Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

HALAMAN PENGESAHAN
PROPOSAL KERJA PRAKTEK
PADA PT PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG

1. PELAKSANA :
Nama / NIM : Ferlita Pratiwi Arisanti 09011181520015
Andre Herviant Juliano 09011181520025
Tio Artha Nugraha 09011181520027
Fakultas : Ilmu Komputer
Jurusan : Sistem Komputer
Universitas : Universitas Sriwijaya
2. TEMPAT PELAKSANAAN : PT Telkom Indonesia Palembang
3. WAKTU PELAKSANAAN :

Indralaya, Juni 2017


Mengetahui,

Ketua Jurusan Sistem Komputer Pembimbing KP


Fakultas Ilmu Komputer Universitas
Sriwijaya

Rossi Passarella, S.T., M.Eng. Dr. Reza Firsandaya Malik, M.T.


NIP. 197806112010121004 NIP. 197604252010121001

DAFTAR ISI

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri ii


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

HALAMAN JUDUL . i
HALAMAN PENGESAHAN . ii
DAFTAR ISI . iii
KATA PENGANTAR . iv
BAB I PENDAHULUAN . 1
1.1 Latar Belakang . 1
1.2 Tujuan . 2
1.3 Manfaat . 2
BAB II DESKRIPSI KEGIATAN . 3
2.1 Nama Kegiatan . 3
2.2 Tempat Kerja Praktek . 3
2.3 Waktu Kerja Praktek . 3
2.4 Tahap Pelaksanaan Kerja Praktek . 3
2.5 Perencanaan Jadwal Pelaksanaan
Kerja Praktek . 4
2.6 Konten . 4
2.7 Peserta . 5
BAB III - PENUTUP . 7
.

KATA PENGANTAR

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri iii


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat
dan hidayah-Nya penulis dapat menyusun dan mengajukan proposal ini guna memenuhi
persyaratan Kerja Praktek (KP) di PT TELKOM INDONESIA PALEMBANG. Kerja Praktek
(KP) adalah salah satu dari mata kuliah wajib dengan bobot 2 sks yang harus ditempuh oleh
setiap mahasiswa Jurusan Sistem Komputer Universitas Sriwijaya sebagai salah satu syarat
untuk mengambil mata kuliah Tugas Akhir (TA). Melalui KP diharapkan mahasiswa dapat
memperluas pengetahuan dan pemahaman mengenai disiplin ilmu disertai penerapannya
secara real. Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada dosen pembimbing yang
senantiasa selalu membantu mempermudah penyusunan Proposal Kerja Praktek ini.
Penulis juga menyadari baik isi maupun penyajian Proposal ini masih jauh dari
kesempurnaan dan ada kekurangan dalam penulisannya, oleh karena itu kritik dan saran sangat
diharapkan demi perbaikan Proposal ini di masa yang akan datang terutama bagi penulis
sendiri.
Akhir kata, semoga tulisan ini dapat menambah pengetahuan serta dapat bermanfaat bagi
semua pihak, khususnya bagi penulis.

Indralaya, Juni 2017


Hormat saya,
Yang Mewakili,

Andre Herviant Juliano


NIM 09011181520025

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri iv


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Guna mengaplikasikan ilmu yang telah didapat di dunia perkuliahan dan untuk
mendapatkan pengalaman kerja di dunia nyata, maka mahasiswa Jurusan Sistem Komputer
diwajibkan untuk melaksanakan Kerja Praktek (KP) pada perusahaan-perusahaan tertentu.
Kerja Praktek merupakan sarana yang pas bagi mahasiswa dalam menentukan minat mereka
di dunia kerja sesuai dengan pilihan konsentrasi yang ada di Jurusan Sistem Komputer.
Pada Jurusan Sistem Komputer, Kerja Praktek merupakan suatu kegiatan yang membuat
mahasiswa dapat merasakan situasi yang ada dilapangan secara nyata, dapat melihat
permasalahan-permasalahan yang terjadi dan membuat mahasiswa mencari cara untuk
menyelesaikan persoalan tersebut tentunya dengan bimbingan pembimbing lapangan, sehingga
mereka dapat memiliki gambaran yang tepat tentang permasalahan permasalan tersebut, dan
mereka akan terlihat mampu dalam meyelesaikan permasalahan tersebut secara tepat dan
akurat. Sehingga ketika mereka menemukan masalah dalam dunia kerja setelah mereka tamat
dari dunia perkuliahan, mereka akan siap dan tidak kaku lagi dalam menyelesaikan masalah
tersebut.
Dalam Kerja Praktek ini akan membuat mahasiswa membadingakan ilmu yang mereka
dapatkan didunia perkuliahan dan situasi di lapangan, mahasiswa dapat melihat secara
langsung situasi dilapangan dan langsung mengaplikasikan teori yang mereka telah pelajari
dan dapat langsung membantu para pekerja yang ada di lingkungan kerja tersebut. Hal ini tentu
sangat berpengaruh besar bagi mahasiswa agar ilmu yang mereka dapatkan di perkuliahan tidak
jauh menyimpang dengan situasi di lingkungan kerja.
PT Pupuk Sriwidjaja (PT Pusri) merupakan perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik
Negara) yang bergerak di bidang produksi dan pemasaran pupuk. PT Pusri melalui Departemen
Teknologi Informasi mengembangkan Sistem Informasi bagi para Distributor Resmi PT Pusri
untuk dapat membantu pelaksanaan operasional dan administrasi distribusi pupuk. Hal ini
dipandang sebagai tempat KP yang sesuai bagi mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas
Sriwijaya terutama bagian Sistem Komputer. Dalam hal ini, mahasiswa diharapkan dapat
mengetahui tugas-tugas dan bagian-bagian yang ada pada Departemen Teknologi Informasi di
PT Pusri Palembang

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 1


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

1.2 Tujuan
Adapun tujuan dari pelaksanaan kerja praktek ini adalah sebagai berikut :
1. Untuk memenuhi salah satu syarat menyelesaian kurikulum bagi mahasiswa Sistem
Komputer Fakultas Ilmu Komputer Unsri.
2. Menerapkan ilmu yang telah dipelajari di kampus dan dikembangkan pada saat kerja
Praktek di PT Pusri Divisi Teknologi Informasi Palembang.
3. Mengenal dan memahami sistem jaringan/keamanan jaringan beserta media transmisi
yang digunakan pada jaringan komputer di PT Pusri Palembang.
4. Untuk mencari pengalaman dalam berkomunikasi dengan lingkungan dunia kerja.
5. Untuk mendapatkan pengalaman serta pengetahuan mengenai bidang Jaringan dan atau
Sistem Keamaan Jaringan.
6. Memahami secara umum kegiatan-kegiatan yang ada di perusahaan.

1.3 Manfaat
Dengan mengikuti program Kerja Praktek di divisi Teknologi Informasi (TI) PT Pupuk
Sriwidjaja Palembang dapat diperloeh manfaat sebagai berikut :
1. Memperoleh dan menambah pengetahuan dan pengalaman baru yang tidak didapat di
bangku kuliah.
2. Mampu mempersiapkan diri dan bekal sebelum terjun ke dunia kerja.
3. Dapat menerapkan ilmu-ilmu yang didapat selama perkuliahan untuk menyelesaikan
permasalahan yang ditemui sesuai dengan bidang ilmu yang ditekuni.

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 2


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

BAB II
DESKRIPSI KEGIATAN

Dengan ini kami menginformasikan jadwal perkuliahan kami sebagai pertimbangan dalam
menetapkan jadwal kerja praktek yang akan kami lakukan selama berada di perusahaan Anda.

2.1 Nama Kegiatan


Kegiatan ini diberi nama Kerja Praktek Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Sriwijaya di PT PUPUK SRIWIDJAJA (Persero) Jalan Mayor Zen,
Palembang 30118.

2.2 Tempat Kerja Praktek


Kerja Praktek akan dilaksanakan di :
Nama Perusahaan : PT PUPUK SRIWIDJAJA (Persero)
Alamat Perusahaan : Jalan Mayor Zen, Palembang 30118

2.3 Waktu Kerja Praktek


Kerja Praktek ini dilaksanakan di PT Pupuk Sriwidjaja Palembang yang beralamat Jalan
Mayor Zen, 30118 Palembang. Kerja Praktek dilaksanakan selama empat minggu yang
berlangsung dari tanggal 10 Juli 2017 sampai dangan tanggal 4 Agustus 2017 selama 20 hari
kerja dimana hari kerja adalah Senin sampai Jumat yang hari kerjanya senin kamis dimulai
dari pukul 08.00 16.30 WIB dan hari jumat dimulai dari pukul 08.00 17.00 WIB di Divisi
Teknologi Informasi pada bagian Pengoperasian Sistem Komputer.

2.4 Tahap Pelaksanaan Kerja Praktek


Pelaksanaan Kerja Praktek akan dibagi dalam beberapa tahapan kegiatan antara lain :
a. Pembuatan proposal Kerja Praktek yang dikonsultasikan dengan dosen pembimbing.
b. Pelaksanaan kegiatan Kerja Praktek di lapangan.
c. Pembuatan laporan Kerja Praktek beserta bimbingan laporan.
d. Penyerahan laporan Kerja Praktek pada pihak PT PUPUK SRIWIDJAJA (Persero).

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 3


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

2.5 Rencana Jadwal Pelaksanaan Kerja Praktek


Minggu
Jenis Kegiatan
I II III IV

Orientasi Lingkungan Kerja

Pengumpulan data, pemahaman


cara kerja sistem, dan peralatan

Analisis Kebutuhan Sistem

Penyelesaian Masalah dan


Kesimpulan

Pembuatan Laporan

Semua jadwal perencanaan yang dibuat hanya berupa usulan dan masih bersifat sementara.
Semua keputusan kami serahkan kepada kebijakan dari pihak PT PUPUK SRIWIDJAJA
(Persero). Namun besar harapan kami apabila usulan jadwal ini dapat dipertimbangkan.

2.6 Konten
Bidang kerja praktek di perusahan PT PUPUK SRIWIDJAJA (Persero) yang diharapkan
sesuai dengan Program Studi Sistem Komputer, seperti :
1. Jaringan
2. Sistem Keamanan Jaringan
Akan tetapi tidak menutup kemungkinan jika pihak perusahaan memberikan pengetahuan
lain yang berhubungan dengan penerapan Sistem Komputer. Kami menyadari bahwa PT
PUPUK SRIWIDJAJA (Persero) adalah salah satu perusahaan yang sangat berpengalaman
dalam produksi pupuk di Indonesia. Dengan demikian, kami bermaksud melakukan kerja
praktek di perusahaan ini agar kami mendapatkan lebih banyak pengetahuan dan pengalaman

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 4


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

hebat yang tak terlupakan, serta meningkatkan kemampuan pribadi kami terutama dalam hal
komunikasi sosial.

2.7 Peserta
Peserta yang akan mengikuti program kerja praktek di PT PUPUK SRIWIDJAJA (Persero)
adalah :
Nama : Ferlita Pratiwi Arisanti
Program Studi : Sistem Komputer
Fakultas : Fakultas Ilmu Komputer
Institusi : Universitas Sriwijaya
Semester :4
Angkatan : 2015
NIM : 09011181520015
Nomor Telepon : 0812-7808-5650
Tempat,Tanggal Lahir : Pagaralam, 12 Februari 1998
Alamat : Jalan Trikora Lorong Serasan No. 7 Kel. Demang Lebar Daun,
Ilir Barat I, Palembang, Sumaera Selatan

Nama : Andre Herviant Juliano


Program Studi : Sistem Komputer
Fakultas : Fakultas Ilmu Komputer
Institusi : Universitas Sriwijaya
Semester :4
Angkatan : 2015
NIM : 09011181520025
Nomor Telepon : 0822-7842-3550
Tempat,Tanggal Lahir : Tangerang, 30 Juli 1997
Alamat : Kost Jasmine No. Kamar 21 Jalan Terusan Pasar Pagi RT. 09
LK. V Belakang Kantor Lurah Timbangan 32
Kec. Indralaya, Kota/Kab. Ogan Ilir Sumatera Selatan, 30862

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 5


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

Nama : Tio Artha Nugraha


Program Studi : Sistem Komputer
Fakultas : Fakultas Ilmu Komputer
Institusi : Universitas Sriwijaya
Semester :4
Angkatan : 2015
NIM : 09011181520027
Nomor Telepon : 0822-8113-6262
Tempat,Tanggal Lahir : Curup, 8 Juli 1997
Alamat : Kost Jasmine No. Kamar 20 Jalan Terusan Pasar Pagi RT. 09
LK. V Belakang Kantor Lurah Timbangan 32
Kec. Indralaya, Kota/Kab. Ogan Ilir Sumatera Selatan, 30862

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 6


PROPOSAL KERJA PRAKTEK PT TELKOM INDONESIA

BAB III
PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat untuk mengajukan kerja praktek di PT PUPUK
SRIWIDJAJA (Persero). Kami berharap agar dapat menimba ilmu di PT PUPUK
SRIWIDJAJA (Persero) dan dapat memberikan gambaran singkat dan jelas tentang maksud
dan tujuan diadakan kerja praktek di perusahaan tempat Bapak/Ibu pimpin, besar harapan kami
untuk dapat melaksanakan Kerja Praktek di perusahaan ini. Kami menyadari bahwa pada saat
pelaksanaan Kerja Praktek akan sedikit mengganggu kegiatan perusahaan dan untuk itu
sebelumnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu
melimpahkan rahmat dan petunjuk-Nya kepada kita semua. Demikian atas bantuan dan kerja
sama semua pihak yang terkait kami ucapkan terima kasih.

Indralaya, Juni 2017


Hormat saya,
Yang Mewakili,

Andre Herviant Juliano


NIM 09011181520025

Program Studi Sistem Komputer Fasilkom Unsri 7

Anda mungkin juga menyukai