Anda di halaman 1dari 2

Soal-Soal Latihan Genetika - Evolusi

Sumber: Pak Puji

1. Pernyataan berikut ini yang merupakan bagian dari teori evolusi adalah…
A. seleksi alam tidak terjadi pada populasi yang memiliki variasi genetik yang tinggi
B. perubahan yang terjadi dalam sejarah ontogeni suatu makhluk hidup bersifat
herediter
C. organ-organ yang sering digunakan akan dikembang dan diturunkan sedangkan
yang tidak digunakan akan tereduksi
D. penyakit, kompetisi dan kekuatan alam yang lain cenderung untuk
mengeliminasi individu-individu dalam populasi yang kurang sesuai terhadap
lingkungannya
E. ukuran populasi relatif konstan, walalupun pada kenyataannya banyak keturunan
yang dihasilkan sebandingkan yang dibutuhkan untuk mempertahankannya

2. Pernyataan berikut yang tidak berkontribusi pada bukti-bukti yang mendukung


terjadinya evolusi biologi adalah …
A. urutan fosil telah ditemukan yang menunjukkan serangkaian bertahap dari
perubahan bentuk peralihan suatu organisme
B. spesies dianggap berkaitan dengan evolusi dari nenek moyang yang sama dan
menunjukkan banyak kesamaan anatomi
C. tahapan embriologi perkembangan pada hewan cukup mirip pada beragam jenis
organisme
D. kesamaan struktur kromosom, urutan DNA, dan urutan asam amino menunjukkan
hubungan antara organisme melalui evolusi dari satu nenek moyang
E. individu yang beradaptasi paling baik, tidak selalu menghasilkan keturunan
yang paling cocok

3. Persyaratan di bawah ini yang berhubungan dengan kondisi yang dipersyaratkan supaya
frekuensi gen tetap dari generasi ke generasi adalah …
A. tiap genotif mempunyai tingkat variabilitas dan fertilitas yang berbeda
B. perkawinan antar individu terjadi secara acak
C. terjadi peristiwa mutasi gen dari yang satu ke gen lainnya
D. seleksi alam terhadap individu-individu yang lemah
E. terjadi peristiwa migrasi dari atau ke populasi

4. Suatu populasi berada dalam kesetimbangan genetik ketika tetap sama dari satu
generasi ke generasi berikutnya. Kesetimbangan genetik akan lebih mudah tercapai
apabila …
A. populasi berukuran kecil sehingga lebih rentan terhadap genetic drift
B. populasi memperoleh mutase yang menguntungkan
C. terjadi perkawinan antar kerabat dekat
D. terjadi perkawinan silang
E. seleksi alam bekerja terhadap fenotip tertentu
5. Sitta lephrononata dan Sitta neumaver adalah dua spesies burung berkerabat dekat.
Ketika keduanya berada di daerah yang terpisah, keduanya sangat sulit dibedakan
secara morfologi. Namun ketika berada di kawasan yang sama, keduanya menunjukkan
perbedaan ciri morfologi yang lebih mudah dibedakan. Bila keduanya berada di
kawasan yang sama menunjukkan peristiwa …
A. allopatrik
B. simpatrik
C. seleksi alam
D. evolusi divergen
E. evolusi konvergen

6. Kesintasan (survive) suatu populasi paling baik diukur dari …


A. frekuensi kawin dalam pasangan selama hidupnya
B. ukuran keturunan yang dihasilkannya
C. jumlah anak yang dihasilkannya setiap tahun
D. jumlah keturunan yang dihasilkan selama masa hidupnya
E. jumlah keturunan yang bertahan hidup dan fertil

7. Berikut ini adalah organ tubuh berbagai jenis makhluk hidup.


(1) Kaki manusia
(2) Kaki depan anjing
(3) Sayap burung
(4) Sayap kupu-kupu
(5) Sayap kelelawar
Homologi merupakan salah satu petunjuk adanya evolusi di muka bumi ini. Dari organ-
organ di atas, yang menunjukkan proses homologi adalah …
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 4
C. 1, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 5
E. 3, 4 dan 5

8. Perhatikan gambar beriku ini:

Pernyataan yang benar dari kurva di atas yang paling baik menggambarkan konsep
seleksi diversifikasi atau seleksi yang lebih menyukai fenotip ekstrim daripada fenotip
intermediet adalah …
A. grafik I
B. grafik II
C. grafik III
D. grafik I dan II
E. grafik II dan III

Anda mungkin juga menyukai