Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN HASIL PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG “PERSONAL

HYGIENE” DI Jln M. TAUFIK, Gg SEPAKAT MEDAN

DISUSUN OLEH :
1. AHMAD ARBAI NIM. 151.14201.001
2. AFLIA FITRI NIM. 151.14201.002
3. AISAH TAMBA ITO NIM. 151.14201.005
4. EFENDI NIM. 151.14201.013
5. EVA SURYANI NIM. 151.14201.015
6. IGUN AFRIANSYAH NIM. 151.14201.023
7. MELITA EKA RAHAYU NIM. 151.14201.034
8. NOVITA SARI NIM. 151.14201.039
9. RADISA YOLANDA NIM. 151.14201.052
10. SALDAYANTI NIM. 151.14201.056
11. YARIMA MELATI NIM. 151.14201.063
12. M. EKO PRANANDA NIM. 141.14201.034

DOSEN PEMBIMBING

Hj.ZUIDAH S.KES.NS, M.Kes

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN RS HAJI MEDAN


PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
T.A 2018/2019
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil’alamiin atas segala nikmat iman, islam, kesempatan, serta kekuatan


yang telah diberikan Allah SWT (subhanahu wa ta’ala) sehingga Penulis dapat menyelesaikan
laporan penyuluhan yang berjudul : “penyuluhan tentang mencuci tangan dan menggosok gigi
yang benar”
Proposal ini dibuat sebagai salah satu materi komunitas 1. Shalawat ber-iring salam untuk
tuntunan dan suri tauladan Rasulullah S.a.w (shallallahu ‘alaihi wasallam) beserta keluarga dan
sahabat Beliau yang senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai Islam yang sampai saat ini dapat
dinikmati oleh seluruh manusia dipenjuru dunia.
Penyelesaian makalah ini tidak terlepas dari bantuan, bimbingan dan arahan dari pihak yang
terlibat secara langsung maupun tidak langsung. Oleh karena itu dalam kesempatan ini Penulis
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Dosen yang telah meluangkan waktu dan memberikan saran serta kritiknya dalam
perbaikan makalah ini.
2. Terimakasih kami ucapkan kepada seluruh teman-teman sejawat yang telah memberikan
ide-ide sehingga laporan ini dapat selesai.
Guna menyempurnakan laporan penyuluhan ini, kami mengharapkan kritik dan saran dari ibu
dosen kami. Akhir kata, kami mengucapkan terimakasih kepada semua teman-teman yang telah
membantu kami dalam menyelesaikan laporan penyuluhan ini. Semoga Allah subhanahu wa
ta’ala membalasnya dengan setimpal pula. Aamiin Yaa Robbal’alamiin

Medan, 4 Oktober 2018

Penulis

I
Daftar Isi
Latar Belakang ................................................................................I
Daftar Isi...........................................................................................II
A. Lampiran surat ............................................................................................1
B. Pengorganisasian kelompok.........................................................................3
C. Sasaran penyuluhan .....................................................................................3
D. Latar belakang .............................................................................................4
E. Satuan acara penyuluhan..............................................................................5
1. Tujuan umum..........................................................................................5
2. Tujuan khusus ........................................................................................5
3. Pokok bahasan.........................................................................................5
4. Metode....................................................................................................5
5. Media......................................................................................................6
6. Alat dan bahan .......................................................................................6
7. Pelaksanaan ............................................................................................6
8. Evaluasi ..................................................................................................7
9. Pengorganisasian ....................................................................................7
F. Materi penyuluhan ......................................................................................9
a. Pengertian personal hygiene ..................................................................9
b. Tujuan personal hygiene …....................................................................9
c. Cara mencuci tangan yang benar............................................................9
d. Cara menggosok gigi yang benar ...........................................................10
G. Daftar pustaka .............................................................................................12
H. Dokumentasi ...............................................................................................13
I. Kesimpulan dan saran..................................................................................20
J. Absensi ........................................................................................................21

II
Medan, 04 oktober 2018

Kepada Yth :

Ibu Koordinator

Mata Kuliah

Assalamualaikum Wr.Wb

Semoga kita semua sehat wal’afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT, kami
masyarakat lingkungan jalan masjid gang sepakat, mengucapkan terimakasih telah
diadakan penyuluhan personal hygiene tentang cara mencuci tangan dan
menggosok gigi yang benar di tempat kami, yang dilaksanakan oleh mahasiswa
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Rumah Sakit Haji Medan

Hari/Tanggal : kamis / 04 oktober 2018


Waktu : 15.00

Tempat : jalan masjid taufik, gang sepakat

Dengan demikian kami ucapkan terimaksih

Kepala Lingkungan VII

Ilham Irwandi
B. PENGORGANISASIAN KELOMPOK

Moderator : Ahmad Arbai

Penyaji : Eva Suryani

Saldayanti

Yarima Melati

Fasilitator : Efendi

Igun Afriansyah

Melita Eka Rahayu

Novita Sari

Radisa Yolanda

M. Eko

Observer : Aisyah Tamba Ito

Aflia Fitri

C. SASARAN PENYULUHAN
Sasarannya anak anak dilingkungan jln. Mesjid taifik .Gg. sepakat berjumlah 17 orang di

selenggaraka pada:

Hari : kamis

Tanggal :04 oktober 2018,

Pukul :15.00 Wib sampai dengan selesai

3
D. Latar Belakang
Menjaga kesehatan memang tidaklah mudah, dimulai dari hal yang tekecil terlebih

dahuli, seperti halnya mencuci tangan. Mencuci tangan memanghal yang terkadang diremehkan

oleh banyak orang. Masih banyk orang jaman sekarang yang makan mengunakan tangan tanpa

mencuci tangan terlebih dahulu, dan sehabis melakukan aktivitas. Mencuci tangan sangat baik

dan sangat penting bagi kita agar terhindar dari kuman-kuman dan penyakit. Tangan merupakan

media penularan kuman-kuman penyakit. Hanya melalui tangan yang kotor, kuman dengan

penyakit dapat lebih mudah berpindah dari satu orang ke orang lain. Mencuci tangan bukan

hanya mencuci tangan dengan membasuh telapak tangan, namun cuci tangan yang benar itua

adalah dengan membersihkan pada telapak tangan punggung telapak tangan, jari –jari

tangan,sela-sela jari, pergelangan tangan dan pada kuku-kuku jari tangan. Mencuci tangan baik

dengan menggunakan air mengalir.

Menjaga kebersihan diri adalah kewajiban yang harus dijalankan pada individu diri

sendiri. Tidak hanya cuci tangan yang benar tetap juga hanya dengan menggosok gigi yang

benar. Semua orang sudah pasti setiap hari menggosok giginya, akan tetapi pengetahuan dengan

gosok gigi yang benar banyak yang tidak mengetahuinya. Menggosok gigi setelah sarapan pagi

dan sebelum tidur dapat menjaga gigi kita tetap bersih dan terhindar dari kuman dan penyakit

yang dapat mengakibatkan gigi berlubang. Tentunya itu dilakukan sejalan dengan cara

menggosok gigi yang benar. Mencuci tangan dan menggosok gigi dimualai dari usia anak-anak

(masih kecil) dapat dijadikan kebiasaan yang berlanjut ketika nanti mereka mulai menginjak

dewasa.

4
E. SATUAN ACARA PENYULUHAN
Pokok bahasan : personal hygiene
Sub bahasan : pentingnya kebersihan diri ( personal hygiene)
Sasaran : anak-anak
Waktu : 15.00
Tanggal : 4 oktober 2018
Tempat : jalan masjid taufik, gang sepakat

A. TUJUAN UMUM
Setelah mengikuti kegiatan personal higyne di harapkan peserta mampu memelihara
kesehatan dirinya sendiri dari kondisi lingkungan disekitarnya.

B. TUJUAN KHUSUS
Setelah mengikuti penyuluhan selama 30 menit, diharapkan peserta penyuluhan mampu :

a. Mengetahui dan menjelaskan personal higyne

b. Mengetahui manfaat personal hygiene

c. Mengetahui cara mencuci tangan yang benar

d. Mengetahui cara menggosok gigi yang benar

e. Mempraktekkan personal higyne

C. POKOK BAHASAN

1. Pengertian personal hygiene

2. Tujuan/manfaat kebersihan

3. Cara mencuci tangan yang benar

4. Cara menggosok gigi yang benar

D. METODE

1. Ceramah

2. Tanya jawab

5
E. MEDIA

1. Leaflet

F. ALAT DAN BAHAN

1. Laptop

2. Cok sambung

3. Lespeker

4. Panthom

Bahan

1. Gosok gigi

2. Pasta gigi

3. Handscrub ( anti septik )

G. PELAKSANAAN

N TAHAP WAKTU KEGIATAN PENYULUH KEGIATAN

O PESERTA

1 Pembukan 5 menit -salam dan doa Mendengarkan

-memperkenalkan diri

-menyebut tujuan penyuluhan

2 Inti 20 menit - menjelaskan pengertian Mendengarkan dan

personal hygiene mendemonstrasikan

Menyebutkan tujuan personal

hygiene

-Mempratekkan cara mencuci

tangan yang benar

-Mempratekkan cara

menggosok gigi yang benar


3. Penutup 5 menit -menarik kesimpulan Mendengarkan dan

-mengevaluasi menjawab

-Salam penutup pertanyaan

H. Evaluasi

1. Cara : lisan dalam bentuk Tanya jawab


2. Jenis : pertanyaan terbuka
3. Waktu : setelah dilakukan penyuluhan
4. Soal : - apa yang dimaksud dengan personal hygiene
- Sebutkan langkah-langkah mencuci tangan yang benar

I. pengorganisasian

moderator penyaji

Fasilitator Fasilitator

Fasilitator Fasilitator

Fasilitator
Fasilitator

Fasilitator
Fasilitator

Observer Observer

Keterangan :

: moderator

7
: penyaji

: fasilitator

: observer

: peserta

j. uraian tugas

1. Moderator

 Bertanggung jawab atas kelancaran acara

 Membuka dan menutup acara

 Mengatur waktu penyajian sesuai dengan rencana kegiatan

2. Penyaji

 Menggali pengetahuan peserta penyuluhan tentang perawatan pada Klien tentang kebersihan

diri

 Menyampaikan materi untuk peserta penyuluhan agar bisa memahami hal-hal tentang isi,

makna, dan maksud dari penyuluhan

3. Fasilitator

 Membantu kelancaran acara penyuluhan

 Mendorong peserta untuk bertanya kepada penyaji

 Membagikan leaflet kepada semua peserta penyuluhan

4. Observer

 Mengamati jalannya acara penyuluhan

 Mencatat pertanyaan peserta

 Mengevaluasi serangkaian acara penyuluhan mulai dari awal hingga akhir

8
F. MATERI PENYULUHAN
a. Pengertian personal hygiene

Personal Hygiene Education atau yang disingkat Polygon adalah suatu kegiatan pemberian

pengetahuan tentang upaya memelihara kebersihan dan kesehatan diri baik secara fisik maupun

mental. Berpenampilan bersih, harum dan rapi merupakan dimensi yang sangat penting dalam

mengukur tingkat kesejahteraan individu secara umum. Menurut Roper (2002), aktivitas ini

dikembangkan menjadi rutinitas guna memberikan perasaan stabil dan aman pada diri individu.

Tingkat kebersihan sendiri dinilai dari penampilan individu dan upayanya dalam menjaga

kebersihan dan kerapian tubuhnya setiap hari.

b. Tujuan Personal Hygiene

1. Meningkatkan derajat kesehatan seseorang.

2. Memelihara kebersihan diri seseorang.

3. Memperbaiki personal hygiene yang kurang.

4. Pencegahan terhadap penyakit.

5. Meningkatkan percaya diri seseorang.

6. Menciptakan keindahan.

c. Cara mencuci tangan yang benar

Langkah-langkah dalam melakukan cuci tangan yang benar dan sehat adalah

1. Gulung lengan baju sampai atas pergelangan tangan , lepaskan cincin, jam tangan dan

perhiasan tangan lain

2. Tuang sabun cair atau handrub pada telapak tangan kemudian usap dan gosok kedua telapak

tangan secara lembut dengan arah memutar

3. Gosok sela-sela jari tanga hingga bersih

4. Bersihkan ujung-ujung jari secara bergantian dengan posisi saling mengunci

5. Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian

6. Letakkan ujung jari ke telapak tangan kemudian gosok perlahan

9
d. Cara menggosok gigi yang benar

Tahapan menyikat gigi yaitu :

1. Letakkan bulu sikat gigi dekat tepi gusi pada permukaan gigi dekat tepi gusi dengan posisi

membentuk sudut 45 derajat. Mulailah menyikat gigi geraham atas atau gigi belakang di

salah satu sisi mulut. Sikatlah dengan gerakan melingkar dari atas ke bawah selama sekitar

20 detik untuk setiap bagian

2. Sikat setiap bagian gigi, mulai dari bagian gigi yang biasa dipakai untuk mengunyah, gigi

yang dekat dengan pipi dan lidah. Pastikan semua permukaan gigi sudah disikat, sehingga

plak atau sisa makanan yang menempel di gigi bisa hilang

3. Untuk membersihkan permukaan dalam gigi depan, pegang sikat gigi dalam posisi vertikal

atau gunakan ujung kepala sikat gigi, lalu sikat dengan gerakan melingkar dari tepi gusi

sampai atas gigi. Lakukan gerakan ini berulang sebanyak 2-3 kali.

4. Ubah pola menyikat gigi jika diperlukan. Kadang, menyikat gigi dengan cara yang sama

membuat ada bagian gigi lain terabaikan. 

5. Jika menyikat gigi dimulai dari bagian geraham atas, maka sikatan akhir pada gigi geraham

bawah. Durasi waktu untuk menyikat gigi seluruh bagian sekitar 2-3 menit dan baru setelah

itu kumur-kumur hingga gigi bersih. 

6. Jangan menyikat gigi terlalu keras atau terlalu memberi tekanan pada gigi karena ini akan

menyakitkan gigi dan gusi. Terlalu keras menyikat gigi sebenarnya tidak membantu

membersihkan gigi lebih baik juga. Justru, hal ini dapat menyebabkan permukaan luar

gigi (enamel) terkikis dan ini adalah asal mula dari gigi sensitif.

7. Menyikat gigi dengan gerakan lurus (bukan melingkar) bukanlah cara yang efektif dalam

membersihkan gigi. Menyikat gigi dengan gerakan lurus dalam waktu yang lama dapat

menyebabkan kerusakan permanen pada gusi.

10
Jawaban :

1. Personal hygiene (kebersihan perorangan) adalah suatu tindakan untuk memelihara

kebersihan dan kesehatan seseorang untuk kesejahteraan fisik dan psikis.

2. Gulung lengan baju sampai atas pergelangan tangan , lepaskan cincin, jam tangan dan

perhiasan tangan lain

Tuang sabun cair atau handrub pada telapak tangan kemudian usap dan gosok kedua telapak

tangan secara lembut dengan arah memutar

Gosok sela-sela jari tanga hingga bersih

Bersihkan ujung-ujung jari secara bergantian dengan posisi saling mengunci

Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian

Letakkan ujung jari ke telapak tangan kemudian gosok perlahan

11
G. Daftar Pustaka

Potter dan Perry. 2005. Fundamental Keperawatan. Jakarta: EGC

Bouwhuizen, M. 1999. Ilmu Keperawatan. Jakarta: EGC.

Murwani, Arita. 2009. Keterampilan Dasar Praktik Klinik


Keperawatan. Yogyakarta:Fitramaya.

Uliyah, Musrifatul. 2011. Praktik Kebutuhan Dasar Manusia. Jakarta: Health


Books.

Kemenkes.(2008).hari cuci tangan sedunia.Jakarta:Kemenkes.

Mubarak,W.I dan Chayatin, N.(2009) ilmu kesehatan masyarakat teori dan


aplikasi.Jakarta:Salemba Medika.

12
I. KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Mencuci tangan memanghal yang terkadang diremehkan oleh banyak orang. Masih

banyk orang jaman sekarang yang makan mengunakan tangan tanpa mencuci tangan terlebih

dahulu, dan sehabis melakukan aktivitas. Mencuci tangan sangat baik dan sangat penting

bagi kita agar terhindar dari kuman-kuman dan penyakit. Tangan merupakan media

penularan kuman-kuman penyakit. Hanya melalui tangan yang kotor, kuman dengan

penyakit dapat lebih mudah berpindah dari satu orang ke orang lain. Mencuci tangan bukan

hanya mencuci tangan dengan membasuh telapak tangan, namun cuci tangan yang benar itua

adalah dengan membersihkan pada telapak tangan punggung telapak tangan, jari –jari

tangan,sela-sela jari, pergelangan tangan dan pada kuku-kuku jari tangan. Mencuci tangan

baik dengan menggunakan air mengalir dan . Menggosok gigi setelah sarapan pagi dan

sebelum tidur dapat menjaga gigi kita tetap bersih dan terhindar dari kuman dan penyakit

yang dapat mengakibatkan gigi berlubang. Tentunya itu dilakukan sejalan dengan cara

menggosok gigi yang benar. Mencuci tangan dan menggosok gigi dimualai dari usia anak-

anak (masih kecil) dapat dijadikan kebiasaan yang berlanjut ketika nanti mereka mulai

menginjak dewasa.

B. Saran

Diharapkan kepada anak-anak yang ada di jalan mesjid taufik.Gg.sepakat yang dapat

menjaga kebersihan dan dapat melakukan cuci tangan benar dan menggosok gigi yang benar

dan diharapkan pada seluruh orang tua dapat mengawasi anaknya untuk mencuci tangan

sebelum makan, setelah beraktivitas dan menggosok gigi setelah sarapan pagi,sebelum tidur.

20

Anda mungkin juga menyukai