Anda di halaman 1dari 10

Teknologi digital

Nama kelompok :
1.Erya aulia fariza
2.Febriana ardelia
3.Gilang fraditya
4.Haytam abdul majid
5.Naufalya nur a
6.Zahra sadza s
A. pengertian Teknologi digital
Teknologi digital adalah suatu alat yang tidak lagi menggunakan tenaga manusia
secara manual, tetapi cenderung pada sistem pengoperasian yang otomatis
dengan sistem komputerisasi atau format yang dapat dibaca oleh komputer.
Teknologi digital pada dasarnya hanyalah sistem penghitung yang sangat cepat
yang memproses semua bentuk-bentuk informasi sebagai nilai-nilai numeris.

Sebuah sistem digital menggunakan urutan angka untuk mewakili informasi, dan
tidak seperti sinyal analog, sinyal digital bersifat noncontinuous. Secara garis
besar, sistem digital memiliki kode dalam bentuk binary, yang besar atau kecil
nilainya diukur oleh jumlah bit, atau yang disebut juga dengan bandwidht, karena
jumlahnya (bit) akan berpengaruh pada akurasi daripada sistem yang berbasis
digital. Contoh teknologi berbasis digital seperti MP3 Player, DVD Player, Kamera
Digital dan Internet.

B. perkembangan Teknologi Digital


PERKEMBANGAN TEKNOLOGI DIGITAL

1. Perkembangan Komputer

Pengolahan data dengan komputer dikenal dengan nama Pengolahan Data


Elektronik (PDE) atau Elektronik Data Processing (EDP). Pengolahan data
merupakan manipulasi dari data ke dalam bentuk yang lebih berguna dan lebih
berarti berupa informasi dengan menggunakan suatu alat elektronik, yaitu
komputer. Komputer telah mengalami proses evolusi yang cukup panjang. Pada
awalnya di tahun 1940 ditemukan komputer elektrik yang menerapkan system
aljabar Boolean. Sekarang komputer menjadi mesin yang akrab dengan
masyarakat.

2. Lahirnya World Wide Web (WWW)

Awalnya web bermula di European Laboratory for Particle Physics (CERN), di kota
Geneva dekat perbatasan antara Perancis dengan Swiss. CERN adalah sebuah
organisasi yang didirikan oleh 18 negara Eropa. Pada Maret 1989, Tim Berners Lee
dan peneliti lainnya mengusulkan suau system protocol distribusi informasi di
internet yang memungkinkan para anggotanya yang tersebar di seluruh dunia
saling membagi informasi dan bahkan untuk menampilkan informasi tersebut
dalam bentuk grafik. Web Browser pertama kali dibuat dengan berbasiskan pada
teks. Untuk menyatakan suatu link, dibuat sebarisan nomor yang mirip dengan
suatu menu. Nomor tersebut berfungsi untuk melakukan navigasi di dalam Web.
Tahun 1990, Benners-Lee mengerjakan kembali proyeknya. Dia bekerja
menggunakan mesin yang sangat canggih yaitu komputer NeXT buatan Steve
Jobs.

3. Situs Jejaring Sosial

Situs jejaring sosial merupakan sebuah web yang berbasis pelayanan yang
memungkinkan penggunanya untuk membuat profil melihat list pengguna yang
tersedia, serta mengundang atau menerima teman untuk bergabung dalam situs
tersebut. Situs jejaring sosial ini muncul pertama kali di tahun 1997. Selanjutnya
di tahun 2000-an mulai bermunculan situs-situ pertemanan.

C. Transmisi Data
Media Transmisi Transmisi data merupakan proses pengiriman data dari sumber
data ke penerima data melalui media pengiriman tertentu. Data transmisi
melewati transmitter (pemancar) dan receiver (penerima) melalui media
transmisi, yang menurut medium perambatannya dibagi menjadi dua, yaitu :

Media yang dituntun (guided media), gelombang – gelombang dituntun melewati


jalur fisik, contoh : twisted pair, kabel koaksial dan fiber optik.

Media yang tidak dituntun (unguided media), menyediakan suatu device untuk
mentransmisi gelombang elektromagnetik tetapi tanpa menuntunnya, contoh:
penyebaran melalui udara, hampa udara, dan air laut.
D. Sistem Transmisi
■ Simplex

Data hanya mengalir dalam satu arah pada jalur komunikasi data. Contohnya
radio dan tv.

■ Half Duplex

Data dapat mengalir dalam dua arah, saling bergantian. Contohnya handy-talkie,
interaksi terminal ke computer.

■ Full Duplex

Data mengalir dalam dua arah secara serempak. Contohnya perpindahan data
dari computer ke komputer.

E. Jenis Transmisi Data


■ Transmisi Data Analog

Transmisi data analog adalah suatu kegiatan mengirim informasi melalui media
transmisi fisik dalam bentuk gelombang. Data ditransmisikan melalui gelombang
pembawa, yaitu gelombang sederhana yang hanya bertujuan untuk mengangkut
data dengan modifikasi salah satu karakteristiknya (amplitudo, frekuensi atau
fasa). Oleh karena itu, transmisi analog juga sering disebut carrier wave
modulation transmission.

■ Transmisi Data Digital

Transmisi digital adalah pengiriman informasi melalui media komunikasi fisik


dalam bentuk sinyal digital. Sinyal analog juga harus didigitalkan terlebih dahulu
sebelum dikirim. Namun, karena informasi digital tidak dapat dikirim langsung
dalam bentuk 0 dan 1, maka informasi tersebut harus dikodekan terlebih dahulu,
proses ini disebut dengan demodulasi. Sedangkan proses pengubahan sinyal
digital menjadi analog disebut modulasi.

F. Media Penyimpanan Data Digital


1. Compact Disc (CD) dan Digital Versatile Disc (DVD)

Data-data komputer yang besar juga dapat


disimpan dalam CD dengan menggunakan CD writers (CD-R). CD saat ini dapat
menyimpan kira-kira 0,75 GB data.

DVD hamper mirip dengan CD, nanya panjang pit dan kedalaman pit lebih pendek
daripada CD sehingga DVD dapat menyimpan lebih banyak data dari CD.

2. Floppy Disk

Floppy disk yang menjadi standar pemakaian terdiri dari 2


ukuran yaitu ukuran 5,25 inci dan 3,50 inci yang masing-masing ukuran memiliki 2
tipe kapasitas yaitu kapasitas Double Density (DD) dan High Density (HD). Disket
diputar pada kecepatan 300 (double density) atau 360 rpm (high density).
Sewaktu disk berputar, head dapat bergerak keluar atau ke dalam sekitar 1 inci,
menulis sekitar 40 atau 80 track. Head merekam dengan menggunakan metoda
tunnel erasure, yaitu track akan diisi dan sisi track yang bersebelahan akan
dihapus untuk mencegah pencampuran.

3. Flash Disk

Flashdisk adalah media penyimpanan yang sangat


populer di kalangan masyarakat saat ini selain praktis dan mudah digunakan
flasdisk dapat menampung data yang cukup besar dari 512 MB, 1 GB, 2 GB, 4 GB,
8 GB, 16 GB, dan sampai sekarang masih terus berkembang. Flashdisk sering
disebut sebagai USB Drive, Pen Drive, Pocket Drive, atau microdisk adalah alat
penyimpan data/file yang berupa NAND. Di dalam perangkat ini, tertanam
controller dan memori penyimpan data yang bersifat non – volatile alias tidak
akan hilang meskipun tidak terdapat daya listrik. Komponen flashdisk lebih
sederhana dan relative lebih sedikit dibandingkan dengan hardisk . Hal ini
disebabkan karena flashdisk tidak memerlukan piringan, motor, atau part lain
yang berkerja secara mekanik.

Cara kerja flashdisk:

1) Konektor berfungsi untuk menghubungkan peripheral yang terdapat dalam


flash disk ke port USB untuk kemudian di akses oleh SO.

2) Pengontrol penyimpanan memory berfungsi mengontrol dan menyediakan


penghubung ke alat Flash disk yang bertugas menjaga kesetabilan perangkat.
Pengontrol berisi suatu RISC mikro prosesor berukuran kecil dan hampir sama
pada RAM.

3) Lalu Point test ini berkerja selama perangkat mengecek dan mengirimkan
kode ke microprocessor
4) Setelah kita membuat suatu file dan menyimpannya di flash disk maka
bagian ini adalah tempat menyimpan datanya, biasanya juga digunakan di dalam
kamera digital.

5) Perangkat ini menghasilkan 12 MHZ sinyal dari perangkat utama dan


mengendalikan keluaran data perangkat sampai sebuah tahap penguncian.

4. Harddisk

Harddisk memiliki prinsip kerja yang


sama dengan Floppy Disk dan juga memiliki fungsi sebagai penyimpan data. Yang
membedakan antara Harddisk dan Floppy Disk adalah bentuk fisik dan kapasitas
penyimpanan data serta kecepatan aksesnya. Sesuai dengan namanya (Hard yang
berarti keras), media penyimpanan data dalam harddisk menggunakan media
logam dan dapat terdiri dari beberapa plat sehingga mampu menyimpan data
yang lebih banyak.

A. Kelebihan Transmisi Data Digital

1.Teknologi Digital

2. Kemampuan lebih dari Large-Scale Integration (LSI) dan Very Large-Scale


Integration (VLSI) telah menyebabkan penurunan yang signifikan dalam aspek
dana dan ukuran data digital. Peralatan analog tidak mampu menunjukkan
penurunan yang mirip.
3. Integritas Data

4. Penggunaan repeater lebih sering daripada penggunaan amplifier sehingga


noise atau ketidaksesuaian sinyal yang lain tidak akan dikomulatifkan. Dengan
demikian, sangat mungkin untuk mengkomunikasikan data dengan jarak yang
lebih jauh melalui media yang kualitasnya lebih rendah dengan tetap menjaga
integritas dari seluruh data.

5. Kapasitas Penggunaan

6. Pembangunan jejaring transmisi pada bandwidht yang sangat tinggi, misalnya


fiber optic atau kanal satelit, tergolong murah. Multiplexing tingkat tinggi
diperlukan untuk memanfaatkan kapasitas penyimpanan secara efektif. Dengan
menggunakan transmisi digital, hal ini akan menjadi lebih murah dan lebih mudah
daripada dengan menggunakan transmisi analog

B. Kekurangan Teknologi Informasi Digital

■ a. Kesalahan pada saat digitalisasi

Pada saat proses perubahan dari sinyal analog ke sinyal digital, konsep informasi
yang ada pada dunia nyata akan melewati digitalisasi. Konsep informasi tersebut
akan diubah menjadi sinyal digitl dan sinyal digital merupakan rangkaian dari
kode-kode tertentu. Hal ini perlu dikhawatirkan jika konsep informasi yang asli
terdapat pada dunia nyata tersebut, maka tidak dapat terpresentasikan dengan
baik saat digitalisasi.

■ b. Dominasi dunia oleh teknologi analog

Sampai saat ini di dunia masih didominasi oleh tekonolgi analog. Maka untuk
menikmati layanan teknologi digital kita harus menggunakan analog-digital
converter (ADC) dan digital-analog converter (DCA).

■ c. Investasi publik
Untuk menikmati layanan digital secara keseluruhan, maka harus dilakukan
penggantian alat komunikasi seperti telepon, radio, dan televisi dari yang
sebelumnya berbasis teknologi analog menjadi teknologi digital.

C. Manfaat Teknologi Digital

Teknologi digital adalah teknologi yang berbasis sinyal elektrik komputer,


sinyalnya bersifat terputus-putus dan menggunakan sistem bilangan biner. Ada
beberapa kelebihan dari penggunaan teknologi digital dibandingkan dengan
teknologi analog, antara lain :

a. Keutuhan data pada saat proses transmisi. Pada saat informasi dipancarkan
dalam bentuk sinyal digital, walaupun telah menempuh jarak yang cukup jauh,
keutuhan data tetap terjaga.

b. Sinyal digital akan mengalami regenerasi, sinyal-sinyal yang rusak akan


digantikan oleh sinyal baru.

c. Sistem komunikasi yang fleksibel, melalui teknologi ISDN (Integrated


Service Digital Network), pengguna teknologi dapat bertukar informasi
dengan cepat, mudah, serta dapat dilakukan dimana saja.

d. Efisiensi biaya, dengan dikembangkannya IC, biaya produksi dapat


dikurangi dan daya tahan pemakaiannya juga lebih lama.

e. Penggunaan dari teknologi digital dapat kita temukan pada komputer,


handphone, televisi, dan peralatan-peralatan elektronik lain. Banyak sekali
manfaat penggunaan teknologi digital bagi kehidupan manusia, baik di
bidang pendidikan, komunikasi, advertising, transportasi, pengarsipan,
media, maupun di bidang pertelevisian.
a. Bidang Pendidikan

Dengan berkembangnya teknologi digital, maka guru/pengajar lebih


dimudahkan dalam menggunakan media pembelajaran di kelas. Selain itu,
dengan ditemukannya internet, siswa dan guru dapat secara bebas mengakses
ilmu pengetahuan secara gratis dan seluas-luasnya.

b. Bidang Komunikasi

Teknologi digital memberikan kemudahan dalam berkomunikasi, dimana


komunikasi dapat berlangsung dengan cepat tanpa mengenal waktu dan
tempat, misalkan melalui telpon seluler, atau komunikasi tatap wajah secara
langsung melalui internet.

c. Bidang Advertising

Teknologi digital, seperti komputer, dapat memperindah tampilan dari media-


media advertising. Gambar-gambar yang kurang menarik dapat dimanipulasi
dengan teknik komputerasi.

d. Bidang Transportasi

Pada bidang transportasi, teknologi digital berfungi sebagai alat penghubung


antara pusat pengontrol (menara pengontrol) dengan alat transportasi seperti
pesawat dan kereta api.

e. Bidang Pengarsipan

Teknologi digital dapat membuat arsip secara elektronik dimana arsip


elektronik ini dapat diakses oleh siapa saja dan dapat mengurangi risiko
kerusakan pada arsip asli.

f. Bidang Media

Dengan hadirnya media-media online maka informasi atau berita semakin


mudah diperoleh dan tak terbatas jumlahnya.

Anda mungkin juga menyukai