Anda di halaman 1dari 1

KEPUTUSAN KEPALA KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN TAMBUN SELATAN

NOMOR : ./Kk.10.16.03/OT.00/01/2017

TENTANG
RENCANA STRATEGIS KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN TAMBUN SELATAN
KABUPATEN BEKASI TAHUN 2017 - 2021

KEPALA KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN TAMBUN SELATAN

Menimbang : a. bahwa Renstra Kementerian Agama Republik Indonesia tahun 2015 2019
telah disusun dan ditetapkan;
b. bahwa untuk dapat melaksanakan Renstra Kementerian Agama RI dan
Kankemenag Kabupaten Bekasi, perlu disusun Renstra KUA Kecamatan
sesuai kondisi yang lebih kecil skupnya.
c. bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut di atas, dipandang perlu
menetapkan Keputusan Kepala KUA Kecamatan Tambun Selatan tentang
Renstra KUA Kecamatan Tambun Selatan tahun 2017 2021.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan


Pembangunan Nasional.
2. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;
3. Perpres No.45 Tahun 2016 tentang Rencana Kerja Pemerintah 2017
4. KMA Nomor 39 Tahun 2015 tentang Renstra Kementerian Agama Republik
Indonesia Tahun 2015 2019.
5. PMA Nomor 34 Tahun 2016 tentang Organisasi dan Tata Kerja KUA
Kecamatan

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :

PERTAMA : Rencana Strategis KUA Kec. Tambun Selatan Tahun 2017 2021 yang
selanjutnya disebut RENSTRA KUA KEC. TAMBUN SELATAN adalah
dokumen perencanaan KUA untuk periode lima tahun sejak tahun 2017
sampai dengan 2021.
KEDUA : Rencana Strategis KUA Kec. Tambun Selatan Kab. Bekasi Tahun 2017 -
2021 adalah sebagaimana tercantum dalam lampiran dan merupakan bagian
yang tidak terpisahkan dari Keputusan Kepala KUA ini.
.
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Tambun Selatan


Pada tanggal : 09 Januari 2017
Kepala KUA Kec. Tambun Selatan

Damsuri Hamdan

Anda mungkin juga menyukai