HID (aslinya cuman pake halogen) ini karena kekuatan material reflektor
lampunya tidak sama dengan reflektor mobil yang aslinya spek HID..

untuk kenyamanan dan keamanan, sebaiknya jangan lebih dari CT 4000-5400K... perlu diketahui kalau di luar negeri
penggunaan HID 10000K atau 12700K biasanya hanya untuk kebutuhan kontes atau show, bukan untuk harian...

lampu HID yang baik yang tembus hujan


Mata manusia melihat warna dengan temperatur rendah misalnya 2.400K sebagai warna merah. Sedangkan cahaya
yang temperaturnya tinggi seperti 10.000K diterjemahkan menjadi warna ungu. Nah lampu HID yang diproduksi
umumnya bermain pada temperatur diantara 2.400K hingga 10.000K.

Berikut ini skema perbandingan antara temperatur dan warna cahaya:


1.500K - Cahaya Lilin
2.680K - Lampu halogen 40watt
3.000K - Lampu halogen 200watt
3.200K - matahari terbit/terbenam
3.500-4.300K - Rata HID Superwhite
5.500K - Siang hari
6.000K-7.500K - Siang hari yang cerah
8.000K-9.000K - Siang hari dengan awan kebiru-biruan
10.000K - 12.000K Ungu
Aplikasi Lampu berdasarkan Temperaturnya
Cahaya bertemperatur rendah sering digunakan dalam setingan foto studio untuk memberikan kesan hangat.
Sebaliknya temperatur tinggi digunakan untuk menangkap sebanyak-banyaknya detail pada objek foto (pada batasan
temperatur tertentu). Jadi pada dasarnya temperatur rendah menghasilkan cahaya hangat dan temperatur tinggi
menghasilkan cahaya yang lebih cool alias sejuk.

Ada Kelvin ada Lumens : Bisa tembus kabut dan hujan?


Satu catatan penting bahwa selain diukur dengan temperatur, cahaya juga diukur dengan intensitas dalam satuan
Lumens. Bila temperatur menentukan warna maka intensitas menentukan kekuatan pancar dan daya tembus cahaya.
Kelvin dan Lumens selalu berbanding terbalik; semakin tinggi temperatur maka intensitasnya menurun. Semakin
rendah intensitas akan mengurangi kemampuan cahaya untuk menembus halangan, misalnya kabut dan hujan.

Cahaya dengan tingkat Lumens lebih rendah akan "tertutup" oleh cahaya dengan Lumens yang lebih tinggi.

- 3000k : berwarna kuning, 1500-2000 lumens. Agak kurang nyaman dimata & lebih sering digunakan untuk foglamp,
Tapi memiliki visibilitas sangat baik saat kondisi kabut ataupun hujan.
- 4300k : berwarna putih, dengan sedikit warna kuning. 3200 lumens. Hid dengan kelvin ini yg biasa jadi lampu OEM.
Warna putih dan sedikit warna kuning cukup nyaman dimata & mempunyai visibilitas yg cukup baik saat kondisi
hujan atau berkabut.
- 6000k : berwarna paling putih, dengan binar biru sedikit. 2800 lumens. Terangnya cukup memanjakan mata &
lumayan stylis, tapi untuk nembus hujan atau kabut masih kalah dibanding 4300k. Pengalaman pake motor temen
ane, cahaya yg keluar nyaris tak terlihat saat kondisi hujan atau setelahnya (samar2 tapi masih kentara).
- 8000k: berwarna biru halus dengan binar putih sedikit. 2500 lumens. Warna yg sangat enak dilihat, tapi malah cukup
menyusahkan saat ujan atau kabut
- 10.000k : berwarna biru terang. 2200 lumens. Tergolong terang, dengan warna biru, visibility jadi kurang baik
- 12.000k: berwarna violet/ungu, 2100 lumens. Tidak direkomendasikan untuk pemakaian harian.Lebih sering
digunakan u/ pameran atau fashion karena warnanya yg nyentrik & terlihat bagus.

Anda mungkin juga menyukai