Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PELAKSANAAN PENTAS SENI (PENSI) DALAM


RANGKA PERPISAHAN SISWA-SISWI KELAS XII
SMA PLUS PGRI CIBINONG
TAHUN 2018/2019

YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH PGRI


(YPLP DIKDASMEN PGRI) KABUPATEN BOGOR

SMA PLUS PGRI CIBINONG


“TERAKREDITASI A”
Jl. Golf Ciriung, Cibinong Telp/Fax. (021) 875 3773 Kab. Bogor
Website http ://www.smapluspgri.sch.id e-mail : smapluspgri.yahoo.com NPSN : 20232396
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala karunia
dan ramat Nya yang telah memberikan kelancaran serta kemudahan sehingga
dapat menyelesaikan penyusunan Proposal Kegiatan Pentas Seni Organisasi Siswa
Intra Sekolah (OSIS) SMA PLUS PGRI CIBINONG.
Proposal ini disusun untuk memberikan informasi dan gambaran umum
tentang kegiatan Pentas Seni (PENSI) serta rencana yang telah ditetapkan.
Kami menyadari masih banyak terdapat keterbatasan dalam pelaksanaan
kegiatan maupun penyampaian proposal, oleh karena itu kritik dan saran yang
bersifat membangun serta dukungan dari berbagai pihak berupa material maupun
non material sangat kami sambut dengan tangan terbuka demi perbaikan di masa
yang akan datang.
Harapan kami, semoga dengan tersampaikannya proposal ini dapat
menggugah hati berbagai pihak untuk bekerja sama demi upaya menumbuhkan
kecintaan terhadap kesenian dan pelestarian keanekaragaman budaya Indonesia di
lingkungan SMA PLUS PGRI CIBINONG.

Cibinong, 13 Januari 2019


YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH PGRI
(YPLP DIKDASMEN PGRI) KABUPATEN BOGOR

SMA PLUS PGRI CIBINONG


“TERAKREDITASI A”
Jl. Golf Ciriung, Cibinong Telp/Fax. (021) 875 3773 Kab. Bogor
Website http ://www.smapluspgri.sch.id e-mail : smapluspgri.yahoo.com NPSN : 20232396

BAB I
PENDAHULUAN

Kegiatan pentas seni merupakan ajang kreativitas yang digalang oleh


pecinta seni dalam meningkatkan bakatnya. Pentas seni juga merupakan budaya
yang perlu dilestarikan. Oleh karena itu, kegiatan pentas seni ini perlu
dikembangkan dan didukung oleh semua pihak agar bakat-bakat terpendam yang
dimilikinya bisa disalurkan. Sesuai dengan program kerja Organisasi Siswa Intra
Sekolah (OSIS) SMA PLUS PGRI CIBINONG masa bakti 2018/2019 . OSIS
SMA PLUS PGRI CIBINONG bermaksud menyelenggarakan Pentas Seni
(PENSI) dalam rangka meningkatkan apresiasi dan kecintaan para siswa terhadap
kesenian dan kebudayaan Rencana penyelenggaraan pentas seni ini disamping
untuk menyalurkan bakat seni yang terpendam, memberikan apresiasi seni, juga
untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap kesenian dan menjadi refresing para
siswa dalam melakukan kegiatan belajar mengajar.

1.1 LATAR BELAKANG


Seni adalah salah satu kreatifitas yang patutnya kita kembangkan
semakin besar. Dan salah satu cara pegembangannya melalui Pentas Seni.
Sehubungan dengan akan berakhirnya masa belajar siswa-siswi kelas XII SMA
PLUS PGRI CIBINONG, maka OSIS SMA PLUS PGRI CIBINONG bermaksud
untuk mengadakan pentas seni perpisahan dalam rangka pelepasan siswa-siswi
kelas XII SMA PLUS PGRI CIBINONG Tahun Pelajaran 2018/2019.
1.2 MAKSUD DAN TUJUAN
1.2.1 Maksud
Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah dalam rangka perpisahan
siswa-siswi kelas XII SMA PLUS PGRI CIBINONG. Serta sebagai bentuk
rasa persaudaraan dalam wadah Keluarga Besar SMA PLUS PGRI
CIBINONG. kami mempersembahkan kreatifitas dalam bidang seni klasik
dan modern untuk siswa kelas XII SMA PLUS PGRI CIBINONG

1.2.1 Tujuan Kegiatan


Adapun tujuan diadakannya acara ini adalah sebagai berikut :
- Mengaktualisasikan Prestasi & Kreatifitas dan bakat para siswa khususnya
siswa-siswi SMA PLUS PGRI CIBINONG
- Mempererat tali silaturrahmi dan rasa kekeluargaan antara alumni siswa-
siswi SMA PLUS PGRI CIBINONG dengan Keluarga Besar SMA PLUS
PGRI CIBINONG
- Memotivasi para siswa dalam meningkatkan minat, bakat, dan prestasi
baik bidang akademik maupun nonakademik melalui peran dan karya
nyata
- Menginvetarisasi siswa-siswi berbakat dan berprestasi untuk mengikuti
kegiatan pada event yang lebih tinggi
- Sarana evaluasi kesiapan dan kemampuan para siswa pada bidang yang
mereka tekuni dan sukai

1.3 DASAR KEGIATAN


Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Program Kerja OSIS SMA PLUS
PGRI CIBINONG masa bakti 2018/2019.
BAB II
ISI PROPOSAL

2.1 WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan ini akan dilakasanakan pada.
Hari/Tanggal : Sabtu, 29 Juni 2019
Waktu : Pukul 07.30 WIB s.d. selesai
Tempat : Lapangan SMA PLUS PGRI CIBINONG

2.2 JENIS KEGIATAN


Pentas Seni siswa SMA PLUS PGRI CIBINONG terdiri dari :
1. Band
2. Modem Dance.
3. Tari Tradisional

2.3 PESERTA
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kelas X dan XI serta seluruh siswa
kelas XII SMA PLUS PGRI CIBINONG.

2.4 SUSUNAN KEPANITIAAN


Terlampi 1

2.5 JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Terlampir2

2.4 ESTIMASI BIAYA


Terlampir
BAB III
PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat sebagai sebagai acuan dasar
dan pedoman pelaksanaan kegiatan, juga merupakan bahan untuk
dipertimbangkan dalam menyetujui dan mendukung suksesnya kegiatan ini.
Kiranya dapat kita fahami bahwa tanpa dukungan dari berbagai pihak,
kegiatan di atas tidak dapat terwujud. Untuk itu pada kesempatan ini kami
menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada
semua pihak yang telah dan akan berpartisipasi menyukseskan kegiatan ini.
Akhirnya semoga kegiatan pelaksaan Pentas Seni (PENSI) SMA
PLUS PGRI CIBINONG dalam rangka perpisahan kelas XII SMA PLUS
PGRI CIBINONG tahun pelajaran 2018/2019 ini dapat terselenggara dengan
lancar dan bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Cibinong, 13 Januari 2019

Pembina OSIS Ketua OSIS


SMA PLUS PGRI CIBINONG SMA PLUS PGRI CIBINONG

Mengetahui/Menyetujui,
Kepala
SMA PLUS PGRI CIBINONG
LEMBAR PENGESAHAN

Ketua Pelaksana Sekretaris

Mengetahui,

Pembina OSIS Ketua OSIS


SMA PLUS PGRI CIBINONG SMA PLUS PGRI CIBINONG

Menyetujui,
Kepala
SMA PLUS PGRI CIBINONG

Anda mungkin juga menyukai