Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN KEGIATAN

SEMINAR NASIONAL SANITASI 100-0-100

HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK LINGKUNGAN

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL

SURABAYA

Bekerja sama dengan :

Ikatan Mahasiswa Teknik Lingkungan Indonesia


A. RESUME KEGIATAN

Himpunan mahasiswa teknik lingkungan (HIMALINK) UINSA bekerjasama dengan


Ikatan mahasiswa teknik lingkungan indonesia (IMTLI) Reg. 4 telah menyelenggarakan
kegiatan seminar nasional Sanitasi 100-0-100 di Gedung Auditorium UINSA Surabaya, Jawa
Timur.Sabtu (07/11/15)

Dr.dr.Hj.Siti Nur Asiyah,M.Ag menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap panitia


yang telah mengadakan kegiatan tersebut. Dalam sambutannya beliau menyebut bahwa Allah
sangat menyukai kebersihan maka dari itu dengan sanitasi 100-0-100 dimana 100 untuk sanitasi
0 untuk pemukiman kumuh dan 100 untuk air bersih mampu menuntun dirinya untuk lebih dekat
kepada Allah SWT. Semoga dengan kegiatan ini pemahaman kita tentang sanitasi meningkat dan
mampu mengurangi jumlah penyakit yang di timbulkan akibat dari sanitasi yang masih kurang
baik tersebut. Ujar wakil dekan III bidang kemahasiswaan Fakultas Sains dan Teknologi dan
Fakultas Psikologi dan Kesehatan (FPK) ini. Kegiatan seminar nasional sanitasi 100-0-100 ini
menghadirkan pembicara dan moderator hebat yang ahli dalam bidangnya seperti : Moderator
:Shinfi Wazna Auvaria ST.,MT.(dosen Prodi Teknik Lingkungan UIN Sunan Ampel)
Pembicara :1. Ir. Eddy Setiadi Soedjono, Dipl.SE., M.Sc., Phd (dosen Jurusan Teknik
Lingkungan ITS Surabaya) 2. Prigi Arisandi M.Si (Coordinator Social Entrepreunership School
of Entrepreneurship and Humaniora Universitas Ciputra) 3. Ir. Hari Eko Purnomo dan
(Perwakilan dari Dinas PU Cipta Karya dan Tata Ruang Provinsi Jawa Timur) Bapak Ir. Eddy
Setiadi Soedjono mengatakan bahwa dalam menangani masalah Open Defection di Indonesia
terdapat beberapa metode yaitu, Off-Site Sanitation 15 % (wilayah kota, Sistem Desentralisasi,
Sistem Komunal) dan On-Site Sanitation 85%. Di Jawa Timur, Kota yang telah Bebas Buang Air
Besar Sembarangan (ODF) baru 4 kota yaitu Kota Pacitan, Ngawi, Madiun, dan Magetan. "Pada
tahun 2013 ditemukan ikan jantan alami kemandulan dan ikan betina alami percepatab
kematangan ovum serta terdapat ikan yang memiliki 2 kelamin. Hal ini disebabkan karena
kualitas air yang semakin buruk oleh ulah manusia. Maka dari itu masyarakat harus sadar dalam
menjaga kualitas air bagi sumber kehidupan makhluk hidup" ujar Bapak Prigi Arisandi.
Perwakilan dari dinas PU Cipta Karya yaitu bapak Ir. Hari Eko mengatakan bahwa dalam
mendukung sanitasi 100-0-100 Pemerintah melakukan program-program kerja dalam mengatasi
persoalan lumpur tinja, sampah, saluran drainase.

Menurut Rafi, Anggota IMTLI sekaligus ketua panitia pelaksana, acara ini sangat sukses
diliat dari antusias para peserta dan juga antusias dari himpunan mahasiswa teknik lingkungan
uinsa yang sangat bersemngat membantu segala sesuatu yang dapat mensukseskan acara seminar
ini. " Saya sangat senang bekerja sama dengan mahasiswa teknik lingkungan UINSA " Ujar
mahasiswa jurusan Teknik lingkungan ITS semester 3 tersebut.
B. RUNDOWN KEGIATAN

Sabtu, 7 November 2015

No Waktu Kegiatan Tempat PJ

1. 08.00 – 09.00 Registrasi Ulang Peserta Depan Auditorium Nila

2. 09.00 – 09.05 Pembukaan Oleh MC Auditorium Aldentio

3. 09.05 – 09.10 Menyanyikan Lagu Auditorium Mega


Indonesia Raya

4. 09.10 – 09.15 Tari Lenggang Surabaya Auditorium Rizki

5. 09.15 – 09.25 Pemutaran Video Opening Auditorium Nila

6. 09.25 – 09.40 Sambutan Sambutan : Auditorium Aldentio

1. Ketua Panitia

2. Kadep PENDPRO PB
IMTLI

3. Wakil Dekan 3

7. 09.40 – 10.00 Pembukaan Oleh Auditorium Mega


Moderator

8. 10.00 – 10.45 Talkshow Sesi 1 Auditorium Rizki

9. 10.45 – 11.00 Ishoma Auditorium Nila

10. 11.00 – 11.30 Talkshow Sesi 2 Auditorium Aldentio

11. 11.30 – 12.00 Tanya Jawab Auditorium Mega

12. 12.00 Penutup Auditorium Rizki


C. ANGGARAN DANA

a. Pemasukan
Sumber Pemasukan Jumlah Total

Kas Imtli Rp 500.000

Jumlah pemasukan Rp 500.000

b. Pengeluaran
Divisi Konsumsi dan Dana

Jenis Barang Jumlah Harga Total

Snack 200 Rp 5.000 Rp 1.000.000

Nasi Kotak 150 Rp 15.000 Rp 3.000.000

Konsum untuk pembicara 3 Rp 25.000 Rp 75.000

Konsum untuk panitia 24 Rp 7.000 Rp 168.000

Aqua Gelas (pembicara dan peserta) 4 dus Rp 25.000 Rp 100.000

Aqua Galon (panitia) 2 Rp 6.000 Rp 12.000

Jumlah pengeluaran Rp 4.355.000

Divisi Keamanan dan perijinan

Jenis Barang Jumlah Harga Total

Uang Kebersihan Gedung Rp 300.000

Pembuatan Proposal Rp 50.000

Jumlah pengeluaran Rp 350.000


Divisi Publikasi dan Dokumentasi

Jenis Barang Jumlah Harga Total

Id Card Panitia 24 Rp 3.500 Rp 84.000

Banner 6 x 3m dan 5 x 3m 2 Rp 13.000/m Rp 270.000

Sertifikat (Panitia dan Peserta) 210 Rp 1.500 Rp 315.000

Vendel Pemateri 4 Rp 55.000 Rp 220.000

Map 200 Rp 5.000 Rp 1.000.000

Bolpoin 200 Rp 1.500 Rp 300.000

Notes A5 200 Rp 5.000 Rp 1.000.000

Sticker 12 lmbr A3 Rp 12.000 Rp 144.000

Publikasi (media sosial)

Jumlah Pengeluaran Rp 3.333.000

Divisi Acara

Kebutuhan Total

Sewa Kostum Penari Rp 200.000

Jumlah Pengeluaran Rp 200.000

Divisi Perlengkapan dan Transportasi

Kebutuhan Total

Transportasi Rp 400.000
TOTAL PENGELUARAN

ACARA Rp 200.000

PUBLIKASI & DOKUMENTASI Rp 3.333.000

KONSUMSI & DANA Rp 4.355.000

KEAMANAN & PERIJINAN Rp 350.000

PERLENGKAPAN & Rp 400.000


TRANSPORTASI

Jumlah Rp 8.638.000
D. DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai