Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN

DETEKSI DINI FAKTOR RESIKO PADAIBU HAMIL

I. Pendahuluan

Upaya kesehatan ibu dan anak adalah upaya dibidang kesehatan yang menyangkut
pelayanan dan pemeliharaan ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas bayi, anak balita dan anak
prasekolah. Prinsip pengelolaan KIA adalah memantapkan dan meningkatkan
jangkauan serta mutu pelayanan secara efektif dan efisien. Pelayanan KIA diutamakan
pada pelayanan antenatal terintegrasi, pertolongan persalinan nakes dengan pemantauan
kesehatan neonatus dan nifas, deteksi faktor resiko, pemantauan resiko tinggi ibu hamil,
neonatus dan nifas, serta penanganan komplikasi kebidanan dan neonatus.

II. Latar Belakang


Kehamilan merupakan proses reproduksi yang normal tetapi mempunyai resiko untuk
terjadinya komplikasi . Deteksi dini faktor resiko pada ibu hamil adalah kegiatan yang
dilakukan untuk menemukan ibu hamil yang mempunyai faktor resiko agar bisa ditanganin
sedini mungkin agar tidak berlanjut menjadi komplikasi.
III. Tujuan
a. Tujuan umum
Tercapainya kemapuan hidup sehat melalui peningkatan derajat kesehatan yang optimal
bagi ibu dan keluarga, serta meningkatnya derajat kesehatan anak untuk menjamin proses
tumbuh kembang yang optimal.
b. Tujuan khusus
1. Meningkatnya kemampuan ibu ( pengetahuan,sikap,perilaku) dalam mengatasi
kesehatan diri dan keluarganya.
2. Meningkatnya upaya pembinaan kesehatan balita dan anak prasekolah
3. Meningkatnya mutu pelayanan kesehatan ibu hamil, bersalin, nifas , bayi dan balita.
4. Meningkatnya peran serta masyarakat , keluarga dan seluruh anggota keluarga untuk
mengatasi masalah kesehatan ibu, bayi, balita dan prasekolah.

IV. Jadwal Pelaksanaan


Bulan Januari sampai dengan Bulan Desember 2017
1. Evaluasi Pelaksanaan dan Pemantauan

Evaluasi dilakukan dengan menganalisa hasil deteksi faktor resiko tinggi dan hasil
pemantauan faktor resiko, komplikasi pada ibu hamil sampai ibu melahirkan dan melewati
masa nifas dengan sehat.
2. Pencatatan dan Pelaporan
Pencatatan dilakukan dalam format yang biasa dilakukan setiap akhir bulan dan dilaporkan
kepada kepala Puskesmas Girimaya selanjtnya akan dilaporkan ke Dinas Kesehatan setiap
awal bulan dan akan dipresentasikan dalam lokakarya mini puskesmas.

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Girimaya

dr. Feilin Tanita


NIP. 198111082010012002

Anda mungkin juga menyukai