Anda di halaman 1dari 129

UNIVERSITAS INDONESIA

ANALISIS MEKANISMEPEMBELIAN SAHAM DIVESTASI


PEMERINTAH PADA PT NEWMONT NUSA TENGGARA
BERDASARKAN HUKUM KEUANGAN PUBLIK

SKRIPSI
Diajukan sebagai salah satu syarat
untuk memperoleh gelar Sarjana Hukum

CLAUDYA PUTRI DEWANTI


1506676815

FAKULTAS HUKUM
PROGRAM SARJANA
DEPOK
JANUARI 2019
ii

PERNYATAAN ORISINALITAS

Penulis dengan ini menyatakan bahwa skripsi:

“Analisis Mekanisme Pembelian Saham Divestasi Pemerintah pada PT Newmont


Nusa Tenggara berdasarkan Hukum Keuangan Publik”

adalah karya orisinal saya dan setiap serta seluruh sumber acuan telah ditulis sesuai
dengan kaidah penulisan ilmiah yang berlaku di Fakultas Hukum Universitas
Indonesia.

Depok, 18 Januari 2019


Yang Menyatakan

Claudya Putri Dewanti


1506676815

Universitas Indonesia
iii

HALAMAN PENGESAHAN

Tim Penguji mengesahkan Skripsi yang diajukan oleh:

Nama : Claudya Putri Dewanti


NPM : 1506676815
Program Studi : Ilmu Hukum
Judul Skripsi : Analisis Mekanisme Pembelian Saham Divestasi Pemerintah pada
PT Newmont Nusa Tenggara berdasarkan Hukum Keuangan Publik

telah berhasil dipertahankan di hadapan Tim Penguji serta diterima sebagai bagian
persyaratan yang diwajibkan untuk memperoleh gelar: Sarjana Hukum (S.H.) pada
Program Sarjana Fakultas Hukum Universitas Indonesia.

TIM PENGUJI

1. Dr. Yuli Indrawati, S.H., LL.M. Pembimbing (…………….)

2. Nama Lengkap dan Gelar Penguji (…………….)

3. Nama Lengkap dan Gelar Penguji (…………….)

4. Nama Lengkap dan Gelar Penguji (…………….)

5. Nama Lengkap dan Gelar Penguji (…………….)

Disahkan di : Depok
Tanggal : Januari 2019

Universitas Indonesia
iv

PERSETUJUAN PUBLIKASI
SKRIPSI UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Saya, yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Claudya Putri Dewanti


NPM : 1506676815
Program Studi : Ilmu Hukum
Fakultas : Hukum

untuk pengembangan ilmu pengetahuan, dengan ini menyetujui memberikan kepada


Universitas Indonesia Hak Bebas Royalti Non Eksklusif (Non-Exclusive, Royalty-Free
Right) untuk mempublikasikan skripsi saya yang berjudul:

Analisis Mekanisme Pembelian Saham Divestasi Pemerintah pada PT Newmont Nusa


Tenggara berdasarkan Hukum Keuangan Publik

Dengan Hak Bebas Royalti Non Eksklusif ini Universitas Indonesia berhak menyimpan,
mengalihmedia/formatkan, mengelola dalam bentuk pangkalan data, merawat, dan
mempublikasikan skripsi saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai penulis dan
sebagai pemilik hak cipta.

Demikian persetujuan publikasi ini saya buat dengan sebenarnya.

Depok, 18 Januari 2019


Yang Menyetujui,

Claudya Putri Dewanti

Universitas Indonesia
v

ABSTRAK

Nama : Claudya Putri Dewanti


NPM : 1506676815
Program Studi : Ilmu Hukum
Judul : Analisis Mekanisme Pembelian Saham Divestasi Pemerintah pada
PT Newmont Nusa Tenggara berdasarkan Hukum Keuangan Publik

Abstrak terdiri dari satu paragraf (satu spasi, 75-250 kata) memuat:
1. Permasalahan
2. Metode penelitian
3. Kesimpulan (jawaban)
4. Saran (jika ada)

Kata kunci: gugatan, pembuktian, kausalitas, kabut asap, kebakaran hutan dan lahan

Universitas Indonesia
vi

ABSTRACT

Name : Claudya Putri Dewanti


Student Number : 1506676815
Program : Law
Title : Judul menggunakan bahasa inggris dengan Spasi 1, Tanpa
Menggunakan Caps Lock dan Jumlahnya Tidak Melebihi 250
Karakter Sesuai dengan Ketentuan SIAK

Abstract is one paragraph length (single space, 75-250 words) which contains:
1. Problems
2. Research methods
3. Conclusion
4. Recommendation (if any)

Keywords: lawsuit, proof, causation, haze, forest fires

Universitas Indonesia
vii

KATA PENGANTAR

Universitas Indonesia
viii

DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN JUDUL .............................................................................................................. i
PERNYATAAN ORISINALITAS ....................................................................................... ii
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................................. iii
LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH ............................................ iv
ABSTRAK ............................................................................................................................ v
ABSTRACT ......................................................................................................................... vi
KATA PENGANTAR ......................................................................................................... vii
DAFTAR ISI ........................................................................................................................ xi
DAFTAR TABEL ............................................................................................................... xii
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... xiii
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................................... xiv

1. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang........................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah ................................................................................................... 17
1.3 Tujuan Penelitian ..................................................................................................... 18
1.4 Manfaat penelitian ................................................................................................... 19
1.5 Definisi Operasional ................................................................................................ 19
1.6 Metode Penelitian .................................................................................................... 20
1.7 Sistematika Penulisan .............................................................................................. 24

2. INVESTASI PEMERINTAH BERDASARKAN PERATURAN PERUNDANG –


UNDANGAN DI INDONESIA
2.1 Berdasarkan Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004............................................. 26
2.2 Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 ....................................... 27
2.2.1 Definisi Investasi Pemerintah ......................................................................... 29
2.2.2 Bentuk Investasi Pemerintah .......................................................................... 31
2.2.3 Divestasi sebagai Salah Satu Ruang Lingkup Investasi Pemerintah .............. 35
2.2.4 Pelaksanaan Investasi Pemerintah melalui Pusat Investasi Pemerintah ......... 38
2.2.5 Badan Investasi Pemerintah Berbentuk Badan Layanan Umum (BLU) ....... 41
2.2.6 Kekayaan Negara yang Tidak Dipisahkan sebagai Sumber Pendanaan
Investasi Pemerintah ...................................................................................... 44
2.3Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 ........................................ 48
2.3.1 Definisi Penyertaan Modal Negara ................................................................. 48
2.3.2 Kekayaan Negara yang Dipisahkan dalam Penyertaan Modal Negara .......... 53
2.3.3 Dualisme Status Keuangan Penyertaan Modal Negara .................................. 56

Universitas Indonesia
ix

2.3.3.1 Penyertaan Modal Negara sebagai Bagian Keuangan Negara


berdasarkan Ketentuan di Indonesia ................................................... 57
2.3.3.2 Penyertaan Modal Negara sebagai Bukan Bagian Keuangan Negara
berdasarkan Ketentuan di Indonesia ................................................... 62

3. Mekanisme Pelaksanaan Investasi


3.1 Kekuasaan atas Pengelolaan Keuangan Negara ....................................................... 66
3.2 Peran DPR RI dalam Kekuangan Negara ................................................................. 69
3.3 Tata Cara Investasi Pemerintah ................................................................................ 72
3.3.1 PMK Nomor 179/PMK.05/2008 .................................................................... 74
3.3.2 PMK Nomor 180/PMK.05/2008 .................................................................... 75
3.3.3 PMK Nomor 181/PMK.05/2008 .................................................................... 76
3.4Tata Cara Penyertaan Modal Negara ......................................................................... 79
3.4.1 Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara ........... 80
3.4.2 Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara .... 82
3.4.3 Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyertaan
dan Penatusahaan Modal Negara pada BUMN dan Perseroan Terbatas ....... 83
3.4.4 Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang
Milik Negara/Daerah ...................................................................................... 87

4. KONSEP DIVESTASI SAHAM 7% PT NEWMONT NUSA TENGGARA


KEPADA PEMERINTAH
4.1 Pembelian 7% Saham Divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) oleh
Pemerintah Indonesia ............................................................................................... 94
4.2 Sengketa Kewenangan Lembaga Negara antara Presiden RI dengan DPR RI dan
BPK terkait Pembelian Saham Divestasi PT Newmont Nusa Tenggara
Tahun 2010 .............................................................................................................. 97
4.3 Bentuk Divestasi 7% Saham PT Newmont Nusa Tenggara .................................. 101
4.4 Pembiayaan Pembelian 7% Saham Divestasi oleh Pemerintah melalui Pusat
Investasi Pemerintah melalui DPR ........................................................................ 105

5. PENUTUP
5.1 Simpulan ................................................................................................................. 108
5.2 Saran ....................................................................................................................... 110

Daftar Pustaka ................................................................................................................. 112

Universitas Indonesia
x

DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 1.1 Tahapan Divestasi ............................................................................................... 10

Universitas Indonesia
xi

DAFTAR GAMBAR

Halaman
Gambar 1.1 Kepemilikan Saham Awal PT NNT .................................................................. 9
Gambar 1.2 Pembagian Kepemilikan Saham Awal PT NNT ............................................. 10
Gambar 3.1 Alur Investasi Pemerintah................................................................................ 77

Universitas Indonesia
xii

DAFTAR LAMPIRAN Commented [u1]: Peraturan tidak perlu dilampirkan

Halaman
Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah ........................... i
Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah ....................................................................................................................... ii

Universitas Indonesia
1

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Negara sebagai badan hukum publik memiliki peran strategis dalam
mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat. Hal tersebut sejalan
dengan konsep ideologi Negara Kesejahteraan (welfare state) yang dewasa
ini dianut oleh negara-negara modern1 tak terkecuali Indonesia. Ideologi
Negara Kesejahteraan (welfare state) ini telah mengilhami founding fathers
bangsa Indonesia untuk merumuskan dalam konstitusi pada alinea keempat
pembukaan UUD NRI 1945 yaitu klausula “...untuk membentuk suatu Commented [u2]: Sebelum disebut akronimnya, harus
disebutkan secara lengkap. Akronim dalam tanda kurung.
Pemerintah Negara Indonesia yang.... memajukan kesejahteraan umum....”.
Konsep Negara Kesejahteraan membawa semangat ke arah pembentukan
model negara dengan tujuan-tujuan yang hendak dicapai yaitu: mengontrol
dan mendayagunakan sumber daya sosial ekonomi untuk kepentingan
publik; menjamin distribusi kekayaan secara adil dan merata; mengurangi
kemiskinan; menyediakan asuransi sosial (pendidikan dan kesehatan) bagi
masyarakat miskin; menyediakan subsidi untuk layanan sosial dasar bagi
disadvantage people; dan memberi proteksi sosial bagi setiap warga
negara.2
Untuk mewujudkan tujuan-tujuan negara di atas, maka dihadirkan Commented [u3]: dirumuskan

Pasal 33 UUD NRI 1945 yang menjadi norma dasar3 pengelolaan dan
pengusahaan energi dan sumber daya alam Indonesia guna mewujudkan

1
Marilang, “Ideologi Welfare State Konstitusi : Hak Menguasai Negara Atas Barang
Tambang,” Jurnal Konstitusi,(Juni 2012), hlm.266.

2
Marilang, “Nilai Keadilan Sosial Dalam Pertambangan”, (Disertasi Doktor Universitas
Hasanudin, Makassar, 2010), hlm.125.
3
Indonesia, Undang – Undang tentang Pembentukan Peraturan Perundang – Undangan,
UU Nomor 12 Tahun 2011, LN Nomor 82 Tahun 2011, TLN Nomor 5234, Ps. 3 ayat (1) berbunyi
“Undang – Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 merupakan hukum dasar dalam
Peraturan Perundang-Undangan”.

Universitas Indonesia
2

kesejahteraan rakyat.4 Secara khusus, pengelolaan energi dan sumber daya


alam diatur dalam Pasal 33 ayat (3) UUD NRI 1945. Paradigma atas
ketentuan tersebut dilakukan dengan pendekatan bahwa sumber daya alam
dikuasai oleh negara dan merupakan milik bersama bangsa Indonesia dan
dimanfaatkan untuk mencapai kesejahteraan dan sebesar-besarnya untuk
kemakmuran rakyat dan dipergunakan sebagai jaminan untuk masa depan
bagi generasi satu ke generasi selanjutnya secara berkelanjutan. 5
Sumber daya alam merupakan commons goods,6 yang dalam Commented [CPD4]: Jelaskan apa yang disebut dengan
common good
pelaksanaannya dikuasai oleh negara.Maksud dari “dikuasai oleh Nnegara”
erat kaitannya dengan Hak Menguasai Negara. Negara dalam hal ini,
dipandang memiliki karakter sebagai suatu lembaga masyarakat umum, Commented [u5]: Saya kurang sependapat dengan
penyebutan frasa ini, karena menurut hemat saya tidak
sehingga kepadanya diberi Hak Menguasai Negara yaitu hak yang diberikan menunjukkan adanya kekuasaan Negara dan kewenangan
negara untuk mengatur.
rakyat kepada Nnegara untuk mengadakan kebijakan, melakukan UUD mengukuhkan Negara sebagai otoritas tunggal dalam
melakukan pengaturan sebagai wujud dari “hak menguasai
pengaturan, pengurusan dan pengelolaan serta pengawasan atas pengelolaan negara” sebagaimana diatur dalam Pasal 33 ayat (3).
dan pengusahaan7 atas kekayaan alam.Hal tersebut secara tegas dan tersurat
ditemukan dalam Pasal 33 ayat (3) UUD NRI 1945 bahwa bumi, air dan
kekayaan alam yang terkadung di dalamnya merupakan domein Nnegara

4
Pasal 33 UUD NRI 1945 menyatakan sebagai berikut : (1) Perekonomian disusun sebagai
usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan; (2) Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara
dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara; (3) Bumi dan air dan kekayaan
alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya
kemakmuran rakyat; (4) Perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas asas demokrasi
kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan, kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional;
Ketentuan lebih lanjut mengenai pelaksanaan pasal ini diatur dalam undang-undang.
5
Rumusan Hasil Seminar Nasional Pengaturan Pengelolaan Pertambangan dalam Era
Otonomi Daerah Dari Perspektif Kemandirian Lokal, (Prosiding Seminar Nasional, Makassar, 22-23
Februari 2001), sebagaimana dikutip oleh Abrar Saleng, Hukum Pertambangan, (Yogyakarta : UII
Press, 2004), hlm.1
6
Garrett Hardin, The Tragedy of The Commons, Vol. 162 (Desember 1968), sebagaimana
dikutip oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), Sumber Daya Alam &
Lingkungan Hidup Indonesia Antara Krisis dan Peluang,(Jakarta : Badan Perencanaan Pembangunan
Nasional, 2004), hlm.13.
7
Hak Menguasai Negara. Lihat Marilang, “Ideologi Welfare State,” hlm. 274.

Universitas Indonesia
3

untuk menguasai dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran


rakyat.
Bagir Manan merumuskan cakupan pengertian dikuasai oleh Nnegara
atau hak penguasaan Nnegara, sebagai berikut:8
“(1) Penguasaan semacam pemilikan oleh negara, artinya negara
melalui Pemerintah adalah satu satunya pemegang wewenang
untuk menentukan hak wewenang atasnya, termasuk di sini bumi,
air, dan kekayaan yang terkandung di dalamnya; (2) mengatur dan
mengawasi penggunaan dan pemanfaatan; (3) penyertaan modal
dan dalam bentuk perusahaan negara untuk usaha usaha tertentu.”
Sedang Soepomo memberikan pengertian “dikuasai” sebagai mengatur Formatted: Indent: First line: 0"

dan/atau menyelenggarakan terutama untuk memperbaiki dan


mempertimbangkan produksi.9 Selanjutnya, Tri Hayati, menemukan kajian
kritis atas hak menguasai negara tersebut dengan meninjau fungsi secara
negara menurut W. Friedman dan konsep Negara Kesejahteraan sebagai
berikut:10
1. Hak penguasaan negara yang dinyatakan dalam Pasal 33 UUD NRI 1945
memposisikan negara sebagai pengatur dan penjamin kesejahteraan
rakyat. Fungsi negara sebagai pengatur dan penjamin kesejahteraan
rakyat. Fungsi negara tersebut tidak dapat dipisahkan satu sama lainnya,
artinya melepaskan suatu bidang usaha atas sumber daya alam kepada
koperasi, swasta harus disertai dengan bentuk-bentuk pengaturan dan
pengawasan yang bersifat khusus, karena itu kewajiban mewujudkan
sebesar-besarnya kemakmuran rakyat tetap dapat dikendalikan oleh
negara.
2. Hak penguasaan negara dalam Pasal 33 UUD NRI 1945 membenarkan
negara untuk mengusahakan sumber daya alam yang berkaitan dengan

8
Bagir Manan, Pertumbuhan dan Perkembangan Konstitusi Suatu Negara, (Bandung :
Mandar Maju, 1995), hlm.12.
9
Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia, Putusan No. 001-021-022/PUU-II/2003 dalam
Permohonan Pengujian Undang – Undang Nomor 20 Tahun 2002 tentang Ketenagalistrikan terhadap
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
10
Tri Hayati, et.al., Konsep Penguasaan Negara di Sektor Sumber Daya Alam Berdasarkan
Pasal 33 UUD 1945, (Jakarta : Sekretariat Jenderal MKRI dan CLGS FHUI, 2005), hlm.17.

Universitas Indonesia
4

public utilities dan public service. Atas dasar pertimbangan filosofis


(semangat dasar dari perekonomian ialah usaha bersama dan
kekeluargaan), strategis (kepentingan umum), politik (mencegah
monopoli dan oligopoli yang merugikan perekonomian negara), ekonomi
(efisiensi dan efektifitas), dan demi kesejahteraan umum dan sebesar-
besarnya kemakmuran rakyat.

Penafsiran mengenai konsep hak menguasai negara pada Pasal 33 ayat


(3) UUD NRI 1945 juga dapat kita cermati dalam Putusan Mahkamah
Konstitusi No. 002/PUU-I/2003, yang berbunyi :

“... pengertian “dikuasai negara” haruslah diartikan mencakup


makna penguasaan oleh Negara dalam arti luas yang bersumber
dan diturunkan dari konsepsi kedaulatan rakyat Indonesia atas
segala sumber kekayaan “bumi dan air dan kekayaan alam yang
terkandung di dalamnya, termasuk pula di dalamnya pengertian
kepemilikan publik oleh kolektivitas rakyat atas sumber sumber
kekayaan yang dimaksud. Rakyat secara kolektif itu
dikonstruksikan oleh UUD 1945 memberikan mandat kepada
negara untuk melakukan fungsinya dalam mengadakan kebijakan
(beleid) dan tindakan pengurusan (bestuursdaad), pengaturan
(regelandaad), pengelolaan (beheerslaad), dan pengawasan
(toezchthoudensdaad) oleh Negara....”
Mohammad Hatta, founding fathers negara Indonesia, yang juga tokoh
ekonomi Indonesia, yang merupakan salah satu arsitek UUD NRI 1945 telah
merumuskan pengertian dari “dikuasi oleh negara” adalah dikuasai oleh
negara tidak berarti negara sendiri menjadi pengusaha usahawan atau
ordenmer, tetapi lebih tepat dikatakan bahwa kekuasaan negara terdapat
pada pembuatan peraturan guna kelancaran jalan ekonomi peraturan yang
melarang pula penghisapan orang yang lemah oleh orang yang bermodal. 11
Hatta beranggapan perlu adanya pembagian di mana Pemerintah
direncanakan mengolah bidang kegiatan yang besar-besar, seperti jaringan
jalan, listrik, angkutan umum. Koperasi direncanakan mengolah bidang
kegiatan yang kecil-kecil. Sementara swasta nasional, baik yang sendiri
maupun bekerja sama dengan pihak asing, direncanakan mengolah bidang

11
Mohammad Hatta, Penjabaran Pasal 33 Undang – Undang Dasar 1945, (Jakarta :
Mutiara, 1977), hlm. 28.

Universitas Indonesia
5

kegiatan yang sedang-sedang12 dan tidak terikat dengan cabang-cabang


produksi yang penting bagi negara dan menguasai hajat hidup orang
banyak.13Berdasarkan pendapat Hatta tersebut, dapat dikatakan bahwa
pemberian tempat kepada sektor swasta untuk terlibat dalam pelaksanaan
pembangunan adalah sesuatu yang dimungkinkan.
Penulis mengamini bahwa konsep “dikuasai negara” yang paling ideal
adalah sebagaimana yang dikemukakan oleh Hatta. Bahwa seyogyanya
pengelolaan pelayanan umum dan cabang – cabang produksi yang berkaitan
dengan hajat hidup orang banyak dilaksanakan oleh negara, namun tak
dapat pula dipungkiri keterlibatan sektor swasta perlu dilibatkan. Hatta Commented [u6]: tetap memberikan peluang bagi pihak
lain untuk turut serta.
menambahkan bahwa kepemimpinan perusahaan dapat diberikan kepada
tenaga yang mumpuni dan jika diperlukan manajemen asing dapat
dilibatkan, dengan syarat harus mendidik orang Indonesia yang kelak akan
menggantikan posisi tersebut. 14 Sehubungan dengan hal tersebut,
Mohammad Hatta menyatakan sebagai berikut : Commented [u7]: Pasal 33 mempunyai 2 makna yaitu
tentang (1) wujud hak menguasai; (2) siapa pengelola.
Cita – cita yang tertanam dalam Pasal 33 UUD 1945 ialah produksi
Commented [u8]: Sebelum kalimat ini perlu ditegaskan
yang besar-besar sedapat-dapatnya dilaksanakan oleh Pemerintah
mengenai inti dari hak menguasai Negara yaitu pada
dengan bantuan kapital pinjaman luar negeri. Apabila siasat ini tidak pengaturan bukan pada pengelolaan. Ini sebagai wujud dari
berhasil, perlu juga diberi kesempatan kepada pengusaha yang kekuasaan yang dimiliki Negara sebagai otoritas publik.
menanamkan modalnya di Indonesia dengan syarat yang ditentukan
Pemerintah.... Cara begitulah dahulu kita memikirkan betapa Commented [u9]: Tanda baca mengikuti langsung
melaksanakan pembangun ekonomi dengan dasar Pasal 33 UUD katanya tanpa spasi
1945.
Sebagaimana yang tersirat dalam UUD NRI 1945, sektor swasta
merupakan Pembangunan nasional yang berkelanjutan membutuhkan dana
yang cukup besar untuk membiayai pembangunan tersebut. Dalam konteks
ini, tidak medimungkinkan apabila bagi Pemerintah menanggung
membiayai dan melaksanakan pembangunan sepenuhnya. Oleh karena
Pemerintah memiliki keterbatasan-keterbatasan dalam hal pelaksanaan dan
pembiayaan pembangunan,sedangkan terdapat kewajiban negara untuk
menciptakan kemakmuran dan kesejahteraan, maka perlu ditata dan
12
Emil Salim, “Sistem Ekonomi Pancasila”, Prisma (Mei 1979),hlm.28
13
Arif Firmansyah, “Penafsiran Pasal 33 UUD 1945 Dalam Membangun Perekonomian di
Indonesia”, Jurnal Ilmu Hukum Syiar Hukum (Maret-Agustus 2012), hlm.285
14
Marwah M. Diah, Restrukturisasi BUMN di Indonesia, (Jakarta : Kencana, 2004), hal. 81.

Universitas Indonesia
6

dikembangkan kembali aktor- aktor ekonomi seperti yang tercantum dalam


Pasal 33 UUD NRI 1945.Sektor swasta dapat menjadi salah satu pilar
pelaksana pembangunan ekonomi di samping sektor Pemerintah dan
koperasi.15
Salah satu instrumen kerjasama dengan pihak swasta adalah melalui
Kontrak Karya, yaitu suatu perjanjian yang dibuat antara Pemerintah Commented [u10]: Sampai kapan keberlakuan instrumen
kontrak karya ini? Hal ini penting diungkapkan, untuk
Indonesia dengan kontraktor asing semata-mata dan/atau merupakan melihat makna kontrak karya dan dampaknya bagi
pemerintah dan masyarakat. selain itu juga penting
patungan antara badan hukum asing dengan badan hukum domestik untuk menunjukkan “concern”pemerintah untuk menjaga dan
memanfaatkan sumber daya alam melalui perjanjian
melakukan kegiatan eksplorasi maupun ekploitasi dalam bidang pengelolaan.
pertambangan umum, sesuai dengan jangka waktu yang disepakati oleh
kedua belah pihak.16 Commented [u11]: Dalam footnote dapat diungkapkan
jangka waktu yang umum diterapkan dalam kontrak karya.
Definisi lain dari kontrak karya, dapat di baca dalam Pasal 1 angka 1
Commented [u12]: diatur
Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Tahun 2004Nomor
1614 tentang Pedoman Pemrosesan Permohonan Kontrak Karya dan
Perjanjian Pengusahaan Pertambangan Batu Bara dalam Rangka Penanaman
Modal Asing. Dalam ketentuan itu, disebutkan pengertian kontrak karya.
Kontrak karya atau KK adalah perjanjian antara Pemerintah Indonesia
dengan pengusahaan berbadan hukum Indonesia dalam rangka penanaman Commented [u13]: cek: benarkah pengusahaan atau
pengusaha atau apa?
modal asing untuk melaksanakan usaha pertambangan bahan galian, tidak
termasuk minyak bumi, gas alam, panas bumi, radio aktif, dan batu bara.
Menurut Salim HS bahwa pada awalnya pedoman yang digunakan
dalam implementasi kontrak karya adalah Undang – Undang Nomor 1
Tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing serta Undang – Undang
Nomor 11 Tahun 1967 tentang Ketentuan – Ketentuan Pokok Pertambangan
Umum.17

15
Jonker Sihombing, Hukum Penanaman Modal di Indonesia, (Bandung : Alumni,
2009),hlm.10
16
Salim H.S., Perkembangan Hukum Kontrak Innominat di Indonesia, (Jakarta : Sinar
Grafika, 2004), hlm. 63
17
Salim, H.S., Hukum Pertambangan Indonesia, (Jakarta : Rajawali Pers), hlm. 128 dalam
Arman Nefi, Irawan Malebra, Dyah Puspitaari Ayuningtyas, Implikasi Keberlakuan Kontrak Karya
PT Freeport Indonesia Pasca Undang – Undang No 4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan
Batubara, Jurnal Hukum & Pembangunan48 No. 1 (2018), hlm. 138

Universitas Indonesia
7

Dalam definisi ini kontrak karya didefinisikan sebagai sebuah Commented [u14]: mengacu ke mana?

perjanjian dengan subjeknya yaitu Pemerintah Indonesia dengan perusahaan


swasta asing atau joint venture antara perusahaan asing dan perusahaan
nasional. Sedangkan yang menjadi objeknya adalah pengusahaan mineral
yang pelaksanaannya berpedoman pada Undang – Undang Nomor 1 Tahun
1967 tentang Penanaman Modal Asing serta Undang – Undang Nomor 11
Tahun 1967 tentang Ketentuan – Ketentuan Pokok Pertambangan Umum,18
yang kemudian pada tanggal 12 Januari 2009, Undang - Undang Nomor 4
Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubaradisahkan dan
diundangkan19 untuk menggantikan Undang-Undang Nomor 11Tahun 1967. Commented [u15]: Apa maknanya? Apakah pengertian
kontrak karya dari berbagai peraturan? Jika dmeikian, buat
Menurut pendapat Prayudi Atmosudirjo, perjanjian yang disebut urutannya dari yang tua hingga muda. Lalu pilah unsurnya,
sehingga nyambung dengan uraian dalam alinea
Kontrak Karya dalam serta Undang – Undang Nomor 11 Tahun 1967 selanjutnya.
tersebut merupakan kontrak publik. Bahwa kontrak publik merupakan
perbuatan hukum publik (bestuurdaad) yang bersegi dua, di mana
Pemerintah sebagai pejabat publik melakukan perjanjian dengan pihak
swasta untuk melakukan kegiatan tertentu, dengan tetap tunduk aturanaturan
dalam bidang publik yang juga dibuat oleh Pemerintah sebagai Pejabat
Publik. Hal ini tentunya sangat terkait sangat terkait dengan amanat Pasal 33
UUD 1945 yang mengamanatkan konsep penguasaan oleh negara terhadap
sumber daya alam di Indonesia. Tidak mungkin dapat dihilangkan konsep
negara sebagai pemegang hak penguasaan atas sumber daya alam, didalam
pembuatan kontrak tersebut.20 Commented [CPD16]: Tambahan dari saya

18
Arman Nefi, Irawan Malebra, Dyah Puspitaari Ayuningtyas, Implikasi Keberlakuan
Kontrak Karya PT Freeport Indonesia Pasca Undang – Undang No 4 Tahun 2009 tentang
Pertambangan Mineral dan Batubara, Jurnal Hukum & Pembangunan48 No. 1 (2018), hlm. 142
19
Pada rezim Undang – Undang Nomor 4 Tagun 2009 tidak lagi mengenal rezim kontrak
seperti pada Undang – Undang Nomor 11 Tahun 1967. Undang – Undang Nomor 4 Tahun 2009
hanya mengenal rezim izin yaitu Izin usaha Pertambangan (IU). Pada Pasal 169 Undang – Undng
Nomor 4 Tahu 2009 ditegaskan bahwa Kontrak Karya yang telah ada sebelum diundangkannya
undang – undang tersebut tetap dihormati dan diberlakukan oleh Pemerintah Indonesia yang dalam
konteks ini Kontrak Karya antara PT NNT dan pihak yang terkait.
20
Ibid., 143

Universitas Indonesia
8

Bagi perusahaan asing yang melakukan Kontrak Karya diwajibkan Commented [u17]: Sebutkan norma yang
mewajibkannya. Dapat pula ditambahkan dengan uraian
untuk melakukandivestasi. Divestasi yaitu suatu proses untuk mengalihkan singkat tentang maksud divestasi dan arti pentingnya
divestasi. Sehingga nyambung dengan ide Hattta. Beda
saham dari peserta asing kepada peserta nasional, baik melalui penjualan dengan pengertian yah...
secara langsung maupun melalui jual beli di pasar modal. 21 Kepemilikan
saham asing harus dilepaskan dalam jumlah besar agar Pemerintah dapat
memiliki saham yang besar dalam perusahaan pertambangan. Divestasi
biasanya dilakukan setelah beberapa lama sejak perusahaan pertambangan
memulai berproduksi secara aktif. Sedangkan jangka waktu divestasi
diserahkan pada kesepakatan anatara pemerintah dengan penanaman modal
asing.22Sejatinya praktik divestasi ini merupakan cerminan dari buah pikiran
Mohammad Hatta yang mengemukakan bahwa keterlibatan sektor swasta
dalam pengelolaan cabang-cabang produksi yang menguasai hajat hidup
orang banyak dapat dimungkinkan dengan syarat harus mendidik orang
Indonesia yang kelak akan menggantikan posisi tersebut.23
Salah satu contoh kerjasama Kontrak Karya di Indonesia adalah PT Commented [u18]: yang dilakukan Pemerintah

Newmont Nusa Tenggara (PT NNT) yang merupakan perusahaan swasta


asing bidang pertambangan tembaga dan emas yang terletak di Kabupaten
Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). PT NNT mulai
melakukan kegiatan operasi produksi pertambangan pada tahun 2000
dengan melakukan penandatanganan kesepakatan Kontrak Karya
pertambangan pada tahun 1986 dengan Pemerintah RI untuk melakukan
eksplorasi dan eksploitasi dengan nilai investasi sebesar US$ 1,8 miliar24
berdasarkan Undang – Undang Nomor 11 Tahun 1967 tentang Ketentuan –
Ketentuan Pokok Pertamabngan Umum.Kontrak Karyatersebut berlaku

21
Hulman Panjaitan, Hukum Penanaman Modal Asing, (Jakarta : IND-HILL.CO, 2003),
hlm. 101
22
Trias Palupi Kurnianingrum, Bagian I Kajian Hukum Atas Divestasi Saham Bidang
Pertambangan di Indonesia (Studi Kasus PT. Newmont Nusa tenggara dan PT. Freeport Indonesia),
hlm. 4.
23
Marwah M. Diah, Restrukturisasi BUMN di Indonesia, (Jakarta : Kencana, 2004), hal. 81.
24
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, 2011, Profil Perusahaan Pertambangan
dan Energi Edisi 2011, Yayasan Pertambangan dan Energi, Jakarta.

Universitas Indonesia
9

selama 30 tahun sejak beroperasi dan dapat diperpanjang dengan


persetujuan Pemerintah.
Dalam Kontrak KaryaPT NNTmenetapkan aturan pelepasan saham
kepada peserta Indonesia dimulai pada tahun kelima perusahaan tersebut
melakukan operasi produksi25 secara komersil yaitu tahun
2006.26Berdasarkan Pasal 24 Kontrak Karya, PT NNT berkewajiban
mendivestasikan 31% sahamnya pada Maret 2006 (3%), pada Maret 2007
(7%), pada Maret 2008 (7%), pada Maret 2009 (7%), dan pada Maret
2010(7%).27 Jadi, kewajiban perusahaan barulah dianggap dilaksanakan Commented [u19]: pindahkan ke alinea sebelum tabel
1.1.
setelah mampu mendivestasikan tidak kurang dari 51%.
Commented [u20]: pindahkan ke alinea yang membahas
divestasi

Gambar 1.1
Kepemilikan Saham Awal PT NNT
Indonesia
20%

Asing
80%
Komposisi kepemilikan saham PT NNT yaitu 80% (delapan puluh
persen) dimiliki oleh PT Nusa Tenggara Partnership (PT NTP) sebagai
penanam modal asing. PT NTP merupakan perusahaan gabungan antara PT
Nusa Tenggara Mining Corporation (PT NTMC) yang berinduk di Jepang
dengan kepemilikan sebesar 35% (tiga puluh liam persen) serta PT
Newmont Indonesia Limited (PT NIL) yang berinduk di Amerika dengan

25
26
Kontrak Karya Pertambangan PT NNT dengan Pemerintah Republik Indonesia tanggal 2
Desember 1986, Ps. 24 ayat (4).
27
Kontrak Karya antara Pemerintah RI dan PT NNT tanggal 2 Desember 1986 dalam Lalu
Wira Pria S., Sinkronisasi Kebijakan Kerjasama Antar Daerah dalam Divestasi Saham PT Newmont
Nusa Tenggara, Mimbar Hukum, Vol. 27, (Februari 2015), hlm. 44

Universitas Indonesia
10

kepemilikan sebsar 45% (empat puluh lima persen). 28 Kemudian sisa 20%
(dua puluh persen) dimiliki PT Pukuafu Indah (PT PI) sebagai penanam
modal dalam negeri.
Gambar 1.2
Pembagian Kepemilikan Saham Awal PTNNT

Newmont Nusa
Tenggara

Nusa Tenggara
Pukuafu Indah
Partnership
80% 20%

Nusa Tenggara Newmont Indonesia


Mining Corporation Limited
35% 45%
Sumber : Penulis
Pada akhir tahun kelima setelah operasi produksi PT NNT yang
dimulai sejak 1 Januari 2000, kewajiban divestasi kepada peserta Indonesia
mulai dilakukan. Mengingat 20% saham dari 51% saham divestasi sudah
dimiliki oleh Peserta Indonesia, yaitu PT Pukuafu Indah, maka masih tersisa
31% yang harus didivestasikan. Berikut rincian pelaksanaan divestasi saham
PT NNT kepada peserta Indonesia :
Tabel 1.1
Tahapan Divestasi Saham PT NNT
Tahun/Periode Divestasi Kepemilikan Nilai Saham Keterangan
Indonesia (US$ Juta)

2000-2004 - 20% - Terealisasi


2006 3% 23% 109 Terealisasi
2007 7% 30% 282 Terealisasi

28
Majalah Tambang, PT NNT Receives Environmental Commplience Award, 28 Juni 2012,
Jakarta

Universitas Indonesia
11

2008 7% 37% 246 Terealisasi


2009 7% 44% 348 Terealisasi
2010 7% 51% 271,6 Proses
Sumber : Harian Bisnis Indonesia, 2009 dan Dirjen Minerba KESDM 2010

Mengacu pada peraturan bidang pertambangan mineral dan


batubara, saham divestasi ditawarkan dan dijual pertama-tama kepada
Pemerintah29, kemudian Pemerintah Daerah, BUMN, BUMD dan terakhir
badan usaha swasta nasional.30
Pelepasan saham PT NNT sejak 2006 sampai dengan 2009 dibeli
oleh perusahaan daerahProvinsi Nusa Tenggara Barat(BUMD) yaitu PT
Multi Daerah Maju Bersaing dengan total kepemilikan 24% saham dari 31%
saham divestasi.Dalam rangka pelaksanaan divestasi sisa saham PT NNT
yang dimiliki oleh pihak asing sebesar 7%, 31Pemerintah dalam hal ini
Menteri Keuangan melalui Pusat Investasi Pemerintah menyatakan akan
membeli saham yang akan didivestasikan tersebut dalam rangka turut serta
dalam tata kelola perusahaan untuk mengawal kepentingan negara dalam
pemanfaatan sumber daya alam di Indonesia.32 Namun,Pemerintah Daerah
NTB juga berminat untuk membeli sisa 7% saham divestasi PT NNT
tersebut setelah berhasil menguasai 24% saham PT NNT melalui PT Multi
Daerah Maju Bersaing.33
Sejatinya dalam hal melalukan pengelolaan sumber daya alam
negara, tidak ditentukan secara tegas siapa yang paling berhak. Konstitusi
hanya menuliskan bahwa cabang – cabang produksi yang menguasai hajat
hidup orang banyak dikuasakan kepada negara. Tidak pula diartikan secara

29
Yang dimaksud Pemerintah dalam skripsi ini adalah Pemerintah Pusat
30
Indonesia, Undang-Undang tentang Pertambangan Mineral dan Batubara, UU Nomor 4
Tahun 2009, Ps. 112
31
Kontrak Karya PT NNT Ps. 24
32
Alasan Menkeu Beli 7 Persen Saham Newmont, https://www.viva.co.id/arsip/194764-
pemerintah-pastikan-ambil-7-saham-newmont, diakses pada 18 Desember 2018.
33
Djumyati Partawidjaja (Ed), Pemda NTB Ikut Perebutkan 7% Saham Newmont,
https://nasional.kontan.co.id/news/pemda-ntb-ikut-perebutkan-7-saham-newmont-1, diakses pada 10
Januari 2019.

Universitas Indonesia
12

jelas apakah Pemerintah atau pemerintah daerah yang dimaksud dengan


negara. Namun, jika menilik Pasal 112 Undang Nomor 4 Tahun 2009 Commented [u21]:

tentang Pertambangan Mineral dan Batubara yang menerangkan bahwa


“setelah 5 (lima) tahun berporduksi, badan usaha pemegang IUP dan IPK
divestasi saham ditawarkan pertama kepada Pemerintah, kemudian berturut
– turut pemerintah daerah, badan usaha milik negara, badan usaha milik
daerah, atau badan usaha swasta nasional”, dapat diketahui bahwa
Pemerintah mendapat prioritas menjadi subjek divestasi.
Pemerintah sebagai pemilik prioritas pertama dan dalam rangka
menjalankan fungsi pengaturan (regelandaad) berhak membeli divestasi
saham atau mempersilahkan pihak lain melakukan hal tersebut. Commented [u22]: berhak menentukan kebijakan perihal
siapa yang akan melakukan divestasi, apakah dilakukan
Sebagaimana Pemerintah memberikan kesempatan pada NTB untuk sendiri oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, ataupun
pihak lainnya sesuai dengan UU 4/2009.
melakukan pembelian 24% saham divestasi PT NNT oleh PT Multi Daerah Perlu dicek apakah kewenangan prosentase pembelian ada
di pemerintah pusat? Hal ini terkait dengan adanya sisa
Maju Bersaing (BUMD NTB) dalam rangka otonomi daerah. Tak dapat yang belum dibeli dan menjadi perebutan.
dipungkiri bahwa dengan dimilikinya 24% saham PT NNT, Pendapatan Asli
Daerah Provinsi NTB memperoleh suntikan royalti sebsar
Rp35.000.000.000 (tiga puluh lima miliar) setiap tahunnya. Selain royalti,
Provinsi NTB mendapatkan dividen dari kepemilikan saham di Newmont
yaitu pada 2009 dividen yang diterima sebesar Rp50.000.000.000 (lima
puluh miliar) sehingga ikut mendongkrak PAD NTB pada 2009 menjadi
Rp1,4 triliun. Untuk 2010 dividen yang diperoleh sebesar Rp85.000.000.000
(delapan puluh lima miliar) dan menjadikan PAD sebesar Rp 1,7 triliun.34
Di sisi lain, Pemerintah juga dapat mengatur untuk memiliki
wewenang membeli 7% saham divestasi.Bagi Pemerintah pembelian atas Commented [u23]: Sebagaimana dikemukakan oleh pihak
pemerintah dalam sidang mahkamah konstitusi, bagi ....
7% saham divestasi PT NNT merupakan upaya untuk mengawal
kepentingan negara dalam pemanfaatan sumber daya alam di Indonesia.
Walaupun penguasaan negara terhadap kepemilikan saham tersebut
minimal, namun negara memiliki jaminan untuk masuk ke dalam proses
pengambilan keputusan perusahaan, untuk mendapat informasi perusahaan
sehingga negara dapat lebih baik dalam mengamankan penerimaan negara,
dampak lingkungan dan sebagainya. Akses terhadap operasi perusahaan,

34
Ibid

Universitas Indonesia
13

khususnya yang bergerak di bidang sumber daya alam, sangat penting bagi
pengamanan kepentingan publik.35
Walaupun harus diakui bahwa pembelian 7% saham divestasi
supaya turut dalam tata kelola perusahaan tidak akan dapat memberi
pengaruh signifikan untuk menentukan arah kebijakan. Sehingga lebih
tepatnya, pembelian 7% saham divestasi oleh Pemerintah hanya untuk
memperoleh nilai tambah. Pendapat Penulis tersebut, juga sejalan dengan
Mahkamah Konstitusi yang menyatakan, kepemilikan saham divesatsi
sebesar 7% oleh Pemerintah tidak signifikan mempengaruhi pengambilan
keputusan manajemen perusahaan.36 Sehingga maksud negara untuk turut Commented [u24]: Dengan demikian, ...

mengontrol pengelolaan sumber daya alam maupun tata kelola perusahaan


sesuai peraturan menjadi tidak tercapai.
Kemudian, dalam Pasal 4 ayat (1) UUD NRI 1945 disebutkan bahwa
Presiden Republik Indonesia memegang kekuasaan pemerintahan menurut
Undang – Undang Dasar. Kekuasaan pemerintahan tersebut termasuk
pengelolaan keuangan negara, seperti yang tercantum dalam Pasal 6 ayat (1)
Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara yaitu
“Kekuasaan pengelolaan keuangan negara berada di tangan Presiden”.
Sehingga, pembelian divestasi saham menjadi urusan rumah tangga
Presidensebagai pemegang kekuasaan pengelolaan keuangan negara.
Dalam prakteknya, Presiden melimpahkan wewenang pengelolaan
keuangan negara kepada menteri keuangan sebagai pembantunya untuk
menjalankan peran sebagai Chief Financial Officer (CFO).37 Sebagai CFO
maka Menteri Keuangan mempunyai kewajiban mengelola uang negara
untuk kepentingan pelaksanaan tugas layanan umum negara. Dalam
menjalankan kewajiban tersebut Menteri Keuangan diberi kewenangan
untuk menerima, mengeluarkan, menyimpan dan mengelola seluruh
keuangan negara,38 termasuk melaksanakan divestasi saham PT NNT.

35
Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia, Putusan No. 2/SKLN-X/2012, hlm. 14-15
36
Ibid., hlm. 171
37
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, UU No. 17 Tahun 2003, Penjelasan
38
Priyono Dwi Nugroho, Pengendalian Uang Negara Melalui Penerapan Treasury Single
Account, hlm.2

Universitas Indonesia
14

Dalam melakukan divestasi, Menteri Keuangan diwakili oleh Badan


Investasi Pemerintah (BIP), yang lebih dikenal sebagaiPusat Investasi
Pemerintah(PIP)39bersama Nusa Tenggara Partnership BV telah sepakat Commented [u25]: Selian itu terdapat permasalahan
perihal mekanisme divestasi. Dalam melakukan divestasi PT
untuk menandatangani Sales and Purchase Agreement (SPA) pada tanggal NNT, Menteri Keuangan menunjuk PIP ....
Setelah frasa Menteri Keuangan cantumkan footnote. Isi
11 Mei 2011 dalam rangka jual beli 7% saham divestasi PT NNT tahun footnote adalah kewenangan Menkeu sebagaimana Claudya
ungkapkan di alinea yang diganti ini.
2010.40
PIP dalam melaksanakan tugasnya mengelola Investasi Pemerintah
menggunakan dasar hukum Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun
2007tentang Investasi Pemerintah, yang kemudian diubaholeh Peraturan
Pemerintah Nomor 1Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, lalu diubah
lagi dengan Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2011 tentang Perubahan Commented [u26]: Yang terakhir diubah....
Peraturan lainnya dicantumkan dalam footnote.
atas Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah. Peraturan – peraturan teknis tersebut merupakan pelaksana dari
Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara.
Terkait dengan pembelian 7% saham divestasi PT NNT oleh
Pemerintah, terjadi silang pendapat antara Menteri Keuangan dan Dewan
Perwakilan Rakyat (DPR). DPR berpendapat bahwa pembelian saham
dimaksud merupakan penyertaan modal Pemerintah kepada perusahaan
swasta yang harus mendapat persetujuan DPR sebagaimana diatur dalam
Pasal 24 ayat 7 Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara yaitu “Dalam keadaan tertentu, untuk penyelamatan perekonomian
nasional, Pemerintah Pusat dapat memberikan pinjaman dan/atau
melakukan penyertaan modal kepada perusahaan swasta setelah mendapat
persetujuan DPR”. Di lain pihak, Pemerintah yang diwakili oleh Menteri
Keuangan berpendapat bahwa pelaksanaan pembelian saham dimaksud
merupakan salah satu bentukInvestasi Pemerintah melalui pembelian surat
berharga berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah, yang di dalamnya tidak terdapat pengaturan
kewajiban meminta persetujuan izin DPR terlebih dahulu untuk melakukan
investasi. Investasi yang dilakukan oleh Pusat Investasi

39
Keputusan Menteri Keuangan Nomor 43/KMK.06/2011
40
Ibid., hlm.167

Universitas Indonesia
15

Pemerintah(PIP)dalam perkara tersebut merupakan investasi yang diatur


Pasal 3 ayat (1) huruf a junto ayat (2) huruf a Peraturan Pemerintah Nomor
1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, yang berbunyi “Investasi
Pemerintah dilakukan dalam bentuk investasi surat berharga meliputi
investasi dengan cara pembelian saham.” Commented [u27]: Sumber rujukan?
Atau ini merupakan analisa Claudya? Jelaskan. Kalau analisa
PIP merupakan badan yang dibentuk Badan Investasi letakkan dalam alinea terpisah.

Pemerintah(BIP) yaitu satuan kerja di bawah Kementerian Keuangan yang


berfungsi sebagai operator pengelolaan investasi pemerintah.41
Pembentukan BIP sendiri merupakan amanat Pasal 3 ayat (4) Peraturan
Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintahbahwa
“Investasi Pemerintah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilaksanakan
oleh Badan Investasi Pemerintah”.
Pembentukan PP Investasi Pemerintah merupakan pengejawantahan
Pasal 41 ayat (3) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang
Perbendaharaan Negara, disebutkan “Investasi sebagaiaman dimaksud pada
ayat (1) diatur dengan peraturan pemerintah.”Dalam undang-undang yang
sama, pada Pasal 7 diketahui bahwa pelaksanaan kewenangan investasi
berada pada Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara. Oleh
karena itu, pelaksanaan pembelian saham divestasi 7% PT NNT merupakan
kewenangan Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara melalui
PIP berdasarkan PP Investasi Pemerintah tanpa perlu mendpaat persetujuan
DPR. Commented [u28]: hapus

Perbedaan pandangan ini menyebabkan Sengketa Kewenangan


Lembaga Negara (SKLN) antara Pemerintah dan DPR. Dalam petitumnya
kepada Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi, Pemerintahselaku Pemohon
meminta untuk dinyatakan mempunyai kewenangan konstitusi dalam rangka
pelaksanaan amanat pengelolaan keuangan negara berupa pembelian 7%
saham divestasi PT NNT Tahun 2010 tanpa memerlukan persetujuan DPR

41
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Investasi Pemerintah, UU No.1 Tahun 2008,
LN.14 Tahun 2008, TLN. 4812, Ps.3 ayat (4). Pusat Investasi Pemerintah merupakan unit kerja yang
dibentuk oleh Pusat Investasi Pemerintah berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor
52/PMK.01/2007 tentang Organisasi dan Tata Kerja Pusat Investasi Pemerintah.

Universitas Indonesia
16

sebagai Termohon I. Terhadap perkara SKLN ini, Mahkamah Konstitusi


dalam amar putusannya antara lain menolak permohonan Pemerintah
sebagai Pemohon terhadap DPR RI sebagai Termohon I untuk seluruhnya.42 Commented [u29]: Gunakan bahasa sendiri

Inti dari silang pendapat antara Pemerintah dan DPR terletak pada
perbedaan pemahaman bentuk divestasi saham. Di satu sisi,pembelian 7% Commented [u30]: Ini pendapat Claudya khan?
Cantumkan kalau itu pendapat kamu.
saham divestasiPT NNTdimaknai oleh Pemerintah sebagai Investasi
Pemerintah berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah, sedangkan menurut DPR divestasi saham tersebut
merupakan Penyertaan Modal Negara yang diatur dalam Peraturan Commented [u31]: sebagai salah satu bentuk investasi
sebagaimana diatur dalam pasal 24 ayat (2) UU 17/2003 dan
Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Pasal 41 UU 1/2004 yang dijabarkan lebih lanjut dalam...

Negara/Daerah.Perdebatan lain yang muncul atas perbedaan pemahaman


bentuk divestasi saham tersebut adalah tentang perlu tidaknya meminta izin
kepada DPR dalam pembelian saham divestasi PT NNT oleh Pemerintah. Commented [u32]: yang memerlukan persetujuan DPR.

Antara investasi pemerintah surat berharga maupun penyertaan


modal dalam bentuk saham sering menimbulkan kesulitan untuk
membedakannya, karena kedua hal tersebut sama-sama dilakukan dengan
cara membeli saham. Dalam praktiknya, pelaksanaan investasi pemerintah Commented [u33]: Cantumkan dalam footnote klausul
dalam PP 1/2008 tentang hal tersebut.
surat berharga diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2011
tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah. Melalui Pasal 1 angka 1 diketahui bahwa Investasi
Pemerintah merupakan penempatan sejumlah dana dan/atau barang dalam
jangka panjang untuk investasi pembelian surat berharga dan investasi
langsung untuk memperoleh manfaat ekonomi, sosial dan/atau manfaat
lainnya. Sedangkan praktik penyelenggaraan Penyertaan Modal Negara
selama ini disandarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006
tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah.43Pengertian Penyertaan Commented [u34]: Kalimat belum lengkap, sehingga
tidak jelas maksudnya
42
Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia, Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 2/SKLN-
X/2012 atas Perkara Sengketa Kewenangan Lembaga Negara antara Presiden Republik Indonesia
dengan Dewan Perwakilan Rakyat RI dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Jakarta 2012.
43
Dalam Nota Keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara pada Bagian Investasi
Pemerintah selalu disebutkan bahwa pelaksanaan Penyertaan Modal Negara yang dilakukan selama
ini didasarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah.

Universitas Indonesia
17

Modal negara dapat ditemukan dalam Pasal 1 angka 19, “Penyertaan modal
pemerintah pusat/daerah adalah pengalihan kepemilikan barang milik
negara/daerah yang semula merupakan kekayaan yang tidak dipisahkan
menajdi kekayaan yang dipisahkan untuk diperhitungkan sebagai Commented [u35]:

modal/saham negara atau daerah pada badan usaha milik negara, badan
usaha milik daerah, atau badan hukum lainnya yang dimiliki negara.”
Selain memiliki perbedaan rumusan pengertian, prosedur
pelaksanaan keduanya pun berbeda. Untuk melakukan Investasi Pemerintah
berdasarkan PP Investasi Pemerintah dilakukan oleh Pusat Investasi
Pemerintah sedangkan untuk melakukan Penyertaan Modal Negara berdasar
PP Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah perlu melalui mekanisme
perizinan DPR RI. Commented [u36]: Perizinan atau persetujuan.
Lihat maknanya dalam prajudi.
Berdasarkanpemaparan sebelumnya, skripsi ini difokuskan untuk
memperoleh jawaban apa bentuk divestasi yang paling tepat dalam
pembelian saham divestasiPT Newmont Nusa Tenggara oleh Pemerintah.
Untuk ituskripsi ini diarahkan untuk menjawab pertanyaan dasar mengenai
perbedaan Investasi Pemerintah dengan Penyertaan Modal Negara ditinjau
dari pengertian, sumber dana dan status keuangan serta mekanisme
pelaksanaannya. Tujuannya untuk membedakan secara spesifik Penyertaan
Modal Negara dalam bentuk surat berharga dengan bentuk Investasi
Pemerintah surat berharga karena tidak dapat dipungkiri masih sering terjadi
kerancuan antara keduanya. Skripsi ini juga melakukan analisisterhadap
Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 2/SKLN-X-2010 tentang Sengketa
Kewenangan antar Lembaga Negara yang melibatkan Pemerintah sebagai
Pemohon, DPR RI sebagai Termohon I, dan BPK sebagai Termohon II
terkait perbedaan pendapat bentuk divestasi dan perlu atau tidak meminta
persetujuan DPR RI atas Pembelian 7% saham divestasi PT Newmont Nusa
Tenggara. Commented [u37]: hapus

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkanlatar belakang di atas, terdapat beberapa rumusan
masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini,yaitu:

Universitas Indonesia
18

1. Bagaimanakah pengertianInvestasi Pemerintah dan Penyertaan Modal


Negara berdasarkan peraturan perundang-undangan?
2. Bagaimana mekanisme pelaksanaan Investasi Pemerintah dan
Penyertaan Modal Negara?
3. Bagaimanakahkonsep divestasi saham PT Newmont Nusa Tenggara
dan implikasi hukum yang ditimbulkan?

1.3 Tujuan Penelitian


Terdapat dua tujuan yang berusaha dicapai dalam penelitian ini,
yaitu :
1. Tujuan Umum Commented [u38]: tidak perlu di-bold

Tujuan umum penelitian ini adalah mempelajari secara mendalam


mengenai pengertian dan mekanisme Investasi Pemerintah dan
Penyertaan Modal Negara (PMN).
2. Tujuan Khusus Commented [u39]: idem

Tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk :


a. Menganalisis pengertian Investasi Pemerintah dan Penyertaan
Modal Negara berdasarkan peraturan perundang-undangan;
b. Menganalisis mekanisme Investasi Pemerintah dan Penyertaan
Modal Negara (PMN);
c. Menganalisiskonsep divestasi saham PT Newmont Nusa
Tenggara dan implikasi hukum yang ditimbulkan.

1.4 Manfaat Penelitian


Manfaat yang diharapkan oleh Penulis dalam penulisan skripsi ini
antara lain :
1. Manfaat Teoritis Commented [u40]: idem

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperdalam pengetahuan


dalam bidang Hukum Keuangan Negara di Indonesia, khususnya di
bidang pengelolaan Investasi Pemerintah dan penyelenggaraan
Penyertaan Modal Negara serta berbagai permasalahan yang terkait
dengan hal tersebut.

Universitas Indonesia
19

2. Manfaat Praktis Commented [u41]: idem

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan dan


informasi bagi para pihak terkait, seperti akademisi, birokrat,
anggota legislatif, yudikatif, maupun masyarakat umum mengenai
Investasi Pemerintah dan perbedaannya dengan penyertaan modal
negara, serta bagaimana mekanisme dan implikasi hukum keduanya.

1.5 Definisi Operasional


Berikut adalah definisi atau rumusan konsep terkait penelitian
untuk memperoleh pemahaman inti dan dasar pijakan pada istilah yang Commented [u42]: perhatikan margin

akan digunakan :
1. Investasi Pemerintah adalah penempatan sejumlah dana dan/atau
barang dalam rangka panjang untuk investasi pembelian surat
berharga dan ivestasi langsung untuk memperoleh manfaat
ekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya.44
2. Penyertaan modal pemerintah pusat/daerah adalah pengalihan
kepemilikan barang milik negara/daerah yang semula merupakan
kekayaan yang tidak dipisahkan menajdi kekayaan yang dipisahkan
untuk diperhitungkan sebagai modal/saham negara atau daerah
pada badan usaha milik negara, badan usaha milik daerah, atau
badan hukum lainnya yang dimiliki negara.45
3. Pusat Investasi Pemerintah adalah instansi Pemerintah pada
Departemen Keuangan yang menerapkan Pola Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum (PPK-BLU) sesuai dengan
ketentuan perundang-undangan.46

44
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor
1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, PP No. 49 Tahun 2011, LN No. 124, Tahun 2011, TLN.
No.5261, Ps. 1 angka 1
45
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, PP
No. 27 tahun 2014, LN. 92, Tahun 2014, TLN. No. 5533, Ps. 1 angka 21
46
Indonesia, PP Investasi Pemerintah,Peraturan Pemerintah tentang Perubahan atas
Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, Ps. 1 angka 4.

Universitas Indonesia
20

4. Divestasi adalah jumlah saham asing yang harus ditawarkan untuk


dijual kepada peserta Indonesia.47 Penjualan sebagian saham pada
peserta Indonesia (divestasi) telah menjadi hal pokok yang harus
diatur dalam perjanjian Kontrak Karya.48
5. Kontrak Karya adalah perjanjian antara Pemerintah Indonesia
dengan perusahaan berbadan hukum Indonesia dalam rangka
penanaman modal asing untuk melaksanakan usaha pertambangan
bahan galian, tidak termasuk minyak bumi, gas alam, panas bumi,
radio aktif, dan batubara.49
6. Kekayaan Negara yang dipisahkan adalah kekayaan negara yang
berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)
untuk dijadikan penyertaan modal negara pada Persero dan/atau
Perum serta perseroan terbatas lainnya.50

1.6 Metode Penelitian


1.6.1 Bentuk Penelitian Commented [u43]: sesuaikan margin dan tidak perlu di-
bold...dst ya
Metode dalam konteks penelitian yakni mengenai cara yang dapat
dilakukan demi mendukung pemenuhan akan kebutuhan data dalam
penelitian. Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian yuridis-
normatif,51 yakni dengan mengacu kepada norma hukum yang terdapat
di dalam peraturan perundang – undangan. Metode penelitian yang
digunakan dalam penelitian adalah penelitian kepustakaan yang
dilakukan dengan tujuan untuk memperoleh data sekunder. Model
47
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Pelaksanaan Kegiatan Usaha Pertambangan,
PP No.23 Tahun 2010, LN No. 29 Tahun 2010, TLN No. 5111, Ps 1 ayat 8.
48
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Pemilikan Saham Dalam Perusahaan Yang
Didirikan Dalam Rangka Penanaman Modal Asing, PP No. 20 Tahun 1994, LN No. 28 Tahun 1994,
TLN No. 3552, Ps. 7 ayat (1)
49
Indonesia, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Keputusan Menteri Energi dan
Sumber Daya Mineral tentang Pedoman Pemrosesan Permohonan Kontrak Karya dan Perjanjian
Karya Penguasahaan Pertambangan Batubara, KM Nomor 1614 Tahun 2004, Ps. 1 angka 1.
50
Indonesia (8), Undang – Undang Badan Usaha Milik Negara, UU No. 19 Tahun
2003, LN. 70, Tahun 2003, TLN. 4297, Ps. 1 angka 10
51
Soerjono Soekanto, Pengantar Penelitian Hukum, (Jakarta : UI-Press, 2005), hlm.219

Universitas Indonesia
21

penelitian ini yang nantinya akan digunakan sebagai landasan teoritis


sehingga berkaitan dengan masalah yang akan diteliti guna mendukung
data-data yang diperoleh selama penelitian, dengan cara mempelajari
buku buku, literatur dan sumber lain yang relevan dengan masalah yang
dibahas dalam penelitian.52

1.6.2 Tipologi Penelitian


Tipologi penelitian merupakan hal yang terakait dengan sisi, sifat,
bentuk, tujuan, penerapan dan ilmu yang digunakan dalam penelitian.
Pada skripsi ini, tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif –
analitis. Dikatakan deskriptif karena penelitian dijelaskan dengan uraian
– uraian berupa deskripsi lengkap suatu fenomena hukum tertentu.
Sedangkan yang dimaksud dengan analitis adalah pemaparan penelitian
ini dilakukan dengan mendalami dan menganalisis suatu fenomena
hukum tertentu dan dihubungkan dengan peraturan perundang –
undangan yang terkait. Selanjutnya, skripsi ini berusaha menganalisis
dan menyajikan secara deskriptif tentang pengaturan terkait Investasi
Pemerintahdan Penyertaan Modal Negara yang dihubungkan dengan
kasus PT Newmont Nusa Tenggara dan secara khusus ditinjau dari
hukum keuangan negara.

1.6.3 Jenis Data


Jenis data terdiri dari dua jenis meliputi data primer dan data
sekunder. Dataprimer merupakan jenis data yang akan dikumpulkan
langsung dari para pihak yangterlibat. Pada skripsi ini penulis hanya
menggunakan data sekunder. Adapun data sekunder yaitu data yang
diperoleh dari studi kepustakaan. Data sekunder berupa data dalam
bentuk bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum
tersier. Berikut adalah bahan hukum yang akan digunakan oleh Penulis
:
a. Bahan Hukum Primer

52
Ibid., hlm. 250

Universitas Indonesia
22

Bahan ini diperlukan untuk mencari landasan hukum yang berkaitan


dengan permasalahan yang akan diteliti. Bahan hukum primer terdiri
dari peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia dan
terkait dengan permasalahan.53Di dalam penulisan ini, peraturan
perundang-undangan yang akan digunakan antara lain : Commented [CPD44]: Sudah dikurangi, hanya peraturan
yang benar benar dipakai
1) Undang – Undang Dasar NRI 1945;
2) Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara;
3) Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang
Perbendaharaan Negara
4) Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah;
5) Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2011 tentang Perubahan
Atas Peraturan Pemrintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah;
6) Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan
Barang Milik Negara/Daerah;
7) Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang Perubahan
kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah;
8) Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 2/SKLN-X/2010;
9) dan peraturan perundang - undangan lainnya.
b. Bahan Hukum Sekunder
Bahan hukum sekunder adalah bahan-bahan yang memberikan
informasi atau hal-hal yang berkaitan dengan isi bahan hukum
primerserta implementasinya.54 Bahan hukum sekunder dalam
penulisan skripsiini terdiri dari putusan pengadilan, buku, laporan
penelitian, dan literaturlainnya yang dianggap mendukung penulisan

53
Soerjono Soekanto dan Sri Mamudji, Penelitian Hukum Normatif : Suatu Tinjauan
Singkat, (Jakarta : Rajawali Pers, 2012) hlm. 12-13
54
Ibid

Universitas Indonesia
23

skripsi ini. Dalam skripsi ini digunakan buku, jurnal hukum, skripsi,
tesis, disertasi, artikel, dan putusan pengadilan.
c. Bahan Hukum Tersier
Bahan hukum tersier adalah bahan-bahan yang memberikan
petunjuk maupun penjelasan terhadap bahan hukum primer atau
bahanhukum sekunder. Bahan hukum tersier terdiri dari kamus
seperti KamusBesar Bahasa Indonesia (KBBI), ensiklopedia,
abstraksi, dan lain-lainyang berkaitan dengan penulisan skripsi.55
Dalam skripsi ini penulis menggunakan bahan hukum tersier berupa
KBBI, Kamus Hukum, Kamus Ekonomi, dan Kamus Bahas Inggris. Commented [u45]:

1.6.4 Alat Pengumpulan Data


Terdapat dua jenis alat pengumpulan data yaitu studi dokumen
atau studi pustaka dan wawancara.56 Dalam skripsi ini penulis Commented [u46]: Jelaskan kedudukan wawancara
dalam studi kepustakaan.
menggunakan alat berupa studi dokumen atau studi pustaka.

1.6.5 Metode Analisis Data


Metode analisis yang digunakan adalah metode kualitatif,57
karena dalam penelitian ini penulis berusaha memahami secara
mendalam permasalahan yang diangkat, yaitu konsep dan pengaturan
mengenai Investasi Pemerintahdan Penyertaan Modal negara yang
difokuskan pada pengertian, sumber dan status hukum keuangan, serta
mekanisme pelaksanaan. Hasil dari proses pemahaman tersebut
digunakan untuk menganalisis bentuk divestasisaham dan perlu
tidaknya permintaan izin kepada DPR dalam pembelian saham divestasi
PT Newmont Nusa Tenggara oleh Pemerintah.

55
Ibid
56
Ibid., hlm.21
57
Ibid., hlm.65

Universitas Indonesia
24

1.7 Sistematika Penulisan


Guna mempermudahkan pembahasan, penulisan membagi
penulisan ini dalam 5 (lima) bab dan masing – masing bab terbagi dalam
beberapa sub bab tersendiri. Sistematika tersebut adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini, memuat pembahasan mengenai latar belakang,
pokok permasalahan, tujuan penulisan, definisi operasional,
metode penulisan, sistematika penulisan dan kegunaan tulisan.
Diangkatnya permasalahan hukum terkait pengaturan Investasi
Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara serta studi kasus
tentang divestasi saham Pemerintah pada PT Newmont Nusa
Tenggara.

BAB II TINJAUAN UMUM INVESTASI PEMERINTAH DAN


PENYERTAAN MODAL NEGARA DI INDONESIA
Bab ini akan membahas mengenai pengaturan Investasi
Pemerintah terkait dengan pengertian, bentuk-bentuk Investasi
Pemerintah, sumber dana Investasi Pemerintah dan hukum
positif yang membuktikan bahwa keuangan Investasi
Pemerintah merupakan bagian dari keuangan negara. Dibahas
pula tentang Pusat Investasi Pemerintah (PIP) yang merupakan
badan pelaksana Investasi Pemerintah. Dipaparkan mengenai
pembentukan PIP, pelaksanaan tugas dan kewenangan PIP serta
mekanisme Investasi Pemerintah melalui PIP. Bab ini sekaligus
membahas mengenai konsep penyertaan modal negara
berdasarkan peraturan perundang-undangan di Indonesia.
Termasuk pengertian serta sumber dana dan dualisme status
hukum keuangannya.Dalam bab ini akan terlihat perbedaan
Penyertaam Modal Negara dengan Investasi Pemerintah serta
tergambar hubungan yang lebih jelas antara keduanya yaitu
berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008,

Universitas Indonesia
25

Penyertaan Modal Negara adalah Investasi Langsung


Pemerintah.

BAB III MEKANISME PELAKSANAAN INVESTASI


PEMERINTAH DAN PENYERTAAN MODAL NEGARA
Bab ini membahasmekanisme Investasi Pemerintah dan
Penyertaan Modal Negara berdasarkan peraturan perundang –
undangan yang berlaku. Selain itu dijelaskan pula kekuasaan
pengelolaan keuangan negara yang dimiliki Presiden serta
menjelaskan sejauh mana Dewan Perwakilan Rakyat memiliki
kewenangan yang berkaitan dengan keuangan negara termasuk
penggunaan hak budget DPR atau implementasi fungsi
anggaran.
BAB IV KONSEP DIVESTASI SAHAM 7% PT NEWMONT NUSA
TENGGARA KEPADA PEMERINTAH
Bab ini menganalisis dan memaparkan kronologi pembelian 7%
Saham Divestasi PT Newmont Nusa Tenggara Tahun 2010 oleh
PemerintahRI melalui Pusat Investasi Pemerintah. Dijelaskan
pula perbedaan pemahaman bentuk divestasi saham antara
Pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat. Dilanjutkan dengan
pemaparan Sengketa Kewenangan antar Lembaga Negara antara
PemerintahRI dan DPRterkait urgensi permohonan izin terlebih
dahulu kepada DPR RI ketika melakukan pembelian 7% Saham
Divestasi PT Newmont Nusa Tenggara oleh Pemerintah RI
berdasakan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 2/SKLN-
X/2012. Terakhir disajikan analisis konsep divestasi saham PT
Newmont Nusa Tenggara ditinjau dari peraturan perundang-
undangan.

BAB V PENUTUP
Bab ini akan memuat kesimpulan dan saran sebagai penutup dari
skripsi yang dilakukan Penulis.

Universitas Indonesia
BAB II2
INVESTASI PEMERINTAH BERDASARKAN PERATURAN Commented [K247]: Mohon maaf, merujuk pada uraian
dalam bab ini, terjadi perubahan sistematika, sbb.
PERUNDANG – UNDANGAN DI INDONESIA 1.Definisi investasi
2.Bentuk investasi
3.Pelaksana divestasi
Semua ini diuraikan dengan urutan (1) berdasarkan
2.1 Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan peraturan perundang-undangan, (2) pendapat para ahli.
Negara
Kelahiran Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 sekaligus menjadi Commented [K248]: Perhatikan margin pada semua bab

pengaturan induk investasi pemerintah di Indonesia. Pada Bab VI Pengelolaan Commented [K249]: Dalam UU mengenai peraturan
perundang-undangan tidak dikenal istilah UU induk.
Investasi Pasal 41 disebutkan : Sebaiknya frasa ini dihindari agar tidak memancing
pertanyaan dari pihak penguji.
(1) Pemerintah dapat melakukan investasi jangka panjang untuk
memperoleh manfaatekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya.
(2) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dalam bentuk
saham, surat utang,dan investasi langsung.
(3) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur dengan peraturan
pemerintah.
(4) Penyertaan modal pemerintah pusat pada perusahaan
negara/daerah/swasta ditetapkandengan peraturan pemerintah.
(5) Penyertaan modal pemerintah daerah pada perusahaan
negara/daerah/swasta ditetapkandengan peraturan daerah.

Walaupun judul bab tersebut Pengelolaan Investasi, tetapi jika dicermati


terdapat terminologi Penyertaan Modal Negara yang dimunculkan selain
Investasi. Kaedah hukum di atas seakan – akan menunjukan bahwa penyertaan
modal negara berada dalam bangunan konsep yang berbeda dengan investasi
pemerintah. Padahal jika ditinjau dari peraturan teknis Undang – Undang
Perbendaharaan Negara yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah, yang dimaksud investasi langsung pada Pasal 41 ayat (2)
UU Perbendaharaan Negara adalah penyertaan modal dan/atau pemberian
pinjaman.58Rumusan tersebut telah menunjukan Penyertaan Modal merupakan
salah satu bentuk Investasi Pemerintah.Di sisi lain, UU Perbendaharaan Negara
melahirkan peraturan teknis lainnya yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun
2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah. Dalam peraturan tersebut
diatur pula Penyertaan Modal Negara.PP Investasi Pemerintah lahir dari BAB VI

58
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Ps. 3 ayat (3)
27

UU Perbendaharaan Negara, sedangkan PP Pengelolaan Barang Milik


Negara/Daerah lahir dari BAB VII UU Perbendaharaan Negara. Commented [K250]: Sebutkan judulnya.

Keadaan demikian menimbulkan kesulitan untuk menentukan bentuk Commented [K251]: Pada alinea ini uraiakan lebih lanjut
tentang makna pasal 41 tersebut, terutama perihal bentuk
kegiatan ketika negara melakukan pembelian surat berharga karena antara investasi adalah saham, surat utang dan investasi langsung.
Bila di UU tidak dicantumkan pengertian, dapat merujuk
investasi pemerintah surat berharga maupun penyertaan modal dalam bentuk pada buku-buku ekonomi.
Dengan demikian dapat tergambarkan apakah penyertaan
saham baik itu berdasarkan PP Investasi Pemerintah atau PP Pengelolaan Barang modal sama dengan saham.
Tidak perlu diuraikan pengertian dari PP 1/2008 karena
Milik Negara/Daerah sering menimbulkan kesulitan untuk membedakannya, khan sudah ada sub bab tersendiri.
karena kedua hal tersebut sama-sama dilakukan dengan cara membeli saham. Uraian selanjutnya memuat pengantar tentang adanya 2
pengaturan yang berkaitan dengan investasi yaitu PP
Lebih lanjut, UU Perbendaharaan Negara tidak mengatur mekanisme 1/2008 dan PP 6/2006 sesuai dengan amanat Pasal 41 ayat
investasi pemerintah, pengaturan lebih lanjut dimuat dalam peraturan pemerintah. (3) UU 1/2004.

sedangkan untuk penyertaan modal pada Pasal 45 ayat (2) UU Perbendaharaan 2 Alinea selanjutnya dihapus

Negara diatur mekanismenya yaitu “Pemindahtanganan barang milik


negara/daerah dilakukan dengan cara dijual, dipertukarkan, dihibahkan, atau
disertakan sebagai modal Pemerintah setelah mendapat persetujuan DPR/DPRD”. Commented [K252]: Lebih tepat gunakan pasal 24 ayat
(20 UU 17/2003

2.2 Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi


Pemerintah
Praktik Investasi Pemerintah tidak terlepas dari kegiatan investasi atau
penanaman modal di Indonesia yang dimulai sejak diterbitkan Undang-Undang
Nomor 1 tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing dan Undang-Undang
Nomor 6 Tahun 1968 tentang Penanaman Modal dalam Negeri, yang kini telah
diubah menjadi Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang Penanaman
Modal. Dibukanya keran investasi di Indonesia merupakan langkah pemerintah
dalam pembangunan perekonomian nasional dengan mengundang pihak dalam
negeri maupun swasta asing (PMA) untuk menanamkan modal. Termasuk
mengundang pihak swasta nasional maupun asing untuk menanamkan saham pada
sektor pertambangan. Commented [K253]: Letakkan setelah 2 alinea pada
comment K255.
Merujuk pada Pasal 33 ayat (3) UUD 1945, bahwa pengertian hak Tapi sebelumnya uraikan sbb. Sebagai salah satu wujud dari
hak menguasai adalah dengan membuat pengaturan
menguasai negara dalam tingkatan tertinggi menurut A.P. Parlindungan harus tentang Penanaman Modal.
dimaknai negara mengatur, menyelenggarakan peruntukan, penggunaan,
persediaan, dan pemeliharaan.59 Dengan demikian negara sebagai organisasi

59
A. P. Parlindungan, Hak pengelolaan menurut UUPA, (Bandung : Mandar Maju, 1989)

Universitas Indonesia
28

kekuasaan berhak mengatur dengan membuat peraturan tentang hak – hak yang
dapat dipunyai atas bagian dari bumi, air, dan ruang angkasa serta mengatur
hubungan antar orang dan perbuatan hukum mengenai bumi, air, dan ruang
angkasa. Commented [K254]: Ini pendapat pribadi atau merujuk?

Kemudian Pasal 30 Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang


Penanaman Modal memberi legitimasi kewenangan Pemerintah, Provinsi dan Commented [K255]: melegitimasi

Kabupaten/Kota dalam penyelenggaraan investasi. Yang diartikan dengan


kewenangan pemerintah adalah hak dan kekuasaan pemerintah untuk menentukan
atau mengambil kebijakan dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan, 60 dalam
konteks ini adalah kekuasaan mengambil kebijakan di bidang penanaman modal.
Negara melalui Pemerintah mengatur kegiatan investasi termasuk sektor
pertambangan untuk memberikan pengawasan dan perlindungan ekonomi
nasional guna terwujudnya kesejahteraan masyarakat
Selain memiliki peran sebagai regulator penyelanggaraan investasi di
Indonesia, Pemerintah dapat bertindak sebagai penanam modal (investor) dalam
rangka pengelolaan keuangan negara sebagai bagian kekuasaan Pemerintah
berdasarkan UUD NRI 194561 untukmemperoleh manfaat ekonomi, sosial,
dan/atau manfaat lainnya guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan
memajukan kesejahteraan umum. Commented [K256]: tempatkan pada awal bab

Untuk menjalankan fungsi pengelolaan atas sumber kekayaan “bumi dan air
dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya”, termasuk kepemilikan publik
oleh kolektivitas rakyat atas sumber kekayaan tersebut, negara dapat melalui
mekanisme pemilikan saham atau keterlibatan langsung melalui kelembagaan
60
Indonesia, Undang-Undang tentang Kewenangan Pemerintah dan Kewenangan Provinsi sebagai
Daerah Otonom, Undang-Undang No.25 Tahun 2000, Ps. 1 ayat 3
61
Dalam ketentuan Pasal 23C UUD NRI 1945 telah mengamanatkan perngaturan keuangan negara
dengan suatu Undang-Undang. Telah diterbitkan paket perundang-undnagan mengenai peengelolaan
keuangan negara, natara lain Undang-Undang Keuangan Negara dan Undang-Undang Perbendaharaan
Negara Kewenangan Presiden atas pengelolaan keuangan negara diatur lebih lanjut dalam Pasal 6 ayat (1)
Undang-Undang Keuangan Negara. Presiden selaku kepala pemerintahan yang memegang kekuasaan
pengelolaan keuangan negara sebagai bagain dari kekuasaan peemrintah telah menguasakan kekuasaan
dimaksud kepada Menteri Keuangan selaku pengelola fiskal dan wakil pemerintah dalam kepemilikan
kekayaan negara yang dipisahkan, sebagaimana diatur dalam Pasal 6 ayat (2) Undang-Undang Keuangan
Negara. Dalam konteks ini, Menteri Keuangan menjalankan fungsi sebagai Bendahara Umum Negara.

Universitas Indonesia
29

Badan Hukum Milik Negara (BHMN) untuk mendayagunakan penguasaannya


atas sumber-sumber kekayaan bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Untuk
itu diterbitkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah yang merupakan turunan dari Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004
tentang Perbendaharaan Negara, Pemerintah diminta melakukan investasi jangka
panjang62 khususnya investasi langsunguntuk mendapatkan manfaat ekonomi,
sosial dan/atau manfaat lainnya.63

2.2.1 Definisi Investasi Pemerintah Commented [K257]: definisi investasi berdasarkan


peraturan perundang-undangan dan para ahli.
Istilah investasi berasal dari bahasa Latin, yaitu investire (memakai),
sedangkan dalam bahasa Inggris, disebut dengan investment. Fitzgeral
memberikan definisi investasi sebagai aktivitas yang berkaitan dengan usaha
penarikan sumber-sumber (dana) yang dipakai untuk mengadakan barang modal
pada saat sekarang, dan dengan barang modal akan dihasilkan aliran produk baru
di masa yang akan datang.64Definisi tersebut telah mengonstruksikan bahwa
investasi merupakan sebuah kegiatan untuk :65
1. Penarikan sumber dana yang digunakan untuk pembelian barang modal; dan
2. Barang modal itu akan menghasilkan produk baru.
Investasi dapat diartikan pula sebagai penempatan uang atau dana dengan
harapan untuk memperoleh tambahan atau keuntungan tertentu atas uang atau
dana tersebut.66 Pengertian lain menyatakan bahwa investasi adalah penanaman
uang atau modal dalam proses produksi (dengan pembelian gedung-gedung,
permesinan, bahan cadangan, penyelenggaraan uang kas serta perkembangannya).

62
Indonesia,Undang-Undang tentang Perbendaharaan Negara, Undang-Undang No. 1 tahun
2004, LN. 5 Tahun 2004, TLN 4355, Ps.41 ayat (1)
63
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Investasi Pemerintah, PP No. 1 Tahun 2008, LN. 14
tahun 2008, TLN. 4812, Ps 1 angka 1 dan Ps.6 ayat (2)
64
Murdifin Haning dan Salim Basalamah dalam Salim HS dan Budi Sutrisno, Hukum Investasi di
Indonesia, (Jakarta : Rajagrafindo, 2008), hlm. 31
65
Salim HS dan Budi Sutrisno, Hukum Investasi di Indonesia, (Jakarta : Rajagrafindo, 2008),
hlm.31
66
Komaruddin Ahmad, Dasar-Dasar Manajemen Investasi, (Jakarta : Rineka Cipta, 1996), hlm.3

Universitas Indonesia
30

Komaruddin memberikan pengertian investasi dalam tiga artian, yaitu :67


1. Suatu tindakan untuk membeli saham, obligasi atau surat penyertaan lainnya;
2. Suatu tindakan membeli barang-barang modal;
3. Pemanfaatan dana yang tersedia untuk produksi dengan pendapatan di masa
yang akan datang.
Sedangkan Kamus Besar Bahasa Indonesia memberikan definisi sebagai
“penanaman uang atau modal dalam suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan
memperoleh keuntungan,”68 dapat ditarik benang merah bahwa penanaman modal
merupakan bagian dari investasi. Pengertian serupa diberikan oleh kamus istilah
pasar modal dan keuangan yang mendefinisikan investasi sebagai “penanaman
uang atau modal dalam suatu perusahaan atau proyek dengan tujuan memperoleh
keuntungan”.69
Dari pengertian-pengertian di atas, Salim HS dan Budi Sutrisno
menyempurnakan definisi investasi yaitu “penanaman modal yang dilakukan oleh
investor, baik investor asing maupun domestik dalam berbagai bidang usaha yang
terbuka untuk investasi, dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan.”70
Dalam paket peraturan perundang-undangan keuangan negara, kata
“investasi” disebutkan dalam Undang-Undang Perbendaharaan Negara serta
peraturan yang lebih teknis yaitu Peraturan Pemerintah tentang Investasi
Pemerintah dan Peraturan Pemerintah tentang Penatausahaan dan Penyertaan
Modal Negara.
Dalam Undang-Undang Nomor 1 tahun 2004 tentang Perbendaharaan
Negara, investasi termasuk dalam ruang lingkup keuangan negara. Dapat dilihat
dalam pengertian perbendaharaan negara yang merumuskan berikut
“Perbendaharaan Negara adalah pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan
negara, termasuk investasi dan kekayaan negara dipisahkan, yang ditetapkan

67
Pandji Anoraga dan Piji Pakarti, Pengantar Pasar Modal, (Jakarta : Rineka Cipta, 1995), hlm.47
68
Departemen Pendidikan Nasional, Pusat Bahasa, Kamus Besar Bahasa Indonesia, cet-pertama,
ed-4, (Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama, 2008), hlm. 546.
69
Nurul Huda dan Mustofa Edwin Nasution, Investasi pada Pasar Modal Syariah. Cet-1 (Jakarta :
Kencana, 2007), hlm. 7
70
Salim HS dan Budi Sutrisno, Hukum Investasi di Indonesia, (Jakarta : Raja Grafindo, 2008),
hlm. 33

Universitas Indonesia
31

dalam APBN dan APBD.”71Kembali disebutkan pada Pasal 2 huruf g yaitu


“Perbendaharaan Negara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 angka 1,
meliputi.... g. Pengelolaan investasi dan barang milik negara/daerah”. Selanjutnya
Pasal 7 menerangkan bahwa penatausahaan investasi merupakan kewenangan
Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara. Dan khsus pada Bab VI
Pasal 41 diatur mengenai Pengelolaan Investasi.72
Investasi diatur secara khusus pada Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun
2008 tentang Investasi Pemerintah, ketentuan Pasal 1 angka 1 memberikan
pengertian Investasi Pemerintah yaitu :
Investasi Pemerintah adalah penempatan sejumlah dana dan/atau barang
dalam jangka panjang untuk investasi pembelian surat berharga dan
investasi langsung untuk memperoleh manfaat ekonomi, sosial dan/atau
manfaat lainnya.

Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tersebut menjadi alas


hukum73bagi pelaksanaan pengelolaan investasi yang dilakukan oleh negara
sebagai investor maupun regulator. Melalui Pemerintah, investasi oleh negara
dilakukan dengan tujuan memperoleh manfaat ekonomi, manfaat sosial dan/atau
manfaat lainnya yang merupakan wujud dari peran pemerintah memajukan
kesejahteraan umum sebagaimana dimuat dalam Pembukaan Undang-Undang
Dasar NRI 1945.

2.2.2 Bentuk Investasi Pemerintah Commented [K258]: Cantumkan pula bentuk investasi
berdasarkan UU 1/2004

71
Indonesia, Undang - Undang Perbendaharaan Negara, Ps. 1 angka 1
72
Bunyi Pasal 41 Undang-Undang Perbendaharaan Negara :
(1) Pemerintah dapat melakukan investasi jangka panjang untuk memperoleh manfaat
ekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya.
(2) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dalam bentuk saham, surat utang,
dan investasi langsung.
(3) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur dengan peraturan pemerintah.
(4) Penyertaan modal pemerintah pusat pada perusahaan negara/daerah/swasta ditetapkan
dengan peraturan pemerintah.
(5) Penyertaan modal pemerintah daerah pada perusahaan negara/daerah/swasta ditetapkan
dengan peraturan daerah.
73
Pada Penjelasan Umum PP No. 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah disebutkan bahwa
pembentukan Peraturan Pemerintah tentang Investasi Pemerintah merupakan amanat Pasal 41 ayat (3)
Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang perbendaharaan Negara

Universitas Indonesia
32

Pada dasarnya investasi dapat digolongkan berdasarkan aset yaitu real asset
dan financial asset; berdasarkan pengaruhnya yaitu investasi autonomus dan
induced; berdasarkan sumber pembiayaannya yaitu sumber dari modal asing dan
dalam negeri; sedangkan investasi berdasarkan bentuknya terdiri dari investasi
portofolio dan investasi langsung;74 dan subyek yang melakukan yaitu public
investment dan private investment.
Investasi Pemerintah dikenal sebagai public investmentyaitu penanaman
modal yang dilakukan oleh pemerintah baik pemerintah pusat maupun pemerintah
daerah yang sifatnya resmi.75PerbedaanInvestasi Pemerintah dengan investasi
pada umumnya yang dilakukan swasta adalah pada investasi swasta keuntungan
menjadi prioritas utama sedangkan pada Investasi Pemerintah difokuskan untuk
melayani dan menciptakan kesejahteraan bagi rakyat banyak.
Dalam rezim keuangan negara, bentuk Investasi Pemerintah telah ditentukan
secara limitatif dalam Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008. Pasal 3
menyebutkan bentuk Investasi Pemerintah terdiri dari investasi surat berharga dan
investasi langsung :
(1) Investasi Pemerintah dilakukan dalam bentuk :
a. Investasi Surat Berharga; dan/atau
b. Investasi Langsung.
(2) Investasi Surat Berharga sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf a
meliputi:
a. Investasi dengan cara pembelian saham; dan/atau
b. Investasi dengan cara pembelian surat utang.
(3) Investasi Langsung sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf b meliputi:
a. Penyertaan modal; dan/atau
b. Pembelian pinjaman.

Bentuk Investasi Pemerintahberbeda dengan klasifikasi investasi dalam


hukum ekonomi yang lebih beragam. Bentuk Investasi Pemerintahyaitu surat
berharga berupa pembelian saham dan/atau surat utang dan investasi langsung
yang terdiri dari penyertaan modal dan/atau pemberian pinjaman.
a. Investasi Surat Berharga

74
Salim SH dan Budi Sutrisno, Hukum Investasi, hlm.37-38.
75
Simon Lee, Public Investment, https://www.britannica.com/topic/public-investment diakses 8
Desember 2018

Universitas Indonesia
33

Yang tergolong surat berharga menurut Peraturan Pemerintah Nomor 1


Tahun 2008 adalah saham dan surat utang (obligasi).76Saham adalah tanda
penyertanaan pemilikan seseorang atau badan dalam suatu perusahaan atau
perseroan terbatas. Saham berwujud selembar kertas yang menerangkan bahwa
pemilik kertas tersebut adalah pemilik perusahaan yang menerbitkan surat
berharga tersebut.77 Saham berwujud selembar kertas yang menerangkan bahwa
pemilik kertas adalah pemilik perusahaan yang menerbitkan surat berharga
tersebut. Porsi kepemilikan ditentukan oleh seberapa besar penyertaan yang
ditanamkan di perusahaan tersebut.Sedangkan surat utang atau obligasi adalah
surat pengakuan hutang yang dikeluarkan oleh pemerintah atau perusahaan atau
lembaga lain sebagai pihak yang berutang, yang mempunyai nilai nominal tertentu
dan kesanggupan untuk membayar bunga secara periodik atas dasar persentase
tertentu yang tetap.78Dalam Penjelasan Peraturan Pemerintah tentang Investasi
Pemerintah disebutkan bahwa investasi dalam bentuk surat berharag merupakan
investasi jangka panjang
Pelaksanaan investasi surat berharga untuk mendapatkan manfaat ekonomi
yaitu keuntungan berupa deviden, bunga, capital gain dan pertumbuhan nilai
perusahaan yang mendapatkan Investasi Pemerintah sejumlah tertentu dalam
jangka waktu tertentu.79
b. Investasi Langsung
Karakteristik investasi langsung menurut Ida Bagus Rahmadi Suspancana
adalah keterlibatan pemilik modal secara langsung dalam kegiatan pengelolaan
modal. Investasi langsung biasanya dilakukan dengan mendirikan perusahaan
patungan dengan mitra lokal, melakukan kerja sama operasi (joint operation
sceme) tanpa membentuk perusahaan baru, mengkonversi pinjaman menjadi

76
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Ps 3 ayat 1
77
Tjiptono Darmadji dan Fakhruddin, Pasar Modal di Indonesia, ed.ke-3, (Jakarta, Salemba Empat,
2012), hlm.5
78
Obligasi, https://www.danamon.co.id/id/Bisnis/Investasi/Obligasi, diakses pada 8 Desember
2018
79
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Penjelasan Ps. 6

Universitas Indonesia
34

penyertaan mayoritas dalam perusahaan lokal, memberikan bantuan teknis dan


manajerial maupun dengan memberikan lisensi lain-lain.80
Dari pemaparan di atas maka dapat ditarik kesimpulan bahwa investasi
langsung adalah penempatan uang secara langsung pada perusahaan, proyek, atau
bisnis dengan harapan dapat memperoleh imbal hasil yang menguntungkan.
Keuntungan atau manfaat yang dimaksud berupa 1) keuntungan deviden, bunga,
dan pertumbuhan nilai perusahaan yang mendapatkan Investasi Pemerintah
sejumlah tertentu dalam jangka waktu tertentu; 2) peningkatan berupa jasa dan
keuntungan bagi hasil investasi sejumlah tertentu dalam jangka waktu tertentu; 3)
peningkatan pemasukan pajak bagi negara dalam jumlah tertentu dan jangka
waktu tertentu sebagai akibat langsung dari investasi bersangkutan; dan/atau
peningkatan penyerapan tenaga kerja sejumlah tertentu dalam jangka waktu
tertentu sebagai akibat langsung dari investasi bersangkutan. 81
Investasi Langsung yang dilakukan oleh Pemerintah dapat melalui dua cara
yaitu penyertaan modal dan pemberian pinjaman. Yang pertama,penyertaan modal
disebutkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
PemerintahPasal 1 angka 4 sebagai berikut:
Penyertaan Modal adalah bentuk Investasi Pemerintah pada Badan Usaha
dengan mendapatkan hak kepemilikan, termasuk pendirian Perseroan
Terbatas dan/atau pengambilalihan Perseroan Terbatas.

Definisi ini dapat dikonstruksikan bahwa :


1. Penyertaan modal merupakan salah satu bentuk investasi pemerintah;
2. Penyertaan modal dilakukan pada badan usaha ketika pendirian dan/atau
pengambilalihan Perseroan Terbatas;
3. Penyertaan modal menimbulkan hak kepemilikan.

Jenis investasi langsung pemerintah yang kedua adalah pemberian


pinjaman. Pasal 1 angka 5 Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008
menyebutkan bahwa :

80
Ana Rokhmatussa’dyah dan Suratman, Hukum Investasi dan Penanaman Modal, (Jakarta : Sinar
Grafika, 2011), hlm. 4-5
81
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Penjelasan Ps 6 ayat (2)

Universitas Indonesia
35

Pemberian Pinjaman adalah bentuk Investasi Pemerintah pada Badan Usaha,


Badan Layanan Umm (BLU), Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota, dan
Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dengan hak memperoleh
pengembalian berupa pokok pinjaman, bunga, dan/atau biaya lainnya.

Tujuan pembentukan PP Investasi Pemerintah adalah sebagai payung


hukum pelaksanaan investasi surat berharga maupun investasi langsung yang
dilakukan oleh pemerintah sebagai investor guna mendapatkan manfaat ekonomi,
sosial maupun manfaat lainnya. Melalui peraturan ini Pemerintah didorong untuk
memaksimalkan perannya dalam berinvestasi terutama investasi langsung melalui
pembiayaan infrastrukturguna mendapatkan manfaat ekonomi, sosial dan lainnya.
Sebagai investor, pemerintah tidak mencari keuntungan semata, melainkan
menghidupkan dan menjaga keberlangsungan kegiatan usaha masyarakat guna
meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat melalui
penyertaan modal dan pemberian pinjaman yang kemudian dicatat sebagai
investasi langsung yang bersifat jangka panjang.82

Diagram 2.1
Jenis Investasi Pemerintah

Investasi
Pemerintah

Investasi Surat Investasi


Berharga Langsung Commented [CPD59]: Saya mengalami kebingungan :

KK NNT ditandatangani tahun 1986


Istilah kontrak karya muncul di UU 1/1967 dan UU 1967
Pembelian Pembelian Penyertaan Pemberian Kewajiban divestasi muncul pada UU Minerba No 4/2009
Saham Surat Utang Modal Pinjaman Sanksi tidak melaksanakan divestasi dan besaran divestasi
diatur dalam peraturan teknik UU Minerba.
Sumber : Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah Lalu berdasarkan dasar hukum apa divestasi KK NNT telah
ada sebelum UU 1/1967, UU 11/1967 dan UU 4/2009 ?
Apakah sesuai jika definisi dan aturan divestasi KK NNT 1986
2.2.3 Divestasisebagai Salah Satu Ruang Lingkup Investasi Pemerintah diambil dari peraturan tersebut?

Pertumbuhan ekonomi dalam rangka pembangunan nasional terus dipacu


Commented [K260]: Coba cari, apakah ada pengaturan di
dengan pelaksanaan investasi. Pada prinsipnya, investasi yang dilakukan UU 1/67 dan 11/67 yang mengatur masalah peralihan
kepada pengusaha pribumi atau negara? Meski tidak
disebut atau dalam bentuk divestasi.

82 Bila tidak ada, adakah klausul di UU 4/09 yang menyatakan


Indonesia, PP Investasi Pemerintah,Ps.16
berlaku surut.

Universitas Indonesia
36

Pemerintah akan berakhir dengan divestasi83 terutama pada perusahaan


pertambangan. Dewasa ini, kewajiban divestasi ditemukan dalam Pasal 112 ayat
(4) Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009 tentangPertambangan Mineral dan
Batubara,disebutkan “Setelah 5 (lima) tahun berproduksi, badan usaha pemegang
IUP dan IUPK yang sahamnya dimiliki oleh asing wajib melakukan divestasi
saham pada Pemerintah, pemerintah daerah, badan usaha milik negara, badan
usaha milik daerah, atau badan usaha milik swasta nasional”.Sedangkan klausula Commented [CPD61]: Ini asumsi saya.
Bahwa divestasi dari Kontrak Karya sebelum lahirnya UU
divestasi pada Konrak Karya sebelum diterbitkan Undang-Undang Nomor 4 1/1967, 11/1967. Dan UU Minerba adalah berdasakan
kesepakatan kedua belah pihak.
Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara merupakan kesepakatan
kedua belah pihak yang membuat perjanjian Kontrak Karya. Commented [K262]: Jangan cantumkan asumsi pada bab
2. Asumsi hanya dapat dicantumkan dalam bab analisa.
Definisi divestasi Menurur Jeff Maduraadalah pengurangan beberapa jenis
aset baik dalam bentuk finansial atau barang, dapat pula disebut penjualan dari
bisnis yang dimiliki oleh perusahaan sebagai kebalikan dari investasi asset yang
baru.84Adapun pengertian menurut Pasal 1 angka 8 Peraturan Pemerintah Nomor
23 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Usaha Pertambangan Mineral dan Batubara
yaitu jumlah saham asing yang harus ditawarkan untuk dijual kepada peserta
Indonesia. Pemerintah dengan pihak lain baik itu perorangan atau badan hukum
berdiri sebagai subjek. Sedangkan yang menjadi obyek adalah surat berharga atau
aset pemerintah.85
Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah,disebutkan bahwa divestasi termasuk dalam ruang lingkup Investasi
Pemerintah.86Dalam konteks ekonomi, divestasi merupakan penyertaan atau
pelepasan sebuah investasi, seperti sahamoleh pemilik saham lama, atau tindakan
penarikan kembali penyertaan modal yang dilakukan perusahaan model ventura

83
Ibid., Penjelasan Umum, hlm. 11
84
Purnama Trisnamansyah dan Yusuf Saepul Zamil, “Saham Divestasi Asing dalam Penambangan
Bawah Tanah Dihubungkan dengan Kedaulatan Negara”, PJIH Vol.3 (2016), hlm. 614
85
Nelsa Nurfitriani Pratama, Budiharto, dan Paramita Praningtyas, Pengaturan Kewajiban Saham
Divestasi dalam Perusahaan Modal Asing di Bidang Pertambangan menurut PP. No. 77 tahun 2014 tentang
Pelaksanaan Kegiatan usaha Pertambangan Mineral dan Batubara, Diponegoro Law Review Vol. 5 (2016),
hlm.2.
86
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Ps.9

Universitas Indonesia
37

dari perusahaan pasangan usahanya. Menurut Erman Rajaguguk, istilah ini juga
dikenal sebagai Indonesianisasi saham.87
Tujuan pembentukan kebijakan divestasi menurut Erman Rajaguguk adalah
untuk menghindari dominasi asing atas perekonomian nasional. Tidak hanya
sebagai pengalih keuntungan, tetapi juga pengalihan kontrol terhadap jalannya
perusahaan. Apabila mitra lokal memiliki saham mayoritas, maka mitra lokal
tersebut dapat mengendalikan jalannya perusahaan.88
Selain diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah, pengaturan terkait divestasi dapat ditemukan di Undang –
Undang Nomor 4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara dan 4
(empat) peraturan pelaksana telah dikeluarkan untuk mengawal kebijakan
divestasi dalam Undang Nomor 4 Tahun 2009 yaitu Pasal 97 Peraturan
Pemerintah Nomor 23 Tahun 2010; Pasal 97 Peraturan Pemerintah Nomor 77
Tahun 2014; Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2017; dan Peraturan Menteri
ESDM Nomor 9 Tahun 2017.
Menurut hasil penelitian Natural Resource Governance Institute, terdapat 3
(tiga) komponen kunci dalam kebijakan divestasi saham pertambangan. Pertama,
berapa besar jumlah divestasi. Kedua, siapa yang bisa membeli saham divestasi.
Ketiga, berapa harga penjualan saham divestasi. 89
Pasal 97 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2014 menyebutkan
bahwa penawaran divestasi dilakukan secara langsung dan secara lelang umum.
Penawaran secara langsung dilakukan oleh investor asing dengan menawarkan
sahamnya kepada pihak yang memiliki prioritas utama yaitu Pemerintah Pusat,
Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota secara berjenjang. Apabila
pemerintah pusat dan daerah tidak berminat maka saham dapat ditawarkan pada
BUMN dan BUMD secara lelang dan apabila BUMN dan BUMD tidak tertarik

87
Erman Rajaguguk dalam Salim H.S., Hukum Divestasi di Indonesia, (Jakarta : PT Penerbit
Erlangga, 2012), hlm.31
88
Ibid
89
M. Dani Pratama Huzaini, Komponen Penting Kebijakan Divestasi Saham Perusahaan
Tambang,https://www.hukumonline.com/berita/baca/lt58d3ac131df8c/3-komponen-penting-kebijakan-
divestasi-saham-perusahaan-tambang/ diakses 12 Desember 2019

Universitas Indonesia
38

barulah ditawarkan pada badan usaha swasta nasional.90 Selanjutnya, jumlah


proporsi saham yang harus didivestasikan oleh perusahaan tambang asing
tergantung pada lamanya perusahaan telah berproduksi. 91 Pasal 97 ayat (1) dan (2)
Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2017 mengatur :
(1) Pemegang IUP dan IUPK dalam rangka penanaman modal asing, setelah
5 (lima) tahun sejak berproduksi wajib melakukan divestasi sahamnya
secara bertahap, sehingga pada tahun kesepuluh sahamnya paling sedikit
51% (lima puluh satu persen) dimiliki peserta Indonesia.
(2) Kepemilikan peserta Indonesia sebagaimana dimaksud pada ayat (1),
dalam setiap tahun setelah akhir tahun kelima sejak produksi tidak boleh
kurang dari presentase sebagai berikut:

a. tahun keenam 20% (dua puluh persen);


b. tahun ketujuh 30% (tiga puluh persen);
c. tahun kedelapan 37% (tiga puluh tujuh persen);
d. tahun kesembilan 44% (empat puluh empat persen);
e. tahun kesepuluh 51% (lima puluh satu persen),dari jumlah seluruh
saham

2.2.4 Pelaksanaan Investasi Pemerintah melalui Pusat Investasi Pemerintah


Sejak digulirkan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara, Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara,
serta Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan
dan Tanggung Jawab Keuangan Negara, pemerintah diberi kewenangan untuk
melaksanakan investasi. Untuk mengimplementasikan kewenangan yang
diberikan oleh undang-undang tersebut, Menteri Keuangan sebagai Chief
Financial Official membentukBadan Investasi Pemerintah (BIP) yang bernama
Pusat Investasi Pemerintah (PIP) sebagai operator pengelolaan Investasi
Pemerintah sebagaimana termaktub dalam Pasal 3 ayat (4) Peraturan Pmerintah
Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah yaitu “Investasi Pemerintah
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilaksanakan oleh Badan Investasi
Pemerintah”.Pendirian PIP ini harus disambut dengan baik, hal ini menunjukan
ide kreatif dan komitmen pemerintah dalam pengelolaan investasi. Pemerintah

90
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Perubahan Ketiga atas Pelaksanaan Kegiatan Usaha
Pertambangan Mineral dan Batubara, PP Nomor 77 Tahun 2014, Ps. 97 ayat (2)
91
Ibid

Universitas Indonesia
39

diberdayakan untuk bertindak selaku investor guna mendapat manfaat ekonomi


yang dapat menambah pemasukan negara.92
Pusat Investasi Pemerintah (PIP) sebagai satuan kerja yang dibentuk Badan
Investasi Pemerintah (BIP) di bawah Kementerian Keuangan Republik Indonesia
adalah unit pelaksana investasi sebagai satuan kerja yang mempunyai tugas dan
tanggung jawab pelaksanaan Investasi Pemerintah atau badan hukum yang
lingkup kegiatannya di bidang pelaksanaan Investasi Pemerintah, berdasarkan
kebijakan yang ditetapkan oleh Menteri Keuangan.
PIP berdiri berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor
1005/KMK.05/2006 tanggal 20 Desember 2006 tentang Penetapan Badan
Investasi Pemerintah pada Departemen Keuangan yang diubah dengan Keputusan
Menteri Keuangan Nomor 91/KMK/05/2009. PIP berada di bawah dan
bertanggung jawab kepada Menteri Keuangan denganpembinaan teknis dilakukan
oleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan dan pembinaan administratif dilakukan
oleh Sekretaris Jenderal.
PIP mempunyai tugas melaksanakan kewenangan operasional dalam
pengelolaan Investasi Pemerintah pusat sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan
oleh Menteri Keuangan dan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang
berlaku. PIP memiliki tugas menyelenggarakan fungsi pengelolaan Rekening
Induk Dana Investasi; penyusunan rencana strategi bisnis; penyusunan Rencana
Bisnis dan Anggaran tahunan, penilaian kelayakan, manajemen risiko, divestasi,
pengembangan instrumen, pengendalian, pembiayaan, dan masalah hukum dan
perjanjian Investasi Pemerintah Pusat; penyusunan dan pelaksanaan anggaran,
akuntansi, dan pelaporan; pemeriksaan intern atas pelaksanaan tugas Pusat
Investasi Pemerintah; serta pelaksanaan urusan umum.93 PIP juga berperan
sebagai katalis bagi pertumbuhan ekonomi terutama dalam percepatan
pembangunan infrastruktur dan investasi pada sektor-sektor strategis.
Kewenangan PIP mengelolaInvestasi Pemerintah bersumber dari
kewenangan pemerintah dalam pelaksanaan investasi sebagaimana dinyatakan di

92
Ratna Hartanto, “Pengelolaan Investasi Pemerintah (PIP) antara Gagasan Kreatif dan
Problematika Hukumnya”, Jurnal Hukum Bisnis, hlm. 133.
93
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Ps. 11 ayat 4 jo Ps 12 ayat 2

Universitas Indonesia
40

dalam Pasal 41 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004
tentang Perbendaharaan Negara bahwa
Pemerintah dapat melakukan investasi jangka panjang untuk memperoleh
manfaat ekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya.

Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dalam bentuk


saham, surat utang dan investasi langsung.

Kemudian Pasal 7 ayat (2) huruf h Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004


tentang Perbendaharaan Negara menyatakan bahwa “Menteri keuangan selaku
Bendahara Umum Negara berwenang menempatkan uang negara dan mengelola
atau menatausahakan investasi.” Adapun penjelasan pasal tersebut ialah “dalam
rangka pengelolaan kas, investasi yang dimaksud adalah pembelian Surat Utang
Negara. Penjelasan pasal 7 ayat (2) huruf h menjadi pintu masuk pemerintah
dalam melakukan investasi berupa obligasi.
Dengan alas hukum Pasal 41 ayat (1)UU Perbendaharaan Negara, maka
dibuatlah Peraturan PemerintahNomor 8 Tahun 2007 tentang Investasi Pemerintah
yang kemudian mengalami perubahan sebanyak dua kali yaitu Peraturan
Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 dan Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun
2011. Peraturan ini memberi kewenangan kepada Menteri Keuangan untuk
membentuk satuan kerja Badan Investasi Pemerintah bernama Pusat Investasi
Pemerintah (PIP) sebagai operator investasi, sebagaimana ditegaskan dalam Pasal
7 ayat (2) huruf h bahwa salah satu kewenangan Menteri Keuangan adalah
mengelola dan menatausahakan investasi. Pengelolaan investasi tidak dapat
dilakukan oleh satuan kerja biasa di lingkungan Kementerian Keuangan, sehingga
Pemerintah mendirikan Pusat Investasi Pemerintah (PIP) sebagai BLU di
lingkungan Kementerian Keuangan.94
Bentuk Investasi Pemerintah yang dilaksanakan oleh PIP adalah investasi
surat berharga yang meliputi investasi dengan cara pembelian saham dan/atau
investasi dengan cara pembelian surat utang. Selain itu dilakukan dengan investasi
langsung dengan cara melakukan penyertaan modal dan/atau pemberian pinjaman.
Investasi langsung yang dilaksanakn oleh PIP dapat dilakukan dengan cara
kerjasama investasi antara Badan Investasi Pemerintah dengan Badan Usaha

94
Indonesia, Undang - Undang Perbendaharaan Negara, Ps 7 ayat 2 huruf h

Universitas Indonesia
41

dan/atau BLU dengan pola kerjasama pemerintah dan swasta melalui skema
Public Private Partnership95untuk pembiayaan bidang infrastruktur dan bidang
lainnya.96 dan/atau kerjasama investasi antara Badan Investasi Pemerintah dengan
Badan Usaha, BLU, Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota, BLUD, dan/atau badan
hukum asing, dengan selain pola kerjasama pemerintah dan swasta (Non Public
Private Partnership).

2.2.5 BadanInvestasi Pemerintah Berbentuk Badan Layanan Umum (BLU) Commented [K263]: Ini dijadikan sub bab dari 2.2.4
Jadi: 2.2.4.1
PIP merupakan instansi pemerintah pada Departemen Keuangan yang Judulnya bisa kelembagaan PIP

menerapkan Pola Keuangan Badan Layanan Umum (PPK – BLU).97Badan


Layanan Umum (BLU) berdasarkan Pasal 1 angka 23 Undang-Undang
Perbendaharaan Negaramerupakan Instansi di lingkungan Pemerintah yang
dibentuk untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa penyediaan
barang dan/atau jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan dan
dalam melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktivitas.
Berbeda dengan BUMN, BUMD dan Badan Hukum Milik Negara lainnya,
BLU merupakan badan yang bukan entitas hukum yang mempunyai hak dan
kewajiban yang mandiri. Kedudukan BLU adalah bagian dari pemerintah, yaitu
sebagai instansi teknis yang melekat pada pemerintahan tertentu termasuk
kesatuan kekayaan serta kepegawaiannya digolongkan dalam ruang lingkup
kekayaan dan kepegawaian negara.98
Tujuan dari dibentuknya BLU adalah untuk meningkatkan pelayanan
kepada masyarakat dalam rangka memajukan kesejahteraan umum dan
95
Public Private Partnership (PPP) atau sering disebut Kemitraan Pemerintah Swasta (KPS)
merupakan cara alternatif dalam pembiayaan infrastruktur yang melibatkan kerjasama pembiayaan antara
publik dan swasta dalam menyendiakan barang publik. William J. Parente mendefinisikan PPP sebagai “an
greement or contract, between a public entity and a private party, under which : (a) private party undertakes
government function for specified period of time, (b) the private party receives compensation for performing
the function, directly or indirectly, (c) the private party is liable for the risks arising from performing the
function and, (d) the public facilities, land or other resources may be transferred or made available to the
private party.”
96
Indonesia,Undang – Undang Perbendaharaan Negara, Ps. 27 ayat (1)
97
Indonesia, Menteri Keuangan, KMK Nomor 91/KMK/05/2009
98
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 280

Universitas Indonesia
42

mencerdaskan kehidupan bangsa. Adapun asas pembentukan BLU dalam


Peraturan Pemerintah Pengelolaan Keuangan BLU yaitu :99
a. BLU beroperasi sebagai unit kerja kementerian
negara/lembaga/pemerintah daerah untuk tujuan pemberian layanan
umum yang pengelolaannya berdasarkan kewenangan yang
didelegasikan oleh intansi induk yang bersangkutan.
b. BLU merupakan bagian perangkat pencapaian tujuan kementerian
negara/lembaga/pemerintah daerah dan karenanya status hukum BLU
tidak terpisahkan dari kementerian negara/lembaga/pemerintah daerah
sebagai instansi induk.
c. Menteri/pimpinan lembaga/gubernur/bupati/walikota bertenggung jawab
atas pelaksanaan kebijakan penyelenggaraan pelayanan umum yang
didelegasikannya kepada BLU dari segi manfaat layanan yang
dihasilkan.
d. Pejabat yang ditunjuk mengelola BLU bertanggung jawab atas
pelaksanaan kegiatan pemberian layanan umum yang didelegasikan
kepadanya oleh menteri/pimpinan lembaga/gubernur/bupati/walikota.
e. BLU menyelenggarakan kegiatannya tanpa mengutamakan pencarian
keuntungan.
f. Rencana kerja dan anggaran serta laporan keuangan dan kinerja BLU
disusun dan disajikan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari rencana
kerja dan anggaran serta laporan keuangan dan kinerja kementerian
negara/lembaga/SKPD/pemerintah daerah.
g. BLU mengelola penyelenggaraan layanan umum sejalan dengan praktik
bisnis yang sehat.
Yang dimaksud praktik usaha yang sehat menurut Pasal 1 angka 12 adalah
“penyelenggaraan fungsi organisasi berdasarkan kaidah-kaidah manajemen yang
baik dalam rangka pemeberian layanan yang bermutu dan berkesinambungan.”
Namun, dalam praktik BLU tetap tidak mengutamakan pencarian keuntungan
karena menjalankan bagian dari fungsi pelayanan publik negara. Sehingga, status

99
Indonesia, Peraturan pemerintah Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum, PP No. 23
Tahun 2005, LN. No.48 Tahun 2005, Ps.3

Universitas Indonesia
43

keuangan BLU merupakan keuangan negara karena denagn sisi regulasi, tata
kelola, dan risiko masih berada pada lingkungan kuasa hukumm keuangan
negara.100
BLU memiliki spesifikasi karakter yang berbeda dengan badan/lembaga
lain. Berikut spesifikasi karakter BLU :101
1. Berkedudukan sebagai lembaga pemerintah yang tidak dipisahkan dari
kekayaan negara;
2. Menghasilkan barang dan/atau jasa yang diperlukan masyarakat;
3. Tidak bertujuan untuk mencari laba;
4. Dikelola secara otonom dengan prinsip efisiensi dan produktivitas ala
korporasi;
5. Rencana kerja, anggaran dan pertanggungjawabannya dikonsolidasikan
pada instansi induk;
6. Penerimaan baik pendapatan maupun sumbangan dapat digunakan secara
langsung;
7. Pegawai dapat terdiri dari pegawai negeri sipil dan bukan pegawai negeri
sipil; dan
8. BLU bukan subjek pajak.
Karena BLU bukan merupakan badan usaha, maka pendapatan dan
belanjanya diintegrasikan dengan instansi pemerintah yang terkait. Hal ini berarti
kekayaan BLU merupakan kekayaan negara yang tidak dipisahkan serta dikelola
dan dimanfaatkan sepenuhnya untuk menyelenggarakan kegiatan BLU yang
bersangkutan, sebagaimana diatur dalam Pasal 68 ayat (2) Undang-Undang
Perbendaharaan Negara bahwa “Kekayaan Badan Layanan Umum merupakan
kekayaan negara/daerah yang tidak dipisahkan serta dikelola dan dimanfaatkan
sepenuhnya untuk menyelenggarakan kegiatan Badan Layanan Umum yang
bersangkutan”, selanjutnya Pasal 69 ayat (4) yang menyebutkan “Pendapatan
yang diperoleh Badan Layanan Umum sehubungan dengan jasa layanan yang
diberikan merupakan Pendapatan Negara/Daerah”.

100
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 281
101
Nasrullah Muhammadong, Aspek Hukum Badan Layanan Umum, Halu Oleo Law Review,
Vol.1, Maret 2017, hlm. 127

Universitas Indonesia
44

BLU sebagai bagian dari intansi teknis pemerintah diwajibkan untuk


menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan yang disajikan sebagai bagian
yang tidak terpisahkan dari rencana kerja dan anggaran serta laporan kaungan dan
kinerja Kementerian Negara/Lembaga/pemerintah daerah, termasuk
pengonsolidasian pendapatan dan belanja Badan Layanan Umum dalam rencana
kerja dan anggaran tahunan Kementerian Negara/Lembaga/pemerintah daerah
yang bersangkutan.102
Jika dihubungkan dengan Pasal 14 ayat (1) dan Pasal 15 ayat (5) Undang-
Undang Keuangan Negara didapati bahwa Rencana Kerja dan Anggaran
Kementerian Negara/Lembaga (RKA-K/L) setiap kementerian dan lembaga harus
tertulis dalam APBN yang disetujui oleh DPR, terinci sampai dengan unit
organisasi, fungsi, program kegiatan, dan jenis belanja, maka kekayaan BLU yang
merupakan kekayaan negara yang tidak terpisahkan dari kekayaan
Kementerian/Lembaga harus tertulis dalam APBN secara rinci dan disetujui oleh
DPR.
Sejatinya dasar filosofi dan semangat pembentukan BLU sebagaimana
dikehendaki dalam Pasal 1 angka 23 dan Pasal 68 Undang-Undang Nomor 1
Tahun 2004 tidak tercermin dalam PP Investasi Pemerintah yang menggunakan
pola keuangan BLU pada PIP, dimana fungsi PIP sebagai badan usaha yang
bergerak di bidang pembiayaan investasi dengan tujuan mendapat keuantungan
ekonomi dan manfaat lainnya sedangkan BLU adalah badan yang didirikan untuk
menyelenggarakan pelayanan umum tanpa berorientasi pada keuntungan.
Sehingga dalam hal pemerintah melaksanakan investasi perlu untuk
merencanakan, mengalokasikan dan menuliskan keuangan secara rinci pada
APBN untuk disetujui oleh DPR.

2.2.6 Kekayaan Negara yang Tidak Dipisahkan sebagai Sumber Pendanaan


Investasi Pemerintah Commented [CPD64]: Apakah judul sub bab ini sudah
tepat?
Badan Layanan Umum (BLU) merupakan satuan kerja di bawah
Commented [K265]: Status hukum kekayaan PIP
kementerian atau lembaga yang sumber keuangannya berasal dari kekayaan Ini dijadikan 2.2.4.2

negara yang tidak dipisahkan, sebagaimana disebutkan dalam Pasal 68 ayat (2)

102
Indonesia, Undang - Undang Perbendaharaan Negara, Ps 69

Universitas Indonesia
45

Undang-Undang Perbendaharaan Negara “Kekayaan Badan Layanan Umum


Merupakan kekayaan negara yang tidak dipisahkan serta dikelola dan
dimanfaatkan sepenuhnya untuk menyelenggarakan kegiatan Badan Layanan
Umum yang bersangkutan.”103
Badan Investasi Pemerintah (BIP) memiliki satuan kerja bernama Pusat
Investasi Pemerintah (PIP) sebagai bagian yang tak terpisahkan dengan induk
lembaganya yaitu Kementerian Keuangan, memiliki tugas mengelola kegiatan
Investasi Pemerintah. PIP menerapkan pola keuangan BLU, maka terhadap PIP
timbul konsekuensi yaitu status keuangan PIP merupakan kekayaan negara yang
tidak dipisahkan atau masuk dalam ruang lingkup keuangan negara karena
kekayaan BLU berasal dari kekayaan negara yang tidak dipisahkan.
Selain itu laporan rencana kerja dan anggaran serta laporan keuangan dan
kinerja BLU PIP disusun dan disajikan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari
rencana kerja dan anggaran serta laporan keuangan dan kinerja kementerian
keuangan.104 Laporan tersebut diberikan kepada Menteri Keuangan yang
kemudian digabungkan dengan laporan kementerian keuangan. Dari pemaparan
tersebut, semakin mempertegas bahwa PIP sebagai instansi pemerintah dengan
pola keuangan BLU tidak memiliki kekayaan terpisah dari kekayaan induk
lembaganya yaitu kekayaan negara.
Sudah dapat dipastikan bahwa sumber dana investasi pemerintah yang
dikelola oleh PIP masuk dalam rezim keuangan negara. PP Investasi Pemerintah
dalam Pasal 7 menyebutkan bahwa sumber dana investasi pemerintah dapat
berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanda Negara (APBN), keuntungan
investasi terdahulu, dana/barang amanat pihak lain yang dikelola oleh Badan
Investasi Pemerintah, dan/atau sumber-sumber lainnya yang sah. Yang dimaksud
dengan sumber dana Investasi Pemerintah dari sumber-sumber dana lainnya yang
sah adalah dana yang berasal dari masyarakat/swasta untuk penyediaan
infrastruktur dari bidang lainnya.105

103
Ibid., Ps. 68 ayat (2)
104
Ibid., Ps. 69 ayat (2)
105
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Penejelasan Pasal 7 huruf d

Universitas Indonesia
46

APBN sebagai salah satu sumber dana yang kegiatan investasi pemerintah
merupakan kekayaan negara. Bahkan secara limitatif Pasal 23 ayat (1) UUD NRI
1945 merumuskan bahwa APBN merupakan wujud keuangan negara dan bukan
diwujudkan dengan yang lain.106 Lengkapnya Pasal 23 ayat (1) UUD NRI 1945
menyatakan :
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara sebagai wujud dari pengelolaan
keuangan negara ditetapkan setiap tahun dengan undnag-undang dan
dilaksanakan secara terbuka dan bertanggung jawab untuk sebesar-besar
kemakmuran rakyat.

Sedangkan sumber dana investasi pemerintah berupa keuntungan investasi


terdahulu, dana/barang amanat pihak lain yang dikelola oleh Badan Investasi
Pemerintah, dan/atau sumber-sumber lainnya yang sah yang berasal dari
masyarakat atau swasta dapat pula dikategorikan sebagai keuangan negara.Karena
keuntungan investasi yang dikelola PIP dapat dikategorikan sebagai pendapatan
negara bukan pajak.
Perluasan rezim keuangan negara pada Pasal 2 UU Keuangan Negara
mempengaruhi status hukum kekayaan sumber investasi peemrintah. Pasal 2 UU
Keuangan Negara yang menyatakan :107
Keuangan Negara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 angka 1 meliputi :
a. Hak negara untuk memungut pajak, mengeluarkan dan mengedarkan
uang dan melakukan pinjaman;
b. Kewajiban negara untuk menyelenggarakan tugas layanan umum
pemerintahan negara dan membyara tagihan pihak ketiga;
c. Penerimaan Negara;
d. Pengeluaran Negara;
e. Penerimaan Daerah;
f. Pengeluaran Daerah;
g. Kekyaan negara/kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihak
lain berupa uang, surat berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain
yang dapat dinilai dengan uang, termasuk kekayaan yang dipisahkan
pada perusahaan negara/perusahaan daerah;
h. Kekayaan pihak lain yang dikusai oleh pemerintah dalam rangka
penyelenggaraan tugas pemerintahan dan/atau kepentingan umum;
i. Kekayaan pihak lain yang diperoleh dengan menggunakan fasilitas yang
diberikan pemerintah.
106
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 41
107
Indonesia, Undang-Undang tentang Keuangan Negara, UU No. 17 Tahun 2003, LN No. 47
Tahun 2003, TLN No. 4287, Ps. 2

Universitas Indonesia
47

Perumusan keuangan negara berdasarkan Pasal 2 UU Keuangan Negara


memperluas ruang lingkup keuangan negara. Sumber dana investasi pemerintah
berupa keuntungan investasi termasuk sebagai penerimaan negara, 108 sedangkan
dana/barang amanat pihak lain yang dikelola oleh Badan Investasi Pemerintah dan
sumber-sumber lainnya yang sah yang berasal dari masyarakat atau swasta dapat
dikategorikan sebagai kekayaan pihak lain yang dikuasai oleh pemerintah dalam
rangka penyelenggaraan tugas pemerintah dan/atau kepentingan umum. 109
Karena sumber dana investasi pemerintah berasal dari kekayaan negara
yang tidak dipisahkan maka dalam tahap perencanaan dan penganggarannya harus
ditetapkan dalam Undang-Undang APBN. Kondisi tersebut akan melibatkan DPR
untuk memperoleh persetujuan dari DPR terlebih dahulu.Sebagaimana diatur
dalam Pasal 24 ayat (2) dan (3) UU Keuangan Negara yaitu dalam rangka
melakukan investasi berupa pemberian pinjaman atau penyertaan modal maka
ditetapkan terlebih dahulu dalam APBN dan jika pemberian pinjaman dan/atau
penyertaan kepada swasta maka perlu memperoleh persetujuan DPR. Berikut
bunyi Pasal 24 ayat (2) dan (3) :
Pemberian pinjaman/hibah/penyertaan modal dan penerimaan
pinjaman/hibah sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) terlebih dahulu
ditetapkan dalam APBN/APBD.

Dalam keadaan tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional,


Pemerintah Pusat dapat memberikan pinjaman dan/atau melakukan
penyertaan modal kepada perusahaan swasta setelah mendapat persetujuan
DPR.

Selanjutnya, besaran sumber dana Investasi Pemerintah yang berasal dari


APBN sebatas alokasi yang telah disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat dalam
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara110 dan apabila dana yang digunakan
melakukan investasi tidak termenuhi maka memungkinkan untuk menggunakan

108
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, Ps. 2 huruf c
109
Ibid., Ps 2 huruf h
110
Indonesia, PP Investasi Pemerintah, Penejelasan Pasal 7 huruf a

Universitas Indonesia
48

dana Badan Layanan Umum yang telah ditulis secara rinci pada APBN dan
melalui persetujuan DPR.111
Masuknya investasi pemerintah dalam rezim keuangan negara menimbulkan
konsekuensi yaitu pelaksanaan Investasi Pemerintah tunduk pada hukum publik,
khususnya hukum keuangan negara. Sehingga dalam perencanaan, pengelolaan,
pengawasan, hingga pertanggungjawaban berlaku pula hukum keuangan publik.

2.3 Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang


Milik Negara/Daerah
Salah satu peran pemerintah mendorong perekonomian nasional adalah
dengan penyertaan modal negara. Penyertaan Modal Negara dalam PP
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah merupakan salah satu bentuk
pemindahtanganan barang milik negara. Secara limitatif peraturan ini menentukan
penyertaan modal negara hanya dapat diberikan pada BUMN, BUMD atau badan
hukum lainnya yang dimiliki negara.112
Dewasa ini, pengaturan terkait penyertaan modal negara dapat ditemukan di
beberapa peraturan, selain di PP Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah ada
pula Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah dan
Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016 tentang Penatausahaan dan
Penyertaan Modal Negara pada BUMN dan Perseroan Terbatas. Diatunya PMN
dalam berbagai peraturan tersebut kerap menimbulkan kesulitan dalam
praktiknya.

2.3.1 Definisi Penyertaan Modal Negara


Walau penyertaan modal sudah tidak asing didengar, tetapi kenyataannya
tidak banyak referensi memberikan pengertian tentang penyertaan modal. Bahkan
tidak ada istilah yang senada yang merujuk pada pengertian penyertaan modal,
ada pun yang mendekati namun juga tidak dapat diterjemahkan sebagai
penyertaan modal seperti capital contribution, equity participation atau equity
investment. Demikian pula dalam istilah investasi, tidak diketahui secara jelas apa

112
PP Pengelolaan Barang Milik Negara, Ps. 1 angka 19

Universitas Indonesia
49

itu penyertaan modal. Penyertaan modal justru banyak digunakan dan dapat
ditemukan di peraturan-peraturan yang berkaitan dengan penyertaan modal yang
dilakukan oleh pemerintah atau negara.
Dilihat dari asal katanya, penyertaan modal terdiri dari kata penyertaan dan
modal. Yang dimaksud dengan penyertaan berdasarkan Kamus Besar Bahasa
Indonesia adalah “proses, cara, atau perbuatan menyertai atau menyertakan”. 113
Jika dihubungkan dengan istilah perbankan maka penyertaan modal merupakan
penanaman dana bank dalam bentuk saham perusahaan lain untuk investasi.
Modal menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah uang yang dipakai
sebagai pokok (induk) untuk berdagang, melepas uang dan sebagainya. Dapat
pula diartikan sebagai harta benda berupa uang, benda, dan sebagainya yang dapat
dipergunakan untuk menghasilkan sesuatu yang menambah kekayaan dan
sebagainya.114 Terdapat pengertian teknis untuk istilah – istilah modal dalam
Kamus Umum Pasar Modal. Disebutkan bahwa modal adalah jumlah uang atau
bonds yang ditanamkan dalam suatu usaha untuk menghasilkan barang dan jasa
yang dibutuhkan masyarakat dan diupayakan agar modal perusahaan semakin
meningkat dari waktu ke waktu sejalan dengan perkembangan kegiatan
perusahaan tersebut.115
Menurut Kamus Indonesia Inggris John M. Echols dan Hasan Shandily,
istilah penyertaan modal diterjemahkan menjadi bahasa Inggris menjadi
participation,116 sedangkan modal diterjemahkan menjadi financial capital.117
Maka istilah penyertaan modal jika diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris
menjadi capital participation atau equity participation.Dalam praktiknya
penggunaan equity participation sering digunakan untuk istilah penyertaan
modal.118

113
Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia, hlm.1290
114
Ibid
115
Victor Purba, Kamus Umum Pasar Modal, (Jakarta : UI-Press, 1999), hlm. 147
116
John M. Echols dan Hassan Shadily, Kamus Indonesia Inggris, ed.3, cet kesembilan, (Jakarta :
PT Gramedia, 2003), hlm. 508.
117
Ibid., hlm. 375.
118
Nana Karmana, Tinjauan Hukum Penyertaan Modal Pusat Investasi Pemerintah, Tesis Program
Megister, Depok Januari 2011, hlm.41

Universitas Indonesia
50

Black’s law Dictionary menjelaskan maksud equity participationadalah the


inclusion of a lender in the equity ownership of a project as a condition of the
lender’s granting a loan.119Selanjutnya Cambridge Advance Learner’s
Dictionarymendefinisikan penyertaan modal atau equity participation sebagai
ketika mengambil kepentingan atau menjadi terlibat dalam nilai suatu perusahaan
yang terbagi atas beberapa bagian dimiliki oleh pemegang saham. Sedangkan
Webster-online-dictionary mendefinisikan equity participation yaitu :
Investment that confers whole or partial ownership in an enterprise and
entitles the investor to share in the profits from its operation; a company’s
capital that is invested by holders of ordinary shares, entitling them to
unlimited returns.120

Penanaman Modal dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah penyertaan


modal dalam badan usaha dengan cara membeli saham atau obligasi dari badan
usaha tersebut.121 Sehingga dapat disimpulkan bahwa penyertaan modal
merupakan salah satu bentuk penanaman modal atau investasi.
Dalampaket peraturan perundang-undangan keuangan negara, terminologi
penyertaan modal telah muncul di beberapa peraturan salah satunyapada Undang-
Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara pada Bab VI tentang
Hubungan Keuangan Antara Pemerintah dan Perusahaan Negara, Perusahaan
Daerah, Perusahaan Swasta, Serta Badan Pengelola Dana Masyarakat, Pasal 24
ayat (1), (2) dan (7), sebagai berikut :
(1) Pemerintah dapat memberikan pinjaman/hibah/ penyertaan modal
kepada danmenerima pinjaman/hibah dari perusahaan negara/daerah.
(2) Pemberian pinjaman/hibah/penyertaan modal dan penerimaan
pinjaman/hibahsebagaimana dimaksud dalam ayat (1) terlebih dahulu
ditetapkan dalam APBN/APBD.
(7) Dalam keadaan tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional,
PemerintahPusat dapat memberikan pinjaman dan/atau melakukan
penyertaan modal kepadaperusahaan swasta setelah mendapat
persetujuan DPR.

119
Bryan A. Garner,Black’s Law Dictionary, 8th edition, (West : a Thompon Business, 2004),
hlm.581
120
http://www.webstersonlinedictionary.org/definitions/equity+participation?cx=partnerpub-
0939450753529744%3Av0qd01-tdlq&cof=FORID%3A9&ie=UTF8&q=equity diakses 28 Oktober 2018
121
http://www.kamuskbbi.id/kbbi/artikata.php?mod=view&Penanaman%20Modal&id=47510-arti-
maksud-definisi-pengertian-Penanaman%20Modal.html diakses 28 Oktober 2018

Universitas Indonesia
51

Pada Undang-Undang Keuangan Negara tidak memberikan definisi


penyertaan modal, begitu pula pada Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004
tentang Perbendaharaan Negara. Terminologi penyertaan modal muncul dalam
Bab VI tentang Pengelolaan Investasi, tepatnya pada Pasal 41 ayat (4) dan (5).
Berikut bunyinya :
(4) Penyertaan modal pemerintah pusat pada perusahaan
negara/daerah/swasta ditetapkandengan peraturan pemerintah.
(5) Penyertaan modal pemerintah daerah pada perusahaan
negara/daerah/swasta ditetapkandengan peraturan daerah.

Pengertian Penyertaan Modal Negara ditemukan dalam peraturan teknis


yang mengawal Undang – Undang Keuangan Negara dan Undang – Undang
Perbendaharaan Negara yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014
tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah. Disebutkan dalam Pasal 1 angka 21
sebagai berikut :
Penyertaan Modal Pemerintah Pusat/Daerah adalahpengalihan kepemilikan
Barang Milik Negara/Daerahyang semula merupakan kekayaan yang
tidakdipisahkan menjadi kekayaan yang dipisahkan untukdiperhitungkan
sebagai modal/saham negara ataudaerah pada badan usaha milik negara,
badan usahamilik daerah, atau badan hukum lainnya yang dimilikinegara.

Kaidah hukum di atas memunculkan beberapa kesimpulan :


1. PMN berasal dari kekayaan yang tidak dipisahkan menjadi kekayaan
yang dipisahkan;
2. PMN dijadikan modal BUMN dan/atau badan hukum lainnya yang
dimiliki negara.
Setahun sebelum peraturan tersebut disahkan, telah diterbitkan Peraturan Commented [CPD66]: Terhadap yang diwarna kuning,
apakah pas jika pengertian- pengertian tersebut tetap
Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang Penyertaan dan Penatausahaan Modal dimasukan? Saya takut judul sub bab yaitu pengertian
berdasarkan PP 6/2006 tidak konsisten dengan isinya.
Negara pada BUMN dan Perseroan Terbatas. Rumusan Pasal 1 angka 7
memberikan definisi Penyertaan Modal sebagai berikut :
Penyertaan Modal Negara adalah pemisahan kekayaan negara dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan atau penetapan cadangan
perusahaan atau sumber lain untuk dijadikan sebagai modal BUMN
dan/atau Perseroan Terbatas lainnya, dan dikelola secara korporasi.

Universitas Indonesia
52

Yang dimaksud “Perseroan Terbatas Lain” pada kaidah hukum di atas


adalah perseroan terbatas yang tidak termasuk persero.122Sedangkan yang
dimaksud Persero sendiri adalah BUMN yang berbentuk Perseroan Terbatas.
Sehingga maksud dari Perseroan Terbatas Lain dapat diartikan luas sebagai badan
usaha selain BUMN yang berbentuk Perseroan Terbatas.
Definisi PMN juga dapat ditemukan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 49
Tahun 2011 tentang Investasi Pemerintah, Pasal 1 angka 4 menyebutkan
“Penyertaan Modal adalah bentuk Investasi Pemerintah pada Badan Usaha dengan
mendapat hak kepemilikan”. Kemudian yang dimaksud Badan Usaha dalam Pasal
1 angka 7 tersebut adalah badan usaha swasta berbentuk Perseroan Terbatas,
Badan Usaha Milik Negara (Persero), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dan
koperasi.
Terdapat perbedaan pihak yang dapat diberi PMN, pada Peraturan
Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006, Peraturan Pemerintah Nomor 44 tahun 2005,
maupun Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008. PP Pengelolaan Barang
Milik Negara dapat memberikan PMN kepada BUMN, BUMD atau badan usaha
milik negara lainnya. Sedangkan PP Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara
pada BUMN dan PT mampu memberikan penyertaan modal negara kepada
BUMN dan Perseroan Terbatas lain. Lebih luas lagi pada Peraturan Pemerintah
Nomor 1 Tahun 2008, selain diberikan kepada BUMN dan BUMS berbentuk PT,
penyertaan modal dapat diberikan kepada BUMD dan koperasi. Hal ini berarti
pihak yang dapat menerima penyertaan modal dalam Peraturan Pemerintah
Nomor 1 Tahun 2008 lebih luas dari pada Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun
2016 dan Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006. Serta pemberian PMN
kepada swasta dimungkinkan oleh PP 72 Tahun 2016 dan PP 1 Tahun 2008.
Jika invetasi surat berharga dapat berupa saham dan surat utang, maka
penyertaan modal negara yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara berdasarkan Pasal 2 ayat (2) dapat berupa dana segar, barang milik negara,
piutang negara pada BUMN atau Perseroan terbatas, saham milik negara pada

122
Indonesia, PP Tata Cara Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara, Ps. 1 angka 4

Universitas Indonesia
53

BUMN atau Perseroan Terbatas; dan aset negara lainnya. Kepemilikan atas saham
atau modal ini kemudian dicatat sebagai investasi jangka panjang.123
Menurut Pasal 63 PP Nomor 6 Tahun 2006, bentuk penyertaan modal
negara dapat berupa :
a. tanah dan/atau bangunan yang telah diserahkan kepadapengelola barang
untuk barang milik negara dangubernur/bupati/walikota untuk barang
milik daerah;
b. tanah dan/atau bangunan yang dari awal pengadaaannyadirencanakan
untuk disertakan sebagai modal pemerintahpusat/daerah sesuai yang
tercantum dalam dokumenpenganggaran;
c. barang milik negara/daerah selain tanah dan/ataubangunan yaitu barang
milik negara/daerah selain tanah dan/ataubangunan yang dari awal
pengadaannya untukdisertakan sebagai modal pemerintah maupun
barang milik negara/daerah selain tanah dan/ataubangunan yang lebih
optimal untuk disertakansebagai modal pemerintah.124
Meskipun Penyertaan Modal termasuk dalam jenis Investasi Pemerintah
namun dengan dimilikinya peraturan teknis khusus yang mengatur PMN, hal ini
mengonstruksikan bahwa PMN tidak berada dalam bangunan yang sama dengan
Investasi Pemerintah. Sengketa Kewenangan antar Lembaga Negara Nomor
2/SKLN-X/2012 antara Presiden RI melawan DPR RI dan BPK RI menjadi
contoh bahwa antara Investasi Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara tidak
terdapat batas yang jelas.

2.3.2 Kekayaan Negara yang Dipisahkan dalam Penyertaan Modal Negara Commented [CPD67]: Sub sub bab ini berbicara tentang
asal usul PMN pada BUMN sebagaimana PP 6/2006
Sesuai amanat Pasal 23C Undang-Undang Dasar NRI 1945, dibentuk
Commented [K268]: Sebenarnya adakah implikasi dari
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara. Pasal 2 status hukum kekayaannya, kekayaan yang dipisahkan
dengan yang di PIP?
menentukan ruang lingkup keuangan negara yang antara lain meliputi kekayaan Jika jelas ada, boleh dicantumkan.
Bila tidak, ya tak perlu dicantumkan.
yang dipisahkan pada perusahaan negara/perusahaan daerah dan kekayaan pihak
lain yang diperoleh dengan menggunakan fasilitas yang diberikan pemerintah.
Berikut bunyi Pasal 2 :

123
Indonesia, PP Tata Cara Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara, Ps. 2A ayat (5)
124
Penjelasan Pasal 63 ayat (1) PP Pengelolaan Barang Milik Negara

Universitas Indonesia
54

a. Hak negara untuk memungut pajak, mengeluarkan dan mengedarkan


uang dan melakukan pinjaman;
b. Kewajiban negara untuk menyelenggarakan tugas layanan umum
pemerintahan negara dan membyara tagihan pihak ketiga;
c. Penerimaan Negara;
d. Pengeluaran Negara;
e. Penerimaan Daerah;
f. Pengeluaran Daerah;
g. Kekyaan negara/kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihak
lain berupa uang, surat berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain
yang dapat dinilai dengan uang, termasuk kekayaan yang dipisahkan
pada perusahaan negara/perusahaan daerah;
h. Kekayaan pihak lain yang dikusai oleh pemerintah dalam rangka
penyelenggaraan tugas pemerintahan dan/atau kepentingan umum;
i. Kekayaan pihak lain yang diperoleh dengan menggunakan fasilitas yang
diberikan pemerintah.

Masuknya kekayaan negara yang dipisahkan pada perusahaan negara


sebagai bagian dari keuangan negara di atas didasarkan pada gagasan pemikiran
bahwa Pemerintah wajib menyelenggarakan pelayanan publik dalam rangka
mencapai tujuan bernegara sebagaimana diamanatkan dalam pembukaan UUD
1945.125
Walau demikian, secara yuridis Pasal 2 Undang-Undang Keuangan Negara
telah memperluas kepemilikan negara dalam hal keuangan. Di sisi lain, kaidah
tersebut bertentangan dengan Pasal 23 ayat (1) UUD NRI 1945 yang membatasi
APBN sebagai wujud keuangan negara, dan tidak diwujudkan dalam bentuk
hukum yang lain.126
PadaPasal 4 ayat (1) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang
BUMN menyatakan bahwa modal BUMN berasal dari kekayaan negara yang
dipisahkan. Sebagaimana dalam penjelasan Pasal 4 ayat (1) Undang-Undang
BUMN dikatakan bahwa :
Yang dimaksud dengan dipisahkan adalah pemisahan kekayaan negara dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara untuk dijadikan penyertaan
modal negara pada BUMN untuk selanjutnya pembinaan dan Belanja

125
BPK RI, Kekayaan Negara yang Dipisahkan : Apakah Tidak Termasuk Keuangan Negara?,
http://www.bpk.go.id/news/kekayaan-negara-yang-dipisahkan-apakah-tidak-termasuk-keuangan-negara
diakses 5 Desember 2018
126
Dian P. Siamatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 18

Universitas Indonesia
55

Negara, namun pembinaan dan pengelolaannya didasarkan pada prinsip-


prinsip perusahaan yang sehat.

Pemisahan kekayaan negara menurut Lampiran X Peraturan Menteri


Keuangan Nomor 96/PMK.06/2007 tentang Tata Cara Pelaksanaan Penggunaan,
Pemanfaatan, Penghapusan, dan Pemindahtanganan Barang Milik Negara,
merupakan pengalihan kepemilikan barang milik negara yang semula merupakan
kekayaan negara yang tidak dipisahkan menjadi kekayaan negara yang dipisahkan
untuk diperhitungkan sebagai modal (aset/kekayaan) badan hukum. Hal ini berarti
ada pengalihan kepemilikan yang berarti ada pengalihan hak dan tanggung jawab
atas kekayaan yang dipisahkan.127
Proudhon dalam teorinya mendalilkan bahwa pemisahan
kekayaan/keuangan negara merupakan tindakan hukum negara sebagai badan
hukum publik kepada badan hukum lainnya agar segala hak dan kewajibannya
beralih dari hak dan kewajiban negara menjadi hak dan kewajiban negara menjadi
hak dan kewajiban badna hukum tersebut. Oleh karena itu, negara sebagai badan
hukum publik dan APBN sebagai keuangan negara tidak mendapatkan kewajiban
apapun atas kekayaan/keuangan yang dipisahkan, termasuk di dalamnya
kewajiban membayar tagihan atau risiko apapun yang muncul dari kekayaan
/keungan yang telah dipisahkan.128
Dalam perkembangannya, ketentuan modal BUMN dari kekayaan negara
yang dipisahkanmelalui penyertaan ini menjadi polemik bagi sebagian pihak,
pasalnya ketika kekayaan negara yang berasal dari APBN telah dijadikan
penyertaan modal pada BUMN maka APBN tersebut menjadi kekayaan negara
yang dipisahkan dan bertransformasi statusnya menjadi keuangan privat yang
dimiliki oleh perusahaan.
Terjadinya pemisahan kekayaan negara tersebut disebabkan oleh aktivitas
penyertaan modal pada BUMN Persero dan/atau Perseroan Terbatas yang
selanjutnya tidak lagi menjadi kekayaan negara. Dian Puji N. Simatupang dalam
bukunya Paradoks Rasionalitas memaknai frasa “kekayaan yang dipisahkan yang

127
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm 127
128
Ibid

Universitas Indonesia
56

ditetapkan dalam APBN dan APBD” pada Pasal 1 angka 1 Undang-Undang


Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara yaitu sepanjang kekayaan
tersebut masih ditetapkan (termuat) dalam APBN/APBD, belum dilakukan
tindakan hukum pemisahan kekayaan dengan peraturan pemerintah, masih
termasuk perbendaharaan negara. Akan tetapi, setelah kekayaan/keuangan negara
tersebut dipisahkan dengan peraturan pemerintah dan menjadi kekayaan/keuangan
badan hukum yang menerima karena segala hak dan kewajibannya tidak lagi
menjadi hak dan kewajiban negara.
Dian Puji N. Simatupang dalam disertasinya juga membawa bukti hukum
yang konkret kekayaan/keuangan negara yang dipisahkan tidak lagi menjadi
kekayaan/keuangan negara adalah :
a. Penyimpanan uangnya tidak lagi masuk ke kas negara sebagai tempat
penyimpanan uang negara yang ditentukan menteri keuangan selaku bendahara
umum negara, padahal pada asasnya semua penerimaan harus segera
disetorkan ke kas negara dan semua pengeluaran berasal dari kas negara;
b. Hak dan kewajiban yang muncul atas kekayan/keuangan negara yang
dipisahkan tidak lagi menjadikan undang-undang APBN sebagai dasar
penerimaan (hak) dan pengeluaran (kewajiban);
c. Menteri keuangan selaku bendahara umum negara tidak memiliki wewenang
atas keuangan yang sudah dipisahkan kecuali dalam kedudukannya sebagai
wakil negara sebagai pemegang saham yang kedudukan hukumnya sama
dengan pemegang saham lainnya menurut Undang-Undang Nomor 40 Tahun
2007 tentang Perseroan Terbatas;
d. Kewajiban tagihan san/atau risiko yang muncul atas kekayaan/keuangan negara
yang dipisahkan tidak menajdi beban APBN dan tidak muncul dalam daftar
isian pelaksanaan anggaran (DIPA), yang merupakan dokumen pelaksanaan
anggaran.

2.3.3 Dualisme Status Keuangan Penyertaan Modal Negara Commented [CPD69]: Karena PP 6/2006 merupakan
PMN ke BUMN, maka sub sub bab ini berbicara tentang
Menurut rezim Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang dualisme status keuangan BUMN.

Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, Penyertaan modal negara (PMN) Commented [K270]: Lihat K267

Universitas Indonesia
57

merupakan proses pemisahan aset negara menjadi modal di BUMN. 129PMN dapat
berupa tanah, bangunan, atau barang selain tanah dan bangunan. 130 PMN yang
berasal dari kekayaan negara yang dipisahkan menimbulkan polemik
berkepanjangan. Terdapat peraturan yang menyatakan bahwa keuangan yang
dijadikan penyertaan modal negara merupakan bagian dari keuangan negara
namun terdapat pula peraturan yang mengklaim bahwa keuangan yang dijadikan
PMN telah bertransformasi menjadi keuangan BUMN.

2.3.3.1 Penyertaan Modal Negara sebagai Bagian Keuangan Negara


berdasarkan Peraturan di Indonesia
a. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
Kelahiran Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan
Negara merupakan amanat Pasal 23C UUD NRI 1945. Peraturan ini memperluas
ruang lingkup keuangan negara dimulai dari definisi keungan negara pada Pasal 1
angka 1 yaitu “semua hak dan kewajiban negara yang dapat dinilai dengan uang
serta segala sesuatu baik berupa uang maupun barang yang dapat dijadikan milik
negara.” Konsep yang demikian ini menjelaskan negara memiliki kepentingan
mempertahankan hak milik atas subjek hukum lain yang dianggap diperoleh
melalui kepentingan dan kewajiban negara. Termasuk melalui aktivitas
penyertaan modal negara pada suatu badan hukum lain. Perluasan ruang lingkup
keuangan negara semakin jelas digambarkan oleh Pasal 2 UU Keuangan Negara
yaitu :
a. Hak negara untuk memungut pajak, mengeluarkan dan mengedarkan
uang dan melakukan pinjaman;
b. Kewajiban negara untuk menyelenggarakan tugas layanan umum
pemerintahan negara dan membyara tagihan pihak ketiga;
c. Penerimaan Negara;
d. Pengeluaran Negara;
e. Penerimaan Daerah;
f. Pengeluaran Daerah;
g. Kekayaan negara/kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihak
lain berupa uang, surat berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain
yang dapat dinilai dengan uang, termasuk kekayaan yang dipisahkan
pada perusahaan negara/perusahaan daerah;

129
130

Universitas Indonesia
58

h. Kekayaan pihak lain yang dikusai oleh pemerintah dalam rangka


penyelenggaraan tugas pemerintahan dan/atau kepentingan umum;
i. Kekayaan pihak lain yang diperoleh dengan menggunakan fasilitas yang
diberikan pemerintah.

Klaim atas penyertaan modal negara sebagai bagian dari keuangan negara
termaktub pada Pasal 2 huruf g di mana kekayaan negara yang dikelola sendiri
atau oleh pihak lain termasuk kekayaan yang dipisahkan menajdi bagian dari
keuangan negara.
Selanjutnya Pasal 24 ayat (1), (2) dan (7) UU Keuangan Negara
menjelaskan bahwa Penyertaan Modal Negara dapat terjadi dalam rangka
hubungan keuangan antara pemerintah dan perusahaan negara, perusahaan daerah,
perusahaan swasta, serta badan pengelola dana masyarakat.
Pemerintah dapat memberikan pinjaman/hibah/penyertaan modal kepada
dan menerima pinjaman/hibah dari perusahaan negara/daerah.

Pembinaan pinjaman/hibah/penyertaan modal dan penerimaan


pinjaman/hibah sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) terlebih dahulu
ditetapkan dalam APBN/APBD.

Dalam keadaan tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional,


Pemerintah Pusat memberikan pinjaman dan/atau melakukan penyertaan
modal kepada perusahaan swasta setelah mendapat persetujuan DPR.

Penyertaan modal kepada perusahaan negara/daerah dan khususnya kepada


perusahaan swasta dengan syarat dalam rangka penyelamatan perekonomian
nasional dapat dilakukan sepanjang ditetapkan terlebih dahulu dalam
APBN/APBD dan mendapat persetujuan DPR. Dengan dilaluinya proses
penetapan APBN dan perizinan DPR maka jelas penyertaan modal merupakan
bagian dari keuangan negara.

b. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara


Sebagaimana telah dijelaskan di atas bahwa investasi termasuk dalam rezim
keuangan negara yang pelaksanaannya diilhami Pasal 41 Undang-Undang Nomor
1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara. Penyertaan modal merupakan
salah satu bentuk investasi langsung pemerintah sehingga penyertaan modal juga
merupakan bagian dari keuangan negara. Dalam Pasal 41 UU Perbendaharaan

Universitas Indonesia
59

Negara terdapat pengaturan tentang investasi langsung dan penyertaan modal


sebagai bagian dari investasi.
(1) Pemerintah dapat melakukan investasi jangka panjang untuk memperoleh
manfaat ekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya.
(2) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dalam bentuk
saham, surat utang, dan investasi langsung.
(3) Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur dengan peraturan
pemerintah.
(4) Penyertaan modal pemerintah pusat pada perusahaan negara/daerah/
swasta ditetapkan dengan peraturan pemerintah.
(5) Penyertaan modal pemerintah daerah pada perusahaan
negara/daerah/swasta ditetapkan dengan pengaturan daerah.

Gagasan yang menyatakan bahwa penyertaan modal negara sebagai salah


satu bentuk investasi pemerintah muncul dalam Pasal ini. Bahwa penyertaan
modal terjadi setelah ditetapkan peraturan pemerintah, maka jelas penyertaan
modal merupakan bagian dari keuangan negara.

c. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan


Tanggung Jawab Keuangan Negara
Latar belakang pembentukan peraturan yang mengatur tentang mekanisme
pertanggungjawaban penggunaan keuangan negara adalah adanya konsekuensi
yang timbul dari prinsip yang terkandung di dalam UU Keuangan Negara dan UU
Perbendaharaan Negara. Mekanisme pertanggungjawaban tersebut diawali oleh
tindakan yang disebut ‘pemeriksaan’, yang memiliki pengertian sebagai berikut:
Pemeriksaan adalah proses identifikasi masalah, analisis, dan evaluasi yang
dilakukan secara independen, obyektif, dan profesional berdasarkan standar
pemeriksaan, untuk menilai kebenaran, kecermatan, kredibilitas, dan
keandalan informasi mengenai pengelolaan dan tanggungjawab keuangan
negara.131

Kegiatan pemeriksaan keuangan negara dalam hal ini, meliputi kegiatan


pengelolaan keuangan negara dan tanggung jawab keuangan negara. Dimana,
keduanya didefiniskan oleh Pasal 1 angak 6 dan Pasal 1 angka 7 UU Pemeriksaan
Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara sebagai :

131
Indonesia, Undang-Undang Pemeriksaan Pengelolaan dan tanggung Jawab Keuangan Negara,
UU No. 15 Tahun 2004, LN No. 66 Tahun 2004, TLN No. 4400, Ps. 1 angka1.

Universitas Indonesia
60

Pengelolaan Keuangan Negara adalah keseluruhan kegiatan pejabat


pengelola keuangan sesuai dengan kedudukan dan kewenangannya, yang
meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan pertanggungjawaban.
Tanggung Jawab Keuangan Negara adalah kewajiban pemerintah untuk
melaksanakan pengelolaan Keuangan Negara secara tertib, taat pada
peraturan perundang-undangan, efisien, ekonomis, efektif, dan transparan,
dengan memperhatikan rasa keadilan dan kepatuhan.
UU Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara
memberikan kewenangan secara atribusi kepada Badan Pemeriksa Keuangan
Republik Indonesia (BPK-RI) subyek hukum yang berwenang melakukan
pemeriksaan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara. Lebih lanjut,
proses pemeriksaan demikian meliputi ruang lingkup keuangan negara yang
ditentukan dalam Pasal 2 UU Keuangan Negara, yang mana salah satu unsur
keuangan negara tersebut adalah :
Kekayaan negara/kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihak lain
berupa uang, surat berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain yang dapat
dinilai dengan uang, termasuk kekayaan yang dipisahkan pada perusahaan
negara/perusahaan daerah.132

Uraian kaidah hukum di atas mengartikan bahwa penyertaan modal negara


yang bersumber dari kekayaan negara yang dipisahan pada perusahaan
negara/perusahaan daerah dikategorikan sebagai salah satu objek pemeriksaan
pengelolaan keuangan dan tanggung jawab keuangan negara. Artinya terhadap
perusahaan negara/perusahaan daerah yang memperoleh penyertaan modal negara
dapat diperiksa oleh BPK-RI atas alas hukum tersebut. Dengan masuknya
perusahaan negara/perusahaan daerah yang menerima penyertaan modal sebagai
objek pemeriksaan BPR-RI maka penyertaan modal adalah bagian dari keuangan
negara.

d. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2006 tentang Badan Pemeriksa Keuangan


Menurut konstitusi, pemeriksaan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan
negara dilakukan oleh suatu lembaga negara yang bernama Badan Pemeriksa
Keuangan. Hal tersebut diatur dalam Pasal 23E yat (1) UUD 1945 yang
menyatakan bahwa “untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab tentang
keuangan negara diadakan satu Badan Pemeriksaan Keuangan yang bebas dan

132
Indonesia, Undang-Undang Keuangan Negara, Pasal 2 huruf (g)

Universitas Indonesia
61

mandiri”. Kaedah hukum yang tercantum pada Pasal 23E UUD NRI 1945
dijabarkan ke dalam bentuk undang-undang oleh Presiden bersama Dewan
Perwakilan Rakyat dengan bentuk Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2006
tentang Badan Pemeriksa Keuangan. Sebagaimana Pasal 1 angka 1 UU BPK
menyebutkan bahwa :
BPK adalah lembaga negara yang bertugas untuk memeriksa pengelolaan
dan tanggung jawab keuangan negara sebagaimana dimaksud dalam
Undang-Undang Dasar 1945.

Makna dan arti keuangan negara dalam konteks UU BPK diartikan oleh
Pasal 1 angka 7 UU BPK sebagai :
Keuangan negara adalah semua hak dan kewajiban negara yang dapat dinilai
dengan uang, serta segala sesuatu baik berupa uang maupun berupa barang
yang dapat dijadikan milik negara berhubung dengan pelaksanaan hak dan
kewajiban tersebut.

Pemaknaan keuangan negara di atas menjelaskan bahwa negara melakukan


klaim atas segala hal yang berhubungan dengan pelaksanaan hak dan kewajiban
yang menggunakan uang dan barang negara, seperti barang maupun uang yang
diberikan negara untuk memfasilitasi badan hukum perdata. Termasuk penyertaan
modal negara pada BUMN dan Perseroan terbatas yang merupakan badan hukum
perdata menjadi obyek pemeriksaan BPK. Aturan demikian ini secara serta merta
mendaulat penyertaan modal negara pada entitas hukum lain yang sejatinya
memiliki kekayaan badan hukum sendiri yang terpisah dari badan hukum publik
negara sebagai keuangan negara.

e. Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang


Milik Negara/Daerah
Menjadi penting melakukan pengelolaan atas Barang Milik Negara yang
notabene menjadi salah satu instrumen operasional kegiatan pemerintahan.
Peraturan ini dibentuk sebagai amanat Pasal 49 ayat (6) Undang-Undang
Perbendaharaan Negara. Pengelolaan Barang Milik Negara meliputi
PerencanaanKebutuhan dan penganggaran, pengadaan, Penggunaan,Pemanfaatan,
pengamanan dan pemeliharaan, Penilaian,Pemindahtanganan, Pemusnahan,
Penghapusan, Penatausahaan,dan pembinaan, pengawasan dan

Universitas Indonesia
62

pengendalian.Penyertaan merupakan salah satu cara pengelolaan Barang Milik


Negara dengan memindahtangankan kepada pihak lain.
Peraturan ini memberikan definisi tentang Penyertaan Modal sebagai
berikut:
Penyertaan Modal Pemerintah Pusat/Daerah adalahpengalihan kepemilikan
Barang Milik Negara/Daerahyang semula merupakan kekayaan yang
tidakdipisahkan menjadi kekayaan yang dipisahkan untukdiperhitungkan
sebagai modal/saham negara ataudaerah pada badan usaha milik negara,
badan usahamilik daerah, atau badan hukum lainnya yang dimilikinegara. 133

Dari konstruksi pasal di atas sudah sangat jelas bahwa sumber PMN berasal
dari kekayaan yang tidak dipisahkan. Untuk menjadi kekayaan yang dipisahkan
perlu dilakukan prosedur rigid yang telah diatur dalam peraturan terdahulu,
Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara. Sebagai barang milik negara, modal/saham yang nyata nyata bersumber
dari kekayaan tidak dipisahkan diperlukan izin DPR terlebih dahulu.

f. Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah


Untuk membantu pelaksanaan investasi pemerintah oleh Menteri Keuangan
sebagai Bendahara Umum Negara (BUN) dapat dibentuk Badan Investasi
Pemerintah (BIP) dengan pola keuangan Badan Layanan Umum (BLU)
berdasarkan Pasal 3 ayat (4) Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang
Investasi Pemerintah.
BIP sebagai satuan kerja di bawah kementerian keuangan merupakan satu
kesatuan yang tidak dapat terpisahkan terutama dalam hal pembuatan rencanan
anggaran maupun laporan keuangan dengan induk organisasinya yaitu
Kementerian Keuangan. Penyertaan Modal Negara yang dilaksanakan oleh BIP
sudah tentu merupakan keuangan negara.

2.3.3.2 Penyertaan Modal Negara sebagai Bukan Bagian Keuangan Negara


berdasarkan Ketentuan di Indonesia
a. Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara

133
Indonesia, Peraturan Pemerintah tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, PP No. 27
Tahun 2014, LN No. 92 Tahun 2014, TLN. 5533, Ps. 1 angka 21

Universitas Indonesia
63

Salah satu sumber kekayaan BUMN berasal dari penyertaan modal negara.
UU BUMN mengamini bahwa kekayaan BUMN merupakan kekayaan privat yang
bersumber dari kekayaan negara yang telah dipisahkan. Sehingga telah tiada
sangkut pautnya antara keuangan BUMN, sebagai badan hukum perdaat yang
terpisah daari negara, dengan keuangan negara. Ketentuan yang menyatakan
bahwa keuangan BUMN berasal dari Penyertaan Modal Negara dapat ditemukan
dalam definisi BUMN di Pasal 1 angka 1 UU BUMN yaitu “BUMN adalah badan
usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh negara melalui
penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan negara yang dipisahkan.”
Selanjutnya, UU BUMN turut memberikan pengertian definisi kekayaan
negara yang dipisahkan. Berdasarkan Pasal 1 angka 10 disebutkan bahwa:
Kekayaan Negara yang Dipisahkan adalah kekayaan yang berasal dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk dijadikan
penyertaan modal pada Perser dan/atau Perum serta perseroan terbatas
lainnya.

Pasal tersebut mempertegas peruntukan kekayaan negara yang dipisahkan hanya


untuk dijadikan penyertaan modal negara dalam rangka pendirian BUMN.
Pemisahan kekayaan negara ini mengandung makna pemerintah menyisihkan
kekayaan negara untuk dijadikan modal penyertaan guna dijadikan modal
pendirian perseroan atau untuk menambah dan memperkuat struktur permodalan
perseroan terbatas dalam meningkatkan kegiatan usahanya. 134 Kekayaan yang
dipisahkan tersebut dalam BUMN Persero adalah berbentuk saham yang dimiliki
oleh negara, bukan harta kekayaan BUMN Persero tersebut.135 Kepemilikan
saham demikian yang kemudian mengahsilkan deviden sehingga, memberikan
keuntungan pendapatan bagi negara sebagai pemegang saham. Pendapatan
demikianlah yang harus dianggap sebagai keuangan negara. 136

134
Arifin P. Soeria Atmadja, Transformasi Status Hukum Uang Negara sebagai Teori Keuangan
Publik yang Berdimensi penghormatan terhadap Badan Hukum, hlm.20
135
Erman rajaguguk, “Peranan Hukum dalam Mendorong BUMN Meningkatkan Pendpaatan
Negara dan Kesejahteraan rakyat”, makalah disampaikan pada Seminar “Peranan BUMN dalam
Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Negara”, (Jakarta, 28 Juli 2008), hlm. 3
136
Public finance is concerned with the income and expenditure of public authorities, and
with the adjustment of the one to the other dalam Hugh Dalton, Principles of Public Finance,
(London: Routledge & Kegan Paul Limited, 1935), hlm. 5

Universitas Indonesia
64

Adanya perspektif yang menganggap bahwa kekayaan BUMN dari PMN


bukan bagian dari keuangan negara menimbulkan implikasi pada keharusan
pengelolaan BUMN Persero berdasarkan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan
yang baik (good corporate governance). Hal demikian merupakan
pengejawantahan terhadap ketentuan hukum Pasal 11 UU BUMN yang
menyebutkan bahwa, terhadap BUMN Persero berlaku segala ketentuan dan
prinsip-prinsip yang berlaku bagi perseroan terbatas sebagaimana diatur dalam
Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

b. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Peraturan


Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyertaan dan
Penatausahaan Modal Negara pada Badan Usaha Milik Negara dan Perseroan
Terbatas
Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2006 tentang Penatausahaan dan
Penyertaan Modal Negara secara khusus mengatur tentang garis-garis besar
pelaksanaan Penyertaan Modal Negara. Pasal 2 ayat (1) menyatakan bahwa :
Penyertaan modal negara dalam BUMN dan Perseroan Terbatas bersumber
dari :
a. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara;
b. Kapitalisasi Cadangan; dan/atu
c. Sumber lainnya.

Tindakan penyertaan modal ditegaskan bahwa penyertaan modal berasal


dari modal negara yang berasal dari kekayaan negata yang dipisahkan yanng telah
berubah wujudnya menjadi saham dan pengelolaannya dilakukan tanpa adanya
mekanisme Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, sebagaimana ditentukan
dalam Pasal 2A. Peraturan Pemerintah ini mengakui dengan tegas bahwa, telah
adanya perubahan status demikian diakui secara tegas dalam Pasal 2A ayat (3)
dan (4) yang menyatakan bahwa :
3) kekayaan sebagaima dimaksud dalam Pasal 2 ayat (2) yang dijadikan
penyertaan modal negara apda BUMN atau Perseroan Terbatas,
bertransformasi menajdi saham/modal negara pada BUMN atau
Perseroan Terbatas;
4) kekayaan negara yang bertransformasi sebagaimana dimaksud pada ayat
(3), menjadi kekayaan BUMN atau Perseroan Terbatas tersebut.

Universitas Indonesia
65

5) Kepemilikan atas saham/modal negara pada BUMN atau Perseroan


Terbatas dicatat sebagai investasi jangka panjang sesuai dengan
presentasi kepemilikan Pemerintah pada BUMN atau Perseroan terbatas.

Produk hukum ini mengamini dengan tegas bahwa, kekayaan negara yang
telah dipisahkan ke dalam BUMN (Persero) telah bertransformasi menjadi
saham/modal negara yang berkedudukan sebagai kekayaan BUMN (Persero)
dengan status sebagai uang privat.Keberadaan produk hukum ini sejatinya juga
telah mengarah pada upaya pemerintah Indonesia dalam merealisasikan kebijakan
Holding Company BUMN Persero. Marwah dari ketentuan Peraturan Pemerintah
ini mengakui adanya pemisahan antara keuangan negara dengan kekayaan BUMN
Persero sehingga, kekayaan negara yang telah dipisahkan untuk modal BUMN
Persero sudah tidak dianggap lagi sebagai bagian dari keuangan negara.

Universitas Indonesia
66

BAB 3
MEKANISME PELAKSANAAN INVESTASI PEMERINTAH DAN
PENYERTAAN MODAL NEGARA

3.1 Kekuasaan atas Pengelolaan Keuangan Negara Commented [CPD71]: urutan bab ini sudah diperbarui :

Penyelanggaraan pemerintahan menimbulkan hak dan kewajiban yang dapat kekuasaan pengelolaan keuangan negara
tata cara investasi
dinilai dengan uang. Keuangan sebagai salah satu motor penggerak fungsi tata cara PMN
pemerintah perlu dilakukan pengelolaan secara tepat, salah satunya dengan sub sub bab pada kekuasaan pengelolaan keuangan negara
sudah dihapus dan digabungkan
mengatur pihak – pihak yang berhak melakukan pengelolaan keuangan negara.
Bab II Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
telah melakukan pengaturan pengelolaan keuangan negara. Pada Pasal 6 ayat (1)
dijelaskan bahwa Presiden selaku Kepala Pemerintahan memegang kekuasaan
pengelolaan keuangan negara sebagai bagian dari kekuasaan pemerintahan.
Dalam penjelasan Pasal 6 ayat (1) Undang – Undang Nomor 17 Tahun
2003 tentang Keuangan Negara diatur bahwa kekuasaan tersebut meliputi
kewenangan yang bersifat umum dan kewenangan yang bersifat khusus.
Kewengan yang bersifat umum meliputi penetapan arah kebijakan umum, strategi,
dan prioritas dalam pengelolaan APBN, antara lain penetapan pedoman
pelaksanaan dan pertanggungjawaban APBN, penetapan pedoman penyusunan
rencana kerja Kementerian Negara/lembaga (K/L), penetapan gaji dan tunjangan,
serta pedoman pengelolaan penerimaan negara. Sedangkan, kewenangan yang
sifatnya khusus meliputi keputusan/kebijakan teknis yang berkaitan dengan
pengelolaan APBN, antara lain keputusan sidang kabinet di bidang pengelolaan
APBN, keputusan rincian APBN, keputusan dan perimbangan, dan penghapusan
aset dan piutang negara.
Presiden sebagai pemegang kekuasaan pemerintahan137 dan kekuasaan
pengelolaan keuangan negara dalam mengelola cabang-cabang produksi dan
kekayaan alam Indonesia sebagaimana Pasal 33 ayat (2) dan ayat (3) UUD 1945,
137
Kekuasaan eksekutif atau pemerintahan negara oleh Presiden diatur dan ditentukan dalam Bab
III UUD 1945 mengenai Kekuasaan Pemerintahan Negara. Dalam Bab III UUD 1945 ini berisi 17 pasal yang
mengatur berbagai aspek mengenai Presiden dan lembaga kepresidenan, termasuk rincian kewenangan yang
dimilikinya dalam memegang kekuasaan pemerintah. Pasal 4 ayat (1) UUD 1945 menyatakan “Presiden
Republik Indonesia memegang kekuasaan pemerintahan menurut Undang-Undang Dasar.”

Universitas Indonesia
67

dalam menjalankan tugasnya Persiden dibantu menteri – menteri negara yang


membidangi urusan tertentu dalam pemerintahan sebagaimana diatur dalam Pasal
17 ayat (1) dan ayat (3) UUD 1945.
Dalam menjalankan kekuasaan pengelolaan keuangan negara, Presiden
dapat menguasakan kekuasaan tersebut kepada :
1. Menteri Keuangan selaku Pengelola Fiskal dan Wakil Pemerintah dalam
kepemilikankekayaan negara yang dipisahkan. Menteri Keuangan sebagai
pembantu Presiden dalam bidang keuangan pada hakekatnya berperan
sebagai Chief of Financial Officer(CFO) Pemerintah Republik
Indonesia.138Dalam rangka pelaksanaan kekuasaan atas pengelolaan fiskal,
Menteri Keuanganmempunyai tugas sebagai berikut : a). menyusun kebijakan
fiskal dan kerangka ekonomimakro; b). menyusun rancangan APBN dan
rancangan Perubahan APBN; c). mengesahkan dokumen pelaksanaan
anggaran; d). melakukan perjanjian internasionaldi bidang keuangan; e).
melaksanakan pemungutan pendapatan negara yang telahditetapkan dengan
undang-undang; f). melaksanakan fungsi bendahara umum negara; g).
menyusun laporan keuangan yang merupakan pertanggungjawaban
pelaksanaanAPBN; h). melaksanakan tugas tugas lain di bidang pengelolaan
fiskal berdasarkanketentuan undang-undang.139
Selanjutnya sub bidang pengelolaan fiskal terdiri dari fungsi-fungsi
pengelolaankebijakan fiskal dan kerangka ekonomi makro, penganggaran,
administrasi perpajakan,administrasi kepabeanan, perbendaharaan, dan
pengawasan keuangan.140 Dalammenjalankan kuasa pengelola fiskal tersebut,
Menteri Keuangan jugamelaksanakan fungsi Bendahara Umum Negara.
Sebagai Bendahara Umum Negara, Menteri Keuangan mempunyai
beberapa tugas dan kewenangan, salah satu kewenangan yang
dimilikinyaadalah melakukan pengelolaan investasi, sebagaimana yang diatur
dalamPasal 7 ayat (1) dan ayat (2) huruf h UU Perbendaharaan Negara.
Sebagai Bendahara Umum Negara, Menteri Keuangan juga berwenang

138
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, Penjelasan Umum hlm. 3
139
Direktorat Penyusunan APBN Kementerian Keuangan RI, Dasar – Dasar Praktek Penyusunan
APBN di Indonesia, (Jakarta : 2004), hlm.4
140
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, Penjelasan Umum hlm. 3

Universitas Indonesia
68

mengelolakeuangan seutuhnya (sebagai kasir, pengawas, sekaligus manajer)


yang diatur lebih lanjut dalam Pasal 7 ayat (2) UU 1/2004.Menteri Keuangan
juga merupakan wakil Pemerintah dalam kepemilikan kekayaan negara yang
dipisahkan
2. Menteri/Pimpinan Lembaga selaku Pengguna Anggaran/Pengguna
Barangkementerian negara/lembaga yang dipimpinnya. Setiap
menteri/pimpinan lembagapada hakekatnya adalah Chief of Operational
Officer (COO) untuk suatu bidang tertentupemerintahan, yang mempunyai
tugas sebagai berikut: a). menyusun rancangananggaran kementerian
negara/lembaga yang dipimpinnya; b). menyusun dokumenpelaksanaan
anggaran; c). melaksanakan anggaran kementerian negara /lembagayang
dipimpinnya; d). melaksanakan pemungutan penerimaan negara bukan pajak
danmenyetorkannya ke kas negara; e). mengelola piutang dan utang negara
yang menjaditanggung jawab kementerian negara /lembaga yang
dipimpinnya; f). mengelola barangmilik/kekayaan negara yang menjadi
tanggung jawab kementerian negara /lembagayang dipimpinnya; g).
menyusun dan menyampaikan laporan keuangan kementeriannegara /lembaga
yang dipimpinnya; h). melaksanakan tugas-tugas lain yang menjaditanggung
jawabnya berdasarkan ketentuan undang-undang.141
3. Gubernur/bupati/walikota selaku kepala pemerintahan daerah untuk
mengelolakeuangan daerah dan mewakili pemerintah daerah dalam
kepemilikan kekayaandaerah yang dipisahkan.Sesuai dengan asas
desentralisasi dalam penyelenggaraan pemerintahan negara, 142kekuasaan
pengelolaan keuangan daerah diatur sebagai berikut:143
a) dilaksanakan oleh kepala satuan kerja pengelola keuangan daerah selaku
pejabatpengelola APBD dengan tugas sebagai berikut:
a. menyusun dan melaksanakan kebijakan pengelolaan APBD;
b. menyusun rancangan APBD dan rancangan Perubahan APBD;
141
Direktorat Penyusunan APBN Kementerian Keuangan RI, Dasar – Dasar Praktek Penyusunan
APBN di Indonesia, hlm. 5
142
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, Penjelasan Umum hlm. 3
143
Direktorat Penyusunan APBN Kementerian Keuangan RI, Dasar – Dasar Praktek Penyusunan
APBN di Indonesia, hlm. 5

Universitas Indonesia
69

c. melaksanakan pemungutan pendapatan daerah yang telah ditetapkan


denganPeraturan Daerah;
d. melaksanakan fungsi bendahara umum daerah;
e. menyusun laporan keuangan yang merupakan per
tanggungjawabanpelaksanaan APBD.
b) dilaksanakan oleh kepala satuan kerja perangkat daerah selaku pejabat
penggunaanggaran/barang daerah, dengan tugas sebagai berikut:
f. menyusun anggaran satuan kerja perangkat daerah yang dipimpinnya;
g. menyusun dokumen pelaksanaan anggaran;
h. melaksanakan anggaran satuan kerja perangkat daerah yang
dipimpinnya;
i. melaksanakan pemungutan penerimaan bukan pajak;
j. mengelola utang piutang daerah yang menjadi tanggung jawab satuan
kerjaperangkat daerah yang dipimpinnya;
k. mengelola barang milik/kekayaan daerah yang menjadi tanggung
jawab satuankerja perangkat daerah yang dipimpinnya;
l. menyusun dan menyampaikan laporan keuangan satuan kerja
perangkat daerahyang dipimpinnya.
Kekuasaan pengelolaaan keuangan negara milik Presiden di atas tidak
termasuk kewenangan di bidang moneter yaitu kewenangan mengeluarkan dan
mengederkan uang sebagaimana diatur di Pasal 23D UUD NRI 1945.
Kewenangan tersebut menjadi domein bank sentral, dimana ketika melakukan
pengelolaan melakukan koordinasi dalam penetapan dan pelaksanaan kebijakan
fiskal dan moneter dengan Pemerintah Pusat.144

3.2 Peran DPR RI dalam Kekuasaan Pengelolaan Keuangan Negara


Undang – undang Nomor 27 Tahun 2009 tentang Majelis Permusyawaratan
Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan
Perwakilan Rakyat Daerah Pasal 69 ayat (1), menerangkan bahwa DPR
mempunyai fungsi :
a. Legislasi;

144
Ibid

Universitas Indonesia
70

b. Anggaran; dan
c. Pengawasan
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sebagai lembaga legislatif memiliki
posisi strategis dengan fungsi anggarannya yang di dalamnya terdapat hak
budget.145Dengan hak budget tersebut DPR dapat turut serta menentukan alokasi
anggaran tahunan hingga menolak atau mensetujui rencana anggaran yang
diajukan pemerintah.146Pada praktiknya, keterlebitan DPR atau hak budget DPR Commented [K272]:

diimplementasikan ketika DPR dan Presiden melakukan pembahasan bersama


RUU APBN. Lebih lanjut, Pasal 23 ayat (2) UUD 1945 setelah perubahan
menyatakan rancangan undang – undang anggaran pendapatan dan belanja negara
(RUU APBN) diajukan oleh Presiden untuk dibahas bersama Dewan Perwakilan
Rakyat (DPR) dengan memperhatikan pertimbangan Dewan Perwakilan Daerah
(DPD). Frasa ‘dibahas bersama’ mengonstruksikan bahwa untuk menetapkan UU
APBN, terdapat unsur yang harus dipenuhi yaitu pembahasan bersama RUU
APBN antara Presiden dan DPR. Selain itu,Pasal 70 ayat (2) Undang-Undang
Nomor 27 Tahun 2009 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3) secara
tegas menyatakan :
“Fungsi anggaran sebagaimana dimaksud dalam Pasal 69 ayat (1)huruf b
dilaksanakan untuk membahas dan memberikanpersetujuan atau tidak
memberikan persetujuan terhadaprancangan undang-undang tentang APBN
yang diajukan olehPresiden.”

Eksistensi hak budget DPR terlihat dalam Pasal 23 UUD 1945, dimana DPR
terlibat dalam pembahasan RAPBN. Pasal 23 menyebutkan :
(1) Anggaran pendapatan dan belanja negara sebagai wujud dari pengelolaan
keuangan negara ditetapkan setiap tahun dengan undang-undang dan
dilaksanakan secara terbuka dan bertanggungjawab untuk sebesar-
besarnyakemakmuran rakyat.
(2) Rancangan undang-undang anggaran pendapatan dan belanja negara
diajukanoleh Presiden untuk dibahas bersama Dewan Perwakilan Rakyat
dengan memperhatikan pertimbangan Dewan Perwakilan Daerah.

145
Mei Susanto,Hak Budget DPR dalam Pengelolaan Keuangan Negara, Padjajaran Jurnal Ilmu
Hukum, Vol. 5 (Agustus 2016), hlm. 184
146
Mei Susanto,Eksistensi Hak Budget DPR dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia, Padjajaran
Jurnal Ilmu Hukum, 2016, hlm. 67

Universitas Indonesia
71

(3) Apabila Dewan Perwakilan Rakyat tidak menyetujui rancangan anggaran


pendapatan dan belanja negara yang diusulkan oleh Presiden, Pemerintah
menjalankan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara tahun yang lalu.

Dari kaedah hukum di atas diperoleh tiga hal pokok, yaitu : (1) Presiden
merupakan satu-satunya pihak yang berwenang mengajukan rancangan APBN;
(2) DPR merupakan lembaga parlemen yang membahas rancangan APBN tersebut
dengan pertimbangan DPD; dan (3) rancangan APBN tidak boleh tanpa
persetujuan DPR.147
Selanjutnya, sejauh mana keterlibatan DPR dalam pembahasan RAPBN,
apakah DPR memiliki wewenang terhadap hal-hal bersifat makro strategis atau
mikroteknis . terkait hal tersebut, Pasal 15 ayat (5) UU Keuangan Negara
menentukan bahwa “APBN yang disetujui oleh DPR terinci sampai dengan unit
organisasi, fungsi, program, kegiatan dan jenis belanja”. Yang kemudian
dibatalkan melalui Putusan MK No. 35/PUU-XI/2013 148 yang menyatakan frasa
“kegiatan dan jenis belanja” adalah inkonstitusional, sehingga mekanisme
pembahasan RAPBN di DPR saat ini hanya sampai dengan satuan tiga (unit
organisasi, fungsi dan program). Commented [K273]: uraikan implikasinya terhadap
investasi dan PIP.
Menurut Dian Puji N. Simatupang,149 Pasal 23 UUD 1945 sebagai alas
hukum hak budget DPR sebenarnya secara harfiah telah membatasi hak budget
pada menerima ataumenolak RAPBN yang diajukan pemerintah. Pembatasan hak
budget tersebut intinya terletak pada fokus DPR untuk menilai dengan alasan
legitimitasi ataukemanfaatan publik terhadap APBN dibandingkan penilaian

147
Mei Susanto, Eksistensi.. hlm. 75
148
MK memutus pengujian UU Keuangan Negara dan UU MD3 melalui Putusan MK No.
35/PUU-XI/2013 terhadap Hak Budget DPR. Menurut MK, pembahasan terinci sampai pada tingkat kegiatan
dan jenis belanja kementerian/lembaga dapat menimbulkan persoalan konstitusional apabila dilihat dari
kewenangan konstitusional DPR dalam menjalankan fungsi anggaran. Persoalan tersebut bersumber dari
keikutsertaan DPR dalam membahas RAPBN yang terperinci sampai dengan kegiatan dan jenis belanja. Hal
tersebut tidak sesuai dengan fungsi dan kewenangan DPR sebagai lembaga perwakilan yang seharusnya tidak
ikut menentukan perencanaan yang sifatnya sangat rinci tersebut. Adapun kegiatan dan jenis belanja
merupakan urusan penyelenggaraan pemerintahan negara yang dilaksanakan oleh Presiden sebagai perencana
dan pelaksana APBN.
149
Dian Puji N. Simatupang, “Reposisi Hak Budget DPR”,http://law.ui.ac.id/v3/mereposisi-hak-
bugdet-dpr/, diakses pada 12 Januari 2019

Universitas Indonesia
72

teknis. Dengandemikian, DPR memfokuskan pada strategi anggaran negara yang


sesuai dengankebutuhan rakyat, bukan pada teknis angka-angka anggaran.
Sejatinya, makna pembahasan bersama DPR atas RUU APBN adalah DPR
sebagai wakil rakyat yang berdaulat perlu menjamin pelaksanaan tugas dan
kewajiban yang dilakukan oleh Pemerintah sesuai dengan amanat Undang –
Undang Dasar yaitu mencapai tujuan bernegara. Oleh karena itu, kewajiban DPR
untuk melakukan pembahasan bersama RUU APBN merupakan kepentingan
rakyat.150Begitu pula dalam konsep penganggaran, dengan lahirnya paham
demokrasi maka segala sesuatu yang berkaitan dengan anggaran negara maka
harus mendapat persetujuan rakyat karena uang yang tercantum dalam APBN
berasal dari rakyat. Persetujuan DPR diperlukan untuk menjamin agar
penggunaan uang rakyat digunakan untuk kepentingan rakyat dan bukan
kepentingan lainnya.151

3.3 Tata Cara Investasi Pemerintah


Konstitusi memberikan kewenangan pada pemerintah untuk melakukan
pengelolaan keuangan negara, dalam praktiknya pengelolaan keuangan negara
didelegasikan pada Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara (BUN).
Kewenangan Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara diantaranya
melakukan pengelolaan investasi pemerintah yang telah diatur dalam Peraturan
Pemerintah Nomor 8 Tahun 2007 tentang Investasi Pemerintah dan telah
mengalami dua kali perubahan yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008
dan Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2011.
Di dalam ketentuan tersebut yang menjadi lingkup pengelolaan Investasi
Pemerintah terdapat pada Pasal 9, meliputi perencanaan, pelaksanaan,
penatausahaan dan pertanggungjawaban, pengawasan dan divestasi.Tata cara
pengelolaan investasi pemerintah telah diatur dalam BAB III Peraturan
Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, adapun peraturan
turunannya yang bersifat lebih teknis yaitu PMK Nomor 179/PMK/2008 tentang

150
Yuli Indrawati, Risiko Fiskal dalam Operasional Bank Indonesia dan Lembaga Penjamin
Simpanan Suatu Telaah Hukum, Ekonomi dan Politik, Ringkasan Disertasi, Program Doktoral Pascasarjana
Fakultas Hukum Universitas Indonesia, hlm. 82
151
Ibid., hlm. 81-82

Universitas Indonesia
73

Tata Cara Penyediaan, Pencairan, dan Pengelolaan Dana dalam Rekening Induk
Dana Investasi, PMK Nomor 180/PMK/2008 tentang Tata Cara Penyusunan
Perencanaan Investasi Pemerintah, PMK Nomor 181/PMK/2008 tentang
Pelaksanaan Investasi Pemerintah, PMK Nomor 182/PMK/2008 tentang
Pelaporan atas Pelaksanaan Investasi, PMK Nomor 183/PMK/2008 tentang
Persyaratan dan Tata Cara Divestasi Terhadap Investasi Pemerintah.
Perencanaan yang dilakukan salah satunya terkait pengelolaan sumber dana.
Berdasarkan Pasal 7 PP Investasi Pemerintah sumber dana Investasi Pemerintah
dapat berasal dari : 1) APBN; 2) keuntungan investasi terdahulu; 3) dana/barang
amanat pihak lain yang dikelola oleh Badan Investasi Pemerintah; dan/atau 4)
sumber-sumber lainnya yang sah.
Sumber dana Investasi Pemerintah yang berasal dari APBN ditempatkan
pada rekening induk dana investasi sedangkan sumber dana Investasi Pemerintah
yang berasal dari keuntungan investasi terdahulu, dana/barang amanat pihak lain
yang dikelola Badan Investasi Pemerintah dan sumber lainnya yang sah
ditempatkan dan dikelola oleh Badan Inveestasi Pemerintah secara
tersendiri.Kemudian dibuatlah perencanaan Investasi Pemerintah yang meliputi
dua perencanaan yaitu perencana investasi pemerintah yang diajukan oleh BIP
dan perencanaan kebutuhan Investasi Pemerintah dari APBN.
Gambar 2.1
Alokasi Dana Investasi Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara

Universitas Indonesia
74

Sumber : Penjelasan Pasal 29 ayat (3) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2010 tentang Anggaran
Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2011.

Dana investasi dan penyertaan modal negara berada pada akun Pembiayaan
Nonperbankan dalam Negeri, dapat pula dilihat bahwa anggaran pembiayaan
Investasi Pemerintah dibuat secara terpisah dengan Penyertaan Modal Negara.
Pengelolaan Investasi Pemerintah pada tataran pelaksanaan dalam bentuk
surat berharga dilakukan dengan cara membeli saham yang diterbitkan oleh
perusahaan dan/atau membeli surat utang (obligasi) yang diterbitkan perusahaan,
pemerintah, dan/atau negara lain. Pembelian surat utang hanya dapat dilakukan
jika penerbit surat utang memberikan opsi pembelian surat utang kembali.
Sebelum melakukan pembelian surat berharga, dilakukan penilaian terlebih
dahulu oleh Penasihat Investasi.
Sedangkan pelaksanaan Investasi Langsung baik itu penyertaan modal
dan/atau pemberian pinjaman dilakukan oleh BIP dengan badan usaha, Badan
Layanan Umum, Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota, BLUD, dan/atau badan
hukum asing. Yang dimaksud Badan Usaha meliputi badan usaha swasta
berbentuk Perseroan terbatas, Badan usaha Milik Negara (Persero), Badan Usaha
Milik Daerah (BUMD), dan koperasi dengan jangka panjang untuk waktu lebih
dari 12 (dua belas) bulan.
3.3.1 PMK Nomor 179/PMK/2008 tentang Tata Cara Penyediaan, Pencairan,
dan Pengelolaan Dana dalam Rekening Induk Dana Investasi
Tempat penyediaan, pencairan dan pengelolaan sumber dana investasi
pemerintah yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 152
dilakukan dengan rekening induk dana investasi oleh Badan Investasi Pemerintah
(BIP).153
Penyediaan rekening induk dana investasi pada bank umum dilakukan oleh
Kepala/Direktur Badan Investasi Pemerintah setelah mendapat persetujuan
Menteri Keuangan.154 Penyediaan rekening tersebut dituangkan dalam Daftar

152
Indonesia, Menteri Keuangan, PMK Tata Cara Penyediaan, Pencairan, dan Pengelolaan Dana
dalam Rekening Induk Dana Investasi, PMK Nomor 179/PMK/2008, Ps. 4
153
Ibid., Ps. 2
154
Ibid, Ps. 3

Universitas Indonesia
75

Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA)155 dan menunjuk Direktur Jenderal


Perbendahraan sebagai Kuasa Pengguna Anggaran DIPA.156
Untuk melakukan penarikan dana perlu disesuaikan dengan rencana
penggunaan dana investasi yang sebelumnya telah disusun BIP atau berdasarkan
penetapan Menteri Keuangan sesuai pagu DIPA. 157
Mekanisme pencairan, penemapatan dan pengelolaan dana investasi mulai
diatur daalm Pasal 8 hingga Pasal 12 peraturan ini. Untuk membeli investasi
dalam bentuk surat berharga dilakukan dengan pemindahbukuan RKI untuk untuk
rekening pihak lain yang berhak, sedangkan pencairan dana investasi langsung
penyertaan modal RKI dipindahkan untuk untuk rekening badan usaha berbadan
hukum dan rekening badan usaha, BLU, Pemerintah Daerah, BLUD, dan/atau
badan asing untuk investasi langsung pemberian pinjaman. Pencairan dana
tersebut harus didasarkan perjanjian investasi.
Jika terdapat dana investasi yang belum dimanfaatkan maka BIP dapat
mengelola secara optimal dengan melakukan investasi surat berharga dan/atau
investasi langsung. Setelah mendapatkan keuntungan dibuat rekening tersendiri
yang terpisah dengan RKI.

3.3.2 PMK Nomor 180/PMK/2008 tentang Tata Cara Penyusunan


Perencanaan Investasi Pemerintah
Yang dimaksud dengan perencanaan investasi pemerintah yang bersumber
dari APBN adalah proyeksi/perkiraan dana investasi tahun anggaran berikutnya
dan prakiraan maju dua tahun berikutnya. Mekanisme pembuatan perencanaan
investasi pemerintah diatur secara detail mulai Pasal 3 sampai dengan Pasal 9
PMK Nomor 180/PMK/2008.
Untuk membuat perencanaan investasi pemerintah, BIP perlu menyertakan
alasan dan pertimbangan yang dituangkan dalam RKI BIP. Rencana yang dibuat
yaitu rencana investasi pembelian surat berharga dan/atau rencana investasi
langsung. Perencanaan investasi langsung dalam bentuk penyertaan modal perlu

155
Ibid., Ps. 5
156
Ibid., Ps. 6
157
Ibid., Ps. 7 ayat (2)

Universitas Indonesia
76

diperjelas apakah akan memggunakan pola kerjasan pemerintah dan swasta


(Public Privat Partnership) dan/atau dengan selain pola kerjasama pemerintah dan
swasta.
RKI tersebut disampaikan paling lambat awal bulan Januari tahun anggaran
sebelumnya oleh Kepala/Direktur BIP kepada Direktur jenderal Perbendaharaan.
RKI tersebut kemudian dinilai dan disusun besaran anggaran kebutuhan yang
berasal dari APBN. Besaran anggaran yang telah disusun kemudain disampaikan
kepada Menteri Keuangan yang dalam hal ini Direktur Jenderal Anggaran paling
lambat akhir bulan Januari tahun anggaran sebelumnya. Selanjutnya Direktur
Jenderal Anggaran menyampaikan alokasi penyediaan dana Invesatsi Pemerintah
yang ditetapkan dalam APBN tahun anggaran bersangkutan dan Rencanan Kerja
dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-K/L) kepada Direktur Jenderal
Anggaran. Berdasarkan RKA-K/L tersebut diterbitkan Surat Penetapan Satuan
Anggaran Per Satuan Kerja (SP-SAPSK) sebagai pagu dana yang ditetapkan
dalam APBN. Berdasarkan SP-SAPSK tersebut, diterbitkan konsep DIPA dan
disahkan oleh Direktur Jenderal Perbendaharaan atas nama Menteri Keuangan.

3.3.3 PMK Nomor 181/PMK/2008 tentang Pelaksanaan Investasi Pemerintah


Pengajuan investasi surat berharga dapat berasal dari inisiatif BIP
sedangkan investasi langsung dapat dilaksanakn aats inisiatif BIP atau diajukan
oleh Badan Usaha, BLU, Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota, BLUD, dna/atau
badan hukum asing.
Telah dikemukakan dalam peraturan sebelumnya bahwa untuk melakukan
investasi langsung dapat dilakukan dengan skema kerjasama pemerintah dan
swasta atau selain skema tersebut. Penyertaan modal dengan pola Public Privat
Partnership dilaksanakan oleh Badan Investasi Pemerintah dengan badan usaha
dan/atau BLU dengan perjanjian kerja sama.
Hal – hal yang perlu diatur dalam perjanjian kerjasama diatur dalam Pasal
13 antara lain : identitas para pihak; hak dan kewajiban; tujuan investasi; nilai
investasi; jadwal dan tata cara pencairan dana; proyeksi keuntungan dna
persentase pembagian keuntungan investasi; skema pembagian risiko; tata cara
pelaporan dan pertanggungjawaban; sanksi; persentase hak kepemilikan badna

Universitas Indonesia
77

usaha untuk investasi langsung dalam bentuk penyertaan modal dan jangka waktu
dan/atau mekanisme pembayaran kembali/pengembalian pokok baik sebagian atau
seluruhnya, bunga dan pembayaran kewajiban lainnya untuk Investasi Langsung
dalam bentuk Pemberian Pinjaman. Terdapat perbedaan isi perjanjian apabila
tidak menggunakan skema Public Privat Partnership, hal yang perlu diatur
berdasarkan Pasal 14 diantaranya : identitas para pihak; hak dan kewajiban; tujuan
investasi; nilai investasi; jadwal dan atat cara pencarian dana; proyeksi
keuntungan dan persentase pembagian keuntungan investasi; skema pembagaian
risiko; tata cara pelaporan dan pertanggungjawaban; dan sanksi.
Kemudian diajukan proposal investasi dan dokumen yang diperlukan yang
isinya diatur secara rinci oleh Pasal 18. Permohonan investasi melalui tahap
analisis kelayakan dan risiko. Apabila permohonan ditolak, Kepala/Direktur BIP
menyampaikan pemberitahuan secara tertulis disertai alasan penolakan dengan
dilampiri berkas permohonan investasi sedangkan yang diterima, Kepala/Direktur
BIP menyampaikan secara tertulis kepada Ketua Komite Investasi Pemerintah
untuk diproses lebih lanjut, Ketua Komite Investasi Pemerintah memiliki
kewenangan untuk memberikan rekomendasi persetujuan atau penolakan atas
permohonan investasi.
Gambar 3.1
Alur Investasi Pemerintah

Universitas Indonesia
78

Keterangan :

1. PIP menyampaikan RKI kepada Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara


yaituDirektorat Sistem Manajemen Investasi sebagai bahan penyusunan DIPA;
2. Direktorat Sistem Manajemen Investasi membuat RKA kepada Direktorat
Jenderal Aanggaran untuk diterbitkan SAP SK dan selanjutnya ke Dirjen
Perbendaharaan untuk dilakukan pengesahan DIPA
3. PIP mengajukan permohonan pencairan kegiatan investasi melalui Direktorat
Sistem Manajemen Investasi selaku KPA;
4. Direktorat Sistem Manajemen Investasi menerbitkan SPM untuk diajukan ke
Kantor Pelayanan Perbendaharaan NegaraJakarta II (Keputusan Dirjen
Perbendaharaan No.KEP-239/PB/2009);
5. Kantor Pelayanan Perbendaharaan NegaraJakarta II selanjutnya menerbitkan
SP2D Investasi Pemerintah dan melaksanakan pembayaran ke PIP (RIDI).
(Langkah 1 s.d. 5 dilaksanakan apabila PIP komitmennya sudah disetujui
KIPP)
6. BUMN/BUMD/BLU/Pemda/BLUD/Swasta/Asing menyerahkan proposal
investasi kepada PIP;
7. PIP selanjutnya melakukan analisa kelayakan dan risiko investasi sesuai
amanat PP1/2008 dan PMK 181/2008;
8. Apabila diterima, proposal investasi dapat diteruskan oleh PIP ke rapat KIPP
untuk diperoleh rekomendasi keputusan final diterima/ditolaknya proposal
investasi. Apabila ditolak, proposal investasi dikembalikan kepada
BUMN/BUMD/BLU/BLUD/Swasta/Asing.
9. Dalam rapat KIPP, dibahas proposal investasi yang diajukan, selanjutnya
dikeluarkan rekomendasi diterima/ditolak;
10. Apabila diterima, proposal investasi dapat direkomendasikan untuk diteruskan
keproses berikutnya. Apabila ditolak, maka proposal investasi dikembalikan
kepada BUMN/BUMD/BLU/Pemda/BLUD/Swasta/Asing.
11. Berdasarkan rekomendasi KIPP tersebut, maka PIP melakukan kerjasama
investasi dengan BUMN/BUMD/BLU/BLUD/Swasta/Asing;

Universitas Indonesia
79

12. Setelah semua transaksi dan kegiatan investasi dilaksanakan, PIP


menyampaikanlaporan pelaksanaan kegiatan investasi kepadaDirektorat Sistem
Manajemen Investasi.

3.4 Tata Cara Penyertaan Modal Negara


Dalam rangka penguasaan cabang-cabang produksi yang penting bagi
negara dan menguasai hajat hidup orang banyak sebagaimana diamanatkan
Undang-Undang NRI 1945, negara memisahkan sebagian kekayaannya dan
menempatkannya sebagai penyertaan modal negara dalam membentuk Perusahaan
Negara, yang saat ini lebih dominan disebut Badan Usaha Milik Negara. Dengan
syarat yang limitatif, dapat pula penyertaan modal negara diberikan kepada swasta
atau badan hukum lainnya.
Penyertaan Modal Negara (PMN) adalah pengalihan kepemilikan Barang
Milik Negara yang semula merupakan kekayaan negara yang tidak dipisahkan
menajdi kekayaan negara yang dipisahkan untuk diperhitungkan sebagai
modal/saham negara pada Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha
Milik Daerah, atau Badan Hukum Lainnya.158
Dilakukannya penyertaan modal negara dari Pemerintah Republik Indonesia
kepada BUMN, BUMD atau Badan Hukum Lainnya adalah untuk 159Optimalisasi
Barang Milik Negara dan mendirikan, mengembangkan/meningkatkan kinerja
BUMN, BUMD, dan Badan Hukum lainnya. 160 Penyertaan modal negara kepada
BUMN, BUMD atau Badan Hukum lainnya didasarkan pada pertimbangan
yaitu:161
1. Dalam rangka pendirian dan/atau menegmbangkan/meningkatkan kinerja
BUMN, BUMD, atau Badan Hukum Lainnya;

158
Lihat pengertian penyertaan modal negara pada Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006
dan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016.
159
Pusdiklat Keuangan Umum Kementerian Keuangan, Modul Penatausahaan Kekayaan Negara
Dipisahkan, (Jakarta : 2007), hlm. 12
160
Tujuan PMN membantu merestrukturisasi kinerja BUMN, BUMD, dan badan hukum lainnya
sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016.
161
Pusdiklat Keuangan Umum Kementerian Keuangan, Modul Penatausahaan Kekayaan Negara
Dipisahkan, hlm. 12

Universitas Indonesia
80

2. Dalam rangka mendukung BUMN, BUMD, atau Badan Hukum lainnya yang
menjalankan tugas kewajiban pelayanan umum yang diberikan oleh
Pemerintah;
3. Yang diusulkan merupakan proyek selesai kementerian/lembaga yang dari
awal pengadaannya telah diprogramkan untuk diserahkan pengelolaannya
pada BUMN, BUMD, atau Badan Hukum lainnya;
4. Kekayaan negara yang tidak dipisahkan tersebut menjadi lebih optimal
apabila dikelola oleh BUMN, BUMD, atau Badan Hukum lainnya.
Sumber penyertaan modal negara dapat berasal dari 162Anggaran Pendapatan
dan Belanja Negara (APBN) atau Kekayaan Negara yang tidak dipisahkan berupa
a). Dana Segar, b). Barang milik negara; c). Piutang Negara pada BUMN atau
Perseroan Terbatas, d). Saham milik negara pada BUMN atau perseroan terbatas,
e). Aset Negara Lainnya; ada pula kapitalisasi cadangan dan sumber lainnya.
Masing – masing dari sumber tersebut memiliki tata cara penyertaan, berikut
dipaparkan mekanisme penyertaan modal negara berdasarkan peraturan
perundang – undangan bidang keuangan negara :
3.4.1 Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
Lahirnya Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003 menjadi tonggak
dimulainya reformasi keuangan negara. Pada tahaun 2003 – 2004 pemerintah
Indonesia melakukan perombakan pertauran keuangan negara dengan mengguanti
seluruh peraturan keuangan yang lama.163
Sebagaimana tercantum dalam Pasal 37 Bab XI tentang Ketentuan Penutup
Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003, maka peraturan keuangan yang lama
tersebut sudah tidak belaku lagi. Hal ini karena peraturan – peraturan yang lama

162
Indonesia, PP Tata Cara Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara, PP No. 72 Tahun
2014, Ps. 2 ayat (1) dan (2).
163
Sebelum tahun 2003, keuangan negara Indonesia masih menggunakan ketentuan perundang-
undangan peninggalan kolonial Belanda yang masih berlaku menurut aturan peralihan UUD 1945, antara
lain: Indische Comptabiliteitswet (ICW), Staatsblad Tahun 1925 Nomor 448 sebagaimana telah beberapa kali
diubah, terakhir dengan Undang-undang Nomor 9 Tahun 1968; Indische Bedrijvenwet (IBW) Stbl. 1927
Nomor 419 jo. Stbl. 1936 Nomor 445; Reglement voor het Administratief Beheer (RAB) Stbl. 1933 Nomor
381; Instructie en verdere bepalingen voor de Algemeene Rekenkamer (IAR) Stbl. 1933 No. 320 mengenai
pelaksanaan pemeriksaan pertanggungjawaban keuangan negara

Universitas Indonesia
81

sudah tidak sesuai dengan perkembangan sistem kelembagaan negara dan


pengelolaan keuangan pemerintahan Indonesia.
Dalam undang – undang ini mengatur hal – hal baru yang sebelumnya tidak
diatur dalam peraturan yang lama. Salah satu hal baru dan perubahan mendasar
dalam ketentuan keuangan negara yang diatur dalam undang – undang ini adalah
pengaturan hubungan keuangan antara pemerintah dengan perusahaan negara,
perusahaan daerah dan perusahaan swasta, dan badan pengelola dana masyarakat,
yang kemudian tertuang dalam Bab VI Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003
tentang Keuangan Negara.
Dalam hubungan antara pemerintah, perusahaan negara dan perusahaan
swasta ditetapkan bahwa pemerintah dapat memberikan
pinjaman/hibah/penyertaan modal kepada dan menerima pinjaman/hibah dari
perusahaan negara/daerah setelah mendapat persetujuan DPR/DPRD. Pengaturan
hubungan tersebut secara konkret dirumuskan dalam Pasal 24 ayat (1), (2), dan (7)
yaitu :
(1) Pemerintah dapat memberikan pinjaman/hibah/penyertaan modal
kepada dan menerima pinjaman/hibah dari perusahaan negara/daerah.
(2) Pemberian pinjaman/hibah/penyertaan modal dan penerimaan
pinjaman/hibah sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) terlebih dahulu
ditetapkan dalam APBN/APBD.
(7) Dalam keadaan tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional,
Pemerintah Pusat dapat memberikan pinjaman dan/atau melakukan
penyertaan modal kepada perusahaan swasta setelah mendapat
persetujuan DPR.

Keterjalinan hubungan pemerintah, perusahaan negara maupun perusahaan


swasta salah satunya dapat melalui mekanisme penyertaan modal. Maksud Pasal
24 ayat (1), (2), dan (7) Undang – Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang
Keuangan Negara yaitu Pertama, Pemerintah pusat dapat memberikan penyertaan
modal kepada perusahaan negara, perusahaan daerah dan perusahaan swasta.
Khusus penyertaan modal negara pada perusahaan swasta baru dapat dilakukan
dalam rangka penyelamatan perekonomian dengan memenuhi unsur ‘keadaan
tertentu’. Kedua, Penyertaan modal negara harus ditetapkan terlebih dahulu dalam
APBN. Artinya, rencana dan besaran anggaran penyertaan modal negara
dicantumkan dalam RAPBN yang kemudian harus mendapat persetujuan DPR.

Universitas Indonesia
82

Ketiga, penyertaan modal negara yang dilakukan melalui mekanisme APBN dan
persetujuan DPR menandakan penyertaan modal negara berasal dari kekayaan
negara sehingga pengelolaannya harus mendapatkan izin dari rakyat yang dalam
hal ini diwakili oleh DPR.
Selanjutnya, persetujuan DPR terhadap RAPBN menurut Pasal 15 ayat (4)
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 dilakukan selambat – lambatnya 2 (dua)
bulan sebelum tahun anggaran berakhir. Persetujuan DPR ini dilakukan sampai
pada unit organisasi, fungsi, program, kegiatan, dan jenis belanja. 164 Merujuk pada
ketentuan tersebut, DPR harus mengetahui secara detail terhadap program dan
kegiatan apa penyertaan modal negara diberikan, termasuk pula unit organisasi
pelaksana dan dalam bentuk/jenis belanja yang digunakan. Adanya kewenangan
DPR dalam pemberian izin pelaksanaan penyertaan modal dikarenakan DPR
sebagai perwakilan rakyat harus mampu mengartikulasikan kebutuhan dan
kepentingan rakyat ke dalam kebijakan anggaran negara. 165 Sehingga tercipta
kebijakan APBN yang berorientasi kesejahteraan rakyat.

3.4.2 Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan


Negara
Reformasi keuangan negara juga ditandai dengan lahirnya Undang –
Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara. Keberadaan UU
Perbendaharaan Negara sendiri merupakan amanat dari UU Keuangan Negara.
Disebutkan pada Pasal 29 secara tegas bahwa ketentuan mengenai pengelolaan
keuangan negara dalam rangka pelaksanaan APBN dan APBD ditetapkan dalam
undang-undang yang mengatur perbendaharaan negara.166
Peraturan ini menjadi landasan hukum untuk pengadministrasian keuangan
negara, yaitu pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan negara, termasuk
investasi dan kekayaan yang dipisahkan, yang ditetapkan dalam APBN dan
APBD.

164
Indonesia, Undang – Undang Keuangan Negara, Ps. 16 ayat (4)
165
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 140
166
https://www.hukumonline.com/berita/baca/hol9353/undangundang-perbendaharaan-negara-
lahir-menkeu-tidak-lagi-jadi-kasir, diakses pada 23 Desember 2018.

Universitas Indonesia
83

Perihal pengaturan penyertaan modal dalam undang-undang ini dimasukan


dalam bab Pengelolaan Investasi. Dengan masuknya pengaturan penyertaan modal
pada bab investasi telah mengindikasikan bahwa penyertaan modal merupakan
bagian dari investasi. Pasal 41 ayat (4) dan (5) menyebutkan bahwa penyertaan
modal pemerintah pusat pada perusahaan negara/daerah/swasta ditetapkan dengan
peraturan pemerintah sedangkan penyertaan modal pemerintah daerah pada
perusahaan negara/daerah/swasta ditetapkan dengan peraturan daerah.
Peraturan turunan yang dibentuk berdasarkan Undang – Undang Nomor 1
tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara, yang turut mengatur tentang
mekanisme penyertaan modal negara diantaranya adalah Peraturan Pemerintah
Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Negara/Daerah yang telah
diubah menjadi Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan
Barang Negara/Daerah, Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang
Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara pada BUMN dan Perseroan
Terbatas yang telah diubah menjadi Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016
tentang Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara pada BUMN dan Perseroan
Terbatas, dan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah.

3.4.3 Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005 tentang Tata Cara


Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara pada BUMN dan
Perseroan Terbatas junto Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2016
tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 2005
tentang Tata Cara Penyertaan dan Penatausahaan Modal Negara pada
BUMN dan Perseroan Terbatas
Terbitnya peraturan ini sebagai pengejawantahan amanat Undang – Undang
Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara dan Pasal 4 ayat (6) Undang –
Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara bahwa setiap
perubahan penyertaan modal negara dalam rangka pendirian atau penyertaan,
pada BUMN yang bersumber dari : a). Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara,
b). Kapitalisasi cadangan; c). Sumber lainnya, baik berupa penambahan maupun

Universitas Indonesia
84

pengurangan, termasuk perubahan struktur kepemilikan negara atas saham Persero


atau perseoran terbatas, ditetapkan dengan Peraturan Pemerintah.
Pengaturan teknis penyertaan modal negara memuat mekanisme penyertaan
modal negara dimulai dari Pasal 3 PP No. 44 Tahun 2005. Berdasarkan Pasal 3
ayat (1), penyertaan dari APBN harus digunakan Peraturan Pemerintah (PP).
Sedangkan, untuk penyertaan negara yang tidak berasal dari APBN, pada Pasal 3
ayat (2) ditegaskan dapat dilakukan dengan keputusan RUPS untuk Persero dan
Perseroan Terbatas atau keputusan Menteri untuk Perum.
Penyertaan modal berdasarkan Pasal 5 PP No. 44 Tahun 2005 dapat
dilakukan oleh negara antara lain dalam hal pendirian BUMN atau Perseroan
Terbatas. Modal pendirian Persero berasal dari penyertaan modal negara yang
berasal dari kekayaan negara yang dipisahkan.167 Sebelum sebuah “penyertaan”
yang berasal dari kekayaan negara menjadi modal Persero yang berstatus sebagai
kekayaan negara yang dipisahkan, maka perlu memenuhi syarat kajian yang
mendalam tentang pentingnya “penyertaan” tersebut dilakukan. Kajian ini
dilakukan 3 (tiga) menteri yakni oleh Menteri Keuangan, Menteri Negara BUMN
dan Menteri Teknis. Secara rinci prosedur “penyertaan” diatur Pasal 10 ayat (1),
(2), (3) dan (4) PP Nomor 44 Tahun 2005 Tentang Tata Cara Penyertaan dan
Penatausahaan Modal Negara Pada BUMN Dan Perseroan Terbatas. Berikut
mekanismenya :
(1) Penyertaan Modal Negara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 huruf a
dan huruf bdiusulkan oleh Menteri Keuangan kepada Presiden disertai
dengan dasarpertimbangan setelah dikaji bersama dengan Menteri dan
Menteri Teknis.
(2) Rencana Penyertaan Modal Negara sebagaimana dimaksud pada ayat
(1) dapatdilakukan atas inisiatif Menteri Keuangan, Menteri atau
Menteri Teknis.
(3) Pengkajian bersama atas rencana Penyertaan Modal Negara
sebagaimana dimaksudpada ayat (1) dikoordinasikan oleh Menteri
Keuangan.
(4) Pengkajian sebagaimana dimaksud pada ayat (1), dapat pula
mengikutsertakanmenteri lain dan/atau pimpinan instansi lain yang
dianggap perlu ataumenggunakankonsultan independen.
Proses berikutnya diatur dalam Pasal 11 PP Nomor 44 Tahun 2005 bahwa
apabila hasil kajian dinyatakan layak maka Menteri Keuangan menyampaikan

167
Lihat definisi Penyertaan Modal Negara pada PP No. 44 Tahun 2005, Ps. 1 angka 7

Universitas Indonesia
85

usul Penyertaan Modal Negara kepad Presiden untuk mendapat persetujuan.


Kemudian Presiden menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) tentang Pendirian
Persero.
Untuk melakukan penyertaan modal kepada BUMN, PP Nomor 44 Tahun
2005 mengacu pada peraturan perundang-undangan di bidang keuangan yaitu
Undang – Undang Nomor 17 Thaun 2003 tentang Keuangan Negara dan Undang
– Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara dan peraturan
pelaksananya. Maka berdasarkan kedua peraturan tersebut, pelaksanaan
penyertaan modal harus melalui mekanisme APBN dan meminta perizinan DPR.
Setelah terjadi perubahan pada PP Nomor 44 Tahun 2005 menjadi PP
Nomor 72 Tahun 2005, terdapat hal baru yang sebelumnya belum pernah diatur
serta sebagai latar belakang perubahan PP tersebut yaitu terkait holding company.
PP 72 Tahun 2016 merupakan penyempurnaan dari PP 44 Tahun 2005, terdapat
dua garis besar substansi PP No 72 yaitu memperjelas dan mempertegas proses
pembentukan holding BUMN dan mengatur kontrol Negara kepada BUMN yang
menjadi anak perusahaan holding BUMN.
Bahwa yang dimaksud dengan holding company atau penggabungan
perusahaan adalah suatu badan usaha yang berbentuk korporasi yang memiliki
sebagian dari saham-saham beberapa badan usaha.168Pada holdingisasi BUMN
terjadi pengalihan saham dari satu BUMN ke BUMN lain dan membentuk satu
grup BUMN dengan menginduk pada salah satu BUMN. Holding biasanya
dilakukan dalam upaya restrukturisasi perusahaan.169
Dalam holding, akan terdapat induk perusahaan dan anak perusahaan. Anak
perusahaan yang dimaksudkan sebagai suatu bentuk separatis dari suatu hak
kepada hak lainnya. Dengan demikian, ada ketegasan pemisahan kekayaan antara
perusahaan induk dan anak perusahaan, baik dalam tata kelola maupun tata
tanggung jawabnya.170Lazimnya, BUMN mengembangkan anak perusahaan untuk

168
Manullang, Pengantar Ekonomi Perusahaaan, (Yogyakarta : 1984), hlm.70
169
Setyanto P. Santosa. Pembentukan Holding Company Bumn Peluang Dan
Tantangan.http://www.pacific.net.id/pakar/setyanto/tulisan_03.html diakses 26 Desember 2018.
170
Dian P. Simatupang, Paradoks Rasionalitas, hlm. 253

Universitas Indonesia
86

membentuk pengembangan diversifikasi usaha serta untuk tetap menjadikan usaha


BUMN induk konsisten pada core business yang dibangunnya.171
Pendirian anak perusahaan dan hubungannya dengan perusahaan induk pada
hakikatnya mengandung unsur-unsur sebagai berikut :172
a. Pendirian anak perusahaan merupakan salah satu cara untuk memisahkan
kegiatan usaha sampingan, di samping memusatkan usaha induk perusahaan
terhadap kegiatan usaha utamanya.
b. Pendirian anak perusahaan melibatkan dua pihak, yaitu pihak pertama adalah
induk perusahaan yang melakukan tindakan hukum pemisahan dan pihak
kedua adalah anak perusahaan yang menerima pemisahan tersebut, sehingga
menjadi suatu perusahaan yang mandiri.
c. Perusahaan yang dipisahkan akan menjadi usahanya sebagai aktivitas usaha
utamanya dan menjadi perusahaan yang mandiri.
d. Anak perusahaan akan mengambil alih seluruh aktiva dan pasiva induk.
e. Pemegang saham anak perusahaan seluruh atau sebagian akan dimiliki induk
perusahaan, kecuali induk perusahaan melepas sahamnya juga kepada publik.
BUMN sebagai entitas yang mandiri tidak dapat meminta anak
perusahaannya untuk melakukan tindakan hukum tertentu atau melakukan
tindakan atas nama induk perusahaan yang bersifat karena tindakan tersebut dapat
mengurangi kemandirian anak perusahaan sebagai entitas yang mandiri. Hal ini
berarti batas batas hukum antara anak perusahaan dan BUMN sebagai induk
perusahaan sangat jelas dan tegas berdasarkan ketentuan hukum perdata.
Sementara itu, batas batas kemampuan hukum antara BUMN dan negara sebagai
pemegang saham memiliki keterkaitan hukum publik ketika melaksanakan
tindakan perusahaan berdasarkan peraturan perundang-undangan dan keputusan
administrasi negara. Namun, pengelolaan dan pertanggungjawaban BUMN
sebagai induk perusahaan tetap berada pada kuasa hukum perdata. 173
Sejatinya pelaksanaan holding BUMN telah terjadi cukup lama namun
belum terdapat peraturan teknis yang mengakomodir. Dengan PP 72 Tahun 2016

171
Ibid., hlm.253
172
Ibid., hlm.255
173
Ibid.,hlm.259

Universitas Indonesia
87

terdapat mekanisme yang pada PP 44 Tahun 205 yang diubah dan selanjutnya
disesuaikan dengan pengaturan sesuai dengan keadaan holding, salah satunya
tentang pengalihan saham. Dalam Penjelasan Pasal 2 ayat (2) huruf d PP 44 tahun
2005, disebutkan bahwa dalam hal aset-aset negara lainnya tersebut belum
dimasukkan dalam APBN, maka prosesnya dilakukan melalui mekanisme APBN
yaitu “pencatatan aset dimaksud dalam APBN sebagai penerimaan dan sekaligus
dikeluarkan sebagai Penyertaan Modal Negara (PMN)”. Dalam konteks
pengalihan saham untuk pembentukan holding selama ini, Pemerintah tidak lagi
melakukan mekanisme APBN (mencatat sebagai penerimaan dan dikeluarkan
sebagai PMN), karena pada saat awal negara melakukan penyertaan modal yang
kemudian berubah menjadi saham yang akan dialihkan (diinbrengkan), sudah
melalui APBN sehingga statusnya menjadi Kekayaan Negara Dipisahkan (KND).
Dalam Penjelasan Pasal 4 UU BUMN, dijelaskan bahwa KND adalah kekayaan
negara yang dipisahkan dari APBN untuk dijadikan penyertaan modal yang
selanjutnya pembinaan dan pengelolaannya tidak lagi didasarkan pada sistem
APBN, namun pembinaan dan pengelolaannya tunduk pada prinsip-prinsip
perusahaan yang sehat.174Pengalihan (inbreng) saham menjadi kewenangan
Pemerintah tanpa melalui mekanisme APBN, karena saat pertama Pemerintah
menyertakan modal kepada BUMN menjadi saham, sudah melalui mekanisme
APBN, sehingga statusnya menjadi “kekayaan negara Dipisahkan (KND)”. Dalam
penjelasan Pasal 4 UU BUMN, disebutkan bahwa KND tidak lagi mengikuti
mekanisme APBN.
Kaedah hukum di atas kemudian dirumuskan dalam Pasal 2A ayat (1) PP 72
Tahun 2016, sebagai berikut :
(1) Penyertaan Modal Negara yang berasal dari kekayaannegara berupa
saham milik negara pada BUMN atauPerseroan Terbatas sebagaimana
dimaksud dalamPasal 2 ayat (2) huruf d kepada BUMN atau
PerseroanTerbatas lain, dilakukan oleh Pemerintah Pusat tanpamelalui
mekanisme Anggaran Pendapatan dan BelanjaNegara.

3.4.4 Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan


Barang Milik Negara/Daerah

174
Jaringan Dikumentasi dan Informasi Hukum Kementerian BUMN, Menjawab Isu – Isu di
Seputar Terbitnya PP 72 Tahun 2016,http://jdih.bumn.go.id/berita/menjawab-isu-isu-di-seputar-terbitnya-pp-
72-tahun-2016, diakses 23 Desember 2018

Universitas Indonesia
88

Penerbitan peraturan ini merupakan amanat Pasal 49 Undang – Undang


Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara yang menyatakan bahwa
“ketentuan mengenai pedoman teknis dan administrasi pengelolaan barang milik
negara/daerah diatur dengan peraturan pemerintah.”
Dalam praktiknya, peraturan ini digunakan sebagai landasan hukum
pelaksanaan Penyertaan Modal Negara pada BUMN yang sebagaimana tertuang
dalam RAPBN setiap tahunnya. Jika mengamati Nota Keuangan APBN Tahun
2009, 2010, 2011175 bahwa tata cara penyertaan pada BUMN berpedoman pada
PP Nomor 6 Tahun 2006.
Menurut PP Nomor 6 Tahun 2006, yang disebut Barang Milik Negara
(BMN) adalah semua barang yang dibeli atau diperoleh atas beban Anggaran
Pendapatan dan Belanja Negara atau berasal dari perolehan lainnya yang sah.176
Barang Milik Negara merupakan salah satu yang penting dalam penyelenggaraan
pemerintahan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu,
perlu dilakukan pengelolaan Barang Milik Negara yang meliputi perencanaan
kebutuhan dan penganggaran; pengadaan; penggunaan; pemanfaatan;
pengamanan dan pemeliharaan; penilaian; penghapusan; pemindahtanganan;
penatausahaan, pembinaan, pengawasan dan pengendalian. 177
Salah satu bentuk pemindahtanganan 178 sebagai tindak lanjut atas
penghapusan179 barang milik negara diantaranya dengan penyertaan modal
pemerintah. Penyertaan Modal Pemerintah Pusat/Daerah adalah pengalihan
kepemilikan Barang Milik Negara/Daerah yang semulamerupakan kekayaan yang
tidak dipisahkan menjadi kekayaan yang dipisahkan untuk diperhitungkan sebagai

175
Nota Keuangan dan APBN 2011, hlm. VI - 11
176
Indonesia, PP Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, Ps. 1 angka 1
177
Ibid., Ps. 3 ayat (2)
178
Pemindah tanganan adalah pengalihan kepemilikan barang milik negara/daerah sebagai tindak
lanjut dari penghapusan dengan cara dijual, dipertukarkan, dihibahkan atau disertakan sebagai modal
pemerintah. Lihat, Ps. 1 angka 15
179
Penghapusan adalah tindakan menghapus barang milik negara/daerah dari daftar barang dengan
menerbitkan surat keputusan dari pejabat yang berwenang untuk membebaskan pengguna dan/atau kuasa
pengguna barang dan/atau pengelola barang dari tanggung jawab administrasi dan fisik atas barang yang
berada dalam penguasaannya. Lihat, Ps. 1 angka 14

Universitas Indonesia
89

modal/saham negara atau daerah pada badan usaha milik negara, badan usaha
milik daerah, atau badan hukum lainnya yang dimiliki negara. 180
Untuk melakukan penyertaan modal pemerintah, Menteri/Pimpinan
lembaga181 mengajukan usul pemindahtanganan dengan tidak lanjut penyertaan
modal pemerintah pusat yang dari awal pengadaannya sesuai peruntukan yang
tercantum dalam dokumen penganggaran.182 Kemudian dibentuk tim untuk
mengkaji pemindahtanganan barang milik negara dengan penyertaan modal
pemerintah pusat, lalu meminta atau mengajukan permohonan kepada Dewan
Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, setelah disetujui oleh DPR RI,
Menteri/Pimpinan lembaga menetapkan penghapusan tentang Penyertaan Modal
Negara. Setelah Peraturan Pemerintah ditetapkan, dilakukan penyerahan barang
dengan berita acara serah terima kepada pihak ketiga selaku mitra penyertaan
modal negara.183
Pengelolaan barang milik negara dengan mekanisme penyertaan modal
diatur lebih rinci pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 96/PMK.06/2007
tentang Tata Cara Pelaksanaan Penggunaan, Pemanfaatan, Penghapusan, dan
Pemindahtanganan Barang Milik Negara. Berikut mekanisme Penyertaan Modal
Negara menurut Peraturan Menteri Keuangan Nomor 96/PMK.06/2007 :
b. Penyertaan Modal Negara yang Bersumber dari Dana Segar APBN
Bahwa salah satu sumber PMN adalah fresh money yang berasal dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara. Berikut tata cara penyertaan modal
pemerintah :
 Menteri Negara BUMN dan/atau Menteri Teknis menyampaikan usulan PMN
kepada Menteri Keuangan, paling lambat 6 (enam) bulan sebelum tahun
anggaran bersangkutan yang dilengkapi dengan kajian aspek bisnis dan
aspek terkait lainnya.
 Menteri Keuangan melakukan kajian atas usulan dimaksud. Untuk
pengkajian tersebut Menteri Keuangan dapat membentuk Tim yang

180
Ibid, Ps. 1 angka 19
181
Ibid, Ps. 6 ayat 1
182
Ibid, Ps. 6 ayat 2

Universitas Indonesia
90

anggotanya terdiri dari unsurunsur Departemen Keuangan, Kementerian


Negara BUMN, Departemen Teknis, dan BUMN bersangkutan. Tim tersebut
mempunyai tugas antara lain sebagai berikut:
1. Melakukan penelitian data administratif dan fisik.
2. Melakukan kajian aspek finansial, aspek resiko fiskal, aspek yuridis, aspek
administratif dan aspek bisnis serta aspek terkait lainnya.
3. Melakukan kajian kelayakan Penyertaan Modal Negara.
4. Menyusun dan menyampaikan rekomendasi hasil kajian kepada Menteri
Keuangan.
 Dalam hal usulan PMN dinyatakan layak untuk diteruskan, Menteri
Keuangan menyampaikan rencana PMN kepada Dewan Perwakilan
Rakyat (DPR) sebagai bagian dari pembahasan Rancangan UndangUndang
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Persetujuan
DPR terhadap rencana PMN tertuang dalam Undang-Undang APBN.
Berdasarkan UndangUndang APBN.
 Atas dasar persetujuan DPR tersebut, Menteri Keuangan menyiapkan:
1. usulan Penyertaan Modal Negara kepada Presiden dengan melampirkan
rancangan Peraturan Pemerintah; dan
2. penerbitan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA).
Penyiapan rancangan Peraturan Pemerintah dikoordinasikan oleh Direktur
Jenderal Kekayaan Negara. Sedangkan Penyiapan penerbitan DIPA
dilakukan oleh Direktur Jenderal Anggaran untuk selanjutnya memperoleh
pengesahan dari Direktur Jenderal Perbendaharaan. Menteri Keuangan
c.q. Direktur Jenderal Perbendaharaan melakukan pencairan DIPA setelah
ditetapkannya Peraturan Pemerintah mengenai PMN bersangkutan.

c. Penyertaan Modal Negara yang Bersumber dari Barang Milik Negara


Sumber PMN juga dapat berasal dari barang milik negara. Barang Milik
Negara (BMN) sendiri dapat digolongkan dalam beberapa jenis, yaitu BMN yang
dibeli dengan dana APBN yang sejak semula diperuntukkan sebagai PMN; BMN
yang dibeli dengan dana APBN namun semula tidak diperuntukkan sebagai PMN;
BMN yang berasal Dari Perolehan Lainnya Yang Sah.

Universitas Indonesia
91

a) Tata Cara PMN yang bersumber dari BMN yang diperoleh dari APBN yang
sejak semula diperuntukkan sebagai PMN
1) Menteri Keuangan melakukan kajian atas rencana PMN yang bersumber
dari BMN, yang pengadaannya berasal dari APBN dan sejak semula
diperuntukkan sebagai PMN. Dalam rangka pelaksanaan pengkajian,
Menteri Keuangan dapat membentuk Tim yang anggotanya terdiri dari
unsurunsur Departemen Keuangan, Kementerian Negara BUMN,
Departemen Teknis, dan BUMN bersangkutan. Tim tersebut mempunyai
tugas antara lain sebagai berikut:
2) Menteri Keuangan dapat menunjuk penilai independen guna melakukan
penilaian atas nilai BMN yang akan dijadikan PMN sesuai ketentuan
peraturan perundangundangan. Menteri Keuangan dapat meminta masukan
dari Menteri Negara BUMN dan Menteri Teknis terhadap rencana PMN.
3) Dalam hal rencana PMN dinyatakan layak untuk diteruskan, Menteri
Keuangan menyampaikan usulan rencana PMN kepada Presiden dengan
melampirkan rancangan Peraturan Pemerintah.
4) Dalam hal Peraturan Pemerintah mengenai PMN dimaksud telah ditetapkan
oleh Presiden, Menteri Keuangan c.q. Direktur Jenderal Kekayaan Negara
melakukan serah terima BMN yang telah menjadi PMN kepada BUMN.

b) Tata Cara PMN dari APBN Yang Semula Tidak Diperuntukkan Sebagai
Penyertaan Modal Negara
Menteri Keuangan melakukan kajian atas rencana PMN yang bersumber
dari BMN, yang pengadaannya berasal dari APBN dan pada awalnya tidak
diperuntukkan sebagai PMN. Dalam rangka pelaksanaan pengkajian, Menteri
Keuangan dapat membentuk Tim yang anggotanya terdiri dari unsur-unsur
Departemen Keuangan, Kementerian Negara BUMN, Departemen Teknis, dan
BUMN bersangkutan. Tim tersebut mempunyai tugas antara lain sebagai berikut:
a. Melakukan penelitian data administratif dan fisik
b. Melakukan kajian aspek finansial, aspek resiko fiskal, aspek yuridis, aspek
administratif dan aspek bisnis serta aspek terkait lainnya.

Universitas Indonesia
92

c. Melakukan kajian kelayakan Penyertaan Modal Negara


d. Menyusun dan menyampaikan rekomendasi hasil kajian kepada Menteri
Keuangan
Menteri Keuangan dapat menunjuk penilai independen gunamelakukan
penilaian atas nilai BMN yang akan dijadikan PMN sesuaiketentuan peraturan
perundangundangan. Menteri Keuangan dapatmeminta masukan dari Menteri
Negara BUMN dan Menteri Teknisterhadap rencana Penyertaan Modal Negara.
Dalam hal rencana Penyertaan Modal Negara dinyatakan layak
untuk diteruskan, Menteri Keuangan menyampaikan usulan rencana PMN kepada
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dengan tembusan kepada Presiden. Apabila
usulan PMN tersebut disetujui DPR, Menteri Keuangan menyampaikan usulan
PMN kepada Presiden dengan melampirkan rancangan Peraturan Pemerintah.
Dalam hal Peraturan Pemerintah mengenai PMN dimaksud telah ditetapkan oleh
Presiden, Menteri Keuangan yang dalam hal ini diwakili Direktur Jenderal
Kekayaan Negara melakukan serah terima BMN yang telah menjadi PMN kepada
BUMN.

c) Tata Cara PMN dari Perolehan Lainnya yang Sah


Menteri Keuangan melakukan kajian atas rencana PMN yang bersumber
dari perolehan lainnya yang sah, antara lain:
a. barang yang diperoleh dari hibah/sumbangan atau yang sejenis;
b. barang yang diperoleh sebagai pelaksanaan dariperjanjian/kontrak;
c. barang yang diperoleh berdasarkan ketentuan undangundang;atau
d. barang yang diperoleh berdasarkan putusan pengadilan yangtelah memperoleh
kekuatan hukum tetap.
Dalam rangka pelaksanaan pengkajian, Menteri Keuangan membentuk Tim
yang anggotanya terdiri dari unsur-unsur Departemen Keuangan, Kementerian
Negara BUMN, Departemen Teknis, dan BUMN bersangkutan. Tim tersebut
mempunyai tugas antara lain sebagai berikut.
a. Melakukan penelitian data administratif dan fisik.
b. Melakukan kajian aspek finansial, aspek resiko fiskal, aspek yuridis, aspek
administratif dan aspek bisnis serta aspek terkait lainnya.

Universitas Indonesia
93

c. Melakukan kajian kelayakan Penyertaan Modal Negara.


d. Menyusun dan menyampaikan rekomendasi hasil kajian kepada Menteri
Keuangan.
Menteri Keuangan menunjuk penilai independen guna melakukanpenilaian
atas nilai BMN yang akan dijadikan PMN sesuai ketentuan peraturan perundang
undangan. Menteri Keuangan dapat meminta masukan dari Menteri Negara
BUMN dan Menteri Teknis terhadap rencana PMN. Dalam hal rencana PMN
dinyatakan layak untuk diteruskan:
a. bagi rencana PMN yang bernilai diatas Rp100 miliar dan/atauberupa tanah dan
bangunan yang sesuai ketentuan peraturanperundangundangan harus terlebih
dahulu memperolehpersetujuan DPR, dengan ketentuan sebagai berikut:
I. Menteri Keuangan mengajukan permohonan persetujuan PMNkepada DPR
dengan tembusan kepada Presiden;
II. berdasarkan persetujuan dari DPR, Menteri Keuanganmenyampaikan usulan
PMN kepada Presiden denganmelampirkan rancangan Peraturan Pemerintah
b. bagi rencana PMN yang bernilai dari Rp10 miliar sampai denganRp100 miliar,
dengan ketentuan sebagai berikut:
I. Menteri Keuangan mengajukan permohonan persetujuan prinsippelaksanaan
PMN kepada Presiden;
II. berdasarkan persetujuan prinsip dari Presiden, Menteri Keuangan c.q.
Direktur Jenderal Kekayaan Negara mengkoordinasikanpenyiapan
rancangan Peraturan Pemerintah untuk selanjutnyadisampaikan kepada
Presiden guna memperoleh penetapan.
c. bagi rencana PMN yang bernilai dibawah Rp10 miliar, MenteriKeuangan
menyampaikan rancangan Peraturan Pemerintah kepada Presiden guna
memperoleh penetapan.
Dalam hal Peraturan Pemerintah mengenai PMN dimaksud telahditetapkan
oleh Presiden, Menteri Keuangan c.q. Direktur JenderalKekayaan Negara
melakukan serah terima BMN yang telah menjadiPMN kepada BUMN.

Universitas Indonesia
94

BAB 4 Commented [CPD74]: Pada bab ini saya menghilangkan


4.4 dan menggabungkan dengan 4.3
KONSEP DIVESTASI SAHAM 7% PT NEWMONT NUSA TENGGARA
Banyak kalimat yang saya ubah agar lebih efektif.
KEPADA PEMERINTAH

4.1 Pembelian 7% Saham Divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) oleh


Pemerintah Indonesia
Kehadiran PT Newmont Nusa Tenggara, yang selanjutnya disebut PT NNT,
di Indonesia adalah bentuk dari penanaman modal asing atau PMA yang
dilakukan Indonesia sejak dibukanya keran penanaman modal. Kehadiran PMA
ini disambut baik mengingat keadaan ekonomi nasional pada saat itu belum cukup
baik. Pemerintah berharap bahwa modal asing yang dibawa ke Indonesia dapat
dikelola untuk kepentingan publik, selain itu dapat terjadi alih tekonologi dan
penciptaan lapangan kerja baru.Salah satu contoh pengembangan ekonomi melalui
PMA pada tahun 1986dilakukan oleh PT NNT yaitu pertambangantembaga dan
emas.184
PT NNT didirikan di Pulau Sumbawa, Mataram, Nusa tenggara Barat.
Perusahaan ini merupakan anak perusahaan dari Newmont Mining
Corporation.185Komposisi kepemilikan saham PT NNT saat pendirian adalah
80% (delapan puluh persen) dimiliki oleh PT Nusa Tenggara Partnership (PT
NTP) sebagai penanam modal asing. PT NTP merupakan perusahaan gabungan
antara PT Nusa Tenggara Mining Corporation (PT NTMC) yang berinduk di
Jepang dengan kepemilikan sebesar 35% (tiga puluh lima persen) serta PT
Newmont Indonesia Limited (PT NIL) yang berinduk di Amerika dengan
kepemilikan sebesar 45% (empat puluh lima persen).186 Kemudian sisa 20% (dua
puluh persen) dimiliki PT Pukuafu Indah (PT PI) sebagai penanam modal swasta
dalam negeri. Ini berarti kepemilikan awal PT NNT telah didominasi asing
sebanyak 80% dan peserta Indonesia sebesar 20%.

184

186
Majalah Tambang, PT NNT Receives Environmental Commplience Award, 28 Juni 2012,
Jakarta

Universitas Indonesia
95

PT NNT mulai melakukan kegiatan operasi produksi pertambangan pada


tahun 2000 dengan melakukan penandatanganan kesepakatan Kontrak
Karyapertambangan pada tahun 1986 dengan Pemerintah RI untuk melakukan
eksplorasi dan eksploitasi dengan nilai investasi sebesar US$ 1,8 miliar187
berdasarkan Undang – Undang Nomor 11 Tahun 1967 tentang Ketentuan –
Ketentuan Pokok Pertamabngan Umum.Kontrak Karyatersebut berlaku selama 30
tahun sejak beroperasi dan dapat diperpanjang dengan persetujuan Pemerintah.
Perjanjian ini mulai ada sejak diterbitkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun
1967 tentang Ketentuan-Ketentuan Umum Pertambangan dan Undang-Undang
Nomor 1 tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing. Perlu mendapat
persetujuan terlebih dahulu dari DPR, selaku wakil rakyat pemilik bahan galian,
bagi setiap naskah Kontrak Karya pertambangan yang akan ditandatangani oleh
pemerintah, menurut Pasal 10 ayat (3) Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1967.188
Dalam Kontrak Karya tersebut terdapat ketentuan mengenai divestasi saham
milik pihak asing ke pihak dalam negeri. Ketentuan dimaksud tertuang dalam
Pasal 24 Kontrak Karya mengenai Kepentingan Nasional, yang mengatur bahwa
penanaman modal asing berkewajiban mendivestasikan kepemilikan sahamnya
kepada pihak Indonesia. Berikut bunyi Pasal 24 ayat (3) dan (4) Kontrak Karya
tersebut :
Perusahaan harus menjamin bahwa saham-sahamnya yang dimiliki oleh
penanam modal asing akan ditawarkan untuk dijual atau diterbitkan,
pertama-tama kepada Pemerintah, dan kedua (jika Pemerintah tidak
menerima (menyetujui) penawaran itu dalam 30 (tiga puluh) hari sejak
tanggal penawaran kepada warga negara Indonesia atau perusahaan
Indonesia yang dikendalikan oleh warga negara Indonesia. Suatu penawaran
kepada Pemerintah atau warga negara Indonesia atau perusahaan Indonesia
yang dikendalikan oleh warga negara Indonesia akan disebut suatu
penawaran kepada “Peserta Indonesia” untuk maksud Pasal 24 ini.

187
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, 2011, Profil Perusahaan Pertambangan dan
Energi Edisi 2011, Yayasan Pertambangan dan Energi, Jakarta.
188
Pasal 10 ayat 3 Undang – Undang Nomor 11 tahun 1967 yaitu “Perjanjian karya tersebut dalam
ayat (2) pasal ini berlaku sesudah disahkan oleh Pemerintah setelah berkonsultasi dengan Dewan Perwakilan
Rakyat apabila menyangkut eksploitasi golongan a sepanjang mengenai bahan galian yang ditentukan dalam
pasal 13 Undang-undang ini dan/atau yang perjanjian karyanya berbentuk penanaman modal asing.”

Universitas Indonesia
96

Jumlah saham-saham yang akan ditawarkan kepada Peserta Indonesia dalam


tiap tahun sesudah berakhirnya tahun takwim penuh keempat dari periode
operasi, adalah perbedaan antara persentase berikut dan persentase saham-
saham (jika kurang dari persentase berikut) yang sudah dimiliki Peserta
Indonesia pada tanggal penawaran yang bersangkutan :
Pada akhir tahun kelima, sekurang-kurangnya 15%;
Pada akhir tahun keenam, sekurang-kurangnya 23%;
Pada akhir tahun ketujuh, sekurang-kurangnya 30%;
Pada akhir tahun kedelapan, sekurang-kurangnya 37%;
Pada akhir tahun kesembilan, sekurang-kurangnya 51%;
Semua kewajiban dari Perusahaan menurut Pasal 24 ayat (4) ini akan
dianggap telah dilaksanakan sesudah tidak kurang dari 51% dari jumlah
saham yang telah diterbitkan dan yang ada pada waktu itu telah ditawarkan
kepada dan dibeli oleh Peserta Indonesia. Penjualan (divestasi) tersebut
harus ditawarkan setiap tahun mulai pada tahun kelima setelah periode
operasi (tahun 2000).

Maka berdasarkan Pasal 24 Kontrak Karya, PT NNT berkewajiban


mendivestasikan 31% sahamnya pada Maret 2006 (3%), pada Maret 2007 (7%),
pada Maret 2008 (7%), pada Maret 2009 (7%), dan pada Maret 2010 (7%).189
Jadi, kewajiban perusahaan barulah dianggap dilaksanakan setelah mampu
mendivestasikan tidak kurang dari 51%.
Saham PT NNT yang dimiliki oleh pihak asing yang harus didivestasikan
pada tahun 2006 sampai dengan tahun 2009 sebesar 24% (dua puluh empat
persen) kemudian dibeli oleh PT Multi Daerah Bersaing (PT MDB) yang
merupakan perusahaan patungan antara PT Derah Maju Bersama (PT BMB)
dengan nilai penyertaan 25% (dua puluh lima persen) dan PT Multicapital dengan
nilai penyertaan 75% (tujuh puluh lima persen).PT MDB merupakan Badan Usaha
Milik Daerah (BUMD) yang didirikan oleh Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara
Barat (40%), Kabupaten Sumbawa Barat (40%), dan Kabupaten Sumbawa
(20%).190
Untuk menyelesaikan amanat dalam Kontrak Karya tersebut, PT
NNT melakukan penawaran divestasi milik Nusa Tenggara Partnership BV

189
Kontrak Karya antara Pemerintah RI dan PT NNT tanggal 2 Desember 1986 dalam Lalu Wira
Pria S., Sinkronisasi Kebijakan Kerjasama Antar Daerah dalam Divestasi Saham PT Newmont Nusa Tenggara,
Mimbar Hukum, Vol. 27, (Februari 2015), hlm. 44
190
Trias Palupi Kurniawan, Kajian Hukum atas Divestasi Saham Bidang Pertambangan di
Indonesia (Studi Kasus PT Newmont Nusa Tenggara dan PT Freeport Indonesia), hlm.22

Universitas Indonesia
97

kepada Pemerintah Pusat.191Terhadap penawaran tersebut, pemerintah


menyatakan akan melaksanakan pembelian saham divestasi PT NNT Tahun 2010
sebesar 7% (tujuh persen). Dalam proses pembelian tersebut, Pemerintah
Indonesia diwakili oleh Menteri Keuangan melalui Pusat Investasi Pemerintah
(PIP). Namun, Pemerintah Daerah NTB juga berminat untuk membeli sisa 7%
saham divestasi PT NNT tersebut setelah berhasil menguasai 24% saham PT NNT
melalui PT Multi Daerah Maju Bersaing.192
Walau akhirnya Pemerintah menjadi pihak investor 7% sisa saham divestasi
PT NNT, hal tersebut kemudian dibatalkan dengan keluarnya Putusan Mahkamah
Konstitusi Nomor 2/SKLN-X/2012.

4.2 Sengketa Kewenangan Lembaga Negara antara Presiden RI dengan


DPR RI dan BPK terkait Pembelian Saham Divestasi PT Newmont
Nusa Tenggara Tahun 2010
Pembelian 7% saham divestasi PT NNToleh Pemerintah mendapat respon
kerasndari DPR karena pembelian 7% saham divestasi melalui Pusat Investasi
Pemerintah tersebut tidak melalui perizinan DPR terlebih dahulu. Atas hal
tersebut, DPR mengeluarkan surat Nomor : PW.01/5188/DPR RI/VI/2011 tanggal
21 Juni 2011 perihal Penyampaian Permintaan Komisi XI tentang Audit Badan
Pemeriksa Keuangan dengan Tujuan Tertentu terhadap Pembelian 7% Saham
Divestasi Pemerintah pada PT NNT. Dari sini perseteruan tersebut berujung pada
pengajuan gugatan Sengketa Kewenangan antara Lembaga Negara (SKLN), di
mana Presiden RI diwakili Menteri Keuangan tampil sebagai Pemohon melawan
DPR RI sebagai Termohon I dan BPK RI sebagai Termohon II.
Pemerintah melalui Menteri Keuangan berpendapat bahwa DPR dan BPK
telah mengambil, mengurangi, menghalangi, mengabaikan dan/atau merugikan
kewenangan konstitusional Pemerintah melakukan investasi pemerintah sebagai
pemilik kewenangan pengelolaan keuangan negara. Pemerintah berpendapat
bahwa pembelian 7% saham divestasi PT NNT Tahun 2010 oleh Pusat Investasi

191
Ibid. hlm. 17
192
Djumyati Partawidjaja (Ed), Pemda NTB Ikut Perebutkan 7% Saham Newmont,
https://nasional.kontan.co.id/news/pemda-ntb-ikut-perebutkan-7-saham-newmont-1, diakses pada 10 Januari
2019.

Universitas Indonesia
98

Pemerintah (PIP) untuk dan atas nama Pemerintah RI merupakan Investasi


Pemerintah Surat Berharga berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun
2008 tentang Investasi Pemerintah. Pembelian saha divestasi tersebut dilakukan
dalam keadaan normal dan bukan dalam rangka penyelamatan perekonomian
nasional sehingga tidak perlu persetujuan DPR dan tidak tunduk pada ketentuan
Pasal 24 ayat (7) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 yaitu “Dalam keadaan
tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional, Pemerintah Pusat dapat
memberikan pinjaman dan/atau melakukan penyertaan modal kepada perusahaan
swasta setelah mendapat persetujuan DPR”. Berbeda dengan DPR yang meyakini
pembelian 7% saham divestasi PT NNT merupakan Penyertaan Modal Negara
(PMN) yang telah memenuhi unsur “keadaan tertentu” untuk menyelamatakan
perekonomian nasional sehingga harus memerlukan izin DPR. Sebagaimaan
dalam praktik pelaksanaan PMN selama ini berdasarkan Peraturan Pemerintah
Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah. Sejalan
dengan DPR, dari hasil pelaksanaan audit, BPK berpendapat bahwa pembelian
7% saham divestasi PT NNT tahun 2010 merupakan kegiatan pemisahan
keuangan negara dari APBN ke swasta asing yang harus mendapat persetujuan
DPR terlebih dahulu.Dari hasil penelaahan BPK terhadap peraturan perundang-
undangan, diketahui bahwa ketentuan Pasal 24 Undang-Undang Nomor 17 Tahun
2003 antara lain mengatur hubungan antara Pemerintah dengan perusahaan
negara, daerah, dan swasta. Pasal tersebut pada prinsipnya mengatur bahwa
pemerintah dapat memberikan pinjaman/hibah/penyertaan modal pada perusahaan
negara dan daerah setelah terlebih dahulu memperoleh persetujuan DPR.
Sementara pada swasta, pemberian pinjaman/penyertaan modal pada perusahaan
swasta hanya dapat dilakukan dalam keadaan tertentu, maka penyertaan modal
pada perusahaan negara/daerah baik dalam keadaan normal maupun dalam
keadaan tertentu harus memperoleh persetujuan DPR/DPRD.
Menurut DPR, Walaupun Pemerintah tidak memiliki kepentingan secara
langsung terhadap perusahaan swasta dan tidak berkewajiban memberikan
pinjaman/penyertaan modal pada perusahaan-perusahaan swasta, tetapi
merupakan kewajiban moril bagi pemerintah untuk melakukan penyelamatan
perusahaan swasta yang kiranya mengancam perekonomian nasional dengan cara

Universitas Indonesia
99

memberikan penyertaan modal/pinjaman. Argumentasi DPR yang demikian


adalah berdasarkan pemikiran bahwa PT NNT yang merupakan perusahaan
swasta asing yang menguasai pertambangan mineral. Berdasarkan Pasal 33 ayat
(2) UUD NRI 1945, pertambangan mineral dapat digolongkan sebagai sumber
kekayaan yang sifatnya menguasai hajat hidup orang banyak. Oleh karena itu,
segala tindakan yang berkaitan terhadapnya harus memperoleh izin rakyat yang
dalam hal ini diwakili oleh DPR. Argumentasi DPR lainnya adalah terkait belum
dianggarkannya penyertaan modal pada PT NNT dalam Undang-Undang APBN
Tahun 2009, 2010, maupun 2011. Padahal Pasal 14 ayat (1) dan Pasal 15 ayat (5)
Undang-Undang Keuangan Negara didapati bahwa Rencana Kerja dan Anggaran
Kementerian Negara/Lembaga (RKA-K/L) setiap kementerian dan lembaga harus
tertulis dalam APBN yang disetujui oleh DPR, terinci sampai dengan unit
organisasi, fungsi, program kegiatan, dan jenis belanja
Lain pendapat di pihak Pemerintah, bahwa pembelian 7% saham divestasi
merupakan investasi pemerintah surat berharga berdasarkan PP Investasi
Pemerintah yang dilakukan dalam rangka pengawasan pelaksanaan Kontrak
Karya dapat lebih efektif dilakukan oleh Pemerintah Pusat sebagai dukungan
untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif.193 Keinginan pembelian saham
7% saham divestasi PT NNT dilandasi oleh kepentingan negara untuk
membangun good governance dan pengawasan yang lebih baik bagi pelaksanaan
pengusahaan mineral di Indonesia.
Pemerintah Pusat beranggapan bahwa terhadap pembelian 7% saham
divestasi PT NNT dengan alasan DPR merupakan pemegang fungsi anggaran
adalah hal yang tidak mendasar. Jika melihat ketentuan Pasal 20 A UUD 1945 ,
dinyatakan bahwa salah satu fungsi DPR adalah fungsi anggaran. Namun,
ketentuan Pasal 70 ayat (2) UU Nomor 27 tahun 2009 tentang MPR, DPR, DPD
dan DPRD secara tegas menyatakan :
Fungsi anggaran sebagaimana dimaksud dalam Pasal 69 ayat (1) huruf b
dilaksanakan untuk membahas dan memberikan persetujuan atau tidak

193
Penjelasan Menteri Keuangan RI atas Pembelian 7% saham divestasi PT Newmont Nusa
Tenggara Tahun 2010 oleh Pusat Investasi Pemerintah, 2011, disampaiakan pada Rapat kerja Menteri
Keuangan RI dengan Komisis XI DPR RI

Universitas Indonesia
100

memberikan persetujuan terhadap rencana undang-undang tentang APBN


yang diajukan oleh Presiden.

Menurut hemat Pemerintah bahwa berdasarkan ketentuan tersebut,


keharusan persetujuan pada DPR dalam hal membeli 7% saham divestasi PT
NNTtidak termasuk dalam kewenangan DPR dalam menjalankan fungsi anggaran.
Sejatinya pelaksanaan fungsi anggaran dilakukan dengan memberikan persetujuan
rancangan undang-undang tentang APBN setiap tahunnya. Apabila pelaksanaan
APBN masih memerlukan persetujuan kembali maka akan terjadi persetujuan
berlapis. Pasalnya pembelian 7% saham divestasi PT NNT bersumber dari dana
investasi yang dialokasikan dalam APBN 2011 yang sisa pembiayaannya
menggunakan keuntungan investasi PIP. Permohonan berlapis yang diajukan DPR
merupakan bentuk intervensi ranah eksekutif yang dapat membawa dampak
terhadap fungsi pengawasan pemerintah menajdi terdelusi. Hal ini juga bentuk
pencideraan prinsip pemisahan kekuasaan dalam UUD 1945.
Selain itu terkait bentuk divestasi saham tersebut bukanlah penyertaan
modal negara seperti pada Pasal 24 ayat (7) Undang-Undang Nomor 17 Tahun
2003. Untuk menggolongkan bahwa pembelian saham divestasi PT NNT
merupakan penyertaan modal negara, perlu untuk memenuhi unsur Pasal 24 ayat
(7) Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 yaitu ‘dalam keadaan tertentu - untuk
penyelamatan perekonomian nasional’.
Sedangkan pemerintah mengasumsikan unsur ‘keadaan tertentu dalam
rangka penyelematan perekonomian nasional’ tidak terpenuhi. Sehingga
permohonan izin pada DPR tidak perlu dilakukan. Selain itu pemerintah yakin
bahwa pembelian saham divestasi seharga 2,2 Triliun dibiayai oleh dana investasi
pemerintah yang telah ditetapkan oleh UU APBN dan disetujui DPR sebesar 1
Trilliun, sedangkan sisanya dibiayai dengan keuntungan PIP.
Dalam permohonan SKLN Nomor 2/SKLN-X/2012, Pemerintah sebagai
pemohon menyampaikan petitum kepada Majelis Hakim untuk memutus
permohonan sengketa kewenangan lembaga Negara a quo dengan menyatakan :
a. Menerima permohonan sengketa kewenangan lembaga negara yang diajukan
oleh Pemohon seluruhnya;

Universitas Indonesia
101

b. Menyatakan Pemohon mempunyai kedudukan hukum untuk mengajukan


sengketa kewenangan lembaga Negara;
c. Menyatakan Pemohon mempunyai kewenangan konstitusional dalam rangka
pelaksanaan amanat Pasal 4 ayat (1), Pasal 17 ayat (1), Pasal 23C, dan Pasal
33 ayat (2) dan (3) Undang-Undang Dasar NRI 1945 berupa pe,belian 7%
saham divestasi PT NNT tahun 2010 tanpa memerlukan persetujuan
Termohon I;
d. Menyatakan Kesimpulan Termohon II dalam Laporan Hasil Pemeriksaan atas
Proses Pembelian 7% Saham Divestasi PT NNT Tahun 2010, bahwa
Pemohon harus mendapatkan persetujuan Termohon I terlebih dahulu dalam
pembelian 7% saham divestasi PT NNT tahun 2010, melampaui kewenangan
konstitusional termohon II dan tidak mengikat; dan
e. Apabila Mahkamah Konstitusi berpendapat lain, mohon putusan yang
bijaksana dan seadil-adilnya (ex aequo et bono).
Selanjutnya pada tanggal 31 Juli 2012, terhadap sengketa tersebut,
Mahkamah Konstitusi mengeluarkan Putusan Nomor : 2/SKLN-X/2010, yang
dalam Amar Putusan menyatakan :
a. Permohonan pemohon terhadap Termohon II tidak dapat diterima; dan
b. Menolak permohonan Pemohon terhadap Termohon I untuk seluruhnya.

4.3 Bentuk Divestasi 7% Saham PT Newmont Nusa Tenggara


Menjadi penting bagi negara untuk terlibat sebagai investor, mengingat PT
NNT merupakan perusahaan asing dengan produksi pertambangan mineral yang
apabila dihubungkan dengan Pasal 33 ayat (2) UUD NRI 1945, merupakan
kekayaan alam yang menguasai hajat hidup orang banyak dan harus dikelola
untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Negara sebagai mandataris rakyat
sekaligus pemegang hak menguasai memiliki wewenang untuk mengatur oleh
siapa kekayaan alam tersebut dapat dikelola. Termasuk dimilikinya wewenang
oleh Pemerintah tampil sebagai investor.
Dari total 31% saham divestasi PT NNT, 24% saham diantaranya telah
dibeli oleh PT Multi Daerah Maju Bersaing, sedangkan 7% sisanya dibeli oleh
Pemerintah melalui Pusat Investasi Pemerintah (PIP). PIP didirikan berdasarkan

Universitas Indonesia
102

amanat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara.


PIP memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai operator investasi pemerintah
yang bergerak dengan alas kebijakan yang ditetapkan Menteri Keuangan selaku
Bendahara Umum Negara (BUN) yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun
2008 tentang Investasi Pemerintah.194
Ironinya, keinginan Pemerintah melalui PIP untuk membeli sisa 7% saham
divestasi PT NNT dibatalkan dengan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor
2/SKLN-X/2002. Dalam amarnya, Majelis Hakim menyatakan pembelian 7%
saham divestasi PT NNT Tahun 2010 harus mendapat persetujuan Dewan
Perwakilan rakyat (DPR) terlebih dahulu. Hal ini didasarkan pada alasan bahwa
DPR memiliki kewenangan konstitusional sebagai pemegang fungsi anggaran.195
Dana yang akan digunakan oleh PIP untuk membayar 7% saham PT NNT
berasal dari APBN. Dalam konsep penganggaran, dengan lahirnya paham
demokrasi maka segala sesuatu yang berkaitan dengan anggaran negara maka
harus mendapat persetujuan rakyat karena uang yang tercantum dalam APBN
berasal dari rakyat. Persetujuan DPR diperlukan untuk menjamin agar
penggunaan uang rakyat digunakan untuk kepentingan rakyat dan bukan
kepentingan lainnya.196 Sejatinya, pelaksanaan divestasi melalui mekanisme
APBN dan perizinan DPR didasarkan pada ketentuan Pasal 24 ayat (7) Undang-
Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara yaitu “Dalam keadaan
tertentu, untuk penyelamatan perekonomian nasional, Pemerintah Pusat dapat
memberikan pinjaman dan/atau melakukan penyertaan modal kepada perusahaan
swasta setelah mendapat persetujuan DPR”.Keberatan lainnya karena DPR
beranggapan pembelian divestasi saham belum dimasukan dalam Undang-Undang
APBN tahun 2009, 2010 maupun 2011. Dengan begitu, DPR telah beranggapan
pembelian 7% saham divestasi PT NNT oleh Pemerintah merupakan penyertaan

194
Penjelasan Menteri Keuangan RI atas Pembelian 7% saham divestasi PT Newmont Nusa
Tenggara Tahun 2010 oleh Pusat Investasi Pemerintah, 2011, disampaikan pada Rapat Kerja Menteri
Keuangan RI dengan Komisi XI DPR RI
195
Pasal 20A ayat (1) UUD NRI 1945 menyatakan “Dewan Perwakilan Rakyat memiliki fungsi
legislatif, fungsi anggaran, dan fungsi pengawasan”.
196
Ibid., hlm. 81-82

Universitas Indonesia
103

modal negara (PMN) dalam rangka penyelematan perekonomian nasional, yang


harus melalui mekanisme APBN dan perizinan DPR.
Lain halnya dengan Presiden yang diwakili oleh Menteri Keuangan yang
berpendapat bahwa Pembelian 7% saham divestasi PT NNT merupakan Investasi
Pemerintah dalam bentuk surat berharga (saham). Selanjutnya pembelian saham
divestasi dilakukan dalam keadaan normal dan bukan dalam rangka penyelematan
perekonomian nasional. Pembelian tersebut merupakan pelaksanaan kekuasaan
pemerintah di bidang pengelolaan keuangan negara baik berdasarkan UUD NRI
1945, maupun Undang-Undang Keuangan Negara dan Undang-Undang
Perbendaharaan Negara.
Menurut hemat Penulis, pembelian saham divestasi PT NNT lebih tepat
dipahami dalam konteks Pasal 41 ayat (1) dan (2) Undang-Undang
Perbendaharaan Negara, yakni sebagai investasi pemerintah yaitu “Pemerintah
dapat melakukan investasi jangka panjang untuk memperoleh manfaat ekonomi,
sosial dan/atau manfaat lainnya. Investasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
dilakukan dalam bentuk saham, surat utang, dan investasi langsung”. Bahwa benar
jika pembelian saham divestasi PT NNT untuk memperoleh manfaat ekonomi,
sosial dan/atau manfaat lainnya dan bukan karena keadaan tertentu dalam rangka
penyelamatan perekonomian negara sebagimana Pasal 24 ayat (7) Undang –
Undang Keuangan Negara.
Pemerintah dalam menjalankan fungsi pengaturan (regelandaad) berhak
menentukan dirinya sebagai pembeli divestasi saham. Keputusan Pemerintah
membeli 7% saham divestasi lebih logis dipandang sebagai usaha untuk
memperoleh manfaat ekonomi, sosial dan/atau manfaat lainnya,197 khususnya
memperoleh nilai tambah. Alasan pembelian saham divestasi untuk turut serta
memepengaruhi tata kelola perusahaan tidak tepat karena 7% saham divestasi
tidak dapat memberi pengaruh signifikan terhadap tata kelola perusahaan. Tidak
tepatpula alasan karena terdapat ‘keadaan tertentu dalam rangka penyelamatan
perekonomian negara’ bahwa walaupun PT NNT sebaagai perusahaan asing
menguasai pertambangan tembaga dan emas, sebagai kekayaan alam yang
menguasai hajat hidup orang banyak, tidak serta merta keadaan tersebut

197

Universitas Indonesia
104

diklasifikasikan sebagai ‘keadaan tertentu’ yang mewajibkan negara melakukan


‘penyelamatan’. Karena alasan diberinya penguasaan pertambangan tembaga dan
emas di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat kepada PT NNT adalah untuk
memperoleh keuntungan ekonomi, sosial dan lainnya mengingat pada 1980-an
keadaan ekonomi Indonesia belum kuat sehingga perlu membuka peluang bagi
asing mengelola kekayaan alam disertai kewajiban mendidik orang Indonesia (alih
teknologi). Keadaan demikian itu justru berangkat dari pemikiran Hatta yang
mengungkapkan bahwa seyogyanya pengelolaan pelayanan umum dan cabang –
cabang produksi yang berkaitan dengan hajat hidup orang banyak dilaksanakan
oleh negara, namun tak dapat pula dipungkiri keterlibatan sektor swasta perlu
dilibatkan. Hatta menambahkan bahwa kepemimpinan perusahaan dapat diberikan
kepada tenaga yang mumpuni dan jika diperlukan manajemen asing dapat
dilibatkan, dengan syarat harus mendidik orang Indonesia yang kelak akan
menggantikan posisi tersebut.198
Pertimbangan selanjutnya adalah dengan melihat dasar hukum Investasi
Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara.Jika Investasi Pemerintah diatur dalam
Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, berbeda
dengan Penyertaan Modal Negara yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor
6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/daerah. Apabila menilik
Nota Keuangan APBN 2009, 2010, dan 2011. Nota Keuangan APBN menunjukan
praktek pelaksanaan Penyertaan Modal Negara didasarkan pada Peraturan
Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah.
Pada Pasal 1 angka 19 Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, Penyertaan Modal Negara
didefinisikan yaitu:
Penyertaan modal pemerintah pusat/daerah adalah pengalihan kepemilikan
barang milik negara/daerah yang semula merupakan kekayaan yang tidak
dipisahkan menjadi kekayaan yang dipisahkan untuk diperhitungkan sebagai
modal/saham negara atau daerah pada badan usaha milik negara, badan
usaha milik daerah, atau badan hukum lainnya yang dimiliki negara.

198
Marwah M. Diah, Restrukturisasi BUMN di Indonesia, (Jakarta : Kencana, 2004), hal. 81.

Universitas Indonesia
105

Penyertaan Modal negara pada definisi tersebut hanya diberikan kepada


BUMN, BUMD atau badan hukum milik negara lainnya. Jika bentuk divestasi
saham PT NNT adalah Penyertaan Modal Negara sebagaimana yang diatur dalam
Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah, maka dasar hukum tersebut tidak dapat digunakan. PT NNT
adalah perusahaan swasta asing yang menurut Peraturan Pemerintah Nomor 6
Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah tidak dapat
dilakukan Penyertaan Modal Negara terhadapnya.

4.4 Pembiayaan Pembelian 7% Saham Divestasi oleh Pemerintah melalui


Pusat Investasi Pemerintah melalui DPR

Pembelian saham divestasi oleh Pemerintah merupakan kewenangan


Menteri Keuangan selaku Bendahara Umum Negara sebagaimana ditetapkan
dalam Pasal 10 Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi
Pemerintah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 49
Tahun 2011. Selanjutnya, Kewenangan operasional pengelolaan Investasi
Pemerintah dimaksud dilakukan oleh Pusat Investasi Pemerintah sebagai Badan
Investasi Pemerintah berbentuk satuan kerja. Kemudian Badan Investasi
Pemerintah membentuk Pusat Investasi Pemerintah (PIP) sebagai operator
Investasi Pemerintah.
Menteri keuangan melalui Pusat Investasi Pemerintah telah menandatangani
Perjanjian jual beli 7% saham divestasi PT NNT Tahun 2010 dengan pemegang
saham asing. Pembelian saham divestasi sebesar US$271.600.00 atau senilai 2,2
Triliun Rupiah bersumber dari dana investasi yang dialokasikan dalam APBN
Tahun 2011 sebesar Rp1 Triliun, sedangkan sisanya menggunakan keuntungan
investasi PIP.
Dengan telah disetujuinya Undang-Undang APBN Tahun 2011 yang
didalamnya telah dianggarkan dana investasi (reguler) sebesar Rp1 Triliun, maka
Pemerintah tidak perlu meminta persetujuan lagi pada DPR.
Pembelian 7% saham divestasi PT NNT tahun 2010 oleh PIP merupakan
kekayaan negara yang tidak dipisahkan. Hal ini karena PIP adalah bagian dari
pemerintah yang secara struktural berada langsung di bawah Menteri Keuangan

Universitas Indonesia
106

(bendahara negara). Sebagai Badan Layanan Umum (BLU), PIP mempunyai


sumber dana investasi yang diantaranya berasal dari APBN, keuntungan
terdahulu, dan sumber lain yang sah.
Bahwa berdasarkan Bab XII Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum,
Pasal 68 ayat (2) Undang-Undang Nomor 1 Thaun 2004 tentang Perbendaharaan
Negara, bahwa kekayaan Badan Layanan umum (BLU) merupakan kekayaan
Negara/Daerah yang tidak dipisahkan serta dikelola dan dimanfaatkan speenuhnya
untuk menyelenggarakan kegiatan BLU yang bersangkutan. Dalam Pasal 69
Undang-Undang Perbendaharaan Negara disebutkan bahwa setiap BLU wajib
menyusun rencana kerja, anggaran tahunan, laporan keuangan, dan kinerja BLU
untuk disajikan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari rencana kerja dan
anggaran serta laporan keuangan dan kinerja
KementerianNegara/Lembaga/Pemerintah Daerah. Selanjutnya Pasal 1 ayat (3)
PMK Nomor 52/PMK.01/2007 tentang Tata Kerja Pusat Investasi Pemerintah
menyatakan Pusat Investasi Pemerintah merupakan Badan Layanan Umum.
Sehingga PIP sebagai BLU perlu menuangkan secara rinci anggaran lembaganya
untuk melakukan investasi dan mendapat persetujuan DPR sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 15 ayat (50 Undang-Undang Keuangan Negara.
Terkait dengan pendanaan pembelian saham divestasi PT NNT oleh
Pemerintah yang dananya berasal dari keuntungan PIP, perlu untuk dituangkan
dalam APBN secara terinci. Namun, pada praktiknya, Pemerintah belum
mencantumkan anggaran pembelian saham divestasi pada anggaran BLU (PIP)
dalam APBN. Oleh karena itu terhadap sumber dana pembelian saham divestasi
yang berasal dari keuntungan PIP perlu untuk dicantumkan secara rimci dalam
Undang-Undang APBN dan mendapat persetujuan DPR.
Badan Investasi Pemerintah yang kemudian disebut Pusat Investasi
Pemerintah merupakan satuan kerja yang bertugas mengelola Investasi
Pemerintah. Untuk menjalankan tugas tersebut, PIP menyusun anggaran Investasi
Pemerintah dan disampaikan kepada Direktur Jenderal Anggaran. Selanjutnya
Direktur Jenderal Anggaran menyampaikan alokasi penyediaan dana Investasi
Pemerintah yang ditetapkan dalam APBN tahun anggaran bersangkutan dan
Rencanan Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-K/L) kepada

Universitas Indonesia
107

Direktur Jenderal Perbendaharaan. Berdasarkan RKA-K/L tersebut diterbitkan


Surat Penetapan Satuan Anggaran Per Satuan Kerja (SP-SAPSK) sebagai pagu
dana yang ditetapkan dalam APBN. Berdasarkan SP-SAPSK tersebut, diterbitkan
konsep DIPA dan disahkan oleh Direktur Jenderal Perbendaharaan atas nama
Menteri Keuangan.
Dari mekanisme di atas dapat diketahui bahwa anggaran Investasi
Pemerintah yang diajukan oleh PIP menjadi bagian dari Rencanan Kerja dan
Anggaran Kementerian Keuangan, yang kemudian dituangkan dalam RAPBN.
Pembahasan RAPBN melibatkan Presiden dan DPR RI yang berwenang
memberikan persetujuan atau menolak RAPBN.
Jika dikaitkan dengan pembagian kekuasaan pengelolaan keuangan negara,
dana Investasi Pemerintah dalam pengelolaannya menjadi kekuasaan Presiden
secara penuh sedangkan DPR sebagai pemegang fungsi anggaran (hak budgeter)
berwenang memberikan persetujuan atau penolakan dana Investasi Pemerintah
pada RAPBN. Sehingga apabila PIP melaksanakan investasi pemerintah tidak
diperlukan kembali izin pada DPR.
Yang menjadi permasalahan adalah pembelian 7% saham divestasi PT NNT
memerlukan jumlah dana sebesar Rp2,2 Triliun. Untuk menutup pendanaan
tersebut, dialokasikan dari dana investasi APBN Tahun 2011 sebesar Rp1 Triliun,
sedangkan sisanya menggunakan keuntungan investasi PIP.
Penggunaan keuntungan investasi PIP untuk membeli saham divestasi ini
perlu mendapat persetujuan DPR terlebih dahulu, Pasal 14 ayat (1) dan Pasal 15
ayat (5) Undang-Undang Keuangan Negara menjelaskan bahwa Rencana Kerja
dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga (RKA-K/L) setiap kementerian dan
lembaga harus tertulis dalam APBN yang disetujui oleh DPR, terinci sampai
dengan unit organisasi, fungsi, dan program kegiatan, maka kekayaan BLU yang
merupakan kekayaan negara yang tidak terpisahkan dari kekayaan
Kementerian/Lembaga harus tertulis dalam APBN secara rinci dan disetujui oleh
DPR. Itu artinya untuk menggunakan keuntungan investasi PIP harus terlebih
dahulu tertulis dalam APBN dan disetujui oleh DPR.
Maka pembelian saham divestasi PT NNT perlu mendapat persetujuan DPR
sepanjang dimaknai sebagai pembelian saham divestasi menggunakan keuntungan

Universitas Indonesia
108

dana Investasi PIP. Hal ini sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi yang
menolak permohonan Penggugat yaitu Presiden, dan memerintahkan Presiden
untuk meminta izin kepada DPR dalam melakukan pembelian saham divestasi PT
NNT. Namun, dalam hal pertimbangan terdapat perbedaan sebagaimana yang
telah dikemukakan dalam analisis di atas.
BAB 5
PENUTUP

5.1 Simpulan
Kewajiban pelaksanaan divestasi saham harus diapresiasi sebagai usaha
Pemerintah untuk memberikan kesempatan bagi peserta nasional turut serta
mengelola, mengatur dan mengawasi operasional perusahaan asing yang
mengelola sumber daya alam Indonesia. Berdasarkan pemaparan pada bab-bab
terdahulu, maka dapat disimpulkan pelaksanaan divestasi saham PT Newmont
Nusa Tenggara, sebagai berikut :
1. Regulasi tentang Investasi Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara di
Indonesia diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berbeda. Padahal
jika melihat pada Undang – Undang Perbendaharaan Negara dan PP Investasi
Pemerintah sebagai peraturan turunannya, Penyertaan Modal Negara
merupakan jenis Investasi Langsung. Di dalam PP Investasi Pemerintah
terdapat investasi pemerintah berbentuk surat berharga dan Investasi Langsung
berbentuk penyertaan modal dalam bentuk saham yang sering menimbulkan
kesulitan untuk membedakannya, karena kedua hal tersebut sama-sama
dilakukan dengan cara membeli saham. Di sisi lain terdapat Penyertaan Modal
Negara yang diatur dalam PP Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah dan PP
Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara pada BUMN dan Perseroan
Terbatas. Regulasi tersebut mengatur berbeda Penyertaan Modal Negara dalam
hal status hukum keuangan dan pihak yang dapat menerima Penyertaan Modal
Negara. PP Investasi Pemerintah menentukan investasi pemerintah sebagai
bagian dari kekayaan negara yang tidak dipisahkan yang dapatdiberikan
kepada Badan Usaha. Sedangkan, PP Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah menentukan penyertaan modal negara merupakan bagian dari

Universitas Indonesia
109

keuangan negara yang dapat disertakan pada BUMN dan BUMD saja. Lain
lagi dengan, PP Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara yang
merumuskan Penyertaam Modal Negara pada anak perusahaan (holding
company) sebagai kekayaan negara yang dipisahkan.
2. Pelaksanaan Investasi Pemerintah baik yang berbentuk surat berharga maupun
investasi langsung termasuk penyertaan modal dilakukan oleh Badan Investasi
Pemerintah yang berstatus Badan Layanan Umum sebagai satuan kerja di
bawah Kementerian Keuangan. Pelaksanaan Investasi Pemerintah merupakan
domein eksekutif secara penuh yaitu bentuk kekuasaan pengelolaan keuangan
negara berdasarkan Pasal 6 ayat (1) Undang – Undang Nomor 17 Tahun 2003
tentang Keuangan Negara. Berbeda dengan PP Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah menentukan mekanisme penyertaan modal negara melalui
mekanisme APBN dan persetujuan DPR. Lain lagi dengan, PP Penatausahaan
dan Penyertaan Modal Negara yang merumuskan Penyertaam Modal Negara
pada anak perusahaan (holding company) tidak perlu melalui mekanisme
APBN dan izin DPR. Perbedaan pandangan tentang mekanisme Investasi
Pemerintah dan Penyertaan Modal Negara semakin membangun konstruksi
bahwa keduanya adalah dua hal yang berbeda terutama jika dilakukan dengan
cara pembelian saham.
3. PT Newmont Nusa Tenggara sebagai perusahaan asing yang mengelola
pertambangan mineral di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat, memiliki
kewajiban untuk melakukan divestasi saham sebesar 51% kepada peserta
Indonesia sebagaimana amanat Kontrak Karya yang dibuat pada tahun 1986
dan peraturan perundang-undangan bidnag pertambangan mineral dan
batubara. PT NNT diharuskan mendivestasikan saham sejak 5 (lima) tahun
perusahaan tersebut melakukan produksi. Saham awal PT NNT dikuasai asing
sebesar 80% dan 20% oleh peserta Indonesia yaitu PT Pukuafu Indah, sehingga
tersisa 31% untuk didivestasikan. Pelepasan saham PT NNT sejak tahun 2006
sampai dengan tahun 2009 dibeli oleh perusahaan daerah yaitu PT Multi
Daerah Maju Bersaing dengan total kepemilikan 24% saham. Pada tahun 2010
divestasi saham sebesar 7% ditawarkan kepada Pemerintah Pusat. Melalui
Badan Investasi Pemerintah, Pemerintah Pusat membeli 7% saham

Universitas Indonesia
110

menggunakan alokasi dana Investasi Pemerintah pada APBN sebesar Rp1


Trilliun dan sisanya berasal dari keuntungan PIP.Bentuk divestasi saham yang
dibeli Pemerintah Pusat adalah Investasi Pemerintah dalam bentuk Surat
Berharga mengingat pembelian saham divestasi saham dilakukan oleh Badan
Investasi Pemerintah dan tujuan pembelian saham untuk memperoleh nilai
tambah, bukan dalam penyelamatan perekonomian nasional. Selanjutnya,
penggunaan dana Investasi APBN oleh PIP tidak diperlukan izin pada DPR
karena telah melalui mekanisme pembahasan RAPBN dan mendapat
persetujuan dari DPR. Sedangkan penggunaan keuntungan PIP perlu melalui
mekanisme APBN dan persetujuan DPR karena anggaran PIP sebagai BLU
merupakan bagian yang tak terpisahkan dari Rencana Kerja dan Anggaran
Kementerian Keuangan yang menjadi kewenangan DPR untuk menyetujui
pemanfaatan APBN mulai dari unit organisasi, fungsi dan program kegiatan.

5.2 Saran
Setelah melakukan analisis terhadap pokok – pokok permasalahan divestasi
saham, berikut saran yang Penulis dapat berikan:
1. Setelah menilik paket peraturan keuangan negara, dapat ditarik kesimpulan
bahwa Investasi Pemerintah dan Penyertaan Modal merupakan dua hal yang
berbeda. Investasi Pemerintah ditujukan untuk memperoleh manfaat ekonomi,
sosial dan lainnya, berbeda dengan Penyertaan Modal Negara yang lebih fokus
ditujukan untuk menyelamatkan perekonomian nasional. Oleh karen aitu, perlu
digunakan terminologi yang berbeda antara Penyertaan Modal yang dimaksud
dalam PP Investasi Pemerintah dengan PP Pengelolaan Barang Milik
Negara/Daerah dan PP Tata Cara Penatausahaan dan Penyertaan Modal Negara
pada BUMN dan Perseroan Terbatas. Hal ini penting dilakukan mengingat
terdapat kesulitan membedakan antara Investasi Pemerintah Surat Berharga
dengan Investasi Langsung Pemerintah dalam bentuk Penyertaan Modal berupa
saham maupun antara Penyertaan Modal Negara yang diatur dalam PP
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah dengan Investasi Langsung
Pemerintah dalam bentuk Penyertaan Modal pada PP Investasi Pemerintah.
2. Perlu untuk mempertegas peruntukan Investasi Pemerintah dan Penyertaan
Modal Negara. Perlu ditentukan kriteria kondisi dan syarat untuk melakukan

Universitas Indonesia
111

Penyertaan Modal Negara dan Investasi Pemerintah mengingat tujuan


keduanya berbeda. Termasuk mempertegas pula terhadap siapa Penyertaan
Modal Negara dan Investasi Pemerintah dapat diberikan.
3. Terdapat urgensi untukmemperjelas ketentuan Pasal 24 ayat (7) Undang –
Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara yaitu mengenai
unsur ‘keadaan tertentu’ sebagai syarat penyertaan modal negara ke perusahaan
swasta.

Universitas Indonesia
112

Daftar Pustaka

Buku
Atmadja, arifin P. Soeria. Keuangan Publik Dalam Perspektif Hukum : Teori,
Praktik dan Kritik (Edisi ke-3). Jakarta : Rajawali Press, 2013.
Ahmad, Komaruddin. Dasar-Dasar Manajemen Investasi. Jakarta : Rineka Cipta,
1996.
Anoraga, Pandji dan Piji Pakarti. Pengantar Pasar Modal. Jakarta : Rineka Cipta,
1995.
Armando, Ade. Mengenal Lebih Dekat BPK Sebuah Panduan Populer. Biro
Hukum dan LN BPK RI : tanpa tahun.
Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS). Sumber Daya Alam
& Lingkungan Hidup Indonesia, Antara Krisis dan Peluang. Jakarta :
Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, 2004
Darmadji, Tjiptono dan Fakhruddin. Pasar Modal di Indonesia. Ed 3. Jakarta,
Salemba Empat, 2012.
Diah, Marwah M. Restrukturisasi BUMN di Indonesia. Jakarta : Kencana, 2004.
Dumary. Perekonomian Indonesia. Cet 5. Jakarta : Erlangga, 1996.
Hadjon, Phipipus M. Hukum Administrasi dan Tindak Pidana Korupsi : Kisi –
Kisi Hukum Administrasi Dalam Konteks Tindak Pidana Korupsi.
Yogyakarta : Gadjah Mada University Press, 2011.
Hatta, Mohammad. Penjabaran Pasal 33 Undang – Undang Dasar 1945. Jakarta :
Mutiara, 1977.
Hayati, Tri. et.al., Konsep Penguasaan Negara di Sektor Sumber Daya Alam
Berdasarkan Pasal 33 UUD 1945. Jakarta : Sekretariat Jenderal
MKRI dan CLGS FHUI, 2005.
HS, Salim dan Budi Sutrisno, Hukum Investasi di Indonesia. Jakarta :
Rajagrafindo, 2008.
Huda, Nurul dan Mustofa Edwin Nasution. Investasi pada Pasar Modal Syariah.
Cet.1. Jakarta : Kencana, 2007.
Manan, Bagir. Pertumbuhan dan Perkembangan Konstitusi Suatu Negara.
Bandung : Mandar Maju, 1995.

Universitas Indonesia
113

Soekanto, Soerjono. Pengantar Penelitian Hukum. Jakarta: UI-Press, 2005.


Panjaitan, Hulman. Hukum Penanaman Modal Asing. Jakarta : IND-HILL.CO,
2003.
Parlindungan, A.P. Hak pengelolaan menurut UUPA. Bandung : Mandar Maju,
1989.
Rokhmatussa’dyah, Ana dan Suratman. Hukum Investasi dan Penanaman
Modal. Jakarta : Sinar Grafika, 2011.
Simatupang, Dian Puji N. Paradoks Rasionalitas Perluasan Ruang Lingkup
Keuangan Negara Dan Implikasinya Terhadap Kinerja Keuangan
Pemerintah. Jakarta : Badan Penerbit FHUI, 2011.
Soekanto, Soerjono dan Sri Mamudji. Penelitian Hukum Normatif : Suatu
Tinjauan Singkat. Jakarta : Rajawali Pers, 2012.
Suhendar. Konsep Kerugian Keuangan Negara. Malang : Setara Press, 2015.

Triatmono, Marsudi.et.al. Divestasi 7% Saham PT Newmont Nusa tenggara oleh


Pemerintah Pusat. Yogyakarta : Fakultas Hukum Universitas Gadjah
Mada, 2011.

Jurnal, Majalah dan Makalah


Atmadja, Arifin P. Soeria. “Reorientasi Penertiban Fungsi Lembaga Pengawasan
dan Pemeriksaan Keuangan Negara”, Ppidato diucapkan pada
upacara pengukuhan jabatan guru besar luar biasa, Balai sidang
Universitas Indonesia, 21 Juni 1997.
Atmadja, Arifin P. Soeria. “Transformasi Status Hukum Uang Negara sebagai
Teori Keuangan Publik yang Berdimensi Penghormatan Terhadap
Badan Hukum.” Paparan Ilmiah disamapiakn pada acara Pemberian
Penghargaan Guru Besar Pengabdian Pendidikan Nugeraha Sewaka
Winoyaroha, 2007.
Firmansyah, Arif . “Penafsiran Pasal 33 UUD 1945 Dalam Membangun
Perekonomian di Indonesia”. Jurnal Ilmu Hukum Syiar Hukum
(Maret-Agustus 2012)

Universitas Indonesia
114

Hardin, Garrett, The Tragedy of The Commons, Vol. 162 (Desember 1968)
Indradewa, Jusuf. “Fenomena Harun Alrasid,” dalam 70 Tahun Prof. Dr. Harun
Alrasid Integritas, Konsisten Seorang Sarjana Hukum. Pusat Studi
Hukum Universitas Indonesia, (2000)
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.“Profil Perusahaan Pertambangan
dan Energi Edisi 2011.” Yayasan Pertambangan dan Energi, 2011.
Marilang, “Ideologi Welfare State Konstitusi : Hak Menguasai Negara Atas
Barang Tambang,” Jurnal Konstitusi, (Juni 2012).
Muaya, Devvy. “Analisis Yuridis Tanggung Jawab Terbatas Pemegang Saham
atas Kepailitan Perseroan Terbatas”, Jurnal Lex Privatum Vol III
(Oktober 2015)
Pratama, Nelsa Nurfitriani Budiharto dan Paramita Praningtyas. “Pengaturan
Kewajiban Saham Divestasi dalam Perusahaan Modal Asing di
Bidang Pertambangan menurut PP. No. 77 tahun 2014 tentang
Pelaksanaan Kegiatan usaha Pertambangan Mineral dan Batubara,”
Diponegoro Law Review Vol. 5 (2016).
Prosiding Seminar Nasional. Rumusan Hasil Seminar Nasional Pengaturan
Pengelolaan Pertambangan dalam Era Otonomi Daerah Dari
Perspektif Kemandirian Lokal, Makassar 22-23 Februari 2001,
sebagaimana dikutip oleh Abrar Saleng, Hukum Pertambangan, 2004,
UII Press, Yogyakarta,
Public finance is concerned with the income and expenditure of public authorities,
and with the adjustment of the one to the other dalam Hugh Dalton,
Principles of Public Finance, (London: Routledge & Kegan Paul
Limited, 1935)
Rajaguguk, Erman. “Peranan Hukum dalam Mendorong BUMN Meningkatkan
Pendpaatan Negara dan Kesejahteraan rakyat”, Makalah disampaikan
pada Seminar “Peranan BUMN dalam Meningkatkan Pertumbuhan
Ekonomi Negara”.
Ratna Hartanto, “Pengelolaan Investasi Pemerintah (PIP) antara Gagasan Kreatif
dan Problematika Hukumnya”, Jurnal Hukum Bisnis.
Salim, Emil. “Sistem Ekonomi Pancasila”, Prisma (Mei 1979).

Universitas Indonesia
115

Soepardi, Edyy Mulyadi. “Memahami Kerugian Negara sebagai Salah Satu Unsur
Tindak Pidana Korupsi”. Makalah disampaikan pada ceramah ilmiah
pada Fakultas Hukum Universitas Pakuan, Bogor, 24 Januari 2009.
Trisnamansyah , Purnama dan Yusuf Saepul Zamil. “Saham Divestasi Asing
dalam Penambangan Bawah Tanah Dihubungkan dengan Kedaulatan
Negara.”PJIH Vol.3 (2016).

Skripsi/Tesis/Disertasi
Marilang.“Nilai Keadilan Sosial Dalam Pertambangan.”Disertasi Doktor
Universitas Hasanudin. Makassar, 2010.

Kamus
Departemen Pendidikan Nasional, Pusat Bahasa.Kamus Besar Bahasa Indonesia,
Ed 4.Cet 1, Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama, 2008.
Echols, John M. dan Hassan Shadily. Kamus Indonesia Inggris. Ed.3, Cet ke-9.
Jakarta : PT Gramedia, 2003.
Purba, Victor Kamus Umum Pasar Modal. Jakarta : UI-Press, 1999.

Peraturan perundang-Undangan
Indonesia.Undang-Undang Badan Usaha Milik Negara, UU No. 19 Tahun 2003,
LN No. 70 Tahun 2003, TLN No. 4297.
________.Undang-Undang Keuangan Negara, UU No. 17 Tahun 2003, LN. No.
47, TLN No. 4286.
________.Undang-Undang Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab
Keuangan Negara”, UU No. 15 Tahun 2004, LN No. 66 Tahun 2004,
TLNNo. 4400.
________.Undang-Undang Perbendaharaan Negara, UU No. 1 Tahun 2004, LN.
No. 5 Tahun 2004, TLN No. 4355
________. Undang-Undang Perseroan Terbatas, LN. No. 106 Tahun 2007, TLN
No. 4576.

Universitas Indonesia
116

________. Undang-undang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan, UU


No. 12 Tahun 2011, LN No. 82 Tahun 2011, TLN No. 5234.
________. Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, UU No. 31
Tahun 1999, LN No. 140 Tahun 1999, TLN No. 387.
________. Undang-undang Perbendaharaan Negara, UU No. 1 Tahun 2004, LN
No. 47 Tahun 2003, TLN No. 4355
________.Peraturan Pemerintah tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah
Nomor 1 Tahun 2008 tentang Investasi Pemerintah, PP No. 49 Tahun
2011, LN No. 124 Tahun 2011.
________.Undang-Undang tentang Kewenangan Pemerintah dan Kewenangan
Provinsi sebagai Daerah Otonom, UU No.25 Tahun 2000. LN No.
Tahun 2000 TLN.
________.Peraturan Pemerintah tentang Perubahan Ketiga atas Pelaksanaan
Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batubara, PP Nomor 77
Tahun 2014,LN No. Tahun 2014 TLN.
________. Peraturan Pemerintah tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah
Nomor 44Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyertaan dan
Penatausahaan Modal Negara padaBadan Usaha Milik Negara dan
Perseroan Terbatas,PP No. 72 Tahun 2016, LN No.325 Tahun 2016,
TLN No. 6006.
________.Peraturan Pemerintah Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, PP
No. 6 Tahun 2006, LN. No.20 Tahun 2006, TLN No. 4609
________.Peraturan pemerintah Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum,
PP No. 23 Tahun 2005, LN. No.48 Tahun 2005
________.Menteri Keuangan, KMK Nomor 91/KMK/05/2009
________.Menteri Keuangan, Peraturan Menteri Keuangan Nomor
96/PMK.06/2007 tentang Tata Cara Pelaksanaan Penggunaan,
Pemanfaatan, Penghapusan, dan Pemindahtanganan Barang Milik
Negara
________.Menteri Keuangan,Peraturan Menteri Keuangan Nomor
179/PMK.05/2008 tentang Tata Cara Penyedia, Pencairan, dan
Pengelolaan Dana dalam Rekening Induk Dana Investasi

Universitas Indonesia
117

________.Menteri Keuangan, Peraturan Menteri Keuangan Nomor


180/PMK.05/2008 tentang Tata Cara Penyusunan Investasi Pemerintah
________.Menteri Keuangan, Peraturan Menteri Keuangan Nomor
181/PMK.05/2008 tentang Pelaksanaan Investasi Pemerintah

________. Undang-Undang tentang Keuangan Negara, UU No. 17 Tahun 2003,


LN No. 47 Tahun 2003, TLN No. 4287
________.Surat Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor
1800.K/73/MEM/2010 tentang Tim Penilai Harga Saham Divestasi
PT Newmont Nusa tenggra Tahun 2010.
Putusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia Nomor 001-021-022/PUU-
I/2003

Internet
http://www.webstersonlinedictionary.org/definitions/equity+participation?
cx=partnerpub-0939450753529744%3Av0qd01-
tdlq&cof=FORID%3A9&ie=UTF8&q=equity diakses 28 Oktober
2018
http://www.kamuskbbi.id/kbbi/artikata.php?mod=view&Penanaman%20Modal&i
d=47510-arti-maksud-definisi-pengertian-Penanaman%20Modal.html
diakses 28 Oktober 2018
BPK RI.Kekayaan Negara yang Dipisahkan : Apakah Tidak Termasuk Keuangan
Negara?, http://www.bpk.go.id/news/kekayaan-negara-yang-
dipisahkan-apakah-tidak-termasuk-keuangan-negara diakses 5
Desember 2018

Lain-Lain
Kontrak Karya Pertambangan PT NNT dengan Pemerintah Republik Indonesia
tanggal 2 Desember 1986.

Universitas Indonesia

Anda mungkin juga menyukai