Anda di halaman 1dari 20

Sejarah HME

HME ITB atau Himpunan Mahasiswa Elektroteknik ITB (sebelumnya bernama


Himpunan Mahasiswa Elektro ITB) merupakan sebuah organisasi kemahasiswaan yang
menghimpun mahasiswa S1 jurusan teknik elektro ITB, teknik tenaga listrik ITB, dan teknik
biomedis ITB, serta mahasiswa teknik telekomunikasi ITB (hanya untuk angkatan 2014 dan
sebelumnya). HME ITB didirikan pada tanggal 5 Desember 1949. Sebelum terbentuknya HME,
Mahasiswa teknik elektro berafiliasi pada Himpunan Mahasiswa Bangunan Mesin dan Listrik
(HMBL) bersama dengan mahasiswa teknik mesin dan mahasiswa teknik sipil. Pada saat itu juga
Fakultas Teknik masih merupakan bagian dari Universitas Indonesia di Jakarta, kemudian pada
tanggal 2 Maret 1959, didirikan Fakultas Teknik Universitas Indonesia-Bandung menggunakan
nama Institut Teknologi Bandung.

Sejarah di atas tentu tidak luput dari dimulainya pendidikan tinggi teknik elektro di
Indonesia diawali dengan terbentuknya Laboratorium Listrik di Technische Hooge-school te
Bandoeng pada tahun 1942, lalu berlanjut di tahun 1944 dengan pendidikan Denki Kikaika
(bagian Listrik & Mesin) sebagai bagian dari Kogyo Daigaku, yang mana terdapat korelasi yang
dekat antara bidang teknik listrik dengan teknik mesin pada zaman tersebut. Program
pendidikan Elektroteknik dimulai tahun 1947.

HME ITB lahir diawali dengan hobi dan keinginan mahasiswa elektro pada zaman itu
yang ingin menyalurkan hobi dan berkarya pada bidang elektronika praktis. Sehingga pada awal
terbentuknya HME ITB, HME ITB merupakan sebuah workshop elektronika yang mengerjakan
berbagai hal terkait elektronika praktis, di antaranya penerimaan berbagai proyek dan
peminjaman barang elektronik. Sekarang, wadah ini bertransformasi menjadi divisi workshop
HME ITB. Keberadaan HME pada zamannya diharapkan mampu menjadi wadah penyalur bakat
dan kreatifitas anggotanya.

HME sekarang bertempat di sekretariatnya, Labtek VIII Lantai Basement. Sebelumnya


HME menempati Student center barat, dan Labtek III. Pemindahan ini dikarenakan ruangan
sebelumnya dirasa sempit dan tidak kondusif sehingga sekretariat HME-pun dipindahkan.
Pemberian ruangan yang besar juga disebabkan karena dahulu HME dimanahi menjadi tempet
server jaringan ITB wilayah timur, yang mana tugas ini juga berhubungan dengan terbentuknya
Divkom (Divisi Komputer) pada saat itu.

HME terus mengalami perkembangan dan transformasi bersamaan dengan melajunya


waktu. Perkembangan ini ditandai dengan bentuk - bentuk pergerakan yang berbeda tiap
masanya dan bertumbuhnya elemen - elemen baru dalam HME.
Tahun 1982 pada jaman kepemimpinan Susilo, HME membuat sebuah pameran
elektronika serta turut mengundang perusahan - perusahaan untuk memberikan pameran
elektronika, hal ini sebagai bentuk upaya pemantik semangat berkarya dan mengedukasi akan
pertumbuhan elektronika pada zamannya. Pada periode 1980an dan 1990an, HME sangat fokus
berkarya dengan dimotori oleh lembaga dalam HME yang ada pada zamannya. Elektron pada
saat itu mampu membuat majalah yang dibaca oleh masyarakat Indonesia (marak di kalangan
masyarakat yang hobi elektronika dari zaman 1970-an hingga 1990-an), bahkan dikatakan
dahulu Elektron sampai memiliki meja resepsionis di sekretariat HME karena banyaknya orang
yang berminat membaca majalah Elektron. Pada zaman tersebut, Elektron dapat maju dan
berkembang pesat karena hampir seluruh informasi mengenai hal-hal terkait elektroteknik
hanya dapat diketahui dari majalah Elektron tersebut (kita ketahui pula bahwa pada zaman
tersebut akses informasi seperti internet masih belum ada). Selain Elektron, Divkom pada
zaman tersebut diamanahi sebagai pusat server jaringan ITB wilayah timur yaitu NS33.

Tujuan HME
Tujuan HME ITB ialah:

1. Turut mempersiapkan terbentuknya sarjana-sarjana Elektroteknik yang sadar akan


tanggungjawabnya terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Bangsa dan Almamater.
2. Ikut membantu memenuhi kebutuhan material dan spiritual mahasiswa
Elektroteknik khususnya dan mahasiswa ITB umumnya dalam menyalurkan cipta,
karya, tenaga dan pembangunan Negara Republik Indonesia.
3. Memelihara dan mempererat rasa kekeluargaan di antara anggota HME ITB maupun
alumninya pada khususnya serta keluarga mahasiswa ITB umumnya.

Keanggotaan HME
1. ANGGOTA MUDA adalah mahasiswa Strata Satu (S1) Program Studi Teknik Biomedis ITB,
Teknik Elektro ITB, Teknik Telekomunikasi ITB (hingga angkatan 2014), dan Teknik Tenaga
Listrik ITB yang telah melewati mekanisme penerimaan anggota muda yang
diselenggarakan oleh HME ITB.
2. ANGGOTA BIASA adalah anggota muda HME ITB yang telah melewati mekanisme
penerimaan anggota biasa yang diselenggarakan oleh HME ITB.
3. ANGGOTA LUAR BIASA adalah seluruh lulusan Program Studi Teknik Biomedis ITB, Teknik
Elektro ITB, Teknik Telekomunikasi ITB (hingga angkatan 2014), dan Teknik Tenaga Listrik
ITB yang lulus sebagai anggota muda atau biasa HME ITB.
4. ANGGOTA KEHORMATAN adalah anggota yang bukan mahasiswa Strata Satu (S1) Program
Studi Teknik Biomedis ITB, Teknik Elektro ITB, Teknik Telekomunikasi ITB (hingga angkatan
2014), dan Teknik Tenaga Listrik ITB yang diangkat oleh MPA berdasarkan jasa-jasanya
kepada HME ITB.

Hak dan Kewajiban Anggota HME


Kewajiban Anggota HME ITB :

1. Mematuhi semua ketentuan dalam AD/ART, keputusan-keputusan MPA, Buku Putih,


peraturan-peraturan lain yang sah dan berlaku di HME ITB.
2. Memajukan aktivitas dan usaha-usaha HME ITB.
3. Menjaga nama baik dan kehormatan HME ITB.
4. Menjaga dan memelihara barang-barang inventaris HME ITB.
5. Membayar iuran anggota sesuai ketetapan Badan Pengurus saat itu.

Hak Anggota HME ITB:

1. Setiap anggota muda mempunyai hak memilih dalam Pemilihan Umum HME ITB sesuai
dengan aturan yang berlaku di HME ITB.
2. Setiap anggota biasa mempunyai hak memilih dan dipilih dalam Pemilihan Umum HME ITB
sesuai dengan aturan yang berlaku di HME ITB.
3. Setiap anggota muda dan biasa berhak mengajukan usul kepada angkatannya
masingmasing untuk menarik kembali wakilnya di MPA.
4. Hanya anggota biasa berhak memegang jabatan strategis dalam kegiatan atau kepanitiaan
yang dibuat oleh HME ITB.
5. Setiap anggota berhak turut serta dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh HME
ITB.
6. Hanya anggota biasa berhak menjadi anggota divisi setelah melewati mekanisme
penerimaan anggota divisi.
7. Setiap anggota berhak mengajukan pendapat dan saran demi perbaikan dan kemajuan
HME ITB.
8. Setiap anggota berhak meminta kejelasan dan laporan kepada MPA maupun Badan
Pengurus mengenai segala masalah yang berkaitan dengan HME ITB, sesuai dengan
mekanisme yang berlaku di HME ITB.
9. Setiap anggota berhak memperoleh pelayanan dan penggunaan fasilitas HME ITB sesuai
dengan peraturan yang berlaku.
Struktur dan Elemen HME

MPA

BP DIVISI SENATOR

Untuk BP, divisi, dan senator ada jalur kordinasi. Untuk MPA ke bawah jalur komando

Badan Pengurus HME (HME BERSINAR)


Visi Badan Pengurus

Terwujudnya HME ITB sebagai sentral karya dan prestasi dalam KM ITB.

Misi Badan Pengurus

1. Memantik dan mengembangkan potensi karya serta prestasi anggota HME ITB.
2. Menjadikan internal HME ITB sebagai wadah yang nyaman dan sinergis untuk
mendukung anggotanya dalam berkarya dan berprestasi.
3. Membangun kaderisasi dalam rangka pengembangan anggota HME ITB.
4. Menjalin serta meningkatkan hubungan baik dengan pihak eksternal HME ITB.
Organogram Badan Pengurus

Program Kerja Badan Pengurus

Proker UMUM

1. EE-Days : Event keprofesian elektroteknik


2. Dies Natalis HME ITB : Ulang tahun HME
KESEKJENAN

Proker Sekretaris

1. Pengarsipan Dokumen
2. Pembuatan Format Dokumen
3. Pembuatan Proposal
4. Pengecekan Lini Masa

Proker Bendahara

1. Perencanaan Anggaran dan Laporan Keuangan


2. Kerjasama dan Bagi Hasil Photocopy
3. Penarikan Iuran Wajib
4. Bagi Hasil
5. Kerjasama Divisi Workshop

Proker DKO

1. Notula Acara
2. Surat Menyurat
KEBIROAN FINANSIAL DAN KOMINFO

Proker Kominfo

1. Jaringan Komunikasi Internal lewat Media Elektronik


2. Dokumentasi
3. Pemenuhan Kebutuhan Design BP HME

Proker PSDF

1. Cerdas Bersinar
2. Jahim Bersinar
3. Jumper Bersinar
4. Badan Usaha Bersinar
5. Danusan Bersinar
KEMENKOAN HUMAN RESOURCE

Proker HRD

1. Sekolah Kepemimpinan HME ITB


2. Rangkaian Masa Bina Cinta
3. Latihan Kepemimpinan Organisasi
4. Diklat Eksekutif
5. Merumuskan Rancangan Kaderisasi HME ITB 2018/2019
6. Merumuskan Rancangan Pengembangan Khusus HME ITB 2018/2019
7. Mengikuti Forum Kaderisasi di KM ITB
8. Steering Committee

Proker HRM

1. Rapor MBC
2. Rapor LKO
3. Rapor 3 Bulan
4. Key Performance Indicator
5. Rekrutmen Staff BP
6. HME ITB Award
7. Database HME ITB
KEBIROAN KOORDINASI

Proker Kebiroan Koordinasi

1. Social Network Analysis


2. Data Kebutuhan Dasar
3. BP Reach Out
KEMENKOAN PENGEMBANGAN KARYA DAN KEPROFESIAN

Kementrian INKAR

1. Achievement Catalyst (AC)


2. LINKED IN (Sharing Link Informasi Lomba)
3. Incubation
4. HME DE (Developer Expert)

Kementrian Kajian

1. HME-News
2. Kajian Eksternal
3. HMEgazine
4. Meet The Pro
5. Diskusi Publik

Kementrian Keprofesian

1. Company Visit
2. Pelatihan Nonteknis
3. Ngabarin HME
4. Kabar “nama HMJ”

Kementrian Riset

1. Manajemen Tim Riset


KEMENKOAN KEMASYARAKATAN

Proker PALAPA

1. Pendidikan Lanjut
2. Survey Lanjut
3. Desa Binaan Palapa
4. Catatan Praktis Palapa
5. Kumpul Pekanan
6. Kaderisasi Palapa

Proker Pengmas

1. Rumah Belajar
2. Donor Darah 4 Labtek
3. @ber.sinar
4. HME Midamel
5. HME Ngariung
6. HME Peduli Bencana
KEMENKOAN INTERNAL

Proker PMB

1. Pendataan PMB
2. Inventarisasi
3. Manajerial Kesenian
4. HME Ultras
5. Electrovoices
6. Electrosports
7. EE Games

Proker KART

1. Apresiasi Prestasi
2. Wisuda
3. Happy Birthday Champ!
4. Champ of The Month
5. HME Peduli
6. HME Ceria
7. Family Gathering
8. Penegakan Peraturan Harian HME ITB
9. Pelaksanaan Piket Mingguan
10. Pengaturan Penggunaan Loker
11. Inventarisasi, Revitalisasi, dan Perawatan Inventaris Sekretariat HME ITB

Proker Kesra

1. Bundel Soal Elektroteknik


2. Tutor Bareng Champ
3. Tutor by Request
4. Web Kuliah HME
5. Advokasi Ekonomi dan Akademik
6. Sharing KP
7. Sharing TA
8. CS (Champ’s Scholarship)
9. Wall of Internal
KEMENKOAN EKSTERNAL

Proker Intrakampus

1. Duduk Bareng Dosen


2. Ucapan Hari Besar
3. Kunjungan HMJ
4. Hubungan Intrakampus
5. Selamat Ulang Tahun
6. Kunjungan UKM
7. Forum Intrakampus
8. Info Intrakampus

Proker Ekstrakampus

1. Penerimaan Kunjungan
2. HME ITB Berkunjung
3. FKHMEI & FKHMEB
4. Hubungan Perusahaan/Komunitas
5. Hubungan IAE
6. Halal Bihalal
7. Ekstrakampus Geografis
Majelis Perwakilan Angkatan HME ITB
Majelis Perwakilan Anggota (MPA) adalah majelis tertinggi yang melaksanakan
kedaulatan anggota HME ITB.

Tugas MPA :

1. Menyusun dan menetapkan GBK


2. Mengangkat Ketua Umum HME ITB
3. Mengawasi pelaksanaan AD/ART HME ITB
4. Mengawasi program kerja BP HME ITB
5. Mengadakan Sidang MPA HME ITB
6. Menyelengarakan Pemilu Ketua Umum HME ITB
7. Membuat LPJ MPA

Kesenatoran
Senator HME ITB adalah utusan HME ITB yang menjadi anggota Kongres KM ITB selama
satu periode kepengurusan Kongres KM ITB.

Tugas Senator :

1. Menghimpun Aspirasi anggota HME ITB dan menyampaikannya di Kongres


KM ITB
2. Mensosialisasikan hasil siding Kongres KM ITB kepada anggota HME ITB

Divisi-Divisi
Divisi adalah badan otonom yang berkoordinasi dengan Ketua Umum HME ITB dengan
tujuan menghimpun anggota HME dalam suatu kegiatan untuk menyalurkan serta
mengembangkan kreasi dan hobi sesuai dengan asas, sifat dan tujuan HME ITB.

Divisi-DIvisi di HME

1. Divisi Workshop
2. Divisi Komputer
3. Divisi Elektron
Lagu-Lagu
MARS HME ITB

Elektro ITB derap langkahmu menggema

Elektro ITB desah napasmu menggetarkan udara

Elektro ITB bakti karyamu jadi dambaan bangsa

Berjayalah slalu di mata dunia Elektro ITB

(leader) Oke Champ!

(massa) Elektro elektro elektro!

(leader) Oke Champ!

(massa) Elektro elektro elektro!

(leader) Oke Champ!

(massa) Elektro elektro elektro!

(leader) Elektro!

(massa) We can fight!

(leader) Elektro!

(massa) We can fight!

(leader) Elektro!

(massa) We can fight!


HME HIMPUNANKU

HME HME himpunanku u u u u u

Majulah HME pantang mundu u u u ur

Tunjukkan kilatmu tunjukkanlah tawamu

kami satu HME selalu

ASSALAMUALAIKUM

assalamualaikum

walaikumsalam

assalamualaikum

walaikumsalam

hme datang

hme datang

AYO EL

ayo EL kita bergembira

ayo EL tunjukkan aksimu

Kita dukung HME ITB

sekarang dan selamanya

ayo EL kita beratraksi


HME PUNYA KITA

HME punya kita

Abu‐abu warna jahim kita

Kuingin HME juara sekarang juga

Labtek 8 punya kita

132 milik kita

Kuingin HME berjaya di Indonesia

TPB IDOL

Mulai dari FMIPA sampai FTI

Cowo HME tetap yang jadi juara

Mulai dari dulu sampai saat kini

Cowo HME tetap yang jadi idola

Cowo HME idola TPB

Cowo HME idola TPB

ABU‐ABU

Abu‐abu ciri anak HME

Abu‐abu kebanggaan HME

Abu‐abukanlah kampus ITB

Kamilah HME putra petir ITB


PETIR GANESHA

petir ganesha, ayo berkarya

jadi juara itulah yang utama

kami disini siap beraksi

tembus tradisi untuk pertama kali

APA JADINYA

apa jadinya kalau HME juara

kami semua gak sabar angkat piala

dan apaa jadinya kalau HME juara

kampus ITB abu‐abu semuanya

kuanak elektro kudukung HME

panas ujan cuekin ajaa

ku anak elektro ku dukung HME

panitia mohon doanya

BEBEK PANGGANG

elektro maju menerjang

kepalkan otot tangan

tak peduli ada setan menghadang

kita maju pasti menang

elektro itb elektro paling jago

kuhadang dan kucincang semua lawan

kujadikan bebek panggang


HME PETIRNYA ITB

HME petirnya ITB

HME jawara ITB

HME demi kemenangan

Kami menyertaimu

Ayo.. mari bergembira

Ayo.. bernyanyi bersama

Ayo.. jangan diam saja

Ayo.. katakan ooo

oooooo oooo HME(3x)

Kami menyertaimu

PERCAYALAH HME

percayalah HME meski dihadang lawan

kamu gak sendirian

yo.. rame‐rame yo.. sama‐sama

kita nyanyi bersama

percayalah HME meski penuh tantangan

kamu gak sendirian

lalalalala lalalalala

lalalalalala

Anda mungkin juga menyukai