Anda di halaman 1dari 5

:: PANDUAN PINDAH DATA JABATAN PADA SIMPEG KUMHAM ::

Guna pemutakhiran data pada Simpeg, bagi pegawai yang telah ditetapkan
dengan jabatan yang baru atau melaksanakan mutasi atau promosi, wajib segera
mengajukan pindah data jabatan pada Fitur Kinerja Simpeg Kumham, dengan
melakukan penutupan SKP melalui langkah-langakah sebagai berikut :

Apabila yang bersangkutan Struktural :

SEMUA TAHAPAN INI HANYA BISA DILAKUKAN MELALUI USER PEGAWAI DAN
MENJADI TANGGUNG JAWAB MASING-MASING PEGAWAI,
TIDAK BISA MELALUI USER ADMIN DAN BUKAN TANGGUNG JAWAB
ADMIN/ PENGELOLA KEPEGAWAIAN
* Kecuali penyesuaian Target SKP melalui Pengelola Kinerja

1. Masuk browser mozilla firefox, google chrome atau opera, lalu masuk Simpeg
Kumham dengan alamat https://simpeg.kemenkumham.go.id
2. Login dengan NIP masing-masing (tidak bisa melalui Admin/ Pengelola
Kepegawaian), apabila pejabat struktural tersebut mempunyai lebih dari satu user
maka pastikan pilih User Pegawai pada saat login;
3. Setelah berhasil login, masuk Fitur Kinerja;
4. Menyelesaikan jurnal harian (sampai dengan bulan pindah) sebagai realisasi
capaian SKP;
5. Melakukan penyesuaian Kuantitas Target SKP dan Target Waktu SKP sampai
dengan bulan pindah oleh Pengelola Kinerja masing-masing satuan kerja, contoh :
waktu 12 bulan menjadi 5 bulan; kuantitas menyesuaikan dengan realisasi
dikarenakan target SKP yang dibuat di awal tahun adalah target dalam 12 bulan;
(atas sepersetujuan atasan yang bersangkutan),
*catatan : apabila target tidak disesuaikan dengan realisasi, maka akan
berpengaruh pada nilai SKP, sebagai contoh realisasi jauh melebihi target SKP
maka nilai bisa jadi akan lebih dari 100, yang mengakibatkan SKP ditolak BKN
pada saat usul naik pangkat karena nilai tidak sesuai dengan ketentuan, atau
realisasi jauh dari target maka nilai SKP akan menjadi buruk, sebagai informasi,
bahwa target merupakan perencanaan di awal tahun jadi apabila realisasi jauh
melebihi dari target maka yang salah disini adalah perencanaannya, jadi target
bersifat fleksibel dan dapat diubah di akhir tahun atau pada saat SKP akan
dinilai, dengan catatan atas sepersetujuan atasan dan faktor eksternal/ bukan
atas kesalahan pegawai tersebut.
* Buku panduan ini baru draft, untuk panduan lengkapnya nantikan di Menu Fitur Produk Kepegawaian Simpeg | 1
6. Melakukan pengaturan jangka waktu SKP, di menu Penilaian SKP klik tombol
Atur Jangka Waktu lalu atur waktu berlakunya SKP dari awal tahun sampai
dengan bulan pindah, contoh : 01 Januari 2018 s.d. 31 Desember 2018 diubah
menjadi 01 Januari 2018 s.d. 31 Mei 2018;
7. Melakukan penilaian jurnal harian dan perilaku kerja terhadap bawahannya
(sampai dengan bulan pindah);
8. Meminta nilai jurnal harian dan perilaku kerja kepada atasannya (sampai dengan
bulan pindah);
9. Meminta nilai realisasi kualitas/mutu SKP pada Penilaian SKP;
10. Mengajukan Pindah Data Jabatan pada Menu Kinerja;
11. Pada menu Pindah Data Jabatan wajib melampirkan Scan :
 Surat Keputusan (SK)
 Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas (SPMT) dan
 Surat Pernyatan Pelantikan (SPP)
* pastikan file berupa .pdf, ukuran file maksimal 650 Kb, nama file tanpa spasi
dan tanpa karakter khusus.
12. Setelah pengajuan pindah data jabatan berhasil, langkah selanjutnya adalah
menunggu verifikasi oleh admin pusat (tidak perlu lapor kerena verifikasi
semaksimal mungkin dilakukan setiap hari oleh admin pusat);
13. Notifikasi diterima atau ditolak bisa dilihat di Simpeg masing-masing pada notifikasi
di pojok kanan atas halaman utama, alasan penolakan yang paling sering terjadi
biasanya karena SK atau dokumen yang dilampirkan tidak sesuai/ salah/ salah pilih
unit kerja;
14. Apabila pindah data jabatan diterima, maka secara otomatis data pegawai akan
pindah ke tempat yang baru, lalu di tempat yang baru wajib membuat SKP terhitung
mulai bulan pindah sampai dengan akhir tahun dengan cara masuk Fitur Kinerja,
masuk SKP Tahunan, klik tombol Buat SKP Baru;
15. Setelah SKP Baru dibuat, maka pada aplikasi, SKP tersebut akan berlaku dalam
Jurnal Harian terhitung mulai tanggal SKP Baru dibuat, apabila terjadi
keterlambatan pada saat membuat SKP Baru maka terhitung mulai tanggal
berlaku SKP Baru tersebut tidak sesuai dengan SPMT Jabatan (banyak kasus
jurnal harian muncul SKP yang lama karena hal ini), hal ini bisa diatasi dengan
mengatur jangka waktu SKP Baru, caranya masuk menu Penilaian SKP lalu klik
tombol Atur Jangka Waktu.

* Buku panduan ini baru draft, untuk panduan lengkapnya nantikan di Menu Fitur Produk Kepegawaian Simpeg | 2
Catatan Struktural :
a. apabila pindah data jabatan terjadi di akhir tahun, maka sebelum mengajukan
pindah data jabatan, pejabat struktural tersebut wajib melakukan penilaian PPKP
(SKP + Perilaku Kerja) terhadap semua bawahan sampai dengan tanda tangan
SKP dan PPKP.
b. apabila pindah data jabatan di tengah tahun berjalan :
 PPKP hanya terdapat di akhir tahun, maka yang diminta kepada atasan
struktural tersebut hanya nilai jurnal harian, nilai SKP dan nilai perilaku kerja
setiap bulannya sampai dengan bulan pindah.
 Pejabat struktural yang akan pindah tidak perlu menilai SKP bawahannya,
namun wajib menilai jurnal harian dan perilaku kerja (score bulanan)
bawahan.
 Khusus untuk bawahan yang akan pindah bersamaan dengan struktural
tersebut, sebelum struktural tersebut mengajukan pindah data jabatan maka
berikan nilai terlebih dahulu untuk jurnal harian, perilaku kerja dan nilai SKP
bawahan tersebut sampai dengan bulan pindah, dikarenakan di aplikasi simpeg
bawahan tersebut tidak dapat melakukan pengajuan pindah data jabatan
apabila masih terdapat SKP yang belum di nilai.
 SKP bawahan akan dinilai oleh atasan yang baru di akhir tahun, maka
bawahan diarahkan untuk membuka Fitur Kinerja masing-masing lalu masuk
SKP Tahunan dan melakukan tekan tombol REFRESH untuk mengganti atasan
SKP dengan pejabat struktural yang baru (pastikan terlebih dahulu data
atasan yang baru sudah masuk).

* Buku panduan ini baru draft, untuk panduan lengkapnya nantikan di Menu Fitur Produk Kepegawaian Simpeg | 3
Apabila yang bersangkutan JFU/JFT :

SEMUA TAHAPAN INI HANYA BISA DILAKUKAN MELALUI USER PEGAWAI DAN
MENJADI TANGGUNG JAWAB MASING-MASING PEGAWAI,
TIDAK BISA MELALUI USER ADMIN DAN BUKAN TANGGUNG JAWAB
ADMIN/ PENGELOLA KEPEGAWAIAN
* Kecuali penyesuaian Target SKP melalui Pengelola Kinerja

1. Masuk browser mozilla firefox, google chrome atau opera, lalu masuk Simpeg
Kumham dengan alamat https://simpeg.kemenkumham.go.id
2. Login dengan NIP masing-masing (tidak bisa melalui Admin/ Pengelola
Kepegawaian), apabila pegawai tersebut mempunyai lebih dari satu user maka
pastikan pilih User Pegawai pada saat login;
3. Setelah berhasil login, masuk Fitur Kinerja;
4. Menyelesaikan jurnal harian (sampai dengan bulan pindah) sebagai realisasi
capaian SKP;
5. Melakukan penyesuaian Kuantitas Target SKP dan Target Waktu SKP sampai
dengan bulan pindah oleh Pengelola Kinerja masing-masing satuan kerja, contoh :
waktu 12 bulan menjadi 5 bulan; kuantitas menyesuaikan dengan realisasi
dikarenakan target SKP yang dibuat di awal tahun adalah target dalam 12 bulan;
(atas sepersetujuan atasan yang bersangkutan),
*catatan : apabila target tidak disesuaikan dengan realisasi, maka akan
berpengaruh pada nilai SKP, sebagai contoh realisasi jauh melebihi target SKP
maka nilai bisa jadi akan lebih dari 100, yang mengakibatkan SKP ditolak BKN
pada saat usul naik pangkat karena nilai tidak sesuai dengan ketentuan, atau
realisasi jauh dari target maka nilai SKP akan menjadi buruk, sebagai informasi,
bahwa target merupakan perencanaan di awal tahun jadi apabila realisasi jauh
melebihi dari target maka yang salah disini adalah perencanaannya, jadi target
bersifat fleksibel dan dapat diubah di akhir tahun atau pada saat SKP akan
dinilai, dengan catatan atas sepersetujuan atasan dan faktor eksternal/ bukan
atas kesalahan pegawai tersebut.
6. Melakukan pengaturan jangka waktu SKP, di menu Penilaian SKP klik tombol
Atur Jangka Waktu lalu atur waktu berlakunya SKP dari awal tahun sampai
dengan bulan pindah, contoh : 01 Januari 2018 s.d. 31 Desember 2018 diubah
menjadi 01 Januari 2018 s.d. 31 Mei 2018;
7. Meminta nilai jurnal harian dan perilaku kerja kepada atasannya (sampai dengan
bulan pindah);

* Buku panduan ini baru draft, untuk panduan lengkapnya nantikan di Menu Fitur Produk Kepegawaian Simpeg | 4
8. Meminta nilai realisasi kualitas/mutu SKP pada Penilaian SKP;
9. Mengajukan Pindah Data Jabatan pada Menu Kinerja, pastikan pada saat Pilih
Jabatan, jangan pilih TAB Jabatan Struktural, melainkan langsung pilih TAB
Jabatan Fungsional untuk memilih Satuan Kerja (sampai sub/si/ur terkecil) dan
memilih Jabatan sesuai SK Tunjangan Kinerja masing-masing, tidak diperbolehkan
hanya pilih Jabatan Fungsional Umum atau Jabatan Fungsional Tertentu karena
aplikasi tidak dapat mendeteksi grade jabatan sesuai tunjangan kinerja;
10. Pada menu Pindah Data Jabatan, JFU/JFT wajib melampirkan Scan :
 Surat Keputusan (SK)
 Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas (SPMT)
 Surat Pernyatan Pelantikan (SPP) - bisa dikosongkan untuk JFU
* pastikan file berupa .pdf, ukuran file maksimal 650 Kb, nama file tanpa spasi dan
tanpa karakter khusus.
11. Setelah pengajuan pindah data jabatan berhasil, langkah selanjutnya adalah
menunggu verifikasi oleh admin pusat (tidak perlu lapor kerena verifikasi
semaksimal mungkin dilakukan setiap hari oleh admin pusat);
12. Notifikasi diterima atau ditolak bisa dilihat di Simpeg masing-masing pada notifikasi
di pojok kanan atas halaman utama, alasan penolakan yang paling sering terjadi
biasanya karena SK atau dokumen yang dilampirkan tidak sesuai/ salah/ salah
pilih unit kerja, pastikan JFU/JFT pilih unit kerja sampai di bawah atasan
langsungnya, karena akan berdampak pada saat buat SKP Baru, contoh : apabila
pegawai pada saat pilih satuan kerja hanya sampai UPT saja tidak sampai dengan
sub/si/ur maka atasan SKP yang baru otomatis akan tercantum Kepala UPT.
13. Apabila pindah data jabatan diterima, maka secara otomatis data pegawai akan
pindah ke tempat yang baru, lalu di tempat yang baru pegawai wajib membuat SKP
terhitung mulai bulan pindah sampai dengan akhir tahun dengan cara masuk Fitur
Kinerja, masuk SKP Tahunan, klik tombol Buat SKP Baru.
14. Setelah SKP Baru dibuat, maka pada aplikasi, SKP tersebut akan berlaku dalam
Jurnal Harian terhitung mulai tanggal SKP Baru dibuat, apabila terjadi
keterlambatan pada saat membuat SKP Baru maka terhitung mulai tanggal
berlaku SKP Baru tersebut tidak sesuai dengan SPMT Jabatan (banyak kasus
jurnal harian muncul SKP yang lama karena hal ini), hal ini bisa diatasi dengan
mengatur jangka waktu SKP Baru, caranya masuk menu Penilaian SKP lalu klik
tombol Atur Jangka Waktu.
- xox -
* Buku panduan ini baru draft, untuk panduan lengkapnya nantikan di Menu Fitur Produk Kepegawaian Simpeg | 5

Anda mungkin juga menyukai