Anda di halaman 1dari 2

PENGARUH SIBLING RIVALRY TERHADAP KEMAMPUAN PENYESUAIAN

SOSIAL ANAK USIA SEKOLAH DASAR

Ulwiyatul Hidayat
(Ulwiyatulhidayat4@gmail.com)

Syamsul Bachri Thalib


(Syamsult@yahoo.com)

Dian Novita Siswanti


(Dhian76@yahoo.com)

Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar


Jl. AP Pettarani Makassar, 90222

ABSTRAK

Ulwiyatul Hidayat, Syamsul Bachri Thalib, & Dian Novita Siswanti. 2016. Pengaruh Sibling
Rivalry terhadap Kemampuan Penyesuaian Sosial Anak Usia Sekolah Dasar. Skripsi. Fakultas
Psikologi Universitas Negeri Makassar.

Anak yang berada dalam lingkup keluarga yang penuh dengan pertengkaran dan perselisihan
cenderung akan membuat anak menjadi tertutup dan tidak mampu menyesuaian diri dalam
lingkungan sosialnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh sibling rivalry
terhadap kemampuan penyesuaian sosial anak usia sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan
metode kuantitatif, subjek penelitian berjumlah 45 orang yang berusia 9-12 tahun. Alat ukur
yang digunakan adalah skala likert dan kuesioner. Penelitian ini menggunakan teknik analisis
data Anova yang diolah melalui SPSS version 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai
deskriptif sibling rivalry pada siswa kelas V dan VI SDN Kompleks IKIP Makassar berada
pada tingkat rendah, yaitu 17,11% atau 32 responden dan tingkat penyesuaian sosial sosial
berada pada tingkat tinggi sebesar 80% atau 36 responden. Nilai R square sebesar 0,446 yang
berarti pengaruh sibling rivalry terhadap kemampuan penyesuaian sosial anak sebesar 44,6%.
Nilai Sig. sebesar 0,014 maka 0,014 < 0,05, sehingga terdapat pengaruh sibling rivalry terhadap
kemampuan penyesuaian sosial anak usia sekolah dasar. Penelitian ini memberikan informasi
baru mengenai pentingnya sebuah pola pengasuhan kepada anak, dengan pemberian pola
pengasuhan yang benar dan tepat akan mengurangi kemungkinan anak akan bertengkar.

Kata kunci: Anak, Sibling Rivalry, Penyesuaian Sosial.

THE INFLUENCE SIBLING RIVALRY AGAINTS ABILITY OF SOCIAL


ADJUSTMENT OF CHILDREN OF PRIMARY SCHOOL AGE

Ulwiyatul Hidayat
(Ulwiyatulhidayat4@gmail.com)

Syamsul Bachri Thalib


(Syamsult@yahoo.com)
Dian Novita Siswanti
(Dhian76@yahoo.com)

Fakultas Psikologi, Universitas Negeri Makassar


Jl. AP Pettarani Makassar, 90222

ABSTRACT

Ulwiyatul Hidayat, Syamsul Bachri Talib, and Dian Novita Siswanti. 2016. Effects of Sibling
Rivalry on capability the Social Adjustment Children School Age Elementary. Essay. Faculty
of Psychology, University of Makassar.

Child who are within the scope of family filled with quarrels and disputes tend to make child
covered and unable to adjust themselves in their social environment. The purpose of this study
is to know the effect of sibling rivalry on capability the social adjustment children school age
elementary. This study used a quantitative research method, subjects of this study are 45
children (age: 9-12 years old). This study using likert scale with questionnaire. This study used
anova data analyze technique by spss version 20. Result of this study shown descriptive value
of sibling rivalry on grade V and VI student in SDN Kompleks IKIP Makassar is on the low
level, which is 17,11% or 36 respondents and the level of social adjustment social are at high
levels by 80% or 36 respondents.R square lie on 0,446 or 44,6%. R squared value is 0,446 or
44,6% effect of sibling rivalry on social adjustment ability. Significance value is 0,014, 0,014
< 0,05, means there is effect of sibling rivalry on social adjustment ability in primary school
age child. This study has given a new information abaout the importance of parenting on child,
by giving right parenting it can not easily trigger quarrel in child.
Keyword: children, sibling rivalry, social adjustment

Anda mungkin juga menyukai