Anda di halaman 1dari 9

KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA

SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

1. LATAR BELAKANG
Peresmian MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) pada akhir tahun
2015, merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi seluruh masyarakat
di Indonesia, dimana untuk menghadapi persaingan MEA, Presiden
menghimbau bagi setiap masyarakat di setiap daerah untuk mampu
mengembangkan dan meningkatkan potensi yang dimiliki setiap
daerah agar dipersiapkan sebaik mungkin untuk mampu bersaing
dengan negara lain. Salah satu cara untuk mengembangkan potensi
yang dimilliki setiap daerah dengan menggalakkan program ekonomi
kreatif di setiap daerah yang ada di Indonesia. Salah satu tindakan
pemerintah dalam mengurangi tingkat pengangguran di Indonesia
adalah menciptakan lapangan kerja bersifat padat karya. Oleh karena
itu sangatlah penting untuk memunculkan sikap berwirausaha.
Melihat potensi wisata Lava Bantal yang belum maksimal dari
Dusun Sumber Kidul, Desa Kalitirto, maka potensi untuk berwirausaha
sangatlah cocok untuk dilaksanakan. Dengan adanya kelompok
mandiri pemuda pecinta Lava Bantal maka dapat menjadi wadah untuk
pengembangan ekonomi lokal dan kreatif. Maka dari itu, kami dari tim
KKN-T 60 UPN Veteran Yogyakarta berinisiatif untuk melakukan
pelatihan menyablon yang akan diikuti oleh pemuda-pemudi dusun.
Dengan adanya pelatihan menyablon, kami berharap nantinya akan
dapat meningkatkan kreativitas para pemuda pemudi dan
meningkatkan perekonomian dusun di masa mendatang.
2. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama Pelatihan Sablon Pecinta Lava Bantal
KKN-T Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
Angkatan 60 Tahun 2016.

3. DASAR KEGIATAN
Dasar kegiatan dari pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah:
a. Surat Keputusan Sekjen Dephan No.01/VII/2002/YKPBS tentang
Statuta Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta

1
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

b. Surat Keputusan Rektor No.120-01/IX/2002 yang menyatakan


bahwa program KKN Universitas Pembangunan Nasional
Veteran Yogyakarta menjadi intrakulikuler pada fakultas-fakultas
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta dan
merupakan mata kuliah wajib
c. Tri Darma Perguruan tinggi
d. Motto Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
yang berbunyi Widya Mwat Yasa, yang berarti ilmu pengetahuan
dari perguruan tinggi harus di abdikan pada masyarakat demi
kelancaran dan kesuksesan pembangunan
e. Program kerja definitif KKN Tematik-POSDAYA PECINTA LAVA
BANTAL Dusun Sumber Kidul, Desa Kalitirto, Kecamatan
Berbah, Kabupaten Sleman
4. TUJUAN DAN MANFAAT KEGIATAN
a. Tujuan kegiatan
Kegiatan bertujuan untuk memberdayakan potensi warga
melalui keterampilan dasar menyablon. Menyablon dipilih karena
proses pembuatannya mudah dan juga bahan-bahan yang
dibutuhkan cukup terjangkau. Kegiatan pelatihan menyablon ini
diharapkan dapat menjadi bekal bagi pemuda untuk
mengembangkan keterampilan softskill dan pemasukan ekonomi
bagi pengembangan dusun khusunya.
b. Manfaat kegiatan
Kegiatan menyablon memiliki manfaat untuk
meningkatkan kreativitas pemuda dan sarana branding dengan
memanfaatkan potensi wisata Lava Bantal.
5. TEMA KEGIATAN
POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL
6. PELAKSANAAN
Pelaksanaan KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL Dusun
Sumber Kidul, Desa Kalitirto, Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman
pada:
Waktu : 21 Juli - 4 Agustus 2016
Tempat : Rumah Dukuh Dusun Sumber Kidul
7. SASARAN

2
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

Sasaran kegiatan KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL yaitu


pemuda dan pemudi di Dusun Sumber Kidul, Desa Kalitirto,
Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman.
8. RENCANA PROGRAM KEGIATAN
Rencana program kegiatan KKM terlampir.
9. SUMBER DANA
Dana untuk melaksanakan program KKN bersumber dari:
1. LPPM
2. Posdaya
3. Kas Kelompok KKN

3
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat, semoga kegiatan yang


direncanakan terealisasikan dengan baik dan memberi manfaat bagi kami
mahasiswa peserta KKN dan masyarakat Dusun Sumber Kidul
khususnya. Keberhasilan program POSDAYA PECINTA LAVA
BANTAL ini tidak hanya bergantung pada tim namun pada kerjasama
semua pihak terkait. Oleh karena itu, bantuan dan dukungan baik moril
dan materiil sangat kami harapkan. Atas bantuan dan kerjasamanya kami
sampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya.

4
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

LAMPIRAN
PROGRAM KERJA KKN TEMATIK UPN VETERAN YOGYAKARTA
A. PRASARANA FISIK
Pemetaan Potensi Geofisik, Rancangan Penataan Kawasan, Penanaman Pohon.
B. PENDIDIKAN
Bimbingan Belajar, Pemilahan dan Pengolahan Sampah, Agrikultur Mandiri,
Tanggap Darurat Bencana.
C. KESEHATAN
Observasi Sistem Sanitasi, Sunday Health and Clean.
D. ASPEK SOSIAL DAN BUDAYA
Pembentukan Kelompok Mandiri Manajemen Wisata Lava Bantal, Publikasi
Wisata, Lomba Kreativitas Masyarakat.
E. PENINGKATAN PRODUKSI
Posdaya, Pelatihan Sablon.
F. PENGADAAN FASILITAS DUSUN
Pembuatan Denah dan Struktur Organisasi Dusun Sumber Kidul, Pengadaan
Plang Rambu Jalur Evakuasi dan Titik Kumpul.

LAMPIRAN

5
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

RENCANA PROGRAM KEGIATAN


KKN POSDAYA KELOMPOK PECINTA LAVA BANTAL dengan pelatihan
menyablon sebagai bentuk pengembangan kreativitasan pemuda-pemudi di Dusun
Sumber Kidul.

1. Penanggung Jawab: Agus Budi Setiawan (Kepala Dusun)


2. Penanggung Jawab Kegiatan: Rendi Yoga Darmawan
3. Nama Organisasi: KKN Posdaya Kelompok Pecinta
Lava Bantal
4. Lokasi Posdaya: Rumah Bapak Kepala Dusun Sumber
Kidul
5. Wilayah Sasaran: Kelompok Pemuda Dusun Sumber
Kidul
6. Rencana Kegiatan:
a. Tahap persiapan
1) Pembuatan rencana anggaran dan kebutuhan pelatihan
2) Pembentukan dan penunjukan tim pelaksana
3) Pembuatan materi ajar (modul) pelatihan
4) Eksperimen
5) Persiapan bahan baku pelatihan (kain dan zat warna dll)
b. Pelaksanaan
Dalam pelaksanaan Pelatihan Menyablon tim dibagi berdasarkan
tugas masing-masing anggota.
c. Langkah-langkah pembuatan sablon dengan teknik manual :
o Siapkan kaos yang akan disablon, lalu memasukkan tatakan
tripleks ke bagian dalam kaos. Tujuannya supaya tinta tidak
merembes hingga ke bagian belakang. Termasuk berfungsi
agar posisi kaos lebih stabil saat sedang disablon.

o Taruhlah screen atau kasa sablon di permukaan kaos. Anda


bisa mengatur posisi gambar disesuaikan dengan
rancangannya. Kalau akan menyablon teks atau gambar
dengan warnanya melebihi satu, sebaiknya menutupi gambar
lainnya dengan plastik dengan bantuan selotip atau lakban.
o Atur posisi screen berdasarkan rancangan gambar tersebut.
o Selanjutnya menuang tinta di pinggir gambar di sisi atas
dengan menghadap objek gambar itu. Kemudian menarik cat

6
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

sablon itu mengarah bawah memakai rakel bertekanan rata


dengan sekali tarikan saja.
o Kalau hanya menyablon satu warna saja, teknik ini telah
selesai. Anda bisa melihat hasil sablon dengan mengangkat
bagian rangka screen secara perlahan. Kemudian
mengeringkan kaos itu.
o Jika Anda ingin membubuhkan lebih dari satu warna. Maka
lanjutkan dengan membersihkan tinta yang melekat pada
rangka. Lalu menyiapkan gambar pada bidang selanjutnya
dan tutupi bagian lainnya memakai selotip dan plastik.
o Taruhlah kaos yang telah disablon warna pertama pada meja
yang sudah disiapkan. Agar hasilnya bagus, maka
penempatan screen wajib diatur dengan baik.
o Aturlah hasil teknik sablon ini dan mengulangi langkah
kedua dan keempat guna menghasilkan warna kedua.
o Anda bisa mengulangi proses sablon itu hingga rampung,
sampai warna terakhir yang diinginkan menggunakan teknik
sablon manual.

7. Struktur Organisasi:
Ketua : Dwi Riswantoro
Wakil ketua : Joko Susanto
Sekretaris : Dewi Kusnia
Bendahara : Muhammad Ariswan
Ardianto
Produksi : Evan Noviantoro
Perawatan : Adit Ristanto
Dayun Priyono
Perlengkapan : Dwi Wusnu Zanuari

7
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

Aliem Muarifin
Pemasaran : Ervan
Syofara Mukti
Desain : Andika
8. Rencana Anggaran Kegiatan Pelatihan Sablon:

KETERANGAN ANGGARAN
Screen Rp 500.000,-
Obat Film Rp 200.000,-
Cat Sablon Rp 250.000,-
Rakel Rp 150.000,-
Busa Rp 20.000,-
Kaca A3 Rp 50.000,-
Plester Rp 30.000,-
Pewarna Rp 50.000,-
Kaos Rp 300.000,-
JUMLAH Rp 1.550.000

8
KKN POSDAYA PECINTA LAVA BANTAL UPN VETERAN YOGYAKARTA
SUMBER KIDUL , KALITIRTO, BERBAH, SLEMAN

LAMPIRAN
ANGGARAN DANA KKN

Dana yang dianggarkan adalah sebagai berikut:

Yang dibutuhkan Jumlah Harga Satuan Total

Kompas (7 hari) 2 10.000 140.000

GPS (7 hari) 2 10.000 140.000

Meteran (7 hari) 2 5.000 70.000

Print Peta A0 2 150.000 300.000

Mading (Kertas foto, Papan


1 500.000
Triplek)

Pensil Warna 20 20.000 400.000

Alat Tulis Kerja (Print, Tinta,


450.000 450.000
kertas HVS)
Hiburan dan Doorprize 1.000.000 1.000.000

Bibit Pohon 300 5.000 1.500.000

Tempat Sampah 30 50.000 1.500.000

JUMLAH 6.000.000

Anda mungkin juga menyukai