Anda di halaman 1dari 1

ULANGAN HARIAN TEKS ANEKDOT KELAS X

SEMESTER GANJIL T.P 2018/2019


1. Cerita lucu yang bertujuan mengungkapkan suatu kebenaran yang lebih umum atau untuk melukiskan
suatu sifat dengan ringan serta sarana untuk menyampaikan kritik terhadap sesuatu disebut…
A. Teks novel C. Teks anekdot E. Teks cerpen
B. Teks roman D. Teks humor
2. Yang merupakan unsur teks anekdot, kecuali…
A. Judul C. Kritik E. Humor
B. Partisipan D. Pujian
3. Sebuah sore di pinggir Jalan Senayan, dua orang polisi bernama Iqbal dan Benu sedang berbincang.
Iqbal : “Ben, teman-teman kita di dunia politik ini sekarang sudah banyak yang kaya, ya..”
Benu : “Kalau soal itu sih aku juga sudah tau sejak dulu, Bal”
Iqbal : “Iya dan saking kayanya mereka sampai punya baju terkaya di Indonesia.”
Benu : “Apa itu baju termahal di Indonesia?”
Iqbal : “Yah.. apalagi kalau bukan baju tahanan KPK.” Benu pun tertawa nyengir.
Siapa yang diceritakan dalam teks anekdot tersebut ?
A. Dua orang polisi D. Para koruptor yang berbaju tahanan KPK
B. Iqbal E. B dan C benar
C. Benu
4. Kita dapat memahami teks anekdot dan dapat memanfaatkannya sebagai sarana untuk….
A. Sebagai media hiburan
B. Memperoleh ilmu pengetahuan
C. Mempertahankan bangsa agar berpegang teguh pada Pancasila
D. Menyampaikan kritik terhadap persoalan yang sedang dihadapi melalui sindiran
E. A dan B benar
5. Perbedaan antara teks anekdot dan teks humor yang tidak tepat adalah…
A. Teks anekdot terdapat sindiran secara tidak langsung, sedangkan teks humor tidak ada
B. Teks humor tidak ada hikmah, sedengkan teks anekdot terdapat hikmah dan pelajaran
C. Teks anekdot terdapat kritik, sedangkan teks humor hanya menghibur
D. Teks humor tidak terdapat partisipan yang biasanya orang penting, sedangkan teks anekdot
ada
E. Teks humor terdapat tokoh orang penting, sedangkan teks anekdot tidak
6. Berikut ini termasuk langkah-langkah yang harus dilakukan dalam menganalisis teks anekdot,
kecuali….
A. Membaca teks anekdot dengan seksama
B. Memahami teks anekdot dengan baik
C. Menganalisa struktur teks, yaitu memisahkan bagian abstraksi, orientasi, krisis, reaksi, dan
koda
D. Menemukan kata kias, konjungsi, kalimat retoris (jika ada)
E. Menemukan makna tersirat di dalam teks
7. Bagian anekdot yang menunjukkan awal dari teks yang berfungsi memberikan gambaran secara jelas
mengenai isi, umumnya menunjuk hal unik yang terdapat di dalam teks…
A. Abstraksi C. Orientasi E. Reaksi
B. Koda D. Krisis
8. Perhatikan teks berikut
1) Tetapi orang itu mengyangkal tuduhan tersebut, “Yang mulia, Anda menangkap orang yang salah,”
protesnya, “Polisi sudah putus asa dan menjadikan saya kambing hitamnya. Mereka tidak punya
bukti!”
2) Polisi memperingatkan hakim, “Kami sudah bersusah payah menangkapnya. Yang mulia, jika
yang mulia melepaskannya, sangatlah sukar bagi kami untuk menangkapnya kembali”.
Bagian 2) pada struktur teks anekdot tersebut adalah…
A. Abstraksi D. Krisis E. Koda
B. Reaksi E. Orientasi
9. Berikut ini yang termasuk unsur kebahasaan dalam teks anekdot, kecuali…
A. Kalimat retoris D. Kalimat tanya
B. Konjungsi menyatakan hubungan waktu E. Kata kerja aksi
C. Kalimat yang menyatakan peristiwa masa lalu
10. Susunlah anekdot berikut sesuai dengan strukturnya!
1. Bu guru pun tersenyum.
2. Siapa yang bisa membuat perempamaan bagi penegak hukum di negeri kita? Tanya
3. Bu guru di depan kelas.
4. Bu guru bertanya kenapa disebut hukum kantong kresek.
5. Saya bu, jawab seorang anak dengan lantang
6. Hukum kantong kresek Bu, kata anak itu.
7. Hanya bisa menyelesaikan kasus kecil BU, kalau kasus besar tidak pernah muat.

A. 1-2-3-4-5-6-7 C. 6-5-4-7-3-2-1 E. 3-2-7-1-4-5-6


B. 2-3-5-6-4-7-1 D. 2-5-6-4-3-7-1

Anda mungkin juga menyukai