Anda di halaman 1dari 13

A.

PENDAHULUAN
Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan
didistribusikan oleh Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan
pembuatan grafik yang, dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu
program komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat ini program ini merupakan program
spreadsheet paling banyak digunakan oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform Macintosh berbasis Mac
OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun 1993. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System, dan versi terakhir adalah
versi Microsoft Office Excel 2007 yang diintegrasikan di dalam paket Microsoft Office System 2007 . i
Sebelum mulai memasuki pembahasan Microsoft Excel, ada baiknya kita mengenal lebih dulu bagaimana tampilan Microsoft Excel itu,
beserta beberapa istilah-istilah umum yang akan digunakan.
EMPAT (4) KOMPONEN UTAMA TERDAPAT DALAM MICROSOFT EXCEL yaitu :

1. ROW HEADING
Row Heading (Kepala garis), adalah penunjuk lokasi baris pada
lembar kerja yang aktif. Row Heading juga berfungsi sebagai salah satu
bagian dari penunjuk sel (akan dibahas setelah ini). Jumlah baris yang
disediakan oleh Microsoft Excel adalah 65.536 baris.
2. COLUMN HEADING

Column Heading (Kepala kolom), adalah penunjuk lokasi kolom pada lembar
kerja yang aktif. Sama halnya dengan Row Heading, Column Heading juga
berfungsi sebagai salah satu bagian dari penunjuk sel (akan dibahas setelah
ini). Kolom di simbol dengan abjad A – Z dan gabungannya. Setelah kolom Z,
kita akan menjumpai kolom AA, AB s/d AZ lalu kolom BA, BB s/d BZ begitu
seterus sampai kolom terakhir yaitu IV (berjumlah 256 kolom). Sungguh suatu
lembar kerja yang sangat besar, bukan. (65.536 baris dengan 256 kolom).
3. CELL POINTER
Cell Pointer (penunjuk sel), adalah penunjuk sel yang aktif. Sel adalah
perpotongan antara kolom dengan baris. Sel diberi nama menurut posisi kolom
dan baris. Contoh. Sel A1 berarti perpotongan antara kolom A dengan baris 1.
4. FORMULA BAR
Formula Bar, adalah tempat kita untuk mengetikkan rumus-rumus yang
akan kita gunakan nantinya. Dalam Microsoft Excel pengetikkan rumus harus
diawali dengan tanda ‘=’ . Misalnya kita ingin menjumlahkan nilai yang
terdapat pada sel A1 dengan B1, maka pada formula bar dapat diketikkan
=A1+B1 .
MENGGERAKKAN PENUNJUK SEL (CELL POINTER)
Cell Pointer berfungsi untuk penunjuk sel aktif. Yang dimaksud dengan sel
aktif ialah sel yang akan dilakukan suatu operasi tertentu. Untuk menggerakan
ponter dengan Mouse dapat dilakukan dengan meng-klik sel yang diinginkan.
Untuk sel yang tidak kelihatan kita dapat menggunakan Scroll Bar untuk
menggeser layar hingga sel yang dicari kelihatan lalu klik sel tersebut. Untuk
kondisi tertentu kita lebih baik menggunakan keyboard. Berikut daftar tombol
yang digunakan untuk menggerakan pointer dengan keyboard :

TOMBOL FUNGSI
←↑→↓ Pindah satu sel ke kiri, atas, kanan atau bawah
Tab Pindah satu sel ke kanan
Enter Pindah satu sel ke bawah
Shift + Tab Pindah satu sel ke kiri
Shift + Enter Pindah satu sel ke atas
Home Pindah ke kolom A pada baris yang sedang dipilih
Ctrl + Home Pindah ke sel A1 pada lembar kerja yang aktif
Ctrl + End Pindah ke posisi sel terakhir yang sedang digunakan
PgUp Pindah satu layar ke atas
PgDn Pindah satu layar ke bawah
Alt + PgUp Pindah satu layar ke kiri
Alt + PgDn Pindah satu layar ke kanan
Ctrl + PgUp Pindah dari satu tab lembar kerja ke tab lembar berikutnya
Ctrl + PgDn Pindah dari satu tab lembar kerja ke tab lembar sebelumnya
B. FORMAT WORKSHEETS
1. MENAMBAHKAN BORDER DAN COLOR
Kita dapat menambahkan border pada lembar kerja kita. Caranya
adalah dengan memblok terlebih dahulu cell yang akan kita beri
border, kemudian klik tombol pada tab home
Kemudian pilihlah jenis border yang diinginkan.
Microsoft Excel 2007 menyediakan pula style border yang dapat
langsung kita gunakan. Untuk menggunakannya klik tombol CELL
STYLES pada tab home :

2. MERGE CELLS & ALLIGN CELL CONTENTS


Microsoft Excel juga menyediakan fasilitas merge cells dan
memiliki fungsi yang sama seperti pada Microsoft word. Klik
tombol berikut pada tab home.
Dan untuk mengatur alignment klik tombol berikut :

C. LOGIKA ARITMATIKA DALAM PENGOLAH DATA ANGKA


1. URUTAN KERJA OPERATOR MATEMATIKA:
Operator Logika adalah operator yang digunakan untuk membandingkan suatu
perbandingan tertentu, simbol-simbol yang digunakan antara lain :
And = Operasi bernilai True jika kedua syarat benar
Or = Operasi bernilai True jika salah satu syarat benar
Not = Kebalikan dari, Misalkan jika A = True maka Not A = False
Sebagai contoh berikut ini;
 A and B atau A && B, untuk operator AND, jika salah satu kondisi bernilai salah
maka akan menghasilkan FALSE, sedangkan jika kedunya benar maka akan
bernilai true, agar kondisi bernilai benar maka A dan B harus benar.
 A or B atau A || B, untuk operator OR, jika salah satu kondisi bernilai benar
baik untuk kondisi A maupun B maka akan menghasilkan TRUE (benar), jika
kedua kondisi baik A maupun B bernilai salah maka hasilnya FALSE (salah), untuk
menghasilkan kondisi benar maka setidaknya harus ada kondisi yang benar baik
itu untuk konsisi A maupun B
Secara umum penggunaan operator excel ini mengikuti urutan aturan
perhitungan matematika umum. Misal operator perkalian dan pembagian
didahulukan daripada operator penjumlahan dan pengurangan. Namun, kita
bisa mengubah urutan ini dengan menggunakan tanda kurung "(...)".
Dalam excel dikenal empat macam tipe operator perhitungan yakni; operator
aritmatika, operator perbandingan, operator teks dan operator referensi,
berikut ini penjelasannya.
a. OPERATOR ARITMATIKA EXCEL atau OPERATOR MATEMATIKA digunakan
untuk melakukan operasi matematika dasar, seperti penambahan,
pengurangan, perkalian, atau pembagian. Serta untuk menggabungkan
angka dan atau menghasilkan nilai numerik.
OPERA
ARTI DAN KEGUNAAN
TOR
+ Plus/Tambah Untuk penjumlahan 2 + 2 (4)
- Minus/Kurang/Negasi Untuk pengurangan 3 – 1 (2)
* Asterik/Bintang Untuk perkalian 3 * 2 (6)
/ Slash/Garis Miring Untuk pembagian 6 / 2 (3)
% Percent/Persen Untuk menyatakan bilangan 20 % (20/100)
dalam persen (per seratus)
^ Caret/Sisipan Untuk menyatakan pangkat 2 ^ 3 (8)
Untuk menyatakan
() Kurung buka dan tuutp (5*50)/(5+5)
penggabungan

b. OPERATOR PERBANDINGAN
Saat dua nilai dibandingkan dengan menggunakan operator perbandingan
excel ini, hasilnya adalah nilai logika TRUE atau FALSE.
Jenis operator inilah yang akan sering kita butuhkan saat menggunakan
fungsi-fungsi logika dalam menyusun rumus excel semisal pada fungsi
IF, fungsi OR, fungsi AND dan fungsi NOT.
OPERA
ARTI DAN KEGUNAAN
TOR
= equal sama dengan ... 2 = 2 (TRUE)
> greater than lebih dari ... 2 > 3 (FALSE)
< less than kurang dari ... 2 < 3 (TRUE)
>= greater than or equal to lebih dari atau sama dengan ... 3 >=3 (TRUE)
<= less than or equal to kurang dari atau sama dengan ... 3 <= 4 (FALSE)
<> Not equal to tidak sama dengan ... 2 <> 3 (TRUE)

c. OPERATOR TEKS
Gunakan ampersand (&) untuk menggabungkan (gabungan) satu atau
beberapa string teks untuk menghasilkan sebuah teks tunggal.
OPERA
ARTI DAN KEGUNAAN
TOR

Menggabungkan 2 nilai
& ampersand “Kelas” & “Exel” --> (Kelas Exel)
menjadi teks
Selain menggunakan ampersand, microsoft excel juga menyediakan fungsi
khusus untuk menggabungkan 2 teks atau lebih yakni dengan meng-
gunakan fungsi CONCANTENATE.

b.d. OPERATOR REFERENSI


Operator excel jenis referensi ini digunakan untuk membuat sebuah
referensi sel atau range pada excel.
OPERA
ARTI DAN KEGUNAAN
TOR
Operator Range / Cell, untuk menggabung B2 : C3
: colon kan banyak sel menjadi sebuah range B2,B3,C2,C3)
Operator Gabungan Range /Cell untuk B1:B3,D2:D4
, comma regional English dan yang sejenis B1, B2, B3, D2, D3, D4)
Operator Gabungan Range /Cell untuk B1:B3;D2:D4
; semicolon regional Indonesia dan yang sejenis B1, B2, B3, D2, D3, D4)
A1:B4 B1:C4
spasi space Operator Irisan Range
B1, B2, B3, B4)

Sebagai tambahan informasi untuk:


a. Local Setting English
Pemisah array (Array Sparator) data vertikal/baris menggunakan karakter titik koma (;),
sedangkan karakter koma (,) untuk data horisontal atau kolom.
b. Local Setting Indonesia
Pemisah array (Array Sparator) data horisontal/kolom menggunakan karakter titik
koma (;), sedangkan pemisah array untuk vertikal/baris adalah backslash (\).

URUTAN PRIORITAS OPERATOR PADA RUMUS EXCEL


Seperti pada operasi matematika dimana perhitungan perkalian dan pembagian
akan didahulukan dari pada penjumlahan dan pengurangan. Excel juga
melakukan kalkulasi dari kiri ke kanan dengan urutan prioritas tertentu terhadap
operator excel yang kita gunakan.
NO OPERATOR KETERANGAN

Titik dua(:), spasi( ) dan koma(,) atau


1 Operator Referensi
titik koma(;)
2 - Negasi atau negatif. Misal (-1)
3 % Persen (Perseratus)
4 ^ Perpangkatan
5 * dan / Perkalian dan pembagian
6 & Opartor teks
7 =, >, <, >=, <=, <> Opartor perbandingan
2. PENGENALAN SOFTWARE PENGOLAHAN ANGKA
a. Baris dan Kolom
Secara default, setiap tampilan baris dan kolom yang terdapat pada workbook
akan memiliki tinggi dan lebar yang sama. Lebar dan tinggi sel dapat
dimodifikasi sesuai teks yang dimasukkan.
b. Memodifikasi Tinggi/ Lebar Semua Baris dan Kolom
Tinggi dan lebar setiap baris dan kolom dapat dilakukan pada waktu yang
sama. Hal ini memungkinkan mengatur ukuran keseragaman setiap baris dan
kolom dalam lembar kerja. Perhatikan contoh berikut ini.
c. Font, Cell Border, dan Styles
Batas sel (cell border) dapat ditambahkan ke dalam teks yang diketikkan pada
lembar kerja. Berikut adalah contoh penambahan border pada Excel agar
membantu membedakan dengan sel lain.
d. Format Nomor
Ketika menggunakan Spreadsheet (Excel), dapat menggunakan pemformatan
nomor yang sesuai dengan data yang dibutuhkan. Format tersebut memberi
tahu jenis data apa yang digunakan, misalnya: tanggal, waktu, persentase (%),
mata uang (IDR), dan sebagainya. Menggunakan format nomor tidak hanya
membuat Spreadsheet (Excel) mudah dibaca dan digunakan, tetapi juga
mempermudah Spreadsheet (Excel) dalam memahami data yang dimasukan
dan memastikan bahwa data yang dimasukkan konsisten dengan rumus
sehingga akan dihitung dengan benar.
e. Multiple Worksheets
Setiap workbook secara default berisi satu lembar kerja (worksheet). Ketika
bekerja dengan sejumlah besar data, kita dapat membuat beberapa lembar
kerja untuk membantu mengatur buku kerja dan membuatnya lebih mudah
untuk menemukan konten. Lembar kerja juga dapat dikelompokan agar dapat
menambahkan informasi dengan cepat ke beberapa lembar kerja sekaligus.
f. Formula
Salah satu fitur yang paling hebat di Excel adalah kemampuan untuk
menghitung informasi numerik menggunakan rumus (formula). Sama seperti
kalkulator, Excel dapat menambah, mengurangi, mengalikan, dan membagi.
Dalam pelajaran ini, kita akan belajar cara menggunakan referensi sel untuk
membuat formula sederhana.
g. Rumus Kompleks
Rumus sederhana adalah ekspresi matematika yang berisi satu operator,
seperti 4+7. Rumus kompleks adalah rumus yang berisi beberapa operator
matematika, seperti 4+ 6*7. Ketika terdapat lebih dari satu operasi dalam
formula, urutan operasi akan memberi tahu Excel operasi yang akan dihitung
pertama kali. Dalam rangka menghitung rumus yang kompleks, perlu dipahami
urutan operasi sebagai berikut.
h. Fill Handle
Rumus juga dapat disalin ke sel yang berdekatan menggunakan fitur fill
handle, yang dapat menghemat banyak waktu dan usaha jika ingin melakukan
perhitungan yang sama dalam beberapa kali pada lembar kerja. Fill handle
adalah kotak kecil di sudut kanan bawah sel yang dipilih. Perhatikan contoh
berikut ini.
i. Relative dan Absolute Cell References
Referensi relatif (relative) dan referensi mutlak (absolute) berbeda cara kerjanya
ketika disalin dan diisi dengan sel lainnya. Referensi relatif akan berubah
ketika formula disalin ke sel lain. Sebaliknya, referensi mutlak tetap konstan
tidak peduli di mana mereka akan disalin.
j. Fungsi
Fungsi (function) adalah rumus yang telah ditetapkan untuk melakukan
perhitungan dengan menggunakan nilai-nilai tertentu dalam urutan tertentu.
Excel memiliki banyak fungsi umum yang dapat digunakan agar cepat
menemukan jumlah (sum), rata-rata (average), perhitungan (count), nilai
maksimum (max), dan nilai minimum (min) pada berbagai sel. Untuk
menggunakan fungsi dengan benar, harus dipahami bagian-bagian yang
berbeda dari sebuah fungsi dan cara membuat argumen untuk menghitung
nilai-nilai dan referensi sel.
k. Freeze Panes dan View Option
Bekerja dengan banyak data, kemungkinan akan mengalami kesulitkan untuk
membandingkan informasi dalam buku kerja. Program excel mencakup
beberapa alat yang dapat mempermudah untuk melihat konten dari berbagai
bagian lembar kerja pada saat yang sama, termasuk kemampuan untuk
membekukan panel (freeze panes) dan membagi (split) lembar kerja.
l. View Option
Konten dalam buku kerja yang banyak membuat sulit untuk membandingkan
bagian yang berbeda. Excel memiliki pilihan tambahan untuk membuat lembar
kerja lebih mudah untuk dilihat dan dibandingkan. Untuk memilih tampilan
tersebut klik tab View, dan pilih mode yang diinginkan. Misalnya, buka jendela
baru (New Window) untuk membukan jendela baru pada buku kerja atau
membagi lembar kerja ke panel terpisah (Split).
m. Sorting Data
Ketika menambahkan lebih banyak konten ke worksheet, pengorganisasian
informasi akan menjadi sangat penting. Lembar kerja dapat dengan cepat
diatur ulang dengan mengurutkan (sorting) data. Misalnya, ingin mengatur
daftar informasi kontak berdasarkan nama lengkap. Konten dapat diurutkan
berdasarkan abjad, numerik, dan dengan banyak cara lain.
n. Filtering Data
Lembar kerja yang berisi banyak konten akan sulit untuk menemukan
informasi dengan cepat. Filter dapat digunakan untuk mempersempit data
dalam lembar kerja, sehingga dapat melihat hanya informasi yang dibutuhkan.
o. Group dan Subtotal
Konten lembar kerja hendaknya tidak terlalu banyak dan disampaikan dengan
kalimat yang mudah dipahami karena konten yang banyak menjadi sulit ketika
dibaca. Excel dapat mengatur data ke dalam kelompok/grup (group), sehingga
dapat dengan mudah menampilkan dan menyembunyikan bagian tertentu dari
lembar kerja. Untuk meringkas kelompok yang berbeda dapat menggunakan
perintah subtotal dan membuat garis besar pada lembar kerja.
p. Tabel
Tabel digunakan untuk meningkatkan tampilan dan nuansa dari buku kerja,
membantu mengatur konten, dan membuatnya menjadi lebih mudah
digunakan. Excel memiliki beberapa alat dan gaya tabel yang telah ditetapkan,
yang memungkinkan untuk membuat tabel dengan cepat dan mudah.
Perhatikan contoh berikut ini.
q. Grafik dan diagram
Lembar kerja Excel yang berisi banyak data tidak mudah untuk ditafsirkan.
Penyajian dalam bentuk grafik/diagram (chart) memungkinkan untuk
menggambarkan lembar kerja secara grafis, yang membuat mudah dalam
memvisualisasikan perbandingan dan tren.
r. Conditional Formatting
Lembar kerja yang memiliki ribuan baris data akan menyulitkan apabila ingin
melihat pola dan tren pada informasi yang ada. Serupa dengan grafik, format
bersyarat (conditional formatting) menyediakan cara lain untuk
memvisualisasikan data dan membuat lembar kerja lebih mudah untuk
dipahami.
Latihan :
Buatlah tabel seperti berikut ini :
Perhatikan susunan huruf, alignment, dan bordernya.
Pertemuan 1 Pertemuan 2

Postes
Postes
NIM Nama

Lat1

Lat2
Lat1

Lat2
22001234 RAMADANI 90 95 100 95 90 100
BINTANG
22001235 ALAM 85 90 88 96 85 85
ASFA
22001236 RAMADHAN 90 85 85 95 88 85
MUTAHAJJID
22001237 AMNA 88 90 87 80 87 90
JAWFATH
22001238 KHUSNUL 87 85 88 85 86 85
MILLAH
22001239 HILYATUL 99 90 80 90 85 90
PUTRI
22001240 NATALIA 100 92 85 95 90 92
KHOIRUN
22001241 NISAK 88 90 90 100 95 90
MUH. YUSUF
22001242 YUNUS 95 90 92 88 90 90
MOCH. DWI
22001243 WICAKSONO 90 85 88 85 100 85

Bloklah field Nama, lalu pilih tab Home  Sort & Filter lalu pilih Sort A to Z.
CONVERT TEXT TO COLUMNS
Terkadang kita ingin memisahkan dua buah kata yang tadinya berada dalam
satu cell menjadi dua cell atau lebih. Kita dapat menggunakan Convert Text to
Columns untuk memisahkan dua buah kata yang terpisahkan oleh koma, spasi, tab,
dan lainnya.
Cara :
Ketiklah “pengantar komputer” dalam sebuah cell.
Pilih tab DATA  Text to Columns

Akan muncul window seperti berikut :

Delimited dipilih jika dua buah kata tersebut dipisahkan oleh koma atau tab.
Fixed Width untuk mengeset data terpisah dengan ukuran tertentu.
Setelah finish, kita akan mendapatkan pengantar dan komputer berada pada cell
yang berbeda.
HEADER & FOOTER
Seperti pada Microsoft Word, kita juga dapat menambahkan header dan footer.
Caranya :
Pilih tab Insert  Header Footer

Anda mungkin juga menyukai