Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS TEGALGUBUG
Jl. Lapang bola no.100 tegalgubug Kec. Arjawinangun Kab.
Cirebon Kode Pos 45162,
Jawa Barat
Hotline Telp/SMS : (0231) 8830125 Email :
pkmtgb12@gmail.com

KERANGKA ACUAN PROGRAM ISPA

A.PENDAHULUAN

Pusat Kesehatan Masyarakat sebagai salah satu jenis fasilitas pelayanan kesehatan
tingkat pertama memiliki peranan penting dalam sistem kesehatan nasional, khususnya
subsistem upaya kesehatan; penyelenggaraan Pusat Kesehatan Masyarakat perlu ditata ulang
untuk meningkatkan aksesibilitas, keterjangkauan, dan kualitas pelayanan dalam rangka
meningkatkan derajat masyarakat serta menyukseskan program jaminan sosial nasional
bidang ksehatan.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan misi puskesmas Tegalgubug yang ke dua yaitu
membangun kemandirian masyarakat melalui pemberdayaan dan kemitraan dengan lintas
sektor.

B.LATAR BELAKANG

Dengan adanya Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan, Peraturan


Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 tentang Sistem Informasi Kesehatan dan Peraturan
menteri kesehatan nomor 14 Tahun 2014 Tentang Pusat kesehatan Masyarakat, bahwa
Puskesmas merupakan salah satu unit fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama yang
menyelenggarakan pelayanan kesehatan dasar secara terpadu. Pelayanan terpadu meliputi
program promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif.

Oleh karena itu Puskesmas sebagai institusi fasilitas kesehatan terdepan harus
senantiasa ditingkatkan baik sumber daya manusia maupun sarana dan prasarananya,
sehingga dalam memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat dapat meningkat
secara optimal. Disamping itu pula bahwa program kegiatan puskesmas perlu disusun dengan
baik mulai persiapan, perencanaan, pelaksanaan dan monitoring serta evaluasi yang
berkesinambungan.

Dengan demikian setiap program kegiatan Puskesmas diharapkan dapat berjalan


dengan baik, dapat dilaksanakan secara terukur dengan adanya indikator tertentu,
keterjangkauan dan disesuaikan dengan kemampuan sumber daya manusia yang ada serta
disesuaikan dengan ketersediaan sarana dan prasarana yang ada

Tata nilai program Upaya Kesehatan Masyarakat adalah berorientasi pada kepuasan
pelanggan meliputi nilai-nilai sebagai berikut :

“PINTAR”

1. Profesional : Memiliki kompetensi dan kemampuan dalam memberikan pelayanan


kesehatan yang bermutu
2. Inovatif : Memiliki ide kreatif serta memberi terobosan bagi peningkatn mutu
pelayanan kesehatan
3. Terpadu dan Terus menerus : Pelayanan kesehatan dilakukan terpadu dan terus menerus
4. Aman : Memperhatikan keamanan / keselamatan pasien dan petugas
5. Ramah : Memiliki sikap sopan dan santun Kepada masyarakat dan rekan kerja

C.TUJUAN

Tujuan dibuatnya suatu kerangka acua dalam setiap pelaksanaan kegiatan


sebuaprogram adalah salah satunya yaitu agar kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai dengan
rencaa sehingga kegiatan ini dapa terjangkau,terukur secara berkesinambugan serta dapat di
evaluasi

1.Tujuan Umum

Mengetahui upaya penanggulangan infeksi saluran pernafasan akut di puskesmas


tegalgubug

2.Tujuan Khusus

a. Menentukan faktor-faktor yang menyebabkan tingginya angka kasus Ispa di


puskesmas tegalgubug
b. Menentukan upaya pemecahan dan alterative untuk menemukan kasus Ispa di
puskesmas tegalgubug
3.SASARAN

a. Pasien penderita ISPA dan Pneumonia


b. Masyarakat

4.Tempat

Desa sewilayah puskesmas Tegalgubug

5.Sumber dana

Di biayai oleh BOK tahun 2018

D. Evaluasi

Evaluasi kinerja dilakukan setiap 6 bulan sekali

Mengetahui Pelaksana Programer


Kepala UPT Puskesmas Tegalgubug UPT Puskesmas Tegalgubug
,

dr. Hj.ELIYAH Fitri Fatimah, Amd. Keb


NIP: 19631003 200112 2 001

Anda mungkin juga menyukai