Anda di halaman 1dari 110

HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN PERILAKU

BULLY SISWA KELAS VII SMP N 1 KOKAP


KULON PROGO

SKRIPSI

Disusun oleh:
AULIA KENTRI FAZARENI
201410201068

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA
2018
HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN PERILAKU
BULLY SISWA KELAS VII SMP N 1 KOKAP
KULON PROGO

SKRIPSI

Disusun oleh:
AULIA KENTRI FAZARENI
201410201068

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA
2018

i
HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN PERILAKU
BULLY SISWA KELAS VII SMP N 1 KOKAP
KULON PROGO

SKRIPSI

Diajukan Guna Melengkapi Sebagian Syarat Mencapai Gelar


Sarjana Keperawatan
pada Program Studi Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Kesehatan
di Universitas „Aisyiyah Yogyakarta

Disusun oleh:
AULIA KENTRI FAZARENI
201410201068

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA
2018

ii
iii
iv
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT, shalawat serta salam semoga
tercurah kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat, dan pengikut-Nya yang
senantiasa istiqomah di jalan-Nya. Berkat Rahmat dan Inayah-Nya, peneliti dapat
menyelesaikan skripsi yang berjudul “Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully
Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo”. Skripsi ini diajukan sebagai salah
satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Keperawatan pada Program Studi Ilmu
Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan di Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
Penyusunan skripsi ini tidak akan terwujud tanpa ada bantuan, bimbingan,
dan pengarahan dari semua pihak. Oleh karena itu penelliti mengucapkan
terimakasih kepada:
1. Warsiti, S.Kp.M.Kep.,Sp.Kep.Mat., selaku Rektor Universitas „Aisyiyah
Yogyakarta.
2. Moh. Ali Imrom, S.Sos., M.Fis., selaku Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
3. Suratini, M.Kep.,Sp.Kep.Kom., selaku Ketua Program Studi Ilmu Keperawatan
Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
4. Ns. Deasti Nurmaguphita, S.Kep.,M.Kep.,Sp.,Kep.J. selaku dosen pembimbing
yang telah memberikan bimbingan, motivasi, dan masukan yang berarti dalam
penyusunan skripsi ini.
5. Sutejo, M.Kep.,Sp.,Kep.J selaku dosen penguji yang telah memberikan
pengarahan, motivasi, serta dukungan yang berarti dalam penyusunan skripsi ini.
6. Kepala Sekolah SMP N 1 Kokap Kulon Progo yang memberikan izin dan
dukungan untuk melakukan penelitian.
7. Responden penelitian yang sudah bersedia membantu dan meluangkan
waktunya.
8. Kedua Orang Tua, kakakku dan sahabat- sahabat tercinta yang selalu memberi
semangat dan selalu menjadi tempat berkeluh kesah, bertukar pikiran, dan
meminta pndapat dalam penyusunan skripsi ini ini.
Penulis menyadari bahwa dalam skripsi ini tidak terlepas dari berbagai
kelemahan dan kekurangan baik dari segi isi maupun segi tata tulisnya, oleh karena
itu kritik dan saran yang bersifat membangun sangat penulis harapkan dan semoga
kripsi ini dapat bermanfaat bagi penulis pada khususnya dan bagi pembaca pada
umumnya.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Yogyakarta, 30 Juli 2018

Peneliti

v
DAFTAR ISI

HALAMAN DEPAN...................................................................................................i
HALAMAN JUDUL...................................................................................................ii
HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................... iii
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN ...................................... iii
KATA PENGANTAR ................................................................................................ v
DAFTAR ISI .............................................................................................................. vi
DAFTAR TABEL .................................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................. ix
ABSTRAK .................................................................................................................. x
ABSTRACT ................................................................................................................ xi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ............................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .......................................................................................... 7
C. Tujuan Penulisan ............................................................................................ 7
D. Manfaat Penelitian ......................................................................................... 8
E. Ruang Lingkup Penelitian.............................................................................. 8
F. Keaslian Penelitian......................................................................................... 9
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinjauan Teoritis .......................................................................................... 12
B. Kerangaka Konsep ....................................................................................... 30
C. Hipotesis ...................................................................................................... 31
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
A. Rancangan Penelitian ................................................................................... 32
B. Variabel Penelitian ....................................................................................... 32
C. Definisi Operasional .................................................................................... 34
D. Populasi dan Sampel .................................................................................... 35
E. Etika Penelitian ............................................................................................ 37
F. Alat dan Metode Pengumpulan Data ........................................................... 38
G. Metode Pengolahan dan Analisis Data ........................................................ 43
H. Prosedur Penelitian ...................................................................................... 47
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian ............................................................................................ 50
B. Pembahasan.................................................................................................. 55
C. Keterbatasan Penelitian ................................................................................ 60
BAB V SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan ...................................................................................................... 62
B. Saran ............................................................................................................ 62
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1
Kisi-kisi Kuesioner Harga Diri......................................................... 39
Tabel 3.2
Kisi-kisi Kuesioner Perilaku Bully................................................... 39
Tabel 3.3
Pedoman Interpretasi Koefisien Korelasi......................................... 47
Tabel 4.1
Karakteristik Harga Diri Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa
Kelas VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo.......................... 52
Tabel 4.2 Karakteristik Perilaku Bully Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa
Kelas VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo................................... 53
Tabel 4.3 Tabulasi Silang Hubungan Harga Diri Dengan Perilaku Bully
Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo........................... 54

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Kerangka Konsep .................................................................................30


Gambar 3.1. Hubungan Antar Dua Variabel..............................................................33

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Time Schedule Penyusunan Penelitian


Lampiran 2 Surat Permohonan Izin Studi Pendahuluan
Lampiran 3 Surat Permohonan Izin Uji Validitas dan Reliabilitas
Lampiran 4 Surat Permohonan Izin Penelitian
Lampiran 5 Surat Balasan Izin Penelitian SMP N 1 Kokap Kulon Progo
Lampiran 6 Surat Izin Penelitian DPMT Kabupaten Kulon Progo
Lampiran 7 Surat Persetujuan Etik
Lampiran 8 Surat permohonan menjadi responden Penelitian
Lampiran 9 Surat Persetujuan menjadi Responden Penelitian
Lampiran 10 Surat Persetujuan Menjadi Responden dari Orang tua atau Wali
Lampiran 11 Surat permohonan menjadi asisten penelitian
Lampiran 12 Lembar pernyataan menjadi asisten penelitian
Lampiran 13 Kuesioner harga diri
Lampiran 14 Kuisioner Harga Diri sebelum dilanjutkan Uji validitas dan reabilitas
Lampiran 15 Kuisioner Perilaku Bullt
Lampiran 16 Kuesioner perilaku bully sebelum dilakukan uji ualiditas dan
reliabilitas
Lampiran 17 Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Harga Diri
Lampiran 18 Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Perilaku Bully
Lampiran 19 Hasil Uji Statistik
Lampiran 20 Lembar Konsultasi

ix
HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN PERILAKU BULLY
SISWA KELAS VII SMP N 1 KOKAP
KULON PROGO¹

Aulia Kentri Fazareni 2, Deasti Nurmaguphita3

ABSTRAK

Latar Belakang: Prevalensi perilaku bully di sekolah menduduki tingkat teratas


dari pengaduan masyarakat ke KPAI di sektor pendidikan, dari tahun 2011 sampai
Agustus 2014 KPAI mencatat 369 pengaduan terkait masalah tersebut. Jumlah
tersebut sekitar 25% dari total pengaduan dibidang pendidikan sebanyak 1.480 kasus.
Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully
Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo.
Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif analisis korelasi
dengan pendekatan waktu cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa
kelas VII A hingga kelas VII E SMP N 1 Kokap Kulon Progo. Pengambilan
responden menggunakan simple random sampling sejumlah 99 responden. Instrumen
penelitian menggunakan kuesioner, analisis data menggunakan uji spearman rank.
Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan Terdapat hubungan harga diri
dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1 Kokap kulon progo memiliki harga
koefisien sebesar p-value sebesar 0,005 <0,05 dan memiliki keeratan hubungan
sebesar -0,280 yang artinya memiliki keeratan hubungan rendah.
Kesimpulan: Terdapat hubungan harga diri dengan perilaku bully siswa kelas VII
SMP N 1 Kokap kulon progo.
Saran: memberikan masukan kepada pihak sekolah untuk memasukkan program
tentang perilaku bully agar kedepannya tidak akan terjadi perilaku bully salah
satunya dengan mengedukasi orang tua siswa.

Kata Kunci :Harga Diri, Perilaku Bully


Keperpustakaan :23 Buku (2008-2016), 10 Jurnal, 9 Skripsi, 12 website.
Jumlah Halaman : x, 63 Halaman, 6 Tabel, 2 Gambar, 20 Lampiran.

1
Judul Skripsi
2
Mahasiswa PSIK, Fakultas Ilmu Kesehatan , Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
3
Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.

x
THE RELATIONSHIP BETWEEN SELF-ESTEEM AND BULLY
BEHAVIOR IN STUDENTS AT CLASS VII IN KOKAP 1 JUNIOR
HIGH SCHOOL OF KULON PROGO ¹

Aulia Kentri Fazareni 2, Deasti Nurmaguphita3

ABSTRACT

Background: The prevalence of bully behavior in schools occupied the highest level
of public complaints to Indonesian Children Protection Commission in the education
sector, from 2011 to August 2014, the Commission recorded 369 complaints related
to the problem. The number was around 25% of the total complaints in the education
sector as many as 1,480 cases.
Objectives: The objective of the study was to determine the relationship between
Self-Esteem and Bully Behavior in Students at Class VII in Kokap 1 Junior High
School of Kulon Progo.
Research Method: This study applied a quantitative correlation analysis design with
a cross sectional approach. The samples in this study were students of class VII A to
class VII E in Kokap 1 Junior High School of Kulon Progo. Sampling technique used
simple random sampling of 99 respondents. The research instrument used a
questionnaire, and data analysis used the Spearman rank test.
Results: The results of the study showed that there was a relationship of self-esteem
and bully behavior on students at Class VII in Kokap 1 Junior High School of Kulon
Progo obtained the significant value 0,005 <0,05 with the correlation of -0.280 which
means having a low correlation.
Conclusion: There was a relationship between self-esteem and bully behavior on
students at Class VII in Kokap 1 Junior High School of Kulon Progo.
Suggestion: It is suggested to the school to include programs about bullying
behavior so that in the future there will be no bullying behavior. One of the programs
should be in the form of educating students' parents.

Keywords : Self-Esteem, Bully Behavior


References : 23 Books (2008-2016), 10 Journals, 9 Thesis, 12 websites.
Page Numbers : x, 63 Pages, 6 Tables, 2 Images, 20 Attachments.

1Title of the Thesis


² Student of Nursing School, Faculty of Health Sciences, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
³Lecturer of Faculty of Health Sciences, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

xi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut World Health Organization (2014, dalam Kemenkes, 2016),

remaja merupakan penduduk usia 10-19 tahun. Remaja mengalami perubahan

ditandai dengan pertumbuhan dan perkembangan yang cepat baik segi fisik,

emosi, kognitif dan sosial. Remaja berusaha melepas ketergantungan kepada

orang tua dan berusaha mencapai kemandirian sehingga dapat diterima dan

diakui orang dewasa. Kondisi ini menyebabkan terjadinya proses perubahan pola

pikir remaja yang ingin mengetahui hal-hal baru sehingga timbul keinginan

untuk mencoba hal baru. Hal tersebut menyebabkan remaja memiliki tahap

perkembangan sosial.

Tahap perkembangan sosial dapat disesuaikan dengan sifat dan

karakteristik remaja. Tahap ini remaja mengalami identitas lawan disfungsi

peran yang menyebabkan remaja mengalami pergulatan ego untuk

mengembangkan identitas ego yang dimilikinya (Maramis & Maramis, 2009).

Identitas lawan disfungsi peran ini menyebabkan remaja memiliki karakteristik

berupa peningkatan emosional, menarik diri ketika berhubungan dengan orang

lain, dan mengalami perubahan nilai. Remaja cenderung bersikap ambivalen

dalam menghadapi perubahan yang terjadi. Karakteristik pada diri remaja

tersebut disertai dengan tugas perkembangan remaja (Hisam, 2017).

Menurut Havighrust (1961 dalam Malahayati 2010), remaja memiliki

tugas perkembangan. Remaja memiliki keinginan untuk mencapai hubungan

yang lebih matang dan teman sebaya, keinginan mencapai peran sosial sebagai

pria dan wanita, menerima keadaan fisik dengan menggunakannya secara

1
2

efektif. Tugas perkembangan membuat remaja mencapai kemandirian emosional

dari orang tua dan orang dewasa, mencapai jaminan kemandirian ekonomi,

memilih dan mempersiapkan karier. Tugas ini membuat remaja mempersiapkan

pernikahan dan hidup keluarga, mengembangkan keterampilan intelektual dan

konsep-konsep, mencapai tingkah laku yang bertanggung jawab secara sosial.

Tugas perkembangan dapat menimbulkan perilaku yang menyimpang dan sesuai

pada remaja.

Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (2013), remaja memiliki

perilaku, baik perilaku yang sesuai maupun perilaku yang menyimpang.

Perilaku remaja dikatakan sesuai apabila remaja tersebut memiliki identitas yang

sehat dibangun atas keberhasilan remaja melewati tiga tahap psikososial pertama

dan dapat mengidentifikasi diri. Remaja dalam kondisi yang sesuai jika mereka

dapat mempertanggungjawabkan perbuatan mereka yang dijadikan sebagai dasar

pembentukan jati diri positif pada diri remaja. Remaja di katakan menyimpang

apabila berperilaku yang mengundang resiko dikarenakan berhubungan dengan

dinamika fobia balik, rasa takut dianggap hal yang dinilai rendah, perlu

menegaskan identitas maskulin dan dinamika kelompok seperti tekanan teman

sebaya. Kondisi aman dan menyimpang pada remaja membuat remaja

membentuk suatu fase pencarian jati diri pada diri mereka.

Menurut Manjilala (2012), Fase pencarian jati diri remaja dimulai usia

remaja 11 sampai dengan 13 tahun. Fase ini menyebabkan remaja memiliki

kebingungan peran dan memiliki ketidakmampuan memantapkan dirinya pada

sebuah identitas (Erikson, 2010). Pencarian jati diri remaja ditandai dengan

berusaha menunjukkan identitas dirinya, muncul perasaan canggung bertemu

dengan seseorang, konflik dengan orang tua, memiliki perasaan bebas dan tidak
3

mau diatur, sifat moodi meningkat, dan ketertarikan kepada lawan jenis. Remaja

pada fase pencarian jati diri lebih suka berkelompok, dan kejam dalam

mengeluarkan anggota yang berbeda baik dalam hal latar belakang, selera. Fase

ini menyebabkan remaja dalam kondisi yang cukup rentan.

Fase remaja memang sangat rentan untuk menjadi korban maupun

pelaku bully. Masa ini banyak diwarnai dengan sikap yang lebih kritis dalam

pergaulan sehari-hari atau dikeluarga, ketertarikan akan hal-hal tertentu, maupun

prestasi di sekolah. Seringkali yang terjadi remaja belum dapat mengidentifikasi

hal-hal disekeliling mereka. Remaja tidak mendapatkan solusinya yang

kemudian mencari jalan keluar lain seperti membully dimana korban bisa

menjadi pelaku dan pelaku dapat menjadi korban (Novianty dan Nodia, 2017).

Fase pencarian jati diri ini merupakan fase kritis yang berhubungan dengan

harga diri remaja yang rendah.

Kondisi harga diri yang rendah pada diri remaja menimbulkan

berbagai permasalahan. Orang yang memiliki harga diri rendah akan berpikir

buruk tentang diri sendiri, tidak memiliki tujuan hidup yang jelas (Taylor,

Peplau dan Sears, 2009 dalam Febriana,Poeranto, Kapti, 2016). Selain itu,

mereka cenderung pesimis tentang masa depan, mengingat masa lalu mereka dan

berkubang dalam suasana hati negatif mereka. Semakin rendah harga diri

seseorang akan lebih berisiko terkena gangguan kepribadian. Kondisi harga diri

ini dipengaruhi perilaku bully yang tinggi.

Menurut Tang (2017), Perkiraan proporsi anak dan remaja yang

terkena bully sekolah bervariasi, berkisar antara kurang dari 10% sampai lebih

dari 65 %. Jajak pendapat khusus UNICEF U-Report / Special Representatives

dari jajak pendapat Sekretaris Jenderal PBB mengenai Kekerasan terhadap Anak
4

(SRSG-VAC), dimana 100.000 anak muda di 18 negara dua pertiga responden

melaporkan jika mereka telah menjadi korban bully. Penelitian lain

menyebutkan bahwa 26,7% remaja memiliki harga diri rendah pasca mendapat

perlakuan perilaku bully yaitu menarik diri dari lingkungan sekitar untuk

memperoleh rasa aman (Simbar, Ruindungan dan Solang, 2015).

Menurut Olweus (1996, dalam Susanto, 2016), perilaku bully

merupakan suatu perilaku agresif yang dilakukan secara terus menerus, berulang

pada waktu tertentu, dan memiliki perbedaan kekuatan antara pelaku dan

korban. Perilaku bully memiliki berbagai bentuk dan faktor penyebab. Bentuk

perilaku bully dapat berupa verbal, non verbal, perilaku non verbal langsung,

perilaku non verbal tidak langsung, dan pelecehan seksual. Faktor penyebab

perilaku bully remaja seperti faktor keluarga, faktor sekolah dan teman sebaya.

Perilaku bully di sekolah dan antar teman sebaya dijadikan sebagai alat untuk

membalas dendam yang dilakukan turun temurun oleh senior ke junior. Remaja

beranggapan jika mereka melakukan perilaku bully akan meningkatkan

popularitas mereka diantara teman sebayanya karena mereka memiliki rasa

untuk diakui.

Menurut Tang (2017) berdasarkan polling U-Report / SRSG-VAC

tahun 2016 tentang pengalaman perilaku bully, 100.000 anak muda di 18 negara

mereka pernah mengalami intimidasi. Selain itu 25% melaporkan bahwa mereka

terintimidasi karena penampilan fisik mereka, 25% karena orientasi gender atau

seksual mereka dan 25% karena etnis. Komisi Perlindungan Anak Indonesia

(KPAI) 2014, kasus perilaku bully di sekolah menduduki tingkat teratas dari

pengaduan masyarakat ke KPAI di sektor pendidikan, dari tahun 2011 sampai

agustus 2014 KPAI mencatat 369 pengaduan terkait masalah tersebut. Jumlah
5

tersebut sekitar 25% dari total pengaduan dibidang pendidikan sebanyak 1.480

kasus. Kasus yang dilaporkan hanya sebagian kecil dari kasus perilaku bully

yang terjadi, tidak sedikit tindak kekerasan terhadap anak yang tidak dilaporkan

(Setyawan, 2015).

Penelitian yang dilakukan Yayasan Semai Jiwa Amini pada tahun

2008 melibatkan sekitar 1.233 orang siswa SD, SMP dan SMA di tiga kota besar

Indonesia yaitu, Jakarta, Surabaya dan Yogyakarta. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa kekerasan antar siswa di tingkat SMP secara berurutan

terjadi di Yogyakarta (77,5%), Jakarta (61,1%) dan Surabaya (59,8%).

Kekerasan di tingkat SMA terbanyak terjadi di Jakarta (72,7%), Surabaya

(67,2%) dan terakhir Yogyakarta (63,8%) (Wiyani, 2012 dalam Fithriani dan

Auli, 2016).

Pelaku bully terhadap anak dapat dipidana berdasarkan Undang-

Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak sebagaimana yang

telah diubah oleh Undang-undang Nomor 35 tahun 2014 tentang Perubahan Atas

Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Undang-

undang tersebut diatur setiap orang dilarang menempatkan, membiarkan,

melakukan, menyuruh melakukan, atau turut serta melakukan kekerasan

terhadap anak. Bagi yang melanggarnya akan dipidana dengan pidana penjara

paling lama 3 (tiga) tahun 6 (enam) bulan dan atau denda paling banyak Rp 72

Juta (Pramesti, 2017).

Hasil survei yang dilakukan oleh C.S Mott Children’s Hospital

National Poll onChildren’s Health diketahui bahwa perilaku bully termasuk ke

dalam 10 masalah yang paling mengkhawatirkan pada anak yang menduduki

peringkat ke enam sebanyak 23% (Davis, 2010 dalam Fithriani dan Auli, 2016).
6

Perilaku bully bila tidak segera ditangani dapat berdampak buruk untuk diri

sendiri dan orang lain. Untuk diri sendiri perilaku bully dapat menyebabkan

korban menjadi tertekan, kehilangan minat dalam tugas, atau tidak ingin pergi

sekolah (Fithria dan Auli, 2016). Dampak bagi orang lain, tingginya kasus

perilaku bully secara tidak langsung berdampak tingginya tingkat disharmoni di

masyarakat. Perilaku bully yang mengkhawatirkan ini menimbulkan pandangan

di masyarakat.

Perilaku bully menimbulkan berbagai persepsi dan pandangan di mata

masyarakat. Mereka menganggap perilaku bully sebagai sikap yang negatif.

Masyarakat di Yogyakarta sendiri menganggap jika perilaku bully merupakan

perilaku agresi yang menimbulkan konflik dan ketidak-selarasan. Perilaku bully

dinilai tidak sesuai dengan prinsip hidup masyarakat jawa pada umumnya

(Sihombing, 2010). Menurut Setyaningsih (2006, dalam Sihombing 2010),

penelitiannya mengemukakan jika perilaku bully yang terjadi menimbulkan

pergeseran nilai budaya terutama mengenai masalah hubungan manusia dengan

sesama.

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan pada 12 Desember 2017 di

SMP N 1 Kokap Kulon progo didapatkan data siswa secara keseluruhan

berjumlah 160 siswa yang terdiri dari kelas VII A sampai dengan VII E. Peneliti

tidak mengambil responden kelas IX karena ditakutkan akan mengganggu proses

belajar siswa yang akan menghadapi ujian. Peneliti juga tidak mengambil

responden kelas VIII dikarenakan berdasarkan wawancara dengan kelas IX,

dikatakan siswa kelas VII tersebut cenderung minder menarik diri dari teman

sebaya maupun kakak kelas. Wawancara dengan salah seorang guru dikatakan

pernah ada kejadian siswa saling mengejek, menjahili, atau memukul. Peneliti
7

juga mendapatkan data jumlah siswa kelas VII dari kelas VIIA sampai kelas VII

E masing- masing kelas terdiri dari 32 siswa.

Hasil wawancara dengan dengan 10 siswa didapatkan setiap kelas ada

kejadian perilaku bully salah satunya di kelas VII terdapat siswa yang pernah

menjadi pelaku, korban mapun orang yang menyaksikan perilaku bully. Siswa

tersebut termasuk pelaku bully dan korban bully diantaranya mengatakan bahwa

mereka pernah dibentak, dipukuli, dikritik, berkelahi, dan kurang percaya diri.

Faktor lain karena kurangnya kontroling dari wali kelas ketika jam kosong juga

menjadi salah satu faktor pencetus dari perilaku bully di kelas karena kurang

pengawasan dari guru.

Berdasarkan studi pendahuluan yang telah dilakukan disekolah SMP

N 1 Kokap Kulon Progo pada 12 Desember 2017 , maka peneliti tertarik untuk

mengetahui hubungan antara harga diri remaja dengan perilaku bully siswa kelas

VII SMP N 1 Kokap Kulon. Progo.

B. Rumusan Masalah

Dari uraian latar belakang rumusan masalahnya “Apakah ada

Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap

Kulon Progo?”

C. Tujuan Penulisan

1. Tujuan Umum

Mengetahui Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII

SMP N 1 Kokap Kulon Progo.

2. Tujuan Khusus

a. Mengetahui harga diri siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo
8

b. Mengetahui perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon

Progo.

c. Mengetahui keeratan hubungan antara harga diri dengan perilaku bully

siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Peneliti

Dapat menambah wawasan dan pengetahuan khususnya dalam penelitian

tentang Hubungan harga diri dengan perilaku bully Siswa kelas VII SMP N

1 Kokap Kulon Progo.

2. Bagi remaja

Dapat meningkatkan pengetahuan mengenai perilaku bully dan dampaknya

terhadap harga diri.

3. Bagi SMP N 1 Kokap

Memberikan gambaran pada pihak sekolah mengenai Hubungan antara

harga diri dengan perilaku bully Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap. Selain

itu, memberikan informasi mengenai menanamkan harga diri secara positif

untuk membentuk kepribadian siswa agar dapat menilai diri secara positif

dan terhindar dari perilaku bully.

4. Bagi ilmu pengetahuan

Menambahkan khazanah ilmu pengetahuan khusunya dalam mata ajar

keperawatan jiwa.

E. Ruang Lingkup Penelitian

1. Lingkup materi

Dalam penelitian ini fokus pada keperawatan jiwa, dimana peneliti

membahas materi mengenai Hubungan antara harga diri dengan perilaku


9

bully Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo menurut peneliti

banyak remaja yang mengalami perilaku bully.

2. Lingkup responden

Responden dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 1 Kokap

Kulon Progo

3. Lingkup tempat

Tempat penelitian ini dilakukan di SMP N 1 Kokap Kulon Progo karena

populasi remaja yang mengalami masalah

4. Lingkup waktu

Waktu yang digunakan untuk penelitian ini dari bulan oktober 2017 sampai

bulan Juli 2018 yaitu dari penyusunan proposal sampai laporan hasil

penelitian.

F. Keaslian Penelitian
1. Erniati (2017) dengan judul Hubungan Harga Diri Dengan Perilaku

Bullying Pada Remaja Di SMP Muhammadiyah 2 Gamping Sleman

Yogyakarta . Jenis penelitian ini menggunakan desain korelatif dengan

pendekatan waktu cross sectional. Sampel penelitian ini siswa kelas VIII

yang berjumlah 97 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan

total sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner, analisis

data menggunakan uji Korelasi Kendall Tau. Hasil penelitian

menunjukan tidak ada hubungan harga diri dengan perilaku bullying pada

remaja di SMP Muhammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta.

Perbedaan dengan penelitian yang akan dilakukan adalah tempat

penelitian, teknik pengambilan sampel dan analisis data. Analisis data

yang digunakan dalam penelitian ini yaitu spearman rank. Tempat


10

penelitian dilakukan di SMP N 1 Kokap Kulon Progo. Persamaan dengan

penelitian ini terdapat pada variabel bebas dan variabel terikat

2. Wulandari (2017) dengan Judul Hubungan Perilaku Bullying Dengan

Prestasi Belajar Pada Remaja Di SMP Muhammadiyah 2 Gamping

Sleman Yogyakarta. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian

kuantitatif dan menggunakan desain deskriptif korelatif dengan

pendekatan waktu cross sectional. Sampel penelitian adalah siswa kelas

VIII yang berjumlah 97 responden. Instrumen penelitian perilaku

bullying menggunakan kuesioner sedangkan prestasi belajar

menggunakan data sekunder yaitu raport terkahir siswa, analisis data

menggunakan uji Korelasi Kendall Tau. Hasil penelitian menunjukkan

tidak ada hubungan perilaku bullying dengan prestasi belajar pada remaja

di SMP Muhammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta dengan tingkat

keeratan rendah.

Perbedaan dengan penelitian yang akan dilakukan adalah pada

variabel bebas variabel terikat, tempat penelitian teknik pengambilan

sampel dan analisa data. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah

harga diri dan variabel terikat adalah perilaku bully. Analisa data yang

digunakan dalam penelitian ini ada spearman rank. Tempat penelitian

dilakukan di SMP N 1 Kokap Kualon Progo.

3. Fitra (2015) dengan judul Hubungan Harga Diri Mahasiswa Dengan

Kemampuan Aktualisasi Diri Dalam Proses Belajar Dengan Metode

Seven Jump di Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Islam

Syarif Hidayatullah Jakarta. Jenis penelitan menggunakan desain

correlative study dengan pendedekatan cross sectional. Responden


11

berjumlah 103 dengan menggunakan teknik total sampling. Uji statistik

yang digunakan yaitu spearman rank. Instrumen penelitian yang

digunakan berupa kuisioner. Hasil yang didapatkan ada hubungan yang

kuat antara harga diri mahasiswa dengan kemampuan aktualisasi diri

dalam proses belajar dengan metode seven jump di Program Studi Ilmu

Keperawatan Universitas Islam Syarif Hidayatullah Jakarta.

Perbedaan dengan penelitian yang akan dilakukan adalah pada

variabel terikat, tempat penelitian, dan teknik pengambilan sampel.

Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu harga diri dan variabel terikat

yang digunakan adalah perilaku bully. Analisa data yang digunakan

dalam penelitian ini ada spearman rank. Tempat penelitian dilakukan di

SMP N 1 Kokap Kulon Progo. Persamaan terdapat pada variabel bebas

dan analisa data.

4. Vintyana (2015) Hubungan Antara Harga Diri dan Kecenderungan

Perilaku Bullying Pada Siswa SMP Kristen di Magelang. Penelitian yang

dilakukan untuk mengetahui signifikansi hubungan antara harga diri

dengan kecenderungan perilaku bullying pada siswa. Subyek penelitian

siswa rentang usia 11-14 tahun berjumlah 101 orang. Skala penelitian

menggunakan skala kecenderungan perilaku bullying dan skala harga diri

mengacu aspek yang dikemukakan coopersmith. Analisis data

menggunakan tekhnik korelasi pearson product moment. Koefisien

korelasi dari pearson 0,349 dengan signifikansi p= 0,000 (p<0,05) yang

artinya ada hubungan negatif antara harga diri dengan kecenderungan

perilaku bullying pada siswa.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Teoritis

1. Perilaku Bully

a. Pengertian perilaku bully

Perilaku Bully adalah salah satu bentuk perilaku agresif

berupa ejekan, hinaan, dan ancaman seringkali merupakan

pancingan yang dapat mengarah ke agresi (Siswati dan

Widayanti, 2009). Perilaku Bully adalah perilaku yang tidak

diinginkan atau perilaku agresif pada anak usia sekolah yang terjadi

karena ketidakseimbangan kekuatan (Hermalinda, Deswita,

Oktarina, 2017). Perilaku Bully merupakan perilaku agresif dan

biasanya berulang-ulang yang dilakukan oleh anak kecil atau remaja

dimana, perilaku tersebut menyebabkan bahaya dan menciptakan

lingkungan yang negatif (Pepler dan Craig, 2014). Perilaku Bully

merupakan suatu perilaku yang disengaja pada seseorang, karena

orang yang membully memiliki keunggulan atau kelebihan dari

korban bully (Guiney, 2011). Perilaku Bully adalah situasi dimana

terjadi penyalahgunaan kekuatan atau kekuasaan yang dilakukan

oleh seseorang atau kelompok (Sejiwa, 2008).

Berdasarkan pengertian diatas ditarik kesimpulan perilaku

bully merupakan suatu perilaku agresif yang dilakukan secara

sengaja dan berulang karena orang yang membully memiliki

keunggulan atau kelebihan dari korban bully.

12
13

b. Gejala perilaku bully

Menurut Sejiwa (2008) perilaku bully memiliki berbagai

gejala. Gejala yang ditimbulkan yaitu mengurung diri, menangis,

minta pindah sekolah, konsentrasi berkurang, prestasi belajar

menurun, tidak mau bermain atau bersosialisasi, suka membawa

barang-barang tertentu sesuai permintaan orang yang melakukan

perilaku bully. Gejala lain orang tersebut menjadi penakut, marah-

marah atau uring-uringan, gelisah, menangis dan berbohong

menyebabkan memar atau lebam, tidak ngompol.

c. Ciri-ciri perilaku bully

Menurut Sullvivan (2000 dalam Handayani, 2009), ciri-ciri

perilaku bully yaitu adanya niat untuk melukai dan merugikan orang

lain, adanya ketidakseimbangan kekuatan, dilakukan secara

terorganisir dan sisematis, dilakukan secara berulang-ulang,

pengalaman yang menyakitkan bagi korban baik berbentuk fisik

maupun psikologis.

d. Bentuk perilaku bully

Menurut Surilena (2016) bentuk perilaku bully yaitu direct

bully dan indirect bully. Direct bully sifatnya berupa langsung baik

secara verbal maupun fisik yaitu seorang anak atau remaja diolok-

olok, di ganggu, atau dipukul oleh anak yang lain. Indirect bully

sifatnya kurang kasat mata, namun dampaknya juga buruk bagi

korban. Perilaku bully yang bersifat sosial, merupakan jenis perilaku

bully dengan penggunaan internet (cyber bully).


14

Menurut Olweus (1993, dalam Vintyana, 2015) Perilaku

bully dikelompokkan dalam 3 bentuk yaitu bully fisik, bully verbal,

bully mental atau psikologis. Bentuk bully fisik seperti menampar,

menimpuk, menginjak kaki, menjegal, meludahi, memalak,

melempar dengan barang, menghukum dan menolak. Bully verbal

contohnya seperti memaki, menghina, menjuluki, meneriaki,

mempermalukan korban di depan umum, menuduh, menyoraki,

menebar gosip dan memfitnah. Bentuk bully mental atau psikologis

yaitu misal dengan memandang sinis, memandang penuh ancaman,

mendiamkan, menampilkan ekspresi mata yang seakan akan

merendahkan, mengucilkan, mempermalukan, meneror melalui

media sosial, melototi, dan mencibir.

Menurut Pepler dan Craig (2014), bully fisik dapat berupa

memukul, menendang, mendorong, meludah, memukul, mencuri,

atau merusak barang. Bully verbal dapat berupa memanggil nama,

mengejek, menyakiti menggoda, mempermalukan atau mengancam

seseorang, komentar rasis atau seksis, dan pelecehan. Bully sosial

dapat berupa menyebarkan desas-desus, membuat orang lain terlihat

bodoh, merusak persahabatan, memperlakukan orang dengan buruk

karena agama, mempermalukan karena identitas, membuat lelucon

dengan memanggil mereka gay, lesbian, dan karena kondisi

kecacatan. Bully elektronik diwujudkan menggunakan media

elektronik seperti email, telepon seluler, pesan teks, dan situs

internet untuk mengancam, melecehkan, mempermalukan,

mengecualikan sosial. Selain itu merusak reputasi dan persahabatan


15

termasuk pemberontakan, penghinaan, menyebarkan rumor, berbagi

informasi pribadi dengan tujuan untuk menyakiti seseorang.

Menurut Sejiwa (2008) praktik perilaku bully dikelompokkan

dalam tiga kategori yaitu bully fisik, bully non fisik, dan bully mental

atau psikologis. Bully fisik terjadi karena adanya sentuhan fisik

antara pelaku bully dan korban seperti menampar, menimpuk,

menginjak kaki, menjegal, meludahi, memalak, melempar dengan

barang, menolak, menghukum berlari keliling lapangan dan

menghukum dengan cara push up. Bully verbal diwujudkan dalam

bentuk kata-kata dan dapat didengar oleh indera pendengaran kita

seperti menghina, memaki, menjuluki, meneriaki, mempermalukan

di depan umum, menuduh, menyoraki, menebar gosip, memfitnah

dan menolak. Bully mental atau psikologis terjadi secara diam-diam,

dan diluar dari radar pemantauan kita seperti memandang sinis,

memandang penuh ancaman, mempermalukan dimuka umum,

mendiamkan, mengucilkan, mempermalukan, memelototi, mencibir,

memandang yang merendahkan dan meneror lewat pesan pendek

telepon genggam atau e-mail.

e. Karakteristik perilaku bully

Menurut Surilena (2016) perilaku bully memiliki karakteristik

bagi pelaku dan korban bully. Karakteristik itu antara lain:

1) Karakteristik korban bully

Korban bully bila dilihat dari segi ukuran tubuh biasanya lebih

kecil, lebih tinggi, ataupun lebih berat dibandingkan kebanyakan

anak atau remaja seusiannya. Korban perilaku bully disebabkan


16

karena memiliki kemampuan atau bakat tertentu dan memiliki

keterbatasan kemampuan tertentu. Korban perilaku bully juga bisa

berasal dari etnik, budaya, keyakinan yang berbeda. Biasanya

anak korban perilaku bully cenderung pencemas, mudah gugup,

selalu merasa tidak aman, pemalu, pendiam, self esteem rendah,

memiliki cacat fisik maupun mental ataupun gangguan

perkembangan neurologis (Surilena, 2016).

2) Karakteristik pelaku bully

Karakteristik pelaku bully cenderung hiperaktif, agresif,

destruktif, menikmati ketika mendominasi anak yang lain,

pemarah, mudah tersinggung, dan memiliki toleransi rendah

(Surilena, 2016).

f. Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku bully

Menurut Vintyana (2012) Faktor-faktor yang mempengaruhi

perilaku bully yaitu:

1) Faktor keluarga

Anak akan meniru berbagai perilaku yang ia lihat tiap harinya

sehingga perilaku tersebut ia anut. Jika anak dibesarkan dan

dididik oleh keluarga yang mentoleransi perilaku bully, maka

anak akan meniru perilaku bully tersebut.

2) Faktor sekolah

Perilaku bully berkembang pesat di lingkungan sekolah.

Disekolah terjadi perilaku diskriminatif, kurangnya pengawasan

bimbingan dan etika, kesenjangan antar siswa yang besar, pola


17

kedisiplinan yang kacau atau lemah, bimbingan tidak layak, dan

peraturan yang tidak konsisten.

3) Faktor kelompok sebaya

Perilaku bully disebabkan karena pengaruh negatif dari teman

sebaya. Teman sebaya memberikan pemahaman jika perilaku

bully merupakan permasalahan besar dan merupakan hal yang

wajar dilakukan.

g. Faktor penyebab terjadinya perilaku bully

Menurut Astuti (2008) faktor penyebab terjadinya perilaku

bully yaitu perbedaan kelas, tradisi senioritas, senioritas, keluarga

yang tidak rukun, iklim sekolah yang tidak harmonis, karakter

individu atau kelompok, dan persepsi yang salah atas perilaku korban.

Perbedaan kelas termasuk juga perbedaan gender, agama dan

ekonomi. Tradisi senioritas yang dilakukan dahulu sering dijadikan

alasan untuk melakukan perilaku bully. Senioritas muncul dari diri

siswa sendiri untuk menunjukkan atau mencari popularitas, ajang

balas dendam, dan menunjukkan kekuasaan. Keluarga yang tidak

rukun, sepertihalnya perceraian orang tua, kurangnya komuniaksi,

ketidakharmonisan orang tua, masalah sosial ekonomi. Iklim sekolah

yang tidak harmonis berupa peraturan sekolah yang tidak ditegakkan,

minimnya pengawasan dari guru, dan tidak layaknya bimbingan.

Karakter individu atau kelompok, bentuknya seperti dendam, iri hati,

hasrat untuk ingin menguasai, dan ingin mendapatkan suatu

popularitas. Persepsi yang salah atas perilaku korban, korban merasa

dirinya pantas untuk memperoleh perlakuan seperti itu, sehingga tidak


18

ada usaha dari korban untuk menghentikan tindakan tersebut

walaupun sudah dilakukan berulang-ulang.

h. Peran-peran dalam perilaku bully

Menurut Samivalli et.al (1996 dalam Husaini, 2013), peran-

peran dalam perilaku bully yaitu bully, asisten bully, Rincover, dan

defender, dan outsider. Bully yaitu siswa yang dikategorikan sebagai

pemimpin, berinisiatif dan aktif terlibat dalam perilaku bully yang

dilakukan pada korban. Asisten bully, orang yang juga terlibat aktif

dalam perilaku bully, namun ia cenderung mengikuti perintah bully.

Rincover yaitu mereka yang ada ketika terjadinya perilaku bully,

mereka ikut menyaksikan, menertawakan korban, memprofokasi

bully, mengajak siswa lain untuk menonton dan lain sebagainya.

Defender yaitu orang yang berusaha untuk membela dan membantu

korban, namun sering kali mereka menjadi korban juga. Outsider

yaitu orang yang mengetahui jika perilaku bully terjadi, namun tidak

melakukan apapun, seolah-olah dia atau mereka tidak peduli dengan

apa yang terjadi.

i. Dampak perilaku bully

Dampak perilaku bully antara lain kesepian, prestasi akademik

yang buruk, kesulitan untuk beradaptasi meningkatkan resiko untuk

penggunaan zat, dan depresi (Surilena, 2016). Dampak lain dari

perilaku bully yaitu permasalahan kesehatan fisik seperti memar pada

daerah yang dipukul, lecet, bengkak, sulit tidur, nafsu makan menurun

(Yani, 2016). Siswa yang diintimidasi cenderung mengalami gejala

depresi dan gelisah untuk tidak pergi ke sekolah. Efek yang lebih
19

parah mempengaruhi kesehatan fisik dan mental yang serius,

termasuk peningkatan risiko bunuh diri (Hughes, 2015).

Menurut Guiney (2011) Dampak jangka panjang perilaku

bully dapat menyebabkan remaja di masa dewasa mengalami

peningkatan resiko. Peningkatan resiko tersebut berupa depresi, harga

diri rendah, kesulitan emosional dan kecemasan, penyakit terkait

setress, penggunaan alkohol atau narkoba, dan keyakinan yang rendah

yang mempengaruhi dalam berhubungan dengan orang lain.

2. Harga Diri

a. Pengertian harga diri

Harga diri adalah penilaian pribadi terhadap hasil yang dicapai

dengan menganalisa seberapa jauh prilaku memenuhi ideal diri

(Stuart, 2013). Harga diri merupakan perasaan individu secara

keseluruhan tentang harga diri atau pernyataan emosional dari konsep

diri (Poetter dan Perry, 2010). Harga diri adalah suatu penilaian

individu tentang pencapaian diri dengan menganalisa seberapa jauh

perilaku sesuai dengan ideal diri (Dalami, Suliswati, Farida,

Rochimah, Banon, 2009).

b. Pembentukan harga diri

Harga diri terbentuk sejak manusia menginjak usia

pertengahan kanak-kanak dan terus berkembang hingga remaja akhir.

Harga diri tumbuh dari interaksi sosial dan pengalaman seseorang

baik yang menyenangkan maupun tidak menyenangkan yang

kemudian membentuk harga diri seseorang menjadi harga diri positif

atau negatif. Harga diri secara bertahap akan terbentuk seiring dengan
20

bertambahnya waktu sehingga menjadi lebih baik dalam menghadapi

berbagai pengalaman yang berbeda (Suhron, 2016).

c. Faktor-faktor yang mempengaruhi harga diri

Faktor-faktor yang mempengaruhi harga diri antara lain ideal

diri, interaksi dengan orang lain, norma sosial, harga diri tinggi, harga

diri rendah, dan harapan orang terhadap dirinya dan kemampuan

dirinya untuk memenuhi harapan tersebut (Kusumawati, 2010).

Menurut McLoed & Owens, Powell, (2004 dalam Suhron

2016) faktor faktor yang mempengaruhi harga diri yaitu usia, ras,

etnis, pubertas, berat badan, dan jenis kelamin. Usia mempengaruhi

mereka ketika memasuki masa anak-anak dan remaja, seseorang

memperoleh harga diri dari teman, orang tua dan guru pada saat

mereka bersekolah. Ras mempengaruhi karena mereka memiliki

keinginan menjunjung tinggi rasnya. Etnis tertentu yang menilai

bahwa sukunya lebih tinggi derajatnya. Pubertas merupakan suatu

periode transisi antara masa kanak-kanak dan masa dewasa ditandai

munculnya karakteristik seks sekunder dan kemampuan reproduksi

seksual yang menimbulkan perasaan menarik. Berat badan

menyebabkan remaja mulai merasa adanya perbedaan pada diri

mereka. Jenis kelamin menyebabkan remaja laki-laki berkeinginan

lebih baik dari remaja putri khususnya dalam mencapai prestasi

belajar dikelas.

Menurut Walsh (2017) Harga diri dipengaruhi oleh citra tubuh,

pengalaman sosial, kinerja, dan persepsi diri sendiri citra tubuh pada

masa pubertas berdampak bagi harga diri seorang remaja. Ketika


21

tubuh mulai berubah, remaja mungkin mulai merasa tidak sadar akan

perubahan yang terjadi . Seorang anak laki-laki mungkin merasa malu

karena menjadi lebih kecil daripada teman-temannya, sementara

seorang gadis mungkin merasa malu jika payudaranya tumbuh besar

dan dia mulai menarik perhatian yang tidak diinginkan dari pria yang

lebih tua. Ketika mulai mengenal teman sebaya, remaja akan menjadi

lebih peduli dengan penampilannya daripada ketika mereka masih

kecil. Remaja juga cenderung akan membandingkan tubuhnya dengan

gambar yang dilihatnya di media.

Pengalaman sosial mempengaruhi harga diri remaja.

Kehidupan di rumah dan sekolah secara serta merta mempenngaruhi

harga diri karena terjadinya proses interaksi satu sama lain. Jika

remaja dibesarkan di rumah yang penuh kasih dan memiliki kelompok

teman suportif yang dekat di sekolah, harga dirinya mungkin lebih

tinggi dari pada remaja yang dibesarkan oleh orang tua yang kritis dan

hanya memiliki sedikit teman. Apabila remaja diejek, dijauhi oleh

teman sekelas atau dikritik oleh para guru juga dapat merusak harga

diri seorang remaja. Jika remaja memiliki cacat fisik atau mental,

termasuk dalam ras atau agama yang berbeda dari kebanyakan teman

sebayanya, dia mungkin merasa malu yang bisa berubah menjadi

harga diri yang rendah.

Kinerja mempengaruhi harga diri remaja. Beberapa remaja ada

yang merasa terganggu dan tidak merasa terganggu dengan kegagalan

proses belajar di sekolah . Di luar sekolah, kegiatan yang diikuti oleh

remaja juga akan mempengaruhi harga dirinya, kadang lebih baik dan
22

kadang semakin buruk. Tidak terpilihnya untuk masuk dalam sebuah

tim dapat membuat remaja merasa malu, sebaliknya ketika remaja

dipilih menjadi bagian dari suatu tim bisa membuat remaja merasa

penting dan dihargai. Melakukan hobi dan melakukan kegiatan di

masyarakat juga dapat meningkatkan harga diri remaja.

Persepsi diri sendiri mempengaruhi harga diri remaja. Tidak

peduli betapa menarik, cerdas dan suksesnya, mungkin remaja tidak

dapat melihat kemampuan yang dimilikinya. Persepsi yang ia buat

untuk dirinya sendiri akan mempengaruhi bagaimana dia menghargai

dirinya sendiri. Apabila remaja berada dalam suatu kedudukan sosial,

remaja merasa dirinya hebat yang menimbulkan persepsi positif.

Mengembangkan harga diri dilakukan dengan memberikan umpan

balik yang konstruktif, bukan kritik, bisa dari waktu ke waktu

membantunya mengubah beberapa kesan negatifnya.

d. Karakteristik harga diri

Menurut Rosenberg (dalam Suhron, 2016), menjelaskan

seseorang yang memiliki harga diri tinggi karakteristiknya yaitu

merasa dirinya berharga, menghormati dirinya, namun tidak

mengagumi diri sendiri ataupun mengharapkan orang lain untuk

mengaguminya. Mereka tidak menganggap dirinya lebih superior

dibandingkan orang lain. Cenderung akan mengembangkan diri dan

memperbaiki diri.

Seseorang yang memiliki harga diri rendah memiliki

karakteristik yaitu memiliki fokus untuk melindungi diri dan tidak

melakukan kesalahan. Cenderung kecewa berlebihan saat mengalami


23

kegagalan atau mengalami kecemasan sosial. Melebih-lebihkan

peristiwa negatif yang pernah dialaminya. Merasa canggung, malu,

dan tidak mampu mengekspresikan diri saat berinteraksi dengan orang

lain.

Menurut Branden (1994 dalam Suhron 2016), mengenai

karakteristik individu terjadi berdasarkan harga dirinya. Karakteristik

individu dengan harga diri tinggi yaitu memiliki kapasitas untuk

menghadapi tantangan dan terbuka kesempatan memperoleh

kebahagiaan. Orang dengan harga diri tinggi tidak mudah cemas,

kreatif, mandiri, fleksibel, mampu menghadapi perubahan, dapat

menghadapi atau mengoreksi kesalahan, dan kooperatif. Selain itu,

memiliki tujuan dalam hidupnya sehingga mampu mempersiapkan

diri bila terpaksa harus menghadapi kemalangan dalam hidupnya baik

dalam kehidupan pribadi maupun kariernya dan semakin siap untuk

bangkit kembali bila mengalami kegagalan.

Orang dengan karakteristik harga diri tingi mampu memacu

diri sendiri, optimis, cenderung berambisi tinggi dalam mencapai

aspek kehidupan baik secara emosional maupun intelektual,

bersemangat memulai segala sesuatu dari awal dan tidak mundur

menghadapi kegagalan. Mereka mampu mengekspresikan dirinya

serta merefleksikan berbagai kemampuan positif yang memiliki dan

puas dengan dirinya sendiri. Selain itu dapat membina hubungan

dengan orang lain yang saling menguntungkan, kejujuran,

keterbukaan, dan kemampuan yang baik dalam berkomunikasi dengan


24

orang lain, menghargai orang lain, bersifat bijaksana, memiliki niat

baik serta bersikap wajar dalam memperlakukan orang lain.

Orang dengan harga diri rendah memiliki karakteristik berupa

memiliki pikiran yang tidak rasional, gagal melihat realitas, kaku,

ketakutan dengan hal baru dan tidak familiar, depresi, tidak tepat

dalam menyesuaikan diri, banyak menggunakan mekanisme

pertahanan diri, terlalu mengontrol perilaku, takut menghadapi

permusuhan dengan orang lain. Mereka tidak berani mencari

tantangan baru dan menghadapi hal-hal yang penuh tuntutan. Kurang

memiliki aspirasi dan sedikit usaha untuk mencapai keinginannya.

Cenderung memiliki perasaan tak berguna dan kurang berharga

sehingga merasa tidak puas dengan dirinya. Berhubungan dengan

orang lain mereka membatasi diri ataupun banyak memberi tuntutan

pada lingkungan, mengelak, cenderung tidak sesuai membangun

komunikasi orang lain.

e. Aspek-aspek dalam harga diri

Menurut Coopersmith (1967, dalam Vintyana, 2015) membagi

aspek dalam harga diri menjadi empat kelompok, yaitu kekuasaan

(power), keberatian (significance), kebajikan (virtue), kemampuan

(competence). Kekuasaan (power) merupakan suatu kemampuan

mengatur dan mengontrol orang lain. Wujud dari kekuasaan yaitu

pengakuan dan rasa hormat yang diterima individu dari orang lain.

Keberatian (significance) berupa kepedulian, afeksi, penilaian

individu yang diberikan oleh orang lain. Kebajikan ( virtue) berupa

ketaatan mengikuti standar etika, dan moral yang diwujudkan


25

menjauhi tingkah laku yang diperbolehkan. Kemampuan

(competence) diwujudkan dalam bentuk dapat menyelesaikan tugas

dan mengambil keputusan sendiri.

f. Tingkat harga diri

Menurut Coopersmith (1967, dalam Vintyana, 2015) membagi

harga diri menjadi dua tingkatan yaitu individu dengan harga diri tinggi

dan individu dengan harga diri rendah. Individu dengan harga diri

tinggi cenderung merasa diri mereka berhaga. Harga diri positif

membangkitkan rasa percaya diri, penghargaan diri, rasa yakin, dan

merasa dirinya berguna.

Individu dengan harga diri yang sedang memiliki ciri-ciri

yang hampir serupa dengan individu yang memiliki harga diri tinggi.

Individu yang memiliki harga diri sedang menilai dirinya lebih baik

dari kebanyakan orang. Tetapi tidak seperti individu lain yang luar

biasa (Astuti, 2008).

Individu dengan harga diri rendah cenderung merasa dirinya

tidak mampu dan tidak berharga. Akibat mereka merasa tidak mampu

dan tidak berharga mereka membuat dirinya seolah-olah berharga

dengan cara mencari pengakuan dari teman sebayanya (Coopersmith

1967, dalam Vintyana, 2015).

g. Lingkungan yang mempengaruhi harga diri

Menurut Monks (2004, dalam Suhron, 2016), menyebutkan

ada tiga lingkungan perkembangan harga diri seseorang, yaitu

lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, lingkungan masyarakat.

Lingkungan keluarga mempengaruhi harga diri karena sebagai


26

sosialiasi pertama dan utama bagi remaja. Lingkungan sekolah

merupakan tempat kedua setelah keluarga karena remaja lebih banyak

berinteraksi dengan teman sebaya dari berbeda lawan jenis, sehingga

dapat mempengaruhi harga diri. Lingkungan masyarakat mempengaruhi

harga diri karena lingkungan masyarakat sebagai tempat individu

menyadari bahwa dirinya berharga sebagai individu dengan

lingkungannya.

h. Dampak harga diri

1) Dampak Harga Diri Tinggi

Menurut Astuti (2008) dampak harga diri tinggi dapat

menimbulkan suatu kepercayaan diri dan aktualisasi diri.

Kepercayaan diri mengacu pada kompetensi yang dimiliki

seseorang. Aktualisasi diri merupakan perkembangan yang paling

tinggi yang akan tercapai dengan memuaskan 4 kebutuhan baik

fisiologis, rasa aman, memiliki cinta, penghargaan dan harga diri

yang harus dipenuhi sebelum timbulnya aktualisasi.

2) Dampak Harga Diri Rendah

Menurut CMHC (2017) Harga diri rendah memiliki dampak

yaitu menciptakan kegelisahan, sress, kesepian, meningkatkan

kemungkinan depresi, menyebabkan permasalahan hubungan

pertemanan. Dampak lain mengganggu prestasi akademik dan

pekerjaan, penyalahgunaan alkohol dan narkoba. Dampak paling

buruk yang ditimbulkan memperkuat citra diri negatif, membuat

seseorang tidak produktif. Dampak lain yang ditimbulkan orang

tersebut memiliki permasalahan dalam menjalin hubungan,


27

mengabaikan diri sendiri, ketakutan, kecemasan, depresi, dan

ketidakmampuan dalam mencoba hal baru.

3. Remaja

a. Pengertian Remaja

Remaja merupakan masa peralihan antara masa kanak-kanak dan

dewasa yang rentan terhadap terjadinya masalah psikososial (Steinbeg,

2009). Masa remaja merupakan tahap perkembangan yang dimulai

dengan usia pubertas sekitar usia sepuluh tahun dan berlanjut sampai

kematangan fisik tercapai sekitar usia remaja akhir. Perkembangan

signifikan terjadi dalam hal yang berkaitan dengan perkembangan seks

secara fisik maupun daya ingat kognitif dan bawaan terhadap seks, citra

diri tubuh seseorang secara fisik, berinteraksi dalam masyarakat, dan

peningkatan kecerdasan (Nugent, 2013).

b. Perkembangan Psikologis Remaja

1) Pembentukan Konsep Diri

Remaja merupakan periode transisi anak ke dewasa. Menurut

Allport (1961 dalam Sarwono, 2012) Ciri-cirinya yaitu pemekaran

diri sendiri (extension of life), kemampuan melihat diri sendiri

secara objektif (self objectivication) dan memiliki falsafah hidup

tertentu (unifying philosophy of life). Pemekaran diri sendiri

(extension of the self), ditandai dengan kemampuan seseorang

untuk menganggap orang atau hal lain sebagai bagian dari dirinya,

dimana perasaan egoisme berkurang, kemampuan bertenggang rasa

dengan orang yang dicintainya yang menunjukkan tanda

kepribadian dewasa. kemampuan melihat diri sendiri secara


28

objektif (self objectivication) ditandai dengan kemampuan untuk

mempunyai wawasan tentang diri sendiri dan kemampuan untuk

menangkap humor. Memiliki falsafah hidup tertentu (unifying

philosophy of life) individu tahu kedudukannya dalam masyarakat,

telah paham bagaimana bertingkahlaku dalam kedudukan tersebut,

dan berusaha mencapai jalannya sendiri sesuai dengan apa yang ia

tetapkan.

2) Perkembangan intelegensi

Menurut Wechsler (1958 dalam Sarwono, 2012) intelegensi

merupakan keseluruhan kemampuan individu untuk berpikir dan

bertindak secara terarah serta mengolah dan menguasai lingkungan

secara efektif. Kondisi ini menyebabkan remaja semakin

menggebu untuk mencari identitas dirinya. Emosi yang tidak

terkendali juga disebabkan oleh konflik peran yang dialami oleh

remaja. Reaksi orang disekitarnya terhadap emosinya

menyebabkan remaja belajar dari pengalaman untuk mengambil

langkah-langkah yang terbaik.

3) Perkembangan peran sosial

Konflik peran yang menimbulkan gejolak emosi dan

kesulitan-kesulitan dapat dikurangi dan memberikan latihan agar

anak dan remaja dapat mandiri sedini mungkin. Kemandirian ini

dapat membuat anak dan remaja memilih jalannya sendiri dan akan

berkembang lebih mantap. Selain itu anak dan remaja dapat

menentukan harus kembali berkonsultasi denngan orang tua atau

dengan orang dewasa lain yang lebih tahu dari dirinya sendiri.
29

4) Peran Gender

Peran gender pada hakikatnya harus mempelajari peranya

sebagai remaja dari jenis kelamin tertentu terhadap jenis kelamin

lawannya. Peran gender tidak hanya ditentukan oleh jenis kelamin

yang bersangkutan tetapi ditentukan juga oleh lingkungan dan

faktor-faktor lainnya.

5) Perkembangan Moral dan Religi

Moral dan religi dapat mengendalikan tingkah laku, sehingga

individu tersebut tidak melakukan hal-hal yang merugikan atau

bertentangan dengan kehendak atau pandangan masyarakat.

Apabila moral dan religi tiada, maka hal ini akan dituding sebagai

penyebab meningkatnya kenakalan remaja.

4. Tinjauan Islam perilaku bully

“Hai orang-orang yang beriman, janganlah sekumpulan orang laki-laki


merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih
baik dari mereka. Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan
kumpulan lainnya, boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. Dan
janganlah suka mencela dirimu sendiri dan jangan memanggil dengan
gelaran yang mengandung ejekan. Seburuk-buruk panggilan adalah
(panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak bertobat,
maka mereka itulah orang-orang yang zalim.” (QS. Al-Hujurat: 11)
30

B. Kerangaka Konsep

Perilaku Bully Dampak :


Faktor-faktor yang 1. Kespian
mempengaruhi : Dengan bentuk 2. Kesulitan
1. Keluarga Bullying fisik beradaptasi
2. Sekolah Bullying verbal 3. Tidak nafsu
3. Teman Sebaya Bullying makan
psikologis/men- 4. Sulit tidur
tal 5. Prestasi
Harga diri Remaja akademik
menurun
Remaja 6. Resiko
penggunaan zat
7. Masalah fisik
seperti memar
pada bagian
yanng dipukul,
lecet, bengkak
8. Depresi
9. Resiko bunuh diri

Gambar 2.1. Kerangka Konsep

Keterangan:
: Diteliti
: Tidak Diteliti
: Arah Hubungan
Dari gambar di atas dapat dijelaskan bahwa harga diri mempengaruhi

perilaku bully siswa. Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku bully faktor

keluarga, faktor sekolah dan faktor teman sebaya. Bentuk perilaku bully yaitu

bully fisik, verbal dan psikologis yang mempengaruhi perilaku bully. Perilaku

bully menimbulkan dampak antara lain kesepian, prestasi akademik menurun,

kesulitan beradaptasi, resiko penggunaan zat, depresi, masalah fisik seperti

memar pada bagian yanng dipukul, lecet, bengkak. Dampak lain yang

ditimbulkan seperti sulit tidur, tidak nafsu makan, dan resiko bunuh diri.
31

C. Hipotesis

Berdasarkan uraian di atas maka dapat dibuat hipotesis sebagai berikut, terdapat

hubungan harga diri dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1 Kokap

Kulon Progo.
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Rancangan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan

desain deskriptif korelatif. Pendekatan yang digunakan yaitu cross sectional

dimana untuk mempelajari dinamika korelasi antara faktor resiko dengan

efek, dengan cara pendekatan, observasi atau pengumpulan data sekaligus

pada suatu saat (point time approach) (Notoatmodjo, 2012) .

B. Variabel Penelitian

1. Variabel Penelitian

a. Variabel bebas (independen)

Variabel bebas merupakan variabel yang mempengaruhi atau

yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependen

(Sugiyono,2016). Pada penelitian ini variabel independen yaitu harga

diri remaja.

b. Variabel terikat (dependen)

Variabel terikat merupakan suatu variabel yang menjadi

pengaruh atau yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas

(Sugiyono, 2016). Pada penelitian ini variabel dependen yaitu

perilaku bully.

c. Variabel pengganggu

Variabel pengganggu adalah variabel yang dikendalikan atau

dianggap tetap keberadaannya agar tidak mengganggu hubungan

antara variabel independen dan dependen. Variabel pengganggu

adalah variabel yang mengganggu bekerjanya variabel bebas dan

32
33

variabel terikat, kemudian jika ditambahkan variabel lain diantaranya

maka besar pengaruhnya akan berubah (Sujarweni, 2014). Pada

Penelitian ini variabel pengganggunya yaitu:

1) Faktor keluarga, tidak dikendalikan dengan cara mengikutsertakan

semua respoden karena peneliti tidak dapat mengetahui perilaku

dan pola mendidik keluarga terhadap remaja.

2) Faktor sekolah, tidak dapat dikendalikan karena di sekolah terjadi

berbagai perilaku. Selain itu, kesenjangan dan pengawasan dari

guru dan pihak sekolah peneliti tidak mungkin untuk mengamati

hal tersebut.

3) Faktor teman sebaya, tidak dikendalikan karena cara individu

dalam berinteraksi dan berbaur berbeda-beda. Peneliti juga tidak

dapat mengendalikan pengaruh dari teman sebaya.

2. Hubungan Antar Variabel

Harga diri Perilaku bully

Variabel Pengganggu

1. Faktor keluarga
2. Faktor sekolah
3. Faktor teman sebaya

Gambar 3.1 Hubungan Antar Variabel


Keterangan:

: Diteliti
: Tidak diteliti

:Arah hubungan
34

C. Definisi Operasional

Menurut Hidayat (2007) definisi operasional adalah mendefinisikan

variabel secara operasional berdasarkan karakteristik yang diamati, sehingga

memungkinkan peneliti melakukan observasi atau pengukuran secara cermat

terhadap suatu objek atau fenomena.

1. Harga Diri Remaja

Harga diri merupakan anggapan seseorang mengenai penerimaan

terhadap konsisi yang dimilikinya baik secara positif maupun negatif.

Instrumen penelitian yang digunakan berupa kusioner dengan jumlah 19

soal yang dibeikan pada siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo.

Harga diri diukur dengan menggunakan kuisioner terdiri perrnyataan

positif (favorable) dan pernyataan negatif negatif (unfavorable). Pilihan

jawaban yang digunakan untuk pernyataan yang positif (favorable) yaitu

bila jawaban (Ya) bernilai 2 dan Jawaban (Tidak ) bernilai 1. Sedangkan

untuk pernyataan negatif (unfavorable) untuk pernyataan (Ya) diberi

nilai satu dan pernyataan (Tidak) diberi nilai 2. Variabel yang digunakan

dalam penelitian menggunakan skala ordinal dnegan pengkategorian

harga diri tinggi skor 26-38, harga diri sedang skor13-25, harga diri

rendah skor 1-12.

2. Perilaku Bully

Perilaku bully adalah tindakan yang dilakukan kepada seseorang

dengan tujuan untuk menyakiti, baik dilakukan secara fisik, non fisik,

psikologis. Penelitian ini diberikan pada siswa kelas VII SMP N 1 Kokap

Kulon Progo. Penelitian ini menggunakan instrumen penelitian berupa

kusioner dengan soal sejumlah 22 soal. Variabel yang digunakan berskala


35

ordinal, dengan kategori tinggi jika skor76-100, sedang jika skor 51-75,

dan rendah jika skor 26-50.

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan objek penelitian atau objek yang

diteliti (Notoatmodjo, 2012). Populasi dari penelitian yang akan

dilakukan ini ada siswa kelas VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo yang

terdiri atas siswa kelas VII A, VII B, VII C, VII D, VII E sejumlah 115

siswa.

2. Sampel

Sampel adalah objek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh

populasi (Notoatmodjo, 2012). Pengambilan sampel dalam penelitian

yang akan dilakukan ini menggunakan pendekatan probability sampling

dimana teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama

bagi setiap unsur populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel.

Penelitian ini menggunakan simple random sampling dengan

pengambilan sampel secara acak sederhana. Pengambilan sampel ini

dilakukan dengan membuat undian dengan kriteria genap dan ganjil agar

semua responden memiliki hak yang sama ikut dalam penelitian. Jumlah

responden tiap kelas dari kelas VII A hingga kelas VII E sejumlah 32

orang. Penelitian ini peneliti membuat undian dengan pilihan ganjil dan

genap. Waktu melakukan undian, yang keluar absen ganjil sehingga

peneliti mengambil absen ganjil sejumlah 16 orang. Ketika mengambil

sampel absen ganjil diperoleh sejumlah 80 sampel. Peneliti masih

kekurangan 35 sampel lagi. Kekurangan sampel ini membuat peneliti


36

mengambil sampel tiap kelas sejumlah 7 orang dengan kriteria absen

genap. Kemudian absen genap tersebut dibuat undian dengan menulis

nomor urut genap dari nomor 2-32. Setelah itu dikocok hingga keluar 7

nomor, yang kemudian nomor tersebut dipilih untuk mengisi kekurangan

sejumlah 35 sampel. Peneliti tidak menggunakan nomor induk siswa

nasional karena nomor unduk siswa kelas satu dan kelas lainnya tidak

urut sehingga pedoman pengambilan sampel peneliti hanya menggunakan

kriteria asbsen genap dan ganjil. Sampel yang diberlakukan yaitu siswa

kelas VII A, VII B,VII C, VII D, dan VII E baik siswa laki- laki maupun

perempuan. Hasil studi pendahuluan jumlah 160 siswa yang terbagi

menjadi 5 kelas.

Namun karena suatu hal, responden ada yang sakit dan mengikuti

kegiatan sekolah maka sampel yang didapatkan hanya sejumlah 99

sampel. Penelitian ini juga membagi menjadi dua kriteria yaitu kriteria

inklusi dan kriteria ekslusi.

a. Kriteria Inklusi

Kriteria Inklusi merupakan suatu karakteristik umum subyek

penelitian dari suatu populasi target dan terjangkau dan akan diteliti

(Setiadi 2007).

1) Siswa- siswi yang bersekolah di SMP N 1 kokap kelas VII

2) Siswa-siswi yang berusia 11-16 tahun

3) Bersedia untuk diwawancarai dan diajak diskusi


37

b. Kriteria Eksklusi

Kriteria ekslusi merupakan kriteria yang tidak diteliti dengan

menghilangkan atau mengeluarkan subyek yang memenuhi kriteria

inklusi (Setiadi, 2007) .

1) Siswa dan siswi yang pada saat pengambilan sampel tidak

termasuk dalam pilihan karena pengambilan sampel mengambil

tergantung dengan undian yang keluar.

E. Etika Penelitian

Menurut Hidayat (2007), dalam melakukan penelitian khusunya yang

menjadi subjek adalah manusia maka peneliti harus memahami hak dasar

manusia. Masalah etika penelitian keperawatan sangat penting dalam

penelitian maka segi etika penelitian harus diperhatikan.

Satu bulan sebelum pelaksanaan penelitian, peneliti mengurus

perizinan ke komite etik Universitas „Aisyiyah Yogyakarta. Hal ini dilakukan

untuk memenhi persyaratan izin penelitian yang telah diterapkan oleh pihak

kampus serta untuk memberi etika baik saat pelaksanaan proses penelitian.

1. Informed Consent (kesediaan)

Lembar persetujuan (Informed consent) diberikan kepada

responden yang akan diteliti yang sesuai dengan kriteria pada penelitian

ini. Tujuannya adalah agar subjek mengerti maksud dan tujuan penelitian

dan mengerti dampaknya. Apabila subjek bersedia menjadi responden

dalam penelitian, maka mereka harus menandatangani lembar

persetujuan. Apabila responden tidak bersedia menjadi responden

penelitian maka peneliti harus menghormati keputusan dari responden.

Beberapa informasi yang harus ada di informed consent antara lain


38

adalah partisipasi responden, tujuan dilakukannya tindakan jenis data

yang dibutuhkan, komitmen, prosedur pelaksanaan, potensi masalah yang

akan terjadi, manfaat kerahasiaan informasi yang mudah dihubungi dan

lain-lain.

2. Anomity (Tanpa Nama)

Peneliti memberikan jaminan dalam penggunaan subjek

penelitian dengan cara tidak memberikan atau tidak mencatumkan nama

responden pada lembar alat ukur. Peneliti pada penelitian ini hanya

menuliskan kode pada lembar pengumpulan data atau hasil yang disajikan

dengan menuliskan kode angka 1 hingga angka 99 pada kuisioner dan

lembar persetujuan.

3. Kerahasiaan (Confideniality)

Peneliti memberikan jaminan kerahasiaan hasil penelitian baik

informasi maupun masalah-masalah lainnya. Hanya kelompok tertentu

yang dicantumkan dalam riset.

F. Alat dan Metode Pengumpulan Data

1. Alat Pengumpulan Data

Alat atau instrument dalam penelitian ini menggunakan kuisioner.

Kuisioner yang digunakan dua macam yaitu kuisioner untuk mengukur

tingkat harga diri dan kuisioner untuk mengukur perilaku bully.

a. Instrumen harga diri diadopsi menggunakan kuisioner coopersmith.

Kuisioner ini terdapat dua macam yaitu favorable yang berjumlah 10

item dan unfavorable berjumlah 9 item.


39

Tabel 3.1
Kisi-kisi Kuisioner Harga Diri

No Indikator Favourable Unfavourable Jumlah


1 Diterima 7, 16 4, 13 4

2 Berkompeten 1, 3, 10, 14, 17 2, 5, 19 8


3 Berharga 6, 8, 18 9, 12, 15,11 7

Total 10 9 19

b. Kuisioner perilaku diadopsi dari erniati. Kuisioner perilaku bully

menggunakan skala likert dengan jawaban “tidak pernah”, “jarang”,

“kadang-kadang” dan “sering” dengan jumlah pertanyaan sebanyak 22

item. Jawaban sering diberi skor 4, jawaban kadang-kadang diberi

skor 3, jawaban jarang diberi skor 2, dan jawaban tidak pernah diberi

skor 1.

Tabel 3. 2
Kisi-kisi Kuesioner Perilaku Bully

No Aspek Nomor item Jumlah


Favourable

1 Penindasan Fisik 12 1
2 Penindasan Verbal 1, 2 , 3, 7,9,10,13,14,16, 10
20
3 PenindasanPsikologis 4,5, 11
6,8,11,15,17,18,19,21,22
Total 22 22

2. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data merupakan cara peneliti untuk

mengumpulkan data dalam penelitian sebelum penelitian dilakukan.

Sebelum melakukan penelitian perlu dilihat alat ukur agar dapat

memperkuat hasil penelitian. Alat ukur yang digunakan pada penelitian

ini berupa kuisioner yang berisi sejumlah pertanyaan menngenai

penelitian yang akan dilakukan.


40

Sebelum melakukan penelitian, peneliti mendata responden di

SMP N 1 Kokap Kulon Progo sesuai dengan kriteria penelitian.

Responden pada penelitian ini berjumlah 99 responden. Pengumpulan

data dilakukan satu kali yaitu kelas VII A sampai dengan kelas VII E.

Peneliti mengumpulkan responden dalam satu kelas untuk mengisi

kuesioner.

Sebelum kuesioner dibagikan kepada responden, peneliti terlebih

dahulu menjelaskan maksud, tujuan, dan manfaat penelitian kepada

responden yang berada diruangan. Setelah itu peneliti membagikan

lembar informed consent tersebut jika bersedia untuk menjadi responden,

maka peneliti memberikan kuesioner untuk didisi oleh responden dengan

jumlah kuesioner sebanyak 41 item penyataan yang terdiri 19 item

pernyataan tentang harga diri sedangkan penyataan tentang perilau bully

22 item. Kemudian kuesioner dibagikan kepada responden dan diberi

waktu 40 menit untuk mengisi kuesioner tersebut, peneliti melakuakan

pengawasan selama pengisian kuesioner agar responden tidak saling

bertanya satu sama lain. Setelah kuesioner selesai diisi, dicek kembali

untuk kelengkapan data. Pengumpulan data ini peneliti membutuhkan

asisten peneliti sejumlah satu orang untuk mempermudah proses

pengumpulan data. Sebelum penelitian ini dilakukan asisten penelitian

diberikan informasi dan diajarkan bagaimana cara mengisi dan semua

peraturan dalam penelitian ini untuk menyamakan persepsi antara peneliti

dan asisten penliti. Pada penelitian ini dibutuhkan satu asisten penelitian.
41

3. Uji Validitas dan Reliabilitas

a. Validitas

Validitas merupakan suatu uji yang menyatakan apa yang

seharusnya diukur. Suatu instrumen dikatakan valid jika instrumen

mampu mengukur apa yang harus diukur menurut situasi dan kondisi

tertentu (Setiadi, 2013). Peneliti melakukan uji validitas dan

reliabilitas. Instrumen harga diri ini pernah digunakan oleh erniati

(2017) dengan menggunakan sumber kuesioner Coopersmith self-

esteem Inventory merupakan kuesioner yang sudah baku. Bentuk

pendek kuesioner Coopersmith Self-Esteem Inventory berkolerasi

setinggi 0,090 . Instrumen peilaku bully pernah digunakan oleh

erniati, peneliti melakukan modifikasi dengan menambakan

pertanyaan dimulai dari nomor 13 sampai dengan nomor 25. Peneliti

melakukan modifikasi butir soal nomor 13 sampai dengan 25

dikarenakan kuisioner sebelumnya kurang menggambarkan kriteria

penelitian yang diinginkan oleh peneliti sehingga ini menjadi salah

satu alasan peneliti melakukan uji validitas. Kuisioner harga diri

peneliti juga melakukan uji validitas dikarenakan peneliti

menganggap bahasa pada kuisioner tersebut kurang dapat dipahami

sehingga peneliti merubah kata-kata pada kkuisioner harga diri

tersebut.

Cara menguji validitas instrumen (kuesioner) digunakan rumus

korelasi person product moment (Arikunto, 2006). Yaitu

∑ (∑ )(∑ )
∑ ( ∑ (∑ ))
42

Keterangan:

rxy : koefisien korelai antara x dan y.

XY : produk dari x kali y.

X : skor masing-masing penyataan.

Y : skor total.

N : banyaknya responden.

Instrumen kuesioner perilaku bully dan harga diri peneliti

sudah melakukan uji validitas kembali. Uji validitas sudah dilakukan di

SMP N 2 Kokap Kulon Progo sebanyak 30 siswa pada tanggal 31

Maret 2018. Uji coba instrumen digunakan untuk mengetahui validitas

dan reliabilitas dengan tujuan agar alat ukur yang digunakan layak dan

dapat dipercaya. Hasil uji validitas terhadap kuesioner perilaku bully

yang telah dilakukan uji validitas yang berjumlah 25 pernyataan, 3

pernyataan dinyatakan gugur. Sehingga kuesioner perilaku bully

berjumlah 22 pernyataan dengan nilai valid rentang 0,376- 0,756.

Untuk kuisioner harga diri hasil uji validitas yang berjumlah 25

pernyataan, 6 pernyataan dikatakan gugur sehinnga berjumlah 19

dengan nilai valid rentang 0,371 – 0,465.

b. Reliabilitas

Reliabilitas adalah suatu indeks yang menunjukkan sejauh

mana alat pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan

(Notoatmodjo, 2012). Reliabilitas adalah suatu kesamaan hasil apabila

pengukuran dilaksanakan oleh seseorang yang berbeda ataupun waktu

yang berbeda( Setiadi, 2007). Uji reliabilitas dengan rumus alpha

cronbanch.
43


[ ][ ]

Keterangan:

ri : Reliabilitas instrumen.

K : Banyaknya butir pertanyaan.

St2 : Varian total.

Pi : Proporsi banyaknya subjek yang menjawab pada item 1.

Qi : 1- .

Hasil uji reliabilitas untuk kuesioner perilaku bully menunjukan

bahwa r α sebesar 0,885. Sehingga kuesioner dinyatakan reliable dan

layak digunakan sebagai instrumen pengumpulan data. Hasil uji reabilitas

untuk kuisioner harga diri menunjukkan r α sebesar 0,692. Dengan

demikian kuesioner dinyatakan reliable dan layak digunakan sebagai

instrumen pengumpulan data.

G. Metode Pengolahan dan Analisis Data

1. Metode pengolahan data

Langkah-langkah pengolahan data menggunakan sebagai berikut:

a. Penyuntingan (editing)

Editing adalah kegiatan pengecekan, perbaikan, dan

penyuntingan terhadap hasil wawancara, angket atau pengamatan

dari lapangan (Notoatmodjo, 2012). Peneliti melakukan pengecekan,

terhadap isntrumen penelitian yang sudah dikumpulkan untuk

mengecek kelengkapan. Kelengkapan yang dicek mulai dari usia,

alamat dan identitas (dalam bentuk inisial).


44

b. Pengkodean (coding)

Coding adalah suatu proses yang dilakukan peneliti guna

mengklasifikasikan jawaban-jawaban responden dalam beberapa

kategori, dimana klasifikasi dilakukan dengan cara memberi tanda

atau kode berbentuk angka pada masing masing jawaban (Setiadi,

2007). Pengkodean dilakukan sesuai dengan apa yang dikehendaki

oleh peneliti. Untuk jenis kelamin laki-laki diberi kode 1, dan

perempuan diberi kode 2. Untuk harga diri tinggi diberi kode 3,

harga diri sedang diberi kode 2, dan harga diri rendah diberi kode 1.

Untuk perilaku bully, bully kategori tinggi diberikode 3, bully

kategori sedang diberi kode 2, dan bully kategori rendah diberi kode

1.

c. Sorting

Sorting adalah mensortir dengan memilih atau

mengelompokkan data menurut jenis yang dikehendaki (Setiadi,

2007). Peneliti mengelompokkan data sesuai apa yang dikehendaki

peneliti. Untuk karakteristik responden menurut jenis kelamin

peneliti mengelompokkan jenis kelamin sesuai dengan jenis kelamin

perempuan maupun laki-laki. Untuk karakteristik responden

berdasrkan usia, peneliti mengelompokkan responden sesuai

kelompok usia mulai usia 11 hingga 16 tahun. Peneliti juga

mengelompokkan lembar kuisioner beserta informed consent yang

sudah terkumpul sesuai dengan kelas masing-masing baik dari kelas

VIIA hingga kelas VII E.


45

d. Entry Data

Jawaban yang sudah diberi kategori kemudian dimasukkan ke

dalam tabel dengan cara menghitung frekuensi data (Setiadi, 2007).

Peneliti memasukkan data mulai dari usia, jenis kelamin, jawaban

kuisioner harga diri, dan jawaban kuisioner perilaku bully.

e. Mengeluarkan Informasi

Hasil informasi yang dikerluarkan disesuaikan dengan tujuan

penelitian yang dilakukan (Setiadi, 2007). Hasil informasi yang

dikeluarkan berupa hasil entry data yang dilakukan yang telah

melaui proses perhitungan frekuensi data dan analisis data.

2. Analisis Data

a. Analisis variabel tingkat harga diri

Setiap responden diukur tingkat harga diri denga cara

mengisi kuisioner. Kusioner ini terdapat dua sifat pernyataan yaitu

favorable dan unfavorable dengan kriteria objektif:

Harga diri tinggi : 26-38

Harga diri sedang : 13-25

Harga dirirendah : 1-12

b. Analisis variabel perilaku bully

Responden diukur perilaku bully dengan cara mengisi

kuisioner yang berisi pernyataan dengan kriteria objektif:

Tinggi jika skor jawaban : 76-100

Sedang jika skor jawaban : 51-75

Rendah jika skor jawaban : 26-50


46

c. Analisis Univariat

Analisis univariat merupakan analisis untuk mendeskripsikan

masing-masing variabel yang diteliti (Arikunto, 2010). Analisis

univariat digunakan untuk mengetahui gambaran data yang

dikumpulkan.

d. Analisis Bivariat

Analisis bivariat yaitu stastistik yang digunakan untuk

menerangkan keeratan hubungan antara dua variabel (Arikunto,

2014). Analisis data yang dilakukan secara komputerisasi dengan

menguji stastistik non parametris spearman rank. Tehnik ini

digunakan untuk menguji dua sampel data yang berkorelasi serta

datanya membentuk ordinal (Sugiyono, 2016).


( )

= Koefisien korelasi spearman rank

= selisih setiap rank

N = jumlah pasangan rank untuk spearman (5<n<30)

Setelah diketahui hubungan antara dua variabel bebas dan

variabel terikat kemudian dilakukan uji signifikan untuk membuktikan

apakah koefisien itu dapat diberlakukan pada populasi dimana sempel

tersebut diambil dengan uji segnifikan menggunakan rumus Z.

√( )
47

Apabila Z hitung > Z tabel maka Ho ditolak dan Ha di terima

artinya ada hubungan antara harga diri dengan perilaku bully siswa

kelas VII SMP N 1 Kokap. Apabila Z hitung < Z tabel ,maka Ho

diterima dan Ha ditolak berarti tidak ada hubungan antara harga diri

dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo.

Pedoman untuk memberikan interpretasi terhadap koefisien

korelasi yang menjelaskan tentang kekuatan hubungan menurut

Sugiyono (2008) sesuai dengan tabel 3.2 berikut ini:

Tabel 3.3
Pedoman Interpretasi Koefisien Korelasi

Interval Koefisien Kuatnya Hubungan


0,00-0,199 Sangat Rendah
0,20-0,399 Rendah
0,40-0,599 Sedang
0,60-0,799 Kuat
0,80-1,000 Sangat Kuat
Sumber: Data Primer 2018

H. Prosedur Penelitian

1. Tahap perencanaan

Sebelum melakukan studi pendahuluan pada tahap ini peneliti

megajukan judul kepada pembimbing, melakukan studi pendahuluan dan

menentukan tempat penelitian. Studi pendahuluan dilakukan dengan

teknik observasi dan wawancara yang dilakukan pada siswa kelas VII,

Kelas IX maupun guru BK di SMP N 1 Kokap, Kulon Porgo. Peneliti

kemudian menentukan waktu pelaksanaan penelitian dari menyusun

proposal sampai dengan laporan hasil penelitian. Penelitian dilaksankan

mulai bulan oktober 2017 sampai Agustus 2018 melakukan studi

pendahuluan dan penyusunan skripsi.


48

2. Tahap pelaksanaan

Tahap ini peneliti mengurus ethical clearance, surat ijin uji

validitas, dan surat izin penelitian dengan meminta surat pengantar dari

Universitas „Aisyiyah Yogyakarta, kemudian dilanjutkan mengurus surat-

surat ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Kabupaten

Kulon Progo. Setelah mendapat izin, peneiti terlebih dahulu melakukan

uji validitas di SMP N 2 Kokap Kulon Progo. Setelah kuisioner dikatakan

valid, kemudian peneliti mendatangi SMP N 1 Kokap Kulon Progo,

untuk memulai penelitian dan meminta data siswa kelas VII A sampai

dengan VII E. Pengumpulan data ini digunakan untuk memilih responden

sesuai dengan kriteria penelitian serta meminta persetujuan siswa untuk

menjadi responden dalam penelitian ini. Selanjutnya, peneliti menjelaskan

prosedur yang akan dilakukan pada siswa yang terpilih menjadi

responden dan memberikan formulir persetujuan menjadi responden.

Peneliti menunggui dan mengawasi responden selama mengisi kuisioner.

Kuisioner yang telah diisi kemudian diambil oleh peneliti untuk diperiksa

kembali. Apabila ada pertanyaan yang belum terjawab peneliti meminta

responden untuk melengkapinya. Kerahasiaan identitas dari responden

dijaga oleh sesuai yang tercantum di informed consent.

3. Tahap Akhir

Setelah data terkumpul dilakukan pengolahan data menggunakan

komputer. Data yang terkumpul diberikan kode, melakukan skoring lalu

memasukkan data ke dalam tabel. Uji statistik menggunakan spearmank

rank. Setelah itu dilakukan penyusunan laporan hasil penelitian dan

konsultasi hasil penelitian dengan pembimbing. Setelah penyusunan hasil


49

penelitian selesai, peneliti melakukan seminar hasil penelitian, perbaikan,

penjilidan dan pengumpulan hasil penelitian.


BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMP N 1 Kokap Kulon Progo yang

terletak di Tejogan, Hargorejo, Kokap, Kulon Progo. Sekolah ini

merupakan sekolah negeri yang telah berdiri dan beroperasi sejak tahun

1977.

SMP N 1 Kokap Kulon Progo memiliki 15 ruang kelas terdiri dari

kelas tujuh sampai kelas sembilan yang dibagi setiap kelasnya terdiri dari

lima kelas yaitu kelas A, B,C,D dan E. Ruang kepala sekolah dan ruang

guru letaknya terpisah. Fasilitas di SMP N 1 Kokap Kulon Progo

bermacam-macam yang digunakan untuk memfasilitasi kegiatan baik

ekstrakulikuler maupun intrakulikuler seperti ruang BK, ruang

laboratorium, ruang osis, ruang keterampilan, ruang laboratorium

komputer, lapangan, kantin, perpustakaan, ruang ibadah non islam, dan

masjid. Sekolah ini dikepalai oleh Drs. Suwandi. Pada tahun 2017/2018

berjumlah 469 yang terbagi dalam 15 Rombongan Belajar. Pendidik dan

tenaga kependidikan berjumlah 38 orang yang terdiri dari 19 orang laki-

laki dan 19 orang perempuan.

Program sekolah untuk mencegah dan mengatasi perilaku bully di

SMP N 1 Kokap Kulon Progo biasanya dilakukan dengan menasehati

siswa dan siswi tersebut. Apabila ditemukan kasus perilaku bully guru BK

langsung memanggil siswa tersebut untuk mendapatkan pengarahan.

50
51

Pengarahan juga bukan hanya dilakukan guru BK nanti juga melibatkan

guru-guru tertentu seperti guru olah raga dan kepala sekolah. Apabila jika

terjadi perilaku bully yang cukup parah nanti siswa yang bersangkutan

akan diberi peringatan, lalu dilakukan kegiatan mediasi dan dilakukan

skorsing. Kegiatan yang dilakukan tiap pagi di SMP N 1 Kokap Kulon

Progo yaitu setelah bel jam pertama berbunyi siswa dan siswi tadarus al

Qur‟an. Ketika jam pertama istirahat siswa dan-siswi diminta untuk

melakukan sholat dhuha. Jam terakhir pelajaran diisi dengan kematraman

yang kegiatanya berisi tentang penanaman budi pekertgi dan ketaqwaan.

Secara tidak langsung dengan meningkatkan agama, moral mencegah

perilaku bully.

SMP N 1 Kokap Kulon Progo juga melakukan pertemuan dengan

wali murid ini membahas tentang prestasi siswa dan bantuan yang

diharapkan dari pihak sekolah agar para wali siswa mengawasi dan

memberi motivasi siswa selama dirumah untuk rajin belajar. SMP N 1

Kokap Kulon Progo juga bekerja sama dengan Puskesmas 1 kokap untuk

menagani masalah remaja, namun ranahnya hanya sekedar penyuluhan

tentang kesehatan reproduksi remaja, untuk penyuluhan yang spesifik

mengarah pada perilaku bully belum dilakukan.

2. Analisis Univariat

Penelitian ini dilaksanakan di SMP N 1 Kokap Kulon Progo pada

tanggal 9 Mei 2018, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada

hubungan harga diri dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1

kokap Kulon Progo. Responden dalam penelitian ini adalah siswa kelas

VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo. Adapun karakteritik responden


52

berdasarkan jenis kelamin dan hargadiri, begitu juga jenis kelamin dengan

perilaku bully. Jumlah reponden dalam penelitian ini berjumlah 99

Responden. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada sampel

penelitian dapat di deskripsikan karakteritik dalam tabel dibawah ini.

a. Karakteristik Harga Diri Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa Kelas VII

SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Hasil penelitian karakteristik harga diri berdasarkan Jenis

kelamin dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.1
Karakteristik Harga Diri Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa Kelas
VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo
(n=99)

Harga Diri Frekuensi (f) Prosentase (%)


Laki- Perempuan Laki-laki Perempuan
laki
Harga Diri Rendah 0 0 0 0
Harga Diri Sedang 7 3 7.1 3.0
Harga Diri Tinggi 59 30 59.9 30.0
Total 66 33 67 33
Sumber: Data Primer 2018

Berdasarkan tabel 4.1 hasil penelitian tentang karakteristik

harga diri berdasarkan jenis kelamin didapatkan hasil jenis kelamin

terbanyak yaitu jenis kelamin laki-laki sejumlah 66 (67%) responden ,

dan paling sedikit jenis kelamin perempuan 33 (33%) responden. tabel

tersebut juga menjelaskan jika harga diri yang ada pada siswa kelas

VII paling banyak adalah harga diri tinggi. Harga diri tinggi

ditemukan pada jenis kelamin laki-laki sejumlah 59 (59,9%)

responden, dan pada jenis kelamin perempuan sejumlah 30 (30%)

responden. Harga diri paling sedikit yaitu harga diri sedang dengan

jumlah harga diri sedang pada jenis kelamin laki-laki sejumlah 7


53

(7.1%) responden dan pada jenis kelamin perempuan sejumlah 3 (3%)

responden.

b. Karakteristik Perilaku Bully Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa Kelas

VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Hasil penelitian karakteristik perilaku bully berdasarkan Jenis

kelamin dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.2
Karakteristik Perilaku Bully Berdasarkan Jenis Kelamin Siswa
Kelas VII di SMP N 1 Kokap Kulon Progo
(n=99)
Perilaku Bully Frekuensi (f) Prosentase (%)
Laki-laki Perempuan Laki-laki Perempuan
Rendah 45 23 45.0 23,7
Sedang 21 10 21.3 10.0
Tinggi 0 0 0 0
Total 66 33 66.3 33.7
Sumber: Data Primer 2018

Berdasarkan tabel 4.2 hasil penelitian tentang karakteristik

perilaku bully berdasarkan jenis kelamin didapatkan hasil jika

perilaku bully tertinggi pada kategori rendah. Siswa yang melakukan

perilaku bully dalam kategori rendah yang paling banyak yaitu jenis

kelamin laki-laki sejumlah 45 (45%) responden. Sedangkan siswa

yang melakukan perilaku bully dalam kategori rendah untuk jenis

kelamin perempuan sejumlah 23 (23%) responden. Perilaku bully

paling sedikit yaitu perilaku bully dalam kategori sedang. Siswa yang

melakukan perilaku bully dalam kategori sedang paling banyak yaitu

jenis kelamin laki-laki sejumlah 21 (21%) responden dan paling

sedikit responden perempuan sejumlah (10%) responden.


54

3. Analisis Bivariat

Hasil penelitian pada Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully

Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo dapat dilihat pada tabulasi

silang berikut :

Tabel 4.3
Tabulasi Silang Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa Kelas
VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Perilaku bully
Total P-value Keeratan
Rendah Sedang Tinggi Spearman hubungan
rho
Harga Diri F % F % F % F %

Rendah 0 0 0 0 0 0 0 0 0,005 -0,280


Sedang 3 3 7 7,1 0 0 10 10,1
Tinggi 65 66,7 24 24,2 0 0 89 89,9
Total 68 68,7 31 31,3 0 0 99 100
Sumber: Data Primer 2018

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa paling banyak

responden memiliki harga diri tinggi dengan kecenderungan perilaku bully

rendah berjumlah 26 (44,1%) responden. Penguji hipotesis dilakukan dengan

menggunakan analisis korelasi Spearman rank Berdasarkan hasil penelitian

ini diperoleh harga koefisien hubungan harga diri dengan perilaku bully siswa

kelas VII SMP N 1 Kokap kulon progo nilai p-value sebesar 0,005 <0,05.

Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada Hubungan Harga Diri

dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

memiliki keeratan hubungan sebesar -0,280 yang artinya memiliki keeratan

hubungan rendah.
55

B. Pembahasan

1. Harga Diri Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Berdasarkan tabel 4.1 dari hasil penelitian mengenai hubungan harga

diri dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

menunjukkan bahwa harga diri dalam kategori harga diri tinggi sebanyak

89 (89,9%) responden. Harga diri pada penelitian ini berbeda dengan

dengan penelitian Erniati (2017) menunjukkan bahwa harga diri tinggi

dengan kategori sedang sebanyak 72 responden (74,2%).

Harga diri dalam penelitian ini yaitu harga diri tinggi dengan aspek

diterima dapat dilihat pada hasil kuesioner butir 13 sebanyak 80 responden

(81%) menyatakan selama ini responden tidak merasa jengkel dengan

pekerjaan yang dilakukan. Butir 4 sebanyak 90 responden (91%)

menyatakan selama ini orang senang bergaul dengan responden.

Hasil penelitian pada karakteristik responden diketahui bahwa paling

banyak berjenis kelamin laki-laki sebanyak 66 (66,7%). Harga diri tinggi

responden terbanyak ditemukan pada jenis kelamin laki-laki sejumlah 59

(59,9%) responden dan paling sedikit yaitu jenis kelamin perempuan 30

(30%) responden . Harga diri tinggi dalam penelitian ini juga disebabkan

karena faktor jenis kelamin. Hasil ini dikuatkan dalam penelitian Menurut

McLoed & Owens, Powell, (2004 dalam Suhron 2016) yang menyatakan

bahwa jenis kelamin menyebabkan remaja laki-laki berkeinginan lebih

baik dari remaja putri khususnya dalam mencapai prestasi belajar dikelas

sehingga sehingga dapat mempengaruhi harga diri remaja tersebut.

Hal ini dikuatkan oleh teori Menurut Branden (1994 dalam Suhron

2016) Responden yang memiliki harga diri tinggi berarti memandang


56

dirinya secara positif. Individu dengan harga diri yang tinggi sadar akan

kelebihan-kelebihan yang dimilikinya dan memandang kelebihan-kelebihan

tersebut lebih penting dari pada kelemahannya. Sebaliknya, individu dengan

harga diri rendah cenderung memandang dirinya secara negatif dan terfokus

pada kelemahan dirinya. Dalam hal ini seseorang yang memiliki harga diri

tinggi akan lebih tepat dalam melakukan pemaknaan apabila dihadapkan

pada pengalaman pahit, seperti kegagalan.

2. Perilaku Bully Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Hasil penelitian tentang perilaku bully siswa kelas VII SMP N 1

Kokap Kulon Progo menunjukkan pada anak sekolah paling banyak

perilaku bully rendah sebanyak 39 (66,1%) responden. Penelitian ini

diikuatkan pula oleh penelitian Magrifah (2009) bahwa dalam penelitiannya

menunjukkan perilaku bully rendah.

Perilaku bully pada penelitian ini tertinggi adalah perilaku bully

rendah dengan bully psikologis dibandingkan dengan perilaku bully yang

di temukan oleh Syamita (2016) yaitu lebih tinggi bully fisik. Perilaku bully

psikologis tinggi pada penelitian ini dapat dilihat pada hasil kuesioner butir

6 sebanyak 57 responden (58%) tidak pernah memandang sinis teman yang

tidak ia sukai. Butir 8 sebanyak 66 responden (67%) tidak pernah

mengancam dan memukul serta menyakiti teman lainnya. Hal ini sejalan

dengan penelitian Usman (2013) yang mengungkapkan bahwa iklim

sekolah yang dibangun dengan baik yaitu dengan menumbuhkan sikap

toleransi yang tinggi antara guru, pimpinan sekolah, staf dan para siswa

maka akan meminimalisir


57

. Hasil penelitian pada karakteristik responden diketahui bahwa paling

banyak berjenis kelamin laki-laki sebanyak 66 (66,7%). Perilaku bully

rendah disebabkan karena faktor jenis kelamin. Perilaku bully rendah

paling banyak dilakukan oleh jenis kelamin laki-laki sejumlah 45 (45%)

responden , dan paling sedikit yaitu responden berjenis kelamin perempuan

sejumlah 23 (23%) responden. Hal ini dikuatkan dalam teori Sarwono,

(2012) menyatakan bahwa peran gender pada hakikatnya harus

mempelajari peranya sebagai remaja dari jenis kelamin tertentu terhadap

jenis kelamin lawannya. Peran gender tidak hanya ditentukan oleh jenis

kelamin yang bersangkutan tetapi ditentukan juga oleh lingkungan dan

faktor-faktor lainnya. tumbuh dan berkembangnya perilaku bullying pada

siswa

Hasil penelitian ini berbeda dengan teori yang diungkapan American

Association of School Administrators bahwa anak laki-laki secara natural

lebih bersikap agresif dibandingkan anak permpuan terutama secara fisik

karena pola pergaulan anak laki-laki cenderung agresif dibandingkan anak

perempuan. Pola pergaulan yang agresif ini menyebabkan anak laki-laki

lebih cenderung melakukan perilaku bully dibandingkan anak perempuan.

Penelitian ini juga menunjukan perbedaan dengan penelitian Erniati

(2017) yang menunjukan bahwa perilaku bully dalam kategori sedang. Ada

beberapa faktor yang dapat mempengaruhi perbedaan hasil tersebut, seperti

tempat penggambilan, data, sampel yang digunakan, lingkungan sekolah,

dan para guru.

Ditinjau dari karakteristik responden menunjukkan frekuensi usia

responden siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo menunjukkan


58

bahwa usia paling besar yaitu 13 tahun sebanyak 47 responden (47,5%).

Hal ini menunjukkan bahwa usia paling dominan adalah usia 13 tahun, anak

dengan usia 13 tahun termasuk dalam kategori usia remaja. Remaja

mengalami perubahan ditandai dengan pertumbuhan dan perkembangan

yang cepat baik segi fisik, emosi, kognitif dan sosial. Remaja berusaha

melepas ketergantungan kepada orang tua dan berusaha mencapai

kemandirian sehingga dapat diterima dan diakui orang dewasa. Kondisi ini

menyebabkan terjadinya proses perubahan pola pikir remaja yang ingin

mengetahui hal-hal baru sehingga timbul keinginan untuk mencoba hal

baru. Hasil penelitian ini selaras dengan penelitian Putri (2015) tentang

faktorfaktor yang berhubungan dengan perilaku bullying pada remaja,

dimana mayoritas responden berada di usia 16 tahun.

3. Hubungan Harga Diri Dengan Perilaku Bully Siswa Kelas VII SMP N

1 Kokap Kulon Progo

Hasil penelitian pada korelasi hubungan paling banyak responden

memiliki harga diri tinggi dengan kecenderungan perilaku bully rendah

berjumlah 26 (44,1%) responden. Penguji hipotesis dilakukan dengan

menggunakan analisis korelasi Spearman rho. Berdasarkan hasil penelitian

ini diperoleh harga koefisien hubungan harga diri dengan perilaku bully

siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo nilai p-value sebesar 0,005

<0,05. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada Hubungan Harga

Diri dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo

memiliki keeratan hubungan sebesar -0,280 yang artinya memiliki keeratan

hubungan rendah.
59

Harga diri tinggi ini memiliki korelasi dengan perilaku bully rendah.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian hasil penelitian yang dilakukan

oleh Seixas, Coelho dan Fischer (2013, dalam Maria & Novianti, 2016)

bahwa harga diri yang positif dapat menimimalkan perilaku bully di dalam

diri anak, sehingga tingkat perilaku bully terjadi pada anak dapat

dihilangkan. Korban bully cenderung memiliki tingkat harga diri yang

rendah sementara pelaku bully memiliki harga diri yang lebih tinggi. Hal ini

dikarenakan harga diri yang tinggi dari pelaku bully disebabkan mereka

merasa memiliki kekuasaan dan sangat mendominasi terhadap teman

mereka yang lemah. Sementara itu harga diri yang rendah pada korban

diakibatkan karena kegagalan mereka untuk mempertahankan diri dalam

situasi konflik dengan teman-teman mereka membuat mereka memiliki

perasaan rendah diri dan merasa seperti pengecut diantara teman-teman nya

yang lain.

Penelitian ini tidak sesuai dengan penelitian yang dilakukan Erniati

(2017) dengan judul Hubungan Harga Diri Dengan Perilaku Bullying pada

Remaja di SMP Muhmammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta yang

menyatakan semakin besar harga diri maka semakain besar pula perilaku

bullying. Penelitian ini tidak sesuai dengan penelitian yang dilakukan Apsari

(2013) dengan judul Hubungan Antara Harga Diri Dan Disiplin Sekolah

Dengan Perilaku Bullying Pada Remaja yang menyatakan ada hubungan

yang sangat signifikan antara harga diri dan disiplin sekolah dengan

perilaku bullying pada remaja.

Hasil penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh

Vintyana (2015) dengan judul Hubungan Antara Harga Diri Dengan


60

Kecenderungan Perilaku bully Pada Siswa-Siswi SMP Kristen 1 Magelang

bahwa harga diri dengan kecenderungan perilaku bully memiliki korelasi

tinggi, hal ini menunjukkan bahwa bully lebih besar dipengaruhi oleh faktor

lain diluar dari faktor harga diri.

Agama Islam mengajarkan kita untuk saling menghargai satu sama lain

dan tidak saling merendahkan diri sendiri maupun kelompok yang dianggap

lemah dan tidak boleh kita saling menjelek-jelekan orang lain ataupun

memanggil dengan panggilan yang tidak semestinya.

“Hai orang-orang yang beriman, janganlah sekumpulan orang laki-laki


merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih
baik dari mereka. Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan
kumpulan lainnya, boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. Dan
janganlah suka mencela dirimu sendiri dan jangan memanggil dengan
gelaran yang mengandung ejekan. Seburuk-buruk panggilan adalah
(panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak bertobat,
maka mereka itulah orang-orang yang zalim.” (QS. Al-Hujurat: 11)

C. Keterbatasan Penelitian

Pada penelitian ini ditemukan keterbatasan yang dapat menjadi

pertimbangan bagi peneliti selanjutnya. Pada penelitian ini terdapa 7 siswa

yang sakit dan 9 siswa sedang ada pembinaan dari pembina OSIS dalam

rangka persiapan kelulusan. Peneliti sebelumnya sudah melakukan

kontrakwaktu dengan pihak sekolah mengenai waktu penelitian. Namun,

ketika waktu penelitiaan dilaksan kenyataan yang ada siswa banyak yang
61

mengikuti kegiatan rapat dimana peneliti tidak bisa mengganggu ke 9 siswa

maupun siswi ini. Kurangnya responden sejumlah 16 siswa ini secara tidak

langsung mempengaruhi hasil penelitian.


BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa:

1. Perilaku bully pada siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo paling

banyak perilaku bully rendah

2. Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon

Progo paling banyak responden memiliki harga diri tinggi dengan

kecenderungan perilaku bullying rendah

3. Terdapat hubungan harga diri dengan perilaku bully siswa kelas VII SMP N

1 Kokap Kulon Progo memiliki harga koefisien sebesar p-value sebesar

0,005 <0,05 dan memiliki keeratan hubungan sebesar -0,280 yang artinya

memiliki keeratan hubungan rendah.

4. Penelitian ini berbdedadengan penelitian yang dilakukan Erniati (2017) yang

menyatakan tidak terdapat hubungan harga diri dengan perilaku bullying

pada remaja di SMP Muhammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta dengan

nilai signifikan sebesar= 0,035 dan nilai p=0,725 (p>0,05).

B. Saran
1. Bagi Siswa SMP N 1 Kokap Kulon Progo

Siswa disarankan untuk tidak melakukan kegiatan perilaku bully

antara siswa satu dengan siswa lainnya. Siswa disarankan untuk tidak

saling menajhili,saling pukul dan mengejek. Siswa disarankan tidak

mengejek kawannya dengan sebutan seperti cungkring, tonggos, gendut.

Karena apabila siswa mengejek siswal lain dengan sebutan tersebut dapat

menurunkan harga diri siswa yang bersangkutan

62
63

2. Bagi Sekolah

Guru dam Kepala sekolah diharapkan untuk mempertahankan cara

mengajar siswa berdasarkan ketaqwaan dan nilai Islam. Pihak sekolah

disarankan lebih meningkatkan program ketagwaan dan budi pekerti untuk

mencegah perilaku bully. Serta disarankan untuk menanamkan harga diri

secara positif bagi anak agar dapat membentuk kepribadian yang lebih baik.

3. Peneliti selanjutnya

Diharapkan peneliti selajutnya dalam pengambilan data sebaiknya

tidak menjelang ujian akhir semester dan kelulusan. Ketika peneliti

selanjutnya melakukan penelitian menjelang Ujian akhir semester waktu

yang diberikan cukup minim dan menjelang kelulusan responden yang

beperan aktif dalam kegiatan organisasi sekolah tidak bisa dijadikan

responden dalam penelitian.

4. Bagi Ilmu Penegtahuan

Penelitian ini dapat dijadikan sebagai sumber informasi mengenai hubungan

antara harga diri dengan perilaku bully.


DAFTAR PUSTAKA

American Association of School Administrators. (2009). Bullying At School &


online ducation.Com. http://www.islandtrees.org / main / technology /
bullying ebook.pdf. Diakses pada tanggal 28 Mei 2018.

Arikunto, S. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka


Cipta.

Apsari, F. (2013). Hubungan Antara Harga Diri dan Disiplin Sekolah Dengan
Perilaku Bullying Pada Remaja. Universinas Muhammadiyah Surakrta, 7-8.

Astuti, P. (2008). Meredam Bullying: 3 Cara Efektif Menannggulangi Kekerasan


Pada Anak. Jakarta: Grasindo.

CMHC. (2017). CMHC UT Counseling and Mental Health Center Division Of


Student Affairs. https://cmhc.utexas.edu. Diakses 20 November 2017.

Dalami, Suliswati, Farida,F , Rochimah, Banon, E. (2009 ). Asuhan Keperawatan


Jiwa dengan Masalah Psikososial. Jakarta: Trans Info Media.

Erniati, W. (2017). Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bullying pada Remaja di
SMP Muhammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta. Skripsi tidak di
publikasikan. Skripsi: Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.

Erikson, E. H. (2010). Childhood and Society. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Febriana, B , Poeranto, S , Kapti, R.N. (2016). Pengaruh Terapi Kognitif Terhadap


Harga Diri Remaja Korban Bullying . Jurnal Ilmu Keperawatan , 74.

Fithria., Auli, Rahmi. Faktor Faktor Yang Berhubungan dengan Perilaku Bullying.
Idea Nursing Journal. Vol VII No 3 2016.

Fitra, R. (2015). Hubungan Harga Diri Mahasiswa dengan Kemampuan Aktualisasi


Diri dalam Proses Belajar dengan Metode Seven Jump di Program Studi
Ilmu Keperawatan Universitas Islam Syarif Hidayatullah Jakarta. Skripsi
Dipublikasikan. Skripsi: Universitas Islam Syarif Hidayatullah Jakarta.

Guiney, E. (2011). Parenting Positively Helping Teenagers To Cope With Bullying .


Dublin: Family Support Agency.

Handayani, W. 2009. Hubungan antara Faktor-faktor Munculnya Konformitas


kelompok Sebaya dengan Perilaku Bullying pada Remaja di SMP PGRI 35
Serpong. Skripsi: Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Hermalinda, Deswita, Oktarina, E. (2017). Hubungan Karakteritik Remaja dengan


Perilaku Bullying Pada Siswa SMP di Kota Padanng. Jurnal Keperawatan
Soedirman (The Soedirman Journal of Nursing), 2.
Hidayat, A. (2007). Metode Penelitan Keperawatan dan Teknik Analisis Data.
Jakarta : Salemba Medika.

Hisam. (2017). Remaja 7 Pengertian Menurut Para Ahli & Ciri-cirinya.


http://www.dosenpendidikan.com. Diakses 14 Februari 2018.

Hughes. P, dkk. (2015). Bullying prevention "A Guide for School". New Zealand:
New Zealand Government.

Husaini, A. (2013). Hubungan Antara Persepsi Jenis Pola Asuh Orang Tua Terhadap
Risiko Perilaku Bullying Siswa di SMA Triguna UTama Ciputat .
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah: Jakarta.

IDAI. (2013). Masalah Kesehatan Mental Emosional Remaja. http://www.idai.or.id


.Diakses 29 Oktober 2017.

Imron, M. (2014). Metodologi Penelitian Bidang Kesehatan Edisi Kedua. Jakarta:


Sagung Seto.

Kemenkes. (2016). Infodatin Pusat Data dan Informasi Kementrian Keseahatan RI.
www.depkes.go.id . Diakses 29 Oktober 2017.

Kusumawati, F. H. (2010). Buku Ajar keperawatan Jiwa. Jakarta: Salemba Medika.

Maghfirah, U. & Rahmawati, M. A. (2009). Hubungan Antara Iklim Sekolah Dengan


Kecenderungan Perilaku bully. Jurnal UII : fakultas Psikologi Dan Ilmu
Sosial Budaya.

Malahayati.(2010). Super Teens Jadi Remaja Luar Biasa Dengan Kebiasaan Efektif.
Yogyakarta: Gedung Galangpress Center.

Manjilala. (2012). Tahap Perkembangan Remaja. http://manjilala.info . Diakses 29


Oktober 2017 Pukul 21.20 WIB.

Maramis, W.W & Maramis, A.A. (2009). Catatan Ilmu Kedokteran Jiwa Edisi 2.
surabaya: Airlangga University Press.

Maria, I & Novianti, R. (2017). Pengaruh Pola Asuh dan Bullying Terhadap Hrga
Diri (Self Esteem) Pada Anak Kelompol B TK di Kota Pekanbaru.
Educhild. Vol 6 No 1.

Notoatmodjo, S. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Novianty & Nodia. (2017). Ini Alasan Kasus Bullying Paling Banyak Terjadi pada
Remaja. www.suara.com . Diakses 14 Februari 2018.

Nugent.(2013). Adolescence. https://psychologydictionary.org. Diakses 11 Februari


2018.
Pepler, D.C. (2014). Bullying Prevention and Intervention in the School
Environment Factsheets and Tools. Ontario: PREVnet.

Poetter, P.A & Perry,A.G. (2010 ). Fundamental Keperawatan Buku 2 Edisi 7 .


Jakarta : Salemba Medika.

Pramesti.(2017). Jerat Hukum Pelaku Bullying Terhadap Anak.


http://www.hukumonline.com . Diakses 18 Oktober 2017.

Sarwono. S.W. 2012. Psikologi Remaja. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Sejiwa. (2008). Bullying Mengatasi Kekerasan di Sekolah dan Lingkungan Sekitar


Anak. Jakarta: Grasindo.

Setiadi. (2013). Konsep dan Praktik Penulisan Riset Keperawatan. Surabaya: Graha
Ilmu.

Setyawan, D.(2015). KPAI: Pelaku Kekerasan Terhadap Anak Tiap Tahun


Meningkat. http://www.kpai.go.id. Diakses pada tanggal 14 Februari 2018.

Simbar, Ruindungan, Solang. (2015). Analisis Mengenai Harga Diri Korban


Bullying (Studi Pada Siswa Korban Bullying di SMA Nasional
Kawangkoan dan SMA Kristen Kawangkoan). Jurnal Fakultas Ilmu
Pendidikan (JFIP).

Siswati & Widayanti, C.G. . (2009). Fenomena Bullying di Sekolah Dasar Negeri.
Jurnal Psikologi Undip, Vol. 5 No. 2.

Steinberg, L. (2012). Parenting Adolescents. Recent developments in our


understanding of parenting: Bidirectional effects, causal models, and the
search for parsimony. In M. H. Bornstein Handbook of Parenting 2nd ed.
New York: Erlbaum.

Stuart, G. (. (2013). Buku Saku Keperawatan . Edisi V. EGC.

Suhron, M. (2016). Asuhan Keperawatan Konsep Diri Self Esteem . Ponorogo: UMP
Press.

Sugiyono.(2008). Statistika Untuk Penelitian, Cetakan Ketujuh. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2016) Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan RD. Bandung:


Alfabeta.

Sujarweni, V & Wiratna.(2014). Metodologi Penelitian. Yogyakrta : Pustaka Baru.

Surilena. (2016). Perilaku Bullying (Perundungan) Pada Anak dan Remaja . CDK-
236/Vol.43 No.1, 36.
Susanto, D. W. (2010). Fenomena korban perilaku bullying pada remaja Dalam
dunia pendidikan. Skripsi : Fakultas Psikologi Universitas Katolik
Soegijapranata:Semarang.

Syamita, E. L. (2016). Gambaran Perilaku bully Remaja Di SMP Negeri 11 dan SMP
Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Tesis: FKIK UMY.

Tang, Q. (2017). School Violence and Bullying "Global Status Report". France:
UNESCO.

Usman,I.(2013). Kepribadian, Komunikasi, Kelompok Teman Sebaya, Iklim Sekolah


dan Perilaku Bullying. Jurnal Humanitas, Vol. X

Vintyana, S. (2015). Hubungan Antara Harga Diri dan Kecenderungan Perilaku


Bullying Pada Siswa SMP Kristen di Magelang . Salatiga: Universitas
Kristen Satya Wacana .

Yani, A. W. (2016). Eksplorasi Fenomena Korban Bullying Pada Kesehatan Jiwa


Remaja Di Pesantren . Jurnal Ilmu Keperawatan, Vol.4 , No.2 hal. 99-113.

Walsh, K. (2017). Factors Affecting Self-Esteem in Teens.


https://www.livestrong.com. Diakses 14 Februari 2018.

Wulandari, R. (2017). Hubungan Perilaku Bullying Dengan Prestasi Belajar Pada


Remaja Di Smp Muhammadiyah 2 Gamping Sleman Yogyakarta. Skripsi
tidak dipublikasikan. Skripsi: Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
LAMPIRAN
Lampiran 1

TIME SCHEDULE
HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN PERILAKU BULLY SISWA KELAS VII SMP N 1 KOKAP
KULON PROGO
Oktober November Desember Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus
NO KEGIATAN 2017 2017 2017 2018 2018 2018 2018 2018 2018 2018 2018
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 Pengajuan Fenomena
2 Pengajuan Judul
3 Penyusunan BAB I
4 Penyusunan BAB II
5 Penyusunan BAB III
6 Ujian Proposal
7 Revisi Proposal
8 Pelaksanaan
Penelitiamn
9 Penyusunan Laporan
Penelitian
10 Ujian Hasil Skripsi
11 Revisi dan Penjilidan
12 Pengumpulan Skripsi

Peneliti

Aulia Kentri Fazareni


Lampiran 2
Lampiran 3
Lampiran 4
Lampiran 5
Lampiran 6
Lampiran 7
Lampiran 8

PERMOHONAN MENJADI RESPONDEN

Kepada Yth
Calon Responden
Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap
Di Tempat

Dengan Hormat
Saya yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : Aulia Kentri Fazareni
NIM : 201410201068
Alamat : Sanggrahan Kidul, RT16/Rw 7 Bendungan, Wates, Kulon Progo, DIY
Adalah mahasiswa Universitas „Aisyiyah Yogyakarta yang sedang melakukan
penelitian dengan judul “Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII SMP
N 1 Kokap Kulon Progo”
Penelitian ini tidak menimbulkan akibat yang merugikan bagi saudara sebagai
responden, kerahasiaan semua informasi yang diberikan akan dijaga dan hanya digunakan
untuk kepentingan penelitian. Jika saudara tidak bersedia menjadi responden, maka tidak
akan ada ancaman bagi saudara, serta memungkinkan untuk mengundurkan diri untuk tidak
ikut dalam penelitian ini.
Apabila saudara menyetujui , maka saya mohon kesediaanya untuk menandatangani
persetujuan dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang saya buat. Atas perhatian dan
kesediaan saudara menjadi responden, saya ucapkan terimakasih.
Yogyakarta,..................2018

Peneliti

Aulia Kentri Fazareni


Lampiran 9

LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

(Informed Consesnt)

Assalammua‟laikum Wr.Wb
Saya bertanda tangan dibawah ini adalah :
Inisial :
Umur :
Jenis kelamin :
Menyatakan bersedia untuk menjadi responden penelitian yang dilakukan oleh Mahasiswa
Universitas „Aisyiyah Yogyakarta

Nama : Aulia Kentri Fazareni


NIM : 201410201068
Judul : Hubungan Antara Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa kelas VII SMP N 1
Kokap Kulon Progo

Penelitian ini tidak terdapat unsur paksaan dan bersifat sukarela. Responden berhak
mengundurkan dir sewaktu-waktu bila tidak berkenan menjadi responden penelitian.
Saya mengerti penelitian ini tidak akan berakibat buruk pada diri saya dan keluarga saya.
Kerahasiaan semua informasi yang diberikan akan dijaga oleh peneliti dan hanya digunakan
untuk kepentingan penelitian.

Yogyakarta,................... 2018
Responden
Lampiran 10

LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN


(Informed Consent)

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:


Inisial :
Umur :
Alamat :
Selaku orang tua atau walikelas dari
Inisial :
Umur :
Alamat :
Dengan ini saya menyatakan SETUJU bahwa anak saya atau siswa saya diikutsertakan
sebagai sampel penelitian yang berjudul “Hubungan Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa
kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo”, dengan catatan bila sewaktu - waktu merasa
dirugikan dalam bentuk apapun berhak untuk membatalkan persetujuan ini.
Surat ini dibuat secara sukarela dan tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Sesuai
dengan etik penelitian peneliti menjamin kerahasiaan identitas responden. Demikian harap
menjadi maklum dan atas kesediaannya saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya.
Yogyakarta, 2018
Orang tua/Wali responden

(...................................)
Lampiran 11

PERMOHONAN MENJADI ASISTEN PENELITIAN


Kepada
Yth.
Di tempat

Dengan hormat,

Saya mahasiswi Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan


Universitas „Aisyiyah Yogyakarta akan melakukan penelitian dengan judul “Hubungan
Harga Diri dengan Perilaku Bully Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap Kulon Progo”.

Data yang diperoleh dari penelitian ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi dan pihak
SMP N 1 Kokap serta bagi ilmu keperawatan. Untuk itu saya mohon ketersediaan saudara
membantu jalannya penelitian ini menjadi asisten penelitian.

Atas perhatian dan kesediaan saudara untuk menjadi asisten penelitian ini, saya
ucapkan terimakasih.

Yogyakarta, Mei 2018

Hormat saya,

( Aulia Kentri Fazareni )


Lampiran 12

PERNYATAAN MENJADI ASISTEN PENELITIAN

Assalammu’alaikumWr.Wb

Dengan ini saya,

Nama :

Jenis Kelamin :

Usia :

Alamat :

Menyatakan bersedia untuk berpartisipasi dalam mengumpulkan data dari responden


penelitian yang dilakukan oleh Aulia Kentri Fazareni mahasiswi Program Studi Ilmu
Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas „Aisyiyah Yogyakarta tanpa prasangka
dan paksaan, yang akan mengadakan penelitian dengan judul “ Hubungan Harga Diri
dengan Perilaku Bully Siswa Kelas VII SMP N 1 Kokap”

Demikian surat pernyataan ini saya berikan untuk digunakan sebagaimana mestinya.

Wassalamu’alaikumWr.Wb

Yogyakarta, Mei 2018

Asisten Penelitian
Lampiran 13

KUISIONER HARGA DIRI


Dalam angket ini tidaka ada jawaban yang benar atau salah, sehingga anda bebas
memberikan jawaban sesuai dengan kondisi diri anda.

PETUNJUK PENGISIAN
Berikut ini beberapa pernyataan yang menggambarkan keadaan anda. Bacalah pernyataan
berikut dengan baik, dan jawablah dengan memberikan tanda silang (X) pada salah satu
pilihan yang anda anggap sesuai dengan keadaan diri anda..
No Pertanyaan YA TIDAK

1 Adik merasa kesulitan ketika berbicara didepan orang


atau sekelompok orang
2 Apabila diberi kesempatan, apa ada hal yang ingin
adik rubah dalam diri adik
3 Ketika mengambil keputusan apa adik banyak
mengalami kesulitan
4 Selama ini orang merasa senang bergaul dengan adik

5 Adik membutuhkan waktu yang lama untuk


membiasakan diri dengan hal-hal yang baru
6 selama ini adik dianggap populer atau terkenal diantara
teman-teman adik
7 Adik merasa keluarga terlalu berharap banyak dengan
diri adik
8 Adik merasa kesulitan untuk menjadi orang lain
9 Segalanya terasa sulit dalam kehidupan adik

10 Selama ini orang-orang biasanya mengikuti ide atau


gagasan adik?
11 Selama ini adik merasa banyak kekurangan dalam diri
adik
12 Selama ini teman berusaha meninggalkan adik

13 Selama ini adik merasa jengkel dengan pekerjaan yang


lakukan
14 Selama ini adik merasa wajah tidak setampan atau
secantik orang lain
15 Apabila ingin mengatakan sesuatu biasanya apa adik
langsung mengatakan
Ya Tidak

16 Adik merasa jika orang lain lebih disukai dari pada


adik
17 Adik merasa jika teman-teman adik dan lingkungan
sekitar mengerti kondisi adik?

18 Adik merasa jika seolah-olah teman memaksa untuk


melakukan sesuatu yang tidak adik senngani

19 Adik tidak mudah terganggu dalam menghadapi hal-


hal yang sepele
Lampiran 14

KUISIONER HARGA DIRI


Dalam angket ini tidaka ada jawaban yang benar atau salah, sehingga anda bebas
memberikan jawaban sesuai dengan kondisi diri anda.

PETUNJUK PENGISIAN
Berikut ini beberapa pernyataan yang menggambarkan keadaan anda. Bacalah pernyataan
berikut dengan baik, dan jawablah dengan memberikan tanda silang (X) pada salah satu
pilihan yang anda anggap sesuai dengan keadaan diri anda..
No Pertanyaan YA TIDAK

1 Adik pernah membayangkan diri adik ebagai orang


lain
2 Adik merasa kesulitan ketika berbicara didepan orang
atau sekelompok orang
3 Apabila diberi kesempatan, apa ada hal yang ingin
adik rubah dalam diri adik
4 Ketika mengambil keputusan apa adik banyak
mengalami kesulitan
5 Selama ini orang merasa senang bergaul dengan adik

6 Adik mudah jengkel ketika berada dirumah

7 Adik membutuhkan waktu yang lama untuk


membiasakan diri dengan hal-hal yang baru
8 selama ini adik dianggap populer atau terkenal diantara
teman-teman adik
9 Adik merasa keluarga memahami perasan adik?
10 Adik merasa keluarga terlalu berharap banyak dengan
diri adik
11 adik merupakan orang mudah putus asa
12 Adik merasa kesulitan untuk menjadi orang lain
13 Ssegalanya terasa sulit dalam kehidupan adik

14 Selama ini orang-orang biasanya mengikuti ide atau


gagasan adik?
Ya Tidak

15 Sselama ini adik merasa banyak kekurangan dalam diri


adik
16 Selama ini teman berusaha meninggalkan adik

17 Selama ini adik merasa jengkel dengan pekerjaan yang


lakukan
18 Selama ini adik merasa wajah tidak setampan atau
secantik orang lain
19 Apabila ingin mengatakan sesuatu biasanya apa adik
langsung mengatakan

20 Adik merasa jika orang lain lebih disukai dari pada


adik
21 Adik merasa jika teman-teman adik dan lingkungan
sekitar mengerti kondisi adik?

22 Adik merasa jika seolah-olah teman memaksa untuk


melakukan sesuatu yang tidak adik senngani

23 adik sering kali tidak yakin akan berhasil dengan apa


yang dilakukan
24 Adik tidak mudah terganggu dalam menghadapi hal-
hal yang sepele
25 Selama ini adik tidak bisa diadalkan
Lampiran 15

KUISIONER PERILAKU BULLY

Dalam angket ini tidaka ada jawaban yang benar atau salah, sehingga anda bebas
memberikan jawaban sesuai dengan kondisi diri anda.

PETUNJUK PENGISIAN
Berikut ini beberapa pertanyaan yang menggambarkan keadaan anda. Bacalah pertanyan-
pertanyaan berikut ini dengan baik, dab jawablah dengan memberikan tanda silang (X) pada
salah satu pilihan yang anda anggap sesuai dengan keadaan diri anda. Pilihan jawaban
sebagai berikut.

No Pertanyaan Sering Kadang- Jarang Tidak


kadang pernah
1 Saya mengejek teman dengan
sebutan”gendut/cungkring/bencong
/tonggos”
2 Saya memanggil nama teman saya,
dengan nama yang jelek.
3 Saya menggertak teman yang tidak
saya sukai, jika memandang ke arah
saya.
4 Saya membuat teman menangis

5 Saya tidak peduli pada teman yang


tidak saya sukai.
6 Saya memandang dengan sinis,
pada teman yang tidak saya sukai.
7 Saya mengolok-olok siswa lain
8 Saya mengancam, memukul dan
menyakiti siswa lain.
9 Saya mengejek teman untuk
membuat tertawa anak lainnya.
Sering Kadang- Jarang Tidak
kadang pernah
10 Saya hanya berdiam diri ketika
teman saya diganggu atau diejek
oleh orang lain
11 Saya ikut di ganggu teman saya
ketika saya membantu teman
saya yang diganggu atau dijahili
12 Saya ikut menjahili teman saya
yang sedang dijahili
13 Saya menertawakan teman yang
sedang diganggu atau dijahili
14 Saya ikut menyoraki teman saya
yang kuper, gendut, jelek, dan yang
memiliki nilai jelek
15 Saya sengaja mengabaikan teman
saya yang saya anggap aneh
16 Saya menyebarkan gosip tentang
teman saya
17 Saya menakut-nakuti teman saya
yang pemalu
18 Saya mengucilkan teman saya
(yang gendut, culun, berkulit
berbeda dengan saya)
19 Saya dikucilkan karena saya
membantu teman saya yang
diganggu
20 Saya suka untuk ikut menjelek-
jelekkan teman saya yang sedang di
ganggu
21 Saya tidak peduli ketika teman saya
dicibir
22 Saya suka menghina teman saya
bila tidak mau saya mintai tolong
Lampiran 16

KUISIONER PERILAKU BULLY

Dalam angket ini tidaka ada jawaban yang benar atau salah, sehingga anda bebas
memberikan jawaban sesuai dengan kondisi diri anda.

PETUNJUK PENGISIAN
Berikut ini beberapa pertanyaan yang menggambarkan keadaan anda. Bacalah pertanyan-
pertanyaan berikut ini dengan baik, dab jawablah dengan memberikan tanda silang (X) pada
salah satu pilihan yang anda anggap sesuai dengan keadaan diri anda. Pilihan jawaban
sebagai berikut.

No Pertanyaan Sering Kadang- Jarang Tidak


kadang pernah
1 Saya menampar orang yang tidak
saya sukai, ketika bersama teman-
teman saya.
2 Saya memukul teman yang tidak
saya sukai di depan teman-teman
saya.
3 Saya mengejek teman dengan
sebutan”gendut/cungkring/bencong
/tonggos”
4 Saya memanggil nama teman saya,
dengan nama yang jelek.
5 Saya membentak teman yang
menertawakan kesalahan saya.

6 Saya menggertak teman yang tidak


saya sukai, jika memandang ke arah
saya.
7 Saya membuat teman menangis

8 Saya tidak peduli pada teman yang


tidak saya sukai.
9 Saya memandang dengan sinis,
pada teman yang tidak saya sukai.
10 Saya mengolok-olok siswa lain
11 Saya mengancam, memukul dan
menyakiti siswa lain.
12 Saya mengejek teman untuk
membuat tertawa anak lainnya.
Sering Kadang- Jarang Tidak
kadang pernah
13 Saya hanya berdiam diri ketika
teman saya diganggu atau diejek
oleh orang lain
14 Saya ikut di ganggu teman saya
ketika saya membantu teman
saya yang diganggu atau dijahili
15 Saya ikut menjahili teman saya
yang sedang dijahili
16 Saya menertawakan teman yang
sedang diganggu atau dijahili
17 Saya ikut menyoraki teman saya
yang kuper, gendut, jelek, dan yang
memiliki nilai jelek
18 Saya sengaja mengabaikan teman
saya yang saya anggap aneh
19 Saya menyebarkan gosip tentang
teman saya
20 Saya menakut-nakuti teman saya
yang pemalu
21 Saya mengucilkan teman saya
(yang gendut, culun, berkulit
berbeda dengan saya)
22 Saya dikucilkan karena saya
membantu teman saya yang
diganggu
23 Saya suka untuk ikut menjelek-
jelekkan teman saya yang sedang di
ganggu
24 Saya tidak peduli ketika teman saya
dicibir
25 Saya suka menghina teman saya
bila tidak mau saya mintai tolong
Lampiran 17

HARGA DIRI
Reliability

Scale: ALL VARIABLES

Case Processing Summary

N %

Cases Valid 30 100.0


a
Excluded 0 .0

Total 30 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the


procedure.

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

.692 25
Lampiran 18

PERILAKU BULLY
Reliability

Scale: ALL VARIABLES

Case Processing Summary

N %

Cases Valid 30 100.0


a
Excluded 0 .0

Total 30 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the


procedure.

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

.885 25
Lampiran 19

Frequency Table

Umur
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid 12 18 18.2 18.2 18.2
13 47 47.5 47.5 65.7
14 33 33.3 33.3 99.0
16 1 1.0 1.0 100.0
Total 99 100.0 100.0

Kelas
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid A 21 21.2 21.2 21.2
B 22 22.2 22.2 43.4
C 16 16.2 16.2 59.6
D 22 22.2 22.2 81.8
E 18 18.2 18.2 100.0
Total 99 100.0 100.0

Jenis kelamin
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Laki-laki 66 66.7 66.7 66.7
Perempuan 33 33.3 33.3 100.0
Total 99 100.0 100.0
Harga diri
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Harga Diri Sedang 10 10.1 10.1 10.1
Harga Diri Tinggi 89 89.9 89.9 100.0
Total 99 100.0 100.0

Perilaku Bully
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Rendah 68 68.7 68.7 68.7
Sedang 31 31.3 31.3 100.0
Total 99 100.0 100.0

Fisik
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Rendah 71 71.7 71.7 71.7
Sedang 18 18.2 18.2 89.9
Tinggi 10 10.1 10.1 100.0
Total 99 100.0 100.0

Verbal
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Rendah 65 65.7 65.7 65.7
Sedang 34 34.3 34.3 100.0
Total 99 100.0 100.0

Psikologis
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Rendah 82 82.8 82.8 82.8
Sedang 17 17.2 17.2 100.0
Total 99 100.0 100.0
Crosstabs

Case Processing Summary

Cases
Valid Missing Total
N Percent N Percent N Percent
Perilaku Bully * Harga diri 99 100.0% 0 .0% 99 100.0%

Harga diri * Perilaku Bully Crosstabulation

Perilaku Bully

Rendah Sedang Total


Harga diri Harga Diri Sedang Count 3 7 10
% of Total 3.0% 7.1% 10.1%
Harga Diri Tinggi Count 65 24 89
% of Total 65.7% 24.2% 89.9%
Total Count 68 31 99
% of Total 68.7% 31.3% 100.0%

Nonparametric Correlations

Correlations

Harga diri Perilaku Bully


**
Spearman's rho Harga diri Correlation Coefficient 1.000 -.280
Sig. (2-tailed) . .005
N 99 99
**
Perilaku Bully Correlation Coefficient -.280 1.000
Sig. (2-tailed) .005 .
N 99 99
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
Lampiran 20

Anda mungkin juga menyukai