Anda di halaman 1dari 2

IAI BUNGA BANGSA CIREBON RAIH PENGHARGAAN

Institut Agama Islam Bunga Bangsa Cirebon (IAI BBC) berhasil meraih penghargaan sebagai
perguruan tinggi swasta terbaik ke 2 dalam ajang rapat koordinasi seluruh pimpinan perguruan tinggi para
Rektor dan Ketua Yayasan yang berlangsung pada tanggal 20 November 2019 di Hotel Pasundan,
Bandung. Penghargaan diberikan oleh koordinator KOPERTAIS wilayah Dua Jawa Barat dan Banten
untuk institut atau perguruan tinggi swasta terbaik se Jawa Barat dan Banten.

Berkaitan dengan penghargaan yang diberikan oleh koordinator KOPERTAIS wilayah Dua
Jawabarat dan Banten yang penghargaan tersebut sebagai Institut terbaik ke 2 se Jawabarat dan Banten
untuk perguruan tinggi swasta se Jawa Barat dan Banten, KPAIS adalah salah satu penghargaan yang
dilakukan setiap tahun sebagai bahan evalusi prestasi yang dilakukan oleh IAI Bunga Bangsa Cirebon
dilihat dari sisi jurnalnya, sisi akademiknya, jumlah mahasiswa, sarana prasana dan berbagai penunjang
lainnya tentang perguruan tinggi.

Rektor IAI BBC, Dr. H. Oman Fathurrahman, MA., mengatakan penghargaan itu menjadi
motivasi bagi IAI BBC untuk terus meningkatkan lagi kualitas yakni dengan berbagai langkah sesuai
dengan DEGLEN atau visinya yakni GOOD KARAKTER INFISIONER, untuk kedepannya IAI Bunga
Bangsa Cirebon akan terus memperbaiki sarana dan prasarana, pelayanan secara prima terhadap
mahasiswa, meningkatkan teknologi, Informasi sim atau yang dikenal di Bunga Bangsa sebagai E-
campus, juga peningkatan SDM dari mulai Staf Ahli Pendukung hingga Dosen.

“Dan kita bersyukur IAI Bunga Bangsa Cirebon sudah mendapatkan ke 3 kalinya, yang pertama
adalah ketika masih Sekolah Tinggi Agama Islam Cirebon (STAIC), setelah itu pada tahun 2018
Perguruan Tinggi terbaik ke 4, dan sekarang menjadi yang ke 2 dan insya Allah tahun depan kita akan
menjadi Universitas Terbaik” harap Rektor IAI BBC, Dr. H. Oman Fathurrahman, MA pada, Jumat
(06/12) Cirebon.

Dilihat dari sisi Surat Keputusan (SK) bahwa untuk INSTITUT klaster penilaiannya tinggi sekali,
perbedaan dengan juara 1 dengan IAI Bunga Bangsa Cirebon hanya beda 30-20 poin, tentunya karena
kembali bahwa IAI Bunga Bangsa Cirebon sudah dinilai secara baik dan layak walaupun secara fisik luas
lahan kekurangan, namun IAI Bunga Bangsa Cirebon sudah berbasis teknologi sebagai penunjang
akademiknya sehingga bisa mencapai juara ke 2 Se Jawa Barat dan Banten.

Peraihan penghargaan oleh kampus IAI Bunga Bangsa Cirebon menuai beragam komentar dari
mahasiswa, seperti yang di ungkapkan oleh Agus Muharam Mahasiswa prodi KPI “Alhamdulillah ‘ala
kulli hal, hadza min fadhli rabbi. Saya sebagai mahasiswa KPI IAI Bungan Bangsa Cirebon amat sangat
bersyukur kepada Allah SWT atas segala karunia yang telah di anugerahkan kepada keluarga besar IAI
Bunga Bangsa Cirebon, juga bersyukur kepada Baginda Nabi Besar Muhammad SAW yang mana lautan
ilmu yang beliau wariskan diantaranya dapat kita dapatkan melalui para Dosen kita yang mulia dan
sekaligus melalui bimbingan Rektor, Dekan, Kaprodi dan seluruh keluarga besar IAI Bunga Bangsa
Cirebon ilmu kita semakin bertambah kualitas dan kuantitasnya”.

Abdul Nasir mahasiswa dari prodi KPI pun ikut berkomentar “IAI Bunga Bangsa Cirebon adalah
lembaga akademi yang paling agamis dan profesional serta inovatif di wilayah tiga Cirebon. Oleh karena
itu ketika IAI BBC mendapatkan penghargaan terbaik baik penghargaan dari Kanmenag, Kopertais
maupun dari Kemenristekdikti se Jawa Barat dan Banten itu bukan hal yang mustahil, karena IAI BBC
lebih menekankan pada aspek output dan autcome. Output terdiri dari kerja penelitian, publikasi jurnal
dan kegiatan kemahasiswaan sedangkan autcome bergantung dari kinerja inovasi dan masa tunggu
lulusan”. “Penghargaan perguruan tinggi terbaik ke 2 Se Jawa Barat dan Banten adalah salah satu prestasi
yang membanggakan, tetap berkarya, jangan pernah merasa puas atas segala yang telah diraih. Good
Luck IAI BBC” ungkap Wiwin Handayani Mahasiswa prodi KPI jua.

Anda mungkin juga menyukai