Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL KEGIATAN

“WELCOME PARTY MAHASISWA BARU PLANOLOGI”


DEPARTEMEN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MAHASISWA
HIMPUNAN MAHASISWA PLANOLOGI ASTAPOLIS
INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN
2019
I. PENDAHULUAN
Dalam rangka memasuki Tahun Akademik 2019/2020 serta menyambut kedatangan
mahasiswa-mahasiswi baru Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota Institut Teknologi
Kalimantan, maka perlu adanya suatu acara penyambutan dan perkenalan bagi mahasiswa
baru dengan mahasiswa lama sehingga mahasiswa baru bisa mampu berorganisasi,
bersosialisasi serta bermasyarakat dengan lingkungan barunya.
Dengan diadakan kegiatan ini diharapakan mahasiswa baru dapat mengambil makna
dari cerita-cerita pengalaman yang ada di kampus dan mengaplikasikannya dalam dunia
pendidikannya seperti rasa kepedulian, solidaritas, kerja keras,pantang menyerah,jujur dan
adil. Sehingga nantinya mahasiswa lama dan baru akan menampilkan sebuah perform karya
maupun bakat yang lebih baik lagi.
Acara ini akan dikemas dalam bentuk kegiatan bakti social yaitu bersih-bersih
kawasan lapangan merdeka, sharing bersama mahasiswa lama dan baru, serta berbagai
macam game untuk menciptakan suasana akrab dan kekeluargaan pada seluruh mahasiswa
PWK ITK.

II. TUJUAN KEGIATAN


Adapun tujuan diadakan kegiatan “WELCOME PARTY MAHASISWA BARU
ANGKATAN 2019” adalah untuk mengenalkan dan memberikan pemahaman mengenai
histori, keanggotaan, kegiatan serta menjalin keakraban antar anggota himpunan mahasiswa
planologi Astapolis ITK

III. NAMA KEGIATAN


Adapun kegiatan ini bernama “WELCOME PARTY MAHASISWA BARU
ANGKATAN 2019”.

IV. BENTUK KEGIATAN


“WELCOME PARTY MAHASISWA BARU ANGKATAN 2019” merupakan
rangkaian kegiatan yang dilaksanakan untuk mengenalkan mahasiswa baru prodi
perencanaan wilayah dan kota angkatan 2019 pada lingkungan baru yaitu himpunan
mahasiswa planologi astapolis ITK. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bnetuk diskusi, dialog
serta tanya jawab antar angkatan terutama angkatan 2019 kepada angkatan diatasanya. Dalam
kegiatan ini juga dirangkaian kegiatan bersih-bersih kawasan lapangan merdeka dari sampah-
sampah yang berserakan sebagai wujud kepedulian mahasiswa perencanaan wilayah dan kota
ITK terhadap lingkungan.
V. SASARAN KEGIATAN
Sasaran kegiatan dalam acara ini adalah Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota
ITK angkatan 2019.

VI. TOLAK UKUR KEBERHASILAN


Tolok ukur keberhasilan dari pelaksanaan kegiatan WELCOME PARTY
MAHASISWA BARU ANGKATAN 2019 ini adalah presentasi kehadiran dari mahasiswa
baru planologi 2019 sebesar 100%.

VII. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Adapun kegiatan WELCOME PARTY MAHASISWA BARU ANGKATAN 2019
akan diselenggarakan pada:
Hari, tanggal : Sabtu, 21 September 2019
Pukul : 06.00 WITA- Selesai
Tempat : Lapangan Merdeka Balikpapan

VIII. SUSUNAN ACARA


Lampiran 1

IX. PENANGGUNG JAWAB KEGIATAN

Adapun penanggung jawab kegiatan “WELCOME PARTY MAHASISWA BARU


ANGKATAN 2019” adalah sebagai berikut:
Nama : Dwi Purnomo Aji
Program Studi : Perencanaan Wilayah dan Kota
NIM : 08161024
No. HP :
Email : 08161001@itk.ac.id
X. PENUTUP
Besar harapan kami agar pelaksanaan kegiatan Welcome Party Himpunan Mahasiswa
Planologi Astapolis ITK 2019 dapat terarah dan terkoordinasi dengan baik, sehingga dapat
tercapai tujuan yang diinginkan. Semoga apa yang telah kami rencanakan dapat berjalan
dengan baik dan lancar, sehingga peserta dapat mengambil pelajaran yang berharga dari
pelaksanaan acara tersebut dan dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari dengan
bertanggungjawab.
Demikian proposal ini kami susun agar menjadi bahan pertimbangan dan suksesnya
penyelenggaraan acara tersebut. Kami menyadari bahwa kegiatan ini tidak akan berlangsung
dengan baik tanpa adanya pengertian, dukungan, peran serta aktif dan bantuan moral maupun
materiil dari segala pihak yang berkaitan dengan kegiatan ini. Akhir kata, semoga tujuan
kegiatan ini dapat terwujud dengan baik dan menghasilkan manfaat bagi semua pihak. Atas
segala dukungan dan perhatian dari semua pihak, kami ucapkan terimakasih.
LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL KEGIATAN
“WELCOME PARTY MAHASISWA BARU”
HMP ASTAPOLIS 2019
DEPARTEMEN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MAHASISWA
HIMPUNAN MAHASISWA PLANOLOGI ASTAPOLIS
INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN
2019

Balikpapan, September 2019

Ketua HMP ASTAPOLIS ITK Penanggung Jawab

Romy Alfianor Dwi Purnomo Aji


NIM. 08161072 NIM. 08161024

Mengetahui dan Menyetujui, Mengetahui,


Koordinator Program Studi Pembina Kemahasiswaan
Perencanaan Wilayah dan Kota Program Studi Perencanaan Wilayah dan
Kota

Achmad Ghozali, S.T., M.T. Dwiana Novianti Tufail, S.T., M.T.

NIP. 199105132018031001 NIPH. 10116076

No Nama Paraf
Achmad Yani
(Ketua Departemen Pengembangan
1.
Sumber Daya Mahasiswa HMP
Astapolis)
Lampiran 1
SUSUNAN ACARA

Sabtu, 6 April 2019


Waktu Kegiatan
07.30 – 08.00 Briefing
08.00 – 08.30 Registrasi Peserta
08.30 – 08.45 Pembukaan Acara

Anda mungkin juga menyukai