Anda di halaman 1dari 2

Contoh Syair

Kata Syair itu sendiri berasal dari bahasa Arab yaitu Syu`ur yang berarti perasaan. Dari kata syu`ur itu
kemudian muncul lagi kata lainnya yaitu syi`ru yang berarti puisi dalam pengertian umum.

Adapun ciri-ciri atau karakteristik dari Syair adalah terdiri dari:

- Tiap bait terdiri 4 baris

- Biasanya setiap baris terdiri dari 4 kata

- Sajaknya a-a-a-a

- Keempat baris terdiri dari rangkaian isi atau pesan

Nah... seperti pada judul tulisan ini adalah contoh syair, maka berikut ini kamu bisa melihat
beberapa contoh syair yang penulis dapatkan dari sumber internet:

Seri Negeri gelaran diberi

Sebuah pulau cantik berseri

Bernaung dibawah sebuah negeri

Raja berdaulat Paduka Seri

Lautnya biru pantainya indah

Makam Mahsuri lagenda sejarah

Puteri Melayu tak mudah menyerah

Tujuh keturunan dimakan sumpah

Pulau lagenda dimakan sumpah

Tujuh keturunan tamatlah sudah

Kini makmur melimpah ruah

Semua penghuni tersenyum megah

Dayang segera turunkan pergi,

Mengambil teropong berlagak kaki,

Lalu dibaca ke anjung tinggi,

Siti meneropong kapal dan kici.


Sudah meneropong Siti terala,

Dayang tahadi meneropong pula,

Direbut dayang Ratna Jumala,

Katanya, Huwa Allah Taala.

Kita meneropong tiada sempat,

Tangan merebut terlalu cepat!

Direbut pada dayang Mahaibat,

Sambil tertawa mulut disumbat.

Seketika bersenda sekalian Siti,

Meneropong semua bersungguh hati,

Lepas seorang, seorang ganti,

Tampaklah kealatan muda yang sakti.

Tampaklah segala hububalang berjalan,

Bersiar di kapal berambal-ambalan,

Ia memakai pedang gemerlapan,

Pistol dipegang berjuluran.

Tampaklah hulubalang berbagai-bagai,

Ada yang berjanggut, ada yang bermisai,

Ada berserban terumbai-rumbai,

Ada gemuk, ada yang lampai.

Ada yang seperti harimau menerkam,

Bersiar sambil tangan digenggam.

Ada yang menghisap hokah manikam,

Keluar dari mulut asapnya hitam

Anda mungkin juga menyukai